Top Banner
RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG TENTANG Rapat Paripurna Masa Persidangan : Tahun Sidang Si fat Hari, Tanggal Waktu I pukul Tempat Acara Sekretaris Rapat Hadir HAK ASASI MANUSIA Ke-54 III 1998 - 1999 Terbuka Jum'at, 16 April 1999 13.35 s/d 15.05 WIB. Ruang Rapat Badan Musyawarah Gedung Nusantara. Pembicaraan Tingkat 11/Pemandangan Umum para Anggota atas Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia. Drs. S.F. Rehatta (Kepala Biro Persidangan) A. Pemerintah : 1. Dr. Ir. Bambang Subianto (Menteri Keuangan RI) 2. Syahril Sabirin (Gubernur Bank Indonesia).· 3. Prof. Dr. Muladi, S.H. (Menteri Kehakimah Republik Indonesia). B. Anggota DPR RI: 348 dari 498 orang Anggota dengan rincian : 1. FABRI 70 dari 75 orang Anggota; 2. FKP 221 dari 323 orang Anggota; 3. FPP 51 dari 89 orang Anggota; 4. FPDI 6 dari I I orang Anggota.
40

RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Dec 05, 2020

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

TENTANG

Rapat Paripurna Masa Persidangan : Tahun Sidang Si fat Hari, Tanggal Waktu I pukul Tempat

Acara

Sekretaris Rapat

Hadir

HAK ASASI MANUSIA

Ke-54 III 1998 - 1999 Terbuka Jum'at, 16 April 1999 13.35 s/d 15.05 WIB. Ruang Rapat Badan Musyawarah Gedung Nusantara. Pembicaraan Tingkat 11/Pemandangan Umum para Anggota atas Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia. Drs. S.F. Rehatta (Kepala Biro Persidangan)

A. Pemerintah :

1. Dr. Ir. Bambang Subianto (Menteri Keuangan RI)

2. Syahril Sabirin (Gubernur Bank Indonesia).·

3. Prof. Dr. Muladi, S.H. (Menteri Kehakimah Republik Indonesia).

B. Anggota DPR RI: 348 dari 498 orang Anggota dengan rincian : 1. FABRI 70 dari 75 orang Anggota; 2. FKP 221 dari 323 orang Anggota; 3. FPP 51 dari 89 orang Anggota; 4. FPDI 6 dari I I orang Anggota.

I03

Page 2: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

I FRAKSI ABRI : I. Oeddy Sudarmadji 2. Hari Sabarno. S.IP .. M.B.A., M.M. 3. Mansyur 4. Sangiang M. Siregar, S.IP. 5. Ors. Ngatmin Nanto, M.B.A. 6. Slamet Sugijardjo 7. Sedaryanto 8. Samsoedin 9. Ors. H. Rudy Supriyatna, M.M.

10. Budi Harsono 11. H. Abdul Rivai, S.IP. 12. Tayo Tarmadi 13. Suparwantoro 14. H. Achmad Roestandi, S.H. 15. Sudiyotomo 16. Slamet, ST. 17. H. Muhammad Fikri, S.IP. 18. Sridono 19. Hadi Sutrisno, S.IP. 20. Ign. Mulyono 21. Suwadji M., S.IP. 22. Sri Hardjendro 23. A.P. Siregar, S.IP. 24. Saleh Djasit, S.H. 25. Soeyanto Suryokusomo, M.B.A. 26. Margoyuno 27. Abdullah Hadi 28. H. Suharna Ruchiat 29. Agustadi Sasongko Pumomo 30. H. Suwandi, S.IP. 31. H. Supono Wagino, S.E. 32. Ors. Oaud Yamani, M.Si. 33. Uddy Rusdilie, S.H. 34. Kardiyono 35. Ny. Hj. Zawiah R, S.K.M., M.Sc. 36. Ors. Soetanto, M.M., M.Si. 37. Benyamin Balukh. 38. Soenarto, S.H. 39. Oalam Sinuraya, S. Sos. 40. Prapto Prastiantono, S.E.

104 ------ --~----- -

Page 3: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

41. I Gusti Ngurah Sebudhie 42. Dr. Darmansyah Sabaruddin 43. Tjahjono HS, S.E. 44. Poerwoto Setyohandoyo 45. Maxandi DS, S.E. 46. Ny. Christina M. Rantetana, S.K.M,, M.P.H.

47. Wulang T. Widodo, S.IP. 48. Int. Aryasa, S.E., M.B.A. 49. Achrnadi, S.E., S.IP. 50. Gandhy Natasupadma, S.E. 51. Sutjipto Darrnan, S., S.IP. 52. H. Hendi Tjaswadi, S.H., S.E., M.B.A., CN, M.Hurn. 53. Sutrisno Suwari 54. Ronggo Soenarso, S.IP. 55. Drs. Sudirman, S.E., M.Si. 56. Sukandar Arun 57. Istarnadi, S.IP. 58. Ny. Rukrnini, S.IP. 59. Drs. H. Morno Kelana 60. Drs. I Ketut Astawa 61. Dra. Noldy Ratta 62. Drs. Ign. Koes Sujudono, S.H. 63. Drs. Yuzar Hasan. 64. Drs. F. Isnawan, M.Phil 65. Drs. Adjiawan 66. Drs. Barkun Nurdin 67. Drs. Pai man 68. Drs. Supriadi 69. Drs. Taufiequrrochrnan Ruki. 70. Drs. Posrna Lumban Tobing.

II. Fraksi Karya Pembangunan : 1 . dr. Abdul Gafur Tengku Idris 2. Drs. H. Teuku Syahrul 3. Drs. H. Loekrnan 4. Ir. H. T. Suriansjah, M.Si. 5. Drs. T. Muhd. Nurlif

105

Page 4: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

106

6. H. Chairuddin Harahap, S.IP. 7. H. Sofyan Lubis 8. H. Pandapotan Nasution, S.H. 9. H. Anwar Affandi, S.IP.

10. Drs. H. Burhanuddin Napitupulu 11. Mallatang A. Tambunan, S.IP. 12. dr. H. Fathi Dahlan 13. Ny. A.S. Lubis E. Nasution 14. Hanati Nazara, S.H. 15. Ir. Erie Soekardja 16. dr. H. Roeslani D, D.T.P.H. 17. Drs. Salmon Sinaga J 8. dr. H. Harry Siregar 19. Amir Liven Sirait, M.B.A. 20. Drs. H.M. Syarfi Hutauruk 21. S.M. Taufiq Thaib, S.H. 22. Drs. DP. Datuk Labuan 23. Djusril Djusan 24. Roesdi Roesli, S.E. 25. Ir. Suwatri DT. Bandaro Sati 26. H. Rajuddin Noeh, S.H., DT. Bandaro Kuniang 27. Ir. Amrin Kahar 28. Drs. H. Bakir Alie 29. Ny. Dra. Hj. Siti Ainomi R Lengkong, M.P.A. 30. Ir. Elyas 31. Ny. Dra. Effy Zalfiana R. 32. Ridwan Sani, S.H. 33. H. Fachruddin Razi, S.H. 34. Drs. Syabnikmat Nizam 35. Ors. H. Muhamad Awai 36. Ors. H. Joeslin Nasution 37. M. Akip Renatin, S.E. 38. Marzuki Achmad, S.H. 39. Ny. Dra. Hj. Zamroh Satar 40. Drs. H. Djulkip Siregar 41. Karsidi, S.H. 42. Drs. H. Noviarman Kailani

Page 5: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

43. H.R. Hariono 44. Ir. H. Azhar Romli 45. Harry Salman Farizi Sohar

46. Faisal Saleh 47. H.R. Ali Mursalam

48. Ir. H. Rully Chaim! Azwar

49. Drs. H. Syaffiudin Ali Rachman

50. Drs. H. Subki Elyas Hamn

51. P.H.M. Siahaan 52. Drs. H. Sutomo 53. Drs. Rasyidie Dharmawan

54. Ny. Rinie Amaluddin, S.H.

55. H. Ariady Achmad, B.Ac.

56. H. Mahfudz Djaelani, S.E.

57. H. R.S. Museno, S.H.

58. Ir. Arie Putra Bintana 59. Drs. M. Haryadi Anwar 60. Dra. Watty Amir. 61. Chaim! Chaidir 62. Drs. Selamat Limbong

63. Ny. Dra. Hj. Erna Soeparman

64. Oke Fredy Supit 65. Ir. Ery Chajaridipura 66. H. Harmoko 67. H. Agus Muhyidin, S.IP. 68. Ir. H. Arifin Yoesoef 69. Dadi Sukardi, S.IP. 70. Sutadi Djajakusuma, S.H. 71. Ny. Nelly Hasan 72. Ari fin 73. Ir. Drs. H. Lili A, Ph.D. 74. Ny. Dra. Nieke Iswardani K.

75. Drs. H.M. lrsjad Djuwaeli 76. dr. H.Tb. Rachmat S, D.S.A. 77. Ny. Dra. Hj. Popong Otje D. 78. H. Asep Ruchimat Sudjana 79. drg. Avip Syaefullah, M.Pd.

107

Page 6: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

80. Prof. Drs. Cecep Syarifuddin 81. Drs. Paskah Suzetta 82. Drs. Dede Suganda Adiwinata 83. Ir. Entang Sastra Atmadja. 84. Drs. Agun Gunandjar Sudarsa 85. Ny. Sri Redjeki Soemaryoto, S.H. 86. Drs. Yusupadi H.S. 87. Ny. Dra. Diah S. Heryati R.S., M.Si. 88. Attie D. Andjar Rachman, S.H. 89. Kamil Husni, S.E. 90. Drs. Abu Hanifah 91. Drs. Tubagus f:I, S.E. M.M,, Ak. 92. Dr. Sunatra, S.H., M.S. 93. Drs. Ferry Mursyidan Baldan 94. Drs. Chandra Yunus. 95. dr. H. Darwis Nasution 96. Prof. Dr. H. Engkoswara, M.Fd. 97. Drs. Ade Komarudin 98. H. Suko Martono. 99. Drs. Norman Sontani

100.Prof. Dr. H.E. Saefullah Wiradipradja, S.H. LL.M. 101.Drs. H. Mohammad Hatta, BBA. I 02.Drs. Mohammad Aly Yahya. I 03.Ir. H. Awal Kusumah, M.Sc. I 04.Bobby S.H. Suhardiman 105.S. Suhardi, S.H. I 06.Ny. Hj. Oetarti Soewasono, S.H. 107. Drs. Djoko Purwongemboro 108.Ir. Harris Ali Moerfi 109.Ir. Danny Soedarsono 110. Ir. Daryatmo Mardiyanto 111. H. Alief Meilana, S.E. 112.Ir. Suratman, M.B.A. 113. Soetoyo NK. 114.Soejatno Pedro HD. 115. Misnadi 116. Drs. M. Sutjipto

108

Page 7: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

117. Drs. Priyo Budi Santoso 118. Drs. Hajriyanto Y.T., M.A. 119. Bambang Sadono Sy., S.H. M.A. 120.Ny. Roesbiatri Agus S, S.H. 121.Walujo, S.H. 122.Arief Syahrial 123.Drs. H.M. Aminuddin Sanwar 124.Rahadi Sayoga, S.H. 125.Drs. A.H. Mujib Rohmat 126.Drs. Winarna Surya Adisubrata 127 .H. Nadjib Sungkar, B.A, M.S. 128.Ir. Atyoso Mochtar 129.Drs. Yusuf Hidayat 130.Ny. Dra. Tri Prihatini Endang Kusumastuti, M.Sc.

