Top Banner
SIKLUS POKOK SISTEM INFORMASI AKUNTANSI Dipresentasikan OLEH: ESRA ARISTA MANURUNG(103310041) RISDA MASYARANA (103310051) ROHIMAH (103310092) Dosen pengampu:Pak dwi sumarno s.e Ms.i
24

Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Jul 26, 2015

Download

Documents

about siklus dalam sistem informasi akuntansi
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

SIKLUS POKOK SISTEM INFORMASI

AKUNTANSI

Dipresentasikan OLEH:ESRA ARISTA MANURUNG(103310041)

RISDA MASYARANA (103310051)ROHIMAH (103310092)

Dosen pengampu:Pak dwi sumarno s.e Ms.i

Page 2: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

A.PENGERTIAN SIKLUS B.SIKLUS KEUANGAN C.SIKLUS PENGELUARAN D.SIKLUS KONVERSI E.SIKLUS PENERIMAAN F.SIKLUS BUKU BESAR G.SIKLUS SUMBER DAYA MANUSIA H.SIKLUS PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN I.SIKLUS PENGENDALIAN MUTU J.KOMPONEN SIKLUS K.MENGGAMBAR SIKLUS DENGAN MS.Visio

TOPIK BAHASAN

Page 3: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Siklus merupakan kumpulan prosedur yang saling berkaitan dan berurutan.

Prosedur adalah serangkaian kegiatan yang saling berurutan untuk menangani suatu peristiwa (transaksi).

Contohnya:siklus penjualan:Siklus ini memiliki beberapa kegiatan yang saling terkait,mis : (1) penerimaan pesanan dari pembeli (2) mengirim barang ke alamat pembeli (3) mengirim tagihan (4)menerima pembayaran.

PENGERTIAN SIKLUS

Page 4: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Siklus Sumber Daya Manusia ( SDM ) atau sering juga disebut dengan siklus personalia adalah siklus yang bertanggungjawab untuk mengelola personalia perusahaan , sejak seleksi karyawan, pengangkatan karyawan, pemberdayaan karyawan, sampai pada pemberhentian karyawan ( baik dengan hormat maupun tidak )

Masalah SDM memang harus sangat diperhatikan oleh suatu perusahaan apalagi yang memiliki karyawan dan pimpinan dalam jumlah yang besar.Dimana belum tentu karyawan yang digaji banyak ( besar ) akan berprestasi baik dalam pekerjaanya.Untuk itulah diperlukan siklus SDM yang mampu mengatur kinerja masing-masing karyawan secara adil dan merata.

G.SIKLUS SUMBER DAYA MANUSIA

Page 5: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

▶Mencari dan memilih calon karyawan yang baik dan berkompetensi sesuai dengan tugas yang akan diberikan kepadanya.

▶Menugasi karyawan dengan prinsip “put the right person on the right place in the right time”.

▶Membuat penugasan karyawan dengan rotasi dan libur yang sesuai.

▶Mengadakan penilaian kinerja terhadap karyawan ,baik perorangan maupun secara kumulatif

▶Memberhentikan karyawan sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang ada didalam perusahaan.

KEGIATAN UTAMA DIDALAM SIKLUS SDM

Page 6: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Siklus Penelitian dan Pengembangan (research and development cycle) atau sering juga disebut dengan istilah “litbang” atau R & D adalah merupakan siklus yang bertugas untuk mencari cara-cara dan metode yang lebih baik untuk menangani sesuatu didalam perusahaan,serta menemukan produk-produk baru yang lebih baik dari produk-produk sebelumnya.

Siklus ini dianggap sebagai suatu bagian yang sangat menentukan keberhasilan suatu perusahaan karena bertugas untuk menemukan yang lebih baik.Tetapi siklus ini jarang dipakai di dunia perusahaan indonesia.

H.SIKLUS PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN

Page 7: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

♫ Mencari cara-cara baru untuk melaksanakan suatu proses didalam perusahaan dengan hasil yang lebih baik .

♫ Mencari susunan ruang kerja yang lebih baik daripada yang ada pada saat ini

♫ Menemukan produk-produk baru atau perbaikan atas produk-produk yang selama ini ada ,yang kualitasnya lebih baik mendatangkan keuntungan yang lebih baik bagi perusahaan.

♫ Mengidentifikasi selera pembeli atau selera masyarakat sehingga dapat dipenuhi oleh perusahaan.

Siklus ini biasanya dilaksanakan oleh suatu bagian atau departemen yang khusus dibentuk menjalankan fungsi penelitian dan pengembangan.

KEGIATAN UTAMA SIKLUS R & D

Page 8: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Siklus pengendalian mutu (Quality assurance/quality control) adalah siklus yang bertugas untuk menjaga qualitas produk yang dihasilkan oleh perusahaan.Kegiatan pokok siklus pengendalian mutu antara lain :

a. Menentukan standart minimal yang harus di capai oleh perusahaan untuk produk-produk yang di hasilkan oleh perusahaan.

b. Mengevaluasi produk-produk yang dihasilkan oleh perusahaan apakah sudah memenuhi standar yang telah ditetapkan.

c. Mempelajari aturan standar eksternal yang harus di patuhi oleh perusahaan. contohnya : Standard Negara(SNI) atau Standard Global (sertifikasi ISO).

d. Mengevaluasi kinerja sistem informasi agar tetap seperti yang diharapkan.

I. SIKLUS PENGENDALIAN MUTU

Page 9: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Siklus adalah bagian dari suatu sistem. Dalam suatu sistem, terdiri atas komponen-komponen berikut :a. Prosedur atau sekumpulan langkah-langkah baku untuk

menagani transaksi (kejadian).b. Dokomen dan formulir baik berbentuk hardcopy ataupun

softcopy, yang akan digunakan sebagai sarana untuk mencatat data dan menyajikan informasi.

c. Perangkat kerja komputer dan peralatan lainya, seperti (mesin kas atau cash register telepon dan faxsimile, mesin hitung, server) yang digunakan untuk mencatat dan mengolah data serta menyajikan informasi

d. Program komputer yang digunakan untuk menjalankan komputer, karena tanpa program komputer, perangkat keras komputer tidak akan berfungsi.

J. KOMPONEN SIKLUS

Page 10: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

e. Jaringan komunikasi yang digunakan untuk mengirim data dari suatu terminal baik dalam lingkungan kantor perusahaan maupun ke lokasi yang sangat berjauhan.f. Pengendalian dan pengawasan yang digunakan untuk menjamin berfungsinya komponen-komponen suatu siklus ,sehingga siklus dapat berjalan seperti yang direncanakan oleh manajemen .g. Basis data yang berisi kumpulan berbagai tabel yang berisi data sejenis. Basis data merupakan kunci dari suatu sistem informasi. Tanpa basis data ,sistem informasi tidak akan berarti apa-apa.Oleh karena itu basis data perlu direncakan dengan sangat baik.

Komponen komponen tersebut merupakan komponen pokok yang harus disiapkan oleh perancangan sistem dan para pemimpin perusahaan.

Page 11: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Siklus merupakan kumpulan prosedur, Prosedur merupakan serangkaian langkah yang saling berkaitan dan melibatkan beberapa pihak.

Ms.Visio adalah bagian dari program microsoft office ,seperti juga MSword,MS.Excel,MS.PowerPoint

Masing–masing metode memiliki kelebihan dan kekurangan yang dapat kita lihat dari tabel dibawah ini:

K.MENGGAMBAR SIKLUS DENGAN MS.VISIO

Page 12: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Kelemahan Cara ManualKelemahan dengan cara

komputer

Sulit untuk digandakan dan tidak mudah untuk disunting

Memerlukan program komputer yang harus dipelajari terlebih

dahuluTidak dapat digunakan untuk

bagian sistem yang lain,sehingga masing-masing

prosedur harus dikerjakan ulang

Keuntungan secara manualKeuntungan dengan cara

komputerFleksibel dan mudah ,karena

hanya menggunakan pensil dan kertas

Praktis karena gambar dapat diperbaiki ,disisipi dan diubah

Dapat diberi warna dengan berbagai alat tulis yang

tersedia saat ini

Dapat diberi variasi warna dengan berbagai gradiasi dan

variasi

Relatif murahDapat digunakan pada aplikasi

lain

Page 13: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Pertama kali hal yang kita lakukan adalah memastikan apakah didalam komputer kita aplikasi MS Visio sudah ada.Langkah yang pertama sekali yang harus kita jalankan adalah dengan mengklik iconya secara langsung atau dapat juga dengan cara dengan memilih menu start ,program,microsoft office lalu pilih MS.Visio. Contoh sederhananya kita akan menggambarkan suatu flowchart menggunakan aplikasi MS Visio,,

L.Mejalankan MS Visio

Page 14: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urut-urutan prosedur dari suatu program. Flowchart menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah kedalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternatif-alternatif lain dalam pengoperasian

Flowchart biasanya mempermudah penyelesaian suatu masalah khususnya masalah yang perlu dipelajari dan dievaluasi lebih lanjut.

Page 15: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

1. Flowchart digambarkan dari halaman atas ke bawah dan dari kiri ke kanan.

2. Aktivitas yang digambarkan harus didefinisikan secara hati-hati dan definisi ini harus dapat dimengerti oleh pembacanya.

3. Kapan aktivitas dimulai dan berakhir harus ditentukan secara jelas.

4. Setiap langkah dari aktivitas harus diuraikan dengan menggunakan deskripsi kata kerja,

5. Setiap langkah dari aktivitas harus berada pada urutan yang benar.

6. Lingkup dan range dari aktifitas yang sedang digambarkan harus ditelusuri dengan hati-hati.

7. Gunakan simbol-simbol flowchart yang standar.

Pedoman-pedoman dalam membuat flowchart

Page 17: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi
Page 18: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Pada tampilan Awal tersebut anda dapat memilih salah satu bentuk gambar yang akan digunakan.Sebagai contoh sederhana kita akan menggambarkan flowchart yang menghitung jumlah belanjaan dan menghitung uang kembalian :

▶ Klil dua kali gambar basic flowchart,maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini:

Page 19: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

▶ Klik dua kali lambang yang paling atas untuk mengisi tulisan.Tuliskan kata “MULAI” lalu kliklah sisi luar lambang tersebut▶Pada lambang kedua,kliklah dua kali lalu tuliskan “Input belanjaan dan uang dibayar” lalu klik sisi luar lambang tersebut.▶Pada lambang ketiga kliklah dua kali ,lalu tuliskan “kembalian= Uang-belanjaan”.▶Pada lambang keempat kliklah dua kali lalu tuliskan “kembalian <0”▶Pada lambang kelima kliklah dua kali lalu tuliskan “Terimakasih” ▶Pada lambang ketujuh (terakhir) kliklah dua kali lalu tuliskan “selesai”

Page 20: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Untuk memberikan garis penghubung antar lambang terlebih dahulu mengklik tombol “conector tool “ .Seperti gambar di bawah ini

Setelah icon tersebut diklik ,anda pilih lambang yang akan dihubungkan dengan lambang lain.Misalnya antara lambang pertama ke lambang kedua.Klik bagian bawah lambang pertama tekan dan tahan tombol mouse ,lalu geser kelambang kedua.

Untuk menghubungkan lambang kedua dan keempat adalah klik sisi kiri lambang keempat sambil tetap menekan tombol mouse gerakkan ke sisi kiri lambang kedua hingga menyentuh tanda silang sehingga berbentuk garis penghubung

Utuk memberikan tulisan pada masing-masing garis dengan tulisan ya atau tidak klik masing2 garis lalu tuliskan kata-kata yang sesuai.

Anda dapat memperbesar atau memperkecil masing2 lambang dengan mengkliknya terlebih dahulu lalu kliklah salah satu ujung lambang ,geserlah ke penjuru yang anda inginkan.

Apabila anda sudah selesai membuat desain dan ingin menyimpannya ke file gunakanlah menu file,save, lalu tentukan nama filenya .Namun apabila anda ingin memakai desain Visio tadi pada Ms.Word Blocklah terlebih dahulu ,copy,lalu paste ke MS.word

Page 21: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Dengan menggunakan MS.visio anda dapat juga menggambarkan DFD (data flow diagram) dengan mudah.

Data Flow Diagram (DFD) adalah representasi grafik dari sebuah sistem. DFD menggambarkan komponen-komponen sebuah sistem, aliran-aliran data di mana komponen-komponen tersebut, dan asal, tujuan, dan penyimpanan dari data tersebut.

Kita dapat menggunakan DFD untuk dua hal utama, yaitu untuk membuat dokumentasi dari sistem informasi yang ada, atau untuk menyusun dokumentasi untuk sistem informasi yang baru.

Menggambar DFD

Page 22: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi
Page 23: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

Contoh penggambaran DFD secara sederhana seperti dibawah ini:

Page 24: Siklus Pokok Sistem Informasi Akuntansi

THANK YOU