Top Banner
TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA DAN PENGUCAPAN SYUKUR HUT KE-39 PERSEKUTUAN KAUM BAPAK GPIB 12 JULI 2020 | 10.00 DAN 17.00 WIB (IBADAH DARING) GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT PAULUS DI DKI JAKARTA “Bersyukur untuk Setiap Pelayanan” (1 Korintus 1: 1-9)
16

GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

Jul 13, 2020

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH

PENTAKOSTA DAN PENGUCAPAN SYUKUR HUT KE-39

PERSEKUTUAN KAUM BAPAK GPIB

12 JULI 2020 | 10.00 DAN 17.00 WIB (IBADAH DARING)

GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT PAULUS DI DKI JAKARTA

“Bersyukur untuk Setiap Pelayanan”

(1 Korintus 1: 1-9)

Page 2: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 2

Page 3: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 3

PERSIAPAN • Doa pribadi umat / doa pribadi pelayan; • Pengarahan oleh Tim Live Streaming; • Doa Konsistori (dipimpin Penatua) • Tayangan hitung mundur 2 menit sebelum ibadah dimulai.

UCAPAN SELAMAT DATANG Dkn. Selamat pagi bapak, ibu, saudara-saudara, dan anak-anak yang

terkasih dalam Tuhan kita, Yesus Kristus, selamat beribadah secara daring, disiarkan langsung dari GPIB Paulus Jakarta. Kiranya kesetiaan beribadah kita merupakan ungkapan syukur nyata melalui kehidupan persekutuan yang membawa berkat bagi kita dan sesama.

Ibadah Hari Minggu VI Sesudah Pentakosta ini dilayani oleh. . . . . sebagai Pelayan Firman. Melalui ibadah ini, kita diajak untuk menghayati tema: “Bersyukur untuk Setiap Pelayanan.”

UNGKAPAN SITUASI PKB Hari ini, kita bersyukur atas 39 tahun Pelayanan Kategorial

Persekutuan Kaum Bapak lingkup sinodal, dan 38 tahun lingkup jemaat Paulus Jakarta. Karakter ‘Tangguh dan Luwes’ memberi kekuatan dan daya cipta kaum bapak GPIB untuk terus melayani, berkreasi serta mengambil peluang di tengah situasi yang sulit.

39 tahun maupun 38 tahun bukanlah perjalanan yang mudah. Banyak suka-duka pergumulan yang dihadapi. Namun melalui perjalanan itu kita belajar untuk membentuk pelayanan yang lebih baik, tulus, dan setia. Berbagai karunia yang Tuhan berikan, kiranya menjadi berkat yang menghadirkan pengharapan bagi banyak orang.

AJAKAN BERIBADAH Dkn. Saudara-saudara disilakan berdiri jika memungkinkan.

Kita menghadap Tuhan, dengan memasyhurkan nama-Nya yang kudus, yang hadir dalam persekutuan ini!

Page 4: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 4

MENGHADAP TUHAN

¯ NYANYIAN UMAT Gita Bakti 18 w “MARILAH BERNYANYI PUJI TUHAN”

Syair dan Lagu: Godlief Soumokil 2012

. . . . prosesi Alkitab Penatua dan PF, sementara umat bernyanyi 1) Marilah bernyanyi puji Tuhan, bunyikan seruling dan sasando, pujilah Dia, di atas takhta-Nya yang mulia. Puji Dia hai segala yang bernafas. Refrein Pujilah Tuhan yang Mahatinggi dan Mahakuasa, Pujilah Tuhan yang Mahakasih dan murah hati. Kepada Dia berilah hormat dan kemuliaan; Pujilah Dia segala yang bernafas. 4) Dari Timur maupun dari Barat, di Selatan maupun di Utara; mari semua bersatu memuji nama Tuhan. Puji Dia hai segala yang bernafas. Refr.

VOTUM DAN SALAM PF Ibadah kita terjadi di dalam nama Bapa, Anak, dan Roh Kudus!

U 1 . | 1 . || (do=g)

A - min.

PF “Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus menyertai kamu.” (Filipi 1: 2)

U Dan menyertaimu juga.

