Top Banner
i PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA JELAJAH INDONESIA UNTUK KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL SKRIPSI Diajukan kepada Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Oleh Ananda Galuh Suasari NIM 13108241015 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR JURUSAN PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA APRIL 2017
154

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

Feb 14, 2018

Download

Documents

phungdieu
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

i

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA JELAJAH

INDONESIA UNTUK KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU

GUNUNGKIDUL

SKRIPSI

Diajukan kepada Fakultas Ilmu Pendidikan

Universitas Negeri Yogyakarta

untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan

guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh

Ananda Galuh Suasari

NIM 13108241015

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

JURUSAN PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

APRIL 2017

Page 2: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh
Page 3: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh
Page 4: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

HALAMAN PENGESAHAN

Skripsi yang berjudul "PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN

RODA JELA.JAH INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SI) NEGERI

WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL" telah dipertahankan di depan Dewan

Penguji pada tanggal 23 Maret 2017 dan dinyatakan lulus.

DEWAN PENGUJINama

Safitri Yosita Ratri, s.Si, M.Pd, M,Ed.

Dr. Anwar Senen, M.Pd.

Sungkono, M.Pd.

Jabatan TTD Tanggal29

Ketua Penguji

Sekertaris

Penguji utama

MAR 2017Yogyakarta,Fakultas Ilmu Pendidikan

Oùàèrsitas Negeri Yogyakarta

Dr. aryando, M.Pd.

NIP 19600902 198 21 001

iv

Page 5: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

v

MOTTO

Apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah

menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu.

(Markus 11:24)

Page 6: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

vi

PERSEMBAHAN

Terima kasih Tuhan Yesus karena berkat-Mu saya dapat menyelesaikan

skripsi ini. Skripsi ini saya persembahkan kepada :

1. Orang tua tercinta, Basuki Dwi Mulyanta dan Sri Kuswati yang telah

memberikan dukungan moral maupun material kepada saya dalam

menyelesaikan skripsi ini.

2. Almamater Universitas Negeri Yogyakarta.

Page 7: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

vii

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN RODA JELAJAH

INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU

GUNUNGKIDUL

Oleh:

Ananda Galuh Suasari

NIM 13108241015

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan menghasilkan media pembelajaran roda jelajah

Indonesia yang layak digunakan untuk mata pelajaran IPS kelas V SD Negeri

Wonosari Baru.

Penelitian ini termasuk jenis penelitian dan pengembangan (Research and

Development) dengan menggunakan model Borg dan Gall melalui 9 langkah yaitu

penelitian dan pengumpulan data, perencanaan, pengembangan produk awal, uji

coba lapangan awal, revisi produk, uji coba lapangan utama, revisi produk

operasional, uji coba lapangan operasional, dan revisi produk akhir. Teknik

pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, dan observasi. Teknik

analisis data menggunakan statistik deskriptif kuantitatif.

Hasil penelitian menunjukan bahwa media pembelajaran roda jelajah

Indonesia yang dikembangkan menggunakan model Borg dan Gall sudah

dikatakan layak. Menurut ahli media, media ini termasuk kategori sangat baik

dengan skor 4,85. Menurut ahli materi, media ini termasuk kategori sangat baik

dengan skor 4,7. Menurut uji coba, media ini termasuk kategori sangat baik. Uji

coba lapangan awal dengan skor 4,27. Uji coba lapangan utama dengan skor 4,68.

Uji coba lapangan operasional dengan skor 4,354.

Kata kunci: pengembangan, roda jelajah Indonesia, IPS

Page 8: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

viii

KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa

yang telah memberikan berkat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat

menyelesaikan tugas akhir skripsi yang berjudul “Pengembangan Media

Pembelajaran Roda Jelajah Indonesia untuk IPS Kelas V SD Negeri Wonosari

Baru Gunungkidul”

Skripsi ini disusun dan diajukan sebagai salah satu syarat menyelesaikan

Studi Strata I untuk mencapai gelar Sarjana Pendidikan. Penulisan ini tidak lepas

dari bantuan berbagai pihak, sehingga penulis ingin mengucapkan terimakasih

kepada:

1. Bapak Dr. Haryanto, M.Pd. selaku dekan Fakultas Ilmu Pendidikan

Universitas Negeri Yogyakarta yang telah memberikan persetujuan

pelaksanaan tugas akhir skripsi ini.

2. Bapak Suparlan, M.Pd.I. selalu ketua jurusan Pendidikan Sekolah Dasar

yang telah memberikan dukungan dan kemudahan penelitian serta

penyusunan skripsi.

3. Ibu Safitri Yosita Ratri, S.Si, M.Pd, M.Ed. selaku Dosen Pembimbing

Skripsi sekaligus validator materi yang telah memberikan dukungan dan

membimbing peneliti sehingga penulisan skripsi ini dapat terselesaikan

dengan baik.

4. Bapak Sungkono, M.Pd. selaku validator media yang telah bersedia

memberikan saran dan kritik terhadap media roda jelajah Indonesia.

Page 9: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

ix

5. Bapak Sungkono, M.Pd selaku penguji utama, Bapak Dr. Anwar Senen,

M.Pd selaku sekertaris penguji dan Ibu Safitri Yosita Ratri, S.Si, M.Pd,

M.Ed selaku ketua penguji yang sudah memberikan koreksi perbaikan

terhadap tugas akhir skripsi ini.

6. Bapak Jiman, M.Pd. selaku kepala sekolah SD N Wonosari Baru yang

telah memberikan izin kepada peneliti untuk melakukan penelitian di

kelas V SD N Wonosari Baru.

7. Ibu Sri Suwartini, S.Pd. selaku guru kelas V A SD N Wonosari Baru

yang telah membantu selama penelitian.

8. Ibu Wahyu Purwantini, S.Pd. selaku guru kelas V B SD N Wonosari

Baru yang telah membantu selama penelitian.

9. Ibu Muslihah, S.Pd. selaku guru kelas V C SD N Wonosari Baru yang

telah membantu selama penelitian.

10. Siswa Kelas V A, V B, dan V C SD N Wonosari Baru yang telah

bersedia sebagai subjek dalam pelaksanaan penelitian.

11. Orang tuaku : Bapak Basuki Dwi Mulyanta dan Ibu Sri Kuswati yang

telah memberikan semangat dan dukungan serta doa kapadaku

12. Adik-adikku : Memes, Putri, dan Dani yang selalu memberi semangat

dan dukungan dalam pengerjaan skripsi.

13. Andri Kurniawan yang telah membantu dalam pengerjaan media Roda

Jelajah Indonesia serta memberikan semangat dalam pengerjaan skripsi.

14. Sahabatku tersayang : Diyah Wahyu Utami, Nia Widyawati F.P,

Maisaroh Farida N, Bayu Bimantara, Genta Fathurrahman, Rosiana

Page 10: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh
Page 11: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

xi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ........................................................................................................... i

PERSETUJUAN ................................................................................................................. ii

SURAT PERNYATAAN .................................................................................................. iii

HALAMAN PENGESAHAN.............................................................................................iv

MOTTO .............................................................................................................................. v

PERSEMBAHAN ...............................................................................................................vi

ABSTRAK ......................................................................................................................... vii

KATA PENGANTAR ...................................................................................................... viii

DAFTAR ISI ....................................................................................................................... xi

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................ xiv

DAFTAR TABEL .............................................................................................................. xv

DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................................... xvi

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................................. 1

A. Latar Belakang Masalah.......................................................................................... 1

B. Identifikasi Masalah ................................................................................................ 8

C. Pembatasan Masalah ............................................................................................... 8

D. Rumusan Masalah ................................................................................................... 9

E. Tujuan Penelitian .................................................................................................... 9

F. Manfaat Penelitian .................................................................................................. 9

1. Manfaat Teoritis .................................................................................................. 9

2. Manfaat Praktis ................................................................................................. 10

G. Spesifikasi Media .................................................................................................. 10

BAB II KAJIAN TEORI ................................................................................................ 11

A. Kajian tentang Media Pembelajaran ..................................................................... 11

1. Pengertian Media Pembelajaran ........................................................................ 11

2. Macam-Macam Media Pembelajaran ............................................................... 12

3. Fungsi dan Manfaat Media Pembelajaran ......................................................... 14

4. Pengembangan Media Pembelajaran ................................................................ 16

Page 12: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

xii

B. Kajian tentang Media Roda Jelajah Indonesia ...................................................... 20

1. Pengertian Media Roda Jelajah Indonesia ........................................................ 20

a. Roda berputar .................................................................................................... 22

b. Kartu pertanyaan ............................................................................................... 22

c. Kartu jawaban ................................................................................................... 23

d. Papan jelajah Indonesia ..................................................................................... 23

e. Pion ................................................................................................................... 24

f. Buku Panduan ................................................................................................... 24

2. Langkah-langkah Penggunaan Media Roda Jelajah Indonesia ......................... 24

C. Kajian tentang Karakteristik Siswa Kelas V Sekolah Dasar ................................. 26

1. Pengertian Siswa kelas V Sekolah Dasar .......................................................... 26

2. Ciri-ciri siswa kelas V Sekolah Dasar ............................................................... 27

D. Kajian tentang Pembelajaran IPS SD .................................................................... 29

1. Hakikat Pembelajaran IPS di SD ...................................................................... 29

2. Tujuan IPS di SD .............................................................................................. 30

3. Ruang Lingkup IPS di SD ................................................................................. 31

4. SK dan KD IPS kelas V Semester 1 ................................................................. 32

E. Kerangka Pikir ...................................................................................................... 33

F. Hipotesis ............................................................................................................... 36

BAB III METODE PENELITIAN ................................................................................ 37

A. Jenis Penelitian ...................................................................................................... 37

B. Prosedur Pengembangan ....................................................................................... 38

1. Penelitian dan Pengumpulan Data .................................................................... 39

2. Perencanaan ...................................................................................................... 39

3. Pengembangan Bentuk Awal Produk ............................................................... 40

4. Uji Coba Lapangan Awal .................................................................................. 40

5. Revisi Produk .................................................................................................... 41

6. Uji Coba Lapangan Utama ................................................................................ 41

7. Revisi Produk Operasional................................................................................ 41

8. Uji Coba Lapangan Operasional ....................................................................... 41

9. Revisi Produk Akhir ......................................................................................... 42

Page 13: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

xiii

C. Validasi dan Uji Coba Produk .............................................................................. 42

1. Validasi ............................................................................................................. 42

2. Uji Coba Produk ............................................................................................... 44

D. Setting dan Subjek Penelitian ............................................................................... 44

E. Jenis dan Sumber Data .......................................................................................... 44

F. Definisi Operasional ............................................................................................. 45

G. Teknik Pengumpulan Data .................................................................................... 45

H. Instrumen Penelitian ............................................................................................. 47

I. Teknik Analisis Data ............................................................................................. 50

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ............................................... 52

A. Hasil Penelitian ..................................................................................................... 52

1. Penelitian dan Pengumpulan data ..................................................................... 52

2. Perencanaan ...................................................................................................... 54

3. Pengembangan Bentuk Awal Produk ............................................................... 58

4. Uji Coba Lapangan Awal .................................................................................. 73

5. Revisi Produk .................................................................................................... 75

6. Uji Coba Lapangan Utama ................................................................................ 76

7. Revisi Produk Operasional................................................................................ 79

8. Uji Coba Lapangan Operasional ....................................................................... 79

9. Revisi Produk Akhir ......................................................................................... 84

B. Deskripsi Hasil Pengembangan Produk ................................................................ 84

C. Pembahasan ........................................................................................................... 85

D. Keterbatasan Penelitian ......................................................................................... 89

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 90

A. Kesimpulan ........................................................................................................... 90

B. Saran ..................................................................................................................... 90

DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................... 91

LAMPIRAN ...................................................................................................................... 93

Page 14: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

xiv

DAFTAR GAMBAR

hal

Gambar 1. Bagan Kerangka Berpikir ................................................................. 35

Gambar 2. Langkah- Langkah Pengembangan MediaRoda Jelajah Indonesia .. 42

Gambar 3. Pembuatan desain media dengan CorelDRAW X............................ 61

Gambar 4. Persiapan alat dan bahan media Roda Jelajah Indonesia ................. 62

Gambar 5. Rancangan awal Media Roda Jelajah Indonesia .............................. 62

Gambar 6. Box Media Roda Jelajah Indonesia .................................................. 68

Gambar 7. Buku panduan dan pion Roda Jelajah Indonesia .............................. 68

Gambar 8. Roda berputar sebelum dan setelah direvisi ..................................... 68

Gambar 9. Gambar Papan Jelajah Indonesia...................................................... 69

Gambar 10. Grafik validasi media ....................................................................... 73

Gambar 11. Uji coba lapangan awal (1)............................................................... 74

Gambar 12. Uji coba lapangan awal (2)............................................................... 74

Gambar 13. Uji Coba Lapangan Utama (1) ......................................................... 77

Gambar 14. Uji Coba Lapangan Utama (2) ......................................................... 77

Gambar 15. Uji Coba Lapangan Operasional ...................................................... 80

Gambar 16. Uji Coba Lapangan Operasional ...................................................... 80

Gambar 17. Uji Coba Lapangan Operasional ...................................................... 80

Gambar 18. Uji Coba Lapangan Operasional ...................................................... 80

Page 15: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

xv

DAFTAR TABEL

hal

Tabel 1. SK dan KD Kelas V Semester 1 .......................................................... 32

Tabel 2. Kisi-Kisi Instrumen Validasi Ahli Media ............................................ 48

Tabel 3. Kisi-Kisi Instrumen Validasi Ahli Materi 1 ......................................... 49

Tabel 4. Kisi-Kisi Instrumen Validasi Ahli Materi 2 ......................................... 49

Tabel 5. Kisi-Kisi Instrumen Angket Respon Siswa ......................................... 49

Tabel 7. Data Hasil Validasi Ahli Materi Tahap Pertama ................................. 63

Tabel 8. Data Hasil Validasi Ahli Materi Tahap Kedua .................................... 64

Tabel 9. Data Hasil Validasi Ahli Media Tahap Pertama .................................. 65

Tabel 10. Data Hasil Validasi Ahli Media Tahap Kedua..................................... 69

Tabel 11. Data Hasil Validasi Ahli Media Tahap Ketiga .................................... 71

Tabel 12. Hasil Uji Coba Lapangan Awal ........................................................... 75

Tabel 13. Hasil Uji Coba Lapangan Utama ......................................................... 78

Tabel 14. Hasil Uji Coba Lapangan Operasional................................................. 81

Page 16: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

xvi

DAFTAR LAMPIRAN

hal

Lampiran 1. Validasi Materi Tahap 1 ................................................................... 94

Lampiran 2. Validasi Materi Tahap 2 ................................................................... 96

Lampiran 3. Validasi Media Tahap 1 .................................................................... 98

Lampiran 4. Validasi Media Tahap 2 .................................................................. 100

Lampiran 5. Validasi Media Tahap 3 .................................................................. 102

Lampiran 6. Angket Respon Siswa ..................................................................... 104

Lampiran 7. Hasil Uji Coba ................................................................................ 106

Lampiran 8. RPP Uji Coba.................................................................................. 111

Lampiran 9. Gambar Uji Coba ............................................................................ 133

Lampiran 10. Gambar Media Roda Jelajah Indonesia ........................................ 135

Lampiran 11. Surat Izin Penelitian...................................................................... 137

Page 17: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan berkaitan erat dengan proses pembelajaran yang

berlangsung di sekolah. Menurut Susanto (2012: 19) dalam bukunya yang

berjudul Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar, pembelajaran

adalah proses interaksi antara siswa dengan guru dalam sebuah lingkungan

belajar. Abdul Majid (2013: 4) menambahkan bahwa pembelajaran adalah

serangkaian program yang dirancang oleh guru untuk membelajarkan

seseorang atau kelompok melalui berbagai usaha, strategi, metode dan

pendekatan untuk mencapai tujuan yang direncanakan. Berdasarkan

pengertian di atas, terdapat dua unsur penting dalam pembelajaran yaitu guru

dan siswa.

Guru memiliki peranan penting untuk menciptakan suasana

pembelajaran yang menyenangkan sehingga terjadi pembelajaran yang efektif

dan optimal untuk siswa. Dalam rangka menciptakan pembelajaran yang

efektif dan optimal, guru perlu memahami karakteristik siswa. Karakteristik

siswa SD antara lain adalah memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, senang

bermain, tahapan berpikirnya masih pada tahap konkret. Menurut Basset

(Mulyani Sumantri dan Johar Permana, 1999: 12) karakteristik siswa SD

antara lain adalah memiliki rasa ingin tahu yang kuat, senang bermain dan

bergembira , belajar dengan cara bekerja, mengobservasi dan menginisiasi.

Rita Eka Izzaty,dkk (2008: 104) mengungkapkan bahwa anak SD memiliki

karakteristik yang unik. Siswa SD berada pada tahap operasional konkret

Page 18: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

2

dimana siswa berpikir logis mengenai objek atau kejadian namun terbatas

pada hal-hal yang sifatnya konkret.

Dalam tahap berpikir operasional konkret guru memerlukan sesuatu

yang dapat mengkonkretkan materi-materi yang bersifat abstrak. Ini sangat

dibutuhkan agar pembelajaran berlangsung efektif dan optimal. Sesuatu yang

dapat membantu guru untuk mengkonkretkan materi adalah media

pembelajaran. Media pembelajaran erat kaitannya dengan dengan tahapan

berfikir sebab melalui media pembelajaran hal-hal abstrak dapat

dikonkretkan, dan hal-hal yang kompleks dapat disederhanakan (Nana

Sudjana dan Ahmad Rivai, 2005:3). Menurut pendapat Azhar Arsyad

(2009:16) media pembelajaran sangat membantu keefektifan proses

pembelajaran dan penyampaian pesan. Media juga dapat membangkitkan

motivasi dan minat siswa.

Dina Indriana (2011:16) berpendapat media pembelajaran adalah

semua bahan dan alat yang bisa digunakan untuk mengimplementasikan

pengajaran dan memfasilitasi prestasi siswa terhadap sasaran atau tujuan

pengajaran. Media juga sangat berpengaruh dalam peningkatan antusiasme

siswa dalam mengikuti pembelajaran.

Media pembelajaran dibutuhkan oleh setiap mata pelajaran. Bukan

hanya mata pelajaran eksak saja yang memerlukan media pembelajaran,

namun pembelajaran noneksak juga memerlukan, tak terkecuali mata

pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. Media pembelajaran IPS adalah sarana

untuk mendekatkan siswa dengan sumber belajar melalui penggunaan metode

Page 19: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

3

yang relevan. Dalam rangka mengembangkan aspek sosial siswa, maka media

pembelajaran IPS menjadi suatu hal mutlak digunakan dalam setiap

pembelajaran (Ahmad Susanto, 2014:312).

Ilmu Pengetahuan Sosial merupakan salah satu mata pelajaran pokok

yang diajarkan di Sekolah Dasar. Pada jenjang SD/MI mata pelajaran IPS

memuat materi geografi, sejarah, sosiologi, dan ekonomi. Tujuan mata

pelajaran IPS ditetapkan sebagai berikut.

1. Mengenal konsep-konsep yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat

dan lingkungan.

2. Memiliki kemampuan dasar untuk berpikir logis dan kritis, rasa ingin

tahu, inkuiri, memecahkan masalah, dan keterampilan dalam kehidupan.

3. Memiliki komitmen dan kesadaran terhadap nilai-nilai sosial dan

kemanusiaan.

4. Memiliki kemampuan berkomunikasi, bekerja sama dan berkompetisi

dalam masyarakat yang majemuk, di tingkat lokal, nasional, dan global.

(Sapriya, 2009:194-195)

Menurut Ahmad Susanto (2014: 36) tujuan dari pembelajaran IPS pada

jenjang sekolah dasar adalah untuk mendidik dan memberi bekal kemampuan

dasar kepada siswa untuk mengembangkan diri sesuai bakat, minat,

kemampuan dan lingkungannya, serta sebagai bekal bagi siswa untuk

melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.

Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, pemerintah merancang Standar

Kompetensi dan Kompetensi Dasar pada setiap kelas. Salah satu Standar

Kompetensi dan Kompetensi Dasar untuk SD/MI yang digunakan untuk

mencapai tujuan di atas adalah SK Menghargai berbagai peninggalan dan

tokoh sejarah yang berskala nasional pada masa Hindu-Budha dan Islam,

Page 20: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

4

keragaman kenampakan alam, dan suku bangsa, serta kegiatan ekonomi di

Indonesia dengan KD 1.1 Mengenal makna peninggalan-peninggalan sejarah

yang berskala nasional dari masa Hindu-Budha dan Islam di Indonesia dan

1.2 Menceritakan tokoh-tokoh sejarah pada masa Hindu-Budha Islam di

Indonesia. SK dan KD tersebut terdapat pada materi peninggalan sejarah yang

diajarkan di kelas V semester I. Materi ini memberikan bekal kepada siswa

mengenai sejarah dan tokoh-tokoh dalam sejarah tersebut sehingga siswa

diharapkan mampu menghargai setiap sejarah Indonesia. Materi ini penting

untuk menanamkan nilai-nilai sosial yang dapat diteladani dari tokoh-tokoh

sejarah.

Berdasarkan hasil observasi di kelas V SD N Wonosari Baru pada

tanggal 3 November 2016, didapatkan data bahwa pembelajaran IPS di kelas

tersebut masih berpusat pada guru. Guru kelas sebenarnya sudah berupaya

menggunakan media pembelajaran yaitu gambar candi, masjid dan

peninggalan lainnya untuk membantu siswa memahami materi tentang

peninggalan sejarah. Gambar tersebut kemudian dijelaskan oleh guru di

depan kelas. Ini menggambarkan bahwa media tersebut belum mampu

melibatkan siswa aktif dalam pembelajaran.

Keterbatasan media yang dipakai untuk materi ini berdampak pada

semangat siswa saat mengikuti pembelajaran. Siswa hanya diminta untuk

mengamati gambar, mendengarkan ceramah kemudian membaca tentang

materi peninggalan sejarah yang begitu banyak lalu mengerjakan soal. Ini

membuat siswa merasa bosan dan cenderung ramai sendiri dengan teman

Page 21: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

5

lainnya. Media gambar yang digunakan belum mampu membantu siswa

memahami materi secara mendalam tentu ini akan berdampak pada prestasi

siswa. Ini berarti media gambar yang telah dipergunakan oleh guru belum

tepat digunakan untuk materi peninggalan sejarah.

Berdasarkan hasil wawancara diketahui bahwa mayoritas siswa kelas V

tidak menyukai materi peninggalan sejarah karena materi tersebut sulit dan

banyak sekali hafalan. Para siswa ingin pembelajaran yang menyenangkan

saat pembelajaran IPS, karena siswa merasa bosan jika hanya diminta

membaca buku dan mendengarkan penjelasan guru.

Sebagai SD Penjamin Mutu, memang sudah seharusnya SD Negeri

Wonosari Baru menciptakan pembelajaran yang berkualitas bagi siswanya.

Guru dituntut untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan namun

juga bermakna bagi siswa. Pada intinya setiap pembelajaran haruslah

melibatkan siswa di dalamnya sehingga pemahaman terhadap materi

meningkat.

Berdasarkan uraian permasalahan di atas, diperlukan adanya

pengembangan media untuk mengatasi keterbatasan media pembelajaran IPS.

Media yang dikembangkan haruslah media yang melibatkan siswa dan sesuai

dengan tahap perkembangannya. Media harus sesuai juga dengan

karakteristik siswa. Menurut Ahmad Susanto (2014: 325) variasi media yang

disesuaikan dengan kebutuhan siswa akan mampu mengembangkan

keterampilan meraka dalam berpartisipasi aktif menggunakan media

Page 22: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

6

pembelajaran untuk mencapai hasil yang maksimal. Media yang sesuai

dengan kararteristik siswa yang memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, senang

bermain, tahapan berpikirnya masih pada tahap konkret adalah media roda

jelajah Indonesia.

Roda jelajah Indonesia merupakan media pembelajaran sederhana yang

dikembangkan menggunakan prinsip visual. Dinamai roda jelajah Indonesia

karena media ini mengajak siswa menjelajah peninggalan sejarah Indonesia

dengan cara yang menyenangkan. Komponen yang terdapat dalam media

roda jelajah Indonesia didesain dengan warna dan gambar yang menarik serta

sesuai dengan materi peninggalan sejarah. Media roda jelajah Indonesia

merupakan inovasi media karena belum didapatkan media yang IPS yang

dapat dimainkan.

Media ini merupakan media sederhana yang memperhatikan prinsip

visual. Media ini dapat dimainkan oleh siswa, sehingga media ini

memungkinkan pertisipasi aktif dari siswanya. Dengan adanya media ini

pembelajaran akan berpusat pada siswa. Media Roda Jelajah Indonesia ini

merupakan media yang cara pembuatannya sangat mudah sehingga guru

mampu dengan mudah memperbanyak media ini tanpa biaya yang besar.

Media roda jelajah Indonesia terbuat dari bahan yang mudah ditemui namun

juga awet, sehingga jika terdapat komponen yang hilang maka guru mampu

menggantinya dengan mudah.

Page 23: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

7

Roda jelajah Indonesia dikembangkan menggunakan prinsip cerdas

cermat yang dilakukan secara berkelompok. Sehingga media ini memerlukan

pertanyaan yang lumayan banyak dan bervariasi. Pertanyaan dalam media ini

berkaitan dengan peninggalan sejarah pada mata pelajaran IPS.

Kelebihan lainnya dari media ini adalah jika media ini dikembangkan

oleh guru, maka media ini mampu menjadi media pembelajaran untuk materi

apapun. Media ini bisa fleksibel, asalkan guru membuat pertanyaan sesuai

dengan materi pelajaran yang akan disampaikan. Roda Jelajah Indonesia akan

membantu guru menciptakan pembelajaran yang menyenangkan namun juga

bermakna bagi siswa.

Alasan media roda jelajah Indonesia dikembangkan dengan materi IPS

karena dari hasil observasi dan wawancara awal didapatkan bahwa siswa

kurang senang dengan materi IPS yang terlalu banyak hafalan. Media IPS

yang dipakai oleh guru juga hanya terbatas pada gambar, sehingga peneliti

mengembangkan media roda jelajah Indonesia pada mata pelajaran IPS

materi peninggalan sejarah.

Berdasarkan uraian di atas, maka pengembangan media berbasis media

visual sebagai media pembelajaran IPS materi peninggalan sejarah menjadi

sebuah hal yang dapat dilakukan. Media yang dikembangkan dari media

visual dinamai dengan media Roda Jelajah Indonesia. Media ini digunakan

dalam bentuk cerdas cermat yang dikemas dalam bentuk permainan. Media

Roda Jelajah Indonesia yang dikembangkan sangat sesuai dengan

Page 24: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

8

karakteristik dan tingkat perkembangan siswa SD yang masih senang

bermain, aktif, cenderung ingin berkelompok. Dengan menggunakan media

ini, diharapkan dapat memudahkan siswa dalam memahami peninggalan

sejarah. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan

judul “Pengembangan Media Pembelajaran Roda Jelajah Indonesia Untuk

Kelas V SD N Wonosari Baru Gunungkidul.”

B. Identifikasi Masalah

Dari latar belakang di atas, dapat diidentifikasi beberapa permasalahan

sebagai berikut.

1. Penggunaan media untuk IPS belum optimal dalam mengaktifkan siswa.

2. Kurang adanya semangat belajar pada siswa ketika menghadapi materi

yang terlalu banyak menghafal.

3. Siswa kelas V yang kurang konsentrasi dalam pelajaran IPS.

4. Siswa kelas V menganggap materi IPS sulit untuk dipahami.

5. Mayoritas siswa kelas V tidak menyukai materi IPS dikarenakan terlalu

banyak hafalan.

6. Belum adanya pengembangan media pembelajaran IPS yang sesuai dan

mempu melibatkan siswa secara aktif dan membuat pembelajaran

menyenangkan seperti media pembelajaran roda jelajah Indonesia.

C. Pembatasan Masalah

Dari permasalahan yang teridentifikasi tidak semua diteliti, mengingat

akan keterbatasan pengetahun, waktu dan biaya, peneliti akan membatasi

masalah pada belum adanya pengembangan media yang sesuai dengan

Page 25: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

9

materi peninggalan sejarah yang mempu melibatkan siswa secara aktif dan

membuat pembelajaran menyenangkan.

Penelitian akan difokuskan pada “Pengembangan Media Pembelajaran

Roda Jelajah Indonesia untuk Kelas V SD N Wonosari Baru Gunungkidul

Pada Materi Peningalan Sejarah”

D. Rumusan Masalah

Dari pembatasan masalah di atas, dapat dirumuskan permasalahan

sebagai berikut “Bagaimana menghasilkan media pembelajaran roda jelajah

Indonesia yang layak digunakan dalam pembelajaran IPS kelas V? ”

E. Tujuan Penelitian

Mengacu pada rumusan masalah, penelitian ini bertujuan untuk

menghasilkan media pembelajaran roda jelajah Indonesia yang layak

digunakan dalam pembelajaran IPS kelas V.

F. Manfaat Penelitian

Penelitian ini disusun dengan harapan dapat memberi manfaat antara

lain:

1. Manfaat Teoritis

Memberikan sumbangan pengetahuan untuk pengembangan medias

pembelajaran roda jelajah Indonesia untuk kelas V.

Page 26: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

10

2. Manfaat Praktis

a. Sekolah

Hasil penelitian ini dapat menambah ketersediaan media

pembelajaran mata pelajaran IPS yang ada di sekolah.

b. Guru

Penelitian ini dapat membantu guru untuk menyampaikan

peninggalan sejarah dalam mata pelajaran IPS dengan cara yang lebih

melibatkan siswa dan menyenangkan.

c. Siswa

Dengan menggunakan media Roda Jelajah Indonesia siswa lebih

memahami materi peninggalan sejarah dengan cara yang menyenangkan.

G. Spesifikasi Media

Produk media Roda jelajah Indonesia merupakan media yang sederhana

dengan memperhatikan prinsip visual. Media ini terdiri dari beberapa

komponen yaitu roda berputar, papan jelajah Indonesia, kartu pertanyaan,

kartu jawaban, pion, dan buku panduan.

Roda berputar terbuat dari kayu sengon laut dan triplek yang telah

dibentuk bulat dengan diameter 40 cm. Sedangkan untuk komponen lainnya

didesain menggunakan aplikasi CorelDraw X7. Papan jelajah Indonesia

menggunakan bahan banner sedangkan lainnya dengan bahan kertas ivory.

.

Page 27: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

11

BAB II

KAJIAN TEORI

A. Kajian tentang Media Pembelajaran

1. Pengertian Media Pembelajaran

Media merupakan bentuk jamak dari perantara (medium). Media berasal

dari bahasa Latin medium (antara), istilah ini merujuk pada apa saja yang

membawa informasi antara sebuah sumber dan sebuah penerima. Tujuan dari

media sendiri adalah untuk memudahkan komunikasi dan belajar (Sharon E.

Smaldino, 2011:7). Tanpa media, pembelajaran sebagai proses komunikasi

antara guru dan siswa tidak akan berlangsung secara optimal (Daryanto,

2013:4). Media pembelajaran sangat membantu keefektifan proses

pembelajaran dan penyampaian pesan. Selain itu media juga dapat

membangkitkan motivasi dan minat siswa (Azhar Arsyad, 2009:16).

Menurut Ahmad Rohadi (2007:4) media adalah sarana komunikasi

dalam proses belajar mengajar yang berupa perangkat keras maupun lunak

untuk mencapai proses dan hasil yang efektif efisien sehingga tujuan

pembelajaran tercapai dengan mudah. Sudarwan Danim (2010:7) berpendapat

bahwa media pendidikan merupakan seperangkat alat bantu atau pelengkap

yang digunakan oleh guru atau pendidik dalam rangka berkomunikasi dengan

siswa atau peserta didik.

Menurut Dina Indriana (2011:16) media pembelajaran adalah semua

bahan dan alat fisik yang mungkin digunakan untuk mengimplementasikan

pengajaran dan memfasilitasi prestasi siswa terhadap sasaran atau tujuan

pengajaran.

Page 28: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

12

Senada dengan pendapat dari para ahli di atas, Arief S. Sadiman

(2009:7) berpendapat bahwa media adalah segala sesuatu yang dapat

digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga

dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan minat serta perhatian

siswa. Sedangkan Hujair AH Sanaky (2013:3) mengatakan bahwa media

adalah sebuah alat yang berfungsi dan dapat dipergunakan untuk

menyampaikan pesan pembelajaran. Tujuan dari penggunaan media ini

adalah untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian, minat, serta menarik

perhatian siswa dalam proses belajar mengajar.

Berdasarkan pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa media

pembelajaran adalah alat yang dipergunakan oleh guru untuk menyampaikan

pesan kepada siswa dalam suatu proses pembelajaran dengan tujuan untuk

membangkitkan antusiasme siswa dan menciptakan pembelajaran yang

menyenangkan dan optimal.

2. Macam-Macam Media Pembelajaran

Macam-macam media menurut Arief S.Sadiman, dkk (2009: 28) terdiri

dari media grafis, media audio, dan media proyeksi diam.

a. Media grafis termasuk media visual. Media grafis berfungsi untuk

menyampaikan pesan dari sumber kepada penerima pesan. Pesan yang

disampaikan dituangkan dalam simbol-simbol komunikasi visual. Jenis-

jenis media grafis/ visual adalah gambar/foto, sketsa, diagram,

bagan/chart, grafik, kartun, poster, peta dan globe, papan flanel, dan

papan buletin.

b. Media audio adalah media yang berkaitan dengan indera pendengaran.

Pesan disampaikan ke dalam lambang-lambang auditif.. Contoh media

audio adalah radio, alat perekam pita magnetik, piringan hitam, dan

laboratorium bahasa.

Page 29: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

13

c. Media proyeksi diam adalah media yang diproyeksikan langsung dengan

proyektor dan dapat secara langsung berinteraksi dengan peserta didik.

Jenis-jenis dari media proyeksi diam adalah film bingkai, film rangkai,

overhead proyektor, proyektor opaque, tachitoscope, microprojection

dengan microfilm.

Sependapat dengan ahli di atas, Wina Sanjaya (2011: 211-212)

berpendapat bahwa media pembelajaran dapat diklasifikasikan menjadi

beberapa klasifikasi tergantung dari sudut mana melihatnya. Dilihat dari

sifatnya, media dapat dibagi ke dalam.

a. Media auditif.

b. Media visual.

c. Media audiovisual.

Berdasarkan cara penggunaannya, media pembelajaran dapat dibedakan

menjadi 2,yaitu:

a. Media tradisional atau konvensional (sederhana, misalnya peta, simbol-

simbol grafis, gambar berseri, dan lain-lain. Media ini sering disebut juga

media sederhana. Media ini dapat dengan mudah dibuat oleh guru dengan

bahan-bahan yang sederhana. Media ini tidak memerlukan biaya banyak

dalam pembuatannya dibandingkan dengan media modern.

b. Media modern atau kompleks seperti komputer diitergrasikan dengan

media-media elektronik lainnya. Media ini biasanya pembuatannya rumit

dan memerlukan biaya mahal dalam pembuatannya. Media yang

teritegrasikan dengan komputer biasanya ada video interaktif atau

multimedia interaktif.

Page 30: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

14

Berdasarkan uraian pengklasifikasian media oleh beberapa ahli tersebut

dapat dipahami bahwa pengklasifikasian media dapat dilihat dari berbagai

macam sudut padang. Secara garis besar pengklasifikasian media akan

merujuk pada visual, auditif, dan audiovisual. Berdasarkan pengklasifikasian

ini, media roda jelajah Indonesia merupakan media sederhana yang didesain

sendiri oleh peneliti dan menggunakan bahan-bahan yang mudah didapatkan

sehingga dapat dengan mudah diperbanyak..Media roda jelajah Indonesia

menerapkan prisip-prinsip yang terdapat dalam media visual. Di dalam media

roda jelajah Indonesia menonjolkan gambar serta warna sehingga sangat

cocok untuk diklasifikasikan pada media sederhana dengan memperhatikan

prinsip visual.

3. Fungsi dan Manfaat Media Pembelajaran

Media pembelajaran menurut Ahmad Rohani (2007:9) memiliki fungsi

sebagai berikut.

a. Menyampaikan informasi dalam pembelajaran.

b. Memperjelas informasi saat pembelajaran.

c. Melengkapi dan memperkaya informasi dalam pembelajaran.

d. Mendorong motivasi belajar.

e. Meningkatkan efektifitas dan efesiensi pembelajaran.

f. Menambah variasi penyampaian materi pembelajaran.

g. Memberikan pengalaman yang tidak diberikan guru.

h. Mendorong terjadinya interaksi antara guru dan siswa sehingga anak

akan lebih partisipatif.

Livie dan Lentz (Hujair AH. Sanaky, 2013:7) mengungkapkan ada

empat fungsi media khususnya media visual yaitu fungsi atensi, fungsi afeksi,

fungsi kognitif dan fungsi kompisatoris.

Page 31: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

15

Azhar Arsyad (2009: 15) berpendapat bahwa fungsi utama media

pembelajaran adalah sebagai alat bantu pengajaran suatu materi yang

mempengaruhi suasana dan iklim pembelajaran. Pemakaian media

pembelajaran dapat membangkitkan keinginan, motivasi dan minat belajar

siswa. Penggunaan media pembelajaran akan membantu keefektifan proses

pembelajaran dan penyampaian pesan serta isi pembelajaran.

Sedangkan manfaat media pembelajaran menurut Hujair AH Sanaky

(2013:5) adalah sebagai berikut.

a. Pengajaran lebih menarik perhatian siswa sehingga dapat memotivasi

siswa.

b. Bahan pengajaran menjadi lebih jelas maknanya sehingga lebih mudah

dipahami.

c. Metode pembelajaran bervariasi, tidak hanya ceramah saja.

d. Siswa menjadi lebih aktif tidak hanya sekedar mendengarkan penjelasan

dari guru.

Senada dengan pendapat tersebut, Cecep Kustandi dan Bambang

Sutjipto (2013:23) manfaat praktis dari penggunaan media dalam

pembelajaran adalah sebagai berikut.

a. Media pembelajaran dapat memperjelas penyajian pesan dan informasi

sehingga dapat meningkatkan hasil belajar.

b. Media pembelajaran dapat meningkatkan dan mengarahkan perhatian

anak sehingga dapat menimbulkan motivasi belajar.

c. Media pembelajaran dapat mengatasi keterbatasan indera, ruang, dan

waktu.

d. Media pembelajaran dapat memberikan kesamaan pengalaman kepada

siswa tentang peristiwa-peristiwa di lingkungan mereka serta

memungkinkan terjadinya interaksi langsung dengan guru, masyarakat,

dan lingkungannya.

Menurut Nana Sudjana dan Ahmad Rivai (2005 :3) penggunaan media

pembelajaran erat kaitannya dengan dengan tahapan berfikir sebab melalui

Page 32: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

16

media pembelajaran hal-hal abstrak dapat dikonkretkan, dan hal-hal yang

kompleks dapat disederhanakan.

Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa media

pembelajaran sangatlah penting. Selain menarik minat siswa, media

pembelajaran sangat berperan untuk membuat siswa lebih aktif sehingga

dapat lebih memahami materi yang diajarkan. Sama halnya dengan media

Roda jelajah Indonesia yang membuat pembelajaran tidak hanya berpusat

pada guru, namun berpusat pada siswa. Dirancang dengan warna dan gambar

yang menarik sehingga menarik perhatian siswa, serta cara penggunaan

media yang sangat melibatkan siswa sangat cocok untuk karakteristik siswa

SD.

4. Pengembangan Media Pembelajaran

Ada beberapa hal yang diperhatikan guru dalam memilih media

pembelajaran (Nana Sudjana dan Ahmad Rivai 2005:4). Berikut adalah

kriteria-kriteria yang perlu diperhatikan.

a. Ketepatan dengan tujuan pembelajaran.

b. Dukungan terhadap isi pembelajaran.

c. Kemudahan memperoleh media.

d. Keterampilan guru menggunakannya.

e. Ketersediaan waktu dalam penggunaannya.

f. Kesesuaian dengan taraf berpikir siswa.

Pendapat lainnya diungkapan oleh Azhar Arsyad (2009: 75), kriteria

yang patut diperhatikan dalam memilih media adalah sebagai berikut.

a. Sesuai dengan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.

b. Tepat dan sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkan sehingga dapat

mendukung isi pelajaran baik fakta, konsep, prinsip, Maupun

generalisasi.

Page 33: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

17

c. Praktis, luwes, dan bertahan lama.

d. Guru memiliki keterampilan atau mampu menggunakannya.

e. Menentukan sasaran pengguna, apakah kelompok besar, kelompok

sedang, kelompok kecil, atau individu.

f. Mutu teknis harus memenuhi persyaratan tertentu.

Keterkaitan antara media pembelajaran dengan tujuan pembelajaran,

materi, metode, dan kondisi siswa harus menjadi perhatian dan pertimbangan

pengajar dalam memilih dan menggunakan media sehingga media yang

dipilih efektif dan efisien dalam mencapai tujuan pembelajaran (Hujair AH

Sanaky, 2013:7).

Memilih media yang tepat tidak terlepas dari penggolongan atau

klasifikasi media pembelajaran. Selain pengetahuan tentang karakteristik

pemilihan media, guru perlu mengetahui klasifikasi media agar lebih mudah

memilih media yang akan digunakan.

Media pembelajaran yang baik harus memenuhi beberapa syarat. Media

pembelajaran harus dapat digunakan untuk meningkatkan motivasi siswa.

Penggunaan media mempunyai tujuan memotivasi siswa. Selain itu

disamping memberi rangsangan belajar baru media juga harus dapat

merangsang siswa mengingat apa yang sudah dipelajari. Media yang baik

juga akan mengaktifkan siswa dalam memberikan tanggapan serta umpan

balik yang positif terhadap pembelajaran.

Menurut Anderson (Dientje Borman Rumampuk, 1999:17) hal yang

ditempuh untuk memilih media untuk tujuan intruksional pembelajaran

adalah:

a. memutuskan pesan yang akan disampaikan,

b. menentukan bagaimana cara penyampaian pesan dengan media tersebut,

c. menentukan ciri-ciri pembelajaran,

Page 34: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

18

d. mereview kelebihan dan kelemahan media yang dipilih untuk

pembelajaran,

e. merencanakan pengembangan dan produksi media tersebut.

Penggunaan media pembelajaran harus disesuaikan dengan kebutuhan

peserta didik dan tujuan pendidikan yang terus mengalami perkembangan dari

masa ke masa.Oleh karena itu, pengembangan dari sebuah media menjadi hal

yang wajib untuk dilakukan. Hal yang harus dipertimbangkan dalam

mengembangkan sebuah media menurut Arief S.Sadiman, dkk (2009: 100)

adalah sebagai berikut.

a. Menganalisis kebutuhan dan karakteristik siswa.

b. Merumuskan tujuan penggunaan media.

c. Merumuskan butir-butir materi secara terperinci yang mendukung

tercapainya tujuan.

d. Mengembangkan alat pengukur keberhasilan dari media yang diciptakan.

e. Menulis naskah media.

f. Mengadakan tes dan revisi.

Dalam penelitian ini, media yang dikembangkan oleh peneliti adalah

media roda jelajah Indonesia. Media ini dibuat dengan memperhatikan

kriteria-kriteria yang telah disebutkan di atas. Roda Jelajah Indonesia dibuat

sesuai dengan tujuan pembelajaran yaitu untuk membelajaran materi

peninggalan sejarah IPS. Media ini dibuat dengan peralatan yang mudah

didapatkan sehingga guru mampu membuat serta memperbanyak media ini

dengan mudah. Guru dapat dengan mudah menggunakannya. Media sesuai

Page 35: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

19

dengan karakter siswa SD yang suka bermain dan berkelompok karena media

ini dirancang agar dapat dimainkan oleh siswa secara berkelompok.

Desain media roda jelajah Indonesia dibuat dengan memperhatikan

prinsip visual. Ada beberapa prinsip dalam mengembangkan produk media

yang berbasis visual. Prinsip-prinsip visual tersebut membuat media yang

efektif dalam mengkomunikasikan pesan dan informasi sesuai dengan tujuan

yang ingin dicapai. Prinsip-prinsip visual tersebut menurut Kustandi dan

Sutjipto meliputi kesederhanaan, kesatuan, penekanan , keseimbangan,

bentuk, garis, dan warna (Ahmad Susanto, 2014:328).

a. Kesederhanaan, secara umum mengacu pada jumlah elemen yang

terkandung dalam suatu visual. Jumlah elemen yang lebih sedikit

memudahkan siswa menangkap dan memahami pesan yang disajikan

visual itu. Kata-kata harus memakai huruf yang sederhana dengan gaya

huruf yang mudah terbaca dan tidak terlalu beragam. Selain itu,

hindarilah bentuk tulisan yang artistik karena tidak setiap orang bisa

membacanya. Kalimat juga ringkas, padat dan mudah dimengerti.

b. Keterpaduan atau kesatuan, mengacu kepada hubungan yang terdapat di

antara elemen-elemen visual yang ketika diamati akan berfungsi secara

bersama-sama. Elemen-elemen itu harus saling terkait dan menyatu

sebagai suatu keseluruhan yang mudah dipahami.

c. Penekanan, meskipun dirancang sederhana diperlukan penekanan pada

salah satu unsur yang akan menjadi pusat perhatian siswa. Dengan

menggunakan ukuran, hubungan-hubungan, perspektif, warna, atau ruang

penekanan dapat diberikan kepada unsur terpenting.

d. Keseimbangan, bentuk atau pola yang dipilih sebaiknya menempati

ruang penayangan yang memberikan persepsi keseimbangan meskipun

tidak seluruhnya simetris.

e. Bentuk, bentuk yang aneh dan asing bagi siswa dapat membangkitkan

minat dan perhatian. Oleh karena itu, pemilihan bentuk sebagai unsur

visual dalam penyajian pesan, informasi atau isi pelajaran perlu diperhat

ikan.

f. Warna, memberikan kesan pemisahan atau penekanan, atau untuk

membangun keterpaduan. Warna dapat mempertinggi tingkat realism

objek atau situasi yang digambarkan, menunjukkan persamaan dan

perbedaan, dan menciptakan respons emosional tertentu. Ada tiga hal

penting yang harus diperhatikan ketika menggunakan warna, yaitu

pemilihan warna khusus, nilai warna (tingkat ketebalan dan ketipisan

Page 36: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

20

warna itu dibandingkan dengan unsur lain dalam visual tersebut), dan

intensitas atau kekuatan warna itu untuk memberikan dampak yang

diinginkan.

g. Garis, dalam medium visual dapat dipergunakan untuk menyatukan

unsur-unsur visual. Di samping itu garis juga dapat digunakan untuk

mengarahkan perhatian pada unsur-unsur informasi tertentu.

Berdasarkan pendapat di atas, media visual dibuat dengan

memperhatikan bentuk, ukuran, warna, kesederhanaan, dan juga penekanan

untuk dapat menarik perhatian siswa. Media Roda Jelajah Indonesia

merupakan media sederhana yang didesain dengan bentuk dan warna yang

menarik dan sesuai dengan karakter siswa. Media Roda Jelajah Indonesia

dibuat dengan memperhatian prinsip tersebut sehingga dapat membangkitkan

motivasi serta keaktifan siswa.

B. Kajian tentang Media Roda Jelajah Indonesia

1. Pengertian Media Roda Jelajah Indonesia

Media Roda Jelajah Indonesia merupakan media sederhana yang

dirancang dengan memperhatikan prinsip visual. Media ini didesain dengan

memperhatikan warna, bentuk, ukuran, keterpaduan, dan kesederhanaan

sehingga diharapkan mampu meningkatkan motivasi belajar siswa serta

diharapkan dalam dapat meningkatkan prestasi belajar siswa.

Diberi nama Roda Jelajah Indonesia karena media ini digunakan

peneliti untuk mengajarkan materi peninggalan sejarah Indonesia. Siswa

diajak mennjelajah tempat-tempat yang terdapat peninggalan sejarahnya.

Media ini digunakan dengan cara dimainkan sendiri oleh siswa sehingga

siswa terlibat aktif dalam pembelajaran.

Page 37: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

21

Sistem permainannya adalah siswa dibentuk kelompok, kemudian siswa

bekerjasama untuk memajukan pion agar dapat menjelajahi peninggalan

sejarah Indonesia. Pion akan maju jika siswa berhasil menjawab pertanyaan

dari kartu pertanyaan. Dengan adanya media pembelajaran yang dapat

dimainkan oleh siswa akan tercipta suasana pembelajaran yang

menyenangkan sehingga diharapkan prestasi belajar siswa juga meningkat.

Media Roda Jelajah Indonesia dapat dikembangkan kembali oleh guru

untuk materi pembelajaran lainnya hanya dengan mengubah isi dalam kartu

pertanyaan dan kartu jawaban. Ini merupakan salah satu keunggulan dari

media Roda Jelajah Indonesia, Media ini didesain agar mampu fleksibel

untuk mata pelajaran apapun ketika guru memodifikasi kartu pertanyaan dan

kartu jawaban. Media roda jelajah ini juga memiliki prinsip kesederhanaan

sehingga ketika ada salah satu komponen yang hilang, guru dapat mudah

menggantinya. Alat dan bahan pembuatan media ini juga sangat mudah

didapatkan sehingga guru juga bisa dengan mudah memperbanyaknya.

Pada penelitian ini, peneliti mengembangkan media Roda Jelajah

Indonesia berdasarkan materi peninggalan sejarah pada SK Menghargai

berbagai peninggalan dan tokoh sejarah yang berskala nasional pada masa

Hindu-Budha dan Islam, keragaman kenampakan alam dan suku bangsa, serta

kegiatan ekonomi di Indonesia dengan KD 1.1 Mengenal makna peninggalan-

peninggalan sejarah yang berskala nasional dari masa Hindu-Budha dan Islam

di Indonesia dan 1.2 Menceritakan tokoh-tokoh sejarah pada masa Hindu-

Page 38: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

22

Budha Islam di Indonesia. SK dan KD tersebut terdapat pada kelas V

semester I.

Media Roda Jelajah Indonesia terdiri dari beberapa komponen yaitu

roda berputar, kartu pertanyaan, kartu jawaban, papan jelajah Indonesia,

pion, buku panduan.

a. Roda berputar

Roda berputar merupakan alat yang akan digunakan untuk menentukan

warna kartu pertanyaan yang akan diambil untuk dijawab. Roda berputar ini

berbentuk lingkaran dengan diameter 40 cm yang terbuat dari triplek dengan

penyangga yang terbuat dari kayu yang diperhalus dan diplitur. Di ujung kayu

terdapat anak panah yang berasal dari karton dilapisi kertas emas berwarna

ungu sebagai penanda warna yang terpilih. Terdapat 6 bagian warna dalam

lingkaran yaitu warna merah, ungu, kuning, biru, orange, dan hijau . Keenam

bagian warna dibuat menggunakan kertas ivory 260 gram.

b. Kartu pertanyaan

Kartu pertanyaan terdiri dari 6 warna sesuai dengan warna yang

terdapat dalam roda berputar. Setiap warna memiliki 5 buah kartu. Jadi total

kartu pertanyaan ada 30 kartu. Kartu warna merah ada 5, kartu warna hijau

ada 5, kartu warna biru ada 5, kartu warna orange ada 5, kartu warna kuning

ada 5 dan kartu warna ungu ada 5. Kartu tersebut berukuran 6 cm x 10 cm

dengan ivory 260 g.

Bagian belakang setiap kartu terdapat pertanyaan tentang materi

peninggalan sejarah yang ditulis dengan font Times New Roman ukuran 20

Page 39: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

23

pt. Pertanyaan yang terdapat dalam kartu pertanyaan memiliki tingkat

kesulitan yang berbeda-beda.

c. Kartu jawaban

Kartu jawaban terdiri dari 6 warna sesuai dengan warna yang terdapat

dalam roda berputar. Setiap warna memiliki 5 buah kartu. Jadi total kartu

pertanyaan ada 30 kartu. Kartu warna merah ada 5, kartu warna hijau ada 5,

katu warna biru ada 5, kartu warna orange ada 5, kartu warna kuning ada 5

dan kartu warna ungu ada 5. Kartu tersebut berukuran 6 cm x 10 cm dengan

kertas ivory 260 gram.

Bagian belakang setiap kartu terdapat jawaban untuk setiap pertanyaan.

Bagian depan terdapat nomor yang menunjukan skor dari pertanyaan yang

didapat. Sehingga siswa bisa langsung mengetahui jawaban yang benar untuk

setiap pertanyaan.

d. Papan jelajah Indonesia

Papan jelajah Indonesia dedesain dengan ukuran 1,64 m x 0,9 m.

Didesain dengan kotak-kotak di dalamnya sejumlah 50 kotak. Setiap barisnya

terdapat 10 kotak. Ukuran setiap kotaknya adalah 15 cm x 15 cm. di dalam

setiap kotak akan ada nomor nomor yang disusun secara urut mengular

sampai dengan 50.

Page 40: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

24

e. Pion

Pion berbentuk candi-candi untuk lebih mempererat hubungannya

dengan peninggalan sejarah Indonesia. Pion ini digunakan untuk menandai

letak tiap kelompok.

f. Buku Panduan

Buku panduan berisi tentang aturan penggunaan media Roda jelajah

Indonesia. Tata cara permainan didesain dengan kertas ivory 260 dengan

ukuran kertas A5. Font pada buku panduan adalah Times New Roman ukuran

16 pt.

2. Langkah-langkah Penggunaan Media Roda Jelajah Indonesia

Langkah penggunaan media Roda Jelajah Indonesia sebagai berikut.

a. Media roda jelajah peninggalan dimainkan oleh minimal 2 kelompok.

b. Perwakilan kelompok melakukan hompimpah untuk menentukan urutan

permainan.

c. Setiap kelompok akan mendapatkan 4x kesempatan memutar lingkaran

warna secara bergiliran dan berurutan.

d. Kelompok dengan urutan pertama memutar lingkaran warna (merah,

kuning, hijau, biru, dan ungu) untuk menentukan kartu pertanyaan

warna apa yang akan diambil.

e. Kelompok mengambil kartu pertanyaan sesuai warna hasil putaran.

Kelompok mengambil kartu secara acak.

Page 41: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

25

f. Kelompok membaca pertanyaan yang terdapat dalam kartu pertanyaan.

Kelompok diberikan waktu 25 detik untuk memikiran jawaban dari

pertanyaan. Jika dalam waktu yang diberikan Kelompok tidak mampu

menjawab, maka pertanyaan akan dilemparkan kepada Kelompok

dengan urutan selanjutnya dengan ketentuan waktu 10 detik untuk

berfikir. Jika sampai semua Kelompok tidak dapat menjawab,

pertanyan tersebut dianggap gugur.

g. Jika Kelompok mampu menjawab pertanyaan, maka Kelompok akan

mendapatkan kesempatan untuk maju sejumlah skor yang terdapat

dalam kartu pertanyaan.

h. Kelompok urutan ke 2 memutar kembali lingkaran warna.

i. Kelompok mengambil kartu pertanyaan sesuai warna hasil putaran.

Kelompok mengambil kartu secara acak.

j. Kelompok membaca pertanyaan yang terdapat dalam kartu pertanyaan.

Kelompok diberikan waktu 20 detik untuk memikiran jawaban dari

pertanyaan. Jika dalam waktu yang diberikan Kelompok tidak mampu

menjawab, maka pertanyaan akan dilemparkan kepada Kelompok

dengan urutan selanjutnya dengan ketentuan waktu 5 detik untuk

berfikir. Jika sampai semua Kelompok tidak dapat menjawab,

pertanyan tersebut dianggap gugur.

k. Jika kelompok mampu menjawab pertanyaan, maka Kelompok akan

mendapatkan kesempatan untuk maju sejumlah skor yang terdapat

dalam kartu pertanyaan.

Page 42: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

26

l. Kegiatan yang sama dilakukan oleh Kelompok dengan urutan ke 3 dan

ke 4. Langkah ini berlanjur hingga kesempatan memutar selesai.

m. Jika kelompok memutar lingkaran warna dan mendapatkan warna yang

kartu pertanyaannya telah habis, maka Kelompok diminta untuk

memutar lingkaran warna hingga mendapatkan kartu pertanyaan.

n. Pemenang dari permainan ini adalah kelompok yang paling dekat

dengan garis finish.

3. Keunggulan Media Roda Jelajah Indonesia

Media roda jelajah Indonesia tentunya dikembangkan karena memiliki

keunggulan-keunggulan dibandingkan dengan media lainnya. Keunggulan

media ini adalah sebagai berikut.

a. Media Roda Jelajah Indonesia merupakan inovasi baru dalam

media pembelajaran.

b. Media ini dirancang dapat dimainkan oleh siswa sehingga

pembelajaran melibatkan siswanya.

c. Komponen dalam media ini sangat mudah didapatkan.

d. Guru dapat mengembangkan kartu pertanyaan dan kartu jawaban

untuk menggunakan media ini untuk mata pelajaran lain.

e. Media ini sangat mudah dibuat dan ringan biaya.

C. Kajian tentang Karakteristik Siswa Kelas V Sekolah Dasar

1. Pengertian Siswa kelas V Sekolah Dasar

Masa usia sekolah dasar menurut Ahmad Susanto (2013: 86) termasuk

kedalam tahapan masa kanak-kanak akhir. Menurut Hurlock (2002:146) masa

Page 43: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

27

kanak-kanak akhir berlangsung dari usia enam tahun sampai tiba saatnya

individu menjadi matang secara seksual. Pada akhir masa kanak-kanak

ditandai oleh kondisi yang sangat mempengaruhi penyesuaian pribadi dan

penyesuaian sosial anak. Masa usia sekolah dasar ini merupakan tahapan

perkembangan penting dan bahkan fundamental bagi kesuksesan

perkembangan selanjutnya (Mulyani Sumantri dan Johar Permana, 1999:12).

Menurut Rita Eka Izzaty, dkk (2008:103-117) anak Sekolah Dasar

termasuk di dalamnya siswa kelas V SD, mempunyai karakteristik yang

sangat unik. Mampu berfikir logis mengenai objek dan kejadian namun masih

terbatas pada hal-hal yang sifatnya konkret.

2. Ciri-ciri siswa kelas V Sekolah Dasar

Menurut Bassett dalam (Mulyani Sumantri dan Johar Permana,

1999:12) berpendapat bahwa karakteristik anak usia SD secara umum, antara

lain :

a. Secara ilmiah memiliki rasa ingin tahu yang kuat dan tertarik dengan

dunia sekitar,

b. Senang bermain dan lebih suka bergembira,

c. Suka mengatur dirinya untuk mengatasi banyak hal, mencoba usaha-

usaha baru,

d. Terdorong untuk berprestasi jika mengalami ketidakpuasan,

e. Mereka belajar dengan cara bekerja, mengobservasi, berinisiatif.

Sedangkan menurut Pujiati (2007:2) ciri anak usia sekolah dasar sesuai

teori Piaget adalah :

a. Pola berpikir dalam memahami konsep yang abstrak masih terikat

pada benda konkret,

b. Jika diberikan permasalahan belum mampu memikirkan segala

alternative pemecahannya,

c. Pemahaman konsep berurutan melalui tahap-tahap,

Page 44: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

28

d. Belum mampu menyelesaikan masalah yang melibatkan kombinasi

urutan operasi yang kompleks.

Menurut Siti Partini Suardiman (2006:124) karakteristik siswa kelas

tinggi adalah:

a. Minat pada mata pelajaran mulai muncul,

b. Suka membentuk kelompok sebaya,

c. Rasa ingin tahu tinggi,

d. Memandang nilai sebagai prestasi belajar.

Menurut Marsh (Rita Eka Izzaty, 2013: 116) strategi guru dalam

pembelajaran pada masa kanak-kanak akhir adalah:

a. Menggunakan bahan-bahan konkret. Benda konket bisa dibuat oleh

guru atau didapatkan dari benda sekitar.

b. Menggunakan alat visual. Alat visual yang digunakan

memperhatikan warna bentuk dan ukuran. Dikarenakan siswa SD

menyukai warna-warna cerah, maka guru dituntut untuk mendesain

alat visual tersebut agar menarik perhatian siswa.

c. Menggunakan contoh-contoh yang sudah akrab dan sederhana untuk

siswa.

Berdasarkan uraian di atas, karakter siswa usia SD antara lain adalah

masih berada pada tahap operasional konkret yaitu masih terikat dengan

benda konkret. Anak usia SD juga masih suka bermain dan berkelompok.

Usia SD berkisar antara 6-12, di dalamnya ada anak kelas V, maka anak usia

SD kelas V juga memiliki karakteristik tersebut.

Page 45: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

29

Pengembangan Media Roda Jelajah Indonesia berdasarkan karakteristik

perkembangan siswa kelas V SD tersebut. Media roda jelajah Indonesia

merupakan media yang berfungsi untuk mengkonkretkan materi yang abstrak

selain itu media tersebut dirancang untuk dimainkan oleh kelompok siswa

sehingga pembelajaran menyenangkan. Media roda jelajah Indonesia juga

dirancang dengan memperhatikan pemilihan warna dan bentuk sehingga

menarik perhatian siswa.

D. Kajian tentang Pembelajaran IPS SD

1. Hakikat Pembelajaran IPS di SD

Ilmu Pengetahuan Sosial yang sering disingkat dengan IPS adalah ilmu

pengetahuan yang mengkaji berbagai disiplin dan humaniora serta kegiatan

dasar manusia yang dikemas secara ilmiah dalam rangka memberi wawasan

dan pemahaman yang mendalam kepada peserta didik (Ahmad Susanto, 2015

:137)

Menurut Mulyasa (2007:125) Ilmu pengetahuan sosial dalam

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan merupakan salah satu mata pelajaran

yang diberikan mulai dari SD atau MI sampai MTS atau SMP. Ilmu

Pengetahuan Sosial mengkaji seperangkat peristiwa, fakta, konsep, dan

generalisasi yang berkaitan dengan ilmu sosial. Melalui mata pelajaran IPS

siswa diarahkan untuk mengembangkan pengetahuan, pemahaman dan

kemampuan analisis terhadap kondisi sosial masyarakat dalam memasuki

kehidupan bermasyarakat. Sedangkan Trianto (2010:171) mengatakan bahwa

IPS merupakan integrasi dari berbagai cabang ilmu-ilmu sosial. IPS

Page 46: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

30

dirumuskan atas dasar realitas dan fenomena sosial yang mewujudkan satu

metode interdisipliner dari aspek dan cabang-cabang ilmu sosial

(sosiologi,sejarah, geografi, ekonomi, politik, hukum, dan budaya)

Pembelajaran IPS di SD mengajarkan konsep-konsep esensi ilmu sosial

untuk membentuk subjek didik menjadi warga negara yang baik (Ahmad

susanto, 2014 :7). Karena pendidikan IPS tidak hanya memberikan ilmu

pengetahuan semata, tetapi harus berorientasi pada pengembangan

keterampilan berpikir kritis, sikap, dan kecakapan-kecakapan dasar siswa

yang berpijak pada kenyataan hidup sosial sehari-hari.

Jadi, IPS merupakan salah satu mata pelajaran yang diajarkan di SD

yang pada hakikatnya mengajarkan esensi dari ilmu sosial sehingga siswa

mampu berpikir kritis dan kecakapannya berdasar pada kehidupan sosial.

