Top Banner
PENGADILAN TINGGI MEDAN Halaman 1 dari 9 Putusan No.744/Pid/2017/PT Medan P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Tinggi Medan yang memeriksa dan mengadili perkara- perkara pidana pada Pengadilan tingkat banding telah menjatuhkan putusan seperti tersebut dibawah ini dalam perkara Terdakwa: Nama : USMAN SIHOTANG, SH Tempat Lahir : Barus Sihotang Umur/tgl.lahir : 55 Tahun / 12 Februari 1962 Jenis kelamin : Laki – laki Kebangsaan : Indonesia Tempat tinggal : 1. Jl. Pancing II No. 8 Lk. II Kel. Indra Kasih Kec. Medan Tembung, atau 2. Jl. Tanjung Selamat Gg. Mulia Desa Tanjung Selamat Kab. Deli Serdang, atau 3. Desa Lamar Klang Panikiran Kec. Sempat Nempu Hilir Kab. Dairi Agama : Protestan Pekerjaan : Pensiuan PNS Terdakwa berada dalam tahanan sejak : 1. Penyidik, sejak tanggal 18 April 2017 sampai dengan tanggal 7 Mei 2017 ; 2. Perpanjangan oleh Penuntut Umum, sejak tanggal 8 Mei 2017 sampai dengan tanggal 16 Juni 2017 ; 3. Penuntut Umum, sejak tanggal 16 Juni 2017 sampai dengan tanggal 5 Juli 2017 ; 4. Perpanjangan oleh Ketua Pengadilan Negeri Medan, sejak tanggal 6 Juli 2017 sampai dengan tanggal 4 Agustus 2017 ;
21

P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

Aug 11, 2019

Download

Documents

dinhphuc
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 1 dari 9 Putusan No.744/Pid/2017/PT Medan

P U T U S A N

NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

Pengadilan Tinggi Medan yang memeriksa dan mengadili perkara-

perkara pidana pada Pengadilan tingkat banding telah menjatuhkan putusan

seperti tersebut dibawah ini dalam perkara Terdakwa:

Nama : USMAN SIHOTANG, SH

Tempat Lahir : Barus Sihotang

Umur/tgl.lahir : 55 Tahun / 12 Februari 1962

Jenis kelamin : Laki – laki

Kebangsaan : Indonesia

Tempat tinggal : 1. Jl. Pancing II No. 8 Lk. II Kel. Indra Kasih Kec.

Medan Tembung, atau

2. Jl. Tanjung Selamat Gg. Mulia Desa Tanjung

Selamat Kab. Deli Serdang, atau

3. Desa Lamar Klang Panikiran Kec. Sempat Nempu

Hilir Kab. Dairi

Agama : Protestan

Pekerjaan : Pensiuan PNS

Terdakwa berada dalam tahanan sejak :

1. Penyidik, sejak tanggal 18 April 2017 sampai dengan tanggal 7 Mei 2017 ;

2. Perpanjangan oleh Penuntut Umum, sejak tanggal 8 Mei 2017 sampai

dengan tanggal 16 Juni 2017 ;

3. Penuntut Umum, sejak tanggal 16 Juni 2017 sampai dengan tanggal 5 Juli

2017 ;

4. Perpanjangan oleh Ketua Pengadilan Negeri Medan, sejak tanggal 6 Juli

2017 sampai dengan tanggal 4 Agustus 2017 ;

Page 2: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 2 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

5. Hakim Pengadilan Negeri Medan, sejak tanggal 31 Juli 2017 sampai

dengan tanggal 29 Agustus 2017 ;

6. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Medan, sejak tanggal 30 Agustus 2017

sampai dengan tanggal 28 Oktober 2017 ;

7. Perpanjangan Ketua Pengadilan Tinggi Medan I sejak tanggal 24 0ktober

2017 sampai dengan tanggal 22 Nopember 2017 ;

8. Perpanjangan Ketua Pengadilan Tinggi Medan II sejak tanggal 23

Nopember 2017 sampai dengan tanggal 21 Januari 2018 ;

Terdakwa didamping oleh Penasihat Hukumnya Ilwa Pulita, SH,

Advokat dari Kantor Hukum Ilwa Pulita, SH dan Rekan yang beralamat kantor

di Ngumban Surbakti No. 21 Padang Bulan – Medan, berdasarkan surat

kuasa khusus tanggal 7 Agustus 2017 yang telah didaftarkan pada

kepaniteraan Pengadilan Negeri Medan tanggal 7 Agustus 2017 dalam

register No. 548/Penk.Pid/2017/PN Mdn ;

Pengadilan Tinggi tersebut ;

Telah membaca berkas perkara banding Nomor ; 821 /PID/2017/

PT.MDN, dan berkas perkara Pengadilan Negeri Medan Nomor ; 2013/

Pid.B/2017/ PN.Mdn tanggal 18 oktober 2017 dan surat-surat yang

bersangkutan dengan perkara tersebut;

1. Membaca, surat dakwaan dari Penuntut Umum Kejaksaan Negeri Medan

tanggal16 Juni 2017, Nomor Reg-Perkara:PDM-510/Ep.1/OHARDA/06/2017,

yang berbunyi sebagai berikut :