131.Ir. Indra Bambang Utoyo, S.E. 132.H. Adi Sutrisno 133.Ny. Dra. Nahiyah J.F, M.Pd. 134.Ny. Hj. Didik Hadidjah H. 135.Ny. Mustokoweni Murdi, S.H. 136.Prof. Dr. K.H. Sjechul Hadi Permono, S.H., M.A. 137.lr. H. Herman W, S.E., M.Si. 138.Soekotjo Said, S.E. 139.Drs. Sarwoko Soerjohoedojo 140.Ny. Ir. Arijanti Bambang S.P. 141.Jasman Ismail, S.E. 142.Drs. Mohammad Ali Talha. 143.Aminullah Ibrahim 144. Oediyanto Hadisoedarmo, S.E. 145.Drs. R. Wibowo. 146.Ny. Fietje Soeprapto. 147.drg. Soeharto, S.K.M. 148.Drs. H. Sahlan

149.Ny. Ir. Endang Wibawati R.

150.A.S. Soeryonegoro, S.H. 151.Prof. H.A. Masyhur Effendi, S.H., M.S. 152.Drs. H. Bambang W Soeprapto 153.Dra. Guguk Sudaryati R.

109

Page 8: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

110

154.Amir Santoso, Ph. D. 155.Mohammad Yamin Tawary 156.H. Jusuf Talib, S.H. 157. Razian Agus Toni man 158.Soeryadi Setiawan 159.Ir. Budi Hariyanto 160. T. Arsen Rickson, S.H. 161.Drs. Hari Eko Sumisto. 162. Ir. Husni Thamrin 163.Ir. Hardi Utomo, M.S., IAI. 164.Soeleman Silam, S.E. 165.lr. H. Imam M. Muhardio 166. Adang Pamekas 167.Ny. Ora. Hj. Chairun N, M.A. 168.Abdul Manaf Pulungan 169.Ny. Gunarijah R.M.K., Ph.D. 170.Drs. H. Djakfar Achmad 171.Drs. Martinus F. Tennes 172.Ais Anantama Said 173.Soedardjat Nataatmadja 174.1 Dewa Ode Oka I 75.Drs. I Ode Mastera 176.I Dewa Putu Supartha Nida, S.H. 177. Drs. A.A. Arka Hardiana 178.Ny. Tisnawati Karna, S.H. 179.Ir. Wa:yan Windia, M.S. 180.I Gusti Putu Wijaya, S.H. 181.Prof. Putu Jayanegara, S.H. 182.Ny. Ora. Sylvia R, M. Sc. 183.Drs. H. Lalu Hartawa 184.Ichsanuddin Noorsy, S.H. 185.H.M. Sirajuddin, B.A. I 86. Yosia Nehemia Manafe. 187 .Drs. Thomas Suyatno.

188.Ir. Alberth Daniel John Manafe, M.S. 189.Achmad Saidun Ali, S.H. 190.dr. Charles Jones Mesang

Page 9: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

191.Drs. Umbu Djima 192.Drs. Alo Jong Joko. 193.Drs. J.M. Nailiu 194.Antonio Freitas Parada 195.Salvador Januario X.S., S.H. 196. Otto Daryono 197.H. Andi Mattalata, S.H. M. Hum. 198.Ny. Dra. Hj. Oelfah AS. H. 299.Prof. Dr. H. Paturungi P. 200.dr. H. Bempa Mappangara 201.Drs. H.M. Fachriandi Leluasa 202. Syamsul Bachri, M.Sc. 203. Unggul Budi Sambodo 204.H. Ibrahim Gaus, S.H. 205.Drs. Yasril Ananta B. 206.Suharto, Be. TT., S.IP. 207 .Drs. Abdul Karim Hanggi. 208.Muhammad Sofhian Mile 209.F.P.D. Lengkey 210.H. Mohammad Firmansyah W, M.B.A. 211. H. Soedjatmiko 212.Drs. Laode Nsaha 213.Moeljono Gendon 214.Drs. Johny Alwi Banyo 215.Jozef Pieter Yoseano Waas. 216.Hasanuddin Mochdar, S.H. 217.Drs. Simon Patrice Morin 218.Jacobus Perviddya Solossa 219. Willem Paul Boney 220.Ir. S.M. Tampubolon.

III. FRAKSI PERSATUAN PEMBANGUNAN : 1. Drs. H.M. Kaoy Syah, M.Ed. 2. Bachtiar Chamsyah, S.E. 3. H.M. Danial Tandjung. 4. dr. H.A. Muis A. Y. 5. H. Abdul Kadir Abbas, S.H.

I I I

Page 10: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

6. 7. 8. 9.

10.

11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22. 23. 24. 25. 26. 27. 28. 29. 30. 31. 32. 33. 34. 35. 36. 37. 38. 39. 40. 41. 42.

112

H. Alimarwan Hanan, S.H. Drs. H~ Anwar Malik H. Ismail Hasan Metareum, S.H. dr. H.M. Djufrie A, S.K.M. Drs. Qomari Anwar. M.A. H. Yusuf Hamdani

Drs. H. Zarkasih Nur H. Syaiful Anwar Hoesein K.H. Amin Bunyamin, L.C. R.H. Dikdik Iskandar, S.H. H. Hussein Umar K.H. Endang Zaenal Abidin H. Iedil Suryadi, B. Sc. Lukman Hakiem Drs. Endin Akhmad Jalaluddin Soefihara, M.M. Ny. Ema Junaina Hasan, B.A. H. Oesman Sahidi, S.H. K.H. Nu'man Zen K.H. Makmuri lhsani Drs. Irgan Chairul Mahfiz. H. Ali Hardi Kiaidemak, S.H. H. Hamzah Shodiq, B.A. Drs. H. Robbani Thoha. H. Harminto Agustomo P, B.A. Drs. H. Lukman Hakim S. Drs. Zainut Tauhid Sa'adi H. Asrori Saleh, B.A. Drs. H. Hadimulyo, M.Sc. Drs. H.M. Alfian Darmawan Drs. H. Muslich, S.F.

H. Fatchurrachman H.M. Ir. R.H. Soelaiman K.H. Muamal Hamidy Dr. H. Muchsin, S.H. H. Soelaiman Biyahimo Drs. M. Saiful Masjkur H. Masrur Javas

Page 11: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

43. Enny Rosyidah, S.H. 44. Drs. H. Noersyahid Wiyoto 45. H. Soeleiman Fadeli 46. H.M. Anshary Sjams 47. H. Urai Faisal Hamid, S.H. 48. H. Muhammad Dja'far Siddiq 49. Ir. Suwadi D. Pranoto 50. H. Muhsin Bafadal, S.H. 51. H. Abdul Aziz Imran P, S.H.

IV. Fraksi Partai Demokrasi Indonesia : 1. Hj. Fatimah Achmad, S.H. 2. Sajid Soetjoro, B.Sc. 3. Drs. Sujanto 4. Drs. Markus Wauran 5. Drs. Sebastian Massardy Kaphat 6. Drs. Anthonius Rahail

KETUA RAPAT:

Sidang Dewan yang terhormat;

Dengan ini skorsing saya cabut dan Rapat Paripurna saya buka kembali.

(RAPAT DIBUKA KEMBALI PUKUL 13.35 WIB)

Yang terhormat Saudara Menteri Kehakiman beserta Staf;

Yang terhormat para Anggota Dewan; dan

Hadirin sekalian yang berbahagia.

Marilah kita lanjutkan acara Rapat Paripuma ini dengan acara ketiga:

"Pembicaraan Tingkat Il/Pemandangan Umum para Anggota atas Rancangan Undang-Undang tentang HAM dan KOMNAS HAM".

Sidang Dewan yang saya muliakan;

Sebelum kita memasuki acara ketiga, kiranya terlebih dahulu akan saya berikan gambaran secara kronologis untuk mengingatkan kepada kita mengenai proses penanganan RUU tersebut, yaitu :

113

Page 12: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

I. Rancangan Undang-Undang tentang HAM dan KOMNAS HAM telah disampaikan dengan Surat Presiden Republik Indonesia Nomor : R. 09/PU/Illl_999 tanggal, 8 Pebruari 1999. dan dalam Surat Pengantarnya Presiden menunjuk Saudara Menteri Kehakiman untuk mewakili Pernerintah membahas RUU tersebut bersarna-sama dengan Dewan.

2. Pemberitahuan masuknya RUU tersebut kepada para Anggota Dewan telah disampaikan dalam Rapat Paripuma Dewan tanggal 10 Pebruari 1999.

3. Sedangkan Pembicaraan Tingkat l/Keterangan Pemerintah atas RUU tersebut telah disampaikan oleh Saudara Menteri Kehakiman dalarn Rapat Paripurna Dewan tanggal · 7 April 1999.

4. Hari ini kita akan mernasuki Pembicaraan Tingkat 11/Pemandangan Umum para Anggota atas RUU dimaksud yang akan disampaikan oleh juru bicara Fraksi-fraksi untuk menanggapi Keterangan Pemerintah yang telah disampaikan dalam Rapat Paripuma Dewan tanggal 7 April 1999 yang lalu.

Untuk keperluan tersebut oleh Sekretariat Jenderal DPR RI kepada saya telah disampaikan Daftar Nama-nama Juru Bicara masing-masing Fraksi yang akan menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya atas RUU tersebut, dengan urutan secara bergiliran sebagai berikut :

1. Yang terhormat Saudara Sri Hardjendro Anggota Nomor 450, sebagai juru bicara pertama dari FABRI.

2. Yang terhormat Saudara H. Lukman Hakiem Anggota Nomor : 27, sebagai juru bicara kedua dari FPP.

3. Yang terhormat Saudara Sajid Soetjoro, B.Sc. Anggota Norn or : 417, sebagai juru, bicara ketiga dari FPDI.

4. Yang terhormat Ny. Hj. Gunarijah Kartasasmita, Ph. D. Anggota Nomor : 324, sebagai juru bicara keempat dari FKP.

Sidang Dewan yang saya muliakan;

Kini tiba saatnya untuk saya mempersilakan Anggota yang terhormat Saudara Sri Hardjendro, sebagai juru bicara pertama dari FABRI untuk menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya.

Saya persilakan.

114

Page 13: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

FABRI (SRI HARDJENDRO) :

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

Salam sejahtera bagi kita sekalian.

Yang terhormat Saudara Pimpinan Rapat

Yang terhormat Saudara Menteri Kehakiman selaku Wakil Pemerintah beserta StaL

Para Anggota Dewan dan Hadirin yang kami hormati.

Pertama-tama marilah kita persembahkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan rahmat, taufiq dan hidayah-Nya kepada kita sekalian, sehingga kita semua berada dalam keadaan sehat wal'afiat dan dapat mengikuti Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia dalam acara Pemandangan Umum Fraksi-fraksi atas Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Hak Asasi Manusia.

Selanjutnya pada kesempatan ini perkenankanlah kami atas nama FABRI, menyampaikan terima kasih kepada Saudara Pimpinan Rapat atas kesempatan yang diberikan untuk menyampaikan Pemandangan Umum atas Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Hak Asasi Manusia.

Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Pemerintah atas penjelasan mengenai pokok-pokok muatan, filosofis, sosiologis, yuridis, dan politis serta penekanan-penekanan yang penting dari RUU yang telah disampaikan oleh Saudara Menteri Kehakiman pada tanggal 7 April 1999 yang lalu.

Pimpinan Rapat dan Hadirin yang kami hormati.

Bangsa Indonesia mempunyai pandangan dan sikap mengenai HAM bersumber dari ajaran agama, nilai-nilai moral universal, dan nilai-nilai luhur budaya bangsa. Bangsa Indonesia yang dijiwai dengan semangat Pancasila dan UUD 1945 mengakui dan melindungi HAM dalam batas­batas kepentingan umum. Dalam hal ini bangsa Indonesia memandang, bahwa pribadi manusia tidak bisa dipandang sebagai pribadi yang berdaulat semata, dan juga tidak dapat dipandang sebagai kolektivitas melainkan hams dipandang sebagai makhluk sosial yakni suatu pribadi sosial yang dibina oleh masyarakat, serta memiliki hak asasi dimana hak itu timbul karena hidupnya dalam masyarakat dan penggunaannya hams diselaraskan juga dengan kepentingan masyarakat.

115

Page 14: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Hubungan antara manusia yang satu dengan manusia yang lainnya dalam masyarakat akan terpelihara dengan baik dan harmonis manakala manusia itu menyadari akan pribadinya masing-masing, bahwa dirinya adalah sama derajatnya. Sama-sama mempunyai hak dan kewajiban yang ada dalam diri manusia itu yang berakar pada kodrat manusia. Hak yang berakar pada kodrat rnanusia itu bersifat universal dan harus dijunjung tinggi oleh setiap orang.

Pimpinan Rapat dan hadirin yang kami hormati.

HAM timbul bersamaan dengan lahirnya manusia itu sendiri. Atas dasar itu HAM bukan merupakan masalah. Yang menjadi masalah adalah pelaksanaan dari HAM itu, mengenai konkritisasi atau implementasi dari HAM dalam hidupnya sebagaimana manusia ciptaan Allah.

Dalam praktek bermasyarakat berbangsa dan bernegara kita sering dihadapkan pada kenyataan-kenyataan yang sangat memprihatinkan berupa pelanggaran HAM yang diwarnai dengan berbagai tindak kekerasan, kerusuhan dan kesewenang-wenangan.

Pelanggaran terhadap kebebasan dan HAM menjadi pemandangan yang sering ditemukan dalam berbagai sudut kehidupan masyarakat. Dan yang lebih memprihatinkan lagi adalah, bahwa kondisi ini justru semakin meningkat pada era reformasi dimana bangsa Indonesia sedang menuntut tegaknya demokrasi dan penghormatan terhadap HAM.

~·Era reformasi justru dihiasi dengan berbagai bentuk dan pelanggaran terhadap HAM. Reformasi yang sedang bergulir ini, disikapi dengan pemahaman dan pegertian yang salah oleh sebagian masyarakat, toleransi dalam kehidupan bermasyarakat mencapai titik teiendah demokrasi diwarnai dengan pemaksaan kehendak bila terjadi perbedaan pendapat maupun kepentingan. Karena kekeliruan pemahaman dan pengertian atas reformasi ini, sering menimbulkan sikap bahwa kegiatan berupa penyerangan, perampasan atas hak milik, pembakaran dan tindakan anarki bahkan kegiatan yang mengancam integrasi dan integritas bangsa seolah-olah merupakan bagian dari reformasi dan merupakan bagian dari pelaksanaan HAM, tanpa mempertirnbangan bahwa hal tersebut melanggar HAM pihak lain. Oleh karena itu RUU ini diharapkan dapat berperan sebagai rarnbu-rarnbu yang dapat mengernbalikan arah, pemahaman dan pengertian dari pelaksanaan HAM yang termasuk di dalamnya hak-hak dan kebebasan serta kewajiban asasi manusia ke arah yang benar.

Tuntutan dan aspirasi masyarakat terhadap jarninan HAM selama ini, telah ikut rnendorong Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas

116

Page 15: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

HAM) berperan aktif dan positif dalam menyelesaikan berbagai sengketa dan pelanggaran HAM diberbagai daerah. Komnas HAM selama ini telah dikenal luas oleh masyarakat dalam mengharapkan penyelesaian berbagai kasus pelanggaran HAM. Oleh karenanya keberadaan Komnas HAM baik dalam fungsi, tugas dan kewajiban serta hak-hak dan netralitasnya perlu dijamin dengan undang-undang. ..__......--

Tuntutan dan aspirasi masyarakat terhadap penegakan HAM telah mendapat tanggapan pada Sidang Istimewa MPR tahun 1998 yang lalu, dengan dikeluarkannya Ketetapan MPR Nomor XVIl/MPR/1998 tentang HAM, yang memuat tentang Pandangan Hidup dan Sikap Bangsa Indonesia terhadap HAM, dan tentang Piagam HAM. TAP MPR tersebut mengamanatkan bahwa untuk menegakkan dan melindungi HAM sesuai dengan prinsip negara hukum yang demokratis, maka pelaksanaan HAM hams dijamin, diatur dan dituangkan dalam peraturan perundang­undangan.

Di samping itu TAP MPR Nomor X/MPR/1998 Pokok-pokok Reformasi Pembangunan dalam Rangka Penyelamatan dan Normalisasi Kehidupan Nasional sebagai Haluan Negara memuat dalam Tujuan Reforrnasi Pembangunan diantaranya adalah menegakkan hukum berdasarkan nilai-nilai kebenaran dan keadilan, serta HAM menuju terciptanya ketertiban umum dan perbaikan sikap mental. Sedangkan dalam Kebijakan Reformasi Pembangunan Bidang Hukum diantaranya tercantum perlunya memantapkan penghormatan dan penghargaan terhadap HAM melalui penegakan hukum dan peningkatan kesadaran hukum bagi seluruh masyarakat.

Dengan demikian hukum merupakan saluran pertama yang paling tepat untuk menegakkan keadilan dalam masyarakat. Hal ini sesuai dengan prinsip-prinsip dalam hukum alam yang berisi konsep keadilan dan moral.

Pimpinan Rapat dan Hadirin yang kami hormati.

Tahap yang m~'.mentukan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di negeri kita adalah tahap dimana mulai dituntut adanya pendekatan­pendekatan yang lebih manusiawi pada pembangunan bangsa dalarn segala aspeknya, dengan kemungkinan hams dibuka seluas-luasnya peluang guna meningkatkan kualitas manusia dan mempertinggi keberdayaan masyarakat.

Selain dari itu terdapat hubungan timbal balik dan keterkaitan yang erat antara hak-hak dan kebebasan-kebebasan yang ada dalam HAM dengan terciptanya ketertiban umum dan dan penegakkan hukum. Hak-

117

Page 16: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

hak dan kebebasan-kebebasan yang dipergunakan secarn berlebihan oleh perorangan atau kelompok tanpa memperhatikan hak-hak dan kebebasan­kebebasan orang lain dan masyarakat bisa menyebabkan suasana tidak tertib anarkis dan ketidakberdayaan hukum.

Berdasarkan uraian tersebut di atas. meninjau penerapan HAM dalam kehidupan bermasyarakat. berbangsa dan bernegara serta fungsi dan peranan dari Komnas HAM. kaitan dengan penegakkan HAM di Indonesia terlihat indikasi sebagai berikut:

I . Adanya kesadaran dari segenap lapisan masyarakat bahwa HAM adalah sangat kodrati sehingga perlu mendapat wadah dalam bentuk undang-undang dan hal inipun sesuai dengan amanat TAP MPR Nomor XVII/MPR/1998.

2. Adanya pelanggaran HAM dalam berbagai bentuk yang dilakukan baik oleh perorangan dan kelompok masyarakat maupun oleh penyelenggara negara yang terjadi diberbagai tempat baik dalam skala lokal maupun nasional.

3. Adanya kehendak dari masyarakat dan pemerintah bahwa hukum hams ditegakkan secara adil dalam rangka memelihara HAM.

4. Adanya pengakuan terhadap keberadaan Komnas HAM baik dalam bentuk penyampaian tuntutan dan aspirasi maupun pelaksanaan kegiatannya dalam menangani berbagai permasalahan HAM. sehingga keberadaan Komnas HAM perlu diwadahi dalam bentuk undang-undang.

Pimpinan Rapat dan Hadirin yang kami hormati.

Berdasarkan pandangan-pandangan yang telah kami kemukakan tadi, dalam membahas RUU ini FABRI mengacu pada Pokok-pokok pikiran sebagai berikut:

1. Pandangan hidup dan kepribadian Bangsa Indonesia sebagai kristalisasi nilai-nilai luhur Bangsa Indonesia. yang menjunjung tinggi kebebasan dan HAM sebagaimana terkandung dalam Pembukaan UUD 1945, perlu diwadahi dan diatur secara jelas dalam peraturan perundang-undangan.

2. Setiap manusia adalah pribadi yang berharga dan karena itu patut dihormati dan dihargai sesuai dengan martabatnya serta tidak sepantasnya diperlakukan dengan semena-mena. sehingga dalam undang-undang ini perlu dicantumkan kewajiban menghormati dan menghargai HAM baik perorangan maupun kelompok termasuk

I I 8

Page 17: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

penyelenggaraan negara.

3. Manusia sebagai pribadi yang individual akan mempunyai arti dan dapat mengembangkan hidupnya apabila ia berada dan bersama­sama dengan manusia yang lainnya, oleh karenanya manusia itu juga bersifat sosial, sehingga dalam undang-undang ini perlu dicantumkan bahwa hak-hak dan kebebasan-kebebasan· dari HAM bukannya tanpa batas, tetapi juga perlu memperhatikan hal yang sama dari pihak lain, dengan demikian muncul sifat sosial dari manusia.

4. Bangsa Indonesia telah bertekat ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan perdamaian abadi dan keadilan sosial yang pada hakikatnya merupakan kewajiban bagi setiap warga negara, untuk menegakkan serta meletakkan dan menyelaraskannya dengan upaya perlindungan terhadap HAM yang tidak terpisahkan dari kewajibannya, sehingga perlu diwadahi dan diatur dalam undang­undang ini.

5. Dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara terdapat badan-badan dan lembaga-lembaga yang keberadaan, peranan, tugas dan kewajiban serta haknya dijamin berdasarkan peraturan perundang-undangan. Oleh karena itu undang-undang ini hendaknya dapat mengatur tentang pelaksanaan tugas dan kewajiban Komnas HAM secara konkrit dan tidak tumpang tindih dengan wilayah tugas dan kewajiban dari badan-badan dan lembaga-lembaga tersebut, serta tetap berada dalam sistem ketatanegaraan yang berlaku.

Saudara Pimpinan Rapat dan hadirin yang kami hormati.

