Top Banner
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL PROGRAM Pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur) Masyarakat Dukuh Ngawi, Desa Ngawi, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi BIDANG KEGIATAN PKM PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Diusulkan oleh: Anik Fitri Astuti H 0711011/ 2011 Agni Qistiani H 0711016/ 2011 Widya Nastiti H 0711111/ 2011 Miftah Candra Ningrum H 0812116/ 2012 Roro Firman Alfiani H 0713163/ 2013 UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2013
27

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

Mar 06, 2019

Download

Documents

truonghanh
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

iii

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

Pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur) Masyarakat Dukuh Ngawi,

Desa Ngawi, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi

BIDANG KEGIATAN

PKM PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Diusulkan oleh:Anik Fitri Astuti H 0711011/ 2011Agni Qistiani H 0711016/ 2011Widya Nastiti H 0711111/ 2011Miftah Candra Ningrum H 0812116/ 2012Roro Firman Alfiani H 0713163/ 2013

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2013

Page 2: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

ii

Page 3: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

iii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL..................................................................................... iHALAMAN PENGESAHAN...................................................................... ii

DAFTAR ISI................................................................................................. iiiDAFTAR GAMBAR................................................................................... ivRINGKASAN............................................................................................... 1BAB 1. PENDAHULUAN........................................................................... 2

BAB 2. GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN .................. 5BAB 3. METODE PELAKSANAAN.......................................................... 6BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN........................................... 9DAFTAR PUSTAKALAMPIRAN

Page 4: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

iv

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Skema Pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur)………. 7

Page 5: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

1

RINGKASAN

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk pengembangan budidaya

hidroponik sayuran secara vertikultur atau vertikal agar lebih dikenal

masyarakat dan mengembangkan potensi lahan yang semakin sempit. Hal ini

dikarenakan hidroponik vertikultur tidak membutuhkan lahan yang luas. Kita

dapat memanfaatkan lahan yang kecil sekalipun, misalnya saja tanah sisa yang

ada di sekitar rumah entah dibagian depan, samping atau belakang dapat

digunakan untuk budidaya sayuran. Apabila pengembangan budidaya sayuran

dengan cara ini dapat berkembang, konsumsi sayuran masyarakat akan

meningkat dan kualitas hasil akan terjamin karena budidaya secara hidroponik

ini dapat dimodifikasi agar hasil serta kualitas meningkat. Di sisi lain, apabila

budidaya hidroponik vertikultur sayur ini dapat dikembangkan dengan skala

besar, tentu hal ini dapat menambah lapangan pekerjaan para petani yang

berwirausaha sendiri.

Dalam penelitian ini, sayuran yang akan digunakan adalah sawi dan

kangkung karena berdasarkan luasnya toleransi dari jenis sayuran tersebut

khususnya terhadap habitat lingkungan tumbuh di Dukuh Ngawi. Ada

beberapa tahap dalam pelaksanaan program PKM-Pengabdian Kepada

Masyarakat tentang pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur) ini,

antara lain tahap survei lokasi penelitian, tahap perjanjian kemitraan dengan

masyarakat desa setempat, tahap FGD (Focus Group Dicussion) untuk

memberi gambaran masyarakat mengenai sistem pelaksanaan kerjasama ke

depannya, tahap pelaksanaan program, tahap penjualan, dan tahap evaluasi

pelaksanaan program. Penelitian ini diharapkan dapat mendekatkan

pemahaman masyarakat pada budidaya hidroponik secara vertikultur atau

penanaman vertikal.

Page 6: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

2

BAB 1. PENDAHULUAN

Sayuran merupakan makanan penting yang dibutuhkan oleh semua

kalangan. Sayur menjadi bagian penting dalam makanan karena sayuran

berperan sebagai sumber karbohidrat, protein nabati, vitamin dan mineral yang

semua itu dibutuhkan oleh tubuh. Semakin tahun permintaan pasar terhadap

sayuran semakin meningkat. Masyarakat mulai menyadari betapa pentingnya

sayuran untuk kesehatan.

