Top Banner
Suamiku Suami Adikku Juga (1) TERBIT 16 HALAMAN SABTU, 12 JANUARI 2013 Eceran Rp. 1000,- [email protected] Palembang Ekspres www.issuu.com/palpres Bersambung ke Hal 5 Bersambung ke Hal 5 Bersambung ke Hal 5 Bersambung ke Hal 5 Bersambung ke Hal 5 sisi lain P ERJALANAN hidupku be- gitu pelik. Selain tidak memi- liki anak setelah pernikahanku enam tahun, aku harus men- erima kenyataan merelakan suamiku menikah lagi. Menyakitkan lagi, ketika yang menajdi maduku adalah adik kandungku sendiri. Sebut saja aku Dita. Saat itu usiaku belum genap 20 tahun, tetapi karena Doni (kekasihku) ingin serius menikah denganku, akhirnya kami direstui orang tua. Usia satu tahun pernikahanku dengan suamiku masih sangat harmonis. Yesi Carolina SELAMA ini masyarakat kita masih menilai negatif terhadap dunia malam. Namun di balik itu semua ada sisi positif yang dapat dijadikan sebagai bahan pembelajaran. Malah Yesika Carolina, Asisten Manager Gheisa Club Hotel Jayakarta Palem- bang menanggapi tang- gapan miring tersebut dengan santai. Menurut wanita kelahiran Palem- bang 21 Agustus 1991, bekerja di dunia malam tak selamanya Sisi Positif Dunia Malam Usai Menikah, Sani Balik ke Bui PENUH HARU Pasangan M Sani dan Nyimas Citra saat melangsungkan ijab qabul pernikahan mereka dengan penuh haru. PALEMBANG. PE – Meskipun masih menjadi tahanan Polsekta Ilir Timur (IT) I Palembang dalam kasus copet, namun tidak menyu- rutkan niat M Sani (18), untuk menikahi kekasih hatinya, Nyimas Citra Indriyani (24), warga Jalan Sido Ing Kenayan, Lorong Sauliun, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus, Palembang. Tahanan Menikah di Mapolsekta IT I Harga Mati! 80 % Utamakan Warga Ring I MUARA ENIM. PE - Meski PT Bukit Asam (PTBA) Persero Tbk Tanjung Enim menun- da keputusan hingga 16 Januari 2013 nanti. Dipasti- kan 9 Gabun- gan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan 14 Forum Masyarakat (Formus) tidak bergeming masih tetap bersikukuh pada tuntut- annya semula. “Misi yang kami bawa pada pertemuan 16 Januari mendatang masih tetap yang kemarin,” ujar salah satu Ketua 14 Formus Kecamatan Lawang Kidul, Jazzi, Jumat (11/1). Di antara keputusan yang tidak akan berubah tutur Jazzi, yakni Formus dan Gabungan LSM tetap me- minta PTBA membatalkan proses rekrut- men (peneri- maan) kary- awan PTBA yang masih ber- langsung. Lan- taran menurut dia, rekrutmen diniliai penuh kecurangan dan tidak transpar- an. “Jika tidak dipenuhi, kami akan melakukan pemblokiran Misi yang kami bawa pada pertemuan 16 Januari mendatang masih tetap yang kemarin ---------------------------- Jazzi Ketua 14 Formus Kecamatan Lawang Kidul Sfc Menang DRaMatIS! MENEGANGKAN Foday (40) menang duel heading dengan pemain belakang Barito Putera, yang akhirnya berbuah gol dimenit 53. Dalam pertandingan Sriwijaya FC kontra Barito Putera Di GSJ kemarin(11/1) dengan skor 3-2 untuk keunggulan Tim Lascar Wong Kito. SFC (3) (2) Barito Putera PALEMBANG. PE - Tim Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC ber- hasil meraih tiga poin pertamannya usai mengalahkan Barito 3-2 dalam lanjutan ISL (Indonesia Super League) di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Jumat (11/1/). Otomatis sekarang menjadi pemuncak dengan menggeser Arema Indonesia dari 3 gol yang dilesakkan Boakay Eddie Foday, dan Ahmad Ju- friyanto (dua gol) membuat Mahyadi Panggabean dkk mengumpulkan 4 poin dari dua pertandingan. Namun posisi SFC bisa saja tergeser dari puncak jika Mitra Kukar bisa men- galahkan atau menahan imbang tuan rumah Persija pada laga lanjutan ISL, Sabtu (12/1). Atau bahkan Arema sendiri bisa saja menggeser SFC jika menang lawan Persiram pada Minggu (13/1). “Kemenangan ini kerja keras semua pemain, saya apresiasi semuanya karena sudah bekerja keras sepanjang lebih dari 90 menit pertandingan. Apalagi dalam laga ini kita banyak kehilangan beberapa pemain. Tentunya usai laga ini akan ada bebeapa evaluasi,” ujar Kas Hartadi, Pelatih Kepala SFC. Kas menambahkan, anak asuhannya sempat terkejut dengan gol cepat tim lawan. Namun untunglah Mahyadi Pangabean dkk cepat bangkit dan memenangkan pertandingan. ”Kita ke- colongan di menit ke-8 dan organisasi pemain belakang sempat kacau, tapi TUTUP JALAN BASUKI RAHMAT Lantaran dua truk tronton fuso yang terbalik dan melintang menghalangi jalan, Jumat (11/1) sekitar pukul 03.00 WIB, aparat Polantas dan Dishub Kota Palembang terpaksa menutup Jalan Basuki Rahmat yang berakibat kemacetan di beberapa ruas jalan hingga belasan jam. Kedua truk merupakan kendaraan trailer pengangkut 30 ton tripleks terbalik karena mati mesin. Keduanya beriringan setelah muat dari Pelabuhan Boombaru menuju Jakarta. Tiba di Jalan Basuki Rahmat, persis di tanjakan dekat Cambai Agung, truk yang di depan mendadak mati mesin hingga tabrakan keduanya tak dapat dihindari lagi. Satu truk menyilang terbaili dan melewati marka jalan FOTO-FOTO NOVA WAHYUDI PALPRES FOTO JOVITTER PALPRES FOTO NOVA WAHYUDI PALPRES FOTO BERRY PALPRES
16

Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

Feb 23, 2016

Download

Documents

Palembang Ekspres Sabtu, 12 Jan 2013
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

Suamiku Suami Adikku Juga (1)

TerbiT 16 HalamansabTu, 12 januari 2013

EceranRp. 1000,-

[email protected]

Palembang Ekspres

www.issuu.com/palpres

bersambung ke Hal 5

bersambungke Hal 5

bersambung ke Hal 5 bersambung ke Hal 5 bersambung ke Hal 5

sisi lain

PERJALANAN hidupku be-gitu pelik. Selain tidak memi-liki anak setelah pernikahanku enam tahun, aku harus men-

erima kenyataan merelakan suamiku menikah lagi. Menyakitkan lagi, ketika yang menajdi maduku adalah adik kandungku sendiri.

Sebut saja aku Dita. Saat itu usiaku belum genap 20 tahun, tetapi karena Doni (kekasihku) ingin serius menikah denganku, akhirnya kami direstui orang tua. Usia satu tahun pernikahanku dengan suamiku masih sangat harmonis.

Yesi Carolina

SELAMA ini masyarakat kita masih menilai negatif terhadap dunia malam. Namun di balik itu semua ada sisi positif yang dapat dijadikan sebagai bahan pembelajaran. Malah Yesika Carolina, Asisten Manager Gheisa Club Hotel Jayakarta Palem-bang menanggapi tang-gapan miring tersebut dengan santai.

Menurut wanita kelahiran Palem-bang 21 Agustus 1991, bekerja di dunia malam tak selamanya

Sisi Positif Dunia Malam

Usai Menikah, Sani Balik ke Bui

PENUH HARUPasangan m sani dan nyimas Citra saat melangsungkan ijab qabul pernikahan mereka dengan penuh haru.

PALEMBANG. PE – Meskipun masih menjadi tahanan Polsekta Ilir Timur (IT) I Palembang dalam kasus copet, namun tidak menyu-rutkan niat M Sani (18), untuk menikahi kekasih hatinya, Nyimas Citra Indriyani (24), warga Jalan Sido Ing Kenayan, Lorong Sauliun, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus, Palembang.

Tahanan Menikah di Mapolsekta IT I

Harga Mati! 80 % Utamakan Warga Ring IMUARA ENIM. PE

- Meski PT Bukit Asam (PTBA) Persero Tbk Tanjung Enim menun-da keputusan h i n g g a 1 6 Januari 2013 nanti. Dipasti-kan 9 Gabun-gan Lembaga S w a d a y a M a s y a r a k a t ( L S M ) d a n 1 4 F o r u m M a s y a r a k a t (Formus) tidak b e r g e m i n g mas ih t e t ap b e r s i k u k u h pada tuntut-annya semula. “ M i s i y a n g k a m i b a w a pada pertemuan 16 Januari mendatang masih tetap yang kemarin,” ujar

salah satu Ketua 14 Formus Kecamatan Lawang Kidul, Jazzi, Jumat (11/1).

Di an ta ra k e p u t u s a n y a n g t i d a k akan berubah t u tu r J azz i , yakni Formus dan Gabungan LSM tetap me-minta PTBA membatalkan proses rekrut-men (peneri-maan) kary-awan PTBA yang masih ber-langsung. Lan-taran menurut dia, rekrutmen diniliai penuh kecurangan dan tidak transpar-

an. “Jika tidak dipenuhi, kami akan melakukan pemblokiran

Misi yang kami bawa pada pertemuan 16 Januari

mendatang masih tetap yang kemarin

----------------------------Jazzi

Ketua 14 Formus Kecamatan

Lawang Kidul

Sfc Menang DRaMatIS!MENEGANGKANFoday (40) menang duel heading dengan pemain belakang barito Putera, yang akhirnya berbuah gol dimenit 53. Dalam pertandingan sriwijaya FC kontra barito Putera Di GsJ kemarin(11/1) dengan skor 3-2 untuk keunggulan Tim lascar Wong Kito.

SFC (3) (2) Barito Putera

PALEMBANG. PE - Tim Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC ber-hasil meraih tiga poin pertamannya usai mengalahkan Barito 3-2 dalam lanjutan ISL (Indonesia Super League) di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Jumat (11/1/). Otomatis sekarang menjadi pemuncak dengan menggeser Arema Indonesia dari 3 gol yang dilesakkan

Boakay Eddie Foday, dan Ahmad Ju-friyanto (dua gol) membuat Mahyadi Panggabean dkk mengumpulkan 4 poin dari dua pertandingan.

Namun posisi SFC bisa saja tergeser dari puncak jika Mitra Kukar bisa men-galahkan atau menahan imbang tuan rumah Persija pada laga lanjutan ISL, Sabtu (12/1). Atau bahkan Arema sendiri

bisa saja menggeser SFC jika menang lawan Persiram pada Minggu (13/1).

“Kemenangan ini kerja keras semua pemain, saya apresiasi semuanya karena sudah bekerja keras sepanjang lebih dari 90 menit pertandingan. Apalagi dalam laga ini kita banyak kehilangan beberapa pemain. Tentunya usai laga ini akan ada bebeapa evaluasi,” ujar Kas Hartadi,

Pelatih Kepala SFC.Kas menambahkan, anak asuhannya

sempat terkejut dengan gol cepat tim lawan. Namun untunglah Mahyadi Pangabean dkk cepat bangkit dan memenangkan pertandingan. ”Kita ke-colongan di menit ke-8 dan organisasi pemain belakang sempat kacau, tapi

TUTUP JALAN BASUKI RAHMATlantaran dua truk tronton fuso yang terbalik dan melintang menghalangi jalan, Jumat (11/1) sekitar pukul 03.00 Wib, aparat Polantas dan Dishub

Kota Palembang terpaksa menutup Jalan basuki rahmat yang berakibat kemacetan di beberapa ruas jalan hingga belasan jam. Kedua truk merupakan kendaraan trailer pengangkut 30 ton tripleks terbalik karena mati mesin. Keduanya beriringan setelah muat dari Pelabuhan boombarumenuju Jakarta. Tiba di Jalan basuki rahmat, persis di tanjakan dekat Cambai agung, truk yang di depan mendadak mati mesin hingga tabrakan

keduanya tak dapat dihindari lagi. satu truk menyilang terbaili dan melewati marka jalan

foto-foto nova wahyudi PalPrEs

foto jovittEr PalPrEs

foto nova wahyudi PalPrEs

foto bErry PalPrEs

Page 2: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

Melihat kelengahan dari keluarga pasien itulah, maka para pen-curi yang sengaja me-

nyamar sebagai keluarga pasien mulai beraksi. Ada juga pencuri yang sengaja berkeliling mencari calon korbannya yang lengah seperti tertidur atau sedang berada diluar kamar.

Namun, ada juga pencuri yang berpura-pura mengajak ngobrol ke-luarga pasien. Dengan sedikit men-gucapkan keprihatinnya, biasanya keluarga pasien akan terpancing. Nah saat itulah, keluarga pasien mu-lai percaya, dan tanpa disadari jika yang diajaknya mengobrol itu meru-pakan pencuri yang menyamar.