Berdasarkan pokok-pokok pikiran FABRI tersebut dan guna mendapatkan masukan lebih lanjut mengenai Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, perkenankanlah FABRI menyampaikan beberapa tanggapan, saran dan pertanyaan untuk mendapatkan kejelasan dari Pemerintah terhadap materi RUU antara lain sebagai berikut :

Pertama : Kebebasan Asasi Manusia

Berdasarkan Deklarasi Umum tentang Hak Asasi Manusia tanggal l 0 Nopember 1948, dalam HAM terdapat hak-hak dan kebebasan­kebebasan. Sedangkan dalam RUU terdapat HAM dan kebebasan asasi manusia. Substansi dari kalimat hak-hak dan kebebasan-kebebasan berbeda dengan HAM dan kebebasan asasi manusia. Rumusan dalam

119

Page 18: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

RUU tersebut berarti bahwa secara makro dalam HAM terdapat HAM, kewajiban asasi manusia dan kebebasan asasi manusia. Untuk itu mengharap penjelasan dari Pemerintah.

Kedua : Somber Hokum

Pengertian yang sudah mendapat kesepakatan bersama adalah bahwa sumber hukum Indonesia diantaranya, adalah UUD 1945 disamping konvensi tidak tertulis, sedangkan sumber dari segala sumber hukum adalah Pancasila yang terdapat di dalam Pembukaan UUD I 945. Dalam RUU ini, UUD Sementara 1950 yang sudah tidak berlaku masih dijadikan sebagai sumber hukum Indonesia, demikian juga dokumen mengenai HAM dan negara sahabat. Sedangkan TAP MPR Nomor XVII/MPR/ 1998 tentang HAM telah dengan tegas mengamanatkall' dibentuknya undang-undang tentang HAM malah tidak dijadikan sebagai sumber dari RUU ini.

Ketiga : Penyusunan Rancangan Undang-Undang

Dalam Pasal 112 mengenai tugas Sub Komisi Penelitian, Pengkajian dan Penerbitan lnformasi Komnas HAM terdapat butir yang menyebutkan bahwa·atas permintaan atau tanpa permintaan badan pemerintahan negara, badan pengadilan, DPR atau MPR, melakukan penelitian dan pengkajian terhadap rancangan peraturan perundang-undangan atau menyusun sendiri RUU yang bermuatan HAM. Dalam rumusan ini apabila tidak ada keharusan badan-badan lain yang berwenang berinteraksi dengan Komnas HAM maka tidak menjadi masalah. Namun apabila ada kehamsan untuk menerima basil dari tugas Komi:ias HAM tersebut khususnya mengenai RUU maka hal ini telah melewati wilayah tugas dan wewenang badan­badan lain berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Keempat : Pengadilan Hak Asasi Manusia

Dal am RUU ini pada Pasal I 23 ayat ( l) butir b berbunyi : memberikan rekomendasi agar kasus yang bersangkutan diadili oleh Pengadilan HAM, yang akan dibentuk dengan undal).g-undang. Bukan merupakan suatu kelaziman bahwa undang-undang mengatur ketentuan yang dikaitkan dengan badan atau lembaga yang belum terbentuk. Hal ini untuk mencegah terjadinya ketidakpastian hukum. Seyogyanya undang-undang ini tidak mengatur mengenai ketentuan-ketentuan terhadap sesuatu hal yang belum ada.

120

Page 19: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Kelima : Hak Subpoena

Dalam Pasal 122 ayat (2) tercantum bahwa apabila saksi tidak datang menghadap atau menolak memberikan kesaksiannya maka akan diberikan sanksi. Rumusan pasal ini memberikan Hak Subpoena kepada Komnas HAM sehingga kewenangannya luas sekali. Hal ini justru akan membebani rakyat dalam menegakkan HAM dalam kehidupan bermasyarakat. Adalah janggal bahwa suatu lembaga mediasi memiliki hak Subpoena. Oleh karena itu seyogyanya rumusan mengenai pemberian sanksi dalam pasal ini dihapuskan.

Keenam : Lembaga ADR dan atau Ombudsman.

Dalam penjelasan umum butir 12 disebutkan bahwa Komnas HAM diberi wewenang untuk menyelesaikan sengketa pelanggaran HAM sebagai suatu lembaga alternatif penyelesaian sengketa (ADR) atau Ombudsman. Terhadap putusannya hanya dibuka upaya hukum berupa kasasi. Lembaga alternatif penyelesaian sengketa yang dikenal adalah Arbitrase, sedang upaya penyelesaian sengketa non litigasi adalah melalui musyawarah, negosiasi, mediasi dan arbitrase. Komnas HAM berdasarkan TAP MPR Nomor XVII/MPR/1998 Pasal 4 bertugas melaksanakan penyuluhan, pengkajian, pemantauan, penelitian dan mediasi tentang HAM. Pengertian umum dari mediasi adalah merupakan penyelesaian sengketa secara tertutup melalui mediator, atas kemauan para pihak secara sukarela, yang sebelumnya diperjanjikan dan tercantum dalam klausula penyelesaian sengketa dari suatu perjanjian. Mediator tidak mempunyai wewenang untuk memaksakan suatu perdamaian kepada para pihak dan setiap pihak dapat kelt1ar dari proses mediasi pada setiap saat sebelum ditandatanganinya perdamaian bersangkutan. Sedangkan putusan dari suatu lembaga altematif penyelesaian sengketa, merupakan putusan final dan tid~k ada upaya hukumnya. Lembaga Ombudsman yang ada di luar negeri merupakan lembaga ad hoc yang dibentuk oleh dan bertanggung jawab kepada parlemen (DPR) untuk melaksanakan suatu tugas tertentu. Dengan demikian rumusan bahwa Komnas HAM merupakan lembaga alternatif penyelesaian sengketa dan atau Ombudsman adalah kurang tepat. Mengharap penjelasan Pemerintah.

Pimpinan Rapat dan hadirin yang kami hormati.

Berdasarkan pokok-pokok pikiran serta tanggapan atas RUU tersebut yang sebagian besar telah mengakomodasikan tuntutan dan aspirasi masyarakat. FABRI menyambut baik hadirnya Rancangan Undang­Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia yang dapat menjadi pedoman dalam melaksanakan dan

121

Page 20: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

menegakkan HAM dalam rangka tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Pada kesempatan ini FABRI menyatakan dapat menyetujui Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia untuk dibahas lebih lanjutpada pembicaraan Tingkat III".

Demikianlah Pemandangan Umum FABRI, disertai dengan harapan . kiranya dalam pembahasan selanjutnya dapat menghasilkan undang­undang yang memenuhi tuntutan dan aspirasi masyarakat, serta sesuai dengan kebutuhan dalam rangka penegakkan HAM termasuk kewajiban asasi manusia, sehingga dinamika kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bemegara dapat terselenggara dengan tertib dan berdasarkan hukum. Demikian juga agar Komnas HAM dapat lebih berdaya · dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik.

Akhimya pada kesempatan ini FABRI mengucapkan terima kasih, kepada Pimpinan Rapat, kepada Menteri Kehakiman selaku Wakil Pemerintah beserta Staf kepada Anggota Dewan dan hadirin sekalian atas perhatian dan kesabarannya dalam mendengarkan Pemandangan Umum ini. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan dan petunjuk-Nya kepada kita sekalian. Amin.

Wassalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

KETUA RAPAT:

Terima kasih saya sampaikan kepada Juru Bicara FABRI yang telah menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya.

Selanjutnya saya persilakan juru bicara dari FPP, yaitu Saudara H. Lukman Hakiem, untuk menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya.

122

Saya persilakan.

FPP (H. LUKMAN HAKIEM):

Bismillahirrahmanirrahim

~ '\; ~(!) \ y ~ ~ ~-\f h~ µJ\;, \_V\ (S~\ ~~t") \ dJ~ ~-'c*~J~J,~_,~, J_yµ.; Jt.-~>le.J'-" a ~J\~

Page 21: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Yang terhormat Pimpinan Sidang, Yang terhormat Saudara Menteri Kehakiman bes·erta jajarannya,

Yang terhormat rekan-rekan Anggota Dewan, Dan Saudara-Saudara sekalian yang berbahagia,

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, Pencipta alam beserta isinya, kar~na dengan izin dan rahmat-Nya kita semua dapat berkumpul dalam sidang yang mulia ini guna menjalankan tugas konstitusional yang diamanatkan rakyat. Shalawat dan salam juga kita haturkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW, Rasul akhir zaman. Kitajuga tak lupa untuk selalu berdo'a semoga Allah senantiasa melimpahkan kekuatan kepada mereka yang gigih memperjuangkan tegaknya keadilan dan kebenaran dan menunjukkan tanda-tanda yang nyata kepada mereka yang melakukan manipulasi atas kebenaran dan zalim, sehingga berbagai upaya yang ditujukan untuk kesejahteraan dan tegaknya kedaulatan rakyat tidak melenceng dari khittahnya.

Pada kesempatan penyampaian Pemandangan Umum terhadap Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia ini, terlebih dahulu kami mengucapkan terima kasih kepada Menteri Kehakiman beserta jajarannya yang telah bekerja keras menyiapkan RUU ini, seperti yang draftnya sama-sama kita pegang. Semoga kerja keras Saudara Menteri dan jajarannya mendapat balasan yang setimpal dari Allah SWT. Amin.

Sidang Dewan yang terhormat,

Masalah HAM merupakan masalah global, terutama berkaitan dengan upaya penegakkannya. Pelanggaran atas HAM diseantero jagad nyaris selalu menjadi head line di setiap surat kabar harian. Dan pelanggaran terhadap HAM ini ternyata bukan saja monopoli negara-negara yang sedang berkembang saja. tetapi juga negara-negara maju dibelahan Eropa dan Amerika.

Di Indonesia, pelanggaran terhadap HAM terutama banyak dan seringkali terjadi ketika rezim Orde Baru, yang disokong oleh militer, berkuasa. Ada beberapa kasus menonjol yang dapat dijadikan bukti dan contoh pelanggaran HAM di Indonesia, terutama sepanjang Pemerintahan Orde Baru, antara lain: Peristiwa Tanjung Priok Berdarah ( 1984) yang jumlah korban beserta kuburnya belurn diketahui secara jelas, Peristiwa GPK Warsidi di Lampung, Penerapan DOM di Aceh selama lebih kurang

123

Page 22: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

9 tahun; Penerapan DOM di propinsi termuda kita, Timor Timur, dan beberapa peristiwa yang menimbulkan banyak jatuh korban di propinsi paling timur, Irian Jaya, serta peristiwa pelanggaran HAM lainnya. Akibatnya, banyak rakyat Indonesia yang meregang nyawa atau tidak diketahui rimbanya. Banyak anak yang kehilangan orang tuanya, orang tua yang kehilangan anaknya, saudara yang kehilangari familinya, wanita kehilangan kehormatannya, dan anak tidak tahu siapa ayahnya.

Pelanggaran-pelanggaran terhadap HAM seperti yang disebutkan di atas menorehkan catatan kelam dalam perjalanan Bangsa Indonesia. Bahkan, disekitar medio dasawarsa 1980-an, Indonesia dikenal sebagai salah satu negara yang paling buruk dalam penegakan HAM. Pelanggaran­pel anggaran ini tentunya sangat merugikan bangsa kita. Secara intemasional, kita memiliki citra yang buruk dan ini akan mempersulit kehidupan bangsa kita dalam kancah internasional. Sedang secara nasional, pelanggaran ini menyusahkan rakyat kita sendiri dan membuat buruk citra pemerintah di mata rakyat.