Bahwa terdakwa USMAN SIHOTANG, SH, pada bulan November 2015,

bulan Februari 2016 dan bulan Maret 2016 atau setidak-tidaknya pada waktu

lain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang

USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV USU Medan Kota

Medan atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang masih termasuk

Page 3: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 3 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

dalam daerah Hukum Pengadilan Negeri Medan, “Dengan maksud hendak

menguntungkan diri sendiri atau orang lain dengan melawan hak, baik

dengan memakai nama palsu atau keadaan palsu, baik dengan akal dan tipu

muslihat, maupun dengan karangan perkataan-perkataan bohong, membujuk

orang supaya memberikan suatu barang, membuat utang atau

menghapuskan piutang, “ yang dilakukan terdakwa dengan cara-cara sebagai

berikut :

- Bahwa pada bulan Agustus 2015 terdakwa meminta tolong kepada saksi

Darwin Sihotang untuk dicarikan pembeli atas tanah dengan luas ±

25.000 M2 yang terletak di Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan

Sempakata Kecamatan Medan Selayang kemudian pada bulan

November 2015 saksi Darwin Sihotang datang menemui saksi Hamidin

Pakpahan lalu saksi Darwin Sihotang menawarkan untuk menjual

sebidang tanah milik terdakwa dengan luas ± 25.000 M2 yang terletak di

Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan Sempakata Kecamatan Medan

Selayang kepada saksi Hamidin Pakpahan lalu saksi Darwin Sihotang

menyerahkan foto copy surat berupa :

a. Surat Keterangan tentang Pembagian dan penerimaan tanah sawah/

ladang No. 2436/SKTGT/1956 tanggal 25 Juni 1956 yang dikeluarkan

oleh Gubernur Sumatera Utara An. M. Siregar yang diberikan kepada

Sdr. DJUMINGAN dengan luas 25.200M2

b. Surat Keterangan Pemindahan Hak No. 152/SK/KS/1960 tanggal 20

Oktober 1960 yang diketahui Assisten Wedana Kecamatan Sunggal

antara DJUMINGAN (Penjual) dengan MANGARATUA SIHOTANG

(Pembeli)

c. Surat Keputusan Kepala Inspeksi Agraria Sumatera Utara di Medan

tanggal 11 Februari 1964 No. SK.4/PH/HM/1964

Page 4: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 4 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

d. Surat Keterangan Pendaftaran Tanah No. 137/II/SKPT/SDA/1965

tanggal 5 Agustus 1965

e. Akte Hibah No.06 tanggal 7 Agustus 2014 yang dibuat oleh Notaris

URUS SIMANULANG, SH

f. Surat Peretujuan No. Leg.323/US/NOT/VIII/2014 tanggal 8 Agustus

2014 yang di legalisasi oleh Notaris URUS SIMANULANG, SH.

- Menindaklanjuti tawaran tersebut saksi Hamidin Pakphan dan saksi

Saibun Sinaga meninjau kelokasi tersebut dan atas saran dari saksi

Irmansyah Batubara maka saksi Hamidin Pakphan dan saksi Saibun

Sinaga sepakat untuk membeli tanah tersebut hanya seluas ± 1600 M2

selanjutnya saksi Hamidin Pakpahan menghubungi saksi Darwin

Sihotang untuk menyampaikan ketertarikannya membeli tanah tersebut

selanjutnya saksi Darwin Sihotang menghubungi terdakwa lalu saksi

Hamidin Pakpahan berbicara via telepon dengan terdakwa dan saat itu

terdakwa meyakinkan saksi Hamidin Pakpahan dengan mengatakan

“bahwa tanah yang terletak di Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan

Sempakata Kecamatan Medan Selayang adalah benar tanah yang

dimiliki dan dikuasai secara penuh oleh terdakwa” mendengar hal

tersebut saksi Hamidin Pakpahan menjadi semakin yakin lalu saksi

Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga pun melakukan penawaran

harga dan disepakati sebesar Rp. 10.000.000.000,- lalu pada tanggal 4

Februari 2016 saksi Hamidin Pakpahan mentrasfer uang panjar sebesar

Rp. 150.000.000,- ke rekening BNI Cabang USU Medan Nomor

345.759.498 atas nama Usman Sihotang (terdakwa), selanjutnya pada

tanggal 16 Februari 2016 terdakwa, saksi Irmansyah Batubara, saksi

Darwin Sihotang, saksi Wan Gunadi datang menemui saksi Hamidin

Pakpahan lalu terdakwa menyerahkan surat-surat asli tanah tersebut

Page 5: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 5 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

kepada saksi Hamidin Pakpahan dengan syarat saksi Hamidin Pakpahan

dan saksi Saibun Sinaga harus membayar uang sebesar Rp.

350.000.000,- sebagai uang tambahan dari uang panjar sebelumnya lalu

pada tanggal 16 Februari 2016 saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga pun mentransfer uang kerekening BNI Cabang USU

Medan Nomor 345.759.498 atas nama Usman Sihotang (terdakwa)

sebesar Rp. 350.000.000,-, selanjutnya pada tanggal 2 Maret 2016 saksi

Saibun Sinaga dan saksi Hamidin Pakpahan membayar lunas dengan

cara mentransfer uang kerekening BNI Cabang USU Medan Nomor

345.759.498 atas nama Usman Sihotang (terdakwa) sebesar

Rp.9.500.000.000,-, selanjutnya pada tanggal 3 Maret 2016 dibuatlah

Akta Pelepasan tanah tersebut oleh saksi Irmansyah Batubara.