2. Tujuan IPS di SD

Ilmu Pengetahuan Sosial merupakan salah satu mata pelajaran pokok

yang diajarkan di Sekolah Dasar. Pada jenjang SD/MI mata pelajaran IPS

memuat materi geografi, sejarah, sosiologi, dan ekonomi. Tujuan mata

pelajaran IPS ditetapkan sebagai berikut.

a. Mengenal konsep-konsep yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat

dan lingkungan.

b. Memiliki kemampuan dasar untuk berpikir logis dan kritis, rasa ingin

tahu, inkuiri, memecahkan masalah, dan keterampilan dalam

kehidupan.

c. Memiliki komitmen dan kesadaran terhadap nilai-nilai sosial dan

kemanusiaan.

d. Memiliki kemampuan berkomunikasi, bekerja sama dan berkompetisi

dalam masyarakat yang majemuk, di tingkat lokal, nasional, dan global.

(Sapriya, 2009:194-195)

Page 47: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

31

Awan Mutakin berpendapat dalam (Ahmad Susanto, 2014:10)

menjelaskan bahwa tujuan pembelajaran IPS di sekolah dasar adalah :

a. memiliki kesadaran dan kepedulian terhadap masyarakat atau

lingkungan melalui pemahaman terhadap nilai-nilai sejarah dan

kebudayaan masyarakat;

b. mengetahui dan memahami konsep dasar dan mempu memggunakan

metode yang diadaptasi dari ilmu-ilmu sosial yang kemudian dapat

digunakan untuk memecahkan masalah-masalah sosial;

c. mampu menggunakan model-model dan proses berpikir serta membuat

keputusan untuk menyelesaikan masalah yang berkembang di

masyarakat;

d. menaruh perhatian terhadap isu-isu sosial, mampu membuat analisis

kritis;

e. mampu mengembangkan berbagai potensi sehingga mampu

membangun sendiri yang bertanggung jawab membangun masyarakat.

Jadi Pembelajaran IPS memiliki tujuan untuk bisa membantu

pembentukan pribadi siswa yang peduli tehadap kondisi masyarakat dan

bersifat kritis terhadap masalah masalah sosial yang terjadi dalam

masyarakat. Dalam hal ini media roda jelajah Indonesia sebagai alat bantu

dalam mencapai tujuan tersebut terutama dalam materi peninggalan sejarah

Indonesia. Siswa diharapkan mengenal dan menghargai setiap peninggalan

sejarah di Indonesia

3. Ruang Lingkup IPS di SD

Ruang lingkup materi pelajaran IPS di sekolah dasar atau madrasah

ibtidaiyah yang tecantum dalam kurikulum sebagai berikut :

a. Manusia, tempat dan lingkungan.

b. Waktu, keberlajutan, perubahan.

c. Sistem sosial budaya.

d. Perilaku ekonomi dan kesejahteraan.(Ahmad Susanto, 2015:160)

Page 48: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

32

Dari ruang lingkup tersebutlah dikembangkan materi-materi IPS di

sekolah dasar. Ruang lingkup tersebut dikembangkan menjadi SK dan KD

yang terdapat dalam kurikulum yang nantinya akan dikembangkan oleh guru

menjadi indikator-indikator. Pengembangan media roda jelajah Indonesia

dikembangkan berdasarkan materi peninggalan sejarah yang terdapat pada

SK Menghargai berbagai peninggalan dan tokoh sejarah yang berskala

nasional pada masa Hindu-Budha dan Islam, keragaman kenampakan alam

dan suku bangsa, serta kegiatan ekonomi di Indonesia dengan KD 1.1

Mengenal makna peninggalan-peninggalan sejarah yang berskala nasional

dari masa Hindu-Budha dan Islam di Indonesia dan 1.2 Menceritakan tokoh-

tokoh sejarah pada masa Hindu-Budha Islam di Indonesia. SK dan KD

tersebut terdapat pada kelas V semester I.

4. SK dan KD IPS kelas V Semester 1

Berikut adalah tabel SK dan KD IPS kelas V semester 1.

Tabel 1. SK dan KD Kelas V Semester 1 Standar Kompetensi Kompetensi Dasar

1. Menghargai berbagai

peninggalan dan tokoh

sejarah yang berskala

nasional pada masa Hindu-

Budha dan Islam, keragaman

kenampakan alam dan suku

bangsa, serta kegiatan

1.1 Mengenal makna peninggalan-

peninggalan sejarah yang berskala

nasional Hindu-Budha dan Islam

di Indonesia

1.2 Menceritakan tokoh-tokoh sejarah

pada masa Hindu-Budha dan

Islam di Indonesia.

Page 49: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

33

ekonomi di Indonesia 1.3 Mengenal keragaman

kenampakan alam dan buatan

serta pembagian wilayah waktu di

Indonesia dengan menggunakan

peta/atlas/globe dan media

lainnya.

1.4 Menghargai keberagaman suku

dan budaya Indonesia

1.5 Mengenal jenis-jenis usaha dan

kegiatan ekonomi di Indonesia

Materi peninggalan sejarah yang akan dipakai sebagai pertanyaan

dalam media Roda Jelajah Indonesia terdapat di kelas V semester 1.

Kompetensi Dasar yang akan dibahas dalam pengembangan media

Roda Jelajah Indonesia kali ini adalah Mengenal makna peninggalan-

peninggalan sejarah yang berskala nasional dari masa Hindu-Budha dan Islam

di Indonesia dan Menceritakan tokoh-tokoh sejarah pada masa Hindu-Budha

dan Islam di Indonesia.

E. Kerangka Pikir

Siswa SD berada pada tahap operasional konkret dimana siswa berpikir

logis mengenai objek atau kejadian namun terbatas pada hal-hal yang sifatnya

konkret. Siswa membutuhkan media pembelajaran yang berfungsi untuk

mengkonkretkan materi abstrak.

Page 50: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

34

Setiap mata pelajaran membutuhkan media pembelajaran, termasuk

IPS. Dalam rangka mengembangkan aspek sosial siswa, maka media

pembelajaran IPS menjadi suatu hal mutlak digunakan dalam setiap

pembelajaran.

Mengingat bahwa media merupakan hal penting, sudah seharusnya

sekolah menggunakan media sebagai perantara penyalur informasi. Media

pembelajaran haruslah membuat siswa merasa tertarik sehingga memotivasi

siswa untuk belajar. Selain itu, media pembelajaran haruslah membuat siswa

semakin paham dan pembelajaran menjadi berpusat pada siswa sehingga

prestasi belajar siswa juga meningkat. Namun pada kenyataannya

penggunaan media kadang tak sesuai dengan materi yang diajarkan.

Penggunan media, media tersebut tidak mampu melibatkan siswa untuk aktif

dalam pembelajaran. Hal ini ditemukan dalam proses pembelajaran IPS di SD

Wonosari Baru. Kejadian seperti ini mengakibatkan pembelajaran menjadi

monoton dan tidak menyenangkan.

Oleh sebab itu, peneliti ingin mengembangkan sebuah media yang

mampu membantu guru menciptakan pembelajaran yang menarik, berpusat

pada siswa serta menyenangkan. Media Roda Jelajah Indonesia merupakan

media yang didesain dengan menarik dan dapat dimainkan oleh siswa. Media

ini akan membangkitkan motivasi siswa untuk belajar karena dapat

menciptakan pembelajaran yang menyenangkan.Oleh sebab itu, peneliti ingin

mengembangkan sebuah media yang mampu membantu guru menciptakan

pembelajaran yang menarik, berpusat pada siswa serta menyenangkan. Media

Page 51: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

35

Roda Jelajah Indonesia merupakan media yang didesain dengan menarik dan

dapat dimainkan oleh siswa. Media ini akan membangkitkan motivasi siswa

untuk belajar karena dapat menciptakan pembelajaran yang menyenangkan.

Diharapkan dengan kondisi pembelajaran yang menyenangkan akan

meningkatkan prestasi belajar siswa pula.

Gambar 1. Bagan Kerangka Berpikir

Roda jelajah Indonesia dikembangkan sebagai media

pembelajaran IPS.

Perlu dikembangkan media yang sesuai dengan

pembelajaran dan mengaktifkan siswa serta mampu

meningkatkan prestasi siswa.

Pembelajaran IPS di SD belum menggunakan media

pembelajaran yang sesuai dan tepat.

Pembelajaran IPS memerlukan media pembelajaran.

Siswa memerlukan media pembelajaran untuk

mengkonkretkan materi.

Page 52: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

36

F. Hipotesis

1. Dengan menggunakan media Roda Jelajah Indonesia pembelajaran akan

berlangsung menyenangkan dan prestasi belajar siswa juga meningkat.

Page 53: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

37

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

dan pengembangan (research and development). Borg dan Gall (dalam Zainal

Arifin, 2011: 126) mengemukakan bahwa “Research and develompent is a

powerful strategy for improving practice. It is a process used to develop and

validate educational products.”. Punaji Setyosari (2012: 194) juga

menyatakan bahwa penelitian pengembangan merupakan suatu proses yang

dipakai untuk mengembangkan dan memvalidasi produk pendidikan.

Pendapat lainnya dikemukakan oleh Sugiyono (2013: 407) yang

menyatakan bahwa research and development adalah metode penelitian yang

digunakan untuk menghasilkan produk tertentu yang bersifat analisis

kebutuhan untuk menguji keefektifan produk tersebut. Gay, Mills, dan

Airasian (dalam Emzir, 2012: 263) mengemukakan bahwa tujuan utama

penelitian dan pengembangan bukan untuk merumuskan atau menguji teori,

tetapi untuk mengembangkan produk-produk yang efektif untuk digunakan di

sekolah-sekolah. Produk-produk yang dihasilkan oleh penelitian dan

pengembangan dapat mencakup: materi pelatihan guru, materi ajar,

seperangkat tujuan perilaku, materi media, dan sistem-sistem manajemen.

Dalam hal ini, produk yang dikembangkan peneliti adalah media

pembelajaran yaitu Roda Jelajah Indonesia.

Page 54: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

38

B. Prosedur Pengembangan

Prosedur atau langkah-langkah pengembangan media Roda Jelajah

Indonesia dalam penelitian ini mengacu pada prosedur pengembangan Borg

dan Gall (dalam Emzir, 2012: 271) yang terdiri atas 10 langkah

pengembangan yaitu:

1. Penelitian dan Pengumpulan data

2. Perencanaan

3. Pengembangan Bentuk Awal Produk

4. Uji Coba Lapangan Awal

5. Revisi Produk

6. Uji Coba Lapangan Utama

7. Revisi Produk Operasional

8. Uji Coba Lapangan Operasional

9. Revisi Produk Akhir

10. Desminasi dan Implementasi

Dari 10 langkah pengembangan tersebut, penelitian ini hanya dilakukan

sampai pada langkah ke-9 saja. Kegiatan desiminasi tidak dilakukan karena

keterbatasan sumber daya dan kemampuan peneliti. Adapun penelitian ini

dimodifikasi menggunakan langkah pengembangan media berdasarkan

pernyataan Arief S. Sadiman mengenai pengambilan subjek yang disesuaikan

dengan kondisi lapangan.

Berikut penjelasan mengenai prosedur pengembangan media Roda

Jelajah Indonesia yang digunakan dalam penelitian ini.

Page 55: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

39

1. Penelitian dan Pengumpulan Data

Langkah ini dilakukan oleh peneliti bertujuan untuk mengetahui

masalah yang terdapat dalam pembelajaran di SD khususnya kelas V SDN

Wonosari Baru. Kegiatan pengumpulan data dilakukan dengan melakukan

observasi pada proses pembelajaran IPS kelas V SDN Wonosari Baru.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengetehui persoalan yang ada dalam proses

pembelajaran IPS . Kegiatan yang dilakukan setelah itu adalah wawancara

kepada guru wali kelas, kepala sekolah, dan beberapa siswa.

Topik wawancara mengenai proses pembelajaran secara umum, proses

pembelajaran IPS serta media pembelajaran yang digunakan. Wawancara ini

bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran IPS serta ketersediaan

media pembelajaran IPS. Terdapat beberapa masalah yang ditemui antara

lain, pembelajaran masih berpusat pada guru, siswa kurang bersemangat

dalam belajar, ada beberapa siswa yang ramai sendiri, penggunaan media

yang kurang cocok sehingga membuat pembelajaran kurang dipahami.

Selanjutnya kegiatan yang dilakukan adalah mengkaji teori-teori

maupun hasil penelitian yang berkaitan dengan rancangan pengembangan

produk. Data hasil observasi dan wawancara, serta mengkaji teori kemudian

dijadikan rujukan untuk menetukan produk yang akan dikembangkan.

2. Perencanaan

Pada tahap ini, peneliti merumuskan tujuan penggunaan media,

menentukan materi yang akan diintegrasikan dengan media pembelajaran,

membuat berbagai macam pertanyaan berkaitan dengan materi,

Page 56: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

40

mempersiapkan alat dan bahan pembuatan media, serta merancang desain

pengembangan produk. Kegiatan ini dilakukan berdasarkan studi

pendahuluan yang telah dilakukan pada tahap sebelumnya.

3. Pengembangan Bentuk Awal Produk

Kegiatan yang dilakukan peneliti pada langkah ini adalah memproduksi

media yaitu media Roda Jelajah Indonesia berdasarkan perencanaan yang

telah disusun sebelumnya. Setelah itu peneliti melakukan validasi baik dari

segi media maupun materi. Validasi dari segi media akan dilakukan oleh

dosen dari prodi Teknologi Pendidikan dan validasi dari sisi materi akan

dilakukan oleh dosen IPS dari prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

Kegiatan selanjutnya adalah revisi sesuai masukan dari para ahli (validator).

Kegiatan ini berfungsi untuk menghasilkan media Roda Jelajah Indonesia

yang layak.

4. Uji Coba Lapangan Awal

Pada tahap ini peneliti melakukan uji coba produk kepada 3 orang siswa

kelasVC. Pengambilan subjek uji coba dilakukan secara acak. Subjek uji coba

diminta untuk belajar sambil bermain dengan media Roda Jelajah Indonesia,

sedangkan siswa lainnya tetap mengikuti kegiatan belajar mengajar. Selama

uji coba berlangsung, peneliti melakukan observasi terhadap kegiatan siswa

dalam menggunakan produk tersebut. Kegiatan dilanjutkan dengan pengisian

angket respon siswa dan wawancara dengan siswa terkait dengan media Roda

Jelajah Indonesia yang telah dikembangkan.

Page 57: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

41

5. Revisi Produk

Perbaikan terhadap produk dilakukan berdasarkan data yang diperoleh

dari hasil uji coba lapangan awal yaitu data dari observasi, wawancara, dan

angket. Kegiatan ini bertujuan untuk menghasilkan produk lebih baik dari

sebelumnya.

6. Uji Coba Lapangan Utama

Pada tahap ini peneliti melakukan uji coba produk kepada 10 orang

siswa kelas V C. Subjek uji coba dipilih secara acak. Selama uji coba

berlangsung, peneliti melakukan observasi terhadap kegiatan siswa dalam

menggunakan media roda jelajah Indonesia. Kegiatan dilanjutkan dengan

pengisian angket respon siswa serta melakukan wawancara untuk meminta

tanggapan kepada siswa terkait dengan media Roda Jelajah Indonesia yang

telah dikembangkan.

7. Revisi Produk Operasional

Revisi tahap kedua dilakukan berdasarkan data yang diperoleh dari

hasil uji coba lapangan utama yaitu data dari observasi, wawancara, dan

angket. Revisi tahap kedua bertujuan untuk menghasilkan produk lebih baik

dari sebelumnya.

8. Uji Coba Lapangan Operasional

Pada tahap ini peneliti melakukan uji coba produk kepada 20 orang

siswa kelas V B dan 22 siswa kelas V A SD N Wonosari Baru. Kegiatan ini

Page 58: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

42

juga disertai dengan observasi, pengisian angket siswa, serta meminta

tanggapan kepada siswa terkait dengan media yang telah dikembangkan.

9. Revisi Produk Akhir

Berdasarkan data yang diperoleh dari uji coba lapangan operasional,

maka langkah selanjutnya adalah melakukan revisi tahap akhir. Apabila

sudah dilakukan revisi tahap akhir, maka media Roda Jelajah Indonesia

dinyatakan layak untuk pembelajaran IPS.

Gambar 2. Langkah- Langkah Pengembangan Media Roda Jelajah Indonesia

yang dikembangkan oleh Sugiono (dalam Emzir, 2012:275)

C. Validasi dan Uji Coba Produk

1. Validasi

Validasi merupakan kegiatan yang dilakukan dalam upaya memperoleh

nilai kelayakan produk yang dikembangkan sebelum masuk ke dalam tahapan

uji coba. Validasi dilakukan dengan expert judgement (meminta

Penelitian dan

Pengumpulan

Data

Revisi Uji Coba

Lapangan Awal

Perencanaan

Revisi Akhir Uji Coba

Lapangan

Operasional

Pengembangan

Produk Awal

Uji Coba

Lapangan

Utama

Revisi

Page 59: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

43

pertimbangan para ahli). Apabila produk dikatakan layak maka produk dapat

diujicobakan di lapangan. Validasi dalam pengembangan media dibagi

menjadi 2 validasi, yaitu validasi ahli media dan validasi ahli materi.

a. Validasi Ahli Media

Media yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah Roda Jelajah

Indonesia. Untuk mengetahui kelayakan produk tersebut peneliti melakukan

validasi dengan ahli media. Validasi ahli media dilakukan dengan cara

pengisian angket penilaian terhadap media yang dikembangkan. Angket

berisi tentang kriteria-kriteria media visual yaitu kesederhanaan,

keterpaduan, penekanan, keseimbangan, bentuk, dan warna. Selain angket,

validasi juga dilakukan dengan memperhatikan penilaian, komentar,

masukan dan saran dari ahli media. Data yang diperoleh kemudian

digunakan untuk melakukan perbaikan dan penyempurnaan media sampai

media roda jelajah Indonesia siap diujicobakan.

b. Validasi Ahli Materi

Selain divalidasi oleh ahli media, produk juga divalidasi oleh ahli

materi. Materi yang digunakan untuk media Roda Jelajah Indonesia adalah

peninggalan sejarah. Validasi dilakukan dengan cara pengisian angket yang

telah dibuat peneliti mengenai kesesuaian materi. Selain angket, validasi

juga memperhatikan komentar, masukan dan saran yang diberikan oleh ahli

materi. Data yang diperoleh digunakan untuk melakukan perbaikan dan

penyempurnaan media sehingga media roda jelajah Indonesia siap

digunakan dalam kegiatan uji coba.

Page 60: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

44

2. Uji Coba Produk

Setelah produk divalidasi oleh ahli materi dan ahli media, langkah

selanjutnya adalah uji coba produk. Produk harus diujicobakan terlebih

dahulu kepada subjek penelitian. Adapun tahapan uji coba adalah sebagai

berikut.

a. Uji coba lapangan awal, yaitu produk diujicobakan kepada 3 orang siswa

dari kelas V C.

b. Uji coba lapangan utama, yaitu produk diujicobakan kepada 10 orang

siswa dari kelas V C.

c. Uji coba lapangan operasional dalam hal ini adalah 42 orang siswa dari

kelas V B dan V A.

D. Setting dan Subjek Penelitian

Penelitian pengembangan media Roda Jelajah Indonesia dilakukan di

SDN Wonosari Baru yang beralamatkan di Jalan Veteran, Kepek, Wonosari,

Gunungkidul. SD N Wonosari Barumerupakan sekolah yang terakreditasi A

dan merupakan SD Penjamin Mutu. Sebagai SD Penjamin Mutu, SDN

Wonosari Baru memiliki 15 kelas dengan total guru yang mengajar ada 23

guru. Subjek penelitian adalah siswa kelas V A, V B, dan V C. Untuk kelas

VA terdapat 22 siswa yang terlibat, VB terdapat 20 siswa yang terlibat, dan

kelas VC yang terlibat ada 13 siswa yang terlibat dalam penelitian.

E. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis data

deskriptif kuantitatif. Deskriptif kuantitatif adalah data kuantitatif yang

Page 61: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

45

dilengkapi dengan data kualitatif. Data kuantitatif didapatkan dari penilaian

angket oleh ahli media (dosen Teknologi Pendidikan), ahli materi (dosen

IPS), dan subjek uji coba (siswa kelas V SD Negeri Wonosari Baru). Data

kuantitatif ini akan dijadikan sarana perbaikan media Roda Jelajah Indonesia.

Data kualitatif diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan komentar/saran

yang diberikan oleh ahli media, ahli materi, dan siswa.

F. Definisi Operasional

Beberapa istilah yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai

berikut.

b. Pengembangan adalah suatu proses untuk menghasilkan produk baru

yang dikembangkan dari produk yang telah ada.

c. Media Roda Jelajah Indonesia adalah media sederhana dengan

memperhatikan prinsip visual. Ada beberapa komponen di dalamnya

yaitu roda berputar, papan jelajah Indonesia, pion, kartu pertanyaan,

dan kartu jawaban. Media ini bertujuan untuk membelajarkan materi

peninggalan sejarah IPS.

G. Teknik Pengumpulan Data

Suharsimi Arikunto (2010:193) menyatakan bahwa teknik

pengumpulan data adalah cara-cara yang digunakan untuk mengumpulkan

suatu data. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian

pengembangan ini adalah sebagai berikut.

1. Angket

Page 62: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

46

Angket menurut Sugiyono (2013: 199) adalah teknik pengumpulan data

yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pertanyaan

tertulis kepada responden untuk dijawabnya. Dalam penelitian ini, angket

berbentuk rating-scale. Rating-scale adalah angket yang isinya pernyataan

yang diikuti oleh kolom-kolom yang menunjukan tingkatan (Suharsimi

Arikunto, 2010:195)

Angket ditujukan kepada ahli materi, ahli media, dan siswa untuk

dimintai tanggapannya terhadap media Roda Jelajah Indonesia yang telah

dikembangkan. Data yang diperoleh dari angket akan diolah menjadi data

kuantitatif

2. Wawancara

Wawancara yang digunakan oleh peneliti adalah wawancara tidak

terstruktur. Wawancara tidak terstruktur menurut Suharsimi Arikunto (2010:

227) adalah teknik wawancara dimana peneliti tidak menyiapkan serentetan

pertanyaan secara terstuktur melainkan hanya meliputi garis besar yang akan

ditanyakan.Wawancara dilakukan kepada guru dan siswa.

Wawancara dilakukan dibeberapa kesempatan. Wawancara pertama

dilakukan ketika pengumpulan data awal dan studi pendahuluan. Wawancara

bertujuan untuk mengetahui permasalahan yang ada dan sering timbul saat

pembelajaran di kelas. Hasil dari wawancara ini peneliti mampu merumuskan

masalah yang terdapat di SD N Wonosari Baru. Setelah itu wawancara

dilakukan kepada siswa saat uji coba. Wawancara dilakukan untuk

Page 63: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

47

memperoleh tanggapan mengenai media Roda Jelajah Indonesia yang telah

dikembangkan.

3. Observasi

Observasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi tidak

terstruktur. Observasi tidak terstruktur adalah observasi yang tidak

dipersiapkan secara sistematis tentang apa yang akan diobservasi (Sugiyono,

2013:205). Observasi tidak terstruktur dalam penelitian dan pengembangan

ini dilakukan pada tahap studi pendahuluan dan uji coba. Observasi pertama

bertujuan untuk mengetahui permasalah yang terdapat dalam pembelajaran

IPS. Sedangkan obsevasi selanjutnya dilakukan untuk mengetahui proses

penggunaan media. Observasi ini sebagai sarana untuk memperbaiki media

Roda Jelajah Indonesia.

H. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitianiniadalah angket

validasi ahli media, angket validasi ahli materi, dan angket respon siswa.

Validasi media dilakukan oleh Dosen Teknologi Pendidikan Universitas

Negeri Yogyakarta yaitu Bapak Sungkono, M.Pd. Validasi materi dilakukan

oleh dosen IPS dari prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar yaitu Safitri

Yosita Ratri, M.Ed.

Kisi-kisi instrumen untuk validasi media dikembangkan indikator

pemilihan media (Nana Sudjana dan Ahmad Rivai 2005:4) yaitu, ketepatan

tujuan, dukungan terhadap isi pembelajaran, dan kemudahan memperoleh

media. Kisi-kisi juga dikembangkan dengan indikator manfaat media

Page 64: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

48

pembelajaran (Hujair AH Sanaky, 2013:5) yaitu kemenarikan pmbelajaran

dan keaaktifan siswa. Media Roda Jelajah Indonesia merupakan

pengembangan dari media visual, maka dari itu instrument dikembangkan

melalui prisip media visual. Kisi-kisi instrumen angket dapat dilihat pada

tabel berikut ini.

Tabel 2. Kisi-Kisi Instrumen Validasi Ahli Media No Aspek Indikator No

Butir

Jumlah

butir

1

Kriteria

pemilihan

media

Kesesuaian media dengan

Kompetensi Dasar

1 1

Kesesuaian media dengan tujuan

pembelajaran

2 1

Kesesuaian media dengan

karakteristik siswa SD

3 1

Kemudahan memperoleh perangkat

pembuat media

4 1

2 Pemanfaatan

media

Kemampuan media dalam

mengembangkan motivasi siswa

5 1

Kemampuan media dalam

mengaktifkan siswa

6 1

Kemudahan dalam penggunaan

media

7 1

ASPEK VISUAL

3 Kesederhanaan Kejelasan gambar yang disajikan 8 1

Kesesuaian huruf dengan

karakteristik siswa

9 1

Ketepatan ukuran huruf yang

digunakan

10 1

3 Keterpaduan Kesesuaian gambar papan jelajah

Indonesia dengan materi

12 1

4 Penekanan Keawetan media yang dibuat 13 1

Keamanan media saat digunakan 11 1

5 Keseimbangan Ukuran Roda berputar sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

14 1

Ukuran kartu pertanyaan sesuai

(tidak terlalu kecil tidak terlalu

besar)

15 1

6 Bentuk Keunikan bentuk yang disajikan 16 1

Kerapihan komponen media 17

7 Warna Ketepatan pemilihan warna 18 1

Page 65: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

49

Kejelasan warna yang disajikan 19 1

8 Garis Kejelasan garis batas pada papan

jelajah Indonesia

20 1

Kisi-kisi instrumen untuk validasi materi dikembangkan indikator

pengembangan materi. Terdapat 2 kisi-kisi validasi materi yang

dikembangkan oleh peneliti dikarenakan adanya perbaikan dari validator

instrumen. Untuk validasi pertama digunakan 3 aspek yaitu keakuratan,

kesesuaian dan kemenarikan. Untuk validasi ke dua menggunakan 4 aspek

yang diadaptasi dari pendapat Oemar Hamalik (2011: 178) yaitu signifikansi,

validasi relevansi, learnbility dan minat.

Tabel 3. Kisi-Kisi Instrumen Validasi Ahli Materi 1

Tabel 4. Kisi-Kisi Instrumen Validasi Ahli Materi 2

No. Aspek Indikator No. Butir Jumlah

1. Akurat Ketepatan materi dengan media

Roda Jelajah Indonesia

1 1

2. Kesesuaian Kesesuaian materi dengan

Standar Kompetensi

2 1

Kesesuaian materi dengan

dengan kompetensi dasar

3 1

Kesesuaian materi dengan

karakteristik siswa

4 1

3 Kemenarikan Kemenarikan sajian materi

dalam media Roda Jelajah

Indonesia

5 1

No. Aspek Indikator No. Butir Jumlah

1. Signifikansi Ketepatan materi dengan roda

jelajah Indonesia

1 1

Kedalaman materi dalam roda

jelajah Indonesia

2 1

2. Validasi

Relevansi

Kesesuaian materi dengan

Standar Kompetensi

3 1

Kesesuaian materi dengan

Kompetensi Dasar

4 1

Kesesuaian tingkat kesulitan

pertanyaan dalam media roda

5 1

Page 66: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

50

Tabel 5. Kisi - Kisi Instrumen Angket Respon Siswa

No Indikator No Butir Jumlah

Butir

1 Kejelasan petunjuk penggunaan media 1 1

2 Kemampuan media menarik perhatian anak 2 1

3 Penggunaan warna dalam media Roda Jelajah

Indonesia

3,4 2

4 Kesesuaian gambar dengan materi peninggalan

sejarah Indonesia

5 1

5 Kejelasan tulisan dalam media 6 1

6 Kemudahan penggunaan media 7 1

7 Keamanan media 8 1

8 Kemampuan media membuat pembelajaran

menyenangkan

9 1

9 Ketepatan media untuk materi peninggalan

sejarah

10 1

I. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan statistik

deskriptif kuantitatif kemudian dikonversikan ke data kualitatif dengan skala

5 untuk mengetahui kualitas produk. Langkah yang digunakan menggunakan

jelajah Indonesia

Kesesuaian bahasa yang

digunakan dalam media roda

jelajah Indonesia materi

9

3 Learnbility Media mampu melibatkan siswa

dalam pembelajaran dalam

penyampaian ma

6 1

Kesesuaian penyajian materi

dengan tingkat perkembangan

siswa

10 1

4 Minat Media mampu memotivasi siswa

dalam memperdalam materi

peninggalan sejarah

7 1

Kemenarikan sajian materi dalam

media roda jelajah Indonesia

8 1

Page 67: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

51

pengkategorisasian oleh Eko Putro Widoyoko (2010: 238). Lebih jelasnya

dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Tabel 6. Konversi Data Kualitatif (Eko Putro Widoyoko (2010: 238).

Rumus Rerata skor Kriteria

X > Xi + 1,8 x Sbi >4,2 Sangat Baik

Xi + 0,6 x Sbi < X ≤ Xi + 1,8 x Sbi >3,4 – 4,2 Baik

Xi – 0,6 x Sb i < X ≤ Xi +0,6 x Sbi >2,6 – 3,4 Cukup

Xi – 1,8 x Sbi < X ≤Xi – 0,6 x Sbi >1,8 – 2,6 Kurang

X ≤Xi – 1,8 x Sbi ≤1,8 Sangat Kurang

Dalam penelitian ini, produk yang dikembangkan dianggap layak

digunakan sebagai media pembelajaran apabila hasil uji coba lapangan

minimal termasuk dalam kriteria baik. Maka media dianggap layak jika nilai

lebih dari 3,4.

Page 68: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

52

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Media Roda Jelajah Indonesia dikembangkan dengan menggunakan

model Borg dan Gall yang dimodifikasi dengan Arief S.Sadiman untuk

pengambilan subjeknya. Adapun penjelasan dari langkah-langkah model

Borg dan Gall sebagai berikut.

1. Penelitian dan Pengumpulan data

Langkah penelitian dan pengumpulan data ini dilakukan oleh peneliti

bertujuan untuk mengetahui masalah yang terdapat dalam pembelajaran di SD

khususnya kelas V SD Negeri Wonosari Baru. Penelitian dan pengumpulan

data dilakukan pada tanggal 23 November. Kegiatan pengumpulan data

dilakukan dengan observasi pembelajaran IPS kelas V A, VB dan VC SD

Negeri Wonosari Baru. Berdasarkan observasi yang dilakukan saat

pembelajaran IPS berlangsung, didapati hasil sebagai berikut.

a. Pembelajaran IPS masih berpusat pada guru.

b. Media IPS yang digunakan belum optimal dalam mengajarkan

materi IPS diajarkan.

c. Penggunaan media yang masih berpusat pada guru, belum mampu

melibatkan siswa secara aktif.

d. Kurang adanya semangat belajar pada siswa ketika menghadapi

materi yang terlalu banyak menghafal.

e. Siswa kelas V yang ramai sendiri ketika guru sedang menjelaskan.

Page 69: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

53

Guru kelas V sebenarnya telah berusaha untuk membuat pembelajaran

IPS menjadi lebih menarik dengan menggunakan media gambar. Namun

media gambar yang ditampilkan belum mampu mengaktifkan siswa dalam

pembelajaran. Media gambar hanya sekedar ditampilkan dan tidak

dipergunakan siswa dalam pembelajaran. Dapat disimpulkan bahwa media

gambar yang guru pergunakan belum optimal dalam pembelajaran IPS.

Setelah melakukan observasi dan didapati beberapa permasalahan

terkait dengan pembelajaran IPS di SD Negeri Wonosari Baru, kegiatan

selanjutnya adalah melakukan wawancara dengan guru dan sebagian siswa

kelas V untuk memperdalam temuan permasalahan. Wawancara yang

dilakukan merupakan wawancara tidak terstruktur. Wawancara tidak

terstruktur menurut Suharsimi Arikunto (2010: 227) adalah teknik wawancara

dimana peneliti tidak menyiapkan serentetan pertanyaan secara terstuktur

melainkan hanya meliputi garis besar yang akan ditanyakan. Dari hasil

wawancara didapatkan data sebagai berikut.

a. Guru kesulitan memilih media yang tepat dalam pembelajaran IPS.

b. Siswa tidak begitu menyukai materi yang terlalu banyak hafalan.

c. Siswa sering bermain sendiri ketika mulai bosan dengan

pembelajaran.

Setelah data dan permasalah kelas didapatkan, peneliti melakukan

kajian pustaka mengenai permasalahan berkaitan dengan IPS. Hasil dari

mengkaji pustaka didapatkan bahwa pembelajaran IPS memiliki tujuan untuk

bisa membantu pembentukan pribadi siswa yang peduli tehadap kondisi

Page 70: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

54

masyarakat dan bersifat kritis terhadap masalah masalah sosial yang terjadi

dalam masyarakat. Dalam rangka mengembangkan aspek sosial siswa, maka

media pembelajaran IPS menjadi suatu hal mutlak digunakan dalam setiap

pembelajaran. Maka peneliti mengembangkan media IPS yang mampu

menarik perhatian siswa serta melibatkan siswa dalam pembelajarannya.

Media visual dikembangkan sedemikian rupa sehingga mampu membuat

pembelajaran menyenangkan dan bermakna. Media dikembangkan sesuai

dengan kararkteristik siswa SD yang masih suka bermain dan berkelompok.

2. Perencanaan

Perencanaan dilakukan sebelum pembuatan media Roda Jelajah

Indonesia. Kegiatan yang dilakukan pada tahapan ini adalah sebagai berikut.

a. Merumuskan tujuan penggunaan media.

b. Menentukan materi yang diintegrasikan dalam media Roda Jelajah

Indonesia.

c. Membuat soal esaian singkat berdasarkan materi yang dipilih.

d. Pembuatan RPP untuk pengajaran.

e. Mempersiapkan alat dan bahan pembuatan media Roda Jelajah

Indonesia.

Kegiatan pertama yang dilakukan adalah penentuan tujuan pembuatan

media. Tujuan media berdasarkan SK dan KD IPS berdasarkan kurikulum

2006/ Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan..

a. Standar Kompetensi

Page 71: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

55

1. Menghargai berbagai peninggalan dan tokoh sejarah yang

berskala nasional pada masa Hindu-Budha dan Islam, keragaman

kenampakan alam dan suku bangsa, serta kegiatan ekonomi di

Indonesia.

b. Kompetensi Dasar

1.1 Mengenal makna peninggalan-peninggalan sejarah yang

berskala nasional Hindu-Budha dan Islam di Indonesia.

1.2 Menceritakan tokoh-tokoh sejarah pada masa Hindu-Budha dan

Islam di Indonesia.

Alasan pemilihan SK dan KD ini adalah karena dalam SK dan KD

tersebut memiliki materi hafalan yang cukup kompleks sehingga

memudahkan peneliti untuk membuat pertanyaan dalam kartu pertanyaan,

selain itu pemilihan SK dan KD ini dikarenakan siswa sedikit kesusahan

dengan meteri yang terdapat di dalamnya.

Dari SK dan KD di atas, peneliti mengembangkannya menjadi indikator

pembelajaran. Indikator pembelajaran sebagai berikut.

1.1.1 Menyebutkan kerajaan bercorak Hindu.

1.1.2 Menyebutkan kerajaan bercorak Budha.

1.1.3 Menyebutkan kerajaan bercorak Islam.

1.1.4 Menyebutkan peninggalan bercorak Hindu.

1.1.5 Menyebutkan peninggalan bercorak Budha.

1.1.6 Menyebutkan peninggalan bercorak Islam.

Page 72: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

56

1.1.7 Menyebutkan raja dari kerajaan Hindu.

1.1.8 Menyebutkan raja dari kerajaan Budha.

1.1.9 Menyebutkan raja dari kerajaan Islam.

Berdasarkan pengembangan dari SK dan KD, maka tujuan dari media

Roda Jelajah Indonesia sebagai berikut.

1. Siswa dapat menyebutkan kerajaan bercorak Hindu.

2. Siswa dapat menyebutkan kerajaan bercorak Budha.

3. Siswa dapat menyebutkan kerajaan bercorak Islam.

4. Siswa dapat menyebutkan peninggalan bercorak Hindu.

5. Siswa dapat menyebutkan peninggalan bercorak Budha.

6. Siswa dapat menyebutkan peninggalan bercorak Islam.

7. Siswa dapat menyebutkan raja dari kerajaan Hindu.

8. Siswa dapat menyebutkan raja dari kerajaan Budha.

9. Siswa dapat menyebutkan raja dari kerajaan Islam.

Selain tujuan di atas, pembuatan media juga bertujuan untuk membuat

pembelajaran berlangsung menyenangkan serta melibatkan partisipasi aktif

dari siswa.

Materi yang dipilih adalah peninggalan sejarah Indonesia yang meliputi

kerajaan, tokoh, dan peninggalan Hindu, Budha dan Islam di Indonesia.

Materi ini adalah yang paling cocok dengan SK dan KD yang dipilih.

Setelah itu peneliti membuat pertanyaan dengan tingkatan C1-C3

berdasarkan materi. Pertanyaan tersebut terdapat dalam media roda jelajah

Page 73: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

57

Indonesia. Pertanyaan tersebut dimuat dalam kartu pertanyaan yang didesain

tingkat kesulitannya semakin meningkat.

Peneliti juga membuat RPP sebagai pedoman pelaksanaan kegiatan

pembelajaran dengan Roda Jelajah Indonesia. RPP ini bisa menjadi panduan

bagi guru maupun peneliti yang akan mengajar. RPP disusun lengkap dengan

instrumennya.

Setelah semua persiapan awal selesai, maka peneliti mulai

mempersiapkan alat dan bahan untuk membuat desain awal medi Roda

Jelajah Indonesia. Berikut merupakan alat dan bahan yang digunakan.

a. Kayu dan Triplek

Kayu dan triplek digunakan untuk membuat roda berputar. Kayu

yang digunakan adalah kayu yang ringan yaitu jenis kayu sengon

laut. Triplek yang digunakan memiliki ketebalan 0,5 cm.

b. Karton

Karton digunakan untuk pelapis lingkaran dalam roda berputar.

c. Kertas manila 6 warna

Kertas manila digunakan untuk warna dalam roda berputar.

d. Kertas ivory 260 gram

Kertas ivory digunakan untuk mencetak kartu pertanyaan dan

jawaban.

e. Banner

Banner digunakan untuk mencetak papan jelajah Indonesia

Page 74: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

58

f. CorelDRAW X7

CorelDRAW X7 digunakan untuk mendesain kartu pertanyaan,

kartu jawaban, dan papan jelajah Indonesia

3. Pengembangan Bentuk Awal Produk

Dalam proses pengembangan produk, terdapat beberapa hal yang

menjadi perhatian peneliti. Media Roda Jelajah Indonesia merupakan media

visual, maka dalam pengembangannya memperhatikan prinsip media visual.

Berikut merupakan penjelasan dari prisip media visual yang diperhatikan

dalam pengembangan produk.

1. Kesederhanaan

Kesederhanaan meliputi penggunaan huruf dan angka pada setiap

komponen dalam media Roda Jelajah Indonesia. Huruf dan angka

dalam Roda Jelajah Indonesia disajikan menarik dan mudah dibaca.

Huruf dalam kartu pertanyaan dan kartu jawaban dirancang dengan

jenis font Times New Roman dengan ukuran 20 pt sedangkan untuk

angka memiliki ukuran 36 pt. Buku panduan disusun dengan font Times

New Roman dengan ukuran font 16 pt.

2. Keterpaduan atau kesatuan

Keterpaduan mengacu pada komponen visual yang ketika diamati

akan berfungsi bersama-sama, yaitu meliputi ilustrasi gambar, teks dan

tata letak. Media Roda Jelajah Indonesia dirancang dengan

memperhatikan ilustrasi gambar yang sesuai dengan materi yang akan

Page 75: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

59

diajarkan yaitu peninggalan sejarah Indonesia sehingga terjadi

keterpaduan antara media dengan materi.

Sebagian gambar dalam papan jelajah Indonsia merupakan

dokumentasi pribadi. Gambar dari dokumentasi pribadi adalah Candi

Prambanan, Borobudur, Boko, Kraton, Masjid Agung Kauman.

Sedangkan gambar lainnya mengambil dari internet. Alasan

penggunaan gambar dari internet dikarenakan tidak dimungkinkan

peneliti mengambil gambar peninggalan sejarah kerajaan Hindu,

Budha, dan Islam yang menyebar di Indonesia.

Setiap komponen dalam Roda jelajah Indonesia yaitu roda

berputar, papan jelajah Indonesia, kartu pertanyaan, kartu jawaban

saling terkait satu sama lain dan berfungsi secara baik dan terpadu.

3. Penekanan

Media Roda Jelajah Indonesia dikembangkan dengan

menekankan pada tujuan dan keawetan media. Media Roda Jelajah

Indonesia bertujuan untuk membuat pembelajaran menjadi lebih

menyenangkan dan melibatkan partisipasi siswa dalam pembelajaran.

Sehingga media ini dirancang menarik namun juga awet sehingga dapat

dimainkan kapanpun tanpa mengkhawatirkan media cepat rusak. Media

ini juga dilengkapi dengan buku panduan sehingga siswa dapat

menggunakan media ini walaupun tanpa didampingi oleh guru.

Untuk membuat media awet, maka dipilihlah bahan bahan yang

tahan lama. Kayu yang didapatkan diplitur lalu diclear agar lebih awet.

Page 76: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

60

Kertas untuk kartu pertanyaan dan jawaban juga merupakan kertas yang

paling tebal sehingga awet.

4. Keseimbangan

Keseimbangan dapat dilihat dari ukuran media Roda Jelajah

Indonesia. Media ini ditujukan untuk kelompok besar dalam kelas

sehingga ukuran dari roda berputar dan papan jelajah Indonesia dibuat

agar jelas jika dilihat oleh semua siswa. Ukuran yang digunakan

haruslah pas, tidak terlalu besar maupun tidak terlalu kecil. Roda

berputar memiliki diameter 40 cm. Papan jelajah Indonesia memiliki

ukuran 1,64 m x 0,9 m. kartu pertanyaan dan kartu jawaban dirancang

dengan ukuran 6 cm x 10 cm

5. Bentuk

Pemilihan bentuk sebagai unsur visual perlu diperhatikan. Bentuk

dirancang menarik sehingga mampu membuat siswa merasa penasaran

dengan media Roda Jelajah Indonesia. Bentuk roda berputar adalah

lingkaran dengan diameter 40 cm. Papan jelajah Indonesia berbentuk

persegi panjang dengan ukuran 1,64 m x 0,9 m. Kartu pertanyaan dan

kartu jawaban dirancangan dengan ukuran 6 cm x 10 cm dengan ujung

yang tumpul sehingga aman untuk siswa. Selain bentuknya, kerapihan

dari setiap komponen menjadi pertimbangan. Kayu diamplas terlebih

dahulu agar rapi dan aman bagi siswa. Ujung ujung komponen yang

tajam diperhalus agar aman dan rapi. Kerapihan juga dilihat saat

penataan komponen dalam box media.

