Top Banner
Menyuarakan Fakta dan Realita LINTAS Nasional KOMENTAR TEMAN AKAN TERBIT SETIAP SENIN DI HALAMAN 4 (klik) Koran Online www.metro7.co.id Amuntai --- Kebakaran mobil kembali terjadi di Stasiun Pengi- sian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU). Sebuah Suzuki Carry jenis minibus terbakar di SPBU Banua lima yang berada di jalan Brigjen H Hasan Baseri kecamatan Amuntai Tengah, Rabu (6/2) tadi. Tanjung --- Pembukaan (soft opening) yang dilakukan oleh manajemen Inul Vista, beberapa waktu lalu, agaknya masih perlu dipertanyakan. Pasalnya, tempat karaoke keluarga milik artis ibukota Inul Daratista ini ternyata belum memiliki izin pariwisata dari instansi terkait. Pagar Bandara Warukin Dirusak Warga Website : www.metro7.co.id n Email : [email protected] n 11- 17 Februari 2013 n Edisi 278n Th V n 16 Hal n Harga Rp 2.500 15 Jl. A.Yani KM 4.5 Kel. Batu Piring No.08 Telp. 0526 20 29 537 Iklan Ini Dipersembahkan Oleh: Metro7 Kalsel bekerjasama dengan BNN Kabupaten Balangan BADAN NARKOTIKA NASIONAL KABUPATEN BALANGAN 16 Ke hal. 15 Ke hal. 15 Ke hal. 15 Ke hal. 15 Ke hal. 15 Ke hal. 15 Tanjung --- Puluhan karyawan PT Agr- indo Management Services (AMS), Selasa (5/2) tadi, mendatangi Kantor DPRD Taba- long untuk mengadukan tindakan sepihak perusahaan kepada para wakil rakyat di Graha Sakata. Aksi damai yang mereka lakukan ini diklaim mewa- kili sekitar 600 karyawan perusahaan kontraktor pada PT Alam Tri Abadi (ATA) tersebut. Sebagaimana layaknya aksi demo, puluhan karya- wan yang mendatangi Ge- dung Graha Sakata ini juga dilengkapi dengan atribut bertuliskan berbagai tuntu- tan. Diantaranya meminta agar PT AMS menegakkan UU Nomor 13 Tahun 2003. Setelah dilakukan negosiasi, anggota DPRD Tabalong berkenan menerima se- puluh orang perwakilan pengunjuk rasa. Banjarmasin – Usai main, minum suplemen dan merokok, Seorang pebulutangkis, tewas di lapangan Badminton di ka- wasan Jalan RK Hilir Banjarmasin Selatan, Kamis dinihari (7/2), sekitar pukul 00.00 WITA. Korban, Fardi alias Kicul (55), warga Jalan Kelayan B Banjarmasin Selatan. Sementara salah anak korban yang perempuan, tak sadarkan diri ketika melihat ay- ahnya ditutup wajah dengan plastik kantongan mayat. Dari keterangan teman korban, waktu itu Fardi bersama mereka main Badminton. Tanjung --- Pembuatan pagar Bandara Warukin oleh Pemerintah Kabupaten Tabalong menuai masalah. Warga Kampung Rintis Desa Barimbun Kecamatan Tanta nekat merusak pagar tersebut keberadaannya menyulitkan me- reka menuju areal perkebunan. Menurut salah seorang petugas kebersihan bandara, selama ini sebagian warga Kampung Rintis menggunakan areal bandara untuk menuju ke kebun karet. Banjarmasin – Rupanya kasus dugaan penipuan mengenai pembebasan lahan yang dilakukan Brigadir Hendra, oknum polisi yang berdinas di Polres Ba- langan, bukan hanya satu perkara saja. Akan tetapi lebih sebab saat ini Hendra yang sudah ditetapkan sebagai ter- sangka hingga dilakukan penahan di Rumah Tahanan (Rutan) Mapolda Kalsel kembali diperiksa. Tamiang Layang --- Pembangunan Aula Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Barito Timur mestinya sudah rampung pada tang- gal 8 Desember 2012 lalu. Namun karena ada perubahan teknis pelelangan, pembangunan molor dari jadwal yang ditentukan. Inul Vista Tidak Miliki Izin Pariwisata Minum Suplemen, Pebulutangkis Tewas Mobil Pelangsir Terbakar di SPBU Sopir Mengalami Luka Bakar Serius Karyawan PT AMS Mengadu Ke DPRD Terkait Status dan Rencana PHK Kesandung Kasus Pembebasan Lahan PT Adaro Brigadir Hendara Juga Diperiksa Polres Tabalong Proyek Pembangunan Aula Distamben Molor Kejari Masih Maklum Cumi-cumi Bisa Terbang di Jepang Menjelang Pemilihan Bupa Kabupaten Tabalong, para calon sudah mulai melakukan sosialisasi ke masyarakat. Banyak cara dilakukan oleh para calon tersebut, mulai kunjungan ke desa-desa menghadiri pekan amal mau- pun memberikan bantuan. Apakah Bupa yang baru nan akan dapat memenuhi aspirasi masyarakat dan menepa janji mereka pada saat kampanye. Jelang Pilkada Jakarta - Ketua Komisi Pemberantasan Ko- rupsi, Abraham Samad, menegaskan seluruh pimpinan lembaga antirasuah telah sepakat un- tuk menetapkan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, sebagai tersangka. Namun, surat perintah penyidikan kasus suap Gedung Olahraga di Bukit Hambalang, Sentul, Bogor, masih belum diteken, walau sudah disiapkan. ”Sudah sepakat, tetapi kan harus ditanda- tangan semua (pimpinan KPK),” ujar Abraham seusai melantik Direktur Penuntutan KPK, Ranu Mihardja, dan Sekretaris Jenderal KPK, Anis Zaid Basalama, di kantornya, Jumat, 8 Februari 2013. Abraham mengatakan KPK belum meneken surat itu lantaran tiga dari pimpinannya masih bertugas di luar daerah. Beredar kabar Komisi Pemberantasan Ko- rupsi menetapkan Anas Urbaningrum sebagai tersangka kasus suap proyek Gedung Olahraga di Bukit Hambalang, Sentul, Bogor. Dari hasil ekspose KPK, Kamis malam, 7 Februari 2013, sumber Tempo menyebutkan KPK meyakini Anas menerima suap berupa duit yang kemudian dibelikan mobil Toyota Harrier pada 2010. Saat ditanyai sejauh mana bukti dugaan gratifikasi berupa mobil Anas, Ab- raham belum bersedia memberikan penje- lasan. ”Tunggu saja nanti karena kalau disampaikan sepotong-se- potong nanti jadi tidak utuh.” yahoonews Abraham: Pimpinan KPK Sepakati Anas Tersangka Karaoke Inul Vista
16

Metro7 Kalimantan Selatan

Mar 07, 2016

Download

Documents

11 - 17 Februari 2013
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Metro7 Kalimantan Selatan

M e n y u a r a k a n F a k t a d a n R e a l i t a

LINTAS Nasional

Komentar teman aKan terbit setiap senin

Di HaLaman 4(klik) Koran online www.metro7.co.id

Amuntai --- Kebakaran mobil kembali terjadi di Stasiun Pengi-sian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU). Sebuah Suzuki Carry jenis minibus terbakar di SPBU Banua lima yang berada di jalan Brigjen H Hasan Baseri kecamatan Amuntai Tengah, Rabu (6/2) tadi.

Tanjung --- Pembukaan (soft opening) yang dilakukan oleh manajemen Inul Vista, beberapa waktu lalu, agaknya masih perlu dipertanyakan. Pasalnya, tempat karaoke keluarga milik artis ibukota Inul Daratista ini ternyata belum memiliki izin pariwisata dari instansi terkait.

Pagar Bandara Warukin Dirusak Warga

Website : www.metro7.co.id n Email : [email protected] 11- 17 Februari 2013 n Edisi 278n Th V n 16 Hal n Harga Rp 2.500

15

Jl. A.Yani KM 4.5 Kel. Batu Piring No.08 Telp. 0526 20 29 537 Iklan Ini Dipersembahkan Oleh: Metro7 Kalsel bekerjasama dengan BNN Kabupaten Balangan

BADAN NARKOTIKA NASIONAL KABUPATEN BALANGAN

16

Ke hal. 15

Ke hal. 15

Ke hal. 15 Ke hal. 15

Ke hal. 15

Ke hal. 15

Tanjung --- Puluhan karyawan PT Agr-indo Management Services (AMS), Selasa (5/2) tadi, mendatangi Kantor DPRD Taba-long untuk mengadukan tindakan sepihak perusahaan kepada para wakil rakyat di Graha Sakata. Aksi damai yang mereka

lakukan ini diklaim mewa-kili sekitar 600 karyawan perusahaan kontraktor pada PT Alam Tri Abadi (ATA) tersebut.

Sebagaimana layaknya aksi demo, puluhan karya-wan yang mendatangi Ge-dung Graha Sakata ini juga dilengkapi dengan atribut bertuliskan berbagai tuntu-tan. Diantaranya meminta

agar PT AMS menegakkan UU Nomor 13 Tahun 2003.

Setelah dilakukan negosiasi, anggota DPRD Tabalong berkenan menerima se-puluh orang perwakilan pengunjuk rasa.

Banjarmasin – Usai main, minum suplemen dan merokok, Seorang pebulutangkis, tewas di lapangan Badminton di ka-wasan Jalan RK Hilir Banjarmasin Selatan, Kamis dinihari (7/2), sekitar pukul 00.00 WITA.

Korban, Fardi alias Kicul (55), warga Jalan Kelayan B Banjarmasin Selatan. Sementara salah anak korban yang perempuan, tak sadarkan diri ketika melihat ay-ahnya ditutup wajah dengan plastik kantongan mayat. Dari keterangan teman korban, waktu itu Fardi bersama mereka main Badminton.

Tanjung --- Pembuatan pagar Bandara Warukin oleh Pemerintah Kabupaten Tabalong menuai masalah. Warga Kampung Rintis Desa Barimbun Kecamatan Tanta nekat merusak pagar tersebut keberadaannya menyulitkan me-reka menuju areal perkebunan.

Menurut salah seorang petugas kebersihan bandara, selama ini sebagian warga Kampung Rintis menggunakan areal bandara untuk menuju ke kebun karet.

Banjarmasin – Rupanya kasus dugaan penipuan mengenai pembebasan lahan yang dilakukan Brigadir Hendra, oknum polisi yang berdinas di Polres Ba-langan, bukan hanya satu perkara saja.

Akan tetapi lebih sebab saat ini Hendra yang sudah ditetapkan sebagai ter-sangka hingga dilakukan penahan di Rumah Tahanan (Rutan) Mapolda Kalsel kembali diperiksa.

Tamiang Layang --- Pembangunan Aula Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Barito Timur mestinya sudah rampung pada tang-gal 8 Desember 2012 lalu. Namun karena ada perubahan teknis pelelangan, pembangunan molor dari jadwal yang ditentukan.

Inul Vista Tidak Miliki Izin Pariwisata

Minum Suplemen, Pebulutangkis Tewas

Mobil Pelangsir Terbakar di SPBU• Sopir Mengalami Luka Bakar Serius

Karyawan PT AMS Mengadu Ke DPRD►Terkait Status dan Rencana PHK

Kesandung Kasus Pembebasan Lahan PT AdaroBrigadir Hendara Juga Diperiksa Polres Tabalong

Proyek Pembangunan Aula Distamben Molor

Kejari Masih Maklum

Cumi-cumi Bisa Terbang di Jepang

Menjelang Pemilihan Bupati Kabupaten Tabalong, para calon sudah mulai melakukan sosialisasi ke masyarakat. Banyak cara dilakukan oleh para calon tersebut, mulai kunjungan ke desa-desa menghadiri pekan amal mau-pun memberikan bantuan.Apakah Bupati yang baru nanti akan dapat memenuhi aspirasi masyarakat dan menepati janji mereka pada saat kampanye.

Jelang Pilkada

Jakarta - Ketua Komisi Pemberantasan Ko-rupsi, Abraham Samad, menegaskan seluruh pimpinan lembaga antirasuah telah sepakat un-tuk menetapkan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, sebagai tersangka. Namun, surat perintah penyidikan kasus suap Gedung Olahraga di Bukit Hambalang, Sentul, Bogor, masih belum diteken, walau sudah disiapkan.

”Sudah sepakat, tetapi kan harus ditanda-tangan semua (pimpinan KPK),” ujar Abraham seusai melantik Direktur Penuntutan KPK, Ranu Mihardja, dan Sekretaris Jenderal KPK, Anis Zaid Basalama, di kantornya, Jumat, 8 Februari 2013.

Abraham mengatakan KPK belum meneken surat itu lantaran tiga dari pimpinannya masih bertugas di luar daerah.

Beredar kabar Komisi Pemberantasan Ko-rupsi menetapkan Anas Urbaningrum sebagai tersangka kasus suap proyek Gedung Olahraga di Bukit Hambalang, Sentul, Bogor. Dari hasil ekspose KPK, Kamis malam, 7 Februari 2013, sumber Tempo menyebutkan KPK meyakini Anas menerima suap berupa duit yang kemudian dibelikan mobil Toyota Harrier pada 2010.

Saat ditanyai sejauh mana buktidugaangratifikasiberupa mobil Anas, Ab-raham belum bersedia memberikan penje-lasan. ”Tunggu saja nanti karena kalau disampaikan sepotong-se-potong nanti jadi tidak utuh.”yahoonews

Abraham: Pimpinan KPK Sepakati Anas Tersangka

Karaoke Inul Vista

Page 2: Metro7 Kalimantan Selatan

Banjarmasin -- Direktur Uta-ma PT Karya Mawar Lestari (KML), Mulyadi (56), duduk di kursi terdakwa Pengadilan Tindak Pidana Tindak Pidana

Korupsi (Tipikor) pada Peng-adilan Negeri Banjarmasin.

Oleh majelis hakim pimpinan hakim Susi Saptati, ditetapkan pengalihan ta-hanan kota menjadi tahanan di tumah tahanan (rutan).

Hal ini ditetapkan majelis hakim pada sidang lanjutan, Rabu (6/2), setelah majelis menganggap terdakwa tidak koperatif, sebab pada sidang terdahulu terdakwa tidak hadir.

Selain itu, selama menjalani tahanan kota, lebih banyak berada di Kandangan.

Maka dari itu, setelah sidang Jaksa Penuntut Umum (JPU) Baramantio, langsung mengeksekusi terdakwa.

Pada sidang itu, JPU menghadirkan dua orang saksi yakni Budi dan Baptis Wildiadi kedua dari perusahan PT Bo-ral Pipe and Precast Indonesia, selaku pemasok peralatan drainase yang siap pasang.

Kedua saksi menyebut bahwa tidak begitu mengenal terdakwa. Sebab pe-sannya dilakukan oleh orang lainnya.

Soal pembayaran dengan menguna-kan cek perusahaan lain tidak menjadi masalah, yang penting lancar saja.

Perusahaan terdakwa yang menger-jakan proyek drainase di Jalan Pramu-ka Banjarmasin tersebut, didakwa merugikan keuangan negara sebesar Rp985.640.382,68.

Kerugian ini berdasarkan audit pihak BPKP (Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan) Kalsel.

Kerugian tersebut akibat dari pe-kerjaan yang tidak selesai antara lain volume pekerjaan dengan total Rp650.871.846,14.

Kualitas mutu beton U DITCH K 350 dengan K 250 sebesar Rp59.163,216,54 dan harga ajar beton U DITCH sebesar Rp.275.505.320.

Terdakwa Mulyadi salah seorang dari lima tersangka perkara drainase.

Empat lainnnya, Zainal Ilmi, Yudi Ariyanto selaku pelaksana lapangan.

Syamsuddin A, selaku pengawas la-pangan dan M Rusli selalu konsultan pengawas.

``Berkas keempat tersangka ini dalam proses persidangan dilakukan secara terpisah, karena punya peranan yang berbeda,’’ kata JPU Baramantio yang menangani perkara Mulyadi.

Proyek pembuatan drainase di-tangani Satuan Kerja Pengembangan Penyehatan Lingkungan Pemukiman Kalimantan Selatan dengan ini nilai Rp4.373.745.000.

Pada saat dilakukan enam perusahaan yang menawar dibawah nilai Rp4 M, digugurkan oleh panitia karena diang-gap tidak memenuhi syarat sementara PT Karya Mawar Lestari yang menawar di atas Rp4 M dinyatakan sebagai pe-menang.

Dalam pelaksanaan pekerjaan, ter-nyata terdakwa mensub pekerjaan pada Zainal Ilmi selaku pemilik PT Gudang Pembangunan

JPU Baramantio dihadapan majelis hakim, mematok pasal berlapis.

Pertama terdakwa dianggap melang-gar pasal 2 ayat 1 jo pasal 18 ayat 1

undang-undang No 31 Tahun 1999, sebagaimana diubah dan ditambah pada UU No 20 Tahun 2001 tentang pem-berantasan tindak pidana korupsi, jo pasal 55 ayat1 ke 1 KUHP jo pasal 64 ayat 1 KUHP.

Kedua melanggar pasal 3 jo pasal 18 ayat 1 undang-undang No 31 Tahun 1999, sebagaimana diubah dan ditambah pada UU No 20 Tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi, jo pasal 55 ayat1 ke 1 KUHP jo pasal 64 ayat 1 KUHP.

Dan ketiga melanggar pasal 9 undang-undang No 31 Tahun 1999, sebagaimana diubah dan ditambah pada UU No 20 Tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi, jo pasal 55 ayat1 ke 1 KUHP jo pasal 64 ayat 1 KUHP. (Metro7/Aa)

TAMIANG LAYANG – Pajak hotel yang digadang-gadang me-

nambah pundi-pundi kas daerah, ternyata bocor.

Pada tahun 2012 lalu, pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor ini belum tergali.

Padahal, perda terkait dengan pajak hotel, yakni dari setiap tamu yang menginap dikenakan pajak, sudah ada sejak dulu. Tapi tam-paknya perda tersebut hanya “ma-cam kertas”. Ada perda tapi belum digali pajak, padahal hotel di wi-layah Bartim sudah menjamur, ditemukan langsung oleh pegawai dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI beberapa waktu lalu.

Menurut sumber kepada Met-ro7, beberapa waktu lalu pegawai BPK itu menginap di salah satu hotel di kawasan Tamiang Layang. “Saat itu dari BPK sedang melaks-anakan tugas di Tamiang Layang dan menginap di salah satu hotel di kawasan Tamiang Layang. Eh, saat membayar biaya menginap di hotel itu, pihak hotel tidak memungut pajak,” ujar sumber.

Tak heran, permasalahan ini pun menjadi temuan BPK. Sebab, BPK mengetahui jika Bartim ini telah memiliki perda terkait pajak hotel yang dibebankan kepada setiap tamu menginap.

Temuan ini pun segera dibeber-

kan BPK kepada Pemkab Bartim. Karena itu, pada tahun ini sumber mengharapkan pajak atau retri-busi dari hotel dapat digali dengan baik. Apalagi payung hukum untuk memungut pajak hotel ini sudah ada.

Potensi meningkatnya PAD yang didapat dari pajak hotel ini cukup terbuka. Pasalnya, kebera-daan hotel di Bartim semakin hari semakin bertambah.

Bahkan tamu yang menginap pun banyak. Investasi dan usa-ha yang berkembang di Bartim membuat orang luar dari Bartim berdatangan dan sebagian mereka menginap di hotel. (Metro7/MJ)

PERISTIWA

BPK Temukan Pajak Hotel Tak Dipungut

Hal 2|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Puluhan Ribu Ton Batubara di Enam Pelsus Dipolice Line

Bahkan, Kapolda Kalsel Brigjen Polisi DrsHTaufikAnsorieSHMHmenegaskan, seharusnya biar ada efek jera pada penambang ilegal dan pengusaha lainnya, alat berat yang telah disita itu

dilelang saja, dan uangnya untuk Negara.

``Tapi semua tentunya harus melalui proses panjang, koordinasi, dan terma-suk peraturan hukum berlaku serta ke-tentuan lainnya. Kalau saya sih maunya barang bukti yang disita dilelang saja, kalau sudah kekuatan hukumnya,’’ tegas Kapolda, kepada {[wartawan]}, Selasa (5/2).