Hal ini membuka peluang untuk membudidayakan sayuran. Budidaya

sayuran saat ini memiliki prospek yang begitu baik. Kemudian budidaya

sayuran dapat dibudidayakan oleh siapapun. Berbagai kalangan bisa

melakukan budidaya dengan dibekali pengetahuan-pengetahuan khusus.

Kendala yang dialami adalah keterbatasan lahan untuk melakukan budidaya

dan kurangnya ilmu-ilmu terkini mengenai proses budidaya. Sehingga

anggapan masyarakat, kendala tersebut merupakan kendala yang sulit

terpecahkan dan membuat masyarakat lebih memilih untuk mendapatkan

sayur sayuran dari tempat lain. Pola pikir masyarakat serperti itu dikarenakan

kurangnya pengetahuan terkini mengenai pertanian.

Seperti halnya masyarakat di Dukuh Ngawi, Desa Ngawi Kecamatan

Ngawi Kabupaten Ngawi, mereka lebih memilih untuk mendapatkan sayur

dari berbagai tempat karena kendala keterbatasan lahan yang digunakan untuk

budidaya. Selain itu kesibukan masyarakat yang memang bukan pelaku

pertanian membuat mereka malas untuk melakukan budidaya terlebih lagi

masyarakat menganggap bahwa praktik budidaya identik dengan tanah yang

kotor.

Sebenarnya persoalan tersebut dapat di selesaikan dengan

menggunakan teknik budidaya hidroponik dengan pola vertikultur.

Masyarakat umumnya belum mengetahui satu cara yang dapat digunakan

untuk membudidayakan tanaman tanpa menggunakan tanah yang identik

dengan kotor. Kemudian masyarakat juga belum mengenal cara bercocok

Page 7: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

3

tanam secara vertikultur yang akan sangat menghemat luas lahan yang

dibutuhkan.

Hidroponik merupakan teknik bertanam tanpa menggunakan media

tanah. Teknik ini mampu meningkatkan hasil tanaman per satuan luas sampai

lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik pertanian

konvensional (Soenoeadji 1990 cit. Basuki 2008). Beberapa kelebihan sistem

hidroponik dibanding dengan media tanah adalah kebersihan lebih mudah

terjaga, tidak memerlukan pengelolaan tanah, penggunaan pupuk dan air lebih

efisien, tidak tergantung musim, tingkat produktivitas dan kualitas cukup

tinggi dan seragam, tanaman dapat dikontrol dengan baik, dapat diusahakan di

tempat yang tidak terlalu luas ataupun dipergunakan sebagai bisnis dengan

luasan yang cukup, dapat mengurangi jumlah tenaga kerja, kenyamanan kerja

dapat ditingkatkan secara ergonomis, dan diferensiasi produk dapat dilakukan.

Lahan sempit yang banyak terdapat di perkotaan dapat dimanfaatkan

dengan bertanam secara vertikal atau vertikultur. Lahan sempit yang tidak

termanfaatkan bisa memberikan keuntungan ekonomi Kelebihan lainnya cara

bertanam ini memungkinkan kita memperoleh sayuran yang bersih dan

bermutu yang dapat diyakini seratus persen. Dengan melakukan penanaman

dan pemeliharaan sendiri biasanya kitapun mengurangi atau bahkan

meniadakan penggunaan pestisida. Sayuran yang diperolehpun akan sedikit

atau bahkan bebas residu pestisida yang berbahaya bagi kesehatan

(Rasapto W 2006).

Vertikultur bisa diartikan sebagai budidaya tanaman secara vertikal

sehingga penanamannya dilakukan dengan menggunakan sistem bertingkat.

Tujuan vertikultur adalah untuk memanfaatkan lahan yang sempit secara

optimal. Sistem bertanam secara vertikultur sekilas memang terlihat rumit,

tetapi sebenarnya sangat mudah dilakukan. Tingkat kesulitan bertanam secara

vertikultur tergantung kepada model dan sistem tambahan yang dipergunakan.

