Top Banner
Teknologi Panen Hujan dan Konservasi Air Teknologi Pengelolaan Lahan DESKRIPSI Pemanenan air hujan merupakan cara penangkapan/penampungan dan pemanfaatan air hujan secara optimal. Tindakan panen hujan tersebut harus didukung dengan teknik konservasi air, maksudnya menggunakan air secara efisien, misalnya melalui penurunan penguapan air. Dengan menerapkan teknik panen hujan dan konservasi air diharapkan terjadi peningkatan ketersediaan air bagi tanaman dan ternak, meningkatkan intensitas tanam, serta peningkatan produksi dan pendapatan petani. Daerah-daerah yang memerlukan penerapan teknik pemanenan hujan secara khusus diantaranya adalah: ? Kawasan beriklim kering dan semi kering (>4 bulan kering berturut-turut sepanjang tahun atau 3-4 bulan tanpa hujan sama sekali). ? Kawasan dimana produksi tanaman pangan terbatas karena rendahnya ketersediaan air tanah pada waktu tertentu selama musim tanam. ? Pada lahan berlereng yang kondisi fisik tanahnya buruk sehingga tidak dapat menyimpan air. SALURAN PERESAPAN Saluran peresapan adalah saluran yang dibuat untuk menahan sementara air aliran permukaan pada bisang lahan sehingga air meresap ke dalam tanah. Biasanya saluran resapan dilengkapi dengan rorak untuk memeaksimalkan serapan air dan untuk menampung sedimen. Pada teras gulud saluran peresapan dibuat di lereng atas dari gulud sedangkan pada teras bangku pada dasar tampingan teras. 31 Saluran resapan dan rorak pada sistem teras gulud RORAK Rorak adalah tempat penampungan dan peresapan air dibuat di bidang olah atau di saluran peresapan. Rorak memperbesar peresapan air ke dalam tanah dan menampung tanah tererosi. Umumnya rorak berukuran panjang 0,5 - 1 m, lebar 25 - 50 cm dan dalam 25 - 50 cm. Yang harus diwaspadai dalam penerapan rorak dan teknologi pemanenan air lainnya adalah bahwa air hanya boleh tergenang beberapa saat. Apabila penggenangan berlanjut, dikhawatirkan akan terjadi masalah berupa penyakit yang menyerang melalui akar tanaman. Pada daerah bercurah hujan tinggi dan kadar liat tanah tinggi, pembuatan rorak dapat menyebabkan penggenangan yang berlanjut. Rorak pada perkebunan kopi rakyat di Sumberjaya, Lampung PEMATANG BULAN SABIT Cara ini biasa diterapkan untuk tanaman tahunan pada lahan berlereng. Pematang berbentuk bulan sabit dibuat pada lereng bawah dari pohon. Pematang ini akan menahan aliran air sehingga cadangan air tanah meningkat. Diameter setengah lingkaran ini bisa berkisar dari 1 sampai 1,5 m. Secara bertahap sistem ini bisa membentuk teras individu.
2

Teknologi Panen Hujan dan Konservasi Airbalittanah.litbang.pertanian.go.id/ind/dokumentasi/unggulan/panen... · Konservasi Air Teknologi Pengelolaan Lahan ... cekungan berbentuk kolam

Apr 04, 2019

Download

Documents

danganh
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Teknologi Panen Hujan dan Konservasi Airbalittanah.litbang.pertanian.go.id/ind/dokumentasi/unggulan/panen... · Konservasi Air Teknologi Pengelolaan Lahan ... cekungan berbentuk kolam

Teknologi Panen Hujan dan Konservasi Air

Teknologi Pengelolaan Lahan

DESKRIPSIPemanenan air hujan merupakan cara penangkapan/penampungan dan pemanfaatan air hujan secara optimal.

Tindakan panen hujan tersebut harus didukung dengan teknik konservasi air, maksudnya menggunakan air secara efisien, misalnya melalui penurunan penguapan air. Dengan menerapkan teknik panen hujan dan konservasi air diharapkan terjadi peningkatan ketersediaan air bagi tanaman dan ternak, meningkatkan intensitas tanam, serta peningkatan produksi dan pendapatan petani.Daerah-daerah yang memerlukan penerapan teknik pemanenan hujan secara khusus diantaranya adalah:?Kawasan beriklim kering dan semi kering (>4 bulan kering berturut-turut sepanjang tahun atau 3-4 bulan tanpa hujan

sama sekali).?Kawasan dimana produksi tanaman pangan terbatas karena rendahnya ketersediaan air tanah pada waktu tertentu

selama musim tanam. ?Pada lahan berlereng yang kondisi fisik tanahnya buruk sehingga tidak dapat menyimpan air.

SALURAN PERESAPAN

Saluran peresapan adalah saluran yang dibuat untuk menahan sementara air aliran permukaan pada bisang lahan sehingga air meresap ke dalam tanah. Biasanya saluran resapan dilengkapi dengan rorak untuk memeaksimalkan serapan air dan untuk menampung sedimen. Pada teras gulud saluran peresapan dibuat di lereng atas dari gulud sedangkan pada teras bangku pada dasar tampingan teras.