- Bahwa sebelum terdakwa menjual tanah tersebut terdakwa tidak pernah

mengecek mengenai ada atau tidaknya silang sengketa dari tanah

tersebut atau bagaimana status hak milik tanah tersebut ke kantor Badan

Pertanahan Nasional Kota Medan.

- Bahwa pada tanggal 17 Maret 2016 saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga mengetahui bahwa tanah yang di beli dari terdakwa

ternyata bukanlah milik terdakwa dan diatas tanah tersebut telah terbit

sertikat hak milik dan alas hak dalam bentuk lain atas nama sejumlah

pemilik tanah yang telah melakukan jual beli/ pelepasan hak kepada

saksi Nuaris. lalu saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga

meminta penjelasan dari terdakwa mengenai kondisi tersebut akan tetapi

karena terdakwa tidak dapat menjelaskan tentang status tanah tersebut

kepada saksi Hamidin Pakhpahan dan saksi Saibun Sinaga maka saksi

Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinagapun meminta kembali uang

pembayaran tanah tersebut akan tetapi hingga saat ini terdakwa tidak

Page 6: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 6 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

kunjung mengembalikan kepada saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga.

- Bahwa akibat perbuatan terdakwa tersebut diatas saksi Hamidin

Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga mengalami kerugian sekitar Rp.

10.000.000.000,- (sepuluh milyar rupiah)

Sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 378 KUHP.

ATAU

KEDUA

Bahwa terdakwa USMAN SIHOTANG, SH,pada bulan November 2015,

bulan Februari 2016 dan bulan Maret 2016 atau setidak-tidaknya pada waktu

lain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang

USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV USU Medan Kota

Medan atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang masih termasuk

dalam daerah Hukum Pengadilan Negeri Medan, “Dengan sengaja dan

melawan hukum memiliki barang sesuatu yang seluruhnya atau sebagian

adalah kepunyaan orang lain, tetapi yang ada dalam kekuasaannya bukan

karena kejahatan”yang dilakukan terdakwa dengan cara-cara sebagai berikut;

- Bahwa pada bulan Agustus 2015 terdakwa meminta tolong kepada saksi

Darwin Sihotang untuk dicarikan pembeli atas tanah dengan luas ±

25.000 M2 yang terletak di Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan

Sempakata Kecamatan Medan Selayang kemudian pada bulan

November 2015 saksi Darwin Sihotang datang menemui saksi Hamidin

Pakpahan lalu saksi Darwin Sihotang menawarkan untuk menjual

sebidang tanah milik terdakwa dengan luas ± 25.000 M2 yang terletak di

Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan Sempakata Kecamatan Medan

Selayang kepada saksi Hamidin Pakpahan lalu saksi Darwin Sihotang

menyerahkan foto copy surat berupa :

Page 7: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 7 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

a. Surat Keterangan tentang Pembagian dan penerimaan tanah sawah/

ladang No. 2436/SKTGT/1956 tanggal 25 Juni 1956 yang dikeluarkan

oleh Gubernur Sumatera Utara An. M. Siregar yang diberikan kepada

Sdr. DJUMINGAN dengan luas 25.200M2

b. Surat Keterangan Pemindahan Hak No. 152/SK/KS/1960 tanggal 20

Oktober 1960 yang diketahui Assisten Wedana Kecamatan Sunggal

antara DJUMINGAN (Penjual) dengan MANGARATUA SIHOTANG

(Pembeli)

c. Surat Keputusan Kepala Inspeksi Agraria Sumatera Utara di Medan

tanggal 11 Februari 1964 No. SK.4/PH/HM/1964

d. Surat Keterangan Pendaftaran Tanah No. 137/II/SKPT/SDA/1965

tanggal 5 Agustus 1965

e. Akte Hibah No.06 tanggal 7 Agustus 2014 yang dibuat oleh Notaris

URUS SIMANULANG, SH

f. Surat Peretujuan No.Leg:323/US/NOT/VIII/2014 tanggal 8 Agustus

2014 yang di legalisasi oleh Notaris URUS SIMANULANG, SH.

- Menindak lanjuti tawaran tersebut saksi Hamidin Pakphan dan saksi

Saibun Sinaga meninjau kelokasi tersebut dan atas saran dari saksi

Irmansyah Batubara saksi Hamidin Pakphan dan saksi Saibun Sinaga

sepakat untuk membeli tanah tanah tersebut hanya seluas ± 1600 M2

selanjutnya saksi Hamidin Papahan menghubungi saksi Darwin Si hotang

untuk menyampaikan ketertarikannya membeli tanah tersebut selanjutnya

saksi Darwin Sihotang menghubungi terdakwa lalu saksi Hamidin

Pakpahan berbicara via telepon dengan terdakwa dan saat itu terdakwa

mengatakan “bahwa tanah yang terletak di Jalan Ngumban Surbakti

Kelurahan Sempakata Kecamatan Medan Selayang adalah benar tanah

yang dimiliki dan dikuasai secara penuh oleh terdakwa” mendengar hal

Page 8: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 8 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

tersebut saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga pun

melakukan penawaran harga dan disepakati sebesar Rp.