Oleh karena itu teknik budidaya dengan metode hidroponik vertikultur

sangat sesuai untuk diterapkan di Dukuh Ngawi, Desa Ngawi Kecamatan

Ngawi Kabupaten Ngawi. Keterbatasan lahan bukan lagi menjadi masalah

Page 8: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

4

untuk melakukan budidaya sayuran. Dalam budidaya hidroponik, pemberian

nutrisi tanaman berbeda dengan pemberian nutrisi pada budidaya secara

konvensional. Masyarakat perlu mengetahui bagaimana cara pemberian nutrisi

yang sesuai termasuk seberapa banyak pupuk yang harus digunakan. Untuk itu

masyarakat perlu sekali mendapatkan pelatihan dan pendampingan terkait

dengan serba serbi hidroponik. Pengetahuan mengenai hidroponik dimulai

dari perakitan, persemaian, perawatan sampai pada hasil panen perlu

disampaikan kepada masyarakat secara gamblang agar tidak terjadi kesalahan

dalam proses budidaya yang akan berakibat buruk untuk tanaman.

Dengan demikian, tujuan dari pelatihan dan pendampingan hidroponik

untuk masyarakat yaitu agar masyarakat mau untuk berbudidaya untuk

memenuhi kebutuhannya terhadap sayuran, mengenal dan mengetahui teknik

hidroponik dengan baik, memanfaatkan kondisi lingkungan yang ada dan

menambah pendapatan masyarakat.

Kemudian luaran yang diharapkan dari pelatihan ini adalah

menjadikan masyarakat mengetahui dan mengerti mengenai budidaya sayuran

dengan metode hidroponik serta mau untuk melaksanakannya, membuat

masyarakat menjadi terampil untuk berbudidaya, menghasilkan sayuran yang

baik untuk kebutuhan masyarakat sendiri.

Page 9: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

5

BAB 2. GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh mahasiswa pengusul,

masyarakat Dukuh Ngawi, Desa Ngawi Kecamatan Ngawi Kabupaten Ngawi

sebagian besar berprofesi buruh pabrik, pedagang, dan sebagian kecil pegawai

negeri yang kesehariannya diluar rumah. Penghasilan perbulannya rata-rata

Rp. 500.000,00 dan sebagian besar memiliki rumah tanpa pekarangan. Secara

umum masyarakat Desa Ngawi membutuhkan sayuran sebagai penambah

nutrisi maupun pelengkap makanan. Sayuran yang mereka dapat di datangkan

langsung dari Magetan sebagai wilayah penghasil sayuran di Jawa Timur.

Namun karena lamanya waktu penyimpanan dan transportasi yang digunakan

tak jarang sayuran yang sampai pada tangan konsumen khususnya masyarakat

Ngawi kualitasnya turun. Banyak yang layu, menguning bahkan busuk. Selain

itu harga sayuran tersebut juga naik.

Masyarakat membutuhkan solusi untuk menyediakan sayuran yang

segar, berkualitas serta murah dan mudah mendapatkannya. Dengan system

‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur) masyarakat dapat menggunakan

pekarangan mereka yang sempit untuk budidaya sayuran sebagai pemenuh

kebutuhan. Selain itu juga bisa digunakan sebagai usaha sambilan yang dapat

meningkatkan pendapatan. Sebagai daerah yang memiliki lahan pertanian

yang sempit masyarakat harus memiliki pengetahuan yang luas dan usaha

yang memadai untuk meningkatkan daya saing.

Topografi wilayah Ngawi adalah berupa dataran tinggi dan rendah.

Dengan demikian pemilihan sayuran yang akan di budidayakan sangat

penting. Sayuran yang akan kami budidayakan adalah sawi bakso dan

kangkung. Hal ini berdasarkan luasnya toleransi dari jenis sayuran tersebut

khususnya terhadap habitat lingkungan tumbuh.