Dari keterangan, {[di[police line]} atau diberi garis polisi pada barang bukti batubara hasil Penambangan Tanpa Ijin (Peti) itu, karena asal usulnya tak jelas.

Hingga kini, pihak penyidik Dit Res-krimsus Polda Kalsel, masih melakukan pemeriksaan pada sejumlah orang, yang melakukan aktivitas di enam lokasi pel-sus tersebut.

``Penyidik menelusuri asal barang, dokumen pengiriman, soal pelsus itu apa menampung produki atau umum. Kemu-dian nanti siapa saja menjadi tersangka,’’

ujar Kapolda, namun tak menyebut Pelsus itu mi-lik siapa saja.

Dari keterangan, operasi dilakukan, tak lepas dari hasil penyi-taan barang bukti yang telah dilakukan pada sejumlah lokasi sebe-lumnya.

Termasuk ada lapo-ran dari pihak PT Arutmin dan PT Gawi Makmur Kalimantan (GMK)

``Saya sudah perintahkan untuk disus-ut tuntas. Namun disini saja garis bawahi lagi bukan Pelsusnya {{dipolice line]}, melainkan batubara dan alatnya,’’ tegas Kapolda lagi yang saat itu didampingi Kabid Humas, AKBP Winarto.

Ditanya apakah dengan kesandung masalah hukum itu, Pelsus bisa tetap beraktivitas. Kapolda menegaskan, bisa saja, karena pihaknya tak menghalangi orang untuk berusaha atau lainnya.

``Tapi semua harus sesuai ketentuan, dan batubara yang akan dikirim harus legal dengan dokumen sah serta jelas asal usulnya,’’ jelas Kapolda.

Kapolda juga mengatakan, pihaknya tak bisa menjangkau pada semua titik lokasi yang diketahui ilegal.

Karena wilayah yang luas, keter-batasan personil di lapangan, personil penyidik, alat transportasi dan masalah lainnya.

``Dari data kita memang tak hanya di Tanbu dan Tala saja. Di daerah lain juga ada kok yang ilegal. Kita akan tetap lakukan penertiban secara rutin dan ber-

tahap,’’ ujarnya.Diketahui, sebelum {{police line]}

barang bukti batubara di enam Pelsus itu, pihak Subdit 4 Tipidter Direktorat Reser-se Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus), `mengobok-obok’ (operasi,red) terhadap kawasan PETI di dua lokasi tersebut.

Operasi melibatkan jajaran Polres Tanbu dan Tala. Hasilnya, dari 13 kasus yang ditemukan, kepolisian mengaman-kan 22 buah alat berat eksavator dan empat buah tronton.

``Semua alat berat itu hasil operasi selama seminggu yang lalu dan belum ditambah hasil sekarang. Semua barang bukti ditiipkan di daerah masing-ma-sing,’’ kata Direktur Reskrimsus Polda Kalsel, Kombes Pol Irianto melalui Ka-subdit IV Tipidter, AKBP Rizal Rizal Irawan, kepada [[wartawan}] sebelum-nya.

Anggota Dit Reskrimsus melaku-kan penggrebekan penambang ilegal di kawasan perkebunan sawit milik PT Gawi Makmur Kalimantan (GMK) di Jalan Alamunda Km 2 Desa Satui Barat, Tanbu.

Sedangan pihak Polres Tanbu, ada dua lokasi yang sama di sekitar Alamunda Km 4 dengan menyita dua alat berat.

``para tersnagka nantinya jika terbukti hasil pemeriksaan, dikenakan Pasal 158 Jo Pasal 37 Undang-Undang RI Nomor 4 Tahun 2009 Tentang Pertambangan Minerba dengan ancaman hukuman paling lama 10 tahun dan denda paling banyak Rp10 Miliar,’’’ tambah Rizal. (Metro7/Aa)

Banjarmasin – Puluhan ribu metrik ton batubara ilegal, yang ada pada enam lokasi Pelabuhan

Khusus (Pelsus) di Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Tanah Laut, gagal dikirim ke luar pulau

Kalimantan Selatan (Kalsel), karena {[dipolice line]} pihak Dit Reskrimsus.

• Kapolda : “Harusnya alat berat Kita amankan Dilelang”

Mahasiswi Kedokteran Digilas Truk

Suasana ketika mayat Intan Predinasari Putri (19) mahasiswi Kedok-teran Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) Banjarmasin ketika ditangi tim medis RS Ulin Banjarmasin. (foto:Aa)

Banjarmasin – Ketika ingin mendahuli sebuah mobil truk, naas menimpa Intan Predinasari Putri (19), seorang mahasiswi Kedokteran Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) Banjarmasin ini.

Motornya tersenggol, terjatuh dan tubuh korban, warga asal Yogyakarta di Jalan Broto Kusuman ini, tergilas roda truk hingga tewas, Kamis (7/2), sekitar pukul 13.30 WITA, di Jalan Bumi Mas (lokasi) Banjarmasin.

Sementara pengemudi truk, Sony (34) langsung diamankan ke Unit Laka Lantas Polresta Banjarmasin guna menjalani peme-riksaan.

Selain mengamankan sopir bertempat tinggal di Jalan Djok Mentaya Banjarmasin, petugas juga mengamaankan mobil truk bernomor polisi DA 9971 G dan sepeda motor korban.

Dari keterangan diperoleh, ketika korban melintas di lokasi kejadian mengendarai motor Honda Vario dari dalam menuju luar jalan raya.

Tepat di depan Kompleks Handayani, sepeda motor bernomor polisi DA 6145 NK, yang kendarai Intan, berupaya mendahului mobil truk, yang ada di depannya dari sebelah kanan.

Namun, dari arah berlawanan ada sepeda motor. Korban kaget dan `ngerem’. Pada saat itu, diduga korban tersenggol bagian bela-kang truk hingga tk bisa menguasai laju motornya, hingga oleng.

Sepeda motor yang dikendarainya terpental ke sisi jalan kanan. Sementara korban terjatuh ke bagian kiri jalan dan saat bersamaan roda belakang truk menggilas tubuhnya.

Mengetahui adanya bunyi benda mengenai roda belakang, Sony menghentikan laju truknya, dan baru sadar telah menabrak korban.

Kasat Lantas Polresta Banjarmasin, Kompol Moerdilly Sik melalui Wakasat AKP Yakub membenarkan telah menangani kasus kecelakaan lalu lintas yang menimpa mahasiswi kedokteran itu.

``Saat ini kita belum bisa memastikan apakah sopir truk sebagai tersangka atau tidak. Kita masih melakukan pemeriksaan baik itu sopir truk atau saksi-saksi di tempat kejadian,’’ ujarnya.

DisesalkanPada bagian lain sopir truk itu mengaku tidak menyadari kalau

mobil truk yang di kemudikan menabrak korban Intan hingga tewas.

``Aku benar-benar tidak tahu kalau roda belakang sebelah kanan mengenai korban,’’ jelas Sony sambil menutup wajahnya dengan tangan.

Keterangan lain, tadinya sebelum kejadian itu, korban Intan, ingin mengikuti lomba busana jilbab.

Menurut ayah korban, Syaharidin, sebelum itu, dirinya melihat anaknya berbeda dari biasanya.

Padahal anak pertamanya ini rencananya mau mengikuti lomba busana jilbab di Sabilal Muthadin Banjarmasin.

Ketika berada di salon untuk melakukan tata rias wajah, ia sem-pat melihat ada perubahan sebanyak dua kali, kenangnya.

Sementara itu, H Tajudin Wakil Ketua Kadin Provinsi Kalsel (sebagai perwakilan keluarga) kepada [{wartawan}], menyayang-kan terhadap pihak Rumah Sakit Siaga Banjarmasin, tak mau menerima korban kecelakaan yang sangat parah.

Karena diketahui sebelum dibawa ke Rumah Sakit Umum Dae-rah (RSUD) Ulin, korban pada pertolongan pertama dibawa ke Rumah Sakit Siaga, namun ditolak pihak rumah sakit

``Walau belum ada keluarga yang mau bertanggung jawab soal administrasi, hal tersebut sangat memalukan. Harusnya lebih memberikan pertolongan pertama, apalagi soal hidup matinya seseorang,’’ sesalnya. (Metro7/Aa)

Dirut PT KML Dirutankan

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 3: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 3|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278KOTA

Amuntai --- Pangdam VI Mulawar-man Mayjen TNI Dicky Wainal Usman pernah diberi pesan bahwa jika berkunjung ke Kalimantan Selatan agar menyempatkan diri

bersilaturrahmi kepada KH Asmuni atau Guru Danau. Oleh karena itu ketika ada kesempatan melakukan kunjungan ker-ja di HSU ia menyempatkan dengan ulama kharismatik dari Danau Panggang ini.

"Saya dititipi pesan bahwa kalau kebe-tulan berkunjung ke Kalimantan Selatan harus mampir dan bersilaturrahim kepada Guru Danau," Ujar Dicky kepada ulama yang menyambut hangat kedatangannya.

Pangdam menuturkan nama besar KH Asmuni atau Guru Danau sangat dikenal luas di Kalimantan Selatan dan provinsi tetangga lainnya. Sehingga dirinya juga sangat ingin bersilaturrahim kepada beliau.

Kedatangan Pangdam ini ditemani oleh Bupati HSU Drs H Abdul Wahid HK, Komandan Kodim 1001 Amuntai Let-kol Arm Ferry Krisna dan Kapolres HSU AKBP Rudi Hariyanto SIK.

Sementara itu Guru Danau mengungkap-kan bahwa kediamannya yang sederhana ini seringkali kedatangan para pejabat dari berbagai daerah tidak hanya di Kalimantan Selatan (Kalsel) bahkan dari luar pulau

Kalimantan. Ia menuturkan pejabat yang datang

bersilaturrahim kekediamannya sangat beragam, mulai dari pejabat biasa hingga pejabat tinggi. Biasanya tanpa diminta ke-pada tamu yang datang, Guru Danau selalu mendo'akan agar kedepan mereka menda-pat rezeki dan kenaikan pangkat.

"Alhamdulillah, dengan kehendak Al-lah SWT banyak yang kini sudah lebih meningkat kariernya setelah saya do’akan," tutur Guru Danau yang bersyukur karena do'anya dikabulkan Allah.

Tidak terkecuali kedatangan Pangdam VI Mulawarman bersama isteri Ny Dien Dicky W Usman ini turut dido'akan Guru Danau agar kariernya meningkat hingga menjabat Wakasad TNI.

Selain itu Guru Danau juga berpesan agar polisi dapat bertindak seadil-adilnya dengan masyarakat terkait terjadinya insi-den yang menewaskan salah seorang ang-gota TNI Kodim 1001 Amuntai.

Sebelumnya Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Dicky W Usman juga men-ghadiri acara tatap muka dengan pejabat, tokoh agama dan masyarakat HSU dan Balangan yang bertempat di Mess Negara Dipa Amuntai. Turut dihadiri Bupati Ba-langan Ir H Sefek Effendi beserta tokoh masyarakat Balangan. (Metro7/Ayie)

Sebelumnya, jalan untuk warga yang memiliki kebun karet itu sangat sulit dilewati karena rusak parah. Apalagi saat musim hujan

pasti berkubang lumpur. Kondisi demikian berdampak pada terganggunya aktifitaspetanikaretwargaDesaSumur.Bahkan hasil sadapan karet pun menurun karena terkendala jalan untuk mengangkut karet tersebut.

“Warga sangat terbantu dengan dua ti-tian yang telah dibangun. Aktivitas ke dan dari kebun karet menjadi lancar, dan ini berdampak pada peningkatan hasil sadapan karet serta pendapatan warga,” kata Kepala Desa (Kades) Sumur, Deson A.

Titian itu dibangun menggunakan dana dari Program Nasional Pemberdayaan Ma-syarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MP). Dana pembangunan ratusan juta rupiah ini membangun dua titian, yakni Titian Rawi Satu dan Rawi Dua.

Deson sangat bangga dengan PNPM-

MP maupun Pemkab Bartim dan warga Desa Sumur yang sangat peduli dengan pembangunan di desa. Karena itu, khusus untuk warga desanya, Deson mengharap-kan dapat menjaga dan memelihara titian yang telah dibangun itu, serta dapat me-manfaatkan dengan sebaik mungkin untuk mendukungkelancaranaktifitassehari-hari.

Pembangunan infrastruktur desa terus dibangun selepas berpisah dari Desa Jawe-ten pada 2009 silam. Selain titian, desa pemekaran ini juga membangun balai desa dengan dana bersumber dari Alokasi Dana Desa (ADD) yang digulirkan setiap tahun. Pembangunan balai desa dilakukan seperti sistem multiyears atau tahun jamak. Tahun tadi pembangunannya belum selesai karena minimnya anggaran. Makanya, tahun ini kembali dilanjutkan untuk penyelesaian.

Kades Deson yang sudah menjabat tiga tahun sebagai pimpinan di Desa Sumur me-nyatakan akan terus berjuang dan memer-hatikan warganya melalui pembangunan di

berbagai bidang. Karena itu, dia mengha-rapkan pemerintah maupun swasta untuk terus membantu. Hasil pembangunan ini bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakatnya. (Metro7/Bajang/MJ)

JALAN TANI – Hasil pembangunan PNPM-PM Desa Sumur Kabupaten Bartim

Rantau --- Pemerintah Kabupaten Tapin men-sosialisasikan bagaimana cara Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Tahun 2012 kepada para PNS di Bumi

Bastari tersebut.Sosialisasi LPPD yang digelar di Aula Kabinet Lantai

1, Kantor Bupati Tapin ini dibuka oleh Kepala Bagian Pemerintah Rusdian Noor. Menurutnya, kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan dan pemahaman ke-pada Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemkab Tapin, bagaimana cara membuat Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah.

Hal ini dilaksanakan sehubungan dengan adanya penyesuaian format laporan LPPD Tahun 2011 dari Men-dagri yang telah disosialisasikan pemerintah propinsi beberapa waktu lalu. Dan ini ditindak lanjuti Bagian Pemerintah Setda Pemkab Tapin dengan mengadakan so-sialisasi dan penyesuaian format kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah Lingkungan Pemkab Tapin.

“Kegiatan ini untuk mengukur sejauh mana respon SKPD dalam penyusunan LPPD dengan dokumen-doku-men lainya. Sekaligus untuk meriview hasil pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan oleh SKPD dari tatanan pengambil kebijakan, pelaksana kebijakan, tataran pelaksana kebijakan dan urusan wajib dan urusan pilihan yang dilaksanakan oleh SKPD,” kata Rusdian.

Ditambahkannya, LPPD merupakan laporan atas penyelenggaraan pemerintah daerah selama satu tahun. Juga untuk penyusunan LPPD Tahun 2012 agar lebih terperinci dan akurat, sehingga laporan yang disampai-kan lebih berkualitas dan dapat dipertanggungjawabkan. Selain itu juga, LPPD merupakan amanah dari Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintah Daerah untuk menciptakan pemerintahan yang bersih bertanggungjawab, serta mampu menjawab tantangan perubahan secara efektif dan efesien sesuai dengan prin-sip tata pemerintahan yang baik.

Diharapkannya, peserta sosialisasi dapat memahami apa yang diberikan narasumber dan mampu melaksna-kannnya di setiap SKPD dengan penuh tanggungjawab. Dan ini sebagai langkah konkrit dalam menciptakan pemerintah kabupaten yang lebih baik lagi kedepannya.

Narasumber kegiatan ini ada dua orang, yang berasal dari Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan. Kegiatan ini dihadiri perwakilan dari masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), badan, kantor, kecamatan di Pemerintah Kabu-paten Tapin. (Metro7wnd)

PNPM-MP Bangun Titian Rawi 1 dan 2 Produksi Karet MeningkatTAMIANG LAYANG – Warga Desa Sumur, Kecamatan Dusun Timur, yang dulunya sulit menembus dari dan ke kebun mereka, kini tidak lagi. Dua titian dibangun untuk lintasan utama warga.

Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Dicky W Usman

Sudah Lama Ingin Bersilaturrahmi dengan Guru Danau

Pangdam VI Mulawarman bersama isteri bersilaturrahmi dengan Guru Danau, Rabu.

Rusdian Noor Buka Sosialisasi LPPD

TAMIANG LAYANG – Alokasi Dana Desa (ADD) sangat membantu percepatan pembangunan di pedesaan. Bahkan sebagian

kepala desa menyatakan, dengan ADD inilah pembangunanfisikterlaksana.

Di Desa Matabu, Kecamatan Dusun Timur, ADD tahun ini rencananya digunakan untuk membangun jem-batan berupa titian bermaterialkan beton. Kalkulasi atau perhitungan sampai membangun jembatan beton ber-dasarkan kenaikan ADD yang bakal diterima oleh desa.

Adanya jembatan beton itu nantinya warga tidak kesulitan lagi menjalani rutinitas keseharian. Selama ini, terutama pada musim hujan, jalan yang dilewati warga memprihatinkan karena rusak dan berlumpur.

“Warga di desa kami banyak yang berprofesi sebagai petani karet. Jika jembatan beton telah dibangun, akan memudahkan untuk mengangkut hasil usahanya itu. Kan ini dapat meningkatkan kesejahteraan warga melalui pendapatan yang diterima melalui sadapan karet,” ujar Suriansyah yang berumur 60 tahun.

Selain jembatan berupa titian tersebut, Kepala Desa (Kades) Matabu ini menyebutkan, ADD 2013 ini juga akan digunakan untuk memperbaiki balai desa. Kebe-radaan balai desa ini yang refresentatif sangat penting. Di balai desa inilah muncul ide dan gagasan masyarakat bersama aparatur desa untuk membangun desa lebih maju lagi.

“Saya berharap jembatan berupa titian itu nantinya dapat meningkatkan roda perekonomian masyarakat. Sedangkan balai desa yang refresentatif akan dapat di-manfaatkan untuk tempat merencanakan pembangunan di desa,” kata Kades yang memiliki lima orang anak ini kepada Metro7 dikediamannya Desa Matabu RT 02.

Khusus untuk jembatan beton, Kades berharap agar nantinya dipelihara sehingga dapat bertahan lama di-gunakan warga sebagai lintasan untuk rutinitas sehari-hari, terutama mengangkut hasil usaha karet.

Pria yang menjabat sebagai Kades Matabu selama 2 tahun ini berjanji akan terus membuat terobosan untuk membangun desa yang dipimpinnya. Kendati demikian, dia mengharapkan peran pemerintah dan swasta membe-rikan bantuan untuk percepatan pembangunan tersebut. (Metro7/MJ/Bajang)

ADD Naik, Siap Bangun Jembatan Beton

Barabai --- Pemerintah Kabupa-ten Hulu Sungai Tengah (HST) menyerahkan KTP elektronik (e-KTP) secara simbolis kepada

masyarakat. Penyerahan dilaku-kan Aula Kantor Kecamatan Barabai yang diterima oleh para lurah dan kepala desa dengan disaksikan oleh camat se Kabupa-ten HST, Kamis (7/2) tadi.

Menurut Camat Barabai, Nuriyono, e-KTP merupakan salah satu program strategis nasional di bidang administrasi kependudukan yang pelaksanaannya harus disukseskan. Tujuannya untuk pemutakhi-ran data kependudukan di seluruh Indone-sia, termasuk di Kabupaten HST.

“Dengan adanya program e-KTP, ke-depan diharapkan tidak ada lagi identitas

ganda yang sebelumnya marak terjadi,” katanya

Nuriyono juga menuturkan, pelaksanaan Program E-KTP telah dilaksanakan dengan beberapa tahapan. Dimulai dengan Pemu-tahiran Data Penduduk, Pemberian Nomor Induk Kependudukan (NIK) serta Pereka-man KTP Elektronik yang dilaksanakan di sebelas kecamatan di wilayah Kabupaten HST.

“Dengan terlaksananya program e-KTP, maka masyarakat telah membantu pe-merintah daerah dalam mensukseskan pemutakhiran data,” terangnya.

Selain itu, dijelaskannya bahwa jumlah e-KTP yang datang di kecamatan Barabai berjumlah 31.296 dari 33.125 jumlah yang terekam dimana pembagian e-KTP akan

dilakukansetelahprosesverifikasi.“Haliniuntuk mengetahui keakuratan data e-KTP,” ungkapnya.