10.000.000.000,- lalu pada tanggal 4 Februari 2016 saksi Hamidin

Pakpahan mentrasfer uang panjar sebesar Rp. 150.000.000,- ke rekening

BNI Cabang USU Medan Nomor 345.759.498 atas nama Usman

Sihotang (terdakwa), selanjutnya pada tanggal 16 Februari 2016

terdakwa, saksi Irmansyah Batubara, saksi Darwin Sihotang, saksi Wan

Gunadi datang menemui saksi Hamidin Pakpahan lalu terdakwa

menyerahkan surat-surat asli tanah tersebut kepada saksi Hamidin

Pakpahan dengan syarat saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun

Sinaga harus membayar uang sebesar Rp. 350.000.000,- sebagai uang

tambahan dari uang panjar sebelumnya lalu pada tanggal 16 Februari

2016 saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga pun mentransfer

uang kerekening BNI Cabang USU Medan Nomor 345.759.498 atas

nama Usman Sihotang (terdakwa) sebesar Rp. 350.000.000,-,

selanjutnya pada tanggal 2 Maret 2016 saksi Saibun Sinaga dan saksi

Hamidin Pakpahan membayar lunas dengan cara mentransfer uang

kerekening BNI Cabang USU Medan Nomor 345.759.498 atas nama

Usman Sihotang (terdakwa) sebesar Rp.9.500.000.000,-, selanjutnya

pada tanggal 3 Maret 2016 dibuatlah Akta Pelepasan tanah tersebut oleh

saksi Irmansyah Batubara.

- Bahwa sebelum terdakwa menjual tanah tersebut terdakwa tidak pernah

mengecek mengenai ada atau tidaknya silang sengketa dari tanah

tersebut atau bagaimana status hak milik tanah tersebut ke kantor Badan

Pertanahan Nasional Kota Medan.

- Bahwa pada tanggal 17 Maret 2016 saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga mengetahui bahwa tanah yang di beli dari terdakwa

Page 9: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 9 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

ternyata bukanlah milik terdakwa dan diatas tanah tersebut telah terbit

sertikat hak milik dan alas hak dalam bentuk lain atas nama sejumlah

pemilik tanah yang telah melakukan jual beli/ pelepasan hak kepada

saksi Nuaris, lalu saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga

meminta penjelasan dari terdakwa mengenai kondisi tersebut akan tetapi

karena terdakwa tidak dapat menjelaskan tentang status tanah tersebut

kepada saksi Hamidin Pakhpahan dan saksi Saibun Sinaga maka saksi

Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinagapun meminta kembali uang

pembayaran tanah tersebut akan tetapi hingga saat ini terdakwa tidak

kunjung mengembalikan kepada saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga.

- Bahwa uang yang ditransfer oleh saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga ke rekening terdakwa tersebut tujuannya bukanlah

sebagai pembayaran tanah dari saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinagapun kepada terdakwa akan tetapi tanpa seijin dari saksi

korban, terdakwa justru menggunakan uang tersebut untuk keperluan

pribadi terdakwa sendiri.

- Bahwa akibat perbuatan terdakwa tersebut diatas saksi Hamidin

Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga mengalami kerugian sekitar Rp.

10.000.000.000,-

Sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 372 KUHP.

ATAU

KETIGA

Bahwa USMAN SIHOTANG, SH,pada bulan bulan Maret 2016 atau

setidak-tidaknya pada waktu lain di dalam Tahun 2016 bertempat di Jalan

Tanjung No. 11 A Tanjung Morawa Kabuaten Deli Serdang , namun oleh

karena terdakwa di tahan di Medan dan sebagian saksi yang akan di panggil

Page 10: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 10 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

berdomisili di Medan maka berdasarkan pasal 84 ayat (2) KUHAP perkara ini

di sidangkan di Pengadilan Negeri Medan, “menyuruh menempatkan

keterangan palsu ke dalam sesuatu akte autentik tentang sesuatu kejadian

yang kebenarannya harus dinyatakan oleh akte itu, dengan maksud akan

menggunakan atau menyuruh orang lain memakai akte itu seolah-olah

keterangannya itu cocok dengan hal sebenarnya, maka kalau dalam

mempergunakannya itu dapat menimbulkan kerugian” yang dilakukan

terdakwa dengan cara-cara sebagai berikut :

- Bermula terdakwa bermaksud hendak menjual tanah dengan luas ± 1600

M2yang terletak di Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan Sempakata

Kecamatan Medan Selayang seharga Rp. 10.000.000.000,- (sepuluh

milyar rupiah) kepada saksi Hamidin Pakphan dan saksi Saibun Sinaga

dan untuk meyakinkan bahwa tanah tersebut adalah tanah milik terdakwa

maka terdakwapun menyerahkan dokumen sebagai berikut :

a. Surat Keterangan tentang Pembagian dan penerimaan tanah sawah/

ladang No. 2436/SKTGT/1956 tanggal 25 Juni 1956 yang dikeluarkan

oleh Gubernur Sumatera Utara An. M. Siregar yang diberikan kepada

Sdr. DJUMINGAN dengan luas 25.200M2

b. Surat Keterangan Pemindahan Hak No. 152/SK/KS/1960 tanggal 20

Oktober 1960 yang diketahui Assisten Wedana Kecamatan Sunggal

antara DJUMINGAN (Penjual) dengan MANGARATUA SIHOTANG

(Pembeli)

c. Surat Keputusan Kepala Inspeksi Agraria Sumatera Utara di Medan

tanggal 11 Februari 1964 No. SK.4/PH/HM/1964

d. Surat Keterangan Pendaftaran Tanah No. 137/II/SKPT/SDA/1965

tanggal 5 Agustus 1965

Page 11: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 11 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

e. Akte Hibah No.06 tanggal 7 Agustus 2014 yang dibuat oleh Notaris

URUS SIMANULANG, SH

f. Surat Peretujuan No. Leg 323/US/NOT/VIII/2014 tanggal 8 Agustus

2014 yang di legalisasi oleh Notaris URUS SIMANULANG, SH.