Harus diakui berbagai cara di-lakukan para pencuri untuk beraksi. Dan pintarnya pencuri itu sulit dicu-rigai oleh orang. Apalagi memang penampilan pencuri itu sangat meyakinkan. Dengan melakukan penyamaran itulah, pencuri yang memang sudah mengetahui situasi, akan dengan mudahnya beraksi.

Pengamanan yang diberikan pi-hak rumah sakit tidak menjadi jami-nan untuk aman. Karena petugas pengamanan tidak akan membatasi jumlah pengunjung, apalagi saat jam-jam besuk. Karenanya pencuri yang menyamar sebagai keluarga pasien bisa masuk dengan bebas.

Belum lagi kawasan rumah sakit memang terbilang luas, sehingga untuk mengamankan setiap kamar dirasa sangat tidak mungkin. Dengan jumlah petugas pengamanan yang terbatas, maka petugas pengamanan rumah sakit tentunya akan menjaga tempat tempat yang strategis.

Walaupun begitu, petugas pen-gamanan selalu mengontrol setiap kamar, tapi tidak dilakukan setiap jam. Nah, kalau dilihat dari pen-gamanan yang telah diberikan oleh rumah pihak rumah sakit, dirasa su-dah cukup. Sehingga pengamanan di dalam kamar pasien mesti dilakukan sendiri oleh keluarga pasien.

Malah saat ini pihak rumah sakit

terutama Rumah Sakit dr Muham-mad Hoesin (RSMH) Palembang dan sejumlah rumah sakit lainnya telah memberikan pengamanan ekstra. Selain menyediakan petugas keamanan, pihak rumah sakit juga sudah memasang kamera Close Circuit Telvision (CCTV).

Kamera CCTv itu dipasang diseluruh kamar pasien yang ada. Nah dengan adanya kamera CCTV itu secara tidak langsung akan membantu dalam hal pengamanan rumah sakit. Sebab, jika terjadi kehilangan atau tindakn kejatahan lainnya, maka rekaman CCTV itu dapat membantu pihak kepolisian dalam mengungkap dan menang-kap pelaku kejahatan itu.

Keberadaan CCTV itu dirasa cukup membantu keluarga pasien yang menjadi korban pencurian. Biasanya tidak lama setelah me-lihat rekaman CCTV itu, maka pelaku kejahatan itu sduah diketa-hui dan langsung bisa diamankan. Apalagi kawasan rumah sakit cu-kup luas, sehingga sangat dimung-kingkan kalau pencuri itu belum keluar dari area rumah sakit.

Jika pelaku pencurian itu tertang-kap oleh warga, maka pencuri itu akan dihakimi warga yang ada di rumah sakit itu. Setelah dihakimi warga hingga babak belur, barulah pencuri itu diserahkan ke pihak kepolisian

untuk diproses lebih lanjut.Walaupun tindakan anarkis war-

ga sering terjadi, namun aksi pencu-rian di rumah sakit tetap saja terjadi. Oleh karenanya pihak kepolisian terkadang memberikan tindakan tegas terhadap pelaku pencurian di rumah sakit. Salah satu tindakan tegas itu dengan menembak kaki pelaku pencurian itu.

Tindakan tegas itu juga diberikan aparat Unit Pidum, Satuan Reskrim Polresta Palembang, yang terpaksa melumpuhkan dengan tembakan ter-hadap salah seorang pelaku pencu-rian Handphone (HP) milik keluarga pasien di RSMH Palembang.

Saat hendak ditangkap, tersang-kanya Andi (25), warga Jalan Sultan Thaha, Angso Duo, Kelurahan Berin-gin, Kecamatan Pasar, Kota Jambi, berusaha melarikan diri, sehingga petugas terpaksa melumpuhkannya dengan tembakan dibetis kirinya.

Aksi pencurian itu terjadi pada Senin (31/12) lalu sekitar pukul 04.00 WIB. Ketika itu korban Ah-mad (45), sedangan tertidur sembari menunggu keluarganya yang sedang dirawat di RSMH Palembang.

Namun, saat tidur korban me-letakan HP miliknya di lantai. Melihat HP milik korban tergele-tak di lantai, lalu tersangka Andi mengambil HP tersebut tanpa diketahui oleh korban.

Begitu korban tersadar jika HP miliknya telah hilang, maka korban langsung menghubungi anggota Unit Pidum Polresta Palembang. Mendapat informasi itu petugas langsung mendatangi lokasi ke-jadian dan melakukan penyisiran.

Melihat petugas melakukan penyisiran, tersangka langsung me-larikan diri sehingga sempat terjadi kejar-kejaran. Akhirnya petugas terpaksa melumpuhkan tersangka dengan tembakan di betis kirinya.

Menanggapi masih maraknya aksi pencurian di kawasan rumah sakit, Kapolresta Palembang, Kombes Pol Sabaruddin Ginting MSi melalui Ka-sat Reskrim, Kompol Djoko Julianto SIk MH mengatakan, pihaknya akan segera melakukan penyelidikan jika ada informasi tentang pencurian di rumah sakit.

“Yang jelas kita akan melakukan penyelidikan guna mengungkap dan menangkap pelaku pencurian di rumah sakit jika ada informasi yang masuk ke kita. Sebab, kasus pencurian seperti akan sangat meresahkan masyarakat yang sedang mengobati keluarganya,” terang Djoko beberapa waktu lalu.

Djoko menghimbau, kepada kelu-rag pasien untuk tidak lengah dengan keadaan. Apalagi memang kawasan rumah sakit merupakan tempat umum sehingga banyak orang yang masuk ke rumah sakit itu. JOe

Pimpinan Umum: Rosmiyati. Pemimpin Perusahaan: Ahmad Rosidi. General Manager: Tri Nurwanto. Pemimpin Redaksi: Muhammad Iqbal, Redaktur Pelakasana : Berry Sandi. Koordinator Liputan: Trisno Rusli Redaktur : Berry Sandi, Trisno Rusli, Ella Sulistiana, Dian Cahyani Fitri. Staf Redaksi: Bala Putra, Janta, M. Joviter, M Wijdan (Ogan Ilir), Yuni Hartati (Muba), Hendra (OKU),

Rifat Achmad (Lubuklinggau), Heru Fachrozi (Muara Enim), Heri Afrizon (OKU Selatan), Firdaus (Empat Lawang/Lahat), Mujianto (OKI), Arman Jaya (OKU Timur), Andre (Prabumulih), Budi Alamsyah (Banyuasin), Eko Wahyudi (Pagaralam), Al Imron (Musi Rawas) Redaktur Foto: Nova Wahyudi, Alhadi Farid. Bagian Pracetak: M Firman,Firyansyah, Abdul Kholid, Kgs Yahya, Bagian Iklan: David Arianto(Manager),

Acounting Executive/AE : Noris Taslim, Yusri. Bagian Pemasaran: Abdul Kadir (Manager), Lukman, Alwi Riyanto Bagian Keuangan : Dimas Murdani Muharam. Bagian Umum: Silvi Winda Pratiwi, Penerbit: PT Citra Media Palembang Ekspres Komisaris Utama: H Suparno Wonokromo. Komisaris: Muwarni, H Didi Wahyudi. Direktur Utama: H. Subki Sarnawi. Direktur: H Mahmud,Yunita Ayu

Tarif Iklan: Iklan Baris per baris Halaman 1 Display Full Colour/Warna Rp.60.000/mm kolom, Halaman 1 BW Rp.30.000,/mm kolom,Halaman Dalam Full Colour/Warna Rp.25.000/mm Kolom Harga Berlangganan Koran : Rp.25.000/bulan No. Rek Mandiri Pasar 16 PT Citra Media Palembang Ekspres 113002062008.8 [email protected]

Alamat Redaksi/ Sirkulasi/ Iklan: Gedung GRAHA PENA Palembang, Jl Kol H Barlian No 773, Palembang. Telepon (0711) 8304424, 411768, 415263, 415264, 419503. ext 136,139 Fax (0711) 420066.

Harian Umum

PALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 2

dr Penty, Kepala Dinas Kesehatan Sumsel

Pengamanan Sudah Maksimal

MELIHAT keluarga pasien yang terkadang lengah, maka akan menjadi kesempatan bagi pelaku pencurian untuk beraksi. Apalagi memang keluarga pasien merasa kamar di rumah sakit selalu aman dari aksi pencurian.

Menanggapi masih maraknya kasus pencurian di lingkungan rumah sakit terutama terhadap keluarga pasein, Kepala Dinas Kesehatan Sumsel yang langsung membawahi Rumah Sakit Dr Muhamamd Hoesin (RSMH) Palembang, dr Penty mengatakan, pengamanan di ka-wasan RSMH sudah maksimal.

Pengaman dikawasan rumah sakit terkadang lantaran terhambat oleh kebisaaan masyarakat sendiri yang lengah dengan barang-barang berharga miliknya. “Kita sudah melakukan pengamanan lingkungan rumah sakit secara maksimal,” terang Penty kepada Palembang Ekspres.

Menurutnya, biasanya keluarga pasien mendatangi rumah sakit secara beramai-ramai, hal ini menjadikan kejahatan khususnya aksi pencurian. “Karena dengan banyaknya orang maka orang sulit menebak apakah tamu itu baik atau penjahat yang menyamar,” bebernya.

Walaupun diakuinya, sduah ada pengamanan sendiri di setiap ruangan dengan mengguankan CCTV serta menempatkan petugas. Namun, saat ini yang belum di-lakukan adalah kewaspadaan dan kesadaran masyarakat sendiri. “Jadi kita mengharapkan kepada masyarakat terutama kelurag pasien untuk ikut menjaga keamanan di lingkungan rumah sakit,” terangnya.

Selain keramaian serta kebiasaan dari masyarakat sendiri yang kurang baik, Penty juga mengatakan, jika aksi pencurian itu masih terbilang wajar terjadi, karena rumah sakit sendiri merupakan kawasan umum.

“Inikan merupakan kawasan umum dan bebas bagi seluruh yang masuk tanpa bisa diketahui keluarga pasien atau bukan,” pungkasnya. BAY

Rohaya, Keluarga Pasien

Harus Lebih WaspadaTempat keramain menjadi sasaran empuk bagi pelaku

pencurian. Namun bagi sebagian orang terlena dengan keadaan ramai pada suatu tempat, karena merasa pelaku kejahatan tidak akan melakukan aksinya pada situasi terse-but. Bahkan tempat-tempat instansi pelayanan masyarakat seperti Rumah Sakit kerap dijadikan lahan sebagai tempat mencari uang oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Pantauan Palembang Ekspres di beberapa Rumah Sakit, masih sering terjadi tindakan pencurian. Padahal keamanan dan penjagaan di sebuah rumah sakit terbilang cukup ketat.

Menurut Rohaya, salah satu keluarga pasien, dirinya lebih memilih waspada kepada orang yang belum dike-nalnya karena di rumah sakit tentunya banyak orang yang tidak diketahui dengan pasti apa tujuannya berada ditempat tersebut. “Jaga baik-baik barang bawaan kita,” katanya.

Rihaya menambahkan, bagi pelaku yang tetap nekat melakukan tindak kejahatan, situasi ramai bukanlah sebuah masalah. Oleh karenanya sebaiknya barang-barang yang di bawa seperlunya saja dan jangan memancing minat pelaku. “Barang yang tidak begitu penting sebaiknya ditinggal di rumah saja seperti perhiasan, jadi jangan dibawa,” terangnya.

Lanjutnya, Rohaya bersama keluarganya yang sedang menunggu sang anak sakit, memberlakukan system jaga secara bergantian. “Diatur siapa yang tidur dan siapa yang jaga,” bebernya.

Sebaiknya bagi pengunjung rumah sakit tidak cukup mengandalkan keamanan yang telah diberlakukan oleh pihak Rumah Sakit. “Karena yang dapat menjamin itu semua masih kembali ke pribadi masing-masing,” pungkasnya. PTR

Pencuri Berkeliarandi Rumah Sakit..!!

Sebagai salah satu tempat keramaian, rumah sakit sering menjadi sasaran bagi para pencuri untuk beraksi. Apalagi memang

terkadang keluarga pasien lengah dengan keadaan sekitarnya. Kelengahan keluarga pasien itu juga dikarenakan terlalu panik

atau sibuk mengurus keluarganya yang sakit. Sehingga barang-barang berharga tidak terlalu dihiraukan.

Sasarannya Keluarga Pasien yang LengahFOTO NET

Page 3: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

Raker ini kita jadikan

momentum untuk evaluasi

diri. Kita meminta kepada

admin website di daerah

menyampaikan uneg-uneg

dan kendala yang diha-

dapi dalam menjalankan

tugas di daerah. Mulai dari sisi sarana-prasarana,

sumber daya manusia (SDM) pengelola website, hingga

komitmen kepala satuan kerja (Satker) masing-masing

Subuh Zhuhur Ashar Maghrib Isya

04:39 12:11 15:36 18:20 19:34

PALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 3

6.574.384 Penduduk Sumsel Terdaftar Untuk Memilih

PALEMBANG. PE - Daftar Pen-duduk Potensial Pemilih Pemilu atau DP4 secara resmi diserahkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumsel. Peny-erahan DP4 ini merupakan bagian dari tahapan pelaksanaan pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) Sumsel yang telah ditetapkan oleh KPU Sumsel pada 6 Juni mendatang. Adapun jumlah DP4 yang diserahkan Pemprov Sumsel kepada KPU Provinsi Sumsel sebanyak 6.574.384 jiwa yang tersebar di 15 Kab/Kota dengan rincian laki-laki sebanyak 3.256.387 jiwa sedangkan perempuan sebanyak 3.317.997 jiwa.