Page 10: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

6

BAB 3. METODE PELAKSANAAN

Pelaksanaan program PKM-Pengabdian Kepada Masyarakat tentang

pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur) ini dimulai dari:

1. Tahap survei

Lokasi untuk pengabdian masyarakat ditentukan di Dukuh Ngawi,

Desa Ngawi, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi. Tahap pertama

dilaksanakan pangamatan kondisi dan potensial masyarakat sasaran. Hal-

hal yang diamati meliputi keadaan masyarakat secara umum, keadaan

ekonomi, mata pencaharian utama, serta permasalahan yang dihadapi

masyarakat sasaran terutama mengenai kebutuhan sayuran.

2. Tahap perjanjian kemitraan

Langkah selanjutnya setelah disepakati tempat pelaksanaan yaitu

melakukan perjanjian dengan masyarakat setempat, memohon

kesediaannya menjadi mitra untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan

pengabdian masyarakat mengenai teknik budidaya ‘HVS’ (Hidroponik

Vertikultur Sayur). Perjanjian diwujudkan dengan surat perjanjian

kemitraan yang telah disetujui oleh kepala dusun setempat dan disahkan

oleh kepala desa.

3. Tahap FGD

Untuk memberi gambaran masyarakat mengenai sistem

pelaksanaan kerjasama untuk ke depannya, diadakan sosialisasi dan

diskusi mengenai sistem kerja dan teknik budidaya ‘HVS’ (Hidroponik

Vertikultur Sayur). Tata pelaksanaannya yaitu FGD bertempat di Balai

Desa dengan sistem Fokus Group Discusion secara langsung oleh

narasumber dengan bantuan media elektronik.

4. Tahap pelaksanaan program

Pelaksanaan pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur)

dimulai dengan persiapan alat dan bahan yang dibutuhkan, paranet,

kerangka vertikulur, benih yang telah dikecambahkan, aerator dan larutan

nutrisi hidroponik. Setelah itu masyarakat mulai melakukan budidaya

Page 11: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

7

sayur dengan teknik hidroponik vertikultur meliputi pemasangan paranet,

kerangka hidroponik vertikultur, pembuatan nutrisi, penanaman,

perawatan hingga pemanenan. Sistem Hidroponik vertikultur yang kami

lakukan adalah system hidroponik Substrat yang merupakan metode

budidaya tanaman dimana akar tanaman tumbuh pada media porus selaian

tanah yang dialiri larutan nutrisi sehingga memungkinkan tanaman

mendapatkan air, nutrisi, dan oksigen secara cukup. Substrat yang kami

gunakan adalah dari cacahan pakis yang memiliki kelebihan ringan

porous, mampu menahan air dengan baik dan tekstur halus sehingga

mudah ditembus tanaman. Sedangkan komoditas sayur yang akan kami

budidayakan adalah sawi dan kangkung mengingat tanaman tersebut

sangat popular dan banyak dibutuhkan masyarakat, selain itu juga sawi

dan kangkung dapat tumbuh pada dataran rendah hingga sedang.

Berikut langkah-langkah pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur

Sayur) dijelaskan dalam skema sebagai berikut:

Persemaian bibit sayuran

Pemasangan paranet

Pembuatan kerangka hidroponik vertikultur

Pembuatan larutan nutrisi

Penanaman

Perawatan

Pemanenan

Penjualan

Gambar 1 Skema Pelatihan ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur)

Page 12: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

8

5. Tahap penjualan

Penjualan dilakukan dengan menggunakan strategi pemasaran

tertentu, misal perolehan hasil panen dijual oleh masyarakat ke pasar-pasar

tradisional setempat serta mencoba di pasarkan langsung ke masyarakat

sekitar dukuh Ngawi. Cara pemasaran yang lain yaitu sayuran hasil

budidaya hidroponik vertikultur di ubah menjadi makanan olahan yang

diharapkan selain dapat menarik minat masyarakat untuk membelinya,

harga jual akan lebih mahal sehingga pendapatan masyarakat Ngawi

meningkat.