- Bahwa berdasarkan dokumen-dokumen tersebut maka saksi Irmansyah

Batubara, SH selaku Notaris menganggap bahwa dokumen klaim hak

sudah selesai, selanjutnya saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun

Sinaga melakukan pembayaran kepada terdakwa dan setelah lunas

maka dibuatkanlah Akta Pelepasan hak atas tanah no.8 dan nomor 9

tanggal 3 Maret 2016 oleh Irmansyah Batubara, SH

- Bahwa dalam akta tersebut tertuang bahwasanya pihak pertama yakni

terdakwa menjamin pihak kedua yakni saksi Hamidin Pakphan dan saksi

Saibun Sinaga , bahwa tanah yang dimaksud dalam akta ini dalam

keadaan baik dan hanya terdakwa selaku pihak pertama yang berhak

untuk melepaskan hak-haknya serta menanggung pihak kedua, bahwa

baik sekarang maupun dikemudian hari pihak kedua tidak akan mendapat

tuntutan dari pihak yang lain yang menyatakan mempunyai hak terlebih

dahulu, atau turut mempunyai hak atas tanah tersebut yang dilepaskan

haknya dengan akta ini dan tanah tersebut bebas dari perkara sitaan atau

gangguan serta gugatan dari siapapun juga.

- Bahwa terdakwa tidak ada menjelaskan kepada saksi irwansyah selaku

Notaris bahwasanya sebelum terdakwa menjual tanah tersebut terdakwa

tidak pernah mengecek mengenai ada atau tidaknya silang sengketa dari

tanah tersebut atau bagaimana status hak milik tanah tersebut ke kantor

Badan Pertanahan Nasional Kota Medan.

- Bahwa setelah dilakukan pelepasan hak atas tanah tersebut selanjutnya

saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga melakukan pada

Page 12: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 12 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

bagian depan objek tanah dengan menggunakan pagar seng lalu pada

tanggal 17 Maret 2016 pagar tersebut di rusak oleh sekelompok orang

yang mengaku sebagai pemilik tanah tersebut yakni saksi Nuaris dan dari

situlah saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga mengetahui

bahwa tanah yang di beli dari terdakwa ternyata bukanlah milik terdakwa

dan diatas tanah tersebut telah terbit sertifikat hak milik dan alas hak

dalam bentuk lain atas nama sejumlah pemilik tanah yang telah

melakukan jual beli/ pelepasan hak kepada saksi Nuaris.

- Bahwa akibat perbuatan terdakwa tersebut diatas saksi Hamidin

Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga mengalami kerugian sekitar Rp.

10.000.000.000,- (sepuluh milyar rupiah)

Sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 266 ayat (1) KUHP

ATAU

KEEMPAT

Bahwa USMAN SIHOTANG, SH, pada bulan bulan Maret 2016 atau

setidak-tidaknya pada waktu lain di dalam Tahun 2016 bertempat di Jalan

Tanjung No. 11 A Tanjung Morawa Kabuaten Deli Serdang , namun oleh

karena terdakwa di tahan di Medan dan sebagian saksi yang akan di panggil

berdomisili di Medan maka berdasarkan pasal 84 ayat (2) KUHAP perkara ini

di sidangkan di Pengadilan Negeri Medan, “dengan sengaja menggunakan

akte itu seolah-olah isinya cocok dengan hal yang sebenarnya jika

pemakaian surat itu dapat mendatangkan kerugian” yang dilakukan terdakwa

dengan cara-cara sebagai berikut :

- Bermula terdakwa bermaksud hendak menjual tanah dengan luas ± 1600

M2 yang terletak di Jalan Ngumban Surbakti Kelurahan Sempakata

Kecamatan Medan Selayang seharga Rp. 10.000.000.000,- (sepuluh

milyar rupiah) kepada saksi Hamidin Pakphan dan saksi Saibun Sinaga

Page 13: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 13 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

dan untuk meyakinkan bahwa tanah tersebut adalah tanah milik terdakwa

maka terdakwapun menyerahkan dokumen sebagai berikut :

a. Surat Keterangan tentang Pembagian dan penerimaan tanah sawah/

ladang No. 2436/SKTGT/1956 tanggal 25 Juni 1956 yang dikeluarkan

oleh Gubernur Sumatera Utara An. M. Siregar yang diberikan kepada

Sdr. DJUMINGAN dengan luas 25.200M2.

b. Surat Keterangan Pemindahan Hak No. 152/SK/KS/1960 tanggal 20

Oktober 1960 yang diketahui Assisten Wedana Kecamatan Sunggal

antara DJUMINGAN (Penjual) dengan MANGARATUA SIHOTANG

(Pembeli).

c. Surat Keputusan Kepala Inspeksi Agraria Sumatera Utara di Medan

tanggal 11 Februari 1964 No. SK.4/PH/HM/1964.

d. Surat Keterangan Pendaftaran Tanah No. 137/II/SKPT/SDA/1965

tanggal 5 Agustus 1965.

e. Akte Hibah No.06 tanggal 7 Agustus 2014 yang dibuat oleh Notaris

URUS SIMANULANG, SH.

f. Surat Peretujuan No. Leg : 323 / US / NOT / VIII / 2014 tanggal 8

Agustus 2014 yang di legalisasi oleh Notaris URUS

SIMANULANG, SH.