Selain dari itu, bila ditinjau dari nilai budaya dan ajaran agama yang dianut ~ oleh Bangsa Indonesia, pelanggaran terhadap HAM me­rupakan wujud pengingkaran terhadap budaya dan ajaran agama. Budaya kita sama sekali tidak mentolerir segala bentuk kekerasan dan segala bentuk penghinaan terhadap harkat dan martabat manusia. Sedang ajaran agama kita mengajarkan bahwa pelanggaran HAM merupakan pelanggaran terhadap sunatullah. Dan barang siapa yang melanggar sunatullah niscaya akan menerima azab dari Allah SWT.

Sed~ng bila ditilik dari falsafah hidup dan konstitusi kita, pelanggaran terhadap HAM merupakan manifestasi dari pelanggaran terhadap falsafah hidup bangsa dan konstitusi negara. Dan pelanggaran ini dapat dikategorikan sebagai tindak subversi. Tetapi ironisnya, sebagian besar pelanggaran terhadap HAM di Indonesia dilakukan oleh rezim penguasa, yang seharusnya menjadi pilar utama penegakan HAM di Indonesia.

Sidang Dewan yang terhormat,

Runtuhnya rezim Orde Baru dari tampuk kekuasaannya yang dibarengi dengan berhembusnya angin reformasi. membawa nuansa baru dalam penegakkan HAM. Political will dari Pemerintah untuk menegakkan HAM Indonesia diwujudkan dengan satu langkah nyata, yaitu dihapuskannya DOM di Aceh, walaupun hingga sekarang belum tuntas secara keseluruhan. Selanjutnya, dalam Sidang lstimewa MPR RL medio November 1998 lalu, keinginan untuk menegakkan HAM di

124

Page 23: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Indonesia diamanatkan oleh rakyat kepada mandataris MPR, dalam bentuk Ketetapan MPR No. XVII/MPR/1998.

Ketetapan MPR No. XVIl/MPR/1998 tersebut mengamanatkan kepada pengemban mandat MPR untuk melaksanakan upaya penegakan HAM Indonesia. Sejatinya, TAP MPR tentang HAM merupakan refleksi dari pandangan hidup, nilai budaya, ajaran agama, dan konstitusi Negara Indonesia. Dan dalam kaitan itu, pengajuan Rancangan Undang-Undang tentang HAM dan Komnas HAM ini perlu disambut positif sebagai wujud dari niat baik pemerintah dalam rangka melaksanakan amanat rakyat.

Sebenarnya sudah sejak Sidang Umum MPR 1998 yang lalu, kami mengajukan usul agar dibuat suatu ketetapan MPR yang berkaitan dengan HAM. Namun, usul kami tidak mendapat respon balik yang positif. Usulan tersebut kandas di tengah jalan. Ketidakadaan respon positif atas usulan Rantap tentang HAM tersebut dapat dimengerti karena situasi dan kondisi politik pada saat itu kurang memungkinkan.

Pentingnya HAM, menurut hemat kami, didasarkan pada 5 (lima) pendekatan argumentatif, yaitu ; Pertama, pendekatan argumentatif filosofis, di mana pada hakikatnya manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa, yang secara kodrati dalam interaksinya antar sesama manusia dianugerahi hak-hak dasar yag melekat sejak ia lahir guna memelihara derajat, harkat dan martabatnya. Kedua, pendekatan argumentatif historis, di manafounding fathers negara kita sejak awal telah menyadari dan memikirkan perlu adanya aturan dasar untuk menegakkan, melindungi, dan melaksanakan HAM dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Hal ini terutama dilandasi oleh pengalaman sejarah bangsa kita dalam membebaskan diri dari belenggu penjajahan. Ketiga, pendekatan argumentatif aktual, di mana banyak unsur masyarakat kita yang menyampaikan pendapat dan tuntutan tentang perlunya HAM ditegakkan dan dilaksanakan dalam berbagai aspek

. kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Keempat, pendekatan argumentatif geo-strategis, seperti kita ketahui sekarang kita sedang menapaki era globalisasi milenium ketiga di mana perhatian dunia terhadap pelaksanaan HAM menjadi salah satu fokus utama, bahkan telah menjadi tuntutan serta keharusan. Kelima, pendekatan argumentatif futuristik, kami berkeyakinan bahwa pada masa yang akan · datang tuntutan terhadap pelaksanaan HAM akan semakin tinggi .._.._

dan ini perlu direspon lebih awal oleh kita.

125

Page 24: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Sidang Dewan yang terhormat,

HAM yang merupakan hak dasar dan kodrati dari manusia yang melekat sejak ia terlahir ke dunia fana ini, penegakkannya minimal mencakup dua hak dasar seperti yang tercantum pada ayat pembuka di atas, yaitu hak terbebas dari lapar dan hak terbebas dari rasa takut. Namun bersamaan dengan berjalannya waktu dan bertambahnya kebutuhan manusia serta dinamika kehidupan sosial-politik, hak-hak dasar manusia pun ikut berproses dan mengalami penambahan. Hak-hak dasar dari manusia saat ini paling tidak harus meliputi hak-hak dasar dalam kehidupan pribadi, hukum, ekonomi, politik dan pemerintahan.

Selain hak-hak dasar tersebut, wanita karena kelebihan kodrati yang dimilikiny-a, memiliki tambahan hak yang merupakan hak asasinya, bukan hak istimewa yang mendiskriminasikan pria terhadap wanita. Hak wanita ini antara lain berkaitan dengan fungsi-fungsi reproduksi dan fungsi wanita dalam keluarga. Penegakkan hak wanita yang merupakan hak kodratinya perlu mendapatkan penekanan khusus, terutama bila kita berpaling ke belakang, di mana wanita hampir selalu menjadi obyek dari pelanggaran HAM dan kadang menjadi warga negara kelas dua.

Anak sebagai generasi penerus bangs a juga harus mendapatkan hak­hak kodratinya sebagai manusia. Perlindungan terhadap praktek penyiksaan, mendapatkan penghidupan dan kesejahteraan, pendidikan dan pengembangan diri, merupakan beberapa aspek dari hak anak yang harus kita tegakkan. Dan masalah penegakan hak-hak kodrati anak ini juga perlu mendapat perhatian khusus, karena kondisinya hampir seperti yang dialami oleh wanita.

Pelaksanaan upaya penegakkan HAM ini perhi dipantau secara kontinyu dan intensif. Untuk memantau penegakkan HAM dan menyelidiki pelanggaran terhadap HAM diperlukan sebuah lembaga yang independen yang beranggotakan tokoh-tokoh masyarakat yang memang memiliki concern dan komitmen terhadap masalah HAM. Dan Komnas HAM dapat dijadikan lembaga terdepan yang mengemban tugas pemantauan dan penyelidikan atas masalah HAM di Indonesia. Selama masa lima tahun yang lalu, Komnas HAM telah menunjukkan kinerja yang sangat memadai dan telah banyak masalah pelanggaran HAM yang telah diselesaikan.

Namun demikian, agar kinerja Komnas HAM meningkat maka diperlukan perangkat perundang-undangan yang memberikan kewenangan atas tugas-tugas secara lugas dan tegas. Selain itu, Komnas HAM sebagai sebuah organisasi juga perlu disokong oleh tenaga pendukung yang

126

Page 25: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

memiliki kemampuan dan ketrampilan yang memadai.

Sidang Dewan yang terhormat.

Ada beberapa catatan penting yang menurut kami perlu mendapat perhatian, terutama dalam rangka menyempurnakan Rancangan Undang­Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia dan efektifitasnya pada saat undang-undang ini kelak bila RUU ini sudah diundangkan-diaplikasikan, yaitu :

Pertama, berkaitan dengan Pasal 6, dimana dalam pasal tersebut RUU ini memberikan tempat dan perhatian kepada hukum adat yang hams diakomodasi dalam tata hukum kita. Banyaknya hukum adat yang ada di seantero nusantara, tentunya tidak dapat kita akornodir secara keseluruhan. Dan pengakomodasian hukum-hukum adat dilakukan dengan memperhatikan hukum dan perundangan formal yang berlaku, terutama jangan sampai merusak jati diri Bangsa Indonesia yang religius.

Kedua, berkaitan dengan Pasal 10, dimana disebutkan bahwa setiap orang berhak untuk melangsungkan perkawinan secara sah dan membentuk suatu keluarga serta melanjutkan keturunan, menurut hemat kami perlu ditambahkan kata berdasarkan hukum negara dan agama yang dianut setelah kata perkawinan secara sah.

Ketiga, berkaitan dengan hak wanita yang tercantum dalam Pasal 45 hingga Pasal 50, dimana disebutkan hak-hak wanita dalam ekonomi, politik, sosial dan hak reproduksi yang dilandasi oleh pemikiran bahwa hak wanita adalah HAM, bukan hak istimewa yang mendiskriminasikan pria terhadap wanita. Namun, dari keseluruhan pasal yang berkaitan dengan hak asasi wanita, tidak satupun yang menyebutkan hak wanita untuk berkarier dalam bidang militer, terutama berkaitan dengan kesempatan untuk mengikuti pendidikan di AKABRI.

Keempat, berkaitan dengan Hak Anak, terutama pada Pasal 54 yang menyebutkan hak anak untuk beribadah menurut agamanya ...... , tersirat bahwa diberikan kebebasan kepada anak untuk memilih dan memeluk agarna yang diyakinnya. Padahal pengertian anak dalam RUU ini adalah setiap manusia yang berusia di bawah 18 tahun dan belum menikah, termasuk janin yang dilahirkan apabila hal tersebut adalah demi kepentingannya. Apakah cukup bertanggungjawab bila kita memberikan kebebasan untuk memilih agarna kepada manusia yang belum dewasa (anak).-

Kelilna, berkaitan dengan kedudukan Kornnas HAM, yang dalam R UU pendiriannya dilatari dalarn rangka untuk rnemantau, menyelidiki,

127

Page 26: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

memutuskan sengketa, dan mengawasi pelaksanaan penegakan hak dan kewajiban asasi manusia, yang dapat mendirikan apabila dianggap perlu perwakilan di daerah dan atau di luar negeri. Pendirian perwakilan Komnas HAM di daerah, menurut hemat kami hal ini kurang relevan dan akan terjadi tumpang tindih dengan lembaga legislatif di daerah. Yang lebih logis, bila tejadi pelanggaran di suatu daerah, adalah pembentukan komisi pencari fakta yang sifatnya insidental dan temporal.

Keenam, terjadi pengulangan (replikasi) tentang pemilihan ketua dan wakil ketua serta masa jabatannya, yaitu : Pasal 104 ayat (3) dan ayat (5) dengan Pasal 109 ayat (1) dan ayat (2).

Ketujuh, karena besar dan beratnya tugas dan wewenang Komnas HAM, sementara jumlah anggotanya hanya 25 orang, maka diperlukan tenaga pendukung yang menyokong setiap kegiatan anggota Komnas HAM, terutama dalam rangka mengumpulkan data dan menerima aspirasi atau pengaduan masyarakat.

Kedelapan, agar undang-undang ini kelak setelah diundangkan memiliki gigi, maka perlu dicantumkan sanksi-sanksi yang jelas dan tegas pelanggaran terhadap HAM.

Demikian beberapa catatan yang kami harapkan dapat lebih menyempumakan lagi RUU yang sedang kita bahas sekarang ini.