Kemudian Nuriyono menegaskan ke-pada para lurah dan kepala desa agar membagikan e-KTP ini benar-benar ke-pada pemiliknya serta dalam pengambi-lannya masyarakat tidak dikenakan biaya. “Pembagian e-KTP tidak dikenakan biaya kepada masyarakat,” pungkasnya. Adv-HumHST

Masyarakat Tidak Dikenakan Biaya• Pemerintah Kabupaten HST Serahkan e-KTP

Page 4: Metro7 Kalimantan Selatan

Setiap tanggal 9 Februari diperingati sebagai Hari Pers Nasional (HPN). Dasar peringatan HPN itu merujuk pada Keputusan Presiden RI Nomor 5 Tahun 1985 tentang Hari Pers

Nasional.Pemilihan tanggal itu karena tanggal 9 Februari

1946 merupakan tanggal lahirnya organisasi Per-satuan Wartawan Indonesia (PWI). Tentu saja, di era reformasi yang mendorong lahirnya organisasi pers di luar PWI, penetapan tanggal 9 Februari

sebagai HPN itu menjadi kontroversi.Ada yang bilang bahwa PWI yang lahir pada

9 Februari 1946 bukanlah organisasi wartawan pertama di Indonesia, karena Mas Marco Karto-dikromo sudah mendirikan Inlandsche Journalis-ten Bond (IJB) pada tahun 1914, lalu ada Sarekat Journalists Asia (1925), Perkumpulan Kaoem Journalists (1931), dan Persatoean Djurnalis In-donesia (1940).

Apalagi, ada pula penerbitan pribumi yang

pertama yakni "Medan Priyayi" yang dinahkodai oleh Tirto Adhi Suryo, yang terbit perdana pada 1 Januari 1907.

Namun, perdebatan sejarah itu tidak akan per-nah tuntas, karena sejumlah literatur menyebut-kan bahwa "Medan Priyayi" bukanlah koran nasional yang pertama.

Di Sumatera, sejumlah koran berbahasa Me-layu, yang juga digawangi oleh kaum pribumi, su-dah terbit. Selain itu, jika ukurannya adalah orang

pribumi dan bahasa Melayu, maka kiprah Abdul Rivai tidak dapat dia-baikan. Pada tahun 1900, Abdul Rivai sudah menerbitkan koran berbahasa melayu yakni "Pewarta Wolanda".

Tidak hanya itu, Abdul Rivai juga kembali menerbitkan koran berbaha-sa Melayu yakni "Bintang Hindia" pada tahun 1902. Lebih awal dari Rivai, ada koran di tanah Hindia-Belanda yakni "Bataviasche Nouvelles" yang terbit di Batavia (sekarang Jakarta) pada tahun 1744-1746.

Untuk itu, sejarah pers tidak terlalu signifikan untuk diperdebatkan, biar saja ada HPN pada 9 Februari dan bi-arlah ada Hari (Kebebasan) Pers Dunia pada 3 Mei, mengingat banyak "an-caman" yang lebih mendesak untuk disikapi kalangan pers.

Ancaman pertama, kekerasan ter-hadap wartawan atau jurnalis yang masih saja berlanjut. LBH Pers menca-tat ada 45 kasus kekerasan terhadap jurnalis dalam kurun waktu Januari-Mei 2012. Tahun 2011 mencapai 96 kasus dalam satu tahun (Januari-De-sember 2011). Ada kecenderungan kekerasan terhadap jurnalis memper-lihatkan trend meningkat.

Sebelumnya, lembaga independen pemantau kemerdekaan pers, Repor-ters Without Border, melaporkan in-deks kemerdekaan pers sebanyak 174 negara dalam kurun waktu 2011-2012. Disebutkan, tingkat kemerdekaan pers Indonesia menurun 29 poin menjadi peringkat ke-146. Sebelumnya, pada tahun 2010, peringkat kemerdekaan pers Indonesia masih di posisi- 117.

LBH Pers mencatat, institusi TNI/Polri paling banyak berkontribusi da-lam penurunan peringkat kemerde-kaan pers. Pada tahun 2011, misalnya, terjadi 96 kasus kekerasan terhadap jurnalis dengan 70 kasus di antaranya berkategori kekerasan fisik. TNI dan Polri menempati peringkat teratas sebagai pelaku kekerasan terhadap jurnalis, yakni TNI (11) dan Polri (10).

Ke depan, internal TNI/Polri perlu mengakui kemerdekaan pers, karena TNI/Polri juga berjasa dalam meng-gulirkan reformasi dan demokrasi di republik ini.

"Jadi, mereka perlu mengacu UU Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers bahwa Indonesia menjamin kemerde-kaan pers, pers nasional mempunyai hak mencari, memperoleh, dan meny-ebarluaskan gagasan dan informasi," kata Direktur LBH Pers Surabaya, At-hoillah SH.

Ancaman InternalAncaman kedua datang dari inter-

nal media massa itu sendiri. Media yang dikuasai oleh segelintir elit, yang tujuannya hanya untuk melayani tujuan kapital tidak bisa diharapkan sebagai instrumen demokrasi.

Dalam banyak kasus, mereka lebih banyak menjadi penyebar kebohongan dan memanipu-lasi kesadaran rakyat, sebab mereka menamakan diri sebagai "pilar demokrasi", tapi hakekatnya bukan untuk masyarakat, melainkan justru untuk kepentingan politik tertentu.

Menurut pakar komunikasi dari Universitas dr Soetomo Surabaya Redi Panuju, saat ini mulai banyak media massa menyatu dengan kekuasaan karena para pemiliknya aktif berpolitik.

"Sebutlah pemilik sejumlah media televisi yang menjadi ketua umum parpol, atau pemilik surat kabar yang jadi birokrat," katanya dalam seminar nasional yang digelar Fisip Unair di kampus B Un-air Surabaya (31/1).

Dalam seminar yang juga menampilkan Nina Mutmainnah Armando (KPI Pusat), Priyatmoko MA (Fisip Unair), dan H Azzam Khoiruman (FP2M), ia menjelaskan fungsi media massa yang seharus-nya adalah kontrol sosial.

"Media massa berfungsi sebagai jembatan da-lam relasi antara negara, masyarakat, dan media, sehingga media massa berada di tengah untuk melakukan kontrol sosial terhadap negara dan terhadap masyarakat," katanya.

Namun, katanya, ketika media massa menga-rah ke kekuasaan, maka fungsi kontrol sosial akan hilang, sebab media massa akan "menyatu" dengan kekuasaan, sehingga masyarakat akan semakin terpinggirkan.

"Media massa yang menyatu dengan kekua-saan itu akan `menguasai` kepentingan politik, ekonomi, dan sosial, bahkan UU Penyiaran atau UU Pers yang merugikan mereka akan dengan mudah direvisi," katanya.

Senada dengan itu, komisioner KPI Pusat, Nina Mutmainnah Armando, mengatakan dominasi media massa dalam bidang politik, ekonomi, dan sosial itu mendorong meningkatnya pengaduan masyarakat ke KPI.

"Tahun 2012 ke KPI masuk 43.552 pengaduan, mayoritas dialamatkan ke televisi berita karena yang terbanyak adalah berita dan `talk show`, padahal sebelumnya terhadap sinetron, iklan, dan `reality show`," katanya.

Untuk menjawab pengaduan masyarakat itu, pihaknya akan mengatur hubungan peserta pil-kada dengan media massa agar terjadi hubungan yang adil dan tidak bias. "Dengan cara itu, ke-percayaan masyarakat terhadap media massa akan meningkat, juga kepercayaan masyarakat terhadap negara," katanya.

Jadi, HPN 2013 harus mengembalikan pers sebagai pilar demokrasi yang mampu menjaga relasi antara masyarakat dengan negara. Pers harus mampu menjadi jembatan, penengah, dan "jalan tengah" yang terus menjaga keseimbangan sebagai kontrol sosial, pendidikan, hiburan dan penyebar informasi yang jujur dan bermutu ke-pada publik.

Pers harus bermutu, pers harus menjaga de-mokrasi dalam relasi masyarakat-negara, dan pers harus turut memajukan republik tercinta, sesuai dengan semangat dan tema HPN 2013 yakni Pers Bermutu, Bangsa Maju. Selamat Hari Pers Nasio-nal!. (Metro7/analisa)

Apabila ada yang mengaku sebagai wartawan METRO TANJUNG hendaknya ditanyakan Surat Tugas atau Kartu Pers yang bersangkutan guna menghindari adanya oknum wartawan gadungan yang

mengaku sebagai wartawan kami. Apabila tidak termuat didalam BOX REDAKSI berarti yang bersangkutan bukan wartawan media ini dan segera melapor kepada

pihak berwajib. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. Redaksi

Penerbit : CV. GRAFIKA INDOMEDIASIUP : 120/16.08/SIUP/PK/KPT/V/2012Akte Pendirian : No. 14 Tgl 04 Mei 2012Tanggal Terbit Perdana : 11 Juni 2007Pimpinan Umum : Sabirin HA Syukran NafisPemimpin Perusahaan : RahmatPendiri : Sabirin HA Syukran NafisAlamat Redaksi : Jl.Simpang Tiga Tangki Hijau No.21 Murung Pudak Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan 71571 Telp (0526) 2700825Pemimpin Redaksi : Sabirin HA Syukran NafisWakil Pimpinan Redaksi : Rosidi HS

Hiviannoor, Drs.Ismail Wahid, Ahmad Husaini, Fahri Ansar Basri, M Jaya Mahliandi, Mawardi, Luthfi, Rosidi, Gt. Suriansyah, Herry Yusminda, Sri Mulyani, Fahmi Yahya, Jufriadi, Maenunis Amin, Syafruddin Siddik, H. Djaswadi Atjo, Andi Ampa Uleng, Nanang Hariadi, Loki Santoso, Wandie Syowandie,SE

Kabiro Tanbu / Kotabaru : Gt. SuriansyahManager Iklan dan Sirkulasi : Suwarto SEManager Keuangan : Fitrian NoorBagian Penagihan : - Suwarto SE - MayaLayouter/Design Grafis : RahmatTim Pracetak dan Cetak : Abdullah Kelompok Kerja : Percetakan Media Putera MandiriAlamat : Jl. Simpang Tiga Tangki Hijau No.21 Murung Pudak, Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan 71571 Telepon : (0526) 2700825Isi diluar tanggung jawab percetakan

T A R I F I K L A N K O N T R A K T A R I F I K L A N M O M E N T• 1 Halaman FC : Rp. 12.000.000

• 1/2 Halaman FC : Rp. 6.000.000• 1 Halaman B/W : Rp. 5.000.000• 1/2 Halaman B/W : Rp. 3.500.000Full Colour• 1 kol x 100 mm : Rp.500.000,-• 2 kol x 50 mm : Rp.750.000,-• 6 kol x 50 mm : Rp.3.000.000,-

Iklan Black White• 1 kol x 50 mm : Rp. 100.000,-• 1 kol x 75 mm : Rp. 150.000,-• 2 kol x 50 mm : Rp. 200.000,- • 2 kol x 75 mm : Rp. 350.000,-• 3 kol x 50 mm : Rp. 500.000,-• 3 kol x 100 mm : Rp. 1.000.000,-

• 2 kol x 50 mm : Rp. 150.000,-• 2 kol x 75 mm : Rp. 350.000,-• 2 kol x 100 mm : Rp. 500.000,- • 3 kol x 100 mm : Rp. 1.000.000,-• 4 kol x 100 mm : Rp. 1.500.000,-

Menyosong pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah

(Pilkada) dibeberapa daerah, kami akan menerbitkan

opini, analisa dan strategi menyoroti Pilkada

mendatang, yang akan kami terbitkan setiap edisi.

Kami juga menerima tulisan opini khusus menyoroti

Pilkada yang kami harapkan isinya bisa membangun

opini publik kearah yang lebih baik. Terima kasih.

Kirim Ke : [email protected]

OPINI

Komentar TemanAwank Borneo semoga bisa membawa tabalong lebih baik,,,,

Amhir N Amhud Siapa saja yang terpilih....yang penting bisa menjadi pemimpin yang merakyat ...apapun keluhan masyarakat bisa mencari jalan keluarnya...ibarat kata biarpun hujan deras atau angin bertiup Api Obor tabalong tetap menyala....semangat

Mardy Rigani obornya dah mati

Amhir N Amhud waduh....artinya siapa aja terpilih nanti harus menyalakan oboritu lambang kebangga’an warga tabalong....

Erwan Susandi ’iwan Whyank’ :Siapa yang berani cabup/cawabup bicara Go Green Tabalong..?

Dwi Jaya Bc ya inginya siapapun yg terpilih dia ha-rus bsa mengatasi exploitasi tambang atau pun hutan. .yah kalau tidak mgkn 30 atau 50 thun kemudian tabalong akan jd kabupaten yg memprihatinkango green save tabalong

Muhammad Apriansyah Tspk kita lihat saja setelah pemilu nanti..kalau mau jujur kita bisa lihat keadaan setelah pemilu yang dulu, apakah sesuai atau belum dengan aspirasi masyarakat? Ayo kita dukung dan ber-doa mudah-mudahan sesuai dengan yang kita harapkan..

Ad Rizka Harapan sllu ada• Smg mnjdi pe-mimpin yg amanah bukan hny pintar omong tpi jg hruz pintar ngemong sgl aspek masyarakatnya• Berlomba2 dlm kbaikan saling mndukung bwt tabalong lebih baik lagi

Herny Aprillia Semoga tabalong lebih maju, dan pemimpin yg terpilih bisa menampung aspirasi masyarakt.

Freman Insyaf Bersinar. Saraba kawa. Hidup tabalong

Agus Sain rakyat yang bingung pmrentah yang duduk

Rachmat Ramadhana Al-Banjari jangan hanya manis janji aja saat kampanye, kalau sdh menjabat lupa janji2nya

Nopik Indra T dukung terus program calon pak bupati,..mumpung masih manis semua janji”nya...

Cahaya Langit Rpl Pilih yang berkualitas

Gatot Sukmana yg jd bupati nanti harus peka thdp semua persoalan tabalong. SDM, SDA, terutama peningkatan kesejahteraan masy taba-long harus terus d pacu,era globalisasi sdh berjalan, kesejahteraan dan kemandirian harus tetap d galakkan.dgn semangat saraba kawa, kita bisa!Drum Dengkut Sdh Bnyk Trbukti Semuanya Janji Palsu,lihat Sja Bila Sdh Kenyang,semua Pd Ingkar Janji..buktinya Jangankan Desa2,kota Tanjungpun Msh Begitu2 Aja,bangunan Msh Yg Lama,tdk Ada Kemajuan.. Pendapatan Daerah Plg Besar, APBD Plg Besar Bisa Smpai 800milyar,tp Bukti Kemajuan Daerah Kita Nol Besar..Herry Safanur wah, kalo kaya itu saorang baniatai jua nah jadi Bupati Tabalong, cuma niat haja pang modalnya kadada baisian dana jua. Tapi siap mempresentasikan konsep mambangun Kabaupaten Tabalong den-gan prinsip kawa baucap kawa jua mang-gawi tamasuk manyandang masalahnya.

Noer Alle kapan milihnya la wong pilkadanya aja kada jelas......

Herry Safanur kita tunggu aja...he...3x

Abdul Gafar “Menurut kami, menyelenggarakan dan turut serta dalam pemilukada hukumnya haram dan tidak sah (batil). Dalil keharamannya ada dua;1. Karena pemilukada menyalahi tatacara pengisian jabatan kepala daerah dalam Islam. Dalam Islam, kepala daerah tidak dipilih oleh penduduk daerah administratif setempat, melainkan diangkat oleh kepala negara (Imam/Khalifah). Inilah yg dicontohkn Rasu-lullah saw dan diamalkan oleh para khalifah dr kalangan sahabat nabi sesudahnya.--bisa dicari dibanyk kitab karangn ulama: (Muqaddimah ad dutsur, al ahkam al sulthaniyah, ma’atsirul Inafah fi ma’alim al khilafah, at Taratib al iddariyah, dll).2. Karena pemilu kada akan menjadi sarana (wasilah) untuk memilih penguasa yang akan menjalankan hukum yg bukan syari’ah Islam. Sudah dimaklumi, bahwa kewajiban seorang penguasa ( al hukkam) dalam Islam adalah menerapkan syari’ah Islam (QS. Al maa’idah:48-49). Haram hukumnya penguasa menjalankan hukum yang bukan syari’ah Islam (QS. Al- Maa’idah :44,45,47).Karena itu pemilukada tak diragukan lagi haram hukumnya, karena penguasa yang terpilih akan menjalankan hukum yang bukan syari’ah Islam. Wallahu a’lam.*KH. M. Shiddiq al Jawi.

Menjelang Pemilihan Bupati Kabupaten Tabalong, para calon sudah mulai melakukan sosialisasi ke masyarakat. Banyak cara dilakukan oleh para calon tersebut, mulai kunjungan ke desa-desa menghadiri pekan amal mau-pun memberikan bantuan.Apakah Bupati yang baru nanti akan dapat memenuhi aspirasi masyarakat dan menepati janji mereka pada saat kampanye.

Jelang Pilkada

Hal 4|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Sekilas Catatan Kritis HPN 2013

Manado - Biasanya, peringatan puncak Hari Pers Nasional persis dilakukan 9 Fe-bruari dan presiden hadir untuk membuka. Kali ini dimundurkan karena Presiden Susilo Yudhoyono dijadualkan menghadiri HPN 2013 di Manado, Sulawesi Utara, pada 11 Februari 2013, hari ini.

Ketua Panitia Nasional HPN 2013, Mu-hammad Ihsan, mengemukakan hal itu dalam rapat panitia di ruang Mapalusse Kantor Gubernur Sulawesi Utara, Sabtu, yang turut dihadiri Ketua Panitia Daerah, Siswa Rahmat Mokodongan, dan panitia.

”Pada 7 Februari beliau masih menjadi pembicara OKI di Mesir dan 8 Februari baru kembali ke Tanah Air, sehingga dijadwalkan presiden hadir sebelas Februari jam dua

siang,” katanya. Yudhoyono sebelumnya dijadualkan akan ke Liberia, Nigeria, Mesir, dan Saudi Arabia.

”Jadi agenda peringatan puncak HPN tidak berubah kecuali kedatangan Presiden Yudhoyono yang digeser karena ke luar negeri dan menghadiri perayaan Imlek,” katanya.

Mokodongan mengatakan, selain men-ghadiri hari puncak HPN, Yudhoyono di-jadwalkan meresmikan Sekretariat Inisiatif Segitiga Terumbu Karang CTI yang berada di lokasi puncak HPN, Grand Kawanua In-ternational City.

Juga menyerahkan Kepres Kawasan Ekonomi Khusus Bitung dan peresmian pembangunan jalan tol Manado - Bitung. (Metro7/ant)

Peringatan Puncak HPN Mundur 11 Februari

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 5: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 5|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

|Th V| 2 - 8 April 2012 |Edisi 235 |

BANUA

amUntai --- setelah sem-pat diundur beberapa pekan dari jadwal yang direncana-kan, bupati Hulu sungai Ut-

ara (HsU) Drs H abdul Wahid merombak posisi pejabat struktual di lingkungan pemerintah Kabupaten HsU, Kamis (7/2) tadi. sebanyak 163 orang pejabat eselon ii sampai eselon iV dipromosikan menduduki jabatan baru sesuai dengan keahlian masing-masing.

pelantikan dan pengambilan sum-pah 163 orang pejabat yang dilaku-kan abdul Wahid di aula banua Kita amuntai ini dihadiri oleh Wakil bupati H Husairi abdi Lc, unsur Forum Koordinasi pimpinan Daerah HsU, para pejabat di lingkungan pemerintah Kabupaten HsU, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.

para pejabat yang dilantik tersebut terdiri eselon ii sebanyak 13 orang, eselon iiia 30 orang, eselon iiib 26 orang, eselon iVa 89 orang dan eselon iVb 5 orang.