6. Tahap evaluasi

Melakukan evaluasi dari semua tahap pelaksanaan program yang

meliputi berbagai kendala atau kesulitan dari semua tahap sekaligus cara

pemecahan masalah tersebut. Menghitung tingkat keberhasilan program

dengan cara menghitung jumlah penduduk yang telah mengaplikasikan

budidaya jamur merang. Keberhasilan program dinyatakan apabila 2/3 dari

jumlah masyarakat dukuh Ngawi ikut mengaplikasikan hidroponik

vertikultur sayuran.

Page 13: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

9

BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

A. Rancangan Biaya

No Jenis Pengeluaran Biaya (Rp)1 Biaya Tetap : Kerangka hidroponik, aerator,

ember, selang, Ph meter, termometer, paranet,tangki tampung air, talang segi empat, syrofoam,

gembor, try semai, alat kebersihan

7.535.000,00

2 Biaya Operasional : benih sawi, benihkangkung, larutan nutrisi A dan B, media

pakis, tenaga kerja pembuatan kerangka, FGD

1.630.000

3 Bahan Habis Pakai : Kertas HVS, jilid, onlineinternet, fotokopi, alat tulis, tinta dan data print,

sewa LCD, cuci cetak foto, pulsa telepon,flashdish 2 Gb

985.000

4 Biaya Transportasi : Survei lokasi danTransportasi

2.200.000

Jumlah 12.350.000

Page 14: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

10

B. Jadwal Kegiatan

No Kegiatan Bulan ke-1 2 3 4

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Tahap survei

2Tahap perjanjiankemitraan

3 Tahap FGD

4Tahappelaksanaanprograma. Persemaian

bibitb. Pemasangan

paranetc. Pembuatan

kerangkahidroponik

a. Pembuatanlarutannutrisi

b. Penanaman

c. Perawatan

d. Pemanenan

5 Tahap penjualan

6 Tahap evaluasi

Page 15: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

11

DAFTAR PUSTAKA

Basuki, T.A 2008. Pengaruh macam komposisi hidroponik terhadap pertumbuhan

hasil selada (Lactuca sativa L.). Skripsi. Fakultas Pertanian UGM,

Yogyakarta.

Rasapto W Pujo 2006. Budidaya Sayuran dengan Vertikultur. Balai Pengkajian

Teknologi Pertanian. Jawa Tengah

Page 16: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

12

Lampiran 1

12

Page 17: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

13

Page 18: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

14

Biodata Dosen Pembimbing

Nama : Ir. Sumijati, MPNIP : 19521010 197612 2 001NIDN : 0010105207Tempat dan Tanggal Lahir : Yogyakarta, 10 Oktober 1952Jenis Kelamin : PerempuanStatus Perkawinan : KawinAgama : KristenGolongan / Pangkat : IV a / PembinaJabatan Fungsional Akademik : Lektor KepalaPerguruan Tinggi : Universitas Sebelas MaretAlamat : Jl. Ir. Sutami No. 36A SurakartaTelp./Faks. : 0271 637457Alamat Rumah : Jl. Sibela Selatan No. 1 Perum Mojosongo

SurakartaTelp./Faks. : 0271 8502458Alamat e-mail : [email protected]

RIWAYAT PENDIDIKAN PERGURUAN TINGGI

TahunLulus

Program Pendidikan (diploma,sarjana, magister, spesialis, dan

doktor)Perguruan Tinggi

Jurusan/Program Studi

1986 S1 Universitas Sebelas Maret Budidaya Pertanian1997 S2 Universitas Gajah Mada Agronomi

PENGALAMAN MENGAJAR

Mata Kuliah ProgramPendidikan

Institusi/Jurusan/Program Studi Tahun ... s.d. ...