Pimpinan Sidang yang terhormat,

Saudara Menteri Kehakiman yang terhormat, Rekan-rekan Anggota Dewan sekalian,

Demikianlah Pemandangan Umum Fraksi Persatuan Pembangunan terhadap Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia yang diajukan · oleh Pemerintah. dalam hal ini Departemen Kehakiman. Semoga masukan-masukan dari kami dapat menyempumakan RUU yang sedang kita bahas ini. Atas perhatian dan kesabarannya mendengarkan pemandangan umum ini. kami ucapkan terma kasih.

Wabillahit taufiq wal hidayah,

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

KETUA RAPAT:

Terima kasih saya sampaikan kepada Juru Bicara FPP yang telah

128

Page 27: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya.

Berikutnya saya persilakan Juru Bicara dari FPDI, untuk menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya, yaitu yang terhormat Saudara Sajid Soetjoro, B.Sc.

Saya persilakan.

FPDI (SAJID SOETJORO, B.Sc):

Yang terhormat Pimpinan Dewan dan Anggota Dewan,

Yang terhormat Saudara Menteri Kehakiman yang mewakili Pemerintah beserta jajarannya, dan

Segenap hadirin yang kami hormati,

MERDEKA!

Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang masih berkenan memberikan rahmat dan berkat-Nya kepada kita sekalian, sehingga kita dapat melaksanakan tugas kita masing-masing.

Perkenankan kami menyampaikan terima kasih kepada Saudara Pimpinan atas kesempatan ini dan kepada para Anggota, serta seluruh hadirin atas perhatiannya mendengarkan Pemandangan Umum FPDI atas Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia.

Terima kasiJ:i pula kepada Saudara Menteri Kehakiman yang mewakili Pemerintah, telah menyampaikan Keterangan mengenai RUU ini dalam Rapat Paripuma Dewan tanggal 7 April 1999 dengan amanat Presiden tanggal 8 Pebruari 1999 Nomor R.09/PU/II/1998.

Sebagaimana kita ketahui FPDI sebenarnya telah mengusulkan masalah ini sejak Badan Pekerja MPR bulan Oktober 1997 yang lalu Bahkan bahan untuk Rantap MPR tentang Hak Asasi Manusia telah disiapkan oleh Dewan Hankamnas. Namun usulan itu kandas karena menurut banyak orang-yang waktu itu menjadi pembela kekuasaan, mengatakan bahwa HAM itu berasal dari berat dan tidak sesuai dengan kepribadian Bangsa Indonesia, sehingga tidak bisa diterapkan begitu saja.

· Dalam waktu yang tidak terlalu lama setelah bergeloranya reformasi, sikap banyak orang itu berubah, dan mereka bahkan masuk dalam kelompok pengusul agar HAM ditetapkan dalam TAP MPR. Lalu sesudah itu kini untuk mewujudkannnya di dalam kehidupan masyarakat, diajukan

129

Page 28: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asc,isi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia. Perubahan sikap yang begitu cepat dari mereka itupun menurut FPDI termasuk hak asasi, jadi harus tetap dihormati.

FPDI ingin konsisten dengan sikapnya, yaitu bahwa dalam memahami HAM, tidak ada barat atau timur. Manusia apakah dia berasal dari barat atau timur. berkulit putih, sawo matang, atau kuning adalah tetap manusia yang diciptakan oleh Tuhan dan dalam penciptaan itu melekat padanya hak-HAM. Di dalam Pancasila pun, yang digali oleh Bung Kamo, banyak nilai yang mengamanatkan kepada kita untuk menjunjung tinggi kemanusiaan. derajat dan martabat kemanusiaan ·dalam kehidupan bermasyarakat. berbangsa dan bemegara. Kepada kita juga diamanatkan untuk melaksanakan keterti ban .dunia yang berdasarkan kemerdekaan dan perdamaian abadi dan keadilan sosial.

Pembukaan UUD 1945 memang tidak secara tersurat menyebut HAM. Namun apa yang terkandung di dalamnya memuat prinsip-prinsip umum yang dapat dijadikan landasan bagi pembangunan HAM. Demikian pula dalam batang tubuh, dari 37 Pasal hanya 5 pasal yang secara langsung berkaitan dengan HAM, yaitu Pasal 27 ayat (1) dan ayat (2), Pasal 28 Pasal 29 ayat (2). Pasal 31 ayat ( l) dan Pasal 34.

Yang terhoramat Saudara Pimpinan dan para Anggota Dewan, Yang terhorrnat Saudara Menteri Kehakiman, dan Hadirin yang berbahagia,

Pembukaan UUD 1945 adalah komitmen para pendii:i republik yang kita cintai ini. Di dalam komitmen itu dicantumkanlah prinsip-prinsip sebagai berikut:

Pertama, setiap bangsa mempunyai hak atas kemerdekaan.

Kedua, . Indonesia merupakan negara yang merdeka, bersatu. berdaulat adil dan makmur.

Ketiga, Pemerintah Negara Indonesia dibentuk untuk, a) melindungi segenap Bangsa Indonesia; b) memajukan kesejahteraan umum; c) mencerdaskan kehidupan bangsa.

Keempat. Ikut serta dalam melaksanakan ket~rtiban dunia yang didasarkan atas; a) Kemerdekaan; b) Perdamaian abadi; c) Keadilan Sosial.

Kelima, Negara Republik Indonesia didasarkan atas: a) Ketuhanan Yang Maha Esa; b) Kemanusiaan yang adil dan beradab; c)

130

Page 29: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Persatuan Indonesia; d) Kerakyatan yang dipirnpin oleh hikrnat kebijaksanaan dalarn perrnusyawaratan/perwakilan; e) Keadilan sosial bagi seluruh Rakyat Indonesia.

Dari prinsip-prinsip tersebut, khususnya prinsip ketiga dikandung makna tentang kewajiban Pemerintah untuk rnernberikan perlindungan keselamatan. keamanan, kemakmuran dan pencerdasan kepada seluruh rakyat Indonesia.

Prinsip keempat mengandung rnakna, kewajiban Pernerintah Indonesia untuk berperan secara aktif dalarn tata hubungan internasional baru yang rnampu mengangkat harkat dan rnartabat masyarakat di negara­negara berkembang yang miskin dan terbelakang. Apabila menghadapi struktur perekonomian intemasional, era liberalisasi perdagangan bebas yang lebih memberikan keuntungan negara maju. Karena negara-negara maju jauh lebih siap dibandingkan negara berkembang.

Sejalan dengan prinsip tersebut di atas, kita sebagai Anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa mempunyai tanggungjawab moral, bukan hanya menghormati tetapi juga melaksanakan Deklarasi tentang HAM sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945 serta nilai-nilai budaya bangsa kita. Atas dasar pemikiran-pemikiran tersebut, agar perlindungan HAM dapat diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari, maka menjadi sangat penting bagi kita untuk memiliki undang-undang tentang HAM serta lembaga yang dapat menjadi pengawas bagi pelaksanaan HAM tersebut.

Sidang Dewan yang terhormat,

Apabila kita telusuri kernbali sikap bangsa kita terhadap HAM, kita dapat melihat bahwa pasal-pasal mengenai HAM itu pernah terrnuat secata rinci dalarn UUD Sernentara. Hal itu rnernbuktikan bahwa para pendiri republik dan Bapak-Bapak Bangsa kita temyata lebih rnernaharni HAM dari generasi yang sekarang mernirnpin bangsa ini. Bahkan di awal Orde Baru, para pemirnpin bangsa yang telah ikut rnenyaksikan dan rnerasakan berlakunya UUD Sernentara itu berusaha untuk melengkapi ketentuan HAM sehingga Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara (MPRS) membuat Ketetapan Nomor XIV/MPRS/1966. Ketetapan itu menetapkan pembentukan Panitia Ad Hoc yang ditugasi me!11buat rancangan ketetapan dan berhasil merumuskan rancangan ketetapan tentang HAM yang disebut sebagai Piagam Hak-HAM Dan Hak Serta Kewajiban Warganegara.

131

Page 30: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Semua itu membuktikan bahwa kepedulian terhadap HAM itu sangat jelas. Namun kita pun menyadari berlakunya teori bahwa penetapan HAM akan dapat mengganggu sebuah kekuasaan untuk berbuat sewenang­wenang terutama dalam rangka mempertahankan kekuasaannya dan tujuan-tujuan politik lainnya. Kalau kemudian rancangan yang dihasilkan Panitia Ad Hoc tersebut tidak jadi ditetapkan, tentu ada pertimbangan politik tertentu. Tetapi kita memang merasakan akibatnya, yaitu bahwa kekuasaannya itu menjadi sangat represif.

Kekosongan perlindungan HAM itu terasa menyengat, dan meninggalkan Iuka yang sangat dalam bagi bangsa kita. Berbagai kasus pelanggaran HAM dimulai sejak lama, penangkapan dan penahanan tanpa proses hukum terjadi di mana-mana dan kemudian berpuncak pada kasus­kasus Marsinah, kasus Udin wartawan Bernas, kasus ganti rugi tanah, kasus penculikan, pembunuhan secara terencana, dan seterusnya. Semua itu membuat kita tercengang dan terhenyak. Sudah begitu jauh kekuasaan ini melakukan pelanggaran HAM tanpa pernah menyadarinya. ltu sebabnya FPDI menyambut baik pembentukan Komnas HAM melalui Keputusan Presiden Nomor 50 Tahun 1993. Akan tetapi menurut FPDI, yang diperlukan bangsa ini sebenamya adalah ketentuan mengenai HAM, bukan kebijakan yang bersifat pcµ-sial. ltu sebabnya FPDI sejak jauh­jauh hari berketetapan hati untuk terns berjuang agar HAM ditetapkan secara yuridis konstitusional sehingga dapat menjadi rujukan penyusunan peraturan perundang-undangan sekaligus menjadi pedoman pelaksanaan perlindungan HAM.

Sidang Dewan yang terhormat,

Dengan diajukan Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusi.a FPDI berharap tuntutan masyarakat tentang kualitas kehidupan yang lebih baik termasuk perlindungan dan pelaksanaan HAM dapat dipenuhi. Sudah terlalu banyak contoh negara-negara yang dinilai oleh masyarakat intemasional maupun rakyat negara bersangkutan telah melakukan pelanggaran HAM. Gambaran negara-negara yang melakukan pelanggaran HAM tentu saja tidak menguntungkan bagi negara tersebut dalarn rangka kerja sama intemasional.

Saudara Pimpinan dan Rapat Dewan yang kami muliakan.

Untuk dapat mempermantap dan menyempurnakan pendapat dan pendirian FPDI dalarn Pembahasan Tingkat III kami meminta penjelasan dan tanggapan Pemerintah atas hal-hal sebagai berikut :

··132

Page 31: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

I. Tentang clash action sebagaimana tersirat dalam penjelasan Pemerintah yang berbunyi: " ....... termasuk membuka kemungkinan masyarakat untuk melakukan gugatan atau pengaduan bersama atas peristiwa pelanggaran HAM kepada Komnas HAM".

Hukum acara apa yang dipakai untuk mengajukan gugatan bersama itu? Apakah dengan KUHP, dan bagaimana kaitannya dengan Acara­acara sebagaimana diatur dalam KUHAP?

2. Tentang kewajiban Komnas HAM menyelenggarakan sengketa pelanggaran HAM sebagai lembaga alternatif. Dapatkah Pemeri_ntah menjelaskan lebih lanjut mengenai hal ini? Dengan terbatasnya personal dalam Komnas HAM, apakah ada kesiapan Lembaga itu, mengingat lembaga peradilan pun yang memiliki banyak personal tidak dapat cepat menangani perkara !.