Page 5: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 5

¯ NYANYIAN UMAT Gita Bakti 273 w “GEREJA BAGAI BAHTERA”

Syair dan Lagu: Ein Schiff das sich Gemeinde nennt, Martin G. Schneider 1963, terj. H.A. Pandopo 1988 © Gustave Boss Verlag

1) Gereja bagai bahtera di laut yang seram, mengarahkan haluannya ke pantai seberang. Mengamuklah samudera dan badai menderu; gelombang zaman menghempas yang sulit ditempuh. Penumpang pun bertanyalah selagi berjerih: "Betapa jauh, di manakah labuhan abadi?" Refrein Tuhan tolonglah, Tuhan tolonglah! Tanpa Dikau semua binasa kelak. Ya Tuhan, tolonglah! 4) Gereja bagai bahtera, muatannya penuh beraneka manusia yang suka mengeluh. yang hanya ikut maunya, mengritik dan sok tahu, sehingga bandar tujuan menjadi makin jauh. Tetapi bila umat-Nya sedia mendengar, tentulah Tuhan memberi petunjuk yang benar. Refr.

ê (boleh) duduk

DOA HARI INI Pnt. Saudara-saudara, mari berdoa:

Ya Allah Tritunggal yang Mahakudus, kami memuji nama-Mu sebab Engkau tinggi dan agung mengatasi segalanya. Semua yang bernafas memuji dan sujud menyembah-Mu. Kami bersyukur karena kasih setia dan rahmat-Mu yang tiada berkesudahan dalam hidup kami.

Engkau telah memperlengkapi kami semua dengan karunia-karunia Roh Kudus, agar mampu melakukan tugas panggilan dan pengutusan kami di dalam dunia. Namun, kami mengaku bahwa dalam pelayanan kami, keegoisan dan pementingan diri merusak pelayanan kami, sehingga tidak ada damai sejahtera. Kami juga menghitung untung dan rugi dalam pelayanan. Ampunilah kami, ya Tuhan, Sang Kepala Gereja. Baruilah motivasi pelayanan kami.

Page 6: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 6

Bentuklah hati kami untuk benar-benar tulus dan rendah hati dalam melayani, sehingga pelayanan kami menjadi berkat bagi banyak orang. Kiranya kuasa pembaruan oleh Roh Kudus memampukan kami untuk tetap setia menunjukkan citra diri umat kudus bagi kemuliaan-Mu.

Inilah doa kami, ya Allah. Terpujilah nama-Mu. Demi Yesus Kristus, Juruselamat yang mulia. Amin.

¯ NYANYIAN UMAT Kidung Keesaan 597 w “BATU PENJURU G’REJA”

Syair: The Church’s One Foundation, Samuel J. Stone, 1866, terjemahan: Yamuger, 1982, Lagu: Samuel S. Wesley, 1864

1) Batu penjuru G’reja dan Dasar yang esa, yaitu Yesus Kristus, Pendiri umat-Nya. Dengan kurban darah-Nya Gereja ditebus; baptisan dan firman-Nya membuatnya kudus.

5) Di dalam pencobaan dan perjuangannya dinantikannya zaman sejahtera baka. Di mata tercerminkan Gereja yang menang mencapai perhentian sentosa cemerlang.

UNGKAPAN NYANYIAN PS. Pelkat PKLU GPIB Paulus Jakarta - “Aku Mau Bersyukur” (10.00)

PEMBERITAAN FIRMAN

DOA MEMOHON BIMBINGAN ROH KUDUS PF Mari kita berdoa untuk merenungkan firman-Nya . . . .

Page 7: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 7

PEMBACAAN ALKITAB PF Umat Tuhan, mari kita bersukacita menyambut pembacaan

Alkitab: Haleluya!

U ( ¯ menyanyikan Haleluya GB 393 ) do=d Syair: Tradisional Gereja, Lagu: Christina Mandang 2007

Haleluya, Haleluya, nama Tuhan terpujilah! Haleluya, Haleluya, nama Tuhan terpujilah!

PKB Bacaan Alkitab dari surat 1 Korintus 1: 1–9 yang menyatakan . . . . Demikianlah pembacaan Alkitab.

PF Hendaklah firman Tuhan dengan segala kekayaannya diam di dalam hatimu dan ucaplah syukur kepada Allah!

U ( ¯ menyanyikan Te Decet Laus GB 392a ) do=d Syair: Te decet laus, Tradisi Gereja, terjemahan H.A. Pandopo 1982; Lagu: Christina Mandang 2007

Kepada-Mu puji-pujian, madah syukur dan kemuliaan. Bapa, Putra, dan Roh Kudus, sampai kekal dan abadi. KHOTBAH: “BERSYUKUR UNTUK SETIAP PELAYANAN” Pelayan Firman: - Pdt. Marthen Leiwakabessy (10.00 WIB) - Pdt. Ari Siagian (17.00 WIB)

. . . . saat hening, umat bersaat teduh sejenak

JAWABAN UMAT

¯ NYANYIAN UMAT Kidung Keesaan 600 w “SERIKAT PERSAUDARAAN”

Syair: Bewaart op aard den broederband, Hendrik Hasper, 1935, terjemahan: I. S. Kijne 1946, revisi Yamuger 2019, berdasarkan Efesus 4:2-7, Lagu: Kitab Nyanyian Wurtemburg, 1784

1) Serikat persaudaraan, berdirilah teguh! Sempurnakan persatuan di dalam Tuhanmu. Bersama-sama majulah, dikuatkan iman, berdamai, bersejahtera, dengan pengasihan.

Page 8: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 8

2) Serikatmu tetap teguh di atas landasan, yaitu satu Tuhanmu, dan satulah iman, dan satu juga baptisan dan Bapa satulah, yang olehmu sekalian dipuji, disembah.

3) Dan masing-masing kamu pun dib’ri anugerah, supaya kamu bertekun dan rajin bekerja. Hendaklah hatimu rendah, tahu: Tuhan berpesan. Jemaat menurut firman-Nya berkasih-kasihan.

PENGAKUAN IMAN PF Umat Allah disilakan berdiri jika memungkinkan.

Di dalam kesatuan Gereja Kristus di segala waktu dan tempat, bersama-sama kita ikrarkan pengakuan percaya kita menurut rumusan Pengakuan Iman Rasuli. Biarlah hati dan mulut kita berkata:

PF+U Aku percaya kepada Allah, Bapa yang Mahakuasa, Khalik langit dan bumi.

Dan kepada Yesus Kristus, Anak-Nya yang Tunggal, Tuhan kita, Yang dikandung daripada Roh Kudus, lahir dari anak dara Maria; yang menderita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus, disalibkan, mati dan dikuburkan, turun ke dalam kerajaan maut; pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati; naik ke surga, duduk di sebelah kanan Allah Bapa yang Mahakuasa; dan akan datang dari sana untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati.

Aku percaya kepada Roh Kudus; Gereja yang kudus dan am; persekutuan orang kudus; pengampunan dosa; kebangkitan daging; dan hidup yang kekal.

ê (boleh) duduk

Page 9: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 9

DOA SYAFAAT PF Mari kita berdoa: Allah Sumber Keadilan dan Pembaru kehidupan, kami mengucap

syukur atas berkat dan anugerah-Mu yang tercurah, sehingga memampukan kami menapaki hari demi hari pemberian-Mu. Oleh karena kebaikan-Mu itu, saat ini kami datang membawa permohonan kami kepada-Mu:

PF Kami berdoa bagi usaha-usaha pencegahan dan pemulihan dari pandemi virus corona. Berikanlah hikmat-Mu agar kami dapat melalui masa-masa sulit ini di dalam tangan pengasihan-Mu, terutama dalam upaya-upaya disiplin diri menuju Adaptasi Kebiasaan Baru. Rahmatilah para pemimpin bangsa, ilmuwan dan paramedis dengan hikmat dan kekuatan. Kepada-Mu, kami memohon:

U Dengarkanlah doa kami.

PF Kami berdoa bagi Pelayanan Kategorial Persekutuan Kaum Bapak GPIB, yang hadir sebagai wadah pelayanan bersama unit-unit misioner lainnya, agar dalam upaya Peningkatan Peran Keluarga, kaum bapak GPIB menjadi teladan bagi keluarga, gereja dan masyarakat. Kepada-Mu kami memohon:

U Dengarkanlah doa kami.

PF Kami berdoa bagi persekutuan jemaat kami, GPIB Paulus Jakarta, di dalam tugas panggilan, pengutusan, serta pergumulan yang dihadapi, kiranya Jemaat kami ini senantiasa dalam bingkai damai sejahtera, serta menjadi sarana Tuhan yang mewujudkan berkat bagi sesama. Kepada-Mu, kami memohon:

U Dengarkanlah doa kami.

PF Kami berdoa bagi keluarga-keluarga anggota warga jemaat yang dijadwalkan untuk didoakan pada jam ibadah ini . . . . (menyebutkan nama-nama). Engkau mendengar setiap pengumulan dan permohonan mereka. Kepada-Mu, kami memohon:

U Dengarkanlah doa kami.

Page 10: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 10

PF Kami berdoa bagi warga jemaat yang sakit . . . . (menyebutkan nama-nama). Rahmatilah mereka dengan kekuatan dan kesembuhan. Kepada-Mu, kami memohon:

U Dengarkanlah doa kami.

PF Kami berdoa bagi warga jemaat yang berduka . . . . (menyebutkan nama-nama keluarga yang berduka). Rahmatilah mereka dengan kekuatan dan penghiburan di dalam penyertaan Roh Kudus. Kepada-Mu, kami memohon:

U Dengarkanlah doa kami.

PF Kiranya Engkau mengabulkan segala doa dan permohonan kami sesuai dengan rahmat-Mu. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Juruselamat, yang mengajarkan kami berdoa:

PF+U Bapa kami yang di sorga, dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga. Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya, dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat.

( ¯ menyanyikan doksologi KK 756 ) Kar’na Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai s’lama-lamanya. Amin.

UNGKAPAN NYANYIAN PS. Pelkat PKP Eva SP 1 - “Dalam Cinta Kasih” (17.00)

PENGUCAPAN SYUKUR Dkn. Saudara-saudara, marilah kita bersyukur kepada Tuhan yang

Mahabaik dengan memberikan persembahan. Surat 2 Korintus 8: 12, 13 menyatakan: “Sebab jika kamu rela untuk memberi, maka pemberianmu akan diterima, kalau pemberianmu itu berdasarkan apa yang ada padamu, bukan berdasarkan apa yang tidak ada padamu. Sebab kamu dibebani bukanlah supaya orang-orang lain mendapat keringanan, tetapi supaya ada keseimbangan.”

Page 11: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 11

¯ NYANYIAN UMAT Gita Bakti 84 w “INILAH UNGKAPAN SYUKURKU”

Syair dan Lagu: Mercy Tampubolon-Tobing 1998, nuansa Melayu

1) Inilah ungkapan syukurku yang kuberikan kepada-Mu; kuberikan dari hatiku, terimalah. ‘Ku persembahkan kepada-Mu dengan seluruh jiwa ragaku. Kiranya berkenan di hadirat-Mu.

. . . . umat memberi persembahan diiringi variasi instrumentalia GB 84,

setelahnya, Diaken mengajak umat menyanyikan bait selanjutnya

2) Ajarlah aku, ya Tuhanku menjadi alat di tangan-Mu untuk menyalurkan kasih-Mu di dunia. Utuslah aku, ya Tuhanku, menolong orang miskin dan lemah. Pakailah diriku turut maksud-Mu.

DOA SYUKUR Dkn. Saudara-saudara, mari menyerahkan persembahan kita dalam doa

kepada Tuhan. Kita berdoa:

Ya Allah, Sumber berkat, kami bersyukur karena kemurahan dan kebaikan-Mu melimpah dalam hidup kami. Kami bersyukur atas kasih karunia-Mu yang memampukan kami berusaha dan bekerja, sehingga memperoleh berbagai berkat dan rezeki. Terimalah persembahan kami ini, sebagai tanda penyerahan diri dan hidup seutuhnya untuk kemuliaan-Mu. Kuduskan dan berkatilah, ya Tuhan, agar dikelola dan digunakan untuk pelayanan kasih dan keadilan serta pembangunan gereja-Mu di tengah dunia. Terpujilah Engkau selama-lamanya:

U ( ¯ menyanyikan doksologi KK 761a + KK 771e ) Syair: Praise God from Whom All Blessings Flow, Thomas Ken 1709, terj. Yamuger 1978, Lagu: Mazmur Jenewa 134, Loys Bourgeois 1551

Pujilah Khalik semesta, Sumber segala karunia, surga dan bumi puji t’rus Sang Bapa, Putra, Roh Kudus. Amin.

Page 12: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 12

PENGUTUSAN WARTA JEMAAT Dkn. . . . . . PENYAMPAIAN PESAN HUT KE-39 PELKAT PERSEKUTUAN KAUM BAPAK GPIB ¯ NYANYIAN UMAT (kaum bapak berdiri jika memungkinkan)

“MARS PERSEKUTUAN KAUM BAPAK GPIB” Syair dan Lagu: T.S. Latumaerissa

1) Persekutuan Kaum Bapak seluruh GPIB bertekad dengan sungguh-sungguh melayani bersama. Kasih Tuhan sebagai dasar dalam tugas pelayanan; bangunkan persekutuan demi Tuhan, Sang Penebus! 2) Dalam setiap pergumulan dan setiap cobaan, berpegang hanya pada Tuhan; pertolongan-Nya nyata! Dengan sabar dan rendah hati, bersyukur senantiasa, memuliakan nama Tuhan kini dan s’lama-lamanya!

AMANAT PF Umat Allah disilakan berdiri jika memungkinkan . . . . (dirumuskan

sendiri sesuai kesimpulan khotbah yang disampaikan)

Page 13: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 13

¯ NYANYIAN UMAT Kidung Keesaan 741 w “JADILAH TELADAN DUNIA” Syair dan Lagu: Arnoldus Isaak Apituley 2006

Page 14: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 14

BERKAT PF Arahkanlah hati dan pikiranmu kepada Tuhan, serta terimalah

curahan berkat-Nya:

“TUHAN memberkati engkau dan melindungi engkau; TUHAN menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia; TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera.” (Bilangan 6: 24-26)

U ( ¯ menyanyikan Amin GB 402c ) Syair: Tradisional Gerejawi, Lagu: Afro-Amerika

Amin, Amin, Amin, Amin, Amin! Amin, Amin, Amin, Amin, Amin!

. . . . Prosesi Alkitab PF dan Penatua, UMAT BERSAAT TEDUH

Kemudian, SELURUH PELAYAN menuju depan Pusat Liturgi dan memberikan salam kepada umat secara tradisional,

iringan postlude oleh pemusik

KOMISI TEOLOGI GPIB PAULUS JAKARTA

YOR/AS - JULI 2020

Page 15: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 15

Bagi saudara yang ingin memberikan persembahan untuk mendukung persekutuan, pelayanan dan kesaksian GPIB Paulus Jakarta, saudara dapat memberikannya melalui transfer ke rekening Gereja, atau memindai kode QR yang tersedia dengan menggunakan aplikasi bank atau aplikasi dompet digital yang terintegrasi sistem QRIS (QR Code Indonesian Standard). Tuhan memberkati!

Page 16: GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT …gpibpaulusjakarta.org/newsite/wp-content/uploads/2020/07/TATA-IH… · hari minggu vi sesudah pentakosta dan pengucapan syukur

TATA IBADAH HARI MINGGU VI SESUDAH PENTAKOSTA – GPIB PAULUS JAKARTA | 16

GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT PAULUS DI DKI JAKARTA

JalanTamanSundaKelapaNo.12,Menteng,JakartaPusat10310Telepon:(021)3841553-31928105-3150910,Faksimili:(021)3914533Website:http://gpibpaulusjakarta.org-Email:[email protected](Facebook,Twitter,Instagram,YouTube):@gpibpaulusjkt