- Bahwa berdasarkan dokumen-dokumen tersebut maka saksi Irmansyah

Batubara, SH selaku Notaris menganggap bahwa dokumen klaim hak

sudah clear, selanjutnya saksi Hamidin Pakphan dan saksi Saibun

Sinaga melakukan pembayaran kepada terdakwa dan setelah lunas

maka dibuatkanlah Akta Pelepasan hak atas tanah no.8 dan nomor 9

tanggal 3 Maret 2016 oleh Irmansyah Batubara, SH.

- Bahwa dalam akta tersebut tertuang bahwasanya pihak pertama yakni

terdakwa menjamin pihak kedua yakni saksi Hamidin Pakphan dan saksi

Page 14: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 14 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

Saibun Sinaga , bahwa tanah yang dimaksud dalam akta ini dalam

keadaan baik dan hanya terdakwa selaku pihak pertama yang berhak

untuk melepaskan hak-haknya serta menanggung pihak kedua, bahwa

baik sekarang maupun dikemudian hari pihak kedua tidak akan mendapat

tuntutan dari pihak yang lain yang menyatakan mempunyai hak terlebih

dahulu, atau turut mempunyai hak atas tanah tersebut yang dilepaskan

haknya dengan akta ini dan tanah tersebut bebas dari perkara sitaan atau

gangguan serta gugatan dari siapapun juga.

- Bahwa berdasarkan akta tersebutlah terjadi pelepasan hak atas tanah

tersebut dari terdakwa kepada saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun.

- Bahwa setelah dilakukan pelepasan hak atas tanah tersebut selanjutnya

saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga melakukan pada

bagian depan objek tanah dengan menggunakan pagar seng lalu pada

tanggal 17 Maret 2016 pagar tersebut di rusak oleh sekelompok orang

yang mengaku sebagai pemilik tanah tersebut yakni saksi Nuaris dan dari

situlah saksi Hamidin Pakpahan dan saksi Saibun Sinaga mengetahui

bahwa tanah yang di beli dari terdakwa ternyata bukanlah milik terdakwa

dan diatas tanah tersebut telah terbit sertifikat hak milik dan alas hak

dalam bentuk lain atas nama sejumlah pemilik tanah yang telah

melakukan jual beli/ pelepasan hak kepada saksi Nuaris.Bahwa akibat

perbuatan terdakwa tersebut diatas saksi Hamidin Pakpahan dan saksi

Saibun Sinaga mengalami kerugian sekitar Rp. 10.000.000.000,-

(sepuluh milyar rupiah).

Sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 266 ayat (2) KUHP ;

Page 15: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 15 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

----- Membaca, surat Tuntutan Jaksa Penuntut Umum, Kejaksaan Negeri

Medan tanggal 11 0ktober 2017 No.Reg. Perk PDM-

510/Ep.1/0HARDA/06/2017, Terdakwa telah dituntut sebagai berikut :

1. Menyatakan terdakwa USMAN SIHOTANG, SH telah terbukti secara sah

dan menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana ”Penipuan”

sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 378 KUHP

sebagaimana dalam Dakwaan Pertama.

2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa USMAN SIHOTANG, SH dengan

pidana penjara selama 3 (Tiga) Tahun dan 10 (Sepuluh) Bulan penjara

dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan sementara dengan

perintah terdakwa tetap ditahan.

3. Menetapkan barang bukti berupa : 1 lembar foto copy leges Surat

Keterangan tentang Pembagian dan penerimaan tanah sawah/ ladang No.

2436/SKTGT/1956 tanggal 25 Juni 1956 yang dikeluarkan oleh Gubernur

Sumatera Utara An. M. Siregar yang diberikan kepada Sdr. DJUMINGAN

dengan luas 25.200M2, 1 lembar foto copy leges Surat Keterangan

Pemindahan Hak No. 152/SK/KS/1960 tanggal 20 Oktober 1960 yang

diketahui Assisten Wedana Kecamatan Sunggal antara DJUMINGAN

(Penjual) dengan MANGARATUA SIHOTANG (Pembeli), 1 lembar foto

copy leges Surat Keputusan Kepala Inspeksi Agraria Sumatera Utara di

Medan tanggal 11 Februari 1964 No. SK.4/PH/HM/1964, 1 lembar foto

copy leges Surat Keterangan Pendaftaran Tanah No.