Fisiologi Tumbuhan S1 Agronomi 2003 – sekarangFisiologi dan PengelolaanPascapanen

S1 Agronomi 2008 – sekarang

Praktik Fisiologi danPengelolaan Pascapanen

S1 Agronomi 2008 – sekarang

Praktik Botani Umum S1 Agronomi 2008 – sekarangNutrisi Tanaman S1 Agronomi Agustus 2008 – Januari 2009Biokimia Tanaman S1 Agronomi 1986 – sekarangBotani S1 Agronomi 2008 – sekarangAgroekosistem S1 Agronomi 2009 – sekarangBiokimia Tanaman Obat D3 Agrofarmaka 2006 – sekarangMetabolisme Sekunder D3 Agrofarmaka 2008 – sekarang

Page 19: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

15

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul PenelitianKetua/ anggota

TimSumber Dana

2008 Pembiakan Zamio Menggunakan Setek Daunpada Berbagai Media, Taraf Cahaya danKonsentrasi IBA

Anggota DIPA Fakultas

2009 Analisis Morfologi Tanaman dan Kadar ProteinBiji Hubungannya dengan Kualitas HasilOlahan Beberapa Varietas Kedelai Lokal danImpor

Ketua DIPA UNS (HibahStrategis)

2013 Perbaikan Genetik Anggrek Alam MelaluiPersilangan Interspesifik dan Perbanyakansecara In Vitro dalam MendukungPerkembangan Anggrek di Indonesia

Ketua Hibah PenelitianMadya Th Anggaran2013

KARYA TULIS ILMIAHTahun Judul Penerbit/Jurnal

2009 Pembiakan Zamio Menggunakan SetekDaun pada Berbagai Media, Taraf Cahayadan Konsentrasi IBA

Caraka Tani Vol. XXIV No. 1 Maret 2009

2010 Peningkatan Hasil, Kandungan Protein danLemak Melalui Pemupukan Fosfat padaKedelai Lokal dan Impor

Surat Keterangan No.20/J10.1.23/Agrivita/2010

2012 Exploration of Bacteriophage Virulent toXanthomonas campestris PV campestisToward Development as Biocontrol Agentfor Cabbage Black Root Diseases.

Caraka Tani Vol. XXVII No. 1,Maret 2012 hal 7-14

2012 Crossing Ability in order to Increase Yieldand Protein Content of Soybean Varietas

Prosiding Seminar Nasional FakultasAgroindustri Universitas Mercu BuanaYogyakarta 12 September 2012

KONFERENSI/SEMINAR/LOKAKARYA/SIMPOSIUM

Tahun Judul Kegiatan PenyelenggaraPanitia/

peserta/pembicara

2005 Seminar Peningkatan Nilai TambahKomoditas Pertanian Peluang danTantangannya

UNS Peserta

2006 Seminar Bumi Kita Menjadi Ladang UjiCoba Rekayasa Genetika

UNS Peserta

2006 Seminar Pertanian Berkelanjutan UNS Peserta

2006 Seminar Pendidikan Agroforestri SebagaiStrategi Menghadapi Perubahan IklimGlobal

UNS Peserta

Page 20: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

16

Page 21: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

17

Lampiran 21. Biaya Tetap

No Uraian Satuan Jumlah Harga Satuan(Rp)

Total Harga(Rp)

1 Kerangka hidroponika. Kayu buah 40 25.000 1.000.000b. Paku kg 4 20.000 80.000c. Tali serat ikat 100 2000 200.000

2 Aerator buah 5 50.000 250.0003 Ember buah 5 20.000 100.0004 Selang roll 1 20.000 20.0005 Ph Meter buah 1 1.700.000 1.700.0006 Termometer buah 1 20.000 20.0007 Paranet roll 2 700.000 1.400.0008 Tangki tampung air buah 2 550.000 1.100.0009 Talang segi empat lonjor 2 70.000 140.00010 Styrofoam buah 10 5.000 50.00011 Gembor buah 2 30.000 60.00012 Try pot semai buah 10 15.000 150.00013 Stopkontak timer buah 1 150.000 150.00014 Gelas ukur buah 2 100.000 200.00015 Timbangan Digital buah 1 150.000 150.00016 Alat-alat kebersihan 100.00017 Sungkup plastik

beningroll 10 6.500 65.000

18 Bambu buah 30 20.000 600.000Total Investasi 7.535.000

2. Biaya Operasional

NoUraian Satuan Jumlah Harga

Satuan (Rp)Total

Harga (Rp)Benih Sawi kg 1 55.000 55.000Benih kangkung kg 1 55.000 55.000Larutan Nutrisi A dan B Pack 4 100.000 400.000Media Pakis sak 2 20.000 60.000Media Sekam Padi sak 2 20.000 60.000Tenaga kerja pembuatankerangka