31

Saluran resapan dan rorak pada sistem teras gulud

RORAK

Rorak adalah tempat penampungan dan peresapan air dibuat di bidang olah atau di saluran peresapan. Rorak memperbesar peresapan air ke dalam tanah dan menampung tanah tererosi. Umumnya rorak berukuran panjang 0,5 - 1 m, lebar 25 - 50 cm dan dalam 25 - 50 cm. Yang harus diwaspadai dalam penerapan rorak dan teknologi pemanenan air lainnya adalah bahwa air hanya boleh tergenang beberapa saat. Apabila penggenangan berlanjut, dikhawatirkan akan terjadi masalah berupa penyakit yang menyerang melalui akar tanaman. Pada daerah bercurah hujan tinggi dan kadar liat tanah tinggi, pembuatan rorak dapat menyebabkan penggenangan yang berlanjut.

Rorak pada perkebunan kopi rakyat di Sumberjaya, Lampung

PEMATANG BULAN SABIT

Cara ini biasa diterapkan untuk tanaman tahunan pada lahan berlereng. Pematang berbentuk bulan sabit dibuat pada lereng bawah dari pohon. Pematang ini akan menahan aliran air sehingga cadangan air tanah meningkat. Diameter setengah lingkaran ini bisa berkisar dari 1 sampai 1,5 m. Secara bertahap sistem ini bisa membentuk teras individu.

Page 2: Teknologi Panen Hujan dan Konservasi Airbalittanah.litbang.pertanian.go.id/ind/dokumentasi/unggulan/panen... · Konservasi Air Teknologi Pengelolaan Lahan ... cekungan berbentuk kolam

EMBUNGSeperti teknik panen hujan lainnya, embung penting untuk lahan kering beriklim kering. Kelebihan curah hujan pada

musim hujan ditampung di dalam suatu kolam (embung) untuk digunakan pada musim kemarau. Di NTT dan NTB, misalnya, periode hujan (bulan basah) yang hanya berkisar antara 2 hingga 4 bulan saja antara bulan Nopember dan Pebruari menyebabkan kekeringan dan kekurangan air pada bulan lainnya. Keberadaan embung dapat memperpanjang masa tanaman.

Embung adalah kolam buatan penampung air hujan/ aliran permukaan. Kata 'embung' sebenarnya berasal dari bahasa Lombok yang artinya kolam penampung air; namun dewasa ini embung lebih banyak berkembang di NTT. Sebuah cekungan berbentuk kolam dipersiapkan dengan bantuan alat-alat berat (bulldozer, traktor), dilengkapi dengan saluran pemasukan (inlet) dan penyaluran (outlet). Selama musim hujan embung akan terisi oleh air aliran permukaan yang berasal dari tampungan mikro (DAS Mikro) di bagian hulunya. Air yang tertampung dapat digunakan selama musim kemarau.

LOBANG PENAMPUNG AIR

Lobang penampung air hujan dibuat agar air hujan dapat terkonsentrasi di sekitar perakaran tanaman tahunan sehingga tanah disekitar akar tanaman lebih lembab. Cara ini cocok untuk daerah beriklim kering dan tanahnya tidak lengket. Diameter lingkaran lobang ini bisa mencapai 2 m dan dalamnya/tinggi guludan 30 sampai 50 cm.

32

Cara Pembuatan Embung:?Kapasitas embung dapat dibuat antara 30.000 m3

(100 m x 100 m dengan kedalaman 3 m) hingga 60.000 m3. Dengan kapasitas ini, embung dapat menjamin pengadaan air selama 9 bulan kering untuk satu perkampungan kecil dengan 100 kepala keluarga. Di berbagai tempat ditemukan juga embung dengan ukuran yang lebih kecil, misalnya 1.200 m3 (30 m x 20 m x 2 m) yang tentunya mempunyai kemampuan yang lebih rendah mengatasi kekurangan air.

?Dinding embung biasanya dibeton dan dasarnya dilapisi dengan tanah liat atau plastik untuk meminimalkan resapan air.

?Air embung sebagiannya meresap sendiri ke lahan bagian hilirnya atau dialirkan dengan saluran atau dengan menggunakan pompa

Embung di Timor Tengah Selatan, NTT, berukuran sekitar 20.000 m3

Manfaat Embung:?Embung dapat menyediakan air untuk kebutuhan sehari-hari (minum, mandi, cuci), minuman ternak dan usaha tani

berskala kecil di pekarangan. ?Untuk usaha tani hortikultura penggunaan air embung dapat meningkatkan intensitas tanam dari satu kali menjadi

dua atau tiga kali dalam setahun, misalnya dengan penanaman sayuran di dalam pot (kantong plastik).

Informasi Lebih Lanjut:Kelompok Peneliti Fisika dan Konservasi TanahJl. Ir. H. Juanda 98 Bogor 16123; [email protected]; www.balittanah.litbang.go.id

, Balai Penelitian TanahTel. 0251-8336757; Fax. 0251-321608