Dalam mutasi ini ada beberapa pejabat yang dipromosi menduduki

jabatan baru. seperti Kepala Dinas perhubungan kini dipercayakan ke-pada Drs roosifansyah noor yang sebelumnya menjabat Kepala satuan polisi pamong praja. sementara Ke-pala Dinas Kependudukan dan pen-catatanSipildijabatolehFakhruddinse yang sebelumnya menjabat Ke-pala Kantor pengelolaan Lingkugan Hidup.

promosi jabatan juga diterima oleh Drs H Hasmi rivai msi yang dip-ercaya sebagai Kepala Dinas pasar, Kebersihan dan tata kota (DpKt). begitu juga dengan H muhammad Taufik,SSosMMyangdipromosikansebagai Kepala badan Kepegawaian Daerah. selain itu masih ada bebe-rapa pejabat lain yang juga menda-patkan promosi jabatan baru.

beberapa pejabat hanya menga-lami pergeseran untuk penyegaran adalah ir H masrani yang sebelum-nya menjabat sebagai kepala DpKt dimutasi menjadi Kepala Dinas pe-kerjaan Umum (pU), H. najmiati sH yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala bagian Keuangan setda HsU

dipindah menjadi Kepala bagian Umum.

Dalam sambutannya H abdul Wa-hid HK mengatakan bahwa setiap upaya perombakan struktur pejabat tentu tidak harus memuaskan semua pihak,namunkebijakanmutasidanpromosi ini sewaktu-waktu dapat ditinjau kembali jika pejabat yang te-lah dilantik berkinerja buruk. "apa-lagi jumlah pns kita banyak, jadi jika sewaktu-waktu diperlukan bisa saja pejabat yang buruk kinerjanya akan diganti," ujarnya.

Wahid juga menegaskan bahwa jabatan adalah sebuah amanat yang harusdijalani,sekaligus jabatan dan promosiyangdidapatkanharusdija-ga dengan komitmen kerja yang baik.

ia mengungkapkan bahwa penem-patan pns pada suatu jabatan bisa menjadi sarana pembelajaran dan menimba pengalaman sehingga me-nambah pengetahuan dan kualitas kerja yang bersangkutan. Jabatan itu merupakan amanah publik yang harus digunakan untuk kepentingan masyarakat. (metro7/ayie)

Wahid Lantik 163 Pejabat

tamianG LaYanG- salah satu perusahan perkebunan kelapa sawit yang ada di Kabupa-ten barito timur (bartim) yang peduli terhadap pembangunan daerah yaitu pt sawit Graha

manunggal (sGm), yang berada di Desa muru tuwu Kecamatan paju epat

telah membangun pasilitas kesehatan untuk ke-pentingan karyawan dan masyarakat sekitar, yaitu di wilayahnya bekerja dengan membangun poliklinik dan Koperasi karyawan Graha makmur yang di bina oleh pt sGm untuk membantu kebutuhan karyawan dalam hal bahan pokok untuk keperluan hidup sehari-hari, agar karyawan bisa terbantu dengan adanya koperasi tersebut.

regional mana-jerPTSGMZulkiflise ketika ditemui metro7 belum lama ini mengatakan pembangunan po-liklinik dan Kope-rasi karyawan graha makmur ini bertu-juan untuk mering-ankan beban masy-arakat setempat dan karyawan yang be-kerja di perusahan tersebut, sedangkan poliklinik untuk membantu masyara-kat dan karyawan khususnya bidang kesehatan kalu terjadi kecelakaan kerja maka karyawan yang ada di perusahan tersebut lebih cepat mendapat-kan pertolongan medis sehingga hal-hal yang tidak diinginkan, tidak akan terjadi karena mendapat perawa-tan yang layak.

“poliklinik dan koperasi karyawan graha makmur ini salah satu kepedulian perusahan yang di binaan langsung dari pt sGm untuk membantu dan mense-jahterakan karyawan yang bekerja dalam hal kebutuhan bahan – bahan perlengkapan rumah tanggga dan kebu-tuhan bahan pokok sembako agar karyawan tidak jauh lagi pergi belanja ke pasar Desa maupun pasar induk yang ada di Kabupaten, maka dari itu pengelolaan kope-rasi tersebut pun berasal dari karyawan dan masyarakat setempat,”ungkapZulkifli.

pria yang akrab dengan wartawan ini juga menam-bahkan untuk tenaga medis poliklinik sebanyak 2 orang yang kita retrut dari putra dan putri Daerah bartim sen-diri, seperti dari Desa Jaweten Kecamatan Dusun timur dan Desa balawa Kecamatan paju epat dan mereka ini menjadi karyawan kita untuk membantu dalam bidang kesehatan.

selain itu juga dalam hal pendidikan, pt sGm juga menyediakan 2 buah bus untuk alat transportasi bagi siswa dan siswi yang bersekolah ke ibu kota Kabupaten tamiang Layang untuk menuntut ilmu dari tingkat sD, sLtp serta man dan sma, sedangkan pada saat ini dari pt sGm telah membangun pasilitas pendidikan yaitu 1 buah gedung sD yang berada di Desa Dayu dan 1 buah gedung tK yang berada di Desa muru tuwu. maka dari itu dia juga berharap dengan adanya kerjasama yang baik dari masyarak dengan pt sGm agar bisa terjalin hubungan yang baik dan bisa meningkatkan sDm ma-syarakatBartim,pungkasZulkifli,

selain itu warga muru tuwu Jon mengatakan sangat berterima kasih atas kepedulian pt sGm selama ini, yang membantu masyarakat bekerja sebagai karyawan di perusahaan tersebut dan membantu fasilitas trans-fortasi untuk menunjang pendidikan anak mereka yang sekolah ke ibu kota Kabupaten, kita juga berharap agar perusahan tambang maupun perkebunan ada kepedu-lian nya kepada masyarakat sekitar wilayahnya bekerja agar terjalin hubungan yang harmonis antara perusa-haan dengan masyarakat.(ali/Fauzimetro7)

Kabid seni bu-daya pada Kantor Disporabudpar tapin ibnu masud

kepada koran ini menyebutkan, pelatihan ini sangat penting dilaks-anakan pihaknya untuk masyarakat banua Halat, pasalnya setiap tahunnya dibutuhkan banyak orang yang diperlukan untuk membantu membuat ay-unan. apalagi setiap ta-hunnya jumlah ayunan selalu bertambah, sehingga para pembuat hiasan ay-unan dibuat kewalahan.

“nah, karena kebutuhan pembuat hiasan ayunan bertambah terus, kami pun melatih masyarakat di desa ini agar bisa membantu membuat ayunan. apalagi kalau sudah pandai mem-

buat ayunan dan hiasan-nya bisa mendatangkan rupiah,” ujar ibnu. Dijelaskannya,yangme-

latih peserta untuk mem-buat hiasan ayunan adalah warga banua Halat sen-diri yang sudah piawai da-lam mengolah hiasannya. “Warga banua Halat pada dasarnya menggunakan semua hiasan yang ada ter-sebut sebagai bagian dari ayunan pikasih beranak yang terdiri dari tiga kain panjang, tiga kain selen-dang, dan beragam hiasan janur,” jelasnya.

Karena yang melatih orang yang sudah berpen-galaman dan warga setem-pat, jadi peserta dengan mudahnya bisa dilatih un-tuk membuat hiasan janur

tersebut. apalagi peserta sudah mempunyai basik untuk membuatnya, se-hingga dalam waktu sehari saja, peserta sudah pandai membuat beragam hiasan tersebut.

“Hiasan yang diolah terbuat dari janur kuning. ada banyak hiasan yang harus diolah, seperti janur patah kangkung, gelang-gelang, payung, dan lain sebagainya. semua hiasan tadi ada maksud dan haki-katnya,” jelasnya.

sekedar diketahui, janur patah kangkung hakikat-nya adalah agar anak atau orang yang diayun dimana saja bisa hidup dan ber-baur dengan masyarakat. seperti tanaman kangkung yang bisa hidup di mana saja. sedangkan janur lipan

bini dan lipan laki meru-pakan sifat dan watak dari Urang banua Halat, di mana pada hakikatnya ka-lau dizalimi mereka tidak akan membalasnya. tapi kalau mereka sudah ter-desak, maka mereka tidak segan melawan dengan sengatnya.

selain itu, janur gelang-gelang, pada hakikatnya si-apapun yang datang ke ba-nua Halat akan dianggap dingsanak atau saudara. sedangkan janur payung sebagai pelindung diri dan janur ketupat guntur ha-kikatnya adalah apa yang dibicarakan anak akan menjadi bermakna untuk kehidupannya saat berbaur di masyarakat.

Hiasan lainnya adalah janur pagar tigarun seba-gai pembatas diri, janur hahalungan yang arah ke atas hakikatnya merupa-kan hubungan antara tu-han dengan manusia, serta sedangkan halulung yang arah ke bawah adalah hu-bungan antara manusia dengan sesamanya. (met-ro/Wnd)

Warga Banua Halat Dilatih Membuat Hiasan Janurrantau --- salah satu kelengkapan untuk melaksanakan tradisi baayun maulid yang sering dilaksanakan di Kabupaten tapin adalah hiasan janur. mengingat banyaknya permintaan ay-unan dan hiasan janur setiap memasuki bulan maulid, belum lama tadi, pemerintah setempat menggelar pelatihan membuat hiasan janur di Desa banua Halat Kecamatan tapin Utara yang diikuti oleh 210 orang peserta.

PT.SGM Peduli dengan Karyawan dan

Masyarakat

tamianG LaYanG – mem-perhatikan surat KpU Kabupa-ten bartim dengan no 11/KpU.bartim.020.435900/i/2013 yaitu

mengenai permasalahan pengurus Dewan pimpinan Kabupaten (DpK) partai Karya perjuangan, mengusung dua pa-sangan calon bupati dan Wakil bupati bar-tim dalam penyelenggaraan pemilukada Kabupaten bartim periode 2013 – 2018.

maka Ketua Umum dewan pimpinan nasional partai Karya perjuangan (pa-kar pangan) H. muhammad Yasin. sH menegaskan dengan isi suratnya, bahwa pengurus yang syah sebagaimana yang tertuang dalam aD-art partai Karya per-juangan (paKar panGan) adalah surat keputusan Dpp pakar pangan Kalteng,

dengan nomor: 074/sK/Dpp-Kalten g/p.pangan/Xii/2012, tanggal 28 Desember 2012, dengan kepengurusan saudara surdi prongeh sebagai ketua dan saudara raran amd sebagai sekretaris.

“adapun kandidat pasangan calon bu-pati dan wakil bupati Kabupaten bartim periode 2013 – 2018, yang syah sebagai-mana mekanisme aD-art partai Karya perjuangan (paKar panGan) adalah surat keputusan nomor 248/Kep/Dpn-paKarpanGan/V/2012 dan surat ke-putusan DpK partai Karya perjuangan Kabupaten bartim dengan nomor 01/skep/DpK-bartim/paKarpanGan/2013, yang mencalonkan saudara ampera a.Y. mebas. se sebagai calon kandidat bu-pati dan H. suriansyah. sKm sebagai calon

kandidat wakil bupati pada pemilukada Kabupaten bartim periode 2013 – 2018,”.

selain itu juga Dewan pimpinan na-sional (Dpn) partai Karya perjuangan pada hari jum,at tanggal dua puluh bulan Januari 2013, telah diselenggarakan rapat koordinasidanKlarifikasiyaitudenganagenda,KlarifikasipengurusDPKPartaiKarya perjuangan Kabupaten bartim serta dukungan calon bupati dan Wakil bupati Kabupaten bartim periode 2013 – 2018, yang dihadiri dari unsur anggota dan se-kretaris KpU Kabupaten bartim, panwaslu Kabupaten bartim dan pihak Dpn pakar pangan.

“dengan hasil rapat kordinasi, bahwa kepengurusan DpK partai Karya perju-angan Kabupaten bartim yang sah adalah

sesuai sK nomor 074/sK/Dpp-KaLtenG/paKarpanGan/Xii/2012. atas nama Ke-tua surdi prungeh, sekretaris raran. amd dan bendahara saptono. sp sedangkan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten bartim periode 2013-2018 yang didukung oleh partai Karya perjuangan adalah am-pera a.Y mebas. se dan H. suriansyah. sKm sesuai dengan sK DpK partai Karya perjuangan, maka dari berita acara ter-sebut telah ditanda tangani oleh ketua umum Dpn partai Karya perjuangan H. muhammad Yasin. sH dan KpU Kabupa-ten bartim anggota mashuri,”kata sekre-taris DpK bartim partai Karya perjuangan raran. amd ketika ditemui metro7 di kediamannya ampah. (ali/Fauzi/metro7)

Regional Manajer Zuilkifli. SE

Ampera – Suriansyah Dipastikan Maju Di Pilkada Bartim

Page 6: Metro7 Kalimantan Selatan

Sudah Ditindak LanjutiKepada Pengrim SMS tentang SELIDIKI DUIT IURAN bahwa sudah ditindak lanjuti dan apa-bila anda kurang jelas hubungi Bagian Humas SMA N 1 Jaro atau ketua Komite SMAN 1 Jaro. Buat metro succes al-ways. +6285251996XXX

Moto Tabalong Berbasis ReligiYth Bupati Tabalong. Kami masyarakat Tabalong ingin menan-yakan Moto Tabalong Berbasis Relizi tapi Aneh bin ajaib RSU H. BADA RUDIN Namanya haja yg Haji Kepala RSU napa Tumpak ngga ada lagi-kah Pian Per caya lawan Orang Muslim disesuai-kan lawan ngaran kasian Arwah Pejuang Tabalong

waya ini tinggal menikmati haja kada menghargai Leluhur. Makasih Metro7. +6285821927XXX

Kaca Pintu Jangan DitutupParak pemilukada ditanjung banyak sudah yg membagi kalender dan sebagainya.ada yg punya slogan ulun kula pian barataan. Kalau bakula tu kaca mobil jgn tapi banyak ditutup lewat dikam-pung kampung kasian kula kena kada melihat +6281351581XXX

Tunjukkan PrestasiKepada yg handak jadi calon kepala daerah jangan cuma waktu handak pencalonan aja baik lawan masyarakat tunjukan dulu prestasi dan kebiasaan baik dgn warga +6281351581XXX

Dijual Tanah

Hal 6|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Terima kasih atas atensinya! SMS yang belum dimuat akan kami terbitkan pada edisi selanjutnya.

Voucher bisa diambil di Redaksi SKM Metro Tanjung : Jl. Simpang Tiga Tangki Hijau No.21 RT.6 Murung Pudak - Tanjung via Sdri. FITRIANNOOR

PENGUMUMAN Pemenang

SMS MetroPhone edisi minggu lalu

adalah >>>

Selamat Kepada Tim MutasiSelamat kepada TIM Mutasi yang dengan jeli memberikan kepercayaan kepada orang-orang yg baru menduduki JABATAN dibumi TABALONG. Tapi cukup di sayangkan kami yang sudah lama ber-pangkat IIIb senior dan dengan masa kerja puluhan tahun dapat di kalahkan dengan cuma kerja 5 - 6 tahun dapat dengan cermat melihat peluang dan ikut di lantik sampai menduduki jabatan eselon IVa lagi. Tim mutasi takut ya! kalau nanti anggaran di

potong karena tdk meloloskan yg baru seumur jagung kerja itu. Mereka kerja cuma kontrak kalian kerja puluhan tahun, kasian yg kecewa tidak mendapat jabatan, RODA BERPUTAR, ALLAH MAHA MENGETAHUI.

+6281258433XXX

Ingin Tampil Percaya Diri dan Fresh sepanjang hari ? Ayo Kunjungi IFAN FARFUM Cabang Plaza Amuntai! Menyediakan berbagai macam Bibit Parfum lokal, import Tanpa alcohol dengan aroma yang khas. Alamat : Jl Ir PHM Noor RT 06 Sulingan – Tanjung-------------------------------------------------------------------------------------------------------

Iklan Baris

DIVISI DANA TUNAI

PT. NUSA SURYA CIPTA DANAJl. Ir.P.H.M.Noor No.64 Pembataan -Tanjung

HP . 0821 952 95556

Perlu

Tambahan

Modal ...?

Jaminkan BPKB KENDARAAN Anda• CepatdanMudah• BebasBiayaAdministrasi• DapatPotonganPerangsuran

Persyaratan Kredit :- PC KTP Pemohon & Penjamin ( sesuai Kartu Keluarga )- PC Kartu Keluarga

PEMBERITAHUANSehubungan dengan adanya kerusakan pada nomor kontak Metrophone sebelumnya , maka diberitahukan bahwa SMS metrophone diganti dengan nomor kontak baru, kritik dan saran anda dapat anda kirimkan ke 0823 5262 2569, demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, mohon maaf atas ketidak nyamanan ini.

ttdREDAKSI

• PEMERINTAH KABUPATEN TABALONG• BUPATI DAN WAKIL BUPATI BESERTA SEKDA TABALONG• PT ADARO INDONESIA • PT SAPTAINDRA SEJATI• PERTAMINA UNIT BISNIS TANJUNG• PROPERNAS TANJUNG• CV HARAN KITA• Ir. H. ARIFIN NOOR,MT• HONDA TRIO MOTOR - TANJUNG• TELKOMSEL TANJUNG• PT BENAWA CITRA PUTRA TABALONG• IKATAM REMAJA MASJID AL-ABRAR SULINGAN• GLANN STAR TANJUNG• METRO7 KALIMANTAN SELATAN• Semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu persatu

Mengucapkan Terima Kasih Kepada :

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 7: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 7|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Hal7

paringin --- Kabupaten ba-langan dan Hulu sungai tengah belum berhasil menyelesaikan persoalan tapal batas. terutama antara Desa Ju’uh Kecamatan tebing tinggi (balangan) dengan Desa nateh Kecamatan batang alai timur (Hst). Warga di ke-dua desa bertetangga itu belum mengetahui batas wilayah sesuai

permendagri nomor 75 tahun 2007.

Hal itu diungkapkan oleh Ka-bag administrasi setda balangan, Urai nor iskandar, baru-baru tadi. menurutnya, warga yang berada di sekitar perbatasan itu hanya menggarap lahan mereka selama puluhan tahun.

“masyarakat Desa nateh di-

duga tidak mengakui ketentuan batas wilayah itu hingga menya-takan warga Campan Desa Ju’uh telah menggerak lahan dan me-nyerobot wilayah perbatasan.

Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan serta melaku-kan sosialisasi kepada masyara-kat, pihaknya akan melakukan pengukuran ulang tapal batas kedua daerah. pengukuran ulang

itu nantinya akan diikuti oleh tim pbD provinsi Kalimantan selatan.

sebelumnya, tim telah menyi-sir batas dari pilar batas utama (pbU) 10 menuju pilar batas an-tara (pba) 63. akan tetapi baru di pba 61, kegiatan dihentikan karena kehadiran warga sekitar perbatasan. padahal dalam mo-ratorium telah disepakati tidak

bolehwargaberaktifitasdalamradius yang ditentukan. “bah-kan warga tidak diperbolehkan mengganggu kegiatan petugas dalam penyisiran dan penegasan batas,” paparnya.

Hingga saat ini belum ada jad-wal penyisiran ulang karena ran-cana itu memang tidak boleh ada warga desa yang tahu. (metro7/sri)

paringin --- sebagai seorang pejabat, jangan sampai ke-tinggalan informasi. Karena dengan mengetahui semua per-soalan maka akan memuda-hkan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

atas dasar itu bupati ba-langanIrHSefekEffendieMEmeminta jajaran agar setiap pagi selalu menyempatkan diri membaca koran. bahkan ia mengistilahkan membaca koran adalah sarapan pagi.

menurut sefek, informasi ter-kini dan terbaru sangat diperlu-kan untuk menambah wawasan ,terlebih jika berita yang bere-dar adalah terkait dengan pe-merintah daerah. ”Jangan ha-nya sinetron saja yang dilihat di televisi, biasakanlah saat subuh menonton berita, saat di kantor membaca koran, jadi kita tahu berita terkini dan terbaru,” ujar Bupatiseffekdalamsuatake-sempatan belum lama tadi.

“terlebih jika berita yang

beredar terkait dengan sKpD tertentu, jangan sampai sudah sampai berapa hari baru tahu bahwa instansinya sedang di-beritakan, namun bukan hanya berita daerah saja, tapi juga be-rita nasional dan internasional kita juga harus tahu, sarapan berita setiap pagi itu penting,” ucapnya.Dijelaskannya,denganupda-

tenya informasi yang diketahui oleh pejabat membawa banyak manfaat. selain jadi tahu berita terkini, pejabat juga menjadi

nyambung saat ngobrol dengan pejabat lain atau bahkan peja-bat luar ketika waktu menjadi bahan pembincangan nanti. Dampaknya, pejabat balangan menjadi berwawasan dan tidak membuat malu daerah.