3. Secara ideal Keputusan Komnas HAM yang kemudian ditetapkan dengan pembubuhan kalimat "Demi Keadilan Berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa" dinyatakan dapat berlaku. Namun dalam banyak kasus, keputusan pengadilanpun yang secara langsung membubuhkan kalimat tersebut banyak dilecehkan bahkan oleh kekuasaan sendiri. Pertanyaannya, bagaimana optimisme Pemerintah mengenai hal ini?

4. Dalam penjelasannya Pemerintah mengatakan telah membuat rencana aksi nasional tentang penghormatan, perlindungan, dan penegakan HAM tahun 1998-2003. Dapatkah secara rinci dijelaskan? Berapa undang-undang yang harus diubah dan disesuaikan dengan muatan HAM?

5. Mengenai materi RUU kami akan ajukan melalui Daftar Inventarisasi Masalah (DIM), namun ada satu hal yang mengganggu kami dan perlu penjelasan, yaitu mengenai kewajiban asasi. Apakah ada didunia ini kewajiban asasi (BAB IV). Kalau yang dimaksudkan adalah Hak Warga Negara, sebaiknya kita tidak menggunakan kata kewajiban asasi, karena yang disebut asasi itu melekat pada keberadaan seseorang sejak ia lahir sampai mati! Sedangkan yang dimaksud dalam BAB IV RUU itu adalah kewajiban warga negara dalam sebuah negara. Manakala seseorang melepas, kewarganegaraannya. kewajiban itupun tanggal sehingga dengan demikian tidak dapat dikatakan asasi.

6. Sehubungan dengan kewenangan-kewenangan yang diberikan kepada Komnas HAM. bagaimana dengan prinsip kemandirian Lembaga

133

Page 32: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Peradilan? Apakah kewenangan-kewenangan tersebut tidak tumpang tindih dengan kewenangan yang lain? Dan sejauh manapula kekuatan rekomendasi Komnas HAM kepada Pemerintah dan DPR?

Pertanyaan-pertanyaan itu kami kemukakan untuk memperoleh penjelasan lebih lanjut.

Akhimya atas perhatian Pemerintah kami sampaikan terima kasih. FPDI dengan kerendahan hati juga memohon kepada semua pihak mengambil bagian dalam pembahasan RUD ini hingga selesai, sehingga RUD ini dapat sempurna sehingga kita dapat melindungi HAM seluruh manusia yang berada di Bumi Indonesia ini.

Demikianlah Pemandangan Umum FPDI atas Rancangan Undang­Undang tentang HAM. Atas perhatian segenap hadirin kami ucapkan terima kasih.

Merdeka!

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

KETUA RAPAT:

Terima kasih saya sampaikan kepada Juru Bicara FPDI yang telah menyainpaikan Pandangan Umum Fraksinya.

Kemudian saya persilakan Juru Bicara FKP sebagai juru bicara yang terakhir. yaitu yang terhormat Ny. Hj. Gunarijah Kartasasmita, Ph. D.

Saya persilakan.

FKP (NY. HJ. GUNARUAH KARTASASMITA, Ph.D.):

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh Yang terhormat Pimpinan Rapat dan para Anggota Dewan, Yang terhormat Menteri Kehakiman, para undangan, Rekan-rekan Pers serta hadirin dan hadirat yang mulia.

Pertama-tama, marilah kita bersama-sama memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT .. karena semata-mata rahmat. karunia dan perkenan-Nya, pada hari ini, kita semua dapat bertemu kembali dalam melaksanakan tugas konstitusional yang amat penting. Melalui forum rapat yang terhormat ini, izinkanlah kami atas nama FKP ingin mengungkapkan rasa terima kasih serta menyampaikan penghargaan kepada Menteri Kehakiman mewakili Pemerintah yang telah menyampaikan Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia

134

Page 33: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia kepada DPR tanggal 7 April 1999 untuk dibahas. Penyerahan RUU ini merupakan pelaksanaan dari amanat Tap MPR-Rl No. XVII/MPR/1998 tentang HAM, yang telah lama diharapkan oleh masyarakat, bangsa dan negara, dan urgensi kehadirannya semakin mendesak seirama dengan dinamika dan orientasi era ref ormasi.

FKP mencermati dengan sungguh-sungguh, bahwa Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia yang disampaikan oleh Menteri Kehakiman, memili.ld makna dan fungsi yang penting dan strategis guna mewujudkan demokrasi yang hakiki dalam mengukuhkan terciptanya fundamental kehidupan masyarakat madani. Sehingga, terwujud suatu kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang rukun, terbuka, jujur, tidak anarkis, sebagai komitmen kepada nilai-nilai agama dan moral, serta menjunjung tinggi prinsip-prinsip kemerdekaan dan HAM dalam mengembangkan diri pribadi, peranan dan sumbangannya bagi peningkatan martabat dan kesejahteraan hidup manusia.

Segala penyusunan peraturan, perundang-undangan, dan penegakkan hukum pada umumnya, terutama dalam menegakkan HAM, tidak lepas dari pandangan dan sikap mengenai HAM yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Tentunya, sebagai Anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa, Bangsa Indonesia mempunyai tanggungjawab untuk menghormati Deklarasi Universal Hak HAM serta berbagai instrumen internasional lainnya mengenai HAM. Karenanya perumusan substansi HAM dalam hal ini tidak lepas dari pendekatan normatif, empirik, dan deskriptif, yang tidak hanya semata berdasarkan peraturan hukum yang berlaku, tetapi benar-benar dilakukan dengan jiwa, semangat dan nilai yang sesuai dengan asas-asas hukum yang universal yang diakui oleh masyarakat yang maju dan beradab.

Konsisten dengan ini, aparat Pemerintah senantiasa berdiri pada garda terdepan dalam mempelopori dan menunjukkan keteladanan dalam hal penghormatan, perlindungan dan pelaksanaan HAM melalui kepatuhannya kepada hukum dan peraturan perundang-undangan.

Yang terhormat Pimpinan Rapat dan para Anggota Dewan,

Yang terhormat Menteri Kehakiman, hadirin dan hadirat yang mulia.

Rancangan Undang-Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia menunjukkan betapa Pemerintah memiliki

Page 34: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

tekad dan komitmen yang tinggi terhadap penghormatan, perlindungan dan penegakkan HAM dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bemegara.

Beberapa HAM yang dirumuskan dalam RUU ini, antara lain hak untuk hidup, hak memperoleh keadilan, dan hak atas rasa aman, dengan tetap mempertimbangkan adanya berbagai dimensi hak pembangunan lainnya. Sementara itu, perlu dipikir.kan secara kritis apakah RUU ini telah mencerminkan keseimbangan diantara aspek hak dan kewajiban, st?perti tercantum dalam RUU yaitu 10 hak dan 3 kewajiban. Karena, makna dan fungsi HAM, selain sebagai hak dasar yang secara kodrati melekat pada dirinya, manusia juga mempunyai kewajiban asasi antara manusia yang satu terhadap yang lain dan terhadap masyarakat secara keseluruhan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bemegara.

Selain itu, penghormatan dan perlindungan RUU terhadap hak-hak adat yang secara nyata dipegang teguh oleh hukum adat setempat (indegenous right), hendaknya tidak bertentangan dengan asas-asas hukum yang berintikan keadilan dan kesejahteraan rakyat dan bahkan justru menjamin pengkayaan multi kulturisme Bhinneka Tunggal lka. Sehingga hal tersebut bisa memiliki implikasi menjawab dan memberikan solusi terhadap maraknya berbagai sikap dan praktek-praktek ketidakadilan, pelecehan, perbedaan agama, suku, ras, golongan, yang berrnuara pada penyimpangan terhadap pengakuan serta pelaksanaan hak asasi dan kebebasan asasi manusia dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bemegara.

Dalam pada itu, penegasan tentang pandangan dan sikap mengenai HAM yang bersumber dari ajaran agama meniscayakan agar RUU ini tidak lepas dari jiwa, semangat dan nilai ajaran agama yang dengan tegas menyatakan bahwa barang siapa menghormati dan melindungi hak hidup seseorang, sesungguhnya ia telah menghormati dan melindungi hak hidup seluruh umat manusia, dan barang siapa menghilangkan hak hidup dan atau membunuh seseorang sesungguhnya ia telah menghilangkan hak hidup dan atau membunuh seluruh umat manusia. Sedemikian pentingnya makna dan fungsi penegakkan HAM dalam ajaran agama, maka agama meletakkan lima prinsip dasar HAM yang bersifat universal (al-ushul khams) yang harus dijunjung tinggi yaitu : pertama, terjaminnya penghormatan clan perlindungan terhadap agama; kedua, terjaminnya penghormatan dan perlindungan terhadap jiwa; ketiga, terjaminnya penghormatan clan perlindungan terhadap akal; keempat. terjarninnya penghormatan dan perlindungan terhadap harkat dan martabat

136

Page 35: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

diri serta keturunan; dan kelima, terjaminnya penghormatan dan perlindungan terhadap harta. Secara kodrati dan irodati ilahiyah, kelima prinsip dasar HAM ini melekat pada diri manusia sebagai makhluk Tuhan, yang keberadaannya memiliki makna dan fungsi penerima amanah dan pelaksana kekhalifahan Tuhan di bumi, yang tidak boleh diabaikan, dikurangi atau dirampas oleh siapapun, dan bahkan harus dihormati, dijunjung tinggi dan dilindungi oleh negara, hukum, Pemerintah dan warga negara, baik pada tataran lokal, nasional, dan intemasional.

Namun demikian, makna dan fungsi jiwa, semangat dan nilai agama serta nilai luhur budaya bangsa dalam RUU ini hams tetap berada dalam kerangka pelaksanaan konstitusi serta tidak lepas dari semangat reformasi, revitalisasi dan reaktualisasi nilai-nilai dasar demokrasi.

Yang terhormat Pimpinan Rapat dan para Anggota Dewan,

Yang terhormat Menteri Kehakiman serta hadirin dan hadirat yang mulia.

Selanjutnya, dalam menyikapi RUU ini, Fraksi Karya Pembangunan ingin menyampaikan beberapa catatan untuk mendapat perhatian dari kita semua:

I. Mengenai judul RUU, Fraksi Karya Pembangunan cenderung untuk memberikan judul: "RUU HAM". Tanpa memasukkan Komnas HAM, sesuai dengan Ketetapan MPR RI Nomor : XVII/MPR/1998 tentang HAM. Tanpa menempatkan Komnas HAM dalam judul, tidak mengurangi upaya peningkatan eksistensi dan penm Komnas HAM untuk memiliki landasan hukum yang makin kuat, dibandingkan dengan sebelumnya melalui Keputusan Presiden Nomor 50 Tahun 1993. Sehingga, Komnas HAM tidak hanya berperan menyampaikan sekedar rekomendasi, namun memiliki kewenangan subpoena dan perannya sebagai lembaga altematif penyelesaian sengketa yang mandiri, berwibawa, profesional dan memiliki integritas dan daya tahan tinggi terhadap setiap intervensi dari pihak manapun. Peningkatan eksistensi Komnas HAM, tentunya akan diikuti dengan dibangunnya sebuah Badan Peradilan Hak-HAM (Human Right Court) di sebuah kamar khusus di bawah Peradilan Umum. Dengan demikian, pengadilan HAM dapat menerima, memeriksa serta memutuskan pengaduan pelanggaran HAM yang diajukan rakyat. Dengan kata lain, Komnas HAM yang memiliki kemandirian mampu untuk berdiri tegak dalam mempertahankan hak asasi warga negara dari kesewenang-wenangan.