137/II/SKPT/SDA/1965 tanggal 5 Agustus 1965, 1 lembar foto copy leges

Akte Hibah No.06 tanggal 7 Agustus 2014 yang dibuat oleh Notaris URUS

SIMANULANG, SH, 1 lembar foto copy leges Surat Peretujuan No. Leg :

Leg.323/US/NOT/VIII/2014 tanggal 8 Agustus 2014 yang di legalisasi oleh

Notaris URUS SIMANULANG, SH, 1 eksampler foto copy leges akte

Page 16: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 16 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

Penglepasan Hak atas tanah dan kuasa No.8 tanggal 3 Maret 2016, 1

eksampler foto copy leges akte Penglepasan Hak atas tanah dan kuasa

No.9 tanggal 3 Maret 2016, 1 lembar foto copy leges bukti transfer dari

Bank Mandiri pada tanggal 2 Maret 2016, 1 lembar foto copy leges bukti

transfer dari Bank BNI pada tanggal 16 Februari 2016,1 lembar foto copy

leges bukti transfer dari Bank BNI pada tanggal 04 Februari 2016.

Terlampir dalam berkas perkara, uang tunai sebesar Rp. 44.000.000,-dan

uang tunai sebesar Rp. 50.000.000,- Dikembalikan kepada Hamidin

Pakpahan dan Ir. Saibun Sinaga.

4. Menetapkan agar terdakwa USMAN SIHOTANG, SH membayar biaya

perkara sebesar Rp. 2.000,- (dua ribu rupiah).

----- Membaca Putusan Pengadilan Negeri Medan Nomor

2013/Pid.B/2017/PN.Mdn, tanggal 18 0ktober 2017, yang amarnya berbunyi

sebagai berikut :

1 . Menyatakan terdakwa USMAN SUHOTANG, SH telah terbukti

secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana

“Penipuan” sebagaimana dalam dakwaan primair penuntut umum ;

2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa dengan pidana penjara selama 3

(tiga) Tahun dan 6 (enam) Bulan ;

3. Menetapkan masa Penangkapan dan Penahanan yang telah dijalani

terdakwa dikurangkan sepenuhnya dari pidana yang dijatuhkan tersebut ;

4. Menetapkan terdakwa tetap berada dalam tahanan ;

5. Menetapkan barang bukti berupa :

- 1 (satu) lembar foto copy leges Surat Keterangan tentang Pembagian

dan penerimaan tanah sawah/ ladang No. 2436/SKTGT/1956 tanggal

25 Juni 1956 yang dikeluarkan oleh Gubernur Sumatera Utara An. M.

Page 17: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 17 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

Siregar yang diberikan kepada Sdr. DJUMINGAN dengan luas

25.200M2 ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges Surat Keterangan Pemindahan Hak No.

152/SK/KS/1960 tanggal 20 Oktober 1960 yang diketahui Assisten

Wedana Kecamatan Sunggal antara DJUMINGAN (Penjual) dengan

MANGARATUA SIHOTANG (Pembeli) ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges Surat Keputusan Kepala Inspeksi

Agraria Sumatera Utara di Medan tanggal 11 Februari 1964 No.

SK.4/PH/HM/1964 ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges Surat Keterangan Pendaftaran Tanah

No. 137/II/SKPT/SDA/1965 tanggal 5 Agustus 1965 ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges Akte Hibah No.06 tanggal 7 Agustus

2014 yang dibuat oleh Notaris URUS SIMANULANG, SH ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges Surat Peretujuan No. Leg :

Leg.323/US/NOT/VIII/2014 tanggal 8 Agustus 2014 yang di legalisasi

oleh Notaris URUS SIMANULANG, SH ;

- 1 (satu) eksampler foto copy leges akte Penglepasan Hak atas tanah

dan kuasa No.8 tanggal 3 Maret 2016 ;

- 1 (satu) eksampler foto copy leges akte Penglepasan Hak atas tanah

dan kuasa No.9 tanggal 3 Maret 2016 ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges bukti transfer dari Bank Mandiri pada

tanggal 2 Maret 2016 ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges bukti transfer dari Bank BNI pada

tanggal 16 Februari 2016 ;

- 1 (satu) lembar foto copy leges bukti transfer dari Bank BNI pada

tanggal 04 Februari 2016 ;

Terlampir dalam berkas perkara.

Page 18: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 18 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

- uang tunai sebesar Rp. 44.000.000,- (empat puluh empat juta rupiah) ;

- uang tunai sebesar Rp. 50.000.000,- (lima puluh juta rupiah) ;

Dikembalikan kepada Hamidin Pakpahan dan Ir. Saibun Sinaga

1. Membebani terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp 2.000,00

(dua ribu rupiah) ;

----- Menimbang bahwa terhadap, putusan tersebut Jaksa Penuntut Umum

dan Penasehat Hukum telah menyatakan minta banding dihadapan Panitera

Pengadilan Negeri Medan bahwa pada tanggal 24 0ktober 2017

sebagaimana ternyata dari akta permintan banding No 233/Akta.Pid

/2017/PN.Mdn dan permintaan banding tersebut telah diberitahukan dengan

cara seksama kepada Penasehat terdakwa dan Jaksa Penuntut Umum pada

tanggal 24 0ktober 2017 ;

----- Menimbang,bahwa Penasehaat Hukum Terdakwa mengajukan memori

banding tanggal 12 Nopember 2017 sedangkan Jaksa Penuntut Umum tidak

mengajukan memori banding ;

----- Membaca Surat Panitera Pengadilan Negeri Medan Nomor

W2.U1/21164/HK.01/ telah diberi kesempatan kepada Penuntut Umum dan

Penasehat Hukum Terdakda untuk mempelajari berkas Perkara di

Kepaniteraan Pengadilan Negeri Medan terhitung sejak tanggal 13 Nopember

2017 sampai dengan tanggal 19 Nopember 2017 sebelum berkas dikirim ke

Pengadilan Tinggi Medan;

