Top Banner
MODUL PERKULIAHAN Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Komponen Ms. Project 2007 & Memulai Project Baru Fakultas Program Studi Tatap Muka Kode MK Disusun Oleh Fakultas Ilmu Komputer Sistem Informasi 02 MK18026 Riad Sahara, S. Si Abstract Kompetensi Pengenalan Komponen-Komponen Microsoft Office Project sebagai aplikasi perencanaan project sistem informasi dan Memulai Perencanaan Project Mahasiswa memahami komponen- konponen Ms. Project 2007 dan dapat menggunakan aplikasi Microsoft Office Project untuk mulai membuat
16

Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Nov 29, 2015

Download

Documents

Riad Sahara

Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

MODUL PERKULIAHAN

Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi

Komponen Ms. Project 2007 & Memulai Project Baru

Fakultas Program Studi Tatap Muka Kode MK Disusun Oleh

Fakultas Ilmu Komputer

Sistem Informasi

02MK18026 Riad Sahara, S. Si

Abstract KompetensiPengenalan Komponen-Komponen Microsoft Office Project sebagai aplikasi perencanaan project sistem informasi dan Memulai Perencanaan Project Baru

Mahasiswa memahami komponen-konponen Ms. Project 2007 dan dapat menggunakan aplikasi Microsoft Office Project untuk mulai membuat perencanaan proyek sistem informasi

Page 2: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

2013 2

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 3: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Komponen Ms. Project 2007 & Memulai Project Baru

Setelah mengenal sekilas tentang Project 2007, baik fitur maupun fasilitasnya,

operasi pendukung, istilah-istilah dan manajemen proyek, pada bab ini Anda akan diajak

untuk mulai bekerja dengan Project 2007. Mulai dari mengenali komponen-komponen apa

saja yang ada dalam Project 2007, membuat file proyek baru, membuat daftar pekerjaan

dan kemudian menyimpan file proyek yang berisi data pekerjaan proyek Anda tersebut.

Mengenal Komponen Microsoft Office Project Proffesional 2007

Saat Anda bekerja dengan Project 2007, ada baiknya bila Anda telah mengenal komponen-

komponen apa saja yang ada di dalamnya. Hal itu tentu akan memudahkan Anda dalam

mengolah data proyek yang sedang Anda kelola.

Untuk itu jalankan terlebih dahulu Microsoft Project dengan klik Start ► Program ►

Microsoft Office 2007 ► Microsoft Office Project 2007 sehingga tampil jendela Microsoft

Project 2007 seperti gambar berikut:

Gambar 2.1 Tampilan jendela Microsoft Office Project

Professional 2007

View" Bar merupakan salah satu jendela kerja dari Microsoft Office Project 2007 yang

memungkinkan Anda untuk berpindah dari satu lembar kerja ke lembar kerja lain.

Sebagai contoh, Anda ingin pindah dari tampilan Gantt Chart ke tampilan resource sheet

2013 3

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 4: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

maka Anda bisa langsung memilihnya lewat View bar. Jendela View bar terdiri dari

beberapa tabulasi atau kartu, yaitu:

Calender

Gantt Chart

Network Diagram

Task Usage

Tracking Gantt

Resource

Graph Resource

Sheet Resource

Usage

View More

• Gantt Table

Gantt table adalah lembar kerja yang pertama kali tampil saat Anda menjalankan

Microsoft Project 2007. Lembar kerja ini merupakan lembar kerja utama yang digunakan

untuk memasukkan unsur-unsur pendukung proyek, yaitu jenis pekerjaan, lama

pekerjaan, hubungan antar pekerjaan dan sumber daya yang digunakan dalam proyek.

• Title Bar

Title bar adalah baris judul jendela Microsoft Project 2007 yang berisi nama file proyek

yang sedang terbuka.

• Toolbar Standard

Adalah baris toolbar yang berisi tombol-tombol perintah standar yang biasanya terdapat

di hampir semua program, misalnya tombol Save, Open, New, dan lain-lain.

• Toolbar Formating

Adalah baris toolbar yang berisi tombol-tombol perintah yang dapat digunakan untuk

mengolah data ataupun lembar kerja dalam proyek Anda tersebut.

• Gantt Chart

Gantt chart merupakan tampilan grafik bar 3 dimensi yang merupakan ilustrasi durasi

waktu pekerjaan sesuai dengan nilai durasi yang Anda masukkan dalam lembar kerja

gantt table.