”tidak ada ruginya tahu ba-nyak informasi terkini, ketika orang membicarakan suatu be-rita dan kita jadi bisa ikut ber-komentar ketika ditanya seseo-rang karena kita tahu tentang informasinya,” pungkasnya. (metro7/sri)

paringin --- bupati balangan ir H SefekEffendieMEmemintajajarannyadan masyarakat agar selalu mewaspa-dai kemungkinan terjadinya bencana di wilayahnya. menurutnya, dengan terjadinya cuaca ekstrim dan intensi-tas hujan yang tidak menentu sangat memungkinkan memicu terjadinya musibah banjir dan tanah longsor.

“meski pun banjir itu lebih dise-babkan karena meluapnya air sungai dan hanya berlangsung seat, namun kewaspadaan masyarakat dan tang-gapnya penanggulangan dari pihak yang berperan tetap menjadi prioritas , “katanya dalam suatu kesempatan.

Kabupaten balangan memiliki se-jumlah lokasi yang rawan terjadi mu-sibah banjir dan tanah lungsor. Dengan tofografisebagaidaerahberbukitdandataran tinggi, memang rentan terjadi musibah banjir dan tanah longsor. Dijelaskannya,semuamusibahbaik

kecil maupun besar tetap harus di-perhatiakan dengan serius . Hal itu merupakan salah satu upaya untuk menekan kerugian yang ditimbulkan dan korban jiwa.

oleh karena itu sefek memerinta-hkan seluruh lembaga dan instansi terkait agar tetap berkoordinasi dalam melakukan pemantauan dan penga-wasan terhadap lokasi yang dinilai sebagai rawan bencana.

“selain telah dibentuk lembaga desa waspada musibah, lembaga pe-merintah juga tetap harus melakukan penanganan sebagai langkah antisipasi. instansi terkait tetap harus berkomuni-kasi dengan pemerintah kecamatan dalam pemantauan dan pengawasan lokasi tersebut, “ucapnya.

sementara itu Kepala badan Kesa-tuan bangsa politik dan perlindungan masyarakat (Kesbangpolinmas) Ka-bupaten balangan Fakhruddin Zafuri mengutarakan pihaknya telah meng-gelar beberapa kali kegiatan pelatihan dan kewaspadaan terkait antisipasi potensi bencana. selain itu, kedepan akan kembali dilakukan koordinasi ter-hadap instansi pemerintah dan swasta.

“Kami juga melakukan pemeliha-raan drainase, baik di lingkungan per-kotaan maupun pemukiman sebagai kegiatan antisipasi potensi gangguan lingkungan,” katanya .

secara terpisah, Kabag Humas polres balangan aKp bisar marpaung juga meminta masyarakat meningkatkan kewaspadaannya. Kewaspadaan itu dapat dilakukan dengan terus menjaga komunikasi dengan pihak pihak-terka-it. (metro7/sri)

mudah-muda-han semua se-lesai sebelum akhir jabatan

saya, termasuk pembangu-nan kawasan Komplek isla-mic Center yang akan men-jadi trade mark balangan,” ujar sefek.

Dijelaskannya, proy-ek pembangunan islamic center telah sampai pada tahap penyelesaian struk-tur bangunan dan kubah mesjid. selain itu akan di-bangun juga taman bermain yang lengkap untuk anak-anak.

”tahun ini akan selesai sampaifinishingmesjidnyadulu, untuk seluruh kawa-san komplek, seperti ge-dung pertemuan, sekolah is-lam hingga taman bermain anak, sebelum masa jabatan saya berakhir sudah sele-sai,” tuturnya.

sementara itu, Kepala Dinas pU balangan, edy Harianto, menyatakan pembangunan kawasan is-lamic Center yang cukup megah untuk ukuran Kalsel dengan luasan 9,65 hektare akan menyedut dana sebe-sar rp 9 miliar lebih. ”Dana

itu akan diperuntukkan bagi pembangunan mesjid bernuansa megah seluas 1,900 m persegi dengan kapasilitas 2500 jemaah,” jelasnya.

edy Harianto juga men-jelaskan, di kawasan yang sama akan dilengkapi lem-baga pendidikan islami terpadu bertaraf internasi-onal, wahana baca atau per-pustakaan lengkap, sarana olahraga, tempat rekreasi, kawasan parkir yang me-madai, ruang sekretariat serta gedung serbaguna dengan daya tampung 200 orang. (metro7/sri)

Sebelum Jabatannya Berakhir, Sefek Bertekad Selesaikan

Islamic CenterParingin --- Sebelum mengakhiri masa baktinya sebagai Bupati Balangan, Ir H Sefek Effendie ME bertekad menyelesaikan semua pembangunan infrastruktur yang sudah diprogramkan. Salah satu mega proyek yang ingin diselesaikan Sefek adalah pembangunan Islamic Center di Desa Muara Pitap Paringin.

Sefek Minta Warga Waspada

Pejabat Harus Sarapan Berita

Kehadiran Warga Batalkan Pengukuran Tapal Batas

Page 8: Metro7 Kalimantan Selatan

Halaman 8

Hal 8|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

pambakal Kahakan adalah ma-hyuni menggantikan pejabat lama muhammad muhraini, sedangkan pambakal abung

surapati yang baru adalah masdi menggantikan misran Hadi. masa Jabatan masing-masing pambakal dari tahun 2013 hingga 2019. setelah dila-kukan pengambilan sumpah dan pe-lantikan dilanjutkan penandatanganan sumpah jabatan oleh bupati Hst dan disaksikan Kepala Kantor bpmD Hst H Yuserani.

turut berhadir dalam kegiatan pe-lantikan ini Ketua tim penggerak pKK Hst Hj tintainah Harun nurasid beserta jajarannya, Camat Limpasu nurdin, Camat batu benawa rosian, perwakilan muspika Kecamatan batu benawa, para pambakal, bpD dan un-dangan lainnya.

Dalam sambutannya Harun meny-ampaikan ucapan selamat pambakal yang baru dilantik. pelantikan ini di-harapkan menjadi motivasi tersendiri bagi pejabat baru untuk melaksanakan

pembangunan di desanya masing-masing.

"Kami juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan untuk man-tan pambakal yang telah melaksana-kan tugas dan pengabdiannya untuk masyarakat, bangsa dan negara serta tetap memberikan masukan kepada pejabat baru agar dapat melaksana-kan pembangunan dengan senantiasa memperhatikan kearifan lokal dan kebutu-han masyarakat desa," kata Harun.

Diterangkanya, pamba-kal tidak bisa bekerja sen-diri menyelenggarakan pembangunan dalam ke-rangka otonomi desa, perlu mendapatkan bantuan dari banyak elemen masyarakat di desa antara lain bpD, utamanya dana bantuan desa agar penggunaannya mengikuti sesuai aturan, efektif, transparan dan da-pat dipertanggungjawab-kan.

"tugas pertama yang harus dilakukan pambakal adalah menyatukan perbedaan pasca pemi-lihan pambakal agar tidak terjadi lagi perpecahan dan di dalam masyarakat tercipta harmoni di mana setiap warga dapat aktif berpartisipasi mendukung pembangunan serta kami menekankan ke depannya jangan ada lagi pejabat pambakal yang terlibat narkoba, judi atau korupsi karena penyalahgunaan dana desa," ujarnya. metro7/advHms-Hst

Harun Lantik pambakal Kahakan dan abung surapati

Harus Bebas Narkoba, Judi dan Korupsi

barabai --- bupati Hst H Harun nurasid mengambil sum-pah dan melantik pambakal (Kepala Desa) Kahakan Kecama-tan batu benawa dan pambakal abung surapati Kecamatan Limpasu serta meresmikan anggota bpD Kecamatan batu benawa, di aula Kecamatan batu benawa, rabu, (6/2) tadi.

barabai --- pemerintah Kabupaten Hulu sungai tengah (Hst) terus berupaya mengoptimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Hal itu tersirat dari rapat koordinasi Dinas Kesehatan Kabupaten Hst dalam rangka optimalisasi dan pemantapan program 2013 di aula rumah sakit Umum Daerah H Damanhuri barabai, selasa (5/2) tadi.

rakor ini juga dihadiri oleh bupati Hst Dr ir H Harun nurasid mm mt dan menghadiri rapat ko-ordinasi Dinas kesehatan Kabupaten Hst dan jaja-ran Dinas Kesehatan provinsi Kalimantan selatan.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Hst Drg Kusudiarto map dalam laporannya mengatakan, rakor ini dilaksanakan untuk mengevaluasi kiner-ja jajarannya tahun 2012. “Kegiatan ini bertujuan

untukmelakukanidentifikasipermasalahandantantangan serta merumuskan rencana tindak lanjut untuk upaya perbaikan pembangunan bidang kesehatan,” katanya.

Kusudiarto juga memaparkan, peserta yang mengikuti rakor ini berjumlah 82 orang yang terdiri dari kepala puskesmas, akper dan gudang parmasi kabupaten, kasubbag tata usaha, bidang koordinator, pejabat eselon iii dan iV Dinas Kese-hatan dan rsU H Damanhuri barabai.

“para peserta diharapkan dapat menindaklanjuti beberapa rencana diantaranya optimalisasi boK untuk mendorong pencapaian spm dan target mDG’s, perbaikan pengelolaan jaminan pembi-ayaan kesehatan, jamkesda, jamkesmas dan jam-persal,” terangnya.

sementara bupati H Harun nurasid menutur-kan target kualitas yang baik bisa tercapai apa-bila pelayanan lebih optimal. “bagian kesehatan ini langsung bersentuhan dengan masyarakat sehingga kita tahu apa saja yang menjadi persoalan guna memperbaiki kekurangan kinerja yang telah dilaksanakan,” tuturnya.

selain itu, Harun mengharapkan agar para pe-tugas kesehatan jangan sampai terlena dengan pe-kerjaan yang dianggap sudah baik, tapi harus bisa melakukan koreksi dan review segala pekerjaan yang sudah dilaksanakan. “Hal ini sesuai dengan status rumah sakit Umum Daerah H Damanhuri yang sekarang berubah menjadi badan pelayanan Umum Daerah (bpUD), jadi perlu memberikan pe-layanan yang lebih optimal dan lebih baik kepada masyarakat,” ungkapnya.advHumHst

HST Bertekad Optimalkan

Pelayanan Kesehatan

barabai --- Kelurahan birayang keluar sebagai juara pertama Lomba pemanfaatan tanaman obat Keluarga (toga) tingkat provinsi Kalimantan selatan tahun 2013. atas keberhasilan tersebut, kelurahan ini akan mewa-kili Kalimantan selatan dalam lomba serupa di tingkat nasional.

tim penggerak pKK Kabupaten Hulu sungai tengah yang dipimpin langsung oleh ketuanya, Hj tintainah Harun nurasid, turun ke lapangan untuk melakukan pembenahan seba-gai persiapan menghadapi penilaian tingkat nasional. istri orang nomor satu di bumi murakata ini tidak segan bergotong royong dengan masyarakat untuk membersihkan lingkungan dan

Kelurahan Birayang Wakil Kalsel Pada Lomba Toga Nasionalmenanam toga di setiap halaman rumah warga.

“masyarakat diarahkan untuk lebih membudidayakannya dengan berbagai jenis tanaman yang bisa diolah untuk pembuatan jamu dan obat tradisional,” katanya.

Lebih lanjut, tintainah mengha-rapkan dengan adanya pembena-han ini Kelurahan birayang bisa memanfaatkan toga dan nantinya mampu bersaing dengan daerah lain di tingkat nasional.

“pKK berusaha mengajak masy-arakat bahwa toga bukan hanya

untuk ditanam sebagai hiasan tetapi bagaimana cara pemanfaatannya dan bisa bernilai ekonomis sehingga ha-silnya bisa meningkatkan pendapatan rumah tangga,” terangnya.

secara terpisah, salah satu pengurus pKK Hst, rasmiah, mengungkapkan ada beberapa tanaman wajib dimana setiap rumah harus memilikinya. Yaitu sarai, jahe, kunyit, kencur, temulawak, dan lainnya. “adanya tanaman terse-but akan mendukung penilaian lomba pemanfaatan toga di tingkat nasio-nal,” terangnya. advHumHst

barabai --- angka kematian ibu (aKi) dan angka kematian bayi (aKb) di Kabupaten Hulu sungai tengah (Hst) dari tahun ke tahun kian membaik. Hal ini ditunjukkan dengan kecend-rungan penurunan aKi dan aKb, Demikian diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Hst Drg Kusudiarto saat menghadiri rapat koordina-si di aula rsUD H Damanhuri barabai. selasa (5/2) tadi.

menurutnya, turunnya kema-tian ibu dan bayi disebabkan oleh angka pertolongan per-salinan oleh tenaga kesehatan yang kian meningkat, kemitraan

dengan dukun kampung yang semakin membaik serta kualitas dan kuantitas tenaga kesehatan yang semakin meningkat dan adanya jaminan pembiayaan persalinan di fasilitas pelayanan kesehatan, baik dari maupun kalangan swasta. “turunnya aKi dan aKb merupakan se-buah keberhasilan dari program Dinas kesehatan di Kabupaten Hst,” katanya.

Lebih lanjut, Kusudiarto menuturkan pada tahun 2011 aKi sebesar 197/100.000 dan pada tahun 2012 menjadi 92/100.000. sedangkan untuk aKb pada tahun 2011 sebesar

13/1000 menjadi 11,76/1000 pada tahun 2012. “Dengan turunnya aKi dan aKb dapat mendorong peningkatan pelayanan keseha-tan di masyarakat,” terangnya.

selain itu, diterangkannya cakupan imunisasi juga cen-derung terus membaik, hal ini ditandai dengan pencapaian Universal Child immunization (UCi) tingkat desa yang sema-kin meningkat. pada tahun 2011 UCi desa mencapai 79 persen meningkat menjadi 87 persen pada tahun 2012. “meskipun telah mengalami peningkatan namun belum mencapai target UCi nasional sebesar 90 per-

sen,” ungkapnya lagi. berbagai upaya telah dilaku-

kan oleh jajaran Dinas Kese-hatan Kabupaten Hst untuk mendekatkan pelayanan ke-pada masyarakat yang salah satunya melalui puskesmas ke-liling. “meskipun pelayanan kesehatan untuk daerah-daerah terpencil terbatas karena ken-dala seperti adanya hambatan geografisdanbiayauntukmen-jangkau daerah tersebut, namun kami terus berupaya untuk melakukan tugas yang terbaik guna pelayanan kesehatan ma-syarakat,” pungkasnya. metro7/advHmsHst

angka Kematian ibu dan bayi menurun

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 9: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 9|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278Halam

an 9

tanjung --- tari Kurung-kurung, tari khas Dayak bu-kit tampil dalam penutupan tabalong ethnic Festival (teF) 2012 yang dikemas dalam Karasmin spesial. tari ini dibawakan oleh sanggar tatau silu bulau, sab-tu malam (2/2) lalu, dalam prosesi penutupan sekaligus penyerahan penghargaan sanggar terbaik dalam acara yang digelar perkumpulan putera/puteri saraba Kawa (perkumpulan pusaka) dengan dukungan pt adaro indonesia dan partner. tari ini menggambarkan kece-riaan di musim tanam (tugal) yang ditandai permainan kurung-kurung dengan diiringi alat musik khas dari bambu yang ditumbukkan ke kayu dan tiap batangan bambu mengeluarkan suara dengan nada yang ber-beda. sanggar tatau silu bulau sendiri di ajang ini terpilih sebagai sanggar seni Dayak terbaik.

Dalam pengantarnya, Firman Yusi, Direktur ekseku-tif perkumpulan pusaka menyampaikan bahwa kegia-tan tabalong ethnic Festival (teF) berawal dari sebuah mimpi organisasi ini untuk mendorong agar potensi alam, seni, tradisi dan budaya yang ada di tabalong dapat berkombinasi untuk mewujudkan tabalong se-bagai salah satu destinasi wisata.

“Dalam bayangan kami, suatu saat, tabalong dikun-jungi oleh banyak orang, bukan karena daya tarik pertumbuhan industri pertambangan yang membuka lapangan kerja begitu besar, akan tetapi juga karena keunikan alam, seni, tradisi dan budayanya,” ujarnya. Dengan begitu, maka sektor pariwisata akan menjadi penggerak ekonomi alternatif yang sangat ramah ling-kungan.

teF diharapkan mendorong seniman tradisional berbasis seni dan tradisi lokal untuk berkarya lebih baik lagi, menggali warisan luhur nenek moyang masyarakat tabalong untuk ditunjukkan ke dunia bahwa kekayaan tabalong tidak hanya pada sumber daya alam tak terbarukan, akan tetapi juga pada alam, seni, tradisi dan budayanya. “Karenanya teF didesain untuk mendorong fungsi kelembagaan yang baik dari masing-masing sanggar seni, karena hanya lewat peng-elolaan kelembagaan seni yang baik lah, karya-karya seni terbaik akan dihasilkan oleh para pegiat seni di tabalong,” tandasnya.

teF sendiri merupakan sebuah rangkaian kegiatan, di dalamnya ada kegiatan Lokalatih Kelembagaan seni. Untuk Lokalatih (Workshop) ini, perkumpulan pusaka mengundang Yayasan satUnama, sebuah lembaga non-pemerintah dari Jogjakarta yang memang secara profesional bekerja dalam berbagai pelatihan pengelo-laankelembagaan.Selainitudilakukanpulaverifikasifaktual pengelolaan kelembagaan yang diharapkan menghasilkan pemetaan tentang kondisi nyata wadah aktivitas para pegiat seni tersebut.

selain sanggar tatau silu bulau, yang terpilih se-bagai sanggar seni Dayak terbaik teF 2012, sanggar mishbahul munir juga menerima penghargaan sebagai sanggar seni banjar terbaik teF 2012. sanggar tatau silu bulau memboyong dua penghargaan sekaligus dengan memboyong gelar sanggar dengan penampi-lan terbaik teF 2012. sanggar terbaik diganjar hadiah masing-masing rp 5 juta, sementara sanggar dengan penampilan terbaik mendapat hadiah rp 1 juta dari penyelenggara dan sponsor kegiatan.

selain tari Kurung-kurung, malam penutupan seka-ligus penganugerahan penghargaan, juga tampil aneka pertunjukan seni tradisional dari sanggar-sanggar peserta teF 2012 dan teF 2011, mereka adalah sanggar mishbahul munir, sanggar bamelum, sanggar pusaka tabalong, sanggar suluh banua, sanggar tatau silu bulau dan sanggar regatn tatau. (metro7/ril)

tanjung --- peringatan maulid nabi besar muhammad saW di bu-lanRabiulAwal1434Hijriahtidakhanya dirayakan oleh masyarakat kaum saja, namun kalangan pelajar di sekolah-sekolah juga turut me-rayakan dan membesarkan peringa-tan lahirnya baginda rasulullah muhammad saW.

seperti yang dilakukan pelajar sman 1 tanta, selasa (5/2) tadi, seluruh siswa-siswi bersama dewan guru dan para undangan melaks-anakan peringatan maulid di ruang Laboratorium sekolah ini.

Kepala sman 1 tanta H ahmad

sayuti spd mengharapkan kepada semua pelajar yang hadir agar sen-antiasa meningkatkan dan selalu menjaga toleransi beragama antar sesama.

sementara untuk menghadapi ujian nasional ia berpesan agar para siswa mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya. Diantara-nya dengan rajin belajar dan men-gulangi mata pelajaran yang telah diajarkan oleh para guru.

sedangkan Ustadz Fahruddin dalam ceramahnya mengajak para pelajar agar senantiasa menjalan-kan kewajiban yang diajarkan oleh

aturan agama serta meninggalkan apa yang menjadi larangannya. ter-masuk juga aturan-aturan hukum yang berlaku, seperti halnya dengan penyalahgunaan narkoba yang da-pat menghancurkan masa depan generasi muda.