------ Menimbang, bahwa permintaan banding dari Jaksa Penuntut Umum

dan Penasehat Hukum Terdakwa telah memenuhi tenggang waktu dan

menurut cara - cara serta syarat - syarat yang ditentukan dalam

Page 19: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 19 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

undang-undang, oleh karena itu permohonan banding tersebut secara formal

dapat diterima ;

Menimbaang, bahwa sekalipun Penasehat Hukum Terdakwa

mengajukaan Memori Banding secara tertulis tanggal 12 Nopember 2017,

namun setelah di baca dan diteliti secara seksama ternyata tidak ada hal –hal

baru dan apa yang menjadi keberatan Penasehat Hukum Terdakwa, telah

dipertimbangkan Majelis Hakim Tingkat Pertama dengan seksama ;

Menimbang, bahwa setelah membaca, meneliti dan

mempelajari dengan seksama keseluruhan berkas perkara dan

surat - surat yang berkaitan dengan perkara ini serta salinan resmi

putusan Pengadilan Negeri Medan tanggal 11 September 2017, Nomor

2013/Pid.B/2017/PN-Mdn, tersebut Pengadilan Tinggi sependapat dengan

pertimbangan hukum dalam putusan Majelis Hakim Tingkat Pertama bahwa

Terdakwa terbukti dengan sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak

pidana sebagaimana yang di dakwakan kepadanya dan pertimbangan

Hukum Hakim tingkat pertama telah tepat dan benar menurut hukum,

sehingga diambil alih sebagai pertimbangan Pengadilan Tinggi sendiri

dalam memutuskan perkara ini di tingkat banding ;

Menimbang, bahwa demikian pula tentang lamanya pemidanaan yang

dijatuhkan oleh Majelis Hakim Tingkat Pertama, Majelis Hakim Tingkat

Banding sependapat dalam pemidanaan tersebut ;

Menimbang bahwa, dengan mengambil alih pertimbangan hukum Hakim

tingkat pertama tersebut, maka putusan Pengadilan Medan tanggal 18

0ktober 2017, Nomor 2013/Pid.B/2017/PN-Mdn dapat dikuatkan ;

Menimbang oleh karena terdakwa pernah ditahan dalam perkara ini maka

terdapat alasan untuk mengurangkan sepenuhnya masa selama terdakwa

ditahan tersebut dari pidana yang di jatuhkan ;

Page 20: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 20 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

Menimbang, bahwa oleh karena Terdakwa tetap dinyatakan bersalah

dan dijatuhi pidana maka kepadanya harus dibebani untuk membayar biaya

perkara dalam dua tingkat Pengadilan ;

Mengingat ketentuan Pasal 378 KUHP dan Undang-Undang No

8 Tahun 1981 entang KUHAP serta Pasal-Pasal lain dari Peraturan

perundang-undangn yang berkaian dengan perkara ini ;

M E N G A D I L I

1. Menerima permintaan banding dari Jaksa Penuntut Umum dan

Penasehat Hukum terdakwa ;

2. Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Medan Nomor

2013/Pid.B/2017/PN.Mdn, tanggal 18 0ktober 2017, yang dimintakan

banding tersebut ;

3. Menetapkan Terdakwa tetap ditahan

4. Menetapkan masa penangkapan dan penahanan yang telah dijalani

oleh Terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan;

5. Membebankan kepada Terdakwa membayar biaya perkara dalam dua

tingkat pengadilan, yang di tingkat banding sebesar Rp.2.500,- (dua

ribu lima ratus rupiah);

Demikian diputus dalam rapat musyawarah Majelis Hakim

Pengadilan Tinggi Medan pada hari SELASA tanggal 12 Desember 2017

oleh kami YANSEN PASARIBU,SH selaku Hakim Ketua Majelis ADI

SUTRISNO,SH.MH dan NUR HAKIM,SH MH. Masing-masing sebagai

Hakim-Hakim Anggota yang ditunjuk untuk memeriksa dan mengadili perkara

Page 21: P U T U S A N NOMOR 821/ PID / 2017/ PT.MDN DEMI … filelain di dalam Tahun 2015 dan tahun 2016 bertempat di Bank BNI Cabang USU Medan yang terletak di Jalan Dr. Mansyur Pintu IV

PENG

ADIL

AN T

INGGI M

EDAN

Halaman 21 dari 21 Putusan No.821/Pid./2017/PT Medan

tersebut dalam Pengadilan tingkat banding berdasarkan penetapan Wakil

Ketua Pengadilan Tinggi Medan Nomor 821/PID/2017/PT.MDN tanggal 22

Nopember 2017, putusan tersebut diucapkan dalam sidang terbuka untuk

umum pada hari RABU, tanggal 03 Januari 2018, oleh Ketua Majelis

tersebut dengan dihadiri oleh Hakim - Hakim Anggota, serta dibantu

oleh : MASRUKIYAH,SH Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi Medan

tanpa dihadiri oleh Penuntut Umum maupun Terdakwa;

HAKIM ANGGOTA, HAKIM KETUA MAJELIS .

ttd ttd

ADISUTRISNO,SH.MH YANSEN PASARIBU,SH

ttd

NUR HAKIM,SH MH.

PANITERA PENGGANTI,

ttd

MASRUKIYAH, SH