Data kependudukan yang diserahkan dalam bentuk compact disc (CD) ini dilakukan Gubernur Sumsel diwakili Asisten IV Administrasi dan Umum Provinsi Sumsel, Ir HSamuel Chotib kepada Ketua KPU Provinsi Sumsel, Annisatul Mardiah, di ruang rapat Bina Praja Provinsi Sumsel, Jumat (11/1).

Dalam sambutannya, Gubernur Sumsel mengatakan penyerahan DP4 ini adalah sebagai tindak lanjut dari

keputusan Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Selatan tentang tahapan program dan jadwal waktu pelaksanaan pemilihan umum guber-nur dan wakil gubernur Sumsel, serta surat KPU Sumsel tentang permintaan daftar penduduk potensial pemilu.

“DP4 ini diproyeksikan sebagai ba-han bagi KPU Prov Sumsel untuk penyu-sunan dan penetapan DPS dalam rangka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur tanggal 6 Juni 2013,” katanya.

Data kependudukan ini, lanjut Sy-amuil, diperoleh dari pemerintah daerah kabupaten/kota se-Sumsel sebagai bahan bagi KPU Sumsel dalam menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) dan Daftar Pemilih Tetap (DPT). “DP4 diambil dari Data Agregat Kepen-dudukan per Kecamatan (DAK2) yang bersumber dari data base kependudu-kan yang sudah dimutakhirkan oleh Kab/Kota melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil sampai dengan Desember 2012,” jelasnya.

Dia berharap, dengan dilaksanakan-nya penyerahan DP4 ini, maka Penyu-sunan Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang nantinya akan dijadikan Daftar Pemilih Tetap (DPT) akan terjamin keakuratannya. Penyerahan DP4 dari Pemprov Sumsel kepada KPU Provinsi Sumsel ini juga dihadiri oleh Ketua Badan Pengawas Pemilu Provinsi Sumsel, Andika Pranata Jaya. DYN

KPU Sumsel Terima DP4 dari Pemprov

Tenda Membrant Terbengkalai PALEMBANG. PE - Tenda Membrant atau

Knockdown yang ada di kawasan Kampung Kapi-tan Kelurahan 7 Ulu Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang hingga saat ini terbengkalai. Padahal, tenda ini merupakan bantuan dari Ke-menterian Perdagangan RI senilai Rp 2 M untuk Pemerintah Kota (pemkot) Palembang.

“Tenda itu sudah ada Surat Keputusan (SK) Wali Kota Palembang ditujukan ke bagian Eko-nomi untuk dikelola PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J), hanya saja SP2J tidak bisa menerima dengan kondisi sekarang ini,”jelas Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Palembang, Ibnu Rohim melalui Kepala Bidang (kabid) Perdagangan Disperindag kota Palembang, Yustianus.

Tenda ini sambung dia, selasai dibangun tahun 2010. Sementara perencanaan pembangunanya tahun 2009 lalu. “Sekitar pertengahan tahun 2010 lalu telah dilimpahkan ke SP2J, hanya saja akan dioperasikan kalau ada berbagai fasilitas pendu-kung seperti dapur memasak, aneka lampu hias dan meja untuk pedagang,” jelasnya.

Di bawah tenda itu,ungkap Yustianus bisa menam-pung 50 pedagang. “Direncanakan tidak hanya diban-taran sungai di Seberang Ilir ada pedagang kuliner tetapi dikawasan seberang ulu pun ada,” jelasnya.

Sebelumnya pengoperasin pasar kuliner di bawah tenda inipun sempat tertunda selama dua kali karena berbagai sebab. “Antara lain belum selesainya serah-terima aset dari Kementerian

Perdagangan dan Perindustrian kepada pemerin-tah kota. Begitu juga dengan pembangunan fisik pasar, termasuk belum kelarnya pembangunan 6 kios dan 20 tenda knockdown di pasar yang berlo-kasi di pinggiran Sungai Musi itu,” ungkapnya.

Sementara, Direktur Utama SP2J Bahder Jo-han mengatakan kawasan tersebut tengah didesain ulang untuk melangkapi beberapa perlengakapan yang belum tersedia. “Akan ada lampu, dapur dan meja untuk pedagangnya,” jelasnya.

Sebelumnya juga, Bahder pernah mengatakan akan menambah tenda yang serupa dikawasan tersebut. Kami malah akan menambah dua tenda membran. Hanya saja ukurannya lebih kecil dari tenda yang terpasang di kawasan kuliner Kam-pung Kapitan tersebut,” katanya.

Dua tenda ini, ujar Bahder, akan didirikan menyamping dari tenda yang sudah terpasang, sehingga tidak menganggu panggung utama un-tuk pedagang kuliner dan penjual pernak-pernik khas Palembang. “Usulan ini sudah kita ajukan ke Walikota,” kata Bahder. Untuk sarana transpor-tasi, Bahder menambahkan, pemerintah akan me-nyiapkan bus untuk jalur darat dan bus air untuk jalur sungai, serta tempat parkir kendaraan.

Sementara itu juga Assisten II Pemkot Palem-bang, Taufik Syahroni menegaskan pengoperasi tenda membrang akan dilakukan di tahun ini. “Akan di elola SP2J, dan tahun ini akan diopera-sikan, hanya menunggu penyerahan secara fisik dari pemerintah pusat,” jelasnya. RiS

Kemenag Sumsel Gelar Raker Admin Website

PALEMBANG. PE - Sukses meraih juara nasional website dua tahun berturut-turut tidak membuat Humas Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Selatan (Sum-sel) jumawa, apalagi terlena. Bertempat di Media Centre Kan-wil, Jumat (11/1), Subbag Huk-mas dan KUB selaku pengelola website Sumsel.Kemenag.go.id menggelar raker dengan 15 ad-min website dari 15 Kantor Ke-menag kabupaten/kota.

Kepala Subbag Hukmas dan KUB Kanwil Kemenag Sumsel, H Saefudin SAg mengatakan, kegiatan ini digelar dalam rangka pemantapan tugas dan fungsi admin website. Ada beberapa agenda yang dibahas yaitu konsoli-dasi admin website, tupoksi admin website, konten website, pember-dayaan Madrasah Open Source Software, dan rencana sosialisasi Sistem Manajemen Keamanan Informasi (SMKI).

“Raker ini kita jadikan mo-mentum untuk evaluasi diri. Kita meminta kepada admin website di daerah menyampaikan uneg-uneg dan kendala yang di-hadapi dalam menjalankan tugas di daerah. Mulai dari sisi sarana-prasarana, sumber daya manusia (SDM) pengelola website, hingga komitmen kepala satuan kerja (Satker) masing-masing,” jelas Saefudin.

Dia berharap, kegiatan ini dapat menyatukan visi dan misi para admin website di Lingkun-gan Kemenag Sumsel. Sehingga website Kemenag Sumsel ke depan akan semakin mening-kat. “Saat ini website Kemenag Sumsel memang terbaik di tingkat nasional. Nilai kita untuk pemeringkatan tahun 2012 jauh di atas provinsi-provinsi lain. Walau demikian, tentu masih ada kelemahan dan kekurangan yang harus diperbaiki. Contohnya kualitas berita yang ditampilkan. Saya berharap melalui raker ini bisa ditemukan formula yang te-pat untuk mengatasi kendala-ken-dala dan kelemahan-kelemahan yang kita hadapi,” tuturnya.

Sementara itu, saat diberi ke-sempatan menyampaikan uneg-unegnya, terungkap kendala yang dihadapi para admin website di daerah hampir sama, yaitu dari sisi SDM dan fasilitas. Adaka-lanya satu orang admin memegang banyak tanggung jawab di tempat-nya bertugas, sehingga tidak bisa optimal menjalankan tugas. Ada juga admin yang belum dileng-kapi fasilitas pendukung seperti kamera dan laptop. “Saya harap kendala-kendala ini tidak me-nyurutkan semangat bapak/ibu dalam bekerja. Kami di Kanwil akan mengusahakan yang terbaik untuk membantu tugas bapak/ibu,” janji Saefudin. QPl

Gelar 4 Even Sekaligus Gebyar Awal Tahun Palembang Pos

PALEMBANG. PE - Sukses dengan ber-bagai kegiatan yang digelar pada 2012 lalu, momen awal tahun baru 2013 kembali dimanfaatkan oleh Harian Umum Palembang Pos dengan menggelar Gebyar Awal Tahun. Kegiatan terse-but menurut rencana akan dilaksanakan pada Minggu, 20 Januari 2013, berpusat di Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB).

Menurut Manager Event Organizer Palembang Pos, Herlina, akan ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan yakni jalan santai, rally wisata keluarga serta pengundian SIM dan kacamata gratis. Kegiatan tersebut merupakan kerjasama Harian Umum Palembang Pos dengan Yayas-an Bunda Eva, Provider Tri (3), Entrasol dan lain-lain.

Adapun syarat dan ketentuan peserta Gebyar Awal Tahun, mobil yang dipakai bebas, biaya pendaftaran Rp 250 ribu, peserta minimal dua orang per kendaraan (rally wisata keluarga).

Untuk jalan santai, peserta cukup membawa guntingan kupon Gebyar Awal Tahun yang su-

dah diisi biodata lengkap dan membayar biaya pendaftaran Rp 15 ribu.

“Khusus untuk pembua-tan SIM gratis diutamakan peserta jalan santai dan yang bisa mengendarai kendaraan, berusia 17 tahun serta ber-domisili di Kota Palembang didukung dengan bukti KTP. Kami juga menyediakan ber-bagai hadiah yakni umroh gratis, motor, televisi serta berbagai hadiah menarik lain-nya,” papar wanita yang akrab disapa Lina ini.

Bagi yang berminat, lan-jut Lina, bisa mendaftarkan diri di Kantor Harian Umum Palembang Pos Jalan Kolo-nel H Burlian No 773 KM

6,5 Samping Punti Kayu Palembang serta 3 Store di Jalan Angkatan 45 Komp No R1-R2 Palembang Square. “Kami tidak akan melayani pendaftaran dilokasi acara. Jadi, sekarang ayo buruan daftar,” tukasnya. etY/JPNN

Saefudin Latif

Herlina

DATA KEPENDUDUKAN Gubernur Sumsel diwakili Asisten IV Administrasi dan Umum Provinsi Sumsel, Ir HSamuel Chotib menandatangani lembar penyerahan data kependudukan kepada Ketua KPU Provinsi Sumsel, Annisatul Mardiah, di ruang rapat Bina Praja Provinsi Sumsel, Jumat (11/1).

FOTO: UNTUNG / HUMAS PEMPROV

Page 4: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

PALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 4

Polda Sumsel : (0711) 360404/ (0711) 310264Poltabes : (0711) 513334, (SPK) (0711) 510455 Polsek IB I : (0711) 353014 Polsek IB II : (0711) 352973 Polsek IT I : (0711) 351607 Polsek IT II : (0711) 713344

Polsek SU I : (0711) 510128 Polsek SU II : (0711) 510096 Polsek S Gerong : (0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 Polsek Sako : (0711) 820062Polsek Gandus : (0711) 7365855Polsek Sukarami : (0711) 411585Polsek Kemuning : (0711) 7300930KPPP Boombaru : (0711) 712386Pos Laka Pakjo : (0711) 7920902 Kodim 0418 : (0711) 351637

Denpom 2/4 : (0711) 351843/ (0711) 374836

LBH Palembang : 0711 356153 E-mail : [email protected] Ikadin Palembang : 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM : (0711) 350079 PLN : (0711) 356911- (0711) 358355

RSMH Palembang (Sentral) : (0711) 354088 RS Charitas : (0711) 350827 RSI Siti Khadijah : (0711) 311884 RS AK Gani : (0711) 354691 RS Muhammadiyah : (0711) 513144 RS Myria : (0711) 411610 RS Ernaldi Bahar : (0711) 410354Informasi Telepon : 108 Layanan Telegram : 165 SLI : 100 Pengakuran Jam : 103

Gangguan Telepon : 117 Ambulance : 118 Bandara SMB II : (0711) 411778 Informasi SMB II : (0711) 413695 Vip Room SMB II : (0711) 410159 Lanud : (0711) 410376 STA Kertapati : (0711) 515555/ (0711) 510201 ULPK BBPOM Palembang : (0711) 371463 Perusahaan Gas Negara : (0711) 717950

TELEPON PENTING

Ingat Nenek, Pengedar Sabu NangisPALEMBANG.PE - Dengan gaya bi-

cara yang masih melantur lantaran dalam pengaruh narkoba jenis sabu-sabu, seorang pengedar sekaligus pemakai sabu-sabu bernama Andy (20), menangis saat teringat dengan neneknya. Apalagi saat ini Andy tinggal dengan neneknya di Jalan Ali Gat-mir, Lorong Ke-bangkan, RT 13 RW 3, Kelurahan 9 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) II Palembang.