Page 77: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

61

6. Warna

Warna merupakan unsur visual yang penting. Peneliti memilih

warna-warna yang cerah sehingga lebih membangkitkan motivasi siswa

untuk belajar. Warna yang dipilih dalam roda berputar ada 6 yaitu,

merah, orange, kuning, ungu, hijau, dan biru.

Warna pada buku panduan juga dibuat cerah, dengan perpaduan warna

orange, biru dan hijau. Sedangkan untuk warna pada kartu pertanyaan

dan jawaban dibuat bolak balik, dengan bagian depan berwarna seperti

roda jelajah Indonesia dan sebaliknya berwarna biru muda dan putih.

7. Garis

Garis dalam media ini juga menjadi hal yang perlu diperhatikan.

Garis harus tampak dalam papan jelajah Indonesia sehingga siswa

mengetahui batasan kotak dengan kotak lainnya. Garis didesain dengan

warna hitam tebal sehingga jelas batasan antara setiap nomor pada

kotak.

Gambar 3. Pembuatan desain media dengan CorelDRAW X

Page 78: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

62

Gambar 4. Persiapan alat dan bahan media Roda Jelajah Indonesia

Gambar 5. Rancangan awal Media Roda Jelajah Indonesia

Setelah media selesai diproduksi, kegiatan selanjutnya adalah

memvalidasi media Roda Jelajah Indonesia baik dari segi media maupun

materi. Validasi media dilakukan kepada ahli materi oleh dosen IPS yaitu

Safitri Yosita RatriS.Si, M.Pd, M.Ed. dan ahli media oleh dosen Teknologi

Pendidikan yaitu Bapak Sungkono, M.Pd. untuk mengetahui kelayakan dari

media tersebut sebelum di uji cobakan di lapangan. Komentar dan saran yang

diberikan ahli media dan ahli materi juga menjadi dasar dalam melakukan

revisi produk agar media Roda Jeajah Indonesia benar-benar layak untuk diuji

coba. Berikut deskripsi data hasil validasi dari ahli materi dan ahli media.

Page 79: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

63

a. Validasi Materi

Validator ahli materi dalam pengembangan media roda jelajah

Indonesia adalah Safitri Yosita Ratri,S.Si, M.Pd, M.Ed. Validasi oleh ahli

materi dilaksanakan selama dua kali. Validasi pertama dilaksanakan pada

tanggal 26 Januari 2017. Adapun hasil validasi pertama oleh ahli materi

dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Tabel 4. Data Hasil Validasi Ahli Materi Tahap Pertama

No Indikator Skor Kriteria

1 Ketepatan materi dengan Roda Jelajah

Indonesia

5 SB

2 Kesesuaian materi dengan Standar

Kompetensi

5 SB

3 Kesesuaian materi dengan Kompetensi

Dasar

5 SB

4 Kesesuaian materi dengan karakteristik

siswa

4 B

5 Kemenarikan sajian materi dalam media

Roda Jelajah Indonesia

5 SB

Jumlah 24

Rata- rata 4,8 SB

Hasil penilaian ahli materi tahap pertama memperoleh jumlah skor 24

dengan rata-rata 4,8. Berdasarkan pedoman konversi data kuantitatif ke

kualitatif, maka produk Roda Jelajah Indonesia yang dikembangkan

termasuk dalam kriteria sangat baik. Secara keakuratan dan kesesuaian

materi sudah benar dan mendapatkan skor maksimal yaitu 5, namun peneliti

diminta untuk memperbaiki instrumen pembelajaran. Peneliti diminta untuk

memperbaiki tata tulis serta RPP yang dijadikan pedoman pembelajaran.

Berikut merupakan saran yang diberikan oleh validator materi.

Page 80: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

64

1) Memperbaiki tata tulis materi dalam media Roda Jelajah Indonesia.

2) Memperbaiki RPP yang dijadikan pedoman pembelajaran.

3) Mempertimbangkan kemenarikan dan keawetan media.

Dalam validasi tahap pertama kriteria media Roda Jelajah Indonesia

termasuk layak namun masih dengan revisi, sehingga peneliti melakukan

revisi berdasarkan saran tersebut di atas.

Setelah melakukan revisi sesuai saran yang diberikan oleh ahli materi,

peneliti segera melaksanakan validasi tahap kedua kepada ahli materi.

Validasi tahap dua dilaksanakan pada tanggal 3 Februari 2017. Adapun hasil

validasi tahap kedua oleh ahli materi dapat dilihat pada tabel berikut ini

Tabel 5. Data Hasil Validasi Ahli Materi Tahap Kedua

No Indikator Skor Kriteria

1 Ketepatan materi dengan media Roda

Jelajah Indonesia

5 SB

2 Kedalaman materi dalam media Roda

Jelajah Indonesia

5 SB

3 Kesesuaian materi dengan Standar

Kompetensi

5 SB

4 Kesesuaian materi dengan dengan

Kompetensi Dasar

5 SB

5 Kesesuaian tingkat kesulitan pertanyaan

dalam media Roda Jelajah Indonesia

4 B

6 Media mampu melibatkan siswa dalam

pembelajaran dalam penyampaian materi

4 B

7 Media mampu memotivasi siswa dalam

memperdalam materi peninggalan sejarah

5 SB

8 Kemenarikan sajian materi dalam media

Roda Jelajah Indonesia

5 SB

9 Kesesuaian bahasa yang digunakan

dalam pertanyaan dalam media Roda

Jelajah Indonesia

5 SB

Page 81: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

65

10 Kesesuaian penyajian materi dengan

tingkat perkembangan siswa

4 B

Jumlah 47

Rata- rata 4,7 SB

Pada validasi kedua, peneliti menggunakan instrumen yang berbeda,

sehingga ada penambahan indikator indikator dalam angket validasi. Hal ini

dengan pertimbangan bahwa indikator pengembangan materi yaitu

signifikansi, validitas, utility, dan minat sedangkan pada angket pertama

indikator sebelumnya hanyalah signifikansi dan validitas.

Hasil penilaian ahli materi tahap pertama memperoleh jumlah skor 47

dengan rata-rata 4,7. Berdasarkan pedoman konversi data kuantitatif ke

kualitatif, maka produk Roda Jelajah Indonesia yang dikembangkan

termasuk dalam kriteria sangat baik. Materi dan media sudah mampu

mencakup karakteristik belajar siswa yang berbeda. Penyajian media

menarik. Pada validasi materi tahap kedua didapatkan kesimpulan materi

layak uji coba tanpa revisi.

b. Validasi Media

Validator ahli media dalam pengembangan media roda jelajah

Indonesia adalah Sungkono, M.Pd. Validasi oleh ahli media dilaksanakan

selama tiga kali. Validasi pertama dilaksanakan pada tanggal 25 Januari

2017. Adapun hasil validasi pertama oleh ahli media dapat dilihat pada

tabel berikut ini.

Tabel 6. Data Hasil Validasi Ahli Media Tahap Pertama

Page 82: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

66

No Indikator Skor Kriteria

1 Kesesuaian media dengan Kompetensi

Dasar

4 B

2 Kesesuaian media dengan tujuan

pembelajaran

4 B

3 Kesesuaian media dengan karakteristik

siswa SD

4 B

4 Kemudahan memperoleh perangkat

pembuat media

4 B

5 Kemampuan media dalam

mengembangkan motivasi siswa 3 C

6 Kemampuan media dalam mengaktifkan

siswa

4 B

7 Kemudahan dalam penggunaan media

4 B

8 Kejelasan gambar yang disajikan 3 C

9 Kesesuaian huruf dengan karakteristik

siswa

3 C

10 Ketepatan ukuran huruf yang digunakan 3 C

11 Keamanan media saat digunakan 3 C

12 Kesesuaian gambar papan jelajah

Indonesia dengan materi

4 B

13 Keawetan media yang dibuat 3 C

14 Ukuran Roda berputar sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

4 B

15 Ukuran kartu pertanyaan sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

4 B

16 Keunikan bentuk yang disajikan

4 B

17 Kerapihan komponen media

3 C

18 Ketepatan pemilihan warna

3 C

19 Kejelasan warna yang disajikan

4 B

20 Kejelasan garis batas pada papan jelajah

Indonesia

4 B

Jumlah 72

Rata-rata 3,6 B

Page 83: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

67

Hasil penilaian ahli media tahap pertama memperoleh jumlah skor 72

dengan rata-rata 3,6. Berdasarkan pedoman konversi data kuantitatif ke

kualitatif, maka produk Roda Jelajah Indonesia yang dikembangkan

termasuk dalam kriteria baik.Meskipun demikian, masih terdapat beberapa

poin indikator yang masih bernilai cukup sehingga perlu dilakukan

perbaikan. Selain penilaian pada angket tersebut, validator juga memberikan

saran untuk perbaikan media. Saran yang diberikan oleh ahli materi adalah

sebagai berikut.

1) Penambahan box agar komponen media Roda Jelajah Indonesia

lebih rapi dan tertata.

2) Perbaikan tata tulis pada kartu pertanyaan dan kartu jawaban sesuai

EYD.

3) Sudut kartu yang awalnya terlalu lancip ditumpulkan agar aman

bagi siswa.

4) Lingkaran pada roda berputar kurang aman, sehingga harus

diperhalus.

5) Perbaiakan warna kayu agar lebih menarik perhatian siswa.

6) Tata cara permainan diubah dari kertas ukuran A3 menjadi buku

berukuran A5.

7) Pion diubah dari yang hanya botol diubah menjadi gantungan kunci

bentuk candi.

8) Foto yang terdapat dalam banner papan jelajah Indonesia

diusahakan hasil dokumentasi pribadi.

Page 84: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

68

Berikut merupakan gambar setelah melakukan revisi berdasarkan

saran dari validator.

Gambar 6. Box Media Roda Jelajah Indonesia

Gambar 7. Buku panduan dan pion Roda Jelajah Indonesia

Gambar 8. Roda berputar sebelum dan setelah direvisi

Page 85: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

69

Gambar 9. Gambar Papan Jelajah Indonesia

Setelah melakukan revisi sesuai saran yang diberikan oleh ahli media ,

peneliti segera melaksanakan validasi tahap kedua kepada ahli media.

Validasi tahap dua dilaksanakan pada tanggal 2 Februari 2017. Adapun hasil

validasi tahap kedua oleh ahli materi dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Tabel 7. Data Hasil Validasi Ahli Media Tahap Kedua

No Indikator Skor Kriteria

1 Kesesuaian media dengan Kompetensi

Dasar

5 SB

2 Kesesuaian media dengan tujuan

pembelajaran

5 SB

3 Kesesuaian media dengan karakteristik

siswa SD

4 B

4 Kemudahan memperoleh perangkat

pembuat media

4 B

5 Kemampuan media dalam

mengembangkan motivasi siswa 4 B

6 Kemampuan media dalam mengaktifkan

siswa

4 B

7 Kemudahan dalam penggunaan media

4 B

8 Kejelasan gambar yang disajikan 4 B

9 Kesesuaian huruf dengan karakteristik

siswa

3 C

Page 86: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

70

10 Ketepatan ukuran huruf yang digunakan 4 B

11 Keamanan media saat digunakan 3 C

12 Kesesuaian gambar papan jelajah

Indonesia dengan materi

4 B

13 Keawetan media yang dibuat 4 B

14 Ukuran Roda berputar sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

4 B

15 Ukuran kartu pertanyaan sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

4 B

16 Keunikan bentuk yang disajikan

4 B

17 Kerapihan komponen media

4 B

18 Ketepatan pemilihan warna

3 C

19 Kejelasan warna yang disajikan

4 B

20 Kejelasan garis batas pada papan jelajah

Indonesia

4 B

Jumlah 79

Rata-rata 3,95 B

Hasil penilaian ahli media tahap kedua memperoleh jumlah skor 79

dengan rata-rata 3,95. Berdasarkan pedoman konversi data kuantitatif ke

kualitatif, maka Roda Jelajah Indonesia yang dikembangkan termasuk

dalam kriteria baik. Meskipun demikian, masih terdapat beberapa poin

indikator yang masih bernilai cukup sehingga perlu dilakukan perbaikan.

Selain penilaian pada angket tersebut, validator juga memberikan saran

untuk perbaikan media. Saran yang diberikan oleh ahli materi adalah

sebagai berikut.

1) Kesesuaian warna pada Roda berputar dengan kertu pertanyaan

kurang.

Page 87: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

71

2) Memberi identitas pada lembar kartu pertanyaan sehingga siswa

tahu bahwa kartu tersebut merupakan bagian dari Roda Jelajah

Indonesia.

3) Pemberiaan warna haruslah berbeda antara kartu jawaban dan

pertanyaan.

4) Pion candi masih berbahaya, sehinngga harus diperhalus

5) Warna stiker box kurang kontras.

6) Perubahan peraturan dan urutan buku panduan.

Setelah melakukan revisi sesuai saran yang diberikan oleh ahli media ,

peneliti segera melaksanakan validasi tahap ketiga kepada ahli media.

Validasi tahap tiga dilaksanakan pada tanggal 7 Februari 2017. Adapun

hasil validasi tahap ketiga oleh ahli materi dapat dilihat pada tabel berikut

ini.

Tabel 8. . Data Hasil Validasi Ahli Media Tahap Ketiga

No Indikator Skor Kriteria

1 Kesesuaian media dengan Kompetensi

Dasar

5 SB

2 Kesesuaian media dengan tujuan

pembelajaran

5 SB

3 Kesesuaian media dengan karakteristik

siswa SD

5 SB

4 Kemudahan memperoleh perangkat

pembuat media

5 SB

5 Kemampuan media dalam

mengembangkan motivasi siswa 5 SB

6 Kemampuan media dalam mengaktifkan

siswa

5 SB

7 Kemudahan dalam penggunaan media

5 SB

8 Kejelasan gambar yang disajikan 5 SB

Page 88: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

72

9 Kesesuaian huruf dengan karakteristik

siswa

5 SB

10 Ketepatan ukuran huruf yang digunakan 4 B

11 Keamanan media saat digunakan 5 SB

12 Kesesuaian gambar papan jelajah

Indonesia dengan materi

5 SB

13 Keawetan media yang dibuat 5 SB

14 Ukuran Roda berputar sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

5 SB

15 Ukuran kartu pertanyaan sesuai (tidak

terlalu besar dan tidak terlalu kecil)

5 SB

16 Keunikan bentuk yang disajikan

5 SB

17 Kerapihan komponen media

5 SB

18 Ketepatan pemilihan warna

4 B

19 Kejelasan warna yang disajikan

4 B

20 Kejelasan garis batas pada papan jelajah

Indonesia

5 SB

Jumlah 97

Rata-rata 4,85 SB

Hasil penilaian ahli media tahap ketiga memperoleh jumlah skor 97

dengan rata-rata 4,85. Berdasarkan pedoman konversi data kuantitatif ke

kualitatif, maka Roda Jelajah Indonesia yang dikembangkan termasuk

dalam kriteria sangat baik. Validasi tahap ketiga oleh ahli media merupakan

validasi yang terakhir. Gambaran tentang hasil penilaian ahli media dari

tahap pertama hingga tahap ketiga dapat dilihat pada diagram batang di

bawah ini.

Page 89: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

73

Gambar 10. Grafik validasi media

4. Uji Coba Lapangan Awal

Uji coba lapangan awal dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 16

Februari 2017. Uji coba melibatkan 3 siswa dengan tingkat kemampuan

yang berbeda. Siswa yang dipilih berdasarkan rekomendasi dari guru kelas

V C SD N Wonosari Baru. Sebelum uji coba dilaksanakan, peneliti

memperkenalkan media roda jelajah Indonesia kepada siswa, selanjutnya

siswa diberikan buku pegangan yang akan membantu dalam menjawab soal

dari media roda jelajalah Indonesia. Dari buku pegangan tersebut siswa

diberikan waktu untuk membaca dan mempelajari kembali mengenai

peninggalan sejarah Indonesia.

Peneliti membacakan langkah permaianan yang terdapat dalam buku

panduan dengan sedikit modifikasi dikarenakan perbedaan jumlah siswa

yang terlibat. Penggunaaan media berlangsung selama 4x putaran. Ketika

siswa menggunakan media roda jelajah Indonesia, antusiasme siswa sangat

tinggi. Siswa ingin merasa senang ketika mampu menjawab pertanyaan

0

1

2

3

4

5

6

Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3

Page 90: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

74

dalam kartu pertanyaan dikarenakan pion dapat maju.siswa sangat

bersemangat untuk memperoleh langkah terbanyak.

Gambar 11. Uji coba lapangan awal (1)

Gambar 12. Uji coba lapangan awal (2)

Setelah siswa menggunakan media roda jelajah Indonesia, siswa

diberikan angket untuk menilai media roda jelajah Indonesia. Angket yang

diberikan kepada siswa berbentuk pilihan ganda yang akan memudahkan

siswa untuk menilai. Berikut merupakan hasi dari angket yang diberikan

pada siswa.

Page 91: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

75

Tabel 9. Hasil Uji Coba Lapangan Awal No Nama INDIKATOR Juml

ah

skor

Rata-

rata

skor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 Y 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 39 3.9

2 HSY 5 5 3 3 4 4 4 5 5 5 43 4.3

3 A 4 5 4 4 5 5 4 5 5 5 46 4.6

Jumlah 13 14 11 11 13 13 11 14 14 14 128 12.8

Rata-rata 4.3 4.7 3.7 3.7 4.3 4.3 3.7 4.7 4.7 4.7 42.7 4.27

Berdasarkan hasil uji coba awal, media roda jelajah Indonesia

mendapatkan rata-rata skor 4,27 dengan kriteria “sangat baik”. Setelah

siswa mengisi angket, siswa diberikan pertanyaan lisan oleh peneliti

mengenai tanggapan atau komentar untuk media roda jelajah Indonesia.

Siswa mengungkapkan merasa bersemangat ketika pembelajaran. Medianya

menarik. Ingin bermain menggunakan media pembelajaran lebih lama.

Siswa tidak memberikan saran perbaikan, sehingga peneliti tidak melakukan

revisi dan lanjut melakukan ujicoba ke tahap selanjutnya.

5. Revisi Produk

Berdasarkan uji coba lapangan awal didapatkan skor rata-rata penilaian

siswa terhadap media roda jelajah 4,27 dengan kriteria “sangat baik”. Dalam

proses uji coba lapangan awal tidak ditemukan masalah yang berarti, selain

Page 92: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

76

itu komentar dari siswa juga baik sehingga dalam uji coba lapangan utama

media roda jelajah Indonesia tidak memerlukan revisi.

6. Uji Coba Lapangan Utama

Uji coba lapangan utama dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 16

Februari 2017 setelah melewati uji coba lapangan awal. Uji coba melibatkan

10 siswa dengan tingkat kemampuan yang berbeda. Jumlah siswa perempuan

ada 5 sedangkan jumlah siswa laki-laki ada 5. Siswa yang dipilih berdasarkan

rekomendasi dari guru kelas V C SD N Wonosari Baru. Sebelum uji coba

dilaksanakan, peneliti memperkenalkan media roda jelajah Indonesia kepada

siswa, selanjutnya siswa dibentuk menjadi 2 kelompok.

Siswa diberikan buku pegangan yang akan membantu dalam menjawab

soal dari media roda jelajalah Indonesia. Dari buku pegangan tersebut siswa

diberikan waktu untuk membaca dan mempelajari kembali mengenai

peninggalan sejarah Indonesia.

Peneliti membacakan langkah permaianan yang terdapat dalam buku

panduan dengan sedikit modifikasi dikarenakan perbedaan jumlah siswa yang

terlibat. Setiap siswa dalam kelompok memiliki tugas masing-masing

sehingga tidak ada siswa yang tidak terlibat. Penggunaaan media berlangsung

selama 4x putaran.

Ketika siswa menggunakan media roda jelajah Indonesia, antusiasme

siswa sangat tinggi. Setiap kelompok semangat dalam memperoleh pion.

Page 93: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

77

Gambar 13. Uji Coba Lapangan Utama (1)

Gambar 14. Uji Coba Lapangan Utama (2)

Setelah siswa menggunakan media roda jelajah Indonesia, siswa

diberikan angket untuk menilai media roda jelajah Indonesia. Angket yang

diberikan kepada siswa berbentuk pilihan ganda yang akan memudahkan

siswa untuk menilai. Berikut merupakan hasi dari angket yang diberikan pada

siswa.