orang 5 100.000 500.000

FGD orang 100 5.000 500.000Total Biaya Operasional 1.630.000

17

Page 22: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

18

3. Bahan Habis Pakai

4. Biaya Transportasi

No Kegiatan Jumlah Harga Satuan (Rp) Total Harga (Rp)1. Survei Lokasi 16 x 5 orang 20.000 1.600.0002. Transport 10 Kali 60.000 600.000

JUMLAH 2.200.000

Rekapitulasi Biaya

1. Biaya Tetap Rp 7.535.000,00

2. Biaya Operasional Rp 1.630.000,00

3. Bahan Habis Pakai Rp 985.000, 00

4. Biaya Transport Rp 2.200.000, 00 +

Jumlah Total Biaya Rp 12.350.000, 00

No Nama Bahan Jumlah Harga Satuan(Rp)

Total Harga(Rp)

1. Kertas HVS 1 Rim 35.000 35.0002. Jilid 2 Proposal 10.000 20.0003. Online Internet 30 Jam 5.000 150.0004. Fotokopi 200 Lembar 200 40.0005. Alat Tulis

LogbookBolpoinTipe-XPenggarisSpidolKertas karton

1 buah1 kardus1 buah1 buah2 buah2 buah

10.00020.0004.0003.000

10.0004.000

10.00020.0004.0003.000

20.0008.000

6. Tinta dan Data Print 1 buah 100.0007. Sewa LCD 1 buah 350.0006. Cuci Cetak Foto 80.0007. Pulsa Telpon 80.0008. Flashdisk 2 Gb 1 Buah 65.000,00 65.000

Total Bahan habis pakai 985.000

18

Page 23: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

19

Lampiran 3

No Nama/NIM Program Studi BidangIlmu

AlokasiWaktu

(Jam/Minggu)

UraianTugas

1 Anik Fitri Astuti/H0711011

Agroteknologi Sains 4 Survei,FGD,

pelatihan,evaluasi

2 Agni Qistiani/H0711016

Agroteknologi Sains 4 Survei,FGD,

pelatihan,evaluasi

3 Widya Nastiti/H0711111

Agroteknologi Sains 4 Survei,FGD,

pelatihan,evaluasi

4 Miftah CandraNingrum/H0812116

Agribisnis Sains 4 Survei,FGD,

pelatihan,evaluasi

5 Roro FirmanAlfiani/H0713163

Agroteknologi Sains 4 Survei,FGD,

pelatihan,evaluasi

19

Page 24: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

20

Page 25: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

21

Page 26: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

22

Lampiran 6

Konstruksi ‘HVS’ (Hidroponik Vertikultur Sayur)

Kontruksi menggunakan 8 bilah kayu yang di bentuk tegak

segitiga dan 10 talang segi empat atau talang PVC, lihat gambar 1. Pada

permukaan talang di letakkan Styrofoam yang di lubangi sebagai tempat

gelas yang di isi media substrat yaitu cacahan pakis. Gelas tempat substrat

dan media tumbuh sayur tersebut sebelumnya telah di beri lubang untuk

sirkulasi larutan nutrisi dan udara. Pada salah satu sisi talang di beri

lubang sebagai jalan aliran larutan nutrisi melalui selang yang di pompa

oleh aerator dari tangki larutan nutrisi.

Page 27: USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL ... - …pkm.uns.ac.id/repositori/Front/download/pkm-m/2014/H0711011_001027... · lebih dari sepuluh kali, bila dibandingkan dengan teknik

23

PosKarang

Asri

TerminalKertonegoroNgawi Baru

Cepu km 3

B

S

T

U

DENAH LOKASI

Lampiran 7

Ke Karang Jati

PasarCilikSD Negeri

1 dan 2Ngawi

UniversitasSoerjo

LOKASIBalai Desa

Ngawi

23