137

Page 36: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

II. RUU ini hendaknya memiliki keniscayaan terjaminnya keterlibatan, komitmen dan tanggungjawab mutlak dan total dari segenap bangsa dalam upaya menghormati, melindungi dan menegakkan HAM melalui perundang-undangan dengan mempertimbangkan: Pertama, kemantapan dan kesamaan visi dan misi serta strategi dan operasionalisasi undang-undang ini agar dapat dipahami, dihayati dan dilaksanakan oleh setiap pihak yang berkepentingan. Kedua, menghindarkan munculnya setiap distorsi, mis-komunikasi, mis­interpretasi dari perundang-undangan ini, baik dalam dimensi perundang-undngan nasional maupun intemasional. Ketiga, memiliki perumusan yang lebih bersifat konseptual strategis serta memiliki karakteristik keluwesan dan sifat dinamis terhadap setiap dinamika perubahan dan pembaharuan.

Keempat, memiliki kejelasan dan ketegasan law enforcement-nya. kelima, adanya penyiapan upaya sistemik, konsisten dan efisien untuk mensosialisasikan dan mengkomunikasikan di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

III. RUU ini cukup baik. Namun hal yang perlu diperhatikan adalah keberadaan pasal "karet" dan istilah-istilah yang tidak jelas batasannya. Sementara itu, perhi dipikirkan secara kritis apakah RUU ini telah mencerminkan keseimbangan diantara aspek hak dan kewajiban. Secara rinci, kami ingin mengungkapkan hal-hal sebagaimana di bawah ini :

138

Pertama, Pasal (2), istilah "kebebasan asasi" perlu didefinisikan dengan jelas. Kedua, Pasal 5 ayat (3), istilah "masyarakat rentan" dan "fakir miskin" perlu pula diberikan batasan yang jelas. Ketiga, Pasal 6 ayat (2), yang berbunyi "Hak adat yang secara nyata masih berlaku dan dijunjung tinggi di dalam lingkungan masyarakat hukum adat tetap dihormati dan dilindungi dalam rangka perlindun~an dan penegakkan HAM dalam masyarakat yang bersangkutan". Dal am penjelasan tampaknya perlu dicantumkan bahwa hukum adat yang dilindungi adalah yang sesuai dengan nilai-nilai luhur Pancasila, terutama menghormati adat atau tradisi kelompok lain dan menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dan agama. Keempat, pada Pasal 19 ayat (1) dikatakan, "Tiada suatu pelanggaran atau kejahatan pun boleh diancam dengan hukurnan berupa perampasan sebagian atau seluruh barang kepunyaan terhukurn". Pada bagian penjelasan RUU dikatakan, pasal ini sudah jelas. Menurut hemat kami, perlu diperjelas lagi batasan pelanggaran seperti apa. Sebagai contoh, jika

Page 37: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

terhukum mempunyai harta berasal dari korupsi, mungkin penyitaan harta oleh negara dapat diperkenankan sejalan peraturan yang berlaku. Kelima, Pasal 20 ayat (1 ), berbunyi "Tiada seorang pun boleh diperbudak atau diper~ambakan .... ". Istilah diperbudak dan diperhambakan perlu didefinisikan dengan jalas. Keenam, pada Pasal 23 yang berbunyi "Setiap orang bebas untuk memilih keyakinan politiknya, untuk mempunyai, mengeluarkan, dan menyebarluaskan sesuai hati nuraninya, secara lisan dan atau tulisan melalui media cetak maupun elektronik dengan memperhatikan kesusilaan, ketertiban, kepentingan umum dan keutuhan bangsa". Pasal ini bernuansa "karet" dan politis, yang sewaktu-waktu dapat dipergunakan oleh penguasa melalui interpretasi se~uai kepentingan mereka. Oleh karena itu, kata susila, ketertiban, kepentingan umum dan sebagainya hams didefinisikan secara jelas pada bagian penjelasan RUU ini.

Ketujuh, dalam Pasal 36 terdapat istilah "milik". Sebaiknya lebih dikonkretkan · pada kata harta benda. Kedelapan, pada Pasal 38 ayat ( 1) terdapat istilah "layak bagi manusia". Istilah layak bersifat relatif, oleh karena itu hams dipertegas batasannya agar dapat dipahami secara seragam. Kesembilan, pada Pasal 42, Pasal 59, Pasal 60, terdap.at beberapa istilah penting yang harus didefinisikan dengan jelas dan dibedakan satu sama lain. Sebagai contoh, istilah lanjut usia, anak, bayi, remaja, dan dewasa. Karena generalisasi istilah seperti anak (orang yang berusia di bawah 18 tahun) mengabaikan kategori usia Jain seperti bayi yang secara substantif mempunyai implikasi perbedaan perlakuan yuridis. Contoh lain adalah usia lanjut, batasannya sebaiknya lebih konkret (di atas 60 tahun. Kesepuluh, Bab V (Pasal 70, PasaJ 94) memuat tugas Pemerintah. Dalam hal ini kami mengusulkan dua altematit yaitu, pertama, tugas Pemerintah tidak dicantumkan secara detil, cukup dirangkum oleh kalimat umum seperti "Pemerintah wajib melaksanakan atau mengusahakan pelaksanaan ketentuan-ketentuan dalam undang-undang ini". Pencantuman secara deti I tu gas Pemerintah dapat berimplikasi pada pengabaian aspek penting yang

· kebetulan tidak disebut, padahal semestinya dilakukan Pemerintah. Kedua, tetap dicantumkan secara detil tugas Pemerintah. Akan tetapi ~ugas Pemerintah harus diperinci berdasarkan W hak dan kebebasan asasi manusia yang terdapat pada bab sebelumnya (Bab III). Kesebelas, Pasal 116 ayat (3) berbunyi "Mekanisme penyelidikan dan pemeriksaan sebagaimana dimaksud dalam Ayat ( l) dan

139

Page 38: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

pemetiksaan sebagaimana dimaksud dalam Ayat (2) ... ", mengandung aspek "sloppy". Artinya terdapat kekeliruan redaksional (perhatikan masing-masing pasal). Seharusnya bunyi dari ayat tersebut adalah "Mekanisme penyelidikan sebagaimana dimaksud dalam Ayat (1) dan pemeriksaan sebagaimana dimaksud dalam Ayat (2) ..... ". Keduabelas, Pasal 118 ayat (1) bagian c berbunyi "Perbuatan yang diadukan telah terjadi melampaui waktu lima tahun sejak pengaduan tersebut, kecuali diputuskan lain oleh sidang paripuma". Ayat ini.mengandung sisi yang kurangjelas, yaitu dapat menjadi "dalih : bagi pelolosan atau pengabaian kasus yang terjadi sebelum batas waktu tersebut (lima tahun). Dalam praktek hal seperti ini akan mengarahkan dimensi dan isu HAM ke arah dimensi dan isu politis. Ketigabelas, Pasal 122 ayat (2) berbunyi "Apabila saksi tidak datang menghadap atau menolak memberikan kesaksikannya, maka bagi mereka berlaku ketentuan Pasal 140 ayat (1) dan ayat (2), Pasal 141 ayat (1) Reglemen Indonesia yang diperbaharui atau Pasal 167 ayat (1) Reglemen Luar Jawa Madura". Dalam penjelasan sebaiknya Pasal 141 dan 167 tersebut dicantumkan', agar pembaca dapat langsung mengetahui apa isinya. Keempatbelas, Bab III mengenai hak dan kebebasan asasi manusia,

. dibuat demikian rinci (terdapat 10 hak).

Sedangkan, Bab IV mengenai kewajiban asasi manusia dibuat relatif sederhana (memuat 3 kewajiban. Apakah dari segi keseimbangan hak dan kewajiban asasi manusia, hal ini sudah dapat dinilai mencukup ?).

Yang terhormat Rapat dan para Anggota Dewan,

Yang terh~rmat Menteri Kehakiman serta hadirin dan hadirat yang mulia.

Atas dasar pemaparan ini, dan disertai dengan komitmen dan tekad kita untuk melaksanakan dengan sungguh-sungguh Pancasila dan Undang­Undang Dasar 1945 secara mumi dan konsekuen, serta utuh dan dinamis, maka kehadiran undang-undang tentang HAM dan Komnas HAM ini memiliki makna yang tersendiri dan bahkan merupakan pilar yang penting dan strategis dalam mengukuhkan dan meningkatkan integritas, jatidiri dan kontinuitas bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia

140

Page 39: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Oleh karena itu, Fraksi Karya Pembangunan dapat menyetujui Rancangan Undang­Undang tentang Hak Asasi Manusia dan Komnas HAM ini untuk dibahas pada pembicaraan tingkat selanjutnya.

Demikianlah, kami ucapkan terima kasih atas perhatian para hadirin dan semoga Allah Yang Maha Esa senantiasa menyertai dan memberkati upaya-upaya bangsa agar segera bangkit dari berbagai dampak terpaan krisis, dan berdiri tegak menyongsong masa depan yang lebih baik.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh. ·

KETUA RAPAT:

Terima kasih .saya sampaikan kepada Juru Bicara FKP yang telah menyampaikan Pemandangan Umum Fraksinya.

Saudara-saudara dan hadirin yang saya bormati;

Saya ingin mengingatkan kembali khususnya kepada yang terhormat Saudara Menteri Kehakiman selaku Wakil Pemerintah, bahwa Jawaban Pemerintah terhadap Pemandangan Umum para Anggota atas RUU tersebut akan disampaikan dalam Rapat Paripurna Dewan pada tanggal 23 April 1999.

Kita berharap, semua yang tadi telah disampaikan oleh para juru bicara masing-masing Fraksi berupa harapan, keinginan, terutama yang berkaitan dengan pertanyaan-pertanyaan para Anggota Dewan yang telah disampaikan dalam Rapat Paripurna Dewan hari ini akin mendapat perhatian dan jawaban Pemerintah pada Rapat Paripurna Dewan tanggal 23 April 1999 yang akan datang.

Sidang Dewan yang saya hormati;

Dengan demikian maka selesailah acara ketiga Rapat Paripurna Dewan hari ini.

Sebelum kita masuki acara keempat, sidang akan saya tunda beberapa menit untuk memberikan kesempatan kepada yang terhormat Saudara Menteri Kehakiman beserta Staf meninggalkan ruang sidang ini karena mungkin masih ada tugas-tugas lain yang perlu diselesaikan.

141

Page 40: RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG …berkas.dpr.go.id/armus/file/Lampiran/leg_1-20200609... · 2020. 6. 9. · RISALAH RESMI PROSES PEMBAHASAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG

Dengan ini sidang saya tunda, dan diharapkan kepada para Anggota Dewan yang terhormat untuk tetap berada ditempat.

142

(RAPAT DITUTUP PUKUL 14.55 WIB)

Jakarta, 16 April 1999

SEKRETARIS RAPAT

ttd.

DRS. S.F. REHATTA NIP. -210000416