2013 4

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 5: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Membuat File Proyek Baru

Untuk memulai proyek baru dengan menggunakan Microsoft Office Project Professional

2007 harus ditentukan terlebih dahulu kapan proyek tersebut akan dimulai dan kapan harus

selesai. Hal ini dikarenakan dalam proyek tersebut Anda pasti mempunyai target yang

harus dicapai sesuai dengan jangka waktu yang memang telah ditentukan pada saat awal

perencanaan proyek tersebut.

Untuk membuat file baru dalam Microsoft Office Project Profesional 2007, lakukan

langkah-langkah berikut:

1. Pada bagian Menu Bar, pilih menu File ► New. Tunggulah sampai muncul jendela New

Project atau juga dapat disebut dengan Task Pane.

2. Pada bagian Task Pane, pilih Blank Project sehingga akan terbuka lembar kerja baru.

3. Tutuplah tampilan jendela Task Pane untuk memperluas tampilan lembar kerja Anda

dengan mengklik tanda silang di bagian judul task pane.

4. Anda juga bisa mengklik langsung tombol New ( ^ ) pada baris toolbar standar sehingga

terbuka lembar kerja baru.

Menentukan Tanggal Mulai Proyek

Sebuah proyek harus mempunyai sebuah tanggal yang akan digunakan sebagai patokan

dalam memulai proyek tersebut.

Untuk memasukkan nilai tanggal dimulainya proyek, pilih menu Project ► Project

Information sehingga muncul jendela Project Information.

2013 5

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 6: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Gambar 2.2 Jendela Project Information

1. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah memilih salah satu dari jenis Scedulle

From atau dasar penghitungan tanggal. Di sini tersedia 2 pilihan, yaitu:

Project Start Date: Bila Anda memilih yang ini, nilai tanggal berakhirnya sebuah

pekerjaan akan dihitung berdasarkan tanggal mulai ditambah dengan lama

perkerjaan. Contoh, bila tanggal mulainya adalah tanggal 5 Agustus 2007 dan

pekerjaan pertama yaitu pembersihan lokasi dilaksanakan selama 3 hari, maka

tanggal berakhirnya pekerjaan otomatis akan terisi dengan tanggal 7 Agustus 2007.

Project Finish Date: Bila Anda memilih pilihan ini berarti perhitungan tanggal mulai

pekerjaan akan dihitung mundur, yaitu tanggal akhir dikurangi lama pekerjaan

tersebut. Seperti contoh di atas, bila proyek harus berakhir tanggal 5 Agustus 2007

maka pekerjaan yang mempunyai durasi 3 hari harus dimulai tanggal 3 Agustus

2007. Pilihan ini sering dianggap kurang efisien karena kita harus membuat urutan

pekerjaan dari belakang.

2. Start Date: Pada bagian ini Anda harus memasukkan nilai tanggal dimulainya proyek.

Untuk memasukkan nilai tanggal, Anda bisa mengklik tombol drop down (anak panah

kecil pada bagian kanan) dan memilih nilai tanggalnya. Apabila Anda tidak

memasukkan nilai tanggal tertentu pada bagian ini maka tanggal dimulainya proyek

akan dianggap sama dengan tanggal hari ini.

2013 6

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 7: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

3. Finish Date: Bagian yang digunakan untuk memasukkan tanggal berakhirnya proyek.

Untuk proyek yang belum dilaksanakan dan dijadwal berdasarkan masing-masing

bagian pekerjaan maka nilai Finish Date otomatis akan terisi sama dengan nilai tanggal

mulainya proyek.

4. Current Date berisi tanggal hari ini berdasarkan setting sistem komputer Anda.

5. Calender, berisi jenis-jenis penanggalan dan dapat digunakan, yaitu 24 Hours, Night

Shift, Standard.

6. Comment, bagian yang digunakan untuk memasukkan komentar yang nantinya akan

muncul pada saat pembuatan laporan.

Setelah Anda mengatur tanggal mulai serta sistem perhitungan tanggal melalui jendela

Project Information, hal itu berarti Anda telah siap bekerja dengan Microsoft Office Project

Profesional 2007. Langkah selanjutnya adalah mengisi data-data tentang proyek yang

sedang Anda tangani. Pilih menu File - Properties sehingga tampil jendela Properties

seperti tampak pada Gambar 2.3.

General, berisi informasi tentang proyek yang sedang Anda tangani sekarang ini.

Contohnya tentang tipe, ukuran, tanggal pembuatan serta beberapa informasi yang

lain. Lihat Gambar 2.3.

Gambar 2.3 Tabulasi General pada jendela Project Properties

Summary, merupakan tabulasi dalam Project Properties yang beria keterangan

utama dari proyek tersebut. Lihat Gambar 2.4.

2013 7

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 8: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Gambar 2.4 Tabulasi Summary pada Project Properties

Title : Judul naskah dalam laporan atau judul proyek.

Subject : Keterangan dari judul proyek.

Author : Nama pemilik atau pembuat proyek.

Manager : Nama manajer perusahaan pemilik proyek.

Company : Nama perusahaan yang menangani proyek.

Category : Jenis atau kategori proyek. Bagian ini bisa diisi atau

dikosongkan.

Keywords : Kata kunci yang nanti diperlukan dalam pencarian file. Bagian

ini bisa diisi atau dikosongkan.

Comments : Komentar yang akan ditampilkan saat kita melakukan

pencarian file. Bagian ini bisa diisi atau dikosongkan.

Hiperlink Base : Diisi jika proyek tersebut berhubungan dengan proyek lain.

Bagian ini bisa diisi atau dikosongkan.

Statistic, menampilkan informasi tentang seputar file, seperti tanggal pembuatan,

pengeditan serta informasi-informasi lain yang berhubungan dengan proses

pembuatan file proyek tersebut.

Contens, menampilkan informasi tentang proses pelaksanaan proyek, misalnya

tanggal mulai (Start), tanggal berakhir (Finish), jumlah hari {Work) serta beberapa

informasi lain.

2013 8

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 9: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Custom, bagian yang digunakan untuk menambahkan atau membuat beberapa

informasi lain dari proyek yang akan ditampilkan pada bagian tabulasi Contens.

Memasukkan Pekerjaan Pada Kolom Task Name

Task atau pekerjaan merupakan unsur pokok dalam sebuah proyek. Setelah menentukan

rencana tanggal awal proyek, langkah berikutnya adalah mengisikan jenis pekerjaan apa

saja yang menjadi bagian dari proyek tersebut.

Untuk mengisikan jenis-jenis pekerjaan dalam proyek, Microsoft Project harus diaktifkan

pada tampilan Gantt Chart pada bagian View Bar. Bagian ini merupakan bagian utama dari

proses kerja Anda dalam Microsoft Office Project Profesional 2007. Pengisian bagian-

bagian lain dalam View bar bisa dilakukan apabila proses pemasukan jenis-jenis pekerjaan

dalam jendela kerja gantt chart telah selesai dilakukan.

Tampilan Gantt Chart terdiri dari 2 bagian. Bagian pertama adalah bagian gantt table yang

terdiri dari beberapa kolom, di antaranya adalah:

• ® , berisi informasi tentang pekerjaan. Apabila pekerjaan tersebut telah berakhir

maka akan ditambahkan tanda centang ** pada kolom ini.

• Task Name, diisi dengan jenis-jenis pekerjaan dari proyek.

• Duration, diisi dengan lama dari pekerjaan tersebut. Sebelum Anda

memasukkan nilai durasinya maka secara otomatis Microsoft Project akan diisi

dengan 1 days dengan artian bahwa pekerjaan tersebut dapat diselesaikan

dalam waktu 1 hari.

• Start, untuk menampilkan nilai tanggal dimulainya pekerjaan. Untuk pekerjaan

pertama yang dimasukkan dalam task name maka tanggal Start akan otomatis

terisi dengan tanggal mulai yang telah diisikan pada bagian Project Information

saat Anda pertama kali membuat sebuah proyek baru.

• Finish, untuk menampilkan nilai tanggal selesainya perkerjaan. Nilai tanggalnya

juga akan otomatis diisi oleh Microsoft Project, yaitu dengan perhitungan tanggal

mulai ditambah dengan lama pekerjaan pada bagian duration.

• Predecessor, diisi tentang hubungan antara pekerjaan satu dengan pekerjaan

yang lain dan dibaca berdasarkan nilai ID-nya.

• Resources Name, diisi dengan sumber daya yang digunakan dalam pekerjaan

tersebut. Untuk Microsoft Project, penggunaan sumber daya bisa berupa

sumber daya manusia maupun sumber daya material.

2013 9

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 10: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Sedangkan bagian kedua adalah bagian Gantt Chart. Bagian ini berisi tampilan grafik bar 3

dimensi yang mewakili keseluruhan proses pekerjaan yang dimasukkan dalam kolom Task

Name pada bagian Gantt Table. Panjang atau pendeknya batang grafik pada tampilan ini

bergantung pada lamanya durasi.

Mengisi Kolom Task Name

Berikut ini langkah-langkah untuk mengisikan kolom task name dengan jenis-jenis

pekerjaan:

1. Klik atau aktifkan pointer mouse pada baris Task Name.

2. Ketik nama pekerjaan dan kemudian tekan Enter.

3. Lakukan langkah 1 dan 2 untuk pekerjaan-pekerjaan berikutnya. Perhatikan

contoh tampilan jenis-jenis pekerjaan yang telah dimasukkan pada kolom Task

Name seperti pada gambar berikut:

Gambar 2.4 Kolom Task Name dengan daftar-daftar nama perkerjaan

Mengganti Nama Pekerjaan

Nama pekerjaan yang telah dimasukkan masih dapat diganti dengan langkah

sebagai berikut:

1. Klik atau aktifkan pointer mouse pada pekerjaan yang akan diganti dan tekan F2 pada

keyboard.

2. Ketikkan nama pekerjaan yang baru dan kemudian tekan Enter.

2013 10

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 11: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Menghapus dan Menyisipkan Task Name

Apabila terjadi kesalahan pada waktu memasukkan jenis-jenis pekerjaan ke dalam kolom

Task Name maka jenis pekerjaan tersebut dapat dihapus dengan langkah-langkah sebagai

berikut:

1. Klik atau aktifkan pointer mouse pada baris Task Name.

2. Ketik nama pekerjaan dan kemudian pilih menu Edit ► Delete Task atau klik kanan

pada task name yang akan dihapus dan kemudian pilih Delete Task pada baris menu

yang muncul.

Sedangkan untuk menyisipkan pekerjaan baru, langkahnya adalah:

1. Klik atau aktifkan pointer mouse di bawah task di mana akan disisipkan pekerjaan baru.

2. Klik menu Insert - New Task atau klik kanan di bawah task di mana akan disisipkan

perkerjaan baru dan kemudian pilih New Task pada menu yang tampil.

Mengubah Lebar dan Mengganti Judul Kolom

Untuk mengubah lebar kolom, lakukan dengan cara sebagai berikut:

1. Arahkan pointer mouse pada perbatasan kolom yang akan diubah ukurannya, misalnya

antara kolom Task Name dan kolom Duration.

2. Setelah pointer mouse berubah menjadi ilustrasi anak panah ke kanan dan ke kiri, klik

tahan geser mouse ke kanan untuk menambah lebar kolom dan klik tahan geser ke kiri

untuk mengurangi lebar kolom.

Gambar 2.6 Ilustrasi Untuk Mengubah Ukuran Kolom

2013 11

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 12: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Judul kolom pada gantt table juga dapat diubah sesuai kebutuhan. Misalnya judul kolom

Task Name akan diganti dengan Nama Pekerjaan. Prosedur untuk mengganti judul kolom

adalah sebagai berikut:

1. Klik dua kali judul kolom yang akan diganti namanya sehingga tampil kotak dialog

Column Definition.

Gambar 2.7 Kotak dialog Column Definition

2. Atur masing-masing bagian/atribut perintah di dalam kotak dialog.

Field Name untuk memilih/menentukan nama field yang akan diganti judulnya.

Title untuk menuliskan judul kolom, termasuk untuk menuliskan judul kolom

pengganti.

Align title untuk menentukan jenis perataan untuk judul kolom. Align data

untuk jenis perataan untuk data isi. Width untuk menentukan lebar kolom.

Best Fit untuk menyesuaikan lebar kolom dengan nama pekerjaan.

3. Klik OK untuk mengakhiri perintah.

2013 12

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id

Page 13: Modul Praktikum Manajemen Proyek Sistem Informasi Pertemuan 2

Daftar Pustaka

MADCOMS, Panduan Lengkap Microsoft Office Project Profesional 2007 / 2007,

Yogyakarta: ANDI, 2007.

Emanuel. Andi Wahju Rahardjo, Toba. Hapnes, Yenni M. Djajalaksana, Panduan Lengkap

Mengelola Proyek dengan Microsoft Project Professional 2007, Yogyakarta : GRAHA ILMU,

2009.

2013 13

Praktikum MPSIPusat Bahan Ajar dan eLearning

Riad Sahara, S. Si http://www.mercubuana.ac.id