Andy sendiri ditangkap aparat Reserse Intel Brimod (Res Intelmob) Polda Sumsel, kemarin (11/1) sekitar pukul 15.00 WIB, seusai melakukan transaksi dengan petugas yang menyamar sebagai pembeli di depan Hotel Citra di Jalan Ali Gatmir, Lorong Kemas, Kecamatan IT II Palembang.

Darinya petugas mengamankan setengah kantong sabu-sabu seberat lima gram seharga Rp6 juta. Setelah dilakukan pengembangan di dalam kamar nomor 210 hotel Citra, petugas berhasil menyita satu buah bong dan mengamankan seorang wanita muda yang dikurung tersangka dari luar.

Keberhasilan penangkapan terhadap ter-sangka setelah petugas mendapat informasi jika tersangka sering mengedarkan sabu-sabu dalam jumlah besar. Kemudian petugas melakukan penyamaran sebagai pembeli sehingga berhasil menangkap tersangka.

“Anggota kita yang melakukan pe-nyamaran memesan setengah kantong

sabu-sabu, dan ter-sangka terpancing.

Akhirnya kita ber-hasil menangkap tersangka saat hendak meny-erahkan barang bukti sabu-sabu i t u , ” t e r ang

Kasat Brimob Polda Sumsel, Kombes Pol Daeng Mohan Pabali melalui Kasi res Intelmob Polda Sumsel, Ipda Ferry Yanto SH, kemarin (11/1).

Sementara tersangka Andy mengaku jika sabu-sabu yang ada dengannya itu dibelinya dengan temannya yang bernama

Jay di kawasan Lorong Kemas deka t t empa t -nya ditangkap. Setengah kantong sabu-sabu itu di-belinya seharag Rp5,7 juta.

“Baru sekali inilah aku memesankan sabu-sabu, tapi memang aku sudah seten-gah tahun menjadi pengedar sabu-sabu sekaligus pemakai. Tapi aku jarang-ja-rang, karena setiap harinya aku membuat kue jongkong. Sekarang aku sedih kalau ingat nenek, karena aku tinggal dengan nenek aku,” ucap tersangka Andy sembari menangis.

Diungkapkannya, sebelum ditangkap dirinya bersama dengan temannya Mard-ian sekitar pukul 11.00 WIB, menghisap sabu-sabu di dalam kamar hotel itu. Karena memang malamnya dirinya diajak Mardian menginap di kamar hotel itu.

“Yang pesan kamar hotel itu Mardian, termasuk cewek yang bernama Keke itu bawaan Mardian. Jadi aku hanya ikut meng-hisap sabu-sabu saja,” tukasnya.

Terpisah, jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumsel, juga membekuk tiga tersnagka narkoba di dua tempat berbeda. Pertama petugas menangkap tersangka AS alias Adi (22), saat sedang berada dirumahnya di Jalan M Yamin, Lorong Rambang, Kelurahan Pasar II, Kecamatan Prabumulih Utara, Kota Prabumulih yang ditangkap pada Kamis (10/1) sekitar pukul 13.00 WIB.

Dari tangan tersangka Adi petugas mendapatkan barang bukti sebuah pirek kaca berisi sabu-sabu seharga Rp200 ribu. Saat dilakukan penangkapan tersnagak Adi bersama dengan kakaknya, bernama Dayat. Namun, lantaran tidak terbukti memiliki nakroba, maka kakaknya Dayat diserahkan ke Polsek Prabumulih Utara untuk diproses dalam kasus lain.

Dihari dan jam yang sama petugas juga berhasil menangkap dua orang pe-makai sekaligus pengedar sabu-sabu. Saat sedang bertranskasi di depan depot air minum isi ulang, Kenten Laut, Kelurahan Kenten Laut, Kecamatan Talang Kelapa Banyuasin.

Tersangkanya Kusnadi alias Kus (34), warga Jalan RH Najamudin, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Sako Palembang. Darinya diamankan dua paket sabu-sabu seberat 0,4 gram, satu butir inek warna merah logo min yang dimasukan kedalam saku celana jeans miliknya.

Dilokasi itu juga ada tersangka Arivai alias Vai (24), yang baru usai membeli satu paket sabu-sabu seharga Rp200 ribu dari tersangka Kus. Kemudian keduanya diamankan ke Mapolda Sumsel.

“Setelah menerima laporan dari ma-syarakat melalui SMS dan surat tentang aktifitas penggunan serta transaksi narkoba di Kota Prabumulih, maka anggota kita langsung melakukan penyelidikan dan ber-hasil menangkap tersangka Adi. Di hari dan jam yang sama dua tersangka lainnya juga ditangkap. Saat ini ketiga tersangka masih men- jalani pemeriksaan lebih

lanjut,” pungkas Di-r e k t i r n a k r o b a

Polda Sumsel, Kombes Pol H Teguh Pray-itno. JOe/BaY

Tewas Dibacok Lima Perampok

PANGKALAN BALAI.PE - Zainabun (40), warga Dusun II, RT 2, Desa Sejagung, Kecamatan Rantau Bayur, Kabupaten Banyu-asin akhirnya meninggal dunia dengan luka bacok serius setelah menjadi kor-ban dari keganasan lima orang perampok yang bersenjata golok, pada Kamis (10/1) dini hari.

Selain melukai kor-ban, para perampok juga menguras harta benda milik korban berupa uang tunai sebesar Rp15 juta, mesin ketek, mesin genset dan isi warung korban dikuras habis oleh para perampok sehingga kerugian lebih dari Rp40 juta.

Usai menguras harta benda milik korban, para perampok melarikan diri dengan meng-gunakan perahu ketek ke arah perairan Gandus Palembang. Dan saat ini masih dalam pengejaran aparat Unit Reskrim Polsek Rantau Bayur.

Informasi yang dihimpun, aksi peram-pokan ini terjadi sekitar pukul 02.00 WIB, dimana para pelaku yang berjumlah lima orang dengan senjata golok dan menggunakan

perahu ketek berhenti persis di rumah korban yang berada di pinggir sungai Musi. Lantaran kondisi banjir sehingga memudahkan para perampok masuk ke dalam rumah korban.

Setelah berhasil masuk kerumah korban dengan merusak pintu, para per-ampok langsung men-odongkan golok terhadap

korban yang sedang tertidur pulas. Melihat itu korban melakukan perlawanan sehingga dibacok dibagian perut oleh salah satu pelaku hingga terkapar. Sedangkan anak dan istri korban di ikat dengan tali.

Para perampok dengan leluasa mengambil harta benda milik korban berupa uang tunai Rp15 juta, mesin genset, mesin ketek dan isi warung dikuras habis. Setelah itu para pelaku melarikan diri kearah Gandus Palembang dengan menggunakan perahu.

Kapolres Banyuasin, AKBP Agus Seti-yawan membenarkan peristiwa perampokan tersebut. “Pelakunya lima orang dan masih dalam pengejaran petugas Polsek Rantau Bayur,” katanya.BUD

Curi Motor, Paman Keponakan Dibekuk

Deri ‘Tiduri’ ABG Pacar BarunyaPALEMBANG.PE – Lantaran telah meni-

duri pacar barunya yang masih Anak Baru Gede (ABG), maka Deri (18), harus berurusan dengan aparat Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reskrim Polresta Palembang.

Tersangka Deri ditangkap kemarin (11/1) sekitar pukul 10.00 WIB, saat berada di-rumahnya di Jalan Ki Marogan, Lorong Gotong Royong, RT 10, Kelurahan Kemang Agung, Kecamatan Kertapati Palembang,

Aksi pencabulan itu sendiri terjadi pada Jumat (7/12) sekitar pukul 20.00 WIB, juga dirumahnya. Ketika itu korban sebut saja Melati (15), warga Jalan Ki Merogan, Lorong Gotong Royong, Kelurahan Kemang Agung, Kecamatan Kertapati Palembang, baru saja usai diajak berjalan-jalan.

Korban yang awlanya tidak menyadari beru-saha keluar dari rumah tersangka, namun tersangka menarik tangan dan membawa korban ke belakang rumah. Begitu tiba dibelakang rumah, tersangka langsung mengajak korban untuk melakukan hubungan badan layaknya suami istri.

Saat itu korban sempat menolak ajak itu, namun tersangka yang sudah kerasukan setan, akhirnya mengeluarkan pisau lalu mengancam akan membunuh korban jika tidak mengikuti kehendaknya.

Akhirnya dengan terpaksa korban melay-ani perbuatan bejat pacar barunya itu. Setelah diperkosa, korban pulang dan menceritakan perbuatan tersebut dengan orang tuanya. Peristiwa tersebut lalu di laporkan ke Mapol-resta Palembang.

Tersangka Deri mengaku jika apa yang di-lakukannya bukan dengan paksaan melainkan atas dasar suka sama suka. Apalagi mereka telah berpacaran selama lima bulan.

“Aku tidak memaksanya (korban, red) untuk melakukan hubungan badan itu, tapi kami melakukannya atas dasar suka sama suka. Awalnya memang dia sempat tidak mau, tapi setelah aku rayu akhirnya dia mau juga,” kelit tersangka Deri.

Kapolresta Palembang, Kombes Pol Sabaruddin Ginting MSi melalui Kasat Reskrim, Kompol Djoko Julianto SIk MH mengatakan, tersangka ditangkap berdasarkan laporan dari korban yang bernomor LP/B-3274/XII/2012/SUMSEL/RESTA.

“Sesuai dengan laporan dari korban, maka tersangka saat ini masih dalam pemeriksaan lebih lanjut. Jika terbukti maka tersangka akan kita jerat dengan Undang-undang perlindun-gan anak karena korban masih anak-anak,” pungkas Djoko. JOe

BANYUASIN.PE - Setelah men-jadi buronan selama tiga tahun dalam kasus Pencurian Kendaraan Bermo-tor (Curanmor), akhirnya paman dan keponakan Cik Mat (50) dan Erlin (23), warga Jalan Sabar Jaya, Pusk-esmas Pudot, RT 1 RW 2, Kelurahan Mariana Ilir, Kecamatan Banyuasin I, Kabupaten Banyiask berhasil dibekuk jajaran Polsek Mariana.

Paman keponakan sebelumnya sempat menghilang dari desanya. Dan setelah tiga tahun menghilang, keduanya mengira polisi sudah melu-pakan peristiwa pencurian motor itu, sehingga mereka kembali ke rumah dan beraktifitas seperti biasa hingga akhirnya keduanya ditangkap.

Kapolres Banyuasin, AKBP Agus

Setiyawan SIk melalui Kapolsek Mari-ana, AKP Arifin SH membenarkan, adanya penangkapan terhadap kedua tersangka yang merupakan buronan dalam kasus pencurian motor sekitar tiga tahun lalu.

“Kasus pencurian motor itu terjadi tiga tahun lalu, anggota kita selama waktu itu melakukan penyelidikan untuk menemukan tersangka. Setelah dipasti-kan, barulah dilakukan penangkapan,” terang Arifin, kemarin (11/1).

Pencurian motor yang melibatkan kedua tersangka ini berawal pada 26 Juli 2009 sekitar pukul 20.00 WIB. Ketika itu tersangka Erlin duduk di dekat gudang sawit di Jalan Sabar. Kemudian terlintaslah niat jahatnya, lantas masuk ke dalam pagar pabrik

dan masuk ke gudang melalui pintu samping lalu mencuri motor Yamaha Vega R warna biru silver BG 3932 UH yang terparkir didalam gudang.

“Tersangka Erlin langsung merusak kunci motor dengan menggunakan kunci leter ‘T’ dan membawanya ke-luar dan menggandengnya hingga ke rumahnya. Lalu tersangka Erlin me-minta bantuan pamannya, tersangka Cik Mat untuk menjual motor itu. Pengejaran terhadap tersangka ini cu-kup lama, tapi kita terus berusaha dan akhirnya mampu menangkap kedua tersangka,” jelasnya.

Sementara tersangka Erlin men-gaku jika dirinya hanya memenuhi permintaan teman yang minta dicari-kan motor. Sedangkan yang menjual

motor itu adalah pamannya, Cik Mat seharga Rp3 juta dan dirinya mendapatkan bagian Rp1,7 juta.

“Yang menjual motor itu mamang aku Cik Mat. Aku hanya dapat bagian Rp1,7 juta. Uangnya aku pakai buat beli Handphone (HP) dan keperluan sehari-hari,” terangnya.

Tersangka Cik Mat mengaku motor tersebut dijual oleh kawannya di Tanjung Lubuk. Namun, dirinya tidak tau siapa yang membelinya, tapi yang pasti motor tersebut laku dijual seharga Rp3 juta.

“Uang penjualan motor itu kami bagi tiga, aku dapat Rp1,1 juta, Erlin Rp1,7 juta dan kawan aku itu dapat Rp200 ribu. Aku juga tidak tahu kalau motor itu motor dari mencuri, aku baru tahu setelah motor itu dijual,” kelit Cik Mat. BUD

Dirampok dan Disiksa Bandit BersenpiPALEMBANG.PE - Selain kehilangan

motor Yamaha Vixon warna hitam BG 4037 IC miliknya, seorang karyawan BlackBerry bernama M Agus (19) juga harus menderita delapan luka jahitan setelah dirampok dan disiksa dengan menggunakan senjata api (Senpi) kawanan bandit.

Kejadian yang menimpa warga Jalan Batu Pualam, Blok H, No 3421, RT 64 RW 25, Kelura-han Sako, Kecamatan Sako Palembang ini terjadi pada Kamis (10/1_ sekitar pukul 02.30 WIB, di Jalan Trikora, Kelurahan Demeng Lebar Daun, Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang.

Lantaran korban Agus menderita lima jahitan di samping hidung dan tiga jahitan di bagian kepala karena di pukul dengan senpi, maka korban baru melaporkan kejadian tersebut ke Mapolresta Palembang, kemarin (11/1).

Dihadapan petugas korban Agus menceritakan kejadian bermula saat dirinya baru pulang dari rumah temannya Rozi dikawasan Dwikora didekat kantornya. Namun, sebelum pulang korban ber-maksud mengisi bensin di SPBU Pahlawan.

“Setelah mengisi bensi dari arah Jalan Pahlawan dan mau pulang ada orang lima

dengan dua motor membuntuti aku. Satu mo-tor Yamaha Byson yang berbonceng dua, dan satu motor Yamaha Vega dengan berbonceng tiga,” terang korban Agus saat melapor.

Begitu dekat dengannya, ungkap Agus, tiba-tiba salah seorang pelaku langsung mengayunkan senpi kearahnya. Lantaran takut maka dirinya berhenti, kemudian salah seorang pelaku meminta Handphone (HP) dan dompetnya.

“Para pelaku langsung menyiksa aku dan membawa motor Yamaha Vixion milik aku. Setelah itu aku ditendang dan terjatuh dari motor salah satu pelaku yang lainya kembali memukul saya dibagian hidung dengan pistol. Aku terkapar di jalan,” ungkapnya.

Kapolresta Palembang, Kombes Pol Sabaruddin Ginting MSI melalui Kasat Reskrim, Kompol Djoko Julianto SIk MH membenarkan jika pihaknya telah menerima laporan dari korban dan pihaknya akan segera menindak lanjuti laporan tersebut.

“Laporannya saat ini masih dalam penyeli-dikan lebih lanjut. Kita akan segera menang-kap para pelakunya,” tegas Djoko. JOe

TUNJUKAN BARANG BUKTI

Tersangka Andy dikawal aparat

Brimob Polda Sumsel menunjukan barang

bukti setengah kantong sabu-sabu yang berhasil disita

dari tangannya saat hendak

mengedarkannya dengan petugas yang

menyamar.

DIAMANKANPaman dan keponakan Cik Mat dan Erlin yang berhasil diamankan di Polsek Marianan setelah menjadi buronan selama tiga tahun dalam kasus pencurian motor.

FOTO : BUDI ALAMSYAH / PALPRES

FOTO : BALA PUTRA / PALPRES

Page 5: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

sambunganHarga Mati! 80% ...............................................dari Halaman 1

Sisi Positif ......................................................................dari Halaman 1

SFC Menang ............................................................dari Halaman 1

atau menghadang kendaraan operasi PTBA diarea operasional PTBA tepatnya di wilayah Tam-bang Air Laya (TAL), tambang bangko barat, dan tambang bangko tengah,” ancam Jazzi.

Senada disampaikan perwakilan dari Gabungan 9 LSM Kecamatan Lawang Kidul, Sulbahri, jika dua poin tuntutan mereka yakni minta dibatalkan hasil tes PTBA yang masih berlangsung untuk klasifikasi pendidikan SMA/SMK, D3, S1, dan meminta agar kebijakan PTBA dapat memprioritaskan atau menerima

warga ring I (Tanjung Enim, Tanjung Raja, Karang Raja, Muara Enim dan sekitarnya) sebanyak 80 % untuk formasi klasifikasi pendidikan SMA/SMK. Jika tidak kata Sulbahir, hal yang sama pernah dilakukan yang penghadangan di area operasi PTBA akan terjadi kembali.

Direktur Utama PTBA, Mila-warma melalui Sekretaris Peru-sahaan (Sekper), Joko Pramono menuturkan, memaklumi adanya aksi damai dari gabungan 9 LSM dan 14 Formus. Menurut Joko, da-lam hal pemantauan LSM dan For-

mus akan tetap dilibatkan demi asas transparan. Dalam rekrutmen yang berlangsung masih tetapkan beker-jasama dengan PPJK Universitas Sriwijaya. “Untuk prioritas warga ring I sendiri kita belum mengetahui hasil dari tes, bisa saja nanti dengan transparan hasil tes banyak dari warga ring I,” ujar Joko.

Sementara itu Ozi, warga Kota Muara Enim, meminta tegas kepada PTBA untuk memenuhi tuntutan pen-gunjuk rasa. “Apa susahnya menerima warga ring I ,banyak kok warga ring I yang bisa memenuhi klasifikasi atau kompeten untuk mengisi formasi peker-jaan yang dibuka perusahaan. Jika tidak dipenuhi, lihat saja akan berdampak tidak bagus pada PTBA baik itu dalam operasional dan juga citra perusahaan.Apalagi PTBA sudah go public,” paparnya.

Seperti diketahui pada Kamis (10/1) ratusan massa tergabung da-lam 9 Gabung LSM dan 14 Formus Lawang Kidul melakukan unjuk rasa di halaman Kantor Utama PTBA Tanjung Enim dan melakukan peng-hadangan kendaraan operasional tambang PTBA di 3 titik operasional PTBA. Dua poin tuntutan mereka yang menemui jalan buntu (belum dipenuhi perusahaan) yakni menuntut pembatalan proses penerimaan PTBA dan meminta prioritas penerimaan karyawan PTBA 80 persen warga ring I untuk klasifikasi pendidikan SMA/SMK. HFB

“Orang menilai yang tidak-tidak karena mereka tidak mengetahui dengan pasti sep-erti apa profesi saya,” ungkap-nya mengawali obrolan dengan Palembang Ekspres.

Memang menurut dia, ketika awal bekerja di club ternama di kota Palembang, kedua orang tuanya tak menyetujui jika sang anak bekerja di tempat tersebut. Setelah mengetahui banyak sisi positif yang didapat, orang tua Yesi akhirnya sangat mendukung aktifitas kerjanya. “Orang tua

malah bangga lihat anaknya su-dah bisa cari uang sendiri,” tutur dia sumringah.

Nah alih-alih, posisinya seba-gai Asisten Manager menuntutnya bekerja dengan lebih ekstra lagi. Dan dia harus rela pulang sampai larut malam. “Sesibuk apa pun aktifitas kita, luangkanlah sedikit waktu untuk beristirahat,” tutur penyuka Iga Bakar ini.

Saat ini Yesi sendiri masih disibukan dengan aktifitasnya sebagai mahasiswa Jurusan Hukum Universitas Muham-

madiyah Palembang (UMP). Dia tertarik memperdalam ilmu Hukum karena dapat dengan mu-dah dimengerti berdasarkan dari opini-opini public yang sedang berkembang.

Kesibukannya kerja sembari kuliah tidak membuat kondisi tubuhnya gampang menurun. Ini dikarenakan Yesi rajin menjaga stamina tubuhnya dengan berolah raga banyak konsumsi air putih. “Olahraga yang ringan-ringan saja sekedar untuk peregangan otot,” ujarnya. PTR

bisa mengimbangi permainan tim lawan Barito Putera,” ungkap Kas yang kemarin kemeja batik warna merah maroon dilapisi rompi biru.

Saat disinggung ketiga gol tim Laskar Wong Kito lahir melalui bola mati, Kas mengatakan karena anak asuhnya sudah biasa latihan dengan bola-bola seperti itu saat sesi game dan sudah menjadi skema permainannya musim ini. ”Soal tiga gol yang terjadi kes-emuanya dari bola mati itu sudah biasa, karena kita biaa mener-apkannya saat sesi latihan. Dan besok mungkin kita akan eval-usasi lagi. Memang finishing touch kurang, karena sampai sekarang kita belum mendapatkan pemain asing menit awal dan akhir sangat riskan jadi nanti saya evalusi lagi,” tutup Kas.

Di sisi lain, Salahuddin, Pelatih Kepala Barito Putera mengaku cukup puas dengan penampilan anak asuhnya meskipun kalah. “Walau kalah, kami tetap bangga, apalagi SFC punya mental juara. Saya pribadi tidak masalah dengan kepemimpinan wasit,” ujar pria kelahiran Muara Rupit, Kabupaten Musi Rawas (Mura) ini.

Saat disinggung tiga gol yang bersarang ke gawang Barito melalui bola mati, dia mengata-kan, sudah melalukan evaluasi kepada timnya, karena itu juga terjadi saat melawan PBR be-berapa waktu lalu. ”Saya belum mengetahui kelemahan anak-anak dari bola mati, padahal sudah dievalusi ketika melawan PBR kemarin. Memang sebe-narnya kami menguasai pertand-ingan saat melawan PBR, kita bermain kolektivitas tapi keka-lahan ini menjadi pembelajaran bagi kami. Karena tiga gol ini semua bola mati,” pungkas pria yang akrab disapa Udin ini.

Sementara itu pantauan Palem-bang Ekspres selama pertandingan berlangsung kemarin. Dramatis, itulah kata tepat untuk SFC saat menjamu Barito Putera pada laga lanjutan ISL 2012/2013. Lima gol tercipta sepanjang pertandingan yang menunjukkan berat perjuan-gan anak asuh Kas Hartadi untuk merebut tiga poin. Bermain di Sta-dion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang kemarin sore, Jumat (11/1), Laskar Wong Kito keting-galan lebih dulu melalui sundulan Yongki Ari Wibowo di menit ke-3. Sayang sundulan masih memben-tur mistar gawang SFC yan dijaga Rivky Mongkodompit setelah sebelumnya mendapat umpan crossing dari Dedi Hartono arah sebelah kanan.

Penyerangan tim Laskar Antasri setelah memborbardir

pertahanan tuan rumah yang dikomandoi oleh Abdul Rahman dkk. Akhirnya tim tamu berhasil memecahkan kebuntuan mela-lui pemain asingnya bernomor punggung 21 Couli Baly Djibril di menit ke-8. Setelah pemain Mali tersebut berhasil lolos dari jebakan offside setelah menerima bola dari sisi kanan pertahanan lawan. Tendangannya berha-sil masuk ke sisi kiri gawang yang dijaga Rivky Mokodompit.

Gol cepat tersebut membuat pemain Sriwijaya FC seperti bangun dari tidur. Setelah be-berapa kali gagal memanfaatkan peluang, bahkan Barito juga be-berapa kali mengancam gawang SFC. Pemain andalan Laskar Wong Kito, Boakay Eddy Foday mendapatkan peluang namun masih gagal. Begitu pula tendan-gan keras Tantan masih memben-tur tiang gawang. Kedudukan 1-0 berakhir hingga turun minum.

Sebenarnya tim SFC hampir bisa menyamakan kedudukan melalui sundulan foday menit 12, menerima umpan crosing dari M Fakhuridn. Tapi sayangnya sun-dulan pemain bernomor pung-gung 40 ini masih tipis melayang di mistar gawang Barito Putera yang dijaga Dedy Susanto.

Di menit ke-22, tim lawan ham-pir memperbesar kedudukan melalui kaki pemain asingnya Sackie Teah Dou. Pergerakan pemain bernomor punggung 77 ini lepas dari jebakan offside yang diterapkan pemain belakang Sriwijaya FC, bola ciptan-nya sedikit menyamping di mistar gawang Rivky Mokodompit

Menit 26 Tantan hampir men-ciptakn gol sayang jala tim gawang lawan yang telah yang telah ko-song masih bisa diselamatkan bek lawan Guntur Ariyadi. Semenit berselang penonton dibuat deg-degan melalui sundulan Striker SFC, Boakay Eddie Foday masih tipis dari mistar gawang Barito Putera. Pemain tim tamu Fathul Rahman mendapat kartu kuning di menit KE-36 setelah melangar pergerakan wing bek kanan SFC, Taupik Kasrun, dan mendapat tendangan bebas sayangnya ten-dangan bebas yang diambil sang kapten Mahyadi Pangabean masih bisa dihalau pemain belakang Barito Putera.

Di menit ke-38, Guntur Ari-yadi pemain belakang tim lawan karena melanggar pergerakan M Fakhrudin. Di penghujung pertandingan SFC semestinya mendapat pinalty setelah aksel-erasi Tantan dilanggar pemain belakang Barito. Sayang, wasit Okky Dwi Putra berpikir lain.

Memasuki babak kedua, Sri-wijaya FC meningkatkan seran-

gan, sementara Barito juga bera-ni bermain terbuka. Namun tuan rumah yang mencetak gol untuk menyamakan kedudukan lewat Boakay Eddy Foday di menit ke-53. foday berhasil menanduk bola setelah memanfaatkan ten-dangan bebas yang dilakukan sang kapten Mahyadi Pangga-bean dari sebelah kanan peny-erangan Sriwijaya FC, Skor 1-1 untuk keunggulan tuan rumah.

Sepertinya sang Alenatore Sriwijaya FC, Kas Hartadi.mer-ubah formasi permainan dengan memasukan Fandy Muchtar di menit 56 dengan menarik keluar Sultan Samma Serta memasukan striker seleksi asal Ausrtralia James Robinson masuk mengan-tikan M Fahrudin menit 62,dan skema permainan berubah den-gan menempatkan James Rob-inson sebagai Striker tunggal dengan ditopang Tantan di kiri dan Fandy Muchtar di kanan.

Barito Putera tidak tingal diam dengan menarik strik-ernya Yongki Ariwibowo dan memasukan darah segar asal Papua Nehemiah Solossa, dan menarik Faturahman keluar den-gan memasukan Supriadi menit ke-55. Masuknya Robinson bisa merubah permainan dimana robinson menjadi striker tunggal ditopang tantan di sayap kiri, Fandy Muchtar di kanan, serta Foday menjadi second striker.

Tendangan keras di menit ke-70 Achmad Jupriyanto dari tengah lapangan masih bisa ditepis kiper Barito Putera semenit kemu-dian. Bek lawan Henri Njobi Elad mendapatkan kartu kuning setelah melanggar Foday dan tendangan bebas jupe dari tengah lapangan meluncur deras ke jala Barito dan tidak bisa dihalau kiper Dedi Susanto dan merubah keadaan 2-1 bagi tim Laskar Wong Kito.

Setelah gol ini, Barito terus melakukan serangan dan pemain pengganti Barito Putera, Nehe-mia Salossa, mampu menyama-kan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-84, setelah berhasil mengarahkan bola ke arah kanan gawang SFC yang tidak bisa di-halau Rivky Mokodompit.

Seperti SFC akan bermain imbang dan kembali meraih satu poin, tetapi anak asuh Kas Hartadi tidak menyerah. Mereka terus menekan hingga menda-patkan tendangan bebas. Kali ini Mahyadi kembali menjadi eksekutor tendangan bebas yang dikonversi oleh Jufe menjadi gol di masa injury time dan hingga wasit Okky Dwi Putra meniup peluit akhir pertandingan dengan skor tidak berubah untuk keungulan tim Lascar Wong Kito. JAN

Usai Menikah, Sani ......................................................................................dari Halaman 1

Suamiku Suami Adikku .........................................................................dari Halaman 1

Dalam proses pernikahan yang berlangsung kemarin (11/1) sekitar pukul 14.30 WIB, di Mushola Al Ikhlas kantor Ca-mat IT I Palembang, tersangka M Sani dikawal ketat aparat Polsekta IT I baik yang berser-agam maupun yang berpakaian preman. Keluarga kedua mem-pelai mengaku bahwa memang sebelumnya sudah ada rencana pernikahan antara Citra dan Sani. “Memang sudah lama mer-eka ini mau menikah,” ungkap salah seorang keluarga kedua mempelai.

Saat berlangsungnya pernika-han yang terbilang unik itu, beberapa keluarga tersangka terlihat meneteskan air mata seusai pengucapan ijab qabul oleh tersangka Sani yang meru-pakan warga Perumahan Griya Asri, Blok D, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus.

Usai melangsungkan pros-

esi pernikahan, kedua mem-pelai langsung berpisah. Ter-sangka Sani langsung meng-ganti pakaian dan kembali lagi ke sel tahanan Mapolsekta IT I. Sementara mempelai wanita, Citra saat akan pulang bersama keluarga menyempat-kan menjenguk suaminya ke dalam sel tahanan.

Tersangka Sani mengaku sangat lega dengan pernikahan-nya ini sekaligus merasa sedih karena tidak bisa bersama is-trinya di malam pertama. “Aku lega sudah bisa menikah, sudah setahun lebih kami pacaran,” ungkap Sani kepada beberapa wartawan.

Kapolsekta IT I Palembang, Kompol Dedy Adrianto melalui Kanit Reskrim, Ipda Bobby Eltarik SH mengatakan, untuk pernikahan tersangka Sani maka pihaknya sangat terbuka dengan adanya pernikahan tersebut dan

pihaknya membantu proses pernikahan tersebut. “Saksi dan mas kawin sudah ada, jadi pernikahan itu sah. Yang jelas kita beri ruang untuk melang-sungkan pernikahannya. Tapi setelah menikah, tersangka Sani untuk sementara menjalankan kewajibannya sebagai tersangka untuk proses penyidikan,” beber Bobby.

Bobby menerangkan, pihak keluarga mempelai wanita dan keluarga tersangka Sani memang seminggu sebelumnya sudah menemuinya untuk meminta izin melangsungkan pernikahan tersebut. “Setelah kita menda-pat kabar itu, maka kita bantu untuk proses pernikahan itu,” terangnya.

Untuk penahanan tersangka Sani, ungkapnya, sudah diper-panjang pihaknya karena berkas perkaranya masih P21 sehingga masih menunggu dari pihak

Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk pelimpahan berkas serta tersangka. “Kemungkinan awal bulan depan, sudah kita kirim-kan ke Kejaksaan. Kita masih menunggu dari pihak JPU-nya,” pungkas Bobby.

Seperti diberitakan sebelum-nya, tersangka M Sani ditangkap bersama temannya Firmansyah (25), warga Jalan PSI Lautan, Lorong Kedukan 2, Kecamatan Ilir Barat (IB) II karena melaku-kan pencopetan terhadap pen-umpang travel di depan Masjid Agung Palembang. Dalam pen-angkapan yang dilakukan pada Jumat (21/12) sekitar pukul 11.00 WIB, itu tersangka M Sani dan temannya harus dilumpuhkan dengan tembakan satu lobang di kaki kanan masing-masing. Keduanya merupakan spesialis copet di kawasan Pasar 16 Ilir dan Monpera serta dekat masjid Agung. BAY/JOE

Walaupun kami belum dikar-uniai buah hati, tetapi Doni tetap menerimaku apa adanya. Aku tahu, memang aku yang tak subur. Sehingga, suamiku terus berupaya untuk memberikan semangat ke-padaku untuk memiliki anak.

Namun, hidup sepertinya ten-gah mengujiku. Bahkan setelah pernikahanku masuk lima tahun aku juga tak ada tanda-tanda memiliki momongan. Sampai akhirnya, suamiku mulai berbeda sikapnya kepadaku.

Tak hanya mulai jarang pu-lang ke rumah, bahkan dia berani membentakku. Padahal aku tahu betul, dia sangat menyayangi aku

sebagai pendamping hidupnya. Walaupun begitu, dia tetap pulang ke rumah. Dia juga masih mem-berikan nafkah lahir dan bathin ke-padaku. Tak hanya itu, hubungan kamijuga masih harmonis, apalagi urusan di atas ranjang.

Malam itu, suamiku duduk di ruang tamu dan aku mendekatinya dan mengajaknya untuk berbicara soal pernikahan kami yang mulai tak harmonis. Suamiku mulai tak banyak bicara. Aku memeluk suamiku erat malam itu, tetapi dia melepaskannya. Aku meminta untuk dilayani malam itu, tetapi semula dia menolak.

Karena terus kurayu akhirnya

kami melakukannya malam itu. Setelah Doni puas, dia mengajakku berbicara serius. Terkait berkeingi-nan untuk menikah lagi. Walau terasa sakit, tetapi apa mau dikata aku tidak banyak menuntut karena semua salahku dan aku tidak dapat memberikan suamiku anak.

Tetapi malam itu, aku mem-berikan syarat kepada suamiku, supaya tidak menikahi wanita yang cantik dan harus dari ke-luargaku sendiri. Tetapi suamiku sempat bingung dan aku meminta adikku Novi. Tak banyak suara, suamiku mengangguk pelan. Meski awalnya dia sempat meno-lak dan menjaga perasaanku.

Begitu pula aku, seperti bumi runtuh malam itu. tetapi aku tidak mau kehilangan suamiku atau bercerai. Sehingga aku merelakan suamiku untuk adik kandungku sendiri. Setelah ada pembicaraan dengan keluarga, keluarga akhirnya setuju. Kar-ena, adikku juga usianya sudah cukup dewasa, sementara itu Novi juga tak keberatan.

Akhirnya adikku melangsung-kan pernikahannya dengan suami-ku di desa kami sendiri tepatnya di Kabupaten Empat Lawang. Berat rasanya menyaksikan pernikahan adikku dengan sua-miku sendiri. BERSAMBUNG

SAbtU, 12 jAnUAri 2013 Halaman 5

Gaet Lembaga Pendidikan

Tambah Nasabah

PALEMBANG. PE - Lem-baga, organisasi, instansi pen-didikan dan keagamaan menjadi segmen target bisnis Bank Sum-sel Babel (BSB). Salah satunya dengan kesepakatan bersama dalam pengelolaan keuangan dan managemen kas selama lima tahun dengan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Se-latan (Sumsel). Kesepakatan ini tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU)

Apalagi secara historis bank milik pemerintah daerah ini sudah menjalin kerjasama selama puluhan tahun dengan Muhammadiyah baik dengan lembaga pendidikan dan organisasi keagamaan. ”Kerjasama

MoU yang ditandatangani ini untuk memperkuat kerjasama dalam hal pengelolaan keuangan dan mana-gemen kas dengan harapan jumlah nasabah juga semakin bertambah,” ujar Ismail Saleh, Direktur Pema-saran BSB di sela-sela penandatan-ganan MoU di gedung pusat BSB Jakabaring, kemarin (11/1).

Muhammadiyah selama ini juga dikenal sebagai organisasi yang kuat dan terpercaya ditam-bah banyaknya jumlah pengikut organisasi yang menjadi potensi bagi BSB. Jalinan kerjasama da-lam hal pengelolaan keuangan ini sudah dilakukan sejak 1998 dan kerjasama ini lebih mengarah pada efektivitas pengelolaan keuangan.

“Saat ini masih untuk lingkup organisasi hingga lini usaha milik Muhammadiyah di Palembang dan kedepan menyusul pengelo-laan keuangan di tingkatan ranting dan sekolah,” jelasnya.

Dengan begitu pengelolaan dana yang dihimpun BSB masuk dalam kategori dana masyarakat karena yang dikelola termasuk sekolah, Universitas, Rumah Sakit hingga unit usahanya. Alhasil ada pengendapan dana yang terjadi yang memberikan kontribusi Dana Pihak Ketiga (DPK) yang masuk ke BSB, ditambah dana masyarakat paling besar memberikan pemasukan.

Ismail juga berharap target penambahan nasabah dapat ter-

penuhi dalam MoU yang sudah disepakati dengan harapan warga Muhhamadiyah yang ada di Sum-sel dapat menjadi nasabah BSB Syariah. BSB selama ini juga sudah menjalin kerjasama dengan instansi dan lembaga pendidikan dalam hal Pengelolaan Keuangan. Mulai dari Perguruan Tinggi di Sumsel seperti UMP, Unsri, PGRI,IAIN, STIKES Muhammadiyah, Bina Darma, termasuk rumah sakit Siti Khodijah, RS Muham-madiyah.

Di tempat yang sama, Ketua PW Muhammadiyah Sumsel Romli Said Ali mengatakan se-lama ini BSB dan Muhammadi-yah ada kedekatan emosional yang terjalin. ”Kerjasama secara formal memang baru pertama kali tapi sebnarnya sudah lama berhubungan, kerjasama ini ada program jangka pendek dan panjang,” katanya.

Dipilihnya BSB Syariah se-bagai pengelola keuangan dika-takannya lebuh kepada hubungan emosional ditambah lagi bank daerah dan terutama lagi sya-riah. ”Kita berharap kerjasama ini tidak hanya di pusat saja melainkan juga hingga ke kabu-paten dan kota dan diharapkan juga warga Muhammadiyah bisa berhubungan dengan BSB,” tandasnya. LA

BSB Teken MoU Dengan Stikes Muhammadiyah

Pemkab Mura Harus Urus TKI MeninggalPALEMBANG. PE – Terkait

meninggalnya salah satu Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malay-sia, Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Alex Noerdin me-minta Dinas Tenaga Kerja dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas (Mura) mengurus kebenaran meninggalnya.

Alex mengatakan, Pemerin-tah Provinsi (Pemprov) Sum-sel akan memantau dan segera mencari tahu PJTKI mana yang telah memberangkatkan tenaga kerja asal Sumsel itu. “Itu bisa saja kita ketahui kalau sudah diketahui PJTKI yang mem-berangkatkan maka bisa diditeksi apakah ia legal atau tidak dan

kita akan urus kalau memang perlu dibantu. Maka pemerintah harus membantu proses pemu-langannya terutama pemerintah daerah yang bersangkutanlah yang harus mengurus masalah itu,” ujar Alex.

Seperti diketahui, TKI atas nama Desmawati (41), asal Desa Bukitlangkap, Kecamatan Karang-jaya, Kabupaten Mura meninggal dunia di Malaysia sejak awal Desember 2012. Namun baru diketahui keluarga korban pada Senin (7/1) lalu. Selanjutnya Alex menegaskan akan segara membantu untuk pemulangan jika memang dibutuhkan.

Sementara itu, pihak keluarga

terutama suami korban hinga kini masih menunggu kabar mengenai bagaimana sebenarnya kondisi istrinya saat ini. “Kami baru tahu Desmawati sudah meninggal dunia pada awal Desember 2012, karena mendapat informasinya dari pihak Polsek Karangjaya,” jelas suami korban, Burlian (42).

Dia menuturkan, istrinya berangkat ke Malaysia sejak 2008 atas ajakan Suryadi, warga sedesanya yang kemudian mem-pertemukannya dengan pihak agen TKW yang bernama Aty di Kota Medan, Sumatera Utara. Sejak menghilang, korban tidak pernah mengirimkan uang dan hanya berkirim surat sebanyak

dua kali, surat terakhir dikirim 18 November 2011.

Namun setelah lama tidak berkirim surat dirinya malah menda-pat kabar kematian sang istri yang telah memberinya tujuh anak itu. Kabar duka yang diterima Burlian, diketahui setelah pihak Polsek Karang Jaya datang ke rumahnya dengan membawa surat yang meng-abarkan tentang kematian istrinya. Untuk mengurus kepulangan jenazah istrinya, Burlian, saat ini masih berusaha mencari Suryadi sebagai orang yang telah menga-jaknya istrinya bekerja tersebut, guna kejelasan alamat kerja maupun perusahaan untuk memulangkan jenazah. DYN

DEMO PTBAmassa mengelilingi dua orang manajemen PTBa yang menemui pendemo saat aksi damai pertama kali memprotes proses rekrutmen pegawai PTB yang dinilai kurang transparan.

TEKEN MOUismail Saleh, direktur Pemasaran BSB dan Prof dr H ramli Sa mag, Ketua PWm Sumsel saat melakukan penandatanganan moU di gedung pusat BSB Jakabaring, kemarin (11/1).

Foto novA wAHyUdi PAlPreS

Foto HerU PAlPreS

Page 6: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

PALEMBANG EKSPRES sabtu, 12 januari 2013 Halaman 6

Klasemen liga inggris

1 Manchester united 20 16 1 3 50-28 492 Manchester City 20 12 6 2 38-19 423 tottenham Hotspur 20 11 3 6 36-26 364 Chelsea 18 10 5 3 37-17 355 arsenal 19 9 6 4 39-21 336 Everton 19 8 2 32-23 337 West bromwich albion 20 10 3 7 28-25 338 stoke City 20 6 11 3 21-17 299 swansea City 20 7 7 6 29-24 2810 Liverpool 19 6 7 6 28-26 2511 norwich City 20 6 7 7 23-32 2512 West Ham united 19 6 5 8 22-23 2313 sunderland 20 5 7 8 21-26 2214 Fulham 20 5 6 9 30-36 2115 newcastle united 20 5 5 10 26-37 2016 Wigan athletic 20 5 3 12 22-35 1817 aston Villa 20 4 6 10 15-39 1818 southampton 19 4 5 10 26-37 1719 reading 20 2 7 11 22-37 1320 Queens Park rangers 19 1 7 11 16-33 10

Klasemen liga spanyol

1 barcelona 18 17 1 0 61-19 522 atlético Madrid 18 13 2 3 38-18 413 real Madrid 18 11 3 4 45-20 364 Málaga 18 9 4 5 28-13 315 real betis 18 10 1 7 28-29 316 Levante 18 9 3 6 24-25 307 Valencia 18 8 3 7 25-27 278 real sociedad 18 7 4 7 27-24 259 rayo Vallecano 17 8 1 8 22-32 2510 Getafe 17 7 3 7 21-25 2411 sevilla 18 6 4 8 23-26 2212 real Valladolid 18 6 4 8 24-24 2213 real Zaragoza 18 7 1 10 21-26 2214 athletic Club 18 6 3 9 22-37 2115 Celta de Vigo 18 5 3 10 19-23 1816 Mallorca 18 4 5 9 17-30 1717 Granada 18 4 4 10 14-27 1618 Espanyol 18 3 6 9 19-30 1519 Deportivo La Coruña 18 3 6 9 22-39 1520 Osasuna 18 3 5 10 14-20 14

Klasemen liga italia

1 juventus 19 14 2 3 40-13 442 Lazio 19 12 3 4 28-19 393 napoli 19 12 3 4 37-18 374 Fiorentina 19 10 5 4 36-21 355 internazionale 19 11 2 6 30-22 356 roma 19 10 2 7 43-33 327 Milan 19 9 3 7 36-27 308 Parma 19 8 5 6 27-25 299 udinese 19 6 9 4 29-26 2710 Catania 19 7 5 7 26-27 2611 Chievo 19 7 3 9 21-29 2412 atalanta 19 7 3 9 18-28 2213 torino 19 4 9 6 20-22 2014 sampdoria 19 6 3 10 22-28 2015 Pescara 19 6 2 11 17-35 2016 bologna 19 5 3 11 21-26 1817 Genoa 19 4 5 10 20-30 1718 Cagliari 19 4 4 11 17-35 1619 Palermo 19 3 6 10 16-29 1520 siena 19 4 5 10 17-28 11

tanggal Hari Kick off partai tV

12 januari sabtu 19:45 Wib QPr vs tottenham Global tV12 januari sabtu 22:00 Wib stoke City vs Chelsea Global tV13 januari Minggu 00:00 Wib bologna vs Chievo tVri12 januari sabtu 01:00 Wib a Madrid vs real Zaragoza trans tV13 januari Minggu 02:00 Wib Osasuna vs real Madrid trans tV13 januari Minggu 02:45 Wib inter Milan vs Pescara tVri13 januari Minggu 18:30 Wib torino vs siena tVri13 januari Minggu 20:30 Wib Man united vs Liverpool Global tV13 januari Minggu 21:00 Wib Parma vs juventus tVri13 januari Minggu 23:00 Wib arsenal vs Manchester City MnCtV14 januari senin 02:45 Wib sampdoria vs Milan tVri14 januari senin 03:00 Wib Malaga vs barcelona trans tV

PE– Pada

tigapertemuan

terakhirkedua tim di

Premier League, tim tuan rumah

tercatat selalu menang. Musim lalu, Queens Park Rangers berhasil menang

tipis 1-0 atas Tottenham Hotspur di Loftus Road berkat

gol tunggal Adel Taarabt.Sejak September 1995,

Spurs belum pernah lagi meraih kemenangan atas QPR di Loftus Road

menurut data, QPR belum beranjak dari dasar klasemen dengan 13 poin

dari 21 pertandingan, terpaut lima poin dari zona aman. QPR meraih keme-

nangan keduanya di Premier League dengan kemenangan tipis 1-0 atas

Chelsea akhir pekan lalu.Manajer QPR Harry Redknapp,

baru-baru ini menegaskan bahwa ia berkonsentrasi penuh untuk membawa

timnya keluar dari zona degradasi. Lebih jauh, ia pun secara eskplisit menyebut kiprahnya di Spurs adalah masa lalu.

Laga ini sekaligus menjadi ajang reuni pelatih QPR Harry Redknapp

dengan mantan klubnya. Redknapp yang sempat menghabiskan tiga setengah

tahun melatih Spurs, tentu sudah sangat

mengenal mantan klubnya tersebut.

Seperti diketahui, Red-knapp pernah menghabiskan empat tahun karirnya dengan

mengarsiteki Lily White sebelum posisinya digantikan

oleh Andre Villas-Boas. “Akan jadi hal yang sama ketika Tottenham

mendatangi klub baru saya Queens Park Rangers,” tulis Redknapp dalam sebuah

kolomnya di The Sun.“Saya tidak bisa berbohong bahwa

empat tahun saya di White Hart Lane tidak berarti apa-apa, saya juga tidak

merasa bahwa ada seseorang yang mempercayai saya. “Sungguh (saat itu

adalah) waktu yang spesial bagi saya dan juga untuk klub. Tapi saya kini telah pergi, saya bukanlah orang pendendam. “Fokus saya saat ini adalah untuk QPR,

dan tengah berusaha untuk keluar dari masalah di dasar klasemen Liga Primer.”

Lini pertahanan QPR masih belum solid meskipun bermain di kandang sendiri. QPR selalu kebobolan dari delapan laga kandang

terakhirnya di Premier League. QPR telah kebobolan 19 gol di kandang sendiri dari total 36 kebobolan. Dari 21 pertandingan

yang telah dijalani, QPR hanya pernah sekali memimpin lebih dulu atas lawannya hingga

babak pertama berakhir.Kemenangan 3-1 atas Reading akhir

pekan lalu berhasil membawa Spurs naik ke peringkat-3 klasemen dengan 39 poin

dari 21 pertandingan, unggul satu poin atas Chelsea di bawahnya. Namun Chelsea

masih menyimpan satu pertandingan lebih.Spurs sedang berada di puncak

performanya. Dari sembilan laga tera-khir di Premier League, Spurs mampu

meraih tujuh kemenangan dan hanya sekali kalah. Spurs juga tak terkalah-

kan di lima laga terakhir.Produktivitas gol tandang Spurs

bahkan lebih baik dari gol kandang. Spurs belum pernah gagal mencetak gol tandang sejauh ini. Dari total 39

gol di Premier League, 22 diantaranya adalah gol tandang. NET

QPR vs ToTTenham hoTsPuRLive Global tV sabtu, 12 januari 2013, pukul 19.45 Wib

LagaReuni

PE – Penyerang Barcelo-na, Lionel Messi, nampak-

nya tidak ingin meremehkan Real Madrid begitu saja.

Barcelona tampil luar biasa di Liga Spanyol musim ini,

dimana dari 18 pertand-ingan yang dimainkan

skuad asuhan Tito Vilanova tersebut berhasil meraih 17 kemenangan, satu-satunya kegagalan mereka meraih 3 poin yaitu saat bermain imbang menghadapi Real

Madrid.

Prestasi terse-but menempatkan

Barcelona di puncak klase-

men dengan total perolehan 52 poin, unggul 16 poin dari Real Madrid

yang berada di posisi ketiga. Namun Lionel Messi sadar bahwa mereka tidak boleh

lengah dan menganggap remeh rival abadi mereka

tersebut mengingat dari fakta-fakta pada beberapa tahun terakhir. “Tidak ada yang

pasti di Liga Spanyol. Beber-apa tahun belakangan, Real

Madrid berhasil memperkecil ketertinggalannya dengan cukup drastis. Kami sadar bahwa Real Madrid tidak

bisa diremehkan begitu saja,” ujar Lionel Messi. NET

PE – Direktur umum Gal-atasaray Bulent Tulun men-gungkapkan bahwa gelandang Inter Milan Wesley Sneijder akan segera memutuskan masa depannya dalam waktu 24 jam kedepan. Sebelumnya, Inter telah setuju menjual Sneijder ke Galatasaray. Kedua tim pun telah mencapai kesepakatan harga, dan sekarang keputusan akhir berada di tangan Snei-jder. “Pembicaraan berjalan dengan mulus, tetapi sang pemain belum memutuskan. Dia akan membicarakannya dengan keluarganya terlebih dahulu,” kata Tulun.

“Sneijder akan memutuskan dalam waktu 24 jam kedepan.

Meskipun negosiasi cukup mu-lus, saya belum dapat memas-tikan. Kadangkala, proses transfer yang sudah 99 persen pun bisa gagal. Untuk itu saya tidak berani menja-min.” “Semuanya bisa ter-jadi dalam hal transfer. Kami akan segera mengumumkan dalam 24 jam kedepan.” Sneijder tidak pernah tampil lagi membela Inter sejak September, karena dirinya menolak perpanjangan kon-trak dengan pemotongan gaji. Performa Sneijder di level klub dan timnas memang terus menurun sejak mem-bawa Inter meraih trebel di tahun 2010. NET

Messi Tidak Ingin Meremehkan Madrid

24 Jam Kedepan, Sneijder akan Putuskan Masa Depannya

edinson Cavani Bermain Bersama Balotelli?

BoLeh Jugape – bintang napoli Edinson Cavani

berharap dapat bermain bersama striker nakal Mario balotelli suatu saat nanti di san Paolo. balotelli belakangan ini memang gencar dikabarkan akan hengkang dari Manchester City setelah seringkali membuat ulah. balotelli bah-kan sempat bertengkar dengan pelatih roberto Mancini baru-baru ini.

akan tetapi, Cavani membela balotelli dan mengutarakan dukungannya. “tidak ada orang yang berhak menilai orang lain sesuka hati. Kita semua pernah membuat kesalahan. Menurut saya, balotelli adalah striker hebat dan saya ingin sekali ber-main bersamanya,” kata Cavani. “balotelli adalah seorang juara dan telah membuk-tikan kemampuannya. Dia punya kualitas untuk menyenangkan orang-orang.”

Cavani kemudian menegaskan akan tetap bertahan di napoli, dan tidak akan hengkang ke klub lain. “saya ingin bertahan cukup lama di klub ini. saya sangat menikmati setiap momen di klub ini dan para fans memberikan motivasi tambahan,” tambahnya. “naples telah

memberikan saya banyak hal. saya san-gat mencintai klub ini, kota, maupun para fans. sambutan hangat para fans me-nambah kepercayaan diri saya.” Cavani masih memiliki kon- trak bersama napoli hingga juni 2017, namun memiliki klausul trans-fer 63 juta euro dalam kontraknya.

net

neymar : Tak adaYang Bisa

Menandingi Messipe – bintang santos neymar melontarkan

pujian kepada bintang barcelona Lionel Messi, yang menurutnya tak tertandingi un-tuk saat ini. Messi baru saja meraih ballon d’Or untuk keempat kalinya secara beruntun, dan neymar berpendapat Messi memang layak meraih kembali ballon d’Or.

“tidak ada yang bisa menand-ingi Messi untuk saat ini. Dia memang pantas mendapatkan peng-hargaan ballon d’Or atas performanya tahun lalu,” kata neymar.

neymar yang kini berusia 20 tahun, juga membantah kabar mengenai dirinya telah me-nandatangani pra-kontrak dengan barcelona, dan ingin tetap fokus di santos hingga sudah waktunya untuk pergi. “barcelona atau klub lain sama sekali tidak ada hubungannya dengan saya. saya telah memperpanjang kontrak bersama santos hingga 2014 dan saya sangat senang karena saya berada di klub yang hebat,” tambahnya.

“target utama saya adalah membantu santos dan timnas brazil. jika memang sudah waktunya saya pergi, saya janji akan memberitahu semuanya. tetapi bukan sekarang.” net

Page 7: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

PALEMBANG EKSPRES, SABTU 12 JANUARI 2013 7

Pe - Bek Real Madrid, Sergio Ramos telah terkena sanksi skorsing sebanyak lima pertandingan dari Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF). Sanksi skorsing ini diterima bek Spanyol berusia 26 tahun tersebut karena meghina wasit dikala timnya membantai Celta de Vigo 4-0 di ajang Copa del Rey, Kamis (10/1) dinihari WIB.

Ramos tampil sebagai starter dalam laga tersebut. Namun ia tidak sanggup mengakhiri pertandingan setelah terkena kartu kuning kedua dimenit ke-72. Dikala itu, Ramos dikabarkan menghina wasit Ayza Gamez dengan sebutan “shameless crooks“.

Dengan sanksi skorsing lima pertandingan ini, be-rarti Los Blancos tidak akan diperkuat Ramos ketika menghadapi Osasuna, Valencia, Getafe di ajang La Liga, dan dua leg pertandingan menghadapi Valencia di ajang Copa del Rey.

Madrid juga tampaknya akan mengalami semakin krisis bek berkat absennya Ramos. Pepe tengah ab-sen sekitar selama sebulan karena menjalani operasi ankle dan Fabio Coentrao dan Marcelo yang belum sepenuhnya fit setelah sebelumnya juga sempat ter-kena cedera. Net

Iker Casillas SiapMembuktikan Keputusan Jose Mourinho Salah

PE – Penjaga gawang Real Madrid, Iker Casillas, mengaku siap untuk membuktikan bahwa keputusan Jose Mourinho mem-bangkucadangkannya salah. Iker Casillas kembali duduk di bangku cadangan saat Real Madrid meng-hadapi Real Sociedad. Namun itu tidak bertahan lama, Antonio Adan yang ditugaskan menjaga gawang Real Madrid harus diusir dari lapangan di menit ke-6 setelah melakukan sebuah pelanggaran. Iker Casillas dimasukkan untuk menggantikan Jose Callejon untuk menjadi mengisi posisi penjaga gawang yang kosong.

Pada pertandingan menghadapi Celta De Vigo dalam ajang Copa

Del Rey, Iker Casillas kembali diturunkan dan berhasil melakukan beberapa penyelamatan sehingga membawa timnya meraih kemenan-gan 4-0. “Saya tidak berada dalam kondisi yang buruk, tetapi saya tetap berlatih lebih banyak lagi untuk membuktikan bahwa saya pantas berada di tim utama,” ujar Iker casillas.

“Saya harus membuktikan bahwa Jose Mourinho telah mem-buat keputusan yang salah. Ia tidak memberikan penjelasan ketika membangkucadangkan saya, dan saya juga tidak berpikir bahwa ia harus menjelaskan apapun kepada saya. Itu merupakan keputusannya dan harus dihormati.” Net

Tony Pulis Michael Owen Akan Tetap Di Stoke City

Sampai Akhir Musim

PE – Pelatih Stoke City, Tony Pulis, menegaskan bah-wa Michael Owen akan tetap berada di dalam skuadnya sampai akhir musim. Michael Owen bergabung dengan Stoke City pada September 2012 setelah dilepaskan Manchester United dengan status bebas transfer.

Mantan pemain Liverpool tersebut telah menjalani empat pertandingan di Liga Inggris bersama Stoke City dengan tanpa mencetak satu gol pun. Menanggapi itu, Tony Pulis mengungkapkan keinginannya untuk mem-pertahankan pemain berusia 33 tahun tersebut, setidaknya sampai akhir dari kontrak di akhir musim. “Michael Owen memiliki sebuah ikatan kontrak disini sampai akhir dari musim ini, tidak satupun dari kami ingin merubah itu,” ujar Tony Pulis. “Jika kami ingin melakukan bisnis, kami akan melakukannya dengan cara yang biasa kami gunakan. Ada beberapa klub yang tertarik kepada para pemain kami.”

Stoke City berada pada peringkat 10 klasemen se-mentara Liga Inggris musim ini dengan total perolehan 29 poin. Dikalahkan Manchester City 3-0 pekan lalu, Stoke City akan menghadapi Chelsea di pertandingan selanjutnya. Net

Michael Owen

Sanchez: Cetak Gol Bikin Saya Lebih

Percaya DiriPE - Alexis Sanchez mengungkapkan dua gol yang ia

ciptakan dikala Barcelona menaklukan Cordoba 5-0 di ajang Copa del Rey, dinihari tadi sungguh mendongkrak rasa percaya dirinya. Penyerang asal Chili ini tengah mengalami masa sulitnya pada musim ini setelah hanya bisa menciptakan 1 gol dari 20 pertandingan yang ia lewati sebelum pertandingan tersebut.

Kini, Sanchez telah menjadi salah satu bintang lapangan bersaamaan dengan David Villa yang juga menciptakan dua gol dalam laga tersebut. Kini, ia men-gungkapkan kebahagiannya bisa menemukan kembali rasa percaya dirinya untuk menciptakan gol. “Gol telah memberi saya kepercayaan lebih,” ujar mantan penyerang Udinese ini melalui situs resmi Barca. “Saya sangat senang dengan gol yang saya ciptakan. Kami berhasil menang dan kami bisa mencapai ke babak perempat final di Copa del Rey.” “Barca bermain sepert iakmi menghadapi Cordoba di setiap pertandingan. Meskipun kami memiliki banyak peluang, kami bisa mengekspre-sikannya.” Net

Iker Casillas

Sergio Ramos

Page 8: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 8

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

PALEMBANG. PE - Penampilan perdana Rob-inson yang cukup ciamik di laga resminya melawan Barito Putera kemarin masih belum memuaskan selera hati Kas Hartadi. Pelatih asal Solo ini men-gaku belum melihat secara utuh penampilan striker asal Australia ini. “Saya belum puas penampilan Robinson kala melawan Barito Putra,” jelas Kas Hartadi.

Dalam pertandingan kemarin, Robinson gaya permainanya seperti di eropa.

Pria gundul ini tidak ingin berlama-lama memegang bola. Satu dua sentuhan dan langsung diumpankan pada rekannya. Mungkin saja kekurangmaksimalnya Robinson lantaran baru dimainkan di babak kedua masuk meng-gantikan Fakhruddin dimenit ke-62. Dan permainan pun

langsung berubah. Formasi pun berubah, seiring Rob-inson masuk. Kiri ada Tantan, dan di kanan ada Fandy Mochtar. Dan Foday sendiri menjadi sekon striker. “Saya masih akan melihat Robinson kala melawan Bank Sum-selBabel,” kata Kas Hartadi.

Sebelumnya pernah diberitakan Palembang Ekspres, Robert Heri Manajer mengatakan Robinson ini tetaplah sebagai pemain seleksi meski sudah di-daftarkan ke PT Liga Indonesia. Seandainya kede-panya dalam perkembangannya, pemain kelaharian Australia ini tidak bisa menunjukkan performa terbaik, dan bukan tidak mungkin jajaran manaje-men Sriwijaya FC, akan langsung mengembalikan Robinson ke negara asal sang pemain.

“Sekarang kita memang sudah daftarkan Robinson,seandainya dia bagus maka dan penampilan dia memuaskan maka akan langsung kita kontrak, namun bila se-baliknya kalau penampilannyaa jelek dan tidak memuaskan maka lang-sung kita akan kita tolak,” pungkas Dirut PTBA ini. JaN

Belum Kepincut Robinson

Hari Ini, Tantan Gabung PelatnasPALEMBANG. PE - Tantan

striker lincah milik SFC hari ini dijad-walkan mulai bergabung untuk mem-bela Tim Nasional Indonesia setelah sebelumnya (kemarin, red) membela tim Laskar Wong Kito menghadapi Barito Putera dilanjutan Inonesia Super League (ISL). Mantan pemain Persitara Jakarta Utara mendapatkan izin dari klub SFC sebagai tempatnya bernaung musim ini untuk langsung bergabung menjalani latihan Medan Sumatera Utara pada hari ini.

“Tantan berangkat 12 Januari usai melawan Barito-lah,” ujar Robert Heri,

Manajer Sriwijaya FC, (11/1).Robert Heri beranggapan Tantan

sudah mendapatkan izin dari Manaje-men SFC dalam hal ini PT.SOM dikarenakan Plt Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Agung Laksono sudah memutuskan bagi pemain-pemain yang bermain di klub ISL diharuskan memenuhi pemangilan untuk membela Timnas Garuda di Pra Piala Asia 2015. Berdasarkan keputusan Menpora ini lah, Tantan diberikan izin untuk bergabung ke pemusatan latihan Timnas yang dia-suh oleh Nil Maizar.

”Kita sudah izinkan Tantan untuk

bergabung ke Timnas usai kita mela-wan Barito. Tidak ada niatan untuk menghambat program Pelatnas dari Timnas,” pungkas Direktur PTBA ini.

Sekedar pemberitahuan, sebenarnya pemusatan latihan Timnas sudah dimulai semenjak 7 Januari yang lalu. Namun karena Tantan masih harus membela SFC maka Tantan tertunda bergabung bersama para punggawa Timnas lainya yang sekarang dibesut Nil Maizar.

Saat ini sudah 11 pemain telah hadir mengikuti sesi latihan yang dilangsungkan di Medan Sumatera Utara. Adapun sebelas nama-nama

pemain yang sudah bergabung yaitu Deny Marcell, Ketut Mahendra, Ra-syid Assahid (PSM Makassar), Handi Ramdhan, Liswanto (PSAU), Wahyu Tri, Slamet Nurcahyo (Persiba Ban-tul), Eldjo Iba, Yorgen Wayega, Fasco Manibor (PON Papua) dan Syaiful Indra Cahya (Persema Malang).

Dan rencananya masih ada be-berapa nama-nama pemain yang belum bergabung. Dan dijadwalkan hingga 13 Januari mendatang para pemain sudah harus bergabung kepemusatan latihan Timnas untuk pemusatan latihan meng-hadapi Pra Piala Asia 2015. JaNTantan

PALEMBANG. PE - Setelah menjalani dua laga home, seri 1-1 melawan Persiba dan menang tipis 3-2 atas Barito Putra, kini Sriwijaya FC harus menjalani laga tandang perdananya di putaran pertama Indonesian Super League (ISL) musim 2012/2013. Persisam Putra Samarinda akan menjadi lawan Sriwijaya FC berikutnya pada Minggu (20/1) mendatang.

Menjelang pertandingan mela-wan PSPS Pekanbaru dan Sriwijaya FC, Persisam Putra Samarinda terus mempersiapkan diri. Persisam dipas-tikan akan menyeleksi pemain asal Brasil Ronaldo Barbosa menjelang pertandingan Indonesia Super League menghadapi PSPS Pekanbaru.

“Dia (Ronaldo) sudah dua hari menjalani seleksi di Pekanbaru, sekilas dia punya skill yang cukup bagus,” ujar Manajer Persisam Agus Coeng Setiawan di Samarinda, Jumat (11/1).

Agus Coeng mengatakan memang perlu waktu yang cukup untuk memutuskan pantas atau tidaknya pemain asing terse-

but masuk tim Persisam meski dalam penampilannya di dua hari seleksi Ronaldo sudah mendapat-kan penilaian plus dari tim pela-tih. “Bisa jadi kalau memang kita lirik, dia akan kita berang-katkan ke Samarinda untuk seleksi lanjutan,” ungkapnya

Persisam membutuhkan pemain yang siap pakai atau minimal dinilai bisa cepat be-radaptasi dengan rekan-rekan-nya dalam tim.

“Tentunya kualitas yang kami utamakan, minimal dia harus punya kemampuan yang lebih baik dibandingkan dengan pemain lokal,” kata Agus Coeng.

Batal bergabungnya Fortune Udo, diakui Agus Coