Top Banner
Dinar Cahayani (4315106952) Jamila Tun Nurhasanah (4315106966) Nur Fathullah Shidiq (4315106944) Taman Mini Indonesia Indah
15

Tmii

Jul 30, 2015

Download

Education

Nur Shidiq
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Tmii

Dinar Cahayani (4315106952)

Jamila Tun Nurhasanah (4315106966)Nur Fathullah Shidiq (4315106944)

Taman Mini Indonesia Indah

Page 2: Tmii

Pariwisata atau turisme adalah suatu perjalanan yang dilakukan untuk rekreasi atau liburan, dan juga persiapan yang dilakukan untuk aktivitas ini. Seorang wisatawan atau turis adalah seseorang yang melakukan perjalanan paling tidak sejauh 80 km (50 mil) dari rumahnya dengan tujuan rekreasi, merupakan definisi oleh Organisasi Pariwisata Dunia.

Menurut Undang Undang No. 10/2009 tentang Kepariwisataan, yang dimaksud dengan pariwisata adalah berbagai macam kegiatan wisata yang didukung oleh berbagai fasilitas serta layanan yang disediakan masyarakat, pengusaha, Pemerintah dan Pemerintah Daerah

Tentang Pariwisata

Page 3: Tmii

Gagasan pembangunan suatu miniatur yang memuat kelengkapan Indonesia dengan segala isinya ini dicetuskan oleh Ibu Negara, Siti Fatimah yang lebih dikenal dengan sebutan Ibu Tien Soeharto. Gagasan ini tercetus pada suatu pertemuan di Jalan Cendana no. 8 Jakarta pada tanggal 13 Maret 1970. Melalui miniatur ini diharapkan dapat membangkitkan rasa bangga dan rasa cinta tanah air pada seluruh bangsa Indonesia. Maka dimulailah suatu proyek yang disebut Proyek Miniatur Indonesia "Indonesia Indah", yang dilaksanakan oleh Yayasan Harapan Kita.

TMII mulai dibangun tahun 1972 dan diresmikan pada tanggal 20 April 1975. Berbagai aspek kekayaan alam dan budaya Indonesia sampai pemanfaatan teknologi modern diperagakan di areal seluas 150 hektar. Aslinya topografi TMII agak berbukit, tetapi ini sesuai dengan keinginan perancangnya. Tim perancang memanfaatkan ketinggian tanah yang tidak rata ini untuk menciptakan bentang alam dan lansekap yang kaya, menggambarkan berbagai jenis lingkungan hidup di Indonesia.

Taman Mini Indonesia Indah

Page 4: Tmii

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) merupakan suatu kawasan taman wisata bertema Budaya Indonesia di Jakarta Timur. Area seluas kurang lebih 150 hektar atau 1,5 kilometer persegi ini terletak pada koordinat 6°18′6.8″LS,106°53′47.2″BT. Taman ini merupakan rangkuman kebudayaan bangsa Indonesia, yang mencakup berbagai aspek kehidupan sehari-hari masyarakat 26 Provinsi Indonesia (pada tahun 1975) yang ditampilkan dalam anjungan daerah berarsitektur tradisional, seta menampilkan aneka busana, tarian dan tradisi daerah. Disamping itu, di tengah-tengah TMII terdapat sebuah danau yang menggambarkan miniatur kepulauan Indonesia di tengahnya, kereta gantung, berbagai museum, dan Teater IMAX Keong Mas dan Teater Tanah Airku), berbagai sarana rekreasi ini menjadikan TMIII sebagai salah satu kawasan wisata terkemuka di ibu kota.

Taman Mini Indonesia Indah

Page 5: Tmii

Museum Minyak dan Gas Bumi

Wahana Rekreasi Teater IMAX Keong Mas

Taman Flora dan Fauna (Taman Kupu Kupu)

Objek di Taman Mini Indonesia Indah yang kami bahas meliputi

Page 6: Tmii

museum yang dibangun untuk menandai peringatan 100 tahun industry minyak dan gas bumi Indonesia. Gagasan pendiriannya lahir ketika pembukaan upacara Konvensi Tahunan “Indonesia Petroleum Association” ke-14 pada tanggal 8 Oktober 1985. pembangunan fisiknya dilakukan pada tahun 1987. Akhirnya, berkat usaha dan sumbangan masyarakat perminyakan Indonesia demi melestarikan dan mewariskan nilai-nilai juang kepada generasi penerus untuk meningkatkan ilmu dan teknologi, museum ini resmi dibuka pada tanggal 20 April 1989 oleh Presiden Soeharto.

Museum Minyak dan Gas Bumi

Page 7: Tmii

Gedung utama berbentuk anjungan lepas pantai yang berada di atas danau buatan seluas 11.000 m2, menjadi ciri khas pencarian minyak dan gas bumi, disebut anjungan Eksplorasi. Dua bangunan pendukung berbentuk bundar (gilig), menyerupai tangki penyimpanan minyak yang mengapit gedung utama, disebut anjungan pengolahan. Ruang pameran terdapat di gedung utama dan anjungan eksplorasi guna mengutarakan seluk-beluk mengenai minyak dan gas bumi. Pameran di gedung utama mengenai sejarah gedung perminyakan.

Museum Minyak dan Gas Bumi

Page 8: Tmii

View dari luar

Page 9: Tmii

Gedung teater ini didirikan atas prakarsa Ibu Tien Soeharto, dan diresmikan pada tanggal 20 april 1984. Teater Imax Keong Emas menampilkan beberapa film tersedia untuk diputar antara lain film indonesia indah I, indonesia indah II (anak - anak indonesia), Indonesia indah III (indonesia untaian manikam di khatulistiwa), dan indonesia indah IV (aku bangga menjadi anak indonesia). semuanya menunjukkan keindahan lingkungan, kekayaan alam, dan keragaman budaya indonesia. Dalam perkembangan selanjutnya pemutaran film tidak hanya menampilkan film - film seri indonesia indah saja, namun juga diselingi pemutaran film - film impor yanhg bernuansa pendidikan dengan tema - tema hiburan, ilmu pengetahuan dan teknologi, serta tema - tema lingkungan hidup. Sejak tahun 1984 teater imax keong emas telah memutar 20 judul film impor dengan masa sewa antara 1 dan 2 tahun. film - film itu antara lain To Fly, Speed Blue Planet, The Living Sea, Forces Of Nature, T - Rex, The First Emperor of China, Island Adventure, dan Mistic India. Pada tahun 2004, teater ini mampu meng - upgrade sistem dan sekaligus memutar film IMAX DMR ( Digital Re - Mastering ), yakni teknologi revolusioner yang memungkinkan transfer film laga format 35 mm ke dalam IMAX EXPERIENCE 70 mm.

Wahana Rekreasi Teater IMAX Keong Mas

Page 10: Tmii

Outdoor Indoor

Page 11: Tmii

Taman ini dibangun pada tahun 1998 oleh Dr.Soedjarwo melalui yayasan sarana wana jaya. Sekitar 20 jenis tanaman berbunga yang sering dikunjungi kupu-kupu terdapat di dalam taman kupu ini. Di sini pengunjung dapat melihat secara langsung pesona kupu-kupu dari berbagai jenis terbang kesana kemari dan juga menghisap madu dari setiap bunga yang dihinggapinya. selain itu, terdapat juga kandang untuk penangkaran kupu-kupu. untuk menambah daya tarik pengunjung, pada tahun 2004 taman ini menambah fasilitas lagi berupa koleksi binatang selain serangga. koleksi binatang yang dipelihara di sini meskipun tidak  secara langsung berkaitan dengan dunia kupu-kupu, namun tetap memberikan daya tarik tersendiri. di kandang-kandang tersebut kini ada beberapa binatang, antara lain tupai sumatera, tupai bali, oppusum layang, kadal lidah biru, kancil, ketam kenari, dan tarsius. museum kupu-kupu juga memberikan layanan jasa pelayanan pelatihan entomologi (JAPENT), yakni jasa layanan plus berupa bimbingan praktek penangkaran kupu-kupu dan belalang.

Taman Flora dan Fauna (Taman Kupu Kupu)

Page 12: Tmii
Page 13: Tmii

Taman Mini Indonesia indah atau yang biasa disebut TMII adalah kawasanwisata yang unik. Keragaman bangsa indonesia dapat terlihat disetiap tempat-tempat yang ada di TMII. Taman Mini Indonesia Indah didirikan di atas kawasanyang strategis, mudah dijangkau dan yang secara fisik mempunyai peluang untuk dikembangkan secara maksimal. TMII mulai dibangun tahun 1972 dandiresmikan pada tanggal 20 April 1975. Berbagai aspek kekayaan alam danbudaya Indonesia sampai pemanfaatan teknologi modern diperagakan di arealseluas 150 hektar. Taman Mini Indonesia Indah merupakan salah satu yang patutuntuk dikagumi. Karena gambaran yang ditampilkan pada tema di Taman Mini Indonesia indah adalah suatu rangkuman kebudayaan masyarakat indonesiayang beraneka ragam. Dengan adanya Taman mini indonesia Indah masyarakatsecara tidak langsung dapat ikut melestarikan kebudayaan indonesia yang hampir punah. Taman mini indonesia pun dapat menjadi tempat wisata yang menarik bagi para wisatawan setempat maupun dari mancanegara. Selain dapat lebihmemahami tentang kebudayaan indonesia mereka juga dapat menambah ilmumelalui beberapa pengetahuantentang keagamaan, hiburan, pertanian, maupun sejarah-sejarah yang ada di indonesia. Maka dari itu sebagai warga Negara yangbaik kita harus ikut membantu untuk pelestarian kebudayaan milik Negara sendiri

Kesimpulan

Page 14: Tmii

Peta Lokasi

Page 15: Tmii

TERIMA KASIH ATAS ATENSINYA…….

DARI KAMI :

BACK