Top Banner
PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR TERHADAP HARGA SAHAM YANG TERDAFTAR DI INDEKS LQ-45 SKRIPSI Nama : Ria Anzelika Nim : 212015123 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS 2019
24

PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

Oct 25, 2020

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR

TERHADAP HARGA SAHAM YANG TERDAFTAR DI INDEKS LQ-45

SKRIPSI

Nama : Ria Anzelika

Nim : 212015123

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

2019

Page 2: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

SKRIPSI

PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR

TERHADAP HARGA SAHAM YANG TERDAFTAR DI INDEKS LQ-45

Diajukan Untuk Menyusun Skripsi Pada

Program Strata Satu Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Universitas Muhammadiyah Palembang

Nama : Ria Anzelika

Nim : 212015123

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

2019

Page 3: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

iii

Page 4: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

iv

Page 5: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

v

PERSEMBAHAN DAN MOTTO

MOTTO :

“Pertolongan Allah lebih cepat dan lebih dekat kepada orang yang

beriman kepadaNya”

(Qs. Al-Anfal:19)

“Senja adalah kelopak-kelopak waktu yang gugur di sudut senyummu”

Dengan Mengucap Rasa Syukur Alhamdulilah Kepada Allah Swt.

Kupersembahkan Teruntuk Orang-orang Yang Kusayangi :

Ibu dan Ayah tercinta, motivator dalam hidupku yang selalu

mendoakan dan menyayangiku, atas semua pengorbanan dan

kesabaran membesarkanku sampai kini dan membimbingku

sampai menyelesaikan pendidikan S1. Tak pernah cukup ku

membalas cinta Ibu dan Ayah kepadaku.

Adikku tersayang.

Bapak / Ibu Dosen, Guru dan Semua Orang yang Mendidik

dan Menasehatiku terutama pembimbingku yang sangat

berjasa dalam pembuatan skripsi ini Ibu Hj. Belliwati kosim,

S.E., M.M dan Bapak Drs.H. Rosyadi,.M.M

Sahabat-sahabat terbaiku dan Teman-teman seperjuangan.

Almamater kebanggaanku

Page 6: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

vi

PRAKATA

Assalamu’alaikum.wr.wb

Allhamdulillah dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT,

atas nikmat kesehatan, rahmat dan karunianya telah memberikan kemudahan

dalam menyelesaikan penelitian-penelitian ini. Pada penelitian ini, penulis

menggunakan empat variabel yaitu pengaruh solvabilitas, profitabilitas dan nilai

pasar terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar di indeks LQ-45.

Dengan 13 sampel. Pada teknik analisis penulis menggunakan teknik analisis

regresi linier berganda. dengan bantuan program SPSS versi 23. Ucapan

terimakasih saya sampaikan kepada ketiga orang tuaku tercinta Ibunda Kartini

tercinta dan kedua Ayahku Amin Syahril dan Iwan saputra, terutama untuk Ayah

sambungku Amin Syahril yang telah membesarkanku dan selalu memberikah

kebutuhan yang cukup tanpa kekurangan satu apapun, terimakasih banyak

untukmu yang iklas menjagaku walau tidak bisa membalas prilaku baikmu,

setidaknya setiap hari saya berdoa untuk kebaikanmu. Mereka adalah orang tua

yang telah banyak berjasa dan menyayangi dengan tulus. Keberhasilan dalam

penulisan skripsi ini tentu tidak terlepas dari bantuan semua pihak, oleh karena itu

pada kesempatan ini dengan tulus hati penulis sampaikan ucapan terimakasih

kepada:

1. Bapak Dr. Abid Djazuli, S.E.,MM selaku Rektor Universitas

Muhammadiyah Palembang.

2. Bapak Drs. Fauzi Ridwan, S.E.,MM., Dekan Fakultas Ekonomi

Universitas Muhammadiyah Palembang.

3. Ibu Hj. Maftuhah Nurrahmi, S.E., M.Si, Ibu Dr. Diah Isnaini A, S.E, M.M

selaku Ketua dan wakil Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Universitas Muhammadiyah Palembang.

4. Hj. Belliwati kosim, S.E., M.M dan Bapak Drs.H. Rosyadi,.M.M selaku

pembimbing penelitian yang telah mengajarkan, membimbing, mendidik,

serta memberikan dorongan kepada penulis sehingga penelitian ini dapat

diselesaikan dengan baik.

Page 7: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

vii

5. Ibu Ervita Safitri, S.E., M.Si selaku kepala Galeri Investasi BEI UMP.

6. Bapak dan Ibu Dosen Pengajar Program Studi Manajemen Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Palembang.

7. Sahabat seperjuangan terkhusus untuk yang mempunyai NIM 212015240,

Desi Anjani, Julian Asmara, Deni, Ferisma, Rudiansyah, Firman

siskamto, Jhon, Raden dan Adik-adiku yang telah menemani semasa

penulisan skripsi Anggun nurlaila, Denisa fitri, Ayu safitri. Terimakasih

untuk Trimaulina Ningrum yang telah membantu menjadi MUA dadakan.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih banyak kesalahan dan

kekurangan. Oleh karena itu penulis mengharapkan saran dan kritik dari

pembaca dan berbagai pihak demi kesempurnaan skripsi ini, atas perhatian

dan masukan saya ucapkan terima kasih.

Wassalamualaikum Wr.Wb.

Palembang, Agustus 2019

(Ria Anzelika)

Page 8: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

viii

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL DEPAN ................................................................................. i

HALAMAN JUDUL .................................................................................................. ii

HALAMAN BEBAS PLAGIAT .............................................................................. iii

HALAMAN PENGESAHAN SKRIPSI.....................................................................iv

MOTO DAN PERSEMBAHAN................................................................................ v

PRAKATA ................................................................................................................ vi

DAFTAR ISI ........................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL ...................................................................................................... x

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................. xi

ABSTRAK ............................................................................................................... xii

ABSTRACT ............................................................................................................ xiii

BAB I. PENDAHULUAN ......................................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah .......................................................................... 1

B. Rumusan Masalah .................................................................................... 8

C. Tujuan Penelitian ..................................................................................... 8

D. Manfaat Penelitian ................................................................................... 8

BAB II. KAJIAN KEPERPUSTAKAAN, KERANGKA PEMIKIRAN,

DANHIPOTESIS ..................................................................................................... 10

A. Landasan Teori ....................................................................................... 10

B. Penilitian Sebelumnya ............................................................................ 27

C. Kerangka Pemikiran ............................................................................... 29

D. Hipotesis ................................................................................................. 29

BAB III. METODE PENELITIAN.......................................................................... 30

A. Jenis Penelitian ....................................................................................... 30

B. Lokasi Penelitian .................................................................................... 30

C. Operasionalisasi Variabel....................................................................... 31

Page 9: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

ix

D. Populasi dan Sampel .............................................................................. 31

E. Data yang Diperlukan ............................................................................ 34

F. Metode Pengumpulan Data .................................................................... 34

G. Analisis Data Dan Teknik Analisis ........................................................ 35

BAB IV. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ........................................ 43

A. Hasil Penelitian ..................................................................................... 43

B. Pembahasan Hasil Penelitian ................................................................ 71

BAB V.SIMPULAN DAN SARAN ........................................................................ 77

A. Simpulan................................................................................................ 77

B. Saran ...................................................................................................... 77

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 10: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

x

DAFTARR TABEL

Tabel I.1 Harga Saham ............................................................................................... 4

Tabel I.2 Solvabilitas ................................................................................................. 5

Tabel I.3 Profitabilitas ................................................................................................ 6

Tabel I.4 Nilai Pasar ................................................................................................... 7

Tabel III.1 Oprasional Variabel ............................................................................... 31

Tabel III.2 Kriteria Pemilihan Sampel ..................................................................... 32

Tabel III.3 Data Sampel Penelitian .......................................................................... 33

Tabel IV.1 Uji Multikolinielitas ............................................................................... 64

Tabel IV.2 Model Summary .................................................................................... 65

Tabel IV.3 Hasil Uji Regresi Berganda ................................................................... 66

Tabel IV.4 Hasil Uji F .............................................................................................. 68

Tabel IV.5 Hasil Uji T ............................................................................................. 69

Page 11: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

xi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran : Jadwal Penelitian

Lampiran : Laporan Keuangan

Lampiran : Hasil Pengelolahan SPSS

Lampiiran : Tabel Distribuusi F

Lampiran : Tabel Distribusi T

Lampiran : Surat Keterangan Telah Melakukan Riset

Lampiran : Kartu Aktivitas Bimbingan Skripsi

Lampiran : Sertifikat AIK

Lampiran : Sertifikat TOEFEL

Lampiran : Biodata Penulis

Page 12: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

xii

ABSTRAK

RIA ANZELIKA / 212015123 / 2019 / Pengaruh Solvabilitas, Profitabilitas

dan Nilai Pasar Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan yang Terdaftar di

Indeks LQ-45.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh solvabilitas,

profitabilitas dan nilai pasar terhadap harga saham pada perusahaan LQ-45.