Ustadz Fahruddin juga mengajak para pelajar untuk senantiasa men-teladani kehidupan nabi besar mu-hammad saW sebagaimana tema yang di usung “Dengan peringatan maulid nabi muhammad saW Kita teladani Kepribadian nabi besar dan Kita tingkatkan Ukhuwah isla-miah. (metro7/Via)

Kepada pengganti-nya, arifin ber-harap agar tetap melanjutkan pro-

gram-program yang telah dibuat mengingat masih banyak persoalan-persoa-lan yang berkaitan dengan tugas pekerjaan, khusus-nya di bidang pembangu-

nan insfrastruktur yang merupakan hajat masyara-kat di beberapa wilayah di Kabupaten tabalong. “secara teknis maupun nonteknis untuk mewujud-kan tercapainya program pembangunan infrastruk-tur tidak terlepas adanya dukungan pendanaan yang

dianggarkan,” ucapnya.arifin menambahkan,

sebagai abdi negara, khus-usnya yang ditugaskan di lingkungan Dinas pU di-tuntut bisa bekerja secara optimal dan ekstra, baik di lapangan maupun yang di kantor. “oleh karena itu dukungan dan pengertian dari ibu-ibu Dharma Wa-nita sangatlah diharapkan sehingga pekerjaan suami yang bekerja di Dinas pU bisa berjalan dengan baik. tidak jarang pekerjaan suami-suami di Dinas pU melebihi waktu jam kerja karena harus turun ke la-pangan ataupun mengerja-kan pekerjaan administrasi di kantor,” tambahnya.

pada kesempatan itu ari-finjugamengaprisiasiter-hadap kader-kader pega-wai Dinas pU yang cukup banyak mendapat keper-

cayaan dari pimpinan un-tuk memasuki jabatan baru, termasuk H muhammad noor rifani sH st mt yang kini dipercaya sebagai ke-pala Dinas pU Kabupaten tabalong. pria yang akrab disapa H Fani ini juga per-nah mengawali karirnya di Dinas pU sekitar lima ta-hun sebagai Kepala bidang bina marga.

H muhammad noor rifani dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan selamat bertugas dengan jabatan baru sebagai Ke-pala badan perencanaan pembangunan Daerah (bappeda) Kabupaten ta-balongkepadaIrHArifinnoor .mt. Diakuinya, ba-nyak sekali ilmu dan pen-galaman yang ia dapatkan selama bekerja di Dinas pU di bawah kepemimpinan IrHArifin noor mt. oleh karena itu H Fani berko-mitmen terus melanjutkan program-program yang te-lah dibuat dan diterapkan sebelumnya oleh penda-hulunya tersebut. (metro7/Via)

Tari Kurung-Kurung Meriahkan Penutupan TEF 2012

Tatau Silu Bulau Penampil Terbaik

Ustadz Fahruddin Ajak Meneladani Kehidupan Rasulullah

Sertijab Kadis PU Tabalong Arifin dan RifaniTanjung --- Jabatan merupakan amanah dan kepercayaan yang diberikan oleh atasan untuk memberikan pelayanan terhadap masy-arakat. Hal itu diucapkan oleh Ir H Arifin Noor MT saat serah terima jabatan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Tabalong ke-pada penggantinya H Muhammad Rifani SH ST MT, Rabu (6/2) tadi.

Page 10: Metro7 Kalimantan Selatan

melalui program Corpora-te social responsibility ( Csr ) 2012 pt. pama membangun sebanyak 7 buah halte di tiga kabupaten yaitu kabu-paten tabalong sebanyak 2 buah , Hulu sungai Utara dua buah, barito timur dua buah dan kabupa-ten balangan satu buah. program p e m b a n g u n a n halte 2012 masing masing berukuran 2 x 4 meter kemudian untuk tahun 2013 diprogramkan pembangunan halte juga se-banyak 7 buah di tiga kabu-paten tersebut, namun uku-

rannya lebih luas lagi dengan ukuran 2 x 6 meter.

Hal tersebut dijelaskan CSRofficerPT.PamaHando-ko minggu (10/2) didampingi staf humas marsan .

menurutnya tujuan pembangunan halte adalah untuk mem-perlancar transportasi bagi karyawan, khus-usnya dalam menung-gu mobil sarana menuju lokasi tempat

kerja, disamping itu bisa juga bermamfaatkan bagi masy-arakat umum baik keperluan menunggu sarana mobil taksi atau pun sekedar duduk-du-

duk bersantai.”program pembanggunan

sarana halte ini juga dalam pelaksanaannya pt. pama berkordinasi dengan dinas

perhubungan dikabupaten masing-masing , khususnya menyangkut izin lokasi tem-pat pembangunan halte”, je-las Handoko. metro7/Via

manajemen pt adaro in-donesia dan seluruh kary-

awan harus memiliki ko-mitmen yang tinggi guna mencapai kinerja sesuai rumusan K3. begitu juga dengan pengelolaan ling-kungan hidup di seluruh area perusahaan.

Dalam bulan K3 tahun 2013 ini pt adaro indo-nesia melalui Departemen Hse melaksanakan kegia-tan sosialisasi kepada para pelajar di sman 1 tanta dan smKn 1 muara Ha-rus, safety Goes to school. tema yang diangkat pada

sosialisasi kali ini adalah ‘Cerdas Lebih sehat dan Lebih selamat’.

sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya memberi-kan pengetahuan sejak dini terhadap generasi muda,

betapa pentingnya pene-rapan K3 di lingkungan pekerjaan. Kegiatan sosia-lisasi safety Goes to school di sman 1 tanta dilaks-anakan, Kamis (7/2) tadi,

bertempat di ruang La-boratorium yang dihadiri perwakilan Dinas tenaga Kerja Kabupaten tabalong, Kepala sman 1 tanta H akhmad syayuti spd be-serta para dewan guru.

narasumber dari Depar-temen Hse pt adaro yang memberikan pencerahan tentang K3-LH di sman 1 tanta terdiri putih mu-lazmi, putih Fujaryadi, er-moko, azhari, niken, adi dan rischa.

putih mulazmi mem-berikan paparan seputar masalah kegiatan aktivi-tas penambangan batubara baik yang menyangkut

safety dan larangan me-masuki atau berada pada lingkungan kawasan ope-rasional pertambangan bagi masyarakat umum. Dijelaskannyamemasukikawasan operasional per-tambangan sebenarnya sudah ada larangan yang dibuat oleh pemerintah, akan tetapi masih banyak masyarakat umum yang tidak mengindahkan la-rangan tersebut. sehingga tercatat sejak beberapa ta-hun ini sudah ada beberapa kasus insiden kecelakaan yang menimpa masyarakat umum, khususnya peng-guna jalan perusahaan tanpa izin.

bagi karyawan yang bekerja di lingkungan pe-rusahaan mereka diwajib-kan mematuhi peraturan

dan petunjuk keselamatan kerja, dengan harus meng-gunakan alat pelindung diri (safety).

secara terpisah rischa Levina kepada metro7 menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk memasy-arakatkan K3-LH kepada masyarakat. Dalam kai-tannya dengan bulan K3 pt adaro indonesia akan menggelar seminar bagi masyarakat umum dengan mendatangkan narasum-ber Direktur teknik Ling-kungan mineral dan batu-bara atau Kepala inspektur tambang (Kait) Jr sya-waluddin Lubis mt, Ke-pala Dinas pertambangan dan energi provinsi Ka-limantan selatan Heryo-zami, beserta monivator dr David W (Dokter sos international).

“pada kesempatan itu Jr syawaluddin Lubis mt akan membuka secara resmi pameran K3-LH di Gedung saraba Kawa tan-jung,” kata rischa Levina.

sementara itu Kepala sman 1 tanta H akhmad sayuti spd menyambut baik kegiatan sosialisasi K3LH di sekolahnya. Ke-giatan ini dinilainya sangat positif bagi para pelajar. “Dengan sosialisasi ini para pelajar akan mempunyai pengetahuan yang lebih luas tentang pentingnya kesehatan termasuk kese-lamatan dalam berlalu lin-tas, dimana acara ini juga diisi juga dengan peny-uluhan tertib berlalu lintas oleh petugas dari satlantas polres tabalong,” kata say-uti. metro7/Via

Halaman 10

Sosialisasi K3LH Kepada PelajarTanjung --- Sebagai sebuah perusahaan besar yang bergerak di bidang pertambangan, PT Adaro Indonesia, selalu berusaha mene-rapkan aturan tentang teknik penambangan yang baik dan benar terhadap para karyawan. Baik untuk peraturan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) maupun menyangkut lingkungan hidup. Di-mana keduanya merupakan hal utama yang harus ditaati oleh para karyawan.

Bangun Halte Untuk Karyawan Dan Masyarakat

CSR Officer PT.Pama Handoko bersama Marsan staf humas PT Pama

Hal 10|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 11: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 11|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278Kalimantan

Pancani Gandrung. SH. Msi & Drs. H. Zain Alkim

Ampera A.Y Mebas. SE & H. Suriansyah. SKM Erjo Unja. SP & Mulyono Ir. Hap Baperdo. MM & H. Rusli

Ir. Yuren S Bahat. ST & H. Yusran Fauzi SAg Drs. M. Yamin. BA & Rini H. Cilikman Jakri. Spd. MAP & Ir. Wasriady

10.380 8.290 7.101 6.760

42.9831.2455.085 4.122

Dualisme kepengurusan itu semakin kentara saat mereka mengusung Calon bupati dan Wakil bupati bartim periode 2013 - 2018. Kubu surdi prungeh cs mendukung pasangan ampera ariyanto Y mebas se – H suri-ansyah sKm, sementara kubu perdiano cs merapat kepada pa-sangan pancani Gandrung – Zain alkim.

akibat dari dualisme du-

kungan pakar pangan ini KpUD bartim mengambil sikap tegas dengan mengembalikan berkas pendaftaran kedua pasangan calon. selain itu mereka juga mengirim surat ke Dpn pakar pangan di Jakarta untuk meminta keterangan legalitas kepenguru-san di DpK pakar pangan bartim.

surat tersebut telah mendapat balasan dari Dpn pakar pangan yang ditandatangi oleh ketua

umumnya, H muhammad Yasin sH. Dalam surat balasan itu dise-butkan, berdasarkan aD/art pa-kar pangan kepengurusan yang sah di Kabupaten bartim adalah kubu surdi prungeh cs, sesuai sK Dpp pakar pangan Kalteng nomor: 074/sK/Dpp-Kalteng/p.pangan/Xii/2012, tanggal 28 De-sember 2012. sementara calon yang diusung adalah pasangan ampera – suriansyah.

sementara kubu perdiano cs juga tidak mau kalah. pa-sangan yang mereka dukung, pancani Gandrung – Zain al-kim juga mengaku mendapat restu dari Dpn pakar pangan melalui surat tertanggal 16 Ja-nuari 2013 nomor 060/eks/Dpn-

paKarpanGan/i/2013 yang ditanda tangani langsung oleh Ketua dan sekretaris Dpn partai pakar pangan, Hasbullah dan Jackson Kumaat.Dalamsurattersebutdijelaskan

bahwa Dpn pakar pangan telah melakukan rapat pleno khusus dengan memutuskan untuk men-gusung pancani Gandrung – Zain alkim. “rapat pleno khusus ada-lah tempat pengambilan keputu-san tertinggi di Dewan pimpinan nasional pakar pangan,” kata pancani.

ia juga menyebutkan, ada sK nomor 263/sKep/Dpn-paKarpanGan/X/2012 ten-tang perubahan struktur pen-gurus Dewan pimpinan partai Karya perjuangan bartim atas

nama perdiano sebagai Ketua dan Zakaria sebagai sekretaris belum pernah dicabut atau diba-talkan oleh surat keputusan yang lain. sehingga ia berkeyakinan bahwa perdiano dan Zakaria ma-sih sah sebagai pengurus DpK pakar pangan bartim.

ada perbedaan mencolok da-lam sengketa legalitas kepen-gurusan DpK pakar pangan ini. Yakni menyangkut Ketua Umum Dpn pakar pangan. Dasar hukum versi surdi prungeh cs ditanda-tangani oleh H muhammad Yasin sH, sedangkan versi perdiano ditandatangani oleh Hasbullah. Keduanya sama-sama bertindak selaku Ketua Umum Dpn pakar pangan. metro7/ali/Fauzi

Dualisme Kepengurusan Pakar Pangan Kian Meruncing

Saling Klaim Mendapat Restu DPNTamiang Layang --- Perseteruan di internal Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Partai Karya Perjungan (Pakar Pangan) Barito Timur, antara Surdi Prungeh cs dengan Perdiano cs, kian meruncing. Kedua kubu sama-sama mengklaim sebagai pengurus sah parpol yang memiliki dua kursi DPRD Kabupaten Bartim ini.

tamiang Layang --- badan Keluar-ga berencana dan pemberdayaan pe-rempuan (bKbpp) Kabupaten barito timur telah menyediakan sepuluh unit sepeda motor untuk para peny-uluh lapangan keluarga berencana (pLKb) di kecamatan. pengadaan alat transportasi ini dimaksudkan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya bidang kelu-arga berencana (Kb) dalam menang-gulangi masalah kesehatan yang ada di kecamatan.

Kepala bKbpp Kabupaten bartim, Dra Dewi murni ibie map, mengata-kan sepeda motor tersebut dibagikan ke semua kecamatan untuk operasio-nal penunjang pLKb yang akan turun langsung ke lapangan untuk meman-tau keberadaan masyarakat.

menurutnya, pLKb berperan penting dalam memantau keluarga berencana yang ada di kecamatan. “sehingga bantuan sepeda motor

ini diberikan oleh pemerintah Kabu-paten bartim kepada bKbpp untuk penunjang pLKb Kecamatan untuk turun ke lapangan dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat. Dana-nya bersumber dari apbD Kabupaten bartim tahun 2012.

Dewi juga menegaskan, Kb ini, salah satu program dari pemerintah pusat yang dilaksanakan oleh pe-merintah daerah melalui badan Kelu-arga berencana dan pemberdayaan perempuan (bKbpp). Dia juga berte-rima kasih kepada pemerintah yang mendukung prograam Kb ini.

Dengan adanya kendaraan opera-sional ini pLKb bisa turun ke desa-desa sehingga masalah kesehatan masyarakat yang berada di pelosok bisa terpantau. selain itu mereka juga diharapkan bisa bekerjasama dengan posyandu yang ada di desa. metro7/ali

10 Unit Sepeda Motor Untuk PLKB Kecamatan

Kepala BKBPP Kabupaten Bartim Dra Dewi Murni. Ibie, MAP

tamiang Layang --- perbai-kan jalan yang diharapkan oleh warga Desa pulau patai Kecamatan Dusun timur be-lum juga terkabul. padahal kerusakan jalan sepanjang tujuh kilometer yang menjadi akses utama menuju masyara-kat itu sudah beberapa kali diusulkan kepada pemerintah Kabupaten barito timur un-tuk diperbaiki.

Karena usulan mereka be-lum dikabulkan pemerintah, warga setempat terpaksa melakukan perbaikan sen-diri. setidaknya mereka sebu-lan sekali mereka bergotong royong memperbaiki jalan yang rusak agar bisa dilalui. namun karena perbaikan dilakukan seadanya maka ha-

nya selang beberapa waktu jalan itu kembali rusak.

“Jalan itu masih berupa tanah dan pasir putih. saat ini kondisinya parah, bahkan berkubang lumpur. padahal aktivitas keseharian warga untuk menuju kecamatan maupun kabupaten melintasi jalan tersebut,” ungkap Ha-winggo, Kepala Desa pulau patai.

ia sudah sering mengu-sulkan Kepada pemerintah Kabupaten bartim untuk memperbaiki jalan tersebut, namun belum ditanggapi. Ka-rena itu Hawinggo berinisiatif memperbaiki seadanya ber-sama warga.

Untuk menutupi kubangan lumpur mereka harus meme-cah batu gunung. Upaya itu tidak bertahan lama karena jika diguyur hujan dipasti-kan rusak lagi. “tapi ini pa-ling tidak mengurangi resiko ancaman kecelakaan di jalan untuk warga yang melintas,” imbuhnya.

Kabid bina marga pada Di-nas pekerjaan Umum Kabu-paten bartim, suprayogi st, mengakui saat ini memang banyak permohonan warga untuk perbaikan jalan. ia ber-kilah dengan alasan klasik, anggaran untuk melakukan

perbaikan sangat terbatas.sebenarnya, kata suprayo-

gi, pihaknya tidak mengingin-kan adanya jalan rusak di de-sa-desa. “Jika anggaran kita mencukupi, maka akan kita laksanakan untuk perbaikan jalan tersebut, namun seba-liknya jika anggarannya tidak mencukupi maka kita tidak bisa untuk berbuat banyak. Karena itu pU hanya pelaks-ana teknis untuk di lapangan,

kalau ada jalan desa yang ru-sak kita akan berupaya un-tuk mengusulkan perbaikan sesuai dengan tupoksi (tugas pokok dan fungsi) kita dan sesuai dengan kemampuan anggaran daerah,: tegasnya. metro/ali/Fauzi

Usulan Perbaikan Jalan Tidak Ditanggapi

Warga Gotong Royong Sebulan Sekali

HawinggoKades Pulau Patai

Suprayogi. STKabig Bina Marga

Page 12: Metro7 Kalimantan Selatan

SPORTMANIAHal 12|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Rossi Pede Bisa Bersaing dengan Lorenzo dan Pedrosa

Sepang - Hasil tes di Sirkuit Sepang membuat puas Valentino Rossi. Meski menyebut Jorge Lo-renzo dan Dani Pedrosa berada di kelas yang beda, The Doctor pede dirinya akan bisa bersaing dengan dua rider tersebut.

Rossi menutup tes di Sepang dengan duduk di posisi tiga daftar pebalap tercepat di belakang Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo. Di dua hari per-tama, pebalap Yamaha itu bertengger di posisi empat.

Seluruh capaian tersebut jadi indikasi positif buat Rossi untuk kembali ke persaingan papan atas MotoGP, setelah dua musim terakhir dia ter-puruk bersama Ducati.

"Pastinya saya masih harus melakukan banyak pekerjaan, terutama untuk bisa bersaing dengan Lorenzo dan Pedrosa," sahut Rossi.

"Jorge melakukan simulasi balap dengan hebat, di level yang sangat tinggi dan dia mengendarai motor dengan sangat baik. Jika saya harus mela-kukan simulasi balap hari ini, saya tidak akan bisa secepat dia," lanjut rider 33 tahun itu seperti dikutip dari Crash.

Dengan kompetisi musim baru akan digelar April mendatang, Rossi pun pede kalau saat seri mulai bergulir nanti dia akan punya kemampuan untuk berkompetisi dengan Lorenzo dan Pedrosa.

"Tapi bagaimanapun, bisa memulai musim dengan potensi, dan target yang sudah ditetap-kan, untuk terus berkembang demi bisa bertarung dengan Pedro-sa dan Lorenzo, ini adalah sebuah l a n g k a h yang bagus." tuntasnya.dtk

Ducati Butuh Banyak Perbaikan

Sepang - Para pebalap Ducati mencatatkan waktu yang kurang memuaskan saat menjalani tes resmi di Sirkuit Sepang. Nicky Hayden dan Andrea Dovizioso menyatakan tunggangan mereka butuh banyak per-baikan.

Ada empat pebalap yang menggunakan motor Du-cati di ajang MotoGP 2013 ini. Keempatnya tampak sulit bersaing dengan pebalap-pebalap papan atas saat menjalani tes pada 5-7 Februari kemarin.

Dari tim pabrikan, Hayden mencatatkan posisi ter-baik sembilan. Sementara Dovizioso berada satu ting-kat di bawah pebalap asal Amerika Serikat itu.

Sedangkan dari tim satelit Pramac Ducati, Ben Spies dan Andrea Ianonne membukukan posisi terbaik di posisi ke-13 saat tiga hari menjalanai tes.

Usai serangkaian uji coba di Malaysia kemarin, Hay-den mengaku tak senang dengan catatan waktunya bersama pabrikan asal Italia itu. Ia pun menuntut Du-cati melakukan banyak perbaikan.

"Kami jelas tidak senang ketika catatan waktu kami jauh dari para pebalap di posisi atas, tapi kami tahu itu bakal sulit," ucap Hayden di Autosports.