Page 94: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

78

Tabel 10. Hasil Uji Coba Lapangan Utama No Nama INDIKATOR Juml

ah

skor

Rata-

rata

skor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 N 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 49 4.9

2 NAW 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 47 4.7

3 S 4 5 5 5 4 4 4 5 5 5 46 4.6

4 I 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

5 D 5 5 4 4 4 5 3 3 5 5 43 4.3

6 Z 5 5 5 3 5 5 5 5 5 4 47 4.7

7 V 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

8 H 3 3 3 4 5 3 5 5 5 4 40 4

9 L 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 49 4.9

10 AKH 4 5 5 4 4 5 5 5 5 5 47 4.7

Jumlah 46 47 45 44 46 47 47 48 50 48 468 46.8

Rata-rata 4.6 4.7 4.5 4.4 4.6 4.7 4.7 4.8 5 48 46.8 4.68

Berdasarkan hasil uji coba awal, media roda jelajah Indonesia

mendapatkan rata-rata skor 4,68 dengan kriteria “sangat baik”. Setelah siswa

mengisi angket, siswa diberikan pertanyaan lisan oleh peneliti mengenai

Page 95: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

79

tanggapan atau komentar untuk media roda jelajah Indonesia. Tanggapan dari

siswa adalah ingin belajar lebih lama dengan media roda jelajah Indonesia.

Gambar pada media jelas. Warna media jelas dan bagus.

Dalam pembelajaran tidak ditemukan masalah berarti dan siswa tidak

memberikan saran perbaikan, sehingga peneliti tidak melakukan revisi dan

lanjut melakukan ujicoba ke tahap selanjutnya.

7. Revisi Produk Operasional

Berdasarkan uji coba lapangan utamadidapatkan skor rata-rata penilaian

siswa terhadap media roda jelajah 4,68 dengan kriteria “sangat baik”. Dalam

proses uji coba lapangan awal tidak ditemukan masalah yang berarti, selain

itu komentar dari siswa juga baik sehingga dalam uji coba lapangan

operasional media roda jelajah Indonesia tidak memerlukan revisi.

8. Uji Coba Lapangan Operasional

Uji coba lapangan operasional dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 16

Februari 2017 setelah melewati uji coba lapangan awal dan uji coba utama.

Uji coba melibatkan 19 siswa dari kelas V B dan 22 siswa dari kelas VA.

Sebelum uji coba dilaksanakan, peneliti memperkenalkan media roda

jelajah Indonesia kepada siswa, selanjutnya siswa dibentuk menjadi 4

kelompok. Satu kelompok beranggotakan 4-5 siswa. Siswa diberikan buku

pegangan yang akan membantu dalam menjawab soal dari media roda

jelajalah Indonesia. Dari buku pegangan tersebut siswa diberikan waktu untuk

membaca dan mempelajari kembali mengenai peninggalan sejarah Indonesia.

Page 96: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

80

Peneliti membacakan langkah permaianan yang terdapat dalam buku

panduan dengan sedikit modifikasi dikarenakan perbedaan jumlah siswa yang

terlibat. Setiap siswa dalam kelompok memiliki tugas masing-masing

sehingga tidak ada siswa yang tidak terlibat. Penggunaaan media berlangsung

selama 4x putaran.

Ketika siswa menggunakan media roda jelajah Indonesia, antusiasme

siswa sangat tinggi. Setiap kelompok semangat dalam memperoleh pion.

Gambar 15, 16, 17 dan 18. Uji Coba Lapangan Operasional

Setelah siswa menggunakan media roda jelajah Indonesia, siswa

diberikan angket untuk menilai media roda jelajah Indonesia. Angket yang

diberikan kepada siswa berbentuk pilihan ganda yang akan memudahkan

siswa untuk menilai. Berikut merupakan hasi dari angket yang diberikan pada

siswa.

Page 97: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

81

Tabel 11. Hasil Uji Coba Lapangan Operasional No Nama INDIKATOR Juml

ah

skor

Rat

a-

rata

sko

r

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 ER 3 4 5 3 5 4 4 3 3 5 39 3.9

2 WIL 5 5 4 3 5 5 5 5 5 5 47 4.7

3 AZZ 4 4 5 4 4 4 5 5 4 5 44 4.4

4 IA 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

5 HMD 4 3 4 3 4 3 4 4 5 5 39 3.9

6 FAT 5 5 3 5 3 4 5 5 5 5 45 4.5

7 MHS 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 3

8 BANR 5 5 3 5 3 4 5 5 5 5 45 4.5

9 FF 4 5 4 3 3 5 5 5 5 5 44 4.4

10 K 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 49 4.9

11 FLA 5 5 4 3 5 5 4 5 4 4 44 4.4

12 NAS 3 4 5 5 5 5 5 5 5 4 46 4.6

13 MUH 5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 48 4.8

Page 98: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

82

14 PSR 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 4

15 SB 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

16 FM 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

17 NK 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

18 AL 5 5 3 3 5 5 5 4 5 4 44 4.4

19 TI 5 4 5 5 5 4 5 5 5 5 48 4.8

20 I H 3 5 4 4 5 3 2 5 4 4 39

3.9

21 NAA 5 5 5 3 5 4 5 4 5 5 46

4.6

22 Sep 3 5 3 4 4 3 4 3 3 4 36

3.6

23 DP 4 4 3 3 4 4 3 4 4 4 37

3.7

24 Sat 3 5 3 4 4 3 4 3 3 4 36

3.6

25 F N R 4 4 5 3 5 3 3 3 4 5 39

3.9

26 M AF 4 5 5 3 5 4 5 4 5 3 43

4.3

27 Z F 5 4 3 4 5 4 5 5 4 5 44

4.3

28 R A 5 3 4 3 4 5 5 5 4 3 41

4.1

29 C B 3 5 5 3 5 3 5 5 4 5 43

4.3

31 R F 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30

3

Page 99: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

83

32 Vre 3 4 5 5 3 4 3 5 5 5 42

4.2

33 Ab 5 4 4 5 5 4 5 4 5 5 46

4.6

34 G H 5 5 3 4 3 4 4 4 4 5 41

4.1

35 S N A 5 5 4 4 5 4 4 5 5 4 45

4.5

36 Z A 4 5 3 5 4 4 5 4 3 5 42

4.2

37 M O 5 5 5 4 4 4 5 5 3 4 44

4.4

38 L A 5 5 5 4 5 4 5 5 5 5 48

4.8

39 Y D 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50

5

40 K K 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 49

4.9

41 A K 5 3 3 3 4 5 5 5 5 4 42

4.2

42 R I 5 5 4 4 5 4 5 5 4 5 46

4.6

Jumlah

179 185 170 163 183 172 184 184 179 186 1785

178

.5

Rata-rata

4.3 4.51 4.14 3.97 4.46 4.19 4.48 4.48 4.36 4.53 43.54

4.3

54

Berdasarkan hasil uji coba awal, media roda jelajah Indonesia

mendapatkan rata-rata skor 4,354 dengan kriteria “sangat baik”. Setelah siswa

mengisi angket, siswa diberikan pertanyaan lisan oleh peneliti mengenai

tanggapan atau komentar untuk media roda jelajah Indonesia. Tanggapan dari

Page 100: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

84

siswa adalah ingin belajar lebih lama dengan media roda jelajah Indonesia.

Gambar pada media jelas. Warna media jelas dan bagus.

Dalam pembelajaran tidak ditemukan masalah berarti dan siswa tidak

memberikan saran perbaikan, sehingga peneliti tidak melakukan revisi dan

lanjut melakukan uji coba ke tahap selanjutnya.

9. Revisi Produk Akhir

Berdasarkan uji coba lapangan operasionaldidapatkan skor rata-rata

penilaian siswa terhadap media roda jelajah 4,354 dengan kriteria “sangat

baik”. Dalam proses uji coba lapangan awal tidak ditemukan masalah yang

berarti, selain itu komentar dari siswa juga baik. Media roda jelajah Indonesia

dinyatakan “layak” untuk mata pelajaran IPS materi peninggalan sejarah.

B. Deskripsi Hasil Pengembangan Produk

Sebagaimana yang tercantum dalam BAB III, pengembangan media

roda jelajah Indonesia berdasarkan model Borg dan Gall. Tahap pertama

penelitian dan pengumpulan data dilakukan di kelas V SD N Wonosari Baru.

Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara untuk

mengetahui masalah. Tahap kedua adalah perencanaan, perencanaan meliputi

rencana pembuatan media roda jelajah Indonesia dengan persiapan alat dan

bahan, materi serta RPP. Tahap ketiga adalah pengembangan bentuk awal

produk,dalam pengembangkan media menggunakan prinsip-prinsip visual

yaitu kesederhanaan, keterpaduan, penekanan , keseimbangan, bentuk, garis,

Page 101: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

85

dan warna. Tahapan ini juga meliputi validasi materi dan validasi media yang

dilakukan oleh ahli.

Validator materi adalah Safitri Yosita Ratri, M.Ed selaku dosen IPS

PGSD. Validasi materi dilakukan dua tahapan. Tahap pertama mendapatkan

skor rata-rata 4,8. Tahap kedua mendapatkan skor rata-rata 4,7.

Validator media adalah Bapak Sungkono, M.Pd yaitu dosen Teknologi

Pendidikan. Validasi media dilakukan sampai dengan 3 tahap. Validasi tahap

1 mendapatkan skor rata-rata 3,63 dengan kriteria “baik”. Validasi tahap 2

mendapatkan skor rata-rata 3,95 dengan kriteria “baik”. Validasi tahap 3

mendapatkan skor rata-rata 4,85 dengan kriteria “sangat baik”.

Setelah selesai tahap validasi materi dan validasi media, maka peneliti

melakukan 3 kali uji coba pada tanggal 16 Februari 2017. Uji coba lapangan

awal dengan subjek 3 siswa mendapatkan skor rata-rata 4,27 dengan kriteria

“sangat baik”. Uji coba lapangan utama dengan subjek 10 siswa mendapatkan

skor rata-rata 4,68 dengan kriteria “sangat baik”. Uji coba lapangan

operasional dengan subjek 42 siswa mendapatkan skor rata-rata 4,354 dengan

kriteria “sangat baik”. Dengan demikian, media yang dikembangkan yaitu

roda jelajah Indonesia layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran

IPS materi peninggalan sejarah kelas V.

C. Pembahasan

Pengembangan media roda jelajah Indonesia didasarkan dari

ditemukannya masalah pembelajaran IPS di SD N Wonosari Baru.

Page 102: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

86

Permasalahan yang ditemukan adalah guru belum menggunakan media yang

tepat untuk menerangkan materi peninggalan sejarah. Padahal media

merupakan salah satu unsur penting dalam pembelajaran. Menurut pendapat

Azhar Arsyad (2009:16) media pembelajaran sangat membantu keefektifan

proses pembelajaran dan penyampaian pesan. Selain media membantu

penyampaian pesan, media juga sudah seharusnya dapat melibatkan siswa

dan membuat pembelajaran menjadi menyenangkan. Selain itu didapatkan

masalah bahwa siswa tidak menyukai materi IPS dikarenakan banyak sekali

materi hafalan. Siswa merasa bosan jika hanya mendengarkan penjelasan dari

guru.

Karakteristik anak usia sekolah dasar adalah suka bermain, memiliki

rasa ingin tahu yang besar, dan gemar membentuk kelompok sebaya. Oleh

karena itu, pembelajaran di sekolah dasar haruslah menyenangkan (Ahmad

Susanto, 2014:86).

Oleh karena itu peneliti mengembangkan media yang mampu

melibatkan siswa dalam pembelajaran, membuat pembelajaran menjadi

menyenangkan dan dapat digunakan secara berkelompok. Maka peneliti

mengembangkan media yang berbasis visual yang dapat dimainkan oleh

siswa. Media tersebut adalah roda jelajah Indonesia.

Media roda jelajah Indonesia merupakan media yang dikembangan

dengan prinsip visual. Media ini terdiri dari beberapa komponen yang

dirancang dengan warna dan bentuk yang menarik. Komponen dalam media

Page 103: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

87

roda jelajah Indonesia adalah roda berputar, papan jelajah Indonesia, kartu

pertanyaan, kartu jawaban, buku panduan serta pion.

Pengembangan media roda jelajah Indonesia menggunakan model Borg

dan Gall. Pengembangan ini terdiri dari 10 tahapan, namun dikarenakan

keterbatasan dari peneliti, maka peneliti hanya melakukan sampai dengan

tahapan kesembilan.

Tahap pertama adalah tahap penelitian dan pengumpulan data. Tahap

kedua adalah perencanaan, perencanaan meliputi rencana dari segi materi,

alat bahan dan RPP. Tahap ketiga meliputi pengembangan produk awal.

Pengembangan ini didasarkan prinsip-prinsip visual yaitu, kesederhanaan,

keterpaduan, penekanan , keseimbangan, bentuk, garis, dan warna.

Pada tahapan ini berlangsung validasi materi dan media. Validasi

materi dilakukan selama 2 tahap dengan tahap pertama mendapatkan skor

rata-rata 4,8 dengan kriteria “sangat baik”. Pada validasi materi peneliti

mengembangan instrumen dari 3 aspek saja yaitu keakuratan, kesesuaian dan

kemenarikan. Dari hasil validasi pertama, semua indikator mendapatkan skor

5 kecuali pada indikator kesesuaian materi dengan karakteristik siswa. Dari

hasil ini, peneliti melakukan perbaikan kembali dengan mengembangan

istrumen, perbaikan penulisan dalam media roda jelajah Indonesia, dan

pembuatan RPP.

Validasi materi pada tahap kedua menggunakan instrumen yang telah

diperaharui dengan 4 aspek yaitu sigifikansi, validitas relevansi, learbility,

dan minat. Dari aspek tersebut dikembangkan menjadi 10 butir indikator.

Page 104: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

88

Dari kesepuluh indikator, delapan indikator mendapatkan nilai 5 dan dua

indikator mendapatkan skor 4. Skor rata-rata yang diperoleh peneliti adalah

4,7. Hasil ini menurun jika dibandingkan dengan hasil pertama dikarenakan

butir indikator untuk validasi berbeda.

Validasi media dilakukan selama 3 tahap. Pada tahap pertama peneliti

mendapatkan skor rata-rata 3,6. Dari hasil tahap pertama, peniliti banyak

mendapatkan nilai cukup sehingga perlu dilakukan revisi agar media menjadi

semakin baik dan nilai validasi menjadi meningkat. Pada tahap validasi media

tahap kedua mendapatkan skor rata-rata 3,95, nilai cukup sudah berkurang

dikarenakan adanya revisi media yang dilakukan oleh peneliti. Pada tahap

terakhir peneliti mendapatkan skor rata-rata 4,85. Terdapat peningkatan pesat

dalam nilai yang diperoleh. Dalam 20 butir indikator penilaian, terdapat 17

indikator yang mendapatkan skor 5 dan tiga indikator lainnya mendapat 4.

Indikator yang mendapatkan skor 4 adalah ketepatan ukurun huruf, pemilihan

warna, dan kejelasan warna. Hal ini disebabkan oleh pemilihan ukuran huruf

yang berbeda-beda untuk setiap komponen media roda jelajah Indonesia,

sedangkan untuk warna sendiri disebabkan terdapat perbedaan warna dalam

bentuk soft dan warna saat sudah dicetak.

Tahapan selanjutnya setelah media tervalidasi adalah uji coba, uji coba

dilakukan tiga kali yaitu uji coba lapangan awal, utama, dan operasional. Uji

coba lapangan awal dengan subjek 3 siswa mendapatkan skor rata-rata 4,27

dengan kriteria “sangat baik”. Uji coba lapangan utama dengan subjek 10

siswa mendapatkan skor rata-rata 4,68 dengan kriteria “sangat baik”. Uji coba

Page 105: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

89

lapangan operasional dengan subjek 42 siswa mendapatkan skor rata-rata

4,354 dengan kriteria “sangat baik”. Dari hasil ini tidak semua hasil ujicoba

mengalami peningkatan dikarenakan subjek dari pengambilan uji coba

berbeda.

Dari langkah yang dilakukan oleh peneliti didapatkan hasi bahwa media

roda jelajah Indonesia layak untuk digunakan dalam pembelajaran IPS materi

peninggalan sejarah.

D. Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini dipandang masih terdapat keterbatasan, yaitu:

1. Dalam membawa media roda jelajah Indonesia membutuhkan beberapa

orang.

2. Belum diketahui ekfektifitasnya dalam hal prestasi belajar.

Page 106: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

90

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hasil penelitian menunjukan bahwa media pembelajaran roda jelajah

Indonesia yang dikembangkan menggunakan model Borg dan Gall sudah

dikatakan layak. Menurut ahli media, media ini termasuk kategori sangat

baik dengan skor 4,85. Menurut ahli materi, media ini termasuk kategori

sangat baik dengan skor 4,7. Menurut uji coba, media ini termasuk kategori

sangat baik. Uji coba lapangan awal dengan skor 4,27. Uji coba lapangan

utama dengan skor 4,68. Uji coba lapangan operasional dengan skor 4,354.

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, maka saran yang diberikan

peneliti adalah sebagai berikut.

1. Bagi guru, media roda jelajah Indonesia dapat dipergunakan saat

pembelajaran IPS selain itu media ini dapat dikembangkan untuk mata

pelajaran lainnya dengan pengembangan kartu pertanyaan dan kartu

jawaban.

2. Bagi siswa SD sebagai pengguna, media roda jelajah Indonesia agar

dapat memanfaatkan media ini dengan baik.

3. Bagi peneliti selanjutnya, media roda jelajah Indonesia dapat diteliti

keefektifannya untuk prestasi belajar siswa.

Page 107: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

91

DAFTAR PUSTAKA

Abdul Majid. (2013). Strategi Pembelajaran. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Ahmad Rohani. (2007). Media Intruksional Edukatif. Jakarta : PT Aneka Cipta.

Ahmad Susanto. (2014). Pengembangan Pembelajaran IPS Di Sekolah Dasar.

Jakarta: Prenedamedia Group.

. (2015). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta:

Prenadamedia Group.

Arief S. Sadiman,dkk. (2009). Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan,

dan Pemanfaatannya. Jakarta: Rajawali Pers.

Azhar Arsyad. (2009). Media Pembelajaran. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Cecep Kustandi dan Bambang Sutjipto. (2013). Media Pembelajaran Manual dan

Digital. Bogor: Ghalia Indonesia.

Daryanto. (2013). Media Pembelajaran Peranannya sangat Penting dalam

Mencapai Tujuan Pembelajaran. Yogyakarta: Gava Media.

Dientje Borman Rumampuk. (1988). Media Intruksional IPS. Jakarta :

Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan Jendral Pendidikan Tinggi.

Dina Indriana. (2011). Ragam Alat Bantu Media Pengajaran. Yogyakarta : DIVA

Press.

Eko Putro Widoyoko. (2010). Evaluasi Program Pembelajaran. Yogyakarta :

Pustaka Pelajar.

E. Mulyasa. (2007). Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Bandung : PT Remaja

Roesdakarya.

Emzir. (2012). Metodologi Penelitian Pendidikan: Kuantitatif dan Kualitatif.

Jakarta : Rajawali Pers.

Hujair AH Sanaky. (2013). Media Pembelajaran Interaktif-Inovatif. Yoygakarta :

Kaukaba Dipantara.

Hurlock, Elizabeth. (2002). Psikologi Perkembangan Suatu Pendekatan

Sepanjang Rentang Kehidupan. Jakarta: Erlangga.

Page 108: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

92

Mulyani Sumantri dan Johar Permana. (1999). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta:

Depdiknas.

Nana Sudjana dan Ahmad Rivai. (2005). Media Pengajaran. Bandung: Sinar Baru

Algensindo.

Retno H Pujiati. (2007). Cerdas Pengetahuan Sosial Untuk SD/MI . Jakarta :

Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.

Punaji Setyosari. (2012). Metode Penelitian Pendidikan dan Pengembangan.

Jakarta: Kencana Pernada Grup.

Rita Eka Izzaty,dkk. (2008). Perkembangan Peserta Didik. Yogyakarta: UNY

Press.

Sapriya. (2009). Pendidikan IPS. Bandung : PT Remaja Rosdakarya

Siti Partini Suardiman. (2006). Perkembangan Peserta Didik. Yogyakarta: UNY

Press.

Smaldino, Sharon E., Deborah L. Lowther, James D. Russel. (2011). Instructional

Technology & Media for Learning (teknologi Pembelajaran dan Media

untuk Belajar). Jakarta : Prenadamedia Group (terjemahan dari Instructional

Technology and Media for Learning Pearson Education Inc. Arif rahman).

Sudarwan Danim. (2010). Media Komunikasi Pendidikan. Jakarta : PT Bumi

Aksara.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif,

Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Suharsimi Arikunto. (2010). Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik.

Jakarta: PT Rineka Cipta.

Trinanto.(2010). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif. Jakarta :

Kencana.

Wina Sanjaya. (2011). Strategi Pembelajaran Beorientasi Standar Proses

Pendidikan. Jakarta : Kencana Predana Media Group.

Zainal Arifin. (2011). Penelitian Pendidikan Metode dan Paradigma Baru.

Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset.

Page 109: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

93

LAMPIRAN

Page 110: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

94

Lampiran 1. Validasi Materi Tahap 1

Page 111: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

95

Page 112: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

96

Lampiran 2. Validasi Materi Tahap 2

Page 113: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

97

Page 114: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

98

Lampiran 3. Validasi Media Tahap 1

Page 115: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

99

Page 116: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

100

Lampiran 4. Validasi Media Tahap 2

Page 117: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

101

Page 118: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

102

Lampiran 5. Validasi Media Tahap 3

Page 119: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

103

Page 120: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

104

Lampiran 6. Angket Respon Siswa

ANGKET PENILAIAN SISWA TERHADAP MEDIA

RODA JELAJAH INDONESIA

NAMA : …………………

Jawablah pertanyaandi bawah ini dengan memberi tanda silang pada huruf

a, b, c, d, atau e yang sesuai dengan keadaan sebenarnya!