Tujuan penelitian ini untuk mencari pengaruh solvabilitas, profitabilitas dan nilai

Pasar terhadap harga saham. Jenis penelitian menggunakan asosiatif. Populasi

dalam penelitian ini adalah 45 perusahaan yang yang berada di indeks LQ-45.

Dengan sampel yang di ambil sebesar 13 perusahaan. Data yang digunakan adalah

data sekunder. Metode pengumpulan data melalui dokumentasi. Analisis data

yang digunakan adalah analisis kuantitatif. Teknik analisis menggunakan regresi

linier berganda. Hasil analisis regresi linier bergand, menunjukan persamaan

regresi: Y= 3,371 – 0,012 𝑋1 + 0,011 𝑋2+ 0,806 𝑋3. Hasil uji F menunjukan nilai

𝐹ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔(49,654) >𝑇𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 (2,756), artinya ada pengaruh yang signifikan

solvabilitas, profitabilitas dan nilai pasar terhadap harga saham pada perusahaan

LQ-45. Hasil uji t menunjukan nilai𝑡ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔(1,079) <𝑡𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 (1,998) untuk

solvabiloitas. 𝑡ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔(4,094) >𝑡𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 (1,998) untuk profitabilitas. 𝑡ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 (8,888)

>𝑡𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 (1,998) untuk nilai pasarnya, artinya ada pengaruh secara simultan

terhadap harga saham. Hasil uji normalitas menunjukan nilai tolerance > 0,10 dan

nilai VIP < 10. Hasil uji autokorelasi menunjuklan nilai DW > -2 yaitu sebesar

1,754 dan uji heteroskedestisitas disimpulkan tidak ada heteroskedestisitas dalam

model regresi sehingga model regresi layak untuk dipakai karena telah memenuhi

uji heteroskedestisitas.

Kata kunci : Solvabilitas, Profitabilitas, Nilai Pasar dan Harga Saham

Page 13: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

xiii

Page 14: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pasar modal dapat didefinisikan sebagai pasar untuk berbagai

instrumenkeuangan (Sekuritas) jangka panjang ataupun jangka pendek yang bisa

di perjual belikan, baik yang diterbitkan oleh pemerintah, publik

autoheries,maupun perusahaan swasta. Akhir-akhir ini pasar modal menglami

perkembangan yang sangat pesat di banyak negara. Ada beberap faktor yang

menjadi daya tarik pasar modal yaitu merupakan alternatif penghimpunan dana

selain lembaga perbankan dan menginvestasikan dananya, baik dalam bentuk

saham, deposito atau dalam bentuk investasi lainnya. Pada dasarnya, investasi

merupakan penempatan sejumlah dana pada saat ini untuk mengharapkan imbalan

yang akan terjadi di masa yang akan datang.

Bursa Efek Indonesia (BEI) termasuk dalam jenis pasar skunder yaitu

tempat atau sarana untuk transaksi jual-beli bagi pihak yang membutuhkan dana

dengan pihak yang kelebihan dana melalui perntara efek. BEI Memberikan

kemudahan Bagi semua pihak yang menyalurkan dana mereka masing-masing

dengan cara membuka pasar indeks dengan beberapa kategori, diantaranya indeks

LQ 45. Indeks LQ 45 adalah nilai kapitalisasi pasar dari 45 saham yang paling

likuid dan memiliki nilai kapitalisasi yang besar. Indeks LQ 45 Menggunsksn 45

saham yang terpilih berdasarkan kriteria dan pertimbangan yang disesuaikan

setiap enam bulan (setiap awal bulan Febuari dan Agustus). Dengan demikian

demikian saham yang terdapat dalam indeks tersebut akan selalu berubah.

Page 15: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

2

Investor atau pemain saham perlu memiliki informasi, pengetahuan yang

cukup, pengalaman, serta naluri bisnis untuk menganalisis efek-efek mana yang

dibeli, mana yang akan dijual dan mana yang tetap dimiliki. Investor harus rasional

dalam menghadapi pasar modal dan harus memiliki ketepatan pemikiran masa depan

perusahaan yang sahamnya akan dibeli, dijual atau dipertahankan. Salah satu

informasi yang bisa digunakan investor dalam menilai kinerja suatu perusahaan

adalah laporan keuangan.Laporan keuangan sangat berguna bagi investor untuk

membuat keputusan investasi yang terbaik dan menguntukan.

Saham merupakan salah satu instrumen pasar modal yang dimnati oleh para

investor.Harga saham di bursa efek sangat mencerminkan perusahaan yang

menerbitkan saham tersebut.Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang harga

sahamnya selalu stabil atau bahkan naik.Harga saham yang naik mengindikasikan

bahwa saham perusahaan emiten tersebut banyak diminati oleh para investor

sehingga membuat harga saham naik. Semakin tinggi permintaan investor akan suatu

saham perusahaan, makan akan membuat harga saham berusahaan tersebut naik.

Para investor menginvestasikan dananya pada saham perusahaan pada

dasarnya adalah ingin memperoleh return.Penilaian investor terhadap suatu saham

perusahaan diantaranya adalah dengan memperhatikan kinerja perusahaan

diantaranya adalah dengan memperhatikan kinerja perusahaan yang menerbitkan

saham. Oleh karena itu return saham sangat penting bagi perusahaan digunakan

sebagai salah satu pengukur kinerja dari suatu perusahaan, sehingga perusahaan

Page 16: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

3

berusaha menjaga dan memperbaiki kinerja yang dapat mempengaruhi return saham

agar portofolio saham yang diinvestasikan meningkat.

Rasio menggambarkan suatu hubungan pertimbangan antara suatu jumlah

tertentu dan jumlah yang lain. Hasil analisis laporan keuangan yang menunjukan

kinerja perusahaan tersebut di pakai sebagai dasar penentu kebijakan bagi pemilik,

manajer dan investor. Menurut Kasmir (2008) rasio keuangan merupakan kegiatan

membandingkan angka-angka yang ada dalam laporan keuangan dengan cara

membagi suatu angka dengan angka lainnya. Perbandingan dapat dilakukan antara

satu komponen dengan komponen dalam satu laporan keuangan atau antar komponen

yang ada di antara laporan keuangan.Dengan analisis rasio keuangan, dapat diperoleh

informasi dan memberikan penilaian terhadap kondisi keuangan suatu perusahaan

dalam suatu periode tertentu.

Rasio keuangan sebagai instrumen analisis prestasi perusahaan yang

menjelaskan berbagai hubungan dan indikator keuangan, yang ditunjukan untuk

menunjukan perubahan dalam kondisi keuangan atau prestasi operasi di masa lalu

dan membantu menggambarkan trend pola perubahan tersebut, untuk kemudian

menunjukan resiko dan peluang yang melekat pada perusahaan yang bersangkutan.

Hal ini menunjukkan bahwa analisis rasio keuangan, meskipun didasarkan pada data

dan kondisi masa lalu tetapi dimaksudkan untuk menilai resiko dan peluang di masa

yang akan datang. Bagi investor ekuitas, laba merupakan satu-satunya faktor penentu

perubahan nilai efek atau sekuritas.Pemgukuran dan peramalan laba merupakan

Page 17: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

4

pekerjaan paling penting bagi investor ekuitas.Bagi kreditor, laba dan arus kas

operasi umummnya merupakan sumber pembayaran bunga dan pokok.

Saham adalah satuan nilai atau pembukuan dalam berbagai instrument

financial yang mengacu pada bagian kepemilikan sebuah perusahaan.Dengan

menerbitkan saham, memungkinkan perusahaan-perusahaan yang membutuhkan

penggunaan jangka lama untuk menjual kepentingan dalam bisnis saham dengan

imbalan uang tunai.

Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

profitabilitas dan nilai pasar perusahaan yang terdaftar di indeks LQ-54 dari tahun

2014-2018.

Grafik I.1 Harga Saham

Sumber : data diolah penulis dari www.idx.co.id, 2019

Berdasarkan grafik di atas yang berwarna biru, menjelaskan bahwa harga

saham yang tertinggi terjadi pada tahun 2018 yaitu sebesa Rp 13,568 dan pada tahun

ini berarti perusahaan memenuhi target pasar, dan bagi para penanam saham lebih

baik membeli pada tahun 2015 dikarnakan harga saham rata-rata sebesar Rp 7.808 di

sini para pembeli saham dapat membeli saham dengan harga yang sedikit murah.