"Kami menemukan beberapa hal kecil selama tes, yang memungkinkan kami untuk meningkatkan konsis-tensi di hari ketiga, tapi saya pikir kami butuh suatu hal yang besar," tambah juara dunia tahun 2006 itu.

Menimpali rekan setim- nya itu, Dovizioso juga mengungkapkan hal yang sama.

"Kami hadir di sini untuk memperbaik i situasi dan semua orang tahu di mana level kami se- karang. Jadi, kami harus memper-baiki diri," kata Dovizioso.

"Kami men-coba banyak hal semampu kami, karena kami fokus pada pengembangan motor. Selisih dengan pebalap lain sangat besar, dan kami di-dorong untuk me-mahami motor," ungkapnya.dtk

Performa Buruk City Bikin Mancini Murka Manchester

- Roberto Mancini tak bisa me-nyembu-

nyikan kekesalan sekaligus rasa kecewa kala Manches-ter City takluk dari Sout-hampton, yang memang membuat peluang mereka jadi juara kian menipis.

Bertandang ke St Mary's Stadium di pekan ke-26 Liga Inggris, Minggu (10/2/2013), City berharap bisa mengakhiri puasa kemenangan di dua laga terakhirnya setelah ditahan imbang Queens Park Rangers dan Liverpool.

Tapi apa daya City malah takluk 1-3 dari Southamp-ton yang justru sedang berjuang menghindari degradasi. Gol Edin Dzeko sempat membuat harapan City menang muncul setelah tertinggal dua gol lebih dulu dari Jason Pun-cheon dan Steven Davis.

Namun bunuh diri

Gareth Barry memupus asa itu dan berkali-kali City coba mencari gol lagi tapi tetap gagal. Alhasil City gagal memperbaiki rekor tak pernah bisa menang ketika tertinggal dua gol lebih dulu yang terakhir mereka lakukan di tahun 2005, saat itu mereka menang 3-2 dari Nor-wich City.

Jelas kekecewaan tampak jelas di wajah Mancini melihat permai-nan anak asuhnya di laga itu. Apalagi lini belakang City terlihat mudah ditem-bus di mana Soton mampu melepaskan 15 tembakan dengan empat on goal.

"Benar-benar buruk performa kami dan Sout-hampton lebih baik dari kami. Kami kebobolan dua gol yang saya pikir tak seharusnya terjadi pada tim seperti kami," keluh Mancini di BBC.

"Saya tidak pernah melihat tim kami ke-

bobolan seperti ini. Pada akhirnya kami mem-buat dua kesalahan fatal. Performa kami benar-benar sangat buruk. Kami bermain hanya dengan dua atau tiga pemain. Sulit melawan 11 orang hanya dengan tiga pemain," sam-bungnya.

"Saya sangat kecewa dengan para pemain hari ini. Ketika kami tampil seperti ini hari ini, saya sangat marah. Para pe-main baru balik dari tugas membela negara -- itu

tidak bisa dijadikan excuse, tapi memang alasannya itu. Beberapa pemain baru kembali hari Jumat dan bermain hari ini. Ini membuat segalanya lebih sulit. Pada akhirnya kami memang bermain buruk."

Permainan buruk yang berujung kekalahan itu membuat kini perolehan angka City mandek di angka 53 dan bisa terting-gal 12 poin andaikan Man-chester United menang atas Everton malam nanti. dtk

'Peluang City Juara Tinggal 10 Persen'

Southampton - Kekalahan dari Southampton membuat Roberto Man-cini pesimistis Manchester City bakal mempertahankan titel juara mereka. Mancini menilai sulit mengharapkan Manchester United terpeleset di sisa musim ini.

Kegagalan City menang di dua laga terakhirnya -- sebelum lawan Soton -- membuat mereka tertinggal sem-bilan poin dari MU yang justru selalu menang di tiga laga terakhirnya.

Maka kemenangan wajib diraih atas Soton jika City ingin menjaga kans mereka menjadi juara. Tapi sayang hasil berbeda didapat The Citizens di akhir laga ketika takluk 1-3 yang membuat mereka terancam terting-gal 12 angka jika MU menang atas

Everton.Sebuah kondisi yang tentunya tak

diinginkan Mancini mengingat MU

begitu stabil penampilannya musim ini. Bahkan mengharapkan MU ter-gelincir lagi seperti musim lalu -- saat unggul 8 poin di enam laga tersisa -- pun sepertinya sulit dilakukan dan Mancini realistis jika peluang timnya jadi juara kian menipis.

"Sangat sulit untuk menjadi juara. Saya terbiasa selalu optimistis dan ingin melakukannya saat ini, tapi se-pertinya sulit," ujar Mancini di BBC.

"Saya pikir peluang kami hanya 10 persen untuk memenangi titel juara. Saya tidak berpikir United akan mem-buang percuma keunggulan 12 poin yang dimiliki," demikian Mancini. dtk

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 13: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 13|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

SPORTHalam

an 13

CONTACT PERSON :

Mega (085753887607)Suwarto (0852 4845 7878)

INFO PEMASARAN IKLAN :Jl. Simpang Tiga Tangki Hijau No. 21 RT. 6 Murung Pudak - Tanjung - Tabalong Telp. (0526) 2700805IKLAN PASS

Contact Persons : AULIA RAHMAN 0819 52878707 0813 51414404 0857 5001 7777 (bisa melalui SMS )

WIRA TOYOTAMelayani Pembelian Cash & Kreditproses Cepat persyaratan mudah

Jl. Tanjungpuri No. 100, Tanjung 71571 Kabupaten TabalongKalimantan Selatan Telp./Fax. 0526-2021850

Jangkauan- Paringin- Amuntai- Kalua- Tanjung- Muara Uya- Tamiang Layang ( Kalteng )

Forum Lagu :Indonesia 60 %Dangdut 30 %Daerah 10 %

Jam Siar06.00 - 24.00 WITA ( 18 Jam )

Forum Siar :Hiburan, Pendidikan, Informasi & Berita

Jl. Mabu’un Raya No.32 Tanjung - TabalongRIzKIE HP : ( 0812 5099 487 / 0852 5054 7000 )

Do’a & Ikhtiar

Praktek Tiap HariJam : 08.00 - 22.00

Jum’at LiburUstadz A.F. BAIHAQIHp. 0852 5125 7437Biaya

Kesepakatan Bisa Terima panggilanAlamat : Jl. A.Yani Km.7 Ds. Pamarangan Kiwa / Kabuau

RT. 2 No. 33 Kec. Tanjung Tabalong 71513 (Seberang Mesjid Su’ada)

Melayani :• Pasang Susuk : Emas, Intan, Berlian, Cair ( Embun Rasi )• Buka Aura tanpa susuk meliputi : Pengasihan, Buang

Sial, Cepat Jodoh, Keberuntungan, Penglarisan, dll.• Pengisian Benda seperti : Minyak, Tasbeh, Alat

Kosmetik, dll.• Pagar dengan Tenaga Dalam & Rajah Ghaib untuk

keselamatan diri, rumah, toko, kebun, pabrik, dll.• Pengisian Ilmu Kebatinan Hikmatul Qaromah.

Kabar Gembira

BERKAT UTAMA MOTOR :Jl.Ir.P.H.M.Noor RT.07 Pembataan -Tanjung Telp. (0526) 2022117

TANJUNG RAYA MOTOR :Jl.Ir.P.H.M.Noor RT.02 No.43 Pembataan -Tanjung Telp. (0526) 2022713BERKAT MOTOR :Jl.A.Yani RT.02 Kelua. Telp. (0526) 2029207

Ayo Buruan!!! Kunjungi : KREDIT VIA

Page 14: Metro7 Kalimantan Selatan

Metro Santai

DEALER RESMI TOYOTA - TANJUNGInfo Pemesanan :Kaspi : 0852 485 39322 - 0857 5237 2323 PIN BB : 27677153

Melayani Pembelian Cash & KreditAlamat : Jln.A.Yani Perumahan Griya Usaha Mandiri RT 11 Loyang Jangkung HP. 0813 4827 4800

Insya Allah Langsung Besar Panjang & PerkasaBagi yang kurang sempurna dengan ukuran alat vital, impotensi (lemah), ejakulasi dini, mani encer, kurang gairah, kencing manis

dan belum punya keturunan dll.MELAYANI : PASANG SUSUK BANYU, EMAS, BERLIAN UNTUK

MENAMBAH AURA, DAYA TARIK, BERWIBAWA, OLAHRAGAWAN, UNTUK DISEGANI KAWAN ATAU LAWAN, PENGASIHAN SUPAYA PACAR

( SUAMI/ISTERI) JANGAN KE LAIN HATI, PENGLARIS USAHA DLL

Insya Allah Dapat Disembuhkan ( Sempurna )

PENGOBATAN TRADITIONAL SPESIALIS ALAT VITAL

DITANGANI LANGSUNG OLEH : BAPAK H.MUCHLIS

Hal 14|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Ir. ESKoP. MAPSEKDA

Keluarga Besar Zain Alkim & Istri

Hj Mariani Zain AlkimSekretariat Daerah

Kabupaten Barito Timur Beserta Staf

Dinas Pertambangan dan Energi

Kabupaten Barito Timur Beserta Staf

Dinas Pendidikan Pemuda & Olah Raga Kabupaten Barito Timur

Beserta Staf

Dinas Pertanian, Perikanan dan

Peternakan Kabupaten Barito Timur

Beserta Staf

Ariantho.S. Muler. ST Raran. A.Md

H. Yusran Fauzi. SAg H. Suriansyah SKM

MUSLIM RAhARJo. SPd. MAPKadis

Drs. ARgIANToKadis

Ir. YULIANTARA Kadis ANggoTA DPRD BARTIM ANggoTA DPRD BARTIM

CALoN WAKIL BUPATI BARTIM PERIoDE 2013 - 2018

CALoN WAKIL BUPATI BARTIM PERIoDE 2013 - 2018

Selamat & SuksesHari Pers Nasional9 Februari 2013

Gara-Gara Raffi, Ahmad Dhani Siapkan Sniper

JaKarta - maraknya pemberitaan RaffiAhmadyangterjeratnarkobatelahmembuat banyak orangtua mawas. tak terkecuali musisi ahmad Dhani.

tidak tanggung-tanggung, ahmad Dhani bahkan menyiapkan sniper demi menjaga ketiga anaknya, al, el, dan Dul.

"saya dari dulu siapkan sniper untuk pengedar yang berada di sekitar anak saya," kata ahmad Dhani di studio rCti, Jumat (8/2/2013).

tak hanya itu, Dhani pun mengawasi pergaulan ketiga anaknya.

"saya sampai siapkan sniper lho, pokoknya ada yang ngedarin narkoba di sekolah al, el, Dul, tembak mati," ungkapnya. "iya dong, batasi pergaulan," sambungnya.

Dhani juga memberikan pengawalan bagi ketiga buah hatinya selama 24 jam. "sniper-nya bisa (jaga 24 jam)," tutupnya. okezone

RaffiTerbebanidenganBerita Miring Dirinya

JAKARTA-PemberitaanseputarRaffiahmad ternyata telah membuat dirinya terbebani. itu diungkapkan Gunawan, setelah dirinya menjenguk presenter Dahsyat tersebut.

"TadiRaffibilangkesayadiasedikitterbebani dengan pemberitaan yang enggak benar tentang dirinya," kata Gu-nawan di Gedung bnn, Cawang, Jakarta timur, kemarin.

bekas suami paramitha rusady itu meminta media tidak terus menghakimi Raffi.Pasalnya,halitumenjadibebandan mengganggu pikirannya."Raffijugamintakepadaparapers

janganmen-judgediaterus.KasianRaffijadi beban pikiran dia juga, soalnya berita-berita itu kan menyangkut orang lain juga," ujar Gunawan.Sepertidiketahui,tadipagiRaffikem-

bali menjalani pemeriksaan kesehatan di rsKo, Cibubur. saat tiba di bnn, dia sempat bersembunyi di dalam mobil ka-rena takut bertemu wartawan. okezone

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278

Page 15: Metro7 Kalimantan Selatan

Hal 15|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278SAMBUNGAN HAL 1

Sebuah sumber terpercaya menuturkan, sebenarnya beberapa bulan sebelumnya Dinas Sosial Pariwisata dan Kebudayaan (Dissospar-bud) Kabupaten Tabalong sudah mendatangi pihak manajemen tempat hiburan tersebut untuk meminta agar mereka mengurus izin kepariwisataan. Namun sayangnya, upaya jemput bola Dissosparbud ini tidak mendapat tanggapan positif dari pihak manajemen Inul Vista. Hingga kini mereka belum juga meminta atau mengajukan izin pariwisata meski sudah dilakukan soft opening.

Lebih mengherankan lagi, meski perizinan-nya belum lengkap, soft opening dibuka oleh Bupati Tabalong H Rachman Ramsyi dan dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pim-pinan Daerah seperti Ketua DPRD Tabalong, Kapolres Tabalong, Kejari Tabalong serta tidak ketinggalan hampir semua kepala Dinas dan SKPD juga hadir disana.

“Inul Vista memang hebat, meski izinnya be-lum lengkap tapi dibuka oleh bupati,” ungkap sumber tersebut.

Dijelaskannya juga, kasus serupa dulu per-nah terjadi pada tempat hiburan Amazing Ka-limantan Pub di Aston Tanjung City Hotel. Ketika mendatangkan artis ibukota Vicky Shu dibubarkan oleh kepolisian karena tidak memi-liki izin pariwisata. “Bisa jadi ini akan terjadi lagi pada Inul Vista jika mereka tidak melen-gkapi perizinannya,” tambahnya.

Banyak kalangan di Tanjung menyayang-kan sikap dari menegemen Inul Vista yang menganggap remeh ijin pariwisata tersebut. Meskipun keberadaan karaoke keluarga itu mendapat dukungan penuh dari petinggi didae-rah, seharusnya mereka lebih malu kalau ijin operasionalnya tidak lengkap.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Met-ro7, para pelajar yang mengenakan baju se-kolah kedapatan masuk ke karaoke keluarga itu pada jam sekolah. Hal itu sempat di up-load pada jejaring sosial Facebook dan banyak mendapat tanggapan miring dari warga masy-arakat Tabalong.

Sementara itu kalangan LSM Tabalong me-minta manajemen Inul Vista membuat pera-turan tegas terhadap para pengunjung. “Pihak Inul harus membatasi pengunjung yang datang. Para pelajar harus dilarang masuk, minimal pada jam-jam sekolah,” katanya.

Hal senada juga diungkapkan oleh sejumlah pendidik di Kabupaten Tabalong. Pasalnya, ka-lau dibiarkan bebas seperti saat ini dikhawatir-kan bakal mengganggu kegiatan belajar menga-jar di sekolah. “Tapi mungkin karena saat ini masih gratis sehingga pengunjungnya banyak, termasuk para pelajar,” kata salah seorang guru.

Belum didapat tanggapan dari manajemen Inul Vista terkait masalah ini. Koran ini belum berhasil mendapatkan nomor ponsel manager-nya, Andersen Tjok. (Metro7/Nor)

Izin Pariwisata...

Pebulutangkis Tewas...Kemudian, korban yang merasa kelelahan

kembali istirahat menghilangkan kecapean, membuka botol kecil, yang kuat dugaan minu-man suplemen sambil mwngisap rokok.

Tak lama kemudian korban mengalami ke-jang-kejang dan terjatuh dari kursi duduk.

Hal itu membuat para temannya terkejut. Pada mula, mengira kalau korban kerasukan se-tan. Beberbagai do’a sempat dibacakan teman-temannya.

Beberapa jam kemudian korban dinyatakan meninggal dunia. Untuk mengetahui kematian korban, langsung dilaporkan ke Mapolsekta Banjarmasin Selatan.

Setelah mendapatkan laporan tersebut se-jumlah petugas kepolisian dipimpin Kapolsekta Banjarmasin Selatan, AKP Hadi Supriyanto didampingi Kanit Reskim, Iptu Nur Rochim SH tiba di lokasi. Namun, karena permintaan pihak keluarga, akhirnya, jenazah dibawa pulang ke rumah duka, tak divisum.

``Karena berbagai saksi mengatakan korban tewas dengan wajar. Kita juga mendapat surat pernyataan dari pihak keluarga, kalau memang tak divisum. Kematian korban wajar. Artinya tak ada sebab lain,’’ kata AKP Hadi Supriyanto. (Metro7/Aa)

Karyawan PT AMS...Pertemuan itu dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Tabalong Drs H Darwin Awi MSi serta dihadiri oleh pejabat Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Tabalong.

Perwakilan karyawan AMS, Endro Wibowo menjelaskan bahwa pihak perusahan akan melakukan pemutusan hubungan kerja. Hal itu tersirat ketika mereka menerima gaji, dimana dikatakan bahwa itu merupakan gaji terakhir. “Itu artinya akan ada pemutusan hubungan kerja sepihak,” katanya.

Saat ini, terangnya, status mereka masih ka-ryawan kontrak. Padahal ketentuan pekerjaan mereka tidak termasuk dalam lima kategori pekerjaan yang bisa dengan sistem kontrak.

“Atribut yang kami pakai PT ATA padahal dalam kontrak yang kami tanda tangani dengan AMS harusnya atribut kami AMS,” tambahnya.

Atas pengaduan ini Sudarmadi SH MH, ang-gota Fraksi PAN, mengatakan akan melakukan

klarifikasidenganpihakAMS.Pasalnyaposisianggota dewan bukan sebagai pengambil ke-bijakan. Oleh karena itu DPRD Tabalong akan memanggil pihak perusahaan untuk dimintai keterangan.

Sementara Ketua Komisi II Drs H Sugianoor MAP menilai timbulnya permasalahan antara menajemen dengan karyawan merupakan ke-gagalan pemerintah daerah dalam melakukan pengawasan terhadap perusahaan yang ada di Tabalong, terutama terkait kontrak kerja.

Persoalan ketenagakerjaan mungkin meru-pakan masalah baru di Bumi Saraba Kawa ini. Pasalnya, dalam tiga hari para wakil rakyat di Garaha Sakata didemo oleh karyawan perusa-haan. Selain PT AMS, sebelumnya karyawan PT Bumi Makmur Utama Mandiri (BUMA) juga melakukan aksi serupa. Apalagi sebagian sempat melakukan penutupan jalan tambang di KM 34. (Metro/Riza)

Terbakar di SPBU...Seorang saksi mata, Ishak, menuturkan mo-

bil tersebut terbakar di luar area SPBU. "Mo-bilnya terbakar sesaat setelah mengisi bahan bakar namun untungnya posisi mobilnya sudah keluar dari area SPBU," jelasnya.

Pria yang bertugas sebagai pengawas SPBU tersebut mengatakan pihaknya tidak bisa mem-bayangkan seandainya mobil tersebut terbakar di dalam area SPBU. Besar kemungkinan api akan menyambar mesin operator bahan bak-arnya.

Ishak juga mengatakan bahwa mobil yang terbakar tersebut adalah mobil pelangsiran yang setiap hari selalu membeli BBM untuk dijual kembali.

Menurut informasi yang berhasil dihimpun Metro7, kebakaran itu berawal dari meledaknya korek gas yang ada dalam mobil carry tersebut. Api yang ditimbulkan langsung menyambar tangki bensin yang berada dalam mobil terse-but sehingga menyebabkan ledakan yang lebih besar.

Sang sopir, H Adenan, tidak sempat meny-elamatkan diri dari kobaran api. Warga Desa Jumba Kacamatan Amuntai Selatan ini men-galami luka bakar yang cukup serius sehingga langsung dilarikan ke RSUD Pembalah Batung Amuntai.

Meski ada kejadian ini, SPBU Banua Lima masih melayani pengisian BBM untuk para pe-langsir. Namun jumlahnya dibatasi untuk mem-beri kesempatan kepada masyarakat umum.

"Setiap pelangsir cuma mendapat jatah Rp 200 ribu per orangnya dan itu cuma boleh dila-kukan sekali dalam sehari," jelasnya.

Sementara itu Kapolres HSU AKBP Rudy Haryanto Sik saat dihubungi via ponsel mem-benarkan kejadian ini. Menurutnya kasus ini te-tap akan diselidiki kerugian hanya dialami oleh pihak korban. Pihaknya sudah berulang kali menghimbau kepada para pelangsir untuk me-nambahkantangkimodifikasipadamobilnya.

Informasi terakhir, kini kondisi korban sudah mulai membaik. Namun yang bersangkutan masih belum diperkenankan pidah dari berada di ruang ICU. Hal itu disampaikan oleh salah satu dokter yang bertugas di instalasi gawat darurat tersebut. “Yang bersangkutan (korban) masih dirawat di rawat di ruang ICU guna pen-gontrolan dan penangan insentif tehadap luka bakar yang diderita korban ,” jelasnya.

Dalam beberapa hari ke depan pasien sudah bisa pulang ke rumahnya dan selanjutnya mela-kukan rawat jalan “Selanjutnya pasien cukup melakukan pengobatan dengan cara rawat jalan untuk mengontrol perkembangan kondisi luka bakar yang di alami pasien,” jelasnya.

Sementara itu salah seorang perawat yang tak mau disebutkan namanya mengatakan ba-hwa luka bakar yang diderita korban termasuk grade 2, yakni sekitar 47 persen bagian tubuh-nya melepuh. “Luka bakar yang diderita koban sudah Great 2 yaitu sekitar 47 persen karena cuma bagian kepala dan sekitar bawah ping-gang serta badan bagian muka yang tidak ter-bakar yang lainnya terlihat melepuh,” jelasnya.

Sedangkan mobil milik korban sudah dia-mankan di Mapolres HSU untuk kepentingan penyelidikan. Metro7/Ayie.

Diperiksa Polres Tabalong...Namun pemeriksaan yang dilakukan pihak

penyidik Dit Reskrimum Polda Kalsel, bukan terkait dengan kasus yang dilaporkan Agus Median.

Melainkan mengenai kasus penipuan uang pembebasan lahan di kawasan Kabupaten Balangan.

Akan tetapi pemeriksaan dugaan kasus yang sama tapi tempat dan korbannya berbeda, dan Kamis (7/2) pagi, oknum polisi tersebut men-jalani pemeriksaan di lantai II Dit Reskrimum Polda Kalsel.

Informasi terhimpun, kalau Brigadir Hendra dilakukan pemeriksaan penyidik terkait dugaan kasus penipuan mengenai uang pembebasan lahan dari PT Adaro, yang terletak di wilayah hukum Polres Tabalong.

Kapolres Tabalong AKBP, Didik Sudary-anto,ketikadikonfirmasiviatelponselularnya,Kamis (7/2) sore, membenarkan kalau Brigadir Hendra dilakukan pemeriksaan terkait kasus pembebasan lahan dari PT Adaro.

``Memang benar kita ada melakukan peme-riksaan terhadap Brigadir Hendra. Dan peme-riksaan kepada oknum tersebut sifatnya masih penyelidikan terkait prihal pembebasan lahan dari PT Adaro,’’ kata Didik.

Dikatakan Didik, pemeriksaan Brigadir Hendra oleh pihaknya menindaklanjuti laporan yang masuk yang menyatakan uang pembeba-san lahan dari PT Adaro mengenai ganti rugi itu salah sasaran yang diterima pihak Brigadir Hendra.

Kasus ini bermula dari penutupan lahan PT Adaro oleh warga dari kubo Arpani, hingga akhirnya terjadilah pembebasan lahan atau ganti rugi dari PT Adaro.

Namun infonya uang ganti rugi tersebut salah sasaran, bukannya kepada Arpani melai-nkan kepada Hendra.

``Nah untuk kejelasana semua itu maka kita

lakukanlah penyelidikan dan memintai kete-rangan Hendra yang saat ini ditahan di Mapolda Kalsel, karena kasus terdahulu,’’ jelas Didik.

Sekedar diketahui, oknum polisi ini sebelum-nya sudah dijadikan tersangka oleh pihak Polda Kalsel, dalam kasus yang sama.

Yakni dugaan penipuan dan penggelepan mengenai uang ganti rugi pembebasan lahan dari perusahaan yang sama.

Pada kasus terdahulu obyeknya di wilayah hukum Polres Balangan, dan korbannya Agus Median.

Dimana saat itu lahan yang akan dibebas-kan perusahaan yang merupakan milik Agus Median telah diakui pula oleh Brigadir Hendra sebagai lahan miliknya.

Karena saat itu Brigadir Hendra telah me-megangsertifikatlahanyangmerupakanmilikAgus Median, akhirnya diadakan kesepakatan kalau uang hasil pembebasan lahan dari perusa-haan itu dibagi dua.

Akan tetapi pada pembayaran pertama me-mang sempat dibagi dua. Namun pembayaran berikutnya Agus Median tidak pernah lagi mendapat bagian, bahkan Brigadir Hendra mengambil sendiri uang pembebasan lahan be-rikutnya tanpa melibatkan Agus Median.

Agus Median mencoba mediasi dengan Hendra tapi tidak ada tanggapan, hingga akhir-nya kasus ini dilaporkan Agus Median ke Ma-polda Kalsel.

Dan dari hasil penyelidikan rupanya serti-fikatyangdipegangBrigadirHendradidugapalsu, dan lahan yang ditelah dibebaskan peru-sahaan tersebut seutuhnya milik Agus Median.

Dalam kasus ini pihak Polda Kalsel bukan hanya menahan Brigadir Hendra, melainkan juga telah menahan salah seorang warga yang didugaikutterlibatdalampenerbitansertifikatyang telah dimiliki Hendra atasnama Rusdian-syah alias Macan. (Metro/Aa)

Pembangunan Aula Distamben...Keterlambatan proyek pembangunan Aula

Distamben ini sempat mendapat perhatian Ke-jaksaan Negeri (Kejari) Tamiang Layang. Tapi karena penyebabnya adalah masalah teknis pelelangan maka para penegak hukum dari korp adhyaksa tersebut masih memaklumi dan mem-berikan toleransi waktu penyelesaian.

“Tahun 2012 ini kami masih memaklumi keterlambatan pengerjaan proyek yang belum selesai. Pasalnya ada transisi dari pelelangan secara manual ke sistem online berupa layanan pengadaan secara elektronik (LPSE), karena sistem online ini baru di-launching-kan di Ka-bupaten Bartim,” kata PPID Kejari Tamiang Layang, Dinar Kripsiaji SH.

Kasi Intel Kejari Tamiang Layang ini juga menegaskan tahun depan pelaksanaan proyek tidak ada yang belum rampung hingga tutup tahun, kecuali proyek yang bersifat multiyears atau terjadi forje major. “Tentunya LPSE sudah berjalan, kalau tahun lalu baru dimulai bebe-rapa bulan sebelum tutup tahun anggaran oleh karena itu tidak ada lagi alasan untuk molor, apalagi pekerjaan proyek itu sampai belum selesai,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Distamben Kabupaten Bartim Muslim Raharjo. SPd. MAP ketika ditemui Metro7, baru-baru tadi, mengatakan keterlambatan pekerjaan pembangunan aula tersebut disebabkan oleh keadaan alam yang

tidak mendukung dan keterlambatan datangnya material sehingga menyita waktu terlalu lama. Sedangkan pekerjaan baru dimulai saat men-dekati tutup tahun anggaran. Oleh karena itu sesuai dengan Kepres Nomor 70 tahun 2012, waktu pekerjaan yang semula pada tanggal 8 Desember 2012 dan diperpanjang 50 hari kalender.

“Sehingga dengan adanya perpanjangan waktu yang diberikan kepada kontraktor, maka dinas akan memberikan surat kesepakatan dan kesanggupan untuk menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan batas yang diberikan. Namun sebaliknya jika kontraktor tidak sanggup un-tuk menyelesaikan pekerjaan tersebut, maka penyelesaian pekerjaan akan digantikan kepada kontraktor lain,” ungkap Muslim.

Ia mengharapkan pihak kontraktor agar menggunakan waktu yang diberikan dengan sebaik mungkin sehingga pengerjaannya bisa diselesaikan tepat waktu dengan hasil yang sesuai ketentuan dalam kontrak.

Sekedar diketahui, pembangunan Aula Dis-tamben Kabupaten Bartim dikerjakan dalam tiga tahap. Tahap pertama pada tahun anggaran 2011, tahap kedua pada tahun anggaran 2012 dan tahap penyelesaian pada tahun anggaran 2013. Dananya berasal dari APBD Kabupaten Bartim. Metro7/Ali

Pagar Bandara Warukin...“Kelihatannya pagar itu dipotong mengguna-

kan gergaji besi agar mobil bisa lewat,” katanya kepada koran ini, Selasa (29/1) tadi.

Sebenarnya, tambahnya lagi, Pemerintah Kabupaten Tabalong sudah membuatkan jalan warga menuju kebun. Hanya saja jalan tersebut hanya tanah sehingga tidak bisa dilalui kendar-aan saat musim hujan. Sementara permohonan agar jalan tersebut diberi pengerasan belum ditanggapi. “Tidak ada jalan lain, mereka ter-paksa memotong pagar bandara,” terangnya.

Aksi warga ini mestinya menjadi bahan pe-mikiran Pemerintah Kabupaten Tabalong. Pa-salnya, aset yang dihibahkan oleh PT Pertamina ini rencananya akan dikembangkan menjadi bandara komersial.

Belum diperoleh tanggapan Pemerintah Kabupaten Tabalong terkait perusakan pagar oleh warga ini. Kepala UPT Bandara Warukin

Ady Fazar, maupun Kepala Dinas Perhubungan Drs H Imam Fahrurazi MM belum berhasil dikonfirmasi.

Sebelumnya, mantan Menteri Perhubungan Kabinet Reformasi, Ir Giri Suseno menilai Ban-dara Warukin memang layak untuk dikembang-kan. Penilaiannya itu diutarakan setelah melihat langsung kondisi bandara terebut. Bahkan, Kementerian Perhubungan secara khusus ber-kunjung ke Tabalong guna melihat langsung bandara ini.

Selama ini Bandara Warukin dikelola oleh PT Adaro Indonesia. Keberadaannya secara otomatis hanya untuk melayani akomodasi ka-langan karyawan perusahaan tambang tersebut atau pejabat pemerintah yang ingin berkunjung ke Tabalong. Rute penerbangannya pun ha-nya Tanjung – Banjarmasin atau sebaliknya. (Metro7/Nor)

Page 16: Metro7 Kalimantan Selatan

RUBRIK RELIGI

Konsultasi Remaja

Diasuh oleh Mba Ika

Konsultasi RemajaKirimkan segala permasalahan Anda Via sms : 0853 4823 9174 Saya akan membantu memberikan solusi yang baik bagi Anda dan pastinya RAHASIA TERJAMIN.

Diasuh oleh Mba Ika

Tanya ;Met Ciank MbA akuu mau Tanya. . . kalo Na Cwe Kt to org

Na keras kepala Gmana CRA nGATasin Nya MbA , ! ! Terima kasiH mbA . . . :-p_--AjJZrY--_;-( :-pi cewek keras kepala harus dilawan dengan kesabaran, berilah pengertian ke dia kalau sifat dia itu sangat kamu tidak sukai, dan ini akan membuat hubungan kita tidak sehat.

Jawab:Cewekmu keras kepala…keras kepala yang bagaimana

dulu???, jangan2 kamunya yang bikin dia keras kepala, tapi kalau menurut mb sih, menghad-pi cewek keras kepala harus dilawan dengan kesabaran, berilah pengertian ke dia kalau sifat dia itu sangat kamu tidak sukai, dan ini akan membuat hubungan kita tidak sehat.

Tanya :Met mlm mba,.ma.af gngg.. q mau nanya nec sma mba q kan punya pcr..tp sya sm pcr sya nec cuma br aj pcrn mba... tp pcr sya nec ktanya mau s.rius sm sya menjalni hbngan mlhn pcr sya ne pngn jd suami sya mba...gmana mba apkh pcr sy nec bnr2 mu s.rius mba sma sya...maksh mba.

Jawab:Bagus itu…Jarang-jarang lho ada cowok yang memulai hu-bungan dengan serius, seharusnya kamu bersyukur dong!!!...jalani aja dulu dengan serius tapi santai, kalau jodoh pasti akan ada jalan terbaik buat kalian berdua.

Para peneliti Jepang menemukan fakta bahwa cumi-cumi di pe-

rairan negara tersebut bisa terbang dengan kecepatan tinggi saat dikejar pemangsa. Kecepatannya bahkan melebihi kecepatan Usain Bolt, atlet lari Jamaika yang mera-jai Olimpiade.

Seperti diberitakan Telegraph, Jumat 8 Februari 2013, cumi-cumi jenisTodarodespacificusdarifamili Ommastrephidae biasa dite-mukandiSamuderaPasifiksekitarJepang, hingga ke perairan China dan Rusia.

Dalam penelitian Jun Yamamoto, ahli kelautan dari Universitas Hok-kaido dan timnya, ditemukan bahwa

cumi-cumi jenis ini bisa terbang dengan kecepatan 11,2 meter per detik. Sementara kecepatan tertinggi Bold hanyalah 10, 31 meter per detik pada Olimpiade London lalu.

”Banyak saksi mata dan rumor yang mengatakan cumi-cumi ini bisa terbang, kami telah membuktikan bahwa itu benar,” kata Yamamoto.

Moluska ini terbang dengan cara meniupkan air dengan tekanan tinggi. Saat berada di udara, sirip cumi-cumi ini terbuka dan berfungsi sebagai kendali.

Yamamoto dan timnya melacak

keberadaan sekitar 100 cumi-cumi berwarna biru ini di perairan 600 kilometer sebelah timur Tokyo. Saat perahu boat mereka mendekat, mahkluk sepanjang 20 centimeter ini berlarian, terbang dengan tekanan jet dari tubuh mereka.

”Saat mereka kembali ke air, siripnya menutup untuk mengurangi dampak tabrakan dengan air,” jelas Yamamoto.

Cumi-cumi terbang di udara selama tiga detik sejauh 30 meter. Yamamoto mengatakan, ini adalah mekanisme pertahanan mereka da-lam menghindari pemangsa. Net

Ketika Perut Rasulullah Berbunyi

Suatu ketika Rasulullah SAW menjadi imam shalat. Para sahabat yang menjadi makmum di belakangnya mendengar bunyi menggerutup seolah-olah sendi-sendi

pada tubuh Rasulullah bergeser antara satu sama lain.

Sayidina Umar yang tidak tahan melihat keadaan baginda itu langs-ung bertanya sete-

lah selesai shalat, ”Ya Rasulullah, kami melihat seolah-olah tuan menanggung penderitaan yang amat berat, apakah Anda sakit?” Namun Rasulullah menjawab, ”Tidak. Alhamdulillah, aku sehat dan segar.”

Mendengar jawaban ini Saha-bat Umar melanjutkan pertanya-annya, ”Lalu mengapa setiap kali Anda menggerakkan tubuh, kami mendengar seolah-olah sendi bergesekan di tubuh tuan? Kami yakin engkau sedang sakit…”

Melihat kecemasan di wajah para sahabatnya, Rasulullah pun mengangkat jubahnya. Para sahabat amat terkejut. Ternyata perut Rasulullah yang kempis, kelihatan dililiti sehelai kain yang berisi batu kerikil untuk menahan rasa lapar. Batu-batu kecil itulah yang menimbulkan bunyi-bunyi halus setiap kali tubuh Rasulullah bergerak.

Umar memberanikan diri ber-kata, ”Ya Rasulullah! Adakah bila Anda menyatakan lapar dan tidak punya makanan, lalu kami hanya akan tinggal diam?”

Rasulullah menjawab dengan lembut, ”Tidak para sahabatku. Aku tahu, apa pun akan engkau korbankan demi Rasulmu ini. Te-tapi apakah yang akan aku jawab di hadapan Allah nanti, apabila

aku sebagai pemimpin, menjadi beban bagi umatnya?”

Para sahabat hanya tertegun. Rasulullah melanjutkan, ”Biarlah kelaparan ini sebagai hadiah Allah buatku, agar umatku kelak tidak ada yang kelaparan di dunia ini lebih-lebih lagi tiada yang kelaparan di Akhirat kelak.”

Dari kisah di atas banyak hik-mah dan pelajaran yang bisa kita teladani dan kita jadikan contoh dalam kehidupan sehari-hari antara lain :

Pertama, gaya hidup Rasulul-lah yang sederhana dan bersa-haja di saat sebenarnya Beliau bisa saja hidup dengan keme-wahan. Kecintaan para sahabat kepada Rasulullah sungguh luar biasa sehingga secara kehidupan duniawi tidak mungkin Beliau berkekurangan. Sikap hidup se-derhana yang merupakan pilihan hidup Nabi ini kemudian menjadi contoh bagi pemimpin-pemimpin hebat dalam sejarah Islam.

Kedua, sikap empati Ra-sul terhadap ummat saat itu. Sebagai pemimpin, Beliau ingin menunjukkan rasa cinta kepada ummat dengan memilih gaya hidup sederhana karena memang hampir sebagian besar ummat Beliau saat ini hidup dalam ke-terbatasan. Beliau mau mengor-bankan kesenangan demi ummat, bahkan Beliau rela menanggung lapar dengan harapan biarlah

hanya Beliau saja yang lapar dan ummat Beliau kelak tidak akan lapar di dunia dan akhirat kelak. Sungguh Kita semua sangat merindukan sosok pemimpin yang meniru akhlak Rasulullah, pemimpin yang mengutamakan kepentingan orang-orang yang dipimpinnya diatas kepentingan pribadi.

Ketiga, bisa juga kita mengkaji secara ilmiah apakah memang ada hubungan antara mengikat kerikil di perut dengan menghi-lang rasa lapar. Lalu kerikil yang dipakai Rasul apakah hanya sekedar kerikil biasa atau kerikil khusus yang telah Beliau doakan. Apakah Rasul hanya pada saat lapar saja mengikat batu kerikil di perut atau memang itu kebiasaan Rasul, dalam keadaan lapar dan kenyang tetap batu kerikil tersebut ada di perut Beliau yang diikat dalam kain. Bisa jadi kebiasaan mengikat kerikil diperut yang dilakukan Rasul ini yang kemudian menjadi tradisi dikalangan Sufi, dalam keadaan lapar melaksanakan puasa-puasa khusus batu itu berbunyi (karena batu tersebut bergesek antara satu dengan lainnya seperti batu Rasulullah) ketika shalat dan ber-gerak akibat kainnya yang sudah agak kendor dan dalam keadaan normal batu tersebut tidak ber-bunyi karena lilitan kainnya pas melingkar di perut. Wallahu’alam! (sumber: sufimudanet)

Dehidrasi atau tidak? Cek Warna Urin anda

ASUPAN air yang cu-kup akan membantu untuk menjaga tubuh Anda terhidrasi dengan baik. Dehidrasi sangat buruk bagi tubuh Anda. Ketika Anda mengalami dehidrasi, tubuh Anda harus bekerja lebih me-rata mendistribusikan air tersedia di seluruh tubuh Anda.

Berbagai efek samping dari dehidrasi adalah nyeri sendi, sakit perut, sakit punggung, pusing dan borok Se-lain itu, dehidrasi dapat merusak setiap bagian dari tubuh Anda, termasuk fungsi psikologis Anda.. Oleh karena itu, untuk menghindari dehidrasi dan efek mengerikan nya, terus minum air secara berkala.

Lalu berapa banyak air yang kita butuhkan? Seorang individu yang sehat rata-rata membutuhan konsumsi seti-daknya 1 ½ - 3 liter air sehari-hari. Konsumsi air tergantung pada tingkat aktivitas fisik individu. Jika seseorang sangat aktif, ia harus minum lebih banyak air, untuk mengganti-kan cairan yang hilang. Selain itu, Anda juga bisa menilai, jika Anda minum air yang cukup dengan memperhatikan warna urin Anda. Jika urin Anda berwarna putih pucat, itu berarti Anda memenuhi asupan harian Anda dari air, tetapi jika warnanya adalah kuning pucat maka itu berarti Anda mungkin harus meningkatkan asupan air Anda. Be-rikut ini adalah waktu tertentu yang harus Anda isi dengan asupan air, seperti yang dilansir Healthmeup.

Hal 16|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278RUBRIK RELIGI

Cumi-cumi Bisa Terbang di Jepang

|Th V| 11 - 17 Februari 2013 |Edisi 278