1. Apakah petunjuk penggunaan media Roda Jelajah Indonesia jelas?

a. Sangat jelas

b. Jelas

c. Cukup jelas

d. Kurang jelas

e. Tidak jelas

2. Apakah media Roda Jelajah Indonesia menarik?

a. Sangat menarik

b. Menarik

c. Cukup menarik

d. Kurang menarik

e. Tidak menarik

3. Apakah warna pada roda berputar menarik?

a. Sangat menarik

b. Menarik

c. Cukup menarik

d. Kurang menarik

e. Tidak menarik

4. Apakah warna pada papan jelajah Indonesia menarik?

a. Sangat menarik

b. Menarik

c. Cukup menarik

d. Kurang menarik

e. Tidak menarik

5. Apakah gambar dalam papan jelajah Indonesia jelas?

a. Sangat jelas

b. Jelas

c. Cukup jelas

d. Kurang jelas

e. Tidak jelas

Page 121: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

105

6. Apakah tulisan/huruf dalam kartu pertanyaan jelas?

a. Sangat jelas

b. Jelas

c. Cukup jelas

d. Kurang jelas

e. Tidak jelas

7. Apakah media Roda Jelajah Indonesia mudah digunakan?

a. Sangat mudah

b. Mudah

c. Cukup mudah

d. Kurang mudah

e. Tidak mudah

8. Apakah media Roda Jelajah Indonesia aman saat digunakan?

a. Sangat aman

b. Aman

c. Cukup aman

d. Kurang aman

e. Tidak aman

9. Apakah pembelajaran IPS menjadi menyenangkan dengan media ini?

a. Sangat menyenangkan

b. Menyenangkan

c. Cukup menyenangkan

d. Kurang menyenangkan

e. Tidak menyenangkan

10. Apakah menurutmu roda jelajah Indonesia tepat untuk digunakan untuk

belajar peninggalan sejarah?

a. Sangat tepat

b. Tepat

c. Cukup tepat

d. Kurang tepat

e. Tidak tepat

Page 122: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

106

Lampiran 7. Hasil Uji Coba

Hasil Uji Coba Lapangan Awal

No Nama INDIKATOR Jumla

h skor

Rata

-rata

skor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 Y 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 39 3.9

2 HSY 5 5 3 3 4 4 4 5 5 5 43 4.3

3 A 4 5 4 4 5 5 4 5 5 5 46 4.6

Jumlah 13 14 11 11 13 13 11 14 14 14 128 12.8

Rata-rata 4.3 4.7 3.7 3.7 4.3 4.3 3.7 4.7 4.7 4.7 42.7 4.27

Hasil Uji Coba Lapangan Utama

No Nama INDIKATOR Jumla

h skor

Rata

-rata

skor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 N 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 49 4.9

2 NAW 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 47 4.7

3 S 4 5 5 5 4 4 4 5 5 5 46 4.6

Page 123: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

107

4 I 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

5 D 5 5 4 4 4 5 3 3 5 5 43 4.3

6 Z 5 5 5 3 5 5 5 5 5 4 47 4.7

7 V 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

8 H 3 3 3 4 5 3 5 5 5 4 40 4

9 L 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 49 4.9

10 AKH 4 5 5 4 4 5 5 5 5 5 47 4.7

Jumlah 46 47 45 44 46 47 47 48 50 48 468 46.8

Rata-rata 4.6 4.7 4.5 4.4 4.6 4.7 4.7 4.8 5 48 46.8 4.68

Hasil Uji Coba Lapangan Operasional

No Nam

a

INDIKATOR Juml

ah

skor

Rata-

rata

skor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 ER 3 4 5 3 5 4 4 3 3 5 39 3.9

2 WIL 5 5 4 3 5 5 5 5 5 5 47 4.7

3 AZZ 4 4 5 4 4 4 5 5 4 5 44 4.4

Page 124: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

108

4 IA 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

5 HM

D

4 3 4 3 4 3 4 4 5 5 39 3.9

6 FAT 5 5 3 5 3 4 5 5 5 5 45 4.5

7 MH

S

3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 3

8 BAN

R

5 5 3 5 3 4 5 5 5 5 45 4.5

9 FF 4 5 4 3 3 5 5 5 5 5 44 4.4

10 K 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 49 4.9

11 FLA 5 5 4 3 5 5 4 5 4 4 44 4.4

12 NAS 3 4 5 5 5 5 5 5 5 4 46 4.6

13 MU

H

5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 48 4.8

14 PSR 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 4

15 SB 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

16 FM 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

Page 125: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

109

17 NK 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50 5

18 AL 5 5 3 3 5 5 5 4 5 4 44 4.4

19 TI 5 4 5 5 5 4 5 5 5 5 48 4.8

20 I H 3 5 4 4 5 3 2 5 4 4 39

3.9

21 NA

A 5 5 5 3 5 4 5 4 5 5 46

4.6

22 Sep 3 5 3 4 4 3 4 3 3 4 36

3.6

23 DP 4 4 3 3 4 4 3 4 4 4 37

3.7

24 Sat 3 5 3 4 4 3 4 3 3 4 36

3.6

25 F N

R 4 4 5 3 5 3 3 3 4 5 39

3.9

26 M

AF 4 5 5 3 5 4 5 4 5 3 43

4.3

27 Z F 5 4 3 4 5 4 5 5 4 5 44

4.3

28 R A 5 3 4 3 4 5 5 5 4 3 41

4.1

29 C B 3 5 5 3 5 3 5 5 4 5 43

4.3

31 R F 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30

3

32 Vre 3 4 5 5 3 4 3 5 5 5 42

4.2

33 Ab 5 4 4 5 5 4 5 4 5 5 46

4.6

Page 126: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

110

34 G H 5 5 3 4 3 4 4 4 4 5 41

4.1

35 S N

A 5 5 4 4 5 4 4 5 5 4 45

4.5

36 Z A 4 5 3 5 4 4 5 4 3 5 42

4.2

37 M O 5 5 5 4 4 4 5 5 3 4 44

4.4

38 L A 5 5 5 4 5 4 5 5 5 5 48

4.8

39 Y D 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50

5

40 K K 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 49

4.9

41 A K 5 3 3 3 4 5 5 5 5 4 42

4.2

42 R I 5 5 4 4 5 4 5 5 4 5 46

4.6

Jumlah 17

9

18

5 170 163 183

17

2

18

4

18

4 179 186 1785

178.5

Rata-rata

4.3

4.5

1 4.14 3.97 4.46

4.1

9

4.4

8

4.4

8 4.36 4.53

43.5

4

4.354

Page 127: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

111

Lampiran 8. RPP Uji Coba

RPP UJI COBA LAPANGAN

SDN WONOSARI BARU

\

Oleh

Ananda Galuh Suasari

NIM. 13108241015

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

JURUSAN PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

JANUARI 2017

Page 128: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

112

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

(RPP)

Satuan Pendidikan : SD

Mata Pelajaran : IPS

Kelas/ Semester : 5 (Dua)/ I (Satu)

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

A. Standar Kompetensi (SK)

1. Menghargai berbagai peninggalan dan tokoh sejarah yang berskala

nasional pada masa Hindu-Budha dan Islam, keragaman kenampakan alam

dan suku bangsa, serta kegiatan ekonomi di Indonesia

B. Kompetensi Dasar (KD)

1. Mengenal makna peninggalan-peninggalan sejarah yang berskala nasional

Hindu-Budha dan Islam di Indonesia

2. Menceritakan tokoh-tokoh sejarah pada masa Hindu-Budha dan Islam di

Indonesia.

C. Indikator

1.1.1 Menyebutkan kerajaan bercorak Hindu

1.1.2 Menyebutkan kerajaan bercorak Budha

1.1.3 Menyebutkan kerajaan bercorak Islam

1.1.4 Menyebutkan peninggalan bercorak Hindu

1.1.5 Menyebutkan peninggalan bercorak Budha

1.2.1 Menyebutkan peninggalan bercorak Islam

1.2.2 Menyebutkan tokoh dari kerajaan Hindu

1.2.3 Menyebutkan tokoh dari kerajaan Hindu

1.2.4 Menyebutkan tokoh dari kerajaan Islam

Page 129: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

113

D. Tujuan

Setelah siswa menggali informasi, bertanya jawab, melakukan permainan

menggunakan media Roda Jelajah Indonesia siswa dapat :

1. Menyebutkan kerajaan bercorak Hindu.

2. Menyebutkan kerajaan bercorak Budha.

3. Menyebutkan kerajaan bercorak Islam .

4. Menyebutkan peninggalan bercorak Hindu .

5. Menyebutkan peninggalan bercorak Budha.

6. Menyebutkan peninggalan bercorak Islam.

7. Menyebutkan tokoh dari kerajaan Hindu.

8. Menyebutkan tokoh dari kerajaan Budha.

9. Menyebutkan tokoh dari kerajaan Islam.

E. Karakter yang diharapkan

1. Kerjasama

2. Cermat

3. Teliti

F. Materi Pokok Pembelajaran

1. Kerajaan Hindu, Budha, Islam

2. Peninggalan Hindu, Budha, Islam

3. Tokoh Hindu, Budha, Islam

G. Media, Alat dan Sumber Belajar

1. Media: Roda Jelajah Indonesia

2. Alat/bahan : Kayu, Triplek, Kertas Karton, Kertas Manila, Banner

3. Sumber belajar :

Kurnia Nandar Wati dan Ratih Hurriyati. (2009). Ilmu Pengetahuan

Sosial. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional

Page 130: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

114

Nurhadi. (2009). Mengenal Lingkungan Sekitar. Jakarta: Departemen

Pendidikan Nasional

H. Metode dan Pendekatan Pembelajaran

1. Model : Active Learning

2. Metode : Ceramah, tanya jawab, permainan, diskusi kelompok.

I. Langkah- Langkah Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

Waktu

Pendahulua

n

1. Guru membuka pembelajaran dengan

memberi salam dan menanyakan

kabar siswa

2. Guru meminta ketua kelas untuk

memimpin berdoa.

3. Guru melakukan presensi

4. Guru melakukan apresepsi dengan

menanyakan ” Siapa yang pernah

berkunjung ke Candi Borobudur?

Tahukah kalian bahwa Candi

Borobudur merupakan salah satu

peninggalan Budha? Coba sebutkan

peninggalan-peninggalan lainnya!”

5. Guru menekankan bahwa

pembelajaran saat ini akan mengulas

tentang peninggalan kerajaan Hindu,

Budha, Islam serta tokohnya.

6. Guru menjelaskan tujuan dan

kompetensi dasar pembelajaran dan

kegiatan pembelajaran yang akan

dilakukan.

7. Motivasi untuk siswa agar belajar

5 menit

Page 131: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

115

sungguh-sungguh dan menghargai

setiap sejarah dari Indonesia.

Inti

Eksplorasi 1. Siswa diminta kembali mengingat

peninggalan-peninggalan sejarah

kerajaan Hindu Budha Islam.

2. Siswa menggali informasi tentang

kerajaan Hindu, Budha, dan Islam

dengan buku paket yang tersedia.

3. Siswa melakukan tanya jawab

mengenai hal-hal yang tidak dipahami

tentang peninggalan sejarah Hindu,

Budha, Islam.

50 menit

Elaborasi 1. Siswa dibagi menjadi 4 kelompok

secara heterogen untuk melakukan

aktivitas pembelajaran.

2. Setiap kelompok saling bekerjasama

untuk mengumpulkan poin sebanyak-

banyaknya dari pertanyaan.

3. Siswa memulai pembelajaran dengan

menggunakan media Roda Jelajah

Indonesia.

4. Perwakilan kelompok melakukan

hompimpah untuk menentukan urutan

permainan.

5. Kelompok dengan urutan pertama

memutar Roda Berputar untuk

menentukan warna kartu pertanyaan

yang akan diambil.

Page 132: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

116

6. Kelompok pertama mengambil kartu

pertanyaan secara acak sesuai dengan

warna dari hasil memutar Roda

Berputar.

7. Kelompok pertama diberikan waktu

25 detik untuk memikirkan jawaban

dari pertanyaan. Jika kelompok

tersebut tidak mampu menjawab,

maka pertanyaan akan dilempar

kepada kelompok selanjutnya dengan

waktu berpikir 10 detik.

8. Kelompok yang berhasil menjawab

dengan benar, maka akan maju sesuai

dengan angka yang terdapat dalam

kartu pertanyaan.

9. Kelompok ke dua memutar Roda

Berputar untuk menentukan warna

kartu pertanyaan yang akan diambil.

10. Kelompok ke dua mengambil kartu

pertanyaan secara acak sesuai dengan

warna dari hasil memutar Roda

Berputar.

11. Kelompok ke dua diberikan waktu 20

detik untuk memikirkan jawaban dari

pertanyaan. Jika kelompok tersebut

tidak mampu menjawab, maka

pertanyaan akan dilempar kepada

kelompok selanjutnya dengan waktu

berpikir 5 detik.

12. Kelompok yang berhasil menjawab

dengan benar, maka akan maju sesuai

Page 133: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

117

dengan angka yang terdapat dalam

kartu pertanyaan.

13. Kegiatan berlanjut hingga semua

kelompok mendapatkan 4x

kesempatan memutar Roda Jelajah

Indonesia.

14. Pemenang adalah kelompok yang

pionnya paling dekat dengan garis

finish.

Konfirmasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk

menanyakan hal-hal yang belum

dipahaminya.

2. Siswa membuat kesimpulan dengan

bimbingan guru.

Penutup 1. Guru memberikan soal evaluasi.

2. Guru memberikan motivasi dan

nasihat agar siswa rajin belajar dan

tidak melupakan sejarah.

3. Guru meminta ketua kelas untuk

memimpin berdoa

15 Enit

J. PENILAIAN

1. Prosedur evaluasi : Proses dan post test

2. Jenis evaluasi : LK Kelompok ,tes tertulis

3. Bentuk evaluasi : Esai

4. Kunci jawaban : Terlampir

5. Kriteria Ketuntasan

Siswa dapat dikatakan tuntas apabila mencapai nilai 75, berdasarkan

nilai ketuntasan minimum (KKM) SDN Wonosari Baru.

Page 134: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

118

Mengetahui

Guru Kelas V

Yogyakarta, Februari 2017

Praktikan

Ananda Galuh Suasari

NIM 13108241015

Page 135: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

119

A. Lampiran 1. Materi

Page 136: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

120

Page 137: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

121

Page 138: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

122

Page 139: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

123

Page 140: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

124

Page 141: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

125

B. Lampiran 2. Lembar Kerja Kelompok (Terlampir dalam Media Roda

Jelajah Indoonesia)

Kartu Merah

1. Kerajaan Hindu tertua di Indonesia adalah….

2. Raja pertama kerajaan Kutai adalah….

3. Ayam jantan dari timur merupakan julukan untuk…..

4. Prasasti Kerajaan Kutai adalah…..

5. Kitab yang dituli oleh Mpu Dharmaja untuk dipersembahkan kepada

Kameswara adalah……

Kartu Orange

1. Kerajaan Budha yang berpusat di Sungai Musi adalah…..

2. Raja yang terkenal di Kerajaan Tarumanegara adalah….

3. Kerajaan Aceh mencapai puncak kejayaan pada pemerintahan….

4. Salah satu prasasti Kerajaan Sriwijaya adalah…..

5. Kitab yang di dalamnya termuat istilah Bhineka Tunggal Ika adalah…..

Kartu Kuning

1. Kerajaan Hindu tertua di Pulau Jawa adalah…..

2. Kerajaan Kutai berkembang pesat pada masa pemerintahan…..

3. Kerajaan Ternate mengalami masa keemasan pada jaman

pemerintahan…..

4. Salah satu prasasti peninggalan Kerajaan Tarumanegara adalah…..

5. Kitab yang di dalamnya termuat istilah Pancasila serta menceritakan masa

Singasari dan Majapahit adalah………

Kartu Ungu

Page 142: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

126

1. Kerajaan Islam tertua di Indonesia adalah…….

2. Raja yang terkenal di Kerajaan Sriwijaya adalah………..

3. Masjid Raya Banten didirikan oleh…………

4. Salah satu prasasti Kerajaan Kediri adalah……

5. Kitab yang menuliskan tentang masa depan Bangsa Indonesia adalah……

Kartu Biru

1. Kerajaan Islam tertua di Jawa adalah…..

2. Kerajaan Samudera Pasai didirikan oleh…..

3. Masjid Demak didirikan oleh……

4. Prasasti yang menceritakan kerajaan Mataram Hindu dengan rajanya

Sanjaya adalah…..

5. Kitab bercorak Budha karangan Mpu Kanwa adalah…….

Kartu hijau

1. Kerajaan bercorak Budha yang terletak di Jawa Tengah adalah…..

2. Kerajaan Demak didirikan oleh…..

3. Istana Maemun adalah istana peninggalan Kerajaan Deli yang didirikan

oleh…..

4. Prasasti yang menceritakan Kerajaan Mataram Hindu dengan rajanya

Rakai Panangkaran adalah……

5. Kitab yang menceritakan pertempuran berdarah di keturunan Ken Arok

adalah….

C. Lampiran 3. Evaluasi

Isilah pertanyaan berikut dengan dengan benar!

Page 143: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

127

1. Sebutkan 3 Kerajaan bercorak Hindu!

2. Sebutkan 3 Kerajaan bercorak Islam!

3. Sebutkan 3 raja yang memerintah di kerajaan Kutai!

4. Sebutkan 3 peninggalan bercorak Islam!

5. Sebutkan 3 candi bercorak Hindu!

Page 144: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

128

D. Lampiran 4. Kunci Jawaban

Lembar Kerja Kelompok (Terlampir dalam Media Roda Jelajah Indonesia).

Kartu Merah

1. Kerajaan Kutai

2. Raja Kudungga

3. Sultan Hasanudin

4. Prasasti Yupa

5. Kitab Smaradana

Kartu Orange

1. Kerajaan Sriwijaya

2. Raja Purnawarman

3. Sultan Iskandar Muda

4. Prasasti kedukan bukit, talang tuo, telaga batu, karang berahi dan palas

pasemah

5. Kitab Sutasoma

Kartu Kuning

1. Kerajaan Tarumanegara

2. Raja Mulawarman

3. Sultan Baabullah

4. Prasasti ciaruteun, kebon kopi, tugu,lebak, jambu, pasir awi, muara cianten

5. Kitab negarakertagama

Kartu Ungu

1. Kerajaan Samudera Pasai

2. Raja Balaputradewa

3. Sultan Maulana Yusuf

4. Prasasti padlegan, waleri, pala

5. Kitab Jangka Jayabaya

Page 145: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

129

Kartu Biru

1. Kerajaan Demak

2. Sultan Malik Al Shaleh

3. Raden Patah

4. Prasasti canggal

5. Kitab arjuna wiwaha

Kartu Hijau

1. Kerajaan Kaling/ Holing

2. Raden Patah

3. Sultan Makmum Alam Perkasa

4. Prasasti kalasan

5. Kitab Pararaton

Page 146: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

130

1. Lampiran 5. Kriteria Penilaian

a. Penilaian pengetahuan

1) Tes tertulis (esai)

Jumlah soal : 5

Skor tiap soal : 30

Total skor : 150

SKOR MAKSIMAL 8

Skor nilai = Jumlah skor yang diperoleh siswa

x 100 Skor maksimal

Page 147: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

131

Lampiran Perangkat Penilaian.

Bentuk Instrumen Penilaian

a. Penilaian sikap( dinilai saat pembelajaran berlangsung)

No Nama Perhatian Kerjasama Cermat Teliti

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1

2

3

4

dst

Keterangan:

1 BT: Belum Terlihat

2 MT: Mulai Terlihat

3 MB: Mulai Berkembang

4 SM: Sudah Membudaya

Berilah tanda centang (√) pada setiap kriteria sesuai dengan nilai karakter yang muncul dari

siswa.

Skor maksimal: 16

Skor nilai = Jumlah skor yang diperoleh siswa

x 100 Skor maksimal

b. Penilaian Lembar kerja kelompok

Kriteria Reward

Kelompok dapat menjawab soal tingkatan

5

Pion maju 5 langkah

Page 148: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

132

Kelompok dapat menjawab soal tingkatan

4

Pion maju 4 langkah

Kelompok dapat menjawab soal tingkatan

3

Pion maju 3 langkah

Kelompok dapat menjawab soal tingkatan

2

Pion maju 2 langkah

Kelompok dapat menjawab soal tingkatan

1

Pion maju 1 langkah

Page 149: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

133

Lampiran 9. Gambar Uji Coba

Siswa berdiskusi menentukan jawaban

Siswa memutar roda berputar

Page 150: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

134

Siswa menggerakkan pion

Siswa berdiskusi dalam kelompok

Page 151: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

135

Lampiran 10. Gambar Media Roda Jelajah Indonesia

Pion dan buku panduan

Roda berputar dan papan jelajah Indonesia

Page 152: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

136

Box media

IIsi Box media roda jelajah Indonesia

Page 153: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

137

Lampiran 11. Surat Izin Penelitian

Page 154: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS RODA …eprints.uny.ac.id/48664/1/Ananda Galuh Suasari.pdf · INDONESIA UNTUK IPS KELAS V SD NEGERI WONOSARI BARU GUNUNGKIDUL Oleh: Ananda Galuh

138