2,014 2,015 2,016 2,017 2,018

Harga Saham 8,296 7,808 8,248 10,783 13,568

0

5,000

10,000

15,000

Harga Saham

Page 18: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

5

Kondisi saham yang terlihat dari data yang di sajikan dapat membantu para

investot dalam melakukan kegiatan investasi, dengan mengetahui saham yang

melemah dan mengguat maka para investor bisa mengurangi resiko dari investasi.

Para investor bisa menentukan kapan waktu yang tepat untuk melakukan investasi

dan kapan untuk tidak melakukan investasi.

Solvabilitas digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan untuk

membayar seluruh kewajiban, baik jangka pendek maupun jangka panjang, dalam

rasio ini variabel yang digunakan yaitu debt equity ratio yaitu rasio hutang yang di

gunakan untuk mengukur dengan perbandingan antara total hutang dengan total

aktiva. Sebagaimana para investor dapat menilai rata-rata Debt To Equity Ratio

(DER) lima tahun terakhir sebagai acuan untuk berinvestasi.

Grafik I.2 Rasio Solvabilitas

Sumber : data diolah penulis dari www.idx.co.id, 2018

Berdasarkan grafik di atas rata-rata Solvabilitas yang menggunakan Rasio

Debt To Equity Ratio (DER) untuk membandingkan antara seluruh utang, termasuk

hutang lancar dengan seluruh ekuitas dimana pada tahun 2014rasio solvabilitas lebih

tinggi yaitu sebesar 338,15% dan solvabilitas terendah sebesar 305,69% di tahun

2014 2015 2016 2017 2018

Debt to EquityRatio

338.15 327.69 305.69 325.31 327.31

280300320340360

Debt to Equity Ratio

Page 19: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

6

2016. Tingginya solvabilitas akan dapat meningkatkan risiko ketidakmampuan

perusahaan dalam membayara utang.

Profitabilitas merupakan rasio utama dalam laporan keuangan, karena tujuan

utama perusahaan adalah hasil operasi/keuntungan.Keuntungan adalah hasil akhir

dari kebijakan dan keputusan yang di ambil manajemen. Rasio keuntungan akan

digunakan untuk mengukur keefektifan investor ekuitas, laba merupakan satu-

satunya faktor penentu perubahan nilai efek / sekuritas dalam pengukuran dan

peramalan labah merupakan pekerjaan paling penting bagi investor ekuitas. Bagi

kreditor, laba dan arus kas operasi umumnya merupakan sumber pembayaran bunga

dan pokok.

Profitabilitas digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan

menghasilkan laba,yang akan menjadi dasar pembagian deviden. Variabel yang di

gunakan dalam rasio ini adalah Return on Equity (ROE).

GrafikI.3 Profitabilitas

Sumber : data diolah penulis dari www.idx.co.id, 2018

Berdasarkan grafik di atas dapat di simpulkan bahwa prfitabilitas dengan

menggunakan Return on Equity (ROE) menggambarkan keberhasilan manajemen

2014 2015 2016 2017 2018

Return on Equity 24.9 20.67 20.99 22.97 18.97

0

10

20

30

Return on Equity

Page 20: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

7

dalam mencapai keuntungan bagi pemegang saham dimana pada tahun 2014 lebih

tinggi 24,90% dibandingkan dengan tahun 2018 sebesar 18,97%.

Nilai pasar atau market value merupakan harga dari aset yang di rujuk dari

market (pasar).Nilai pasar juga biasa di gunakan untuk merujuk kapitalisasi pasar

dari perusahaan yang di perdagangkan secara publik. Dan diperoleh dengan

mengalikan jumlah saham yang beredar dengan harga saham saat ini, variabael yang

di gunakan yaitu earning per share (EPS)

GrafikI.4 Rasio Nilai Pasar

Sumber : data diolah penulis dari www.idx.co.id, 2018

Berdasrakan grafik di atas dapat disimpulkan bahwa Nili Pasar dengan

menggunakan rumus Earning Per Share (EPS) yang sering di publikasikan mengenai

performance perusahaan yang menjual sahamnya kepada masyarakat luas (go

public), karena investor maupun calon investor berpandang bahwa EPS mengandung

informasi yang penting untuk memprediksi mengenai besarnya deviden perusahaan

dikemudian hari. Nilai pasar dari tertinggi terjadi pada tahun 2018 yaitu sebesar Rp

519,83 .dan nilai pasar terendah tahun 2015 yaitu sebesar Rp 427,28.

2014 2015 2016 2017 2018

Earning per Share 479 427.28 461.45 490.82 519.83

0

100

200

300

400

500

600

Earning per Share

Page 21: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

8

Berdasarkan latar belakang masalah diatasa, makan penulis tertarik untuk

melakukan penelitian dengan judul Pengaruh Solvabilitas, Profitbilitas dan Nilai

Pasar terhadap Harga Saham pada Perusahaan yang berada di Indeks LQ-45

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang maslah di atas maka rumusan masalah dalam

penelitian ini:

Adakah pengaruh solvabilitas,profitbilitas dan nilai pasar terhadap harga saham pada

perusahaan LQ-45 ?

C. Tujuan Penelitian

Untuk mengetahui pengaruh solvabilitas, profitabilitas dan nilai pasar

terhadap harga saham pada perusahaan LQ-45

D. Manfaat penelitian

Penelitian ini di harapkan dapat memberikan manfaat bagi beberapa pihak

yang berkepentingan, antara lain :

1. Bagi penulis

Penelitian ini dapat di gunakan sebagai sarana untuk mengaplikasikan ilmu

pengetahuan untuk diterapkan pada permasalahan di dunia nyata khususnya

yang berkaitan dengan manajemen keuangan.

2. Bagi Investor

Memberikan gambaran kepada investor terkait faktor faktor yang mempengaruhi

harga saham sehingga dapat menjadi salah satu pertimbangan pengambilan

keputusan, untuk berinvestasi di pasar moda.

Page 22: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

9

3. Bagi Almamater

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi peneliti selanjutnya

untuk mengembangkan variabel lainnya yang belum di teliti.

Page 23: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

10

DAFTAR PUSTAKA

Alfa, Sofi. (2016). Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham

Perusahaan Food And Beveranges di Bursa Efek Indonesi.Volume lll No. 1,

Febuari 2016.

Asmiranto, Edhi (2015). Pengaruh Deviden Per Share, Deviden Payout Ratio, Price

To Book Value, Debt To Equity, Net Profit Margin dan Return On Asset

Terhadap Harga Saham Perusahaan Manufaktur Sub sektor Makanan dan

Minuman Dalam Kemasan Yang Terdaftar Di BEI. Jurnal 5(1) (2016).

Fahmi, Irham. (2013). Pengantar Manajemen Keuangan Cetakan Kedua Wacana

Media.

Fahmi, Irham. (2014). Manajemen Keuangan Dan Pasar Modal. Jakarta: Mitra

Wacana Media.

Sanjaya, Gede. (2014). Leverage, inflasi dan PDB Pada Harha Saham Perusahaan

Asuransi. Volume V No. 4, Agustus 2014.

Hasan, M Iqbal. (2013). Pokok-pokok Materi Statistik 2. Jakarta PT Bumi Aksara

Hutami, Rescyan Putri. (2016). Pengaruh Deviden Per Share, Return On Equity dan

Net Provit Margin Terhadap Harga Saham Studi Kasus Perusahaan Industri

Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI. Vol. 2 No.10 April 2016

Jugiyanto, (2008). Teori Portofolio Dan Analisis Investasi. Edisi Kesembilan.

Yogyakarta : BPFE.

Jugiyanto, (2014). Teori Portofolio Dan Analisis Investasi. Edisi Kesembilan

Yogyakarta: BPFE

Kasmir, Dr. (2014). Analisis Laporan Keuangan Cetakan Ketiga. Penerbit PT Raja

Grafindo Persada, Jakarta.

Ervita, Safitri dan Kholilah, (2013). Statistik 1. Palembang : Citrabooks.

Samsul, Mohammad. (2006). Pasar Modal Dan Manajemen Portofolio. Penerbit

Erlangga, Jakarta.

Sugiyono, (2009). Metode penelitian Kuantitatif Kualitatif. Bandung : Alfabeta

Page 24: PENGARUH SOLVABILITAS, PROFITABILITAS DAN NILAI PASAR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5033/1... · Grafik di bawah ini menjelaskan penutupan harga saham, solvabiloitas,

11

Sugiyono, (2014). Metode Penelitian Administrasi. Bandung : Alfabeta

Tandelilin, Eduardus (2010). Portofolio dan Investasi Teori Dan Aplikasi. Edisi

1.Yogyakarta: PT Kanaisius

www.investing.com

www.idx.co.id

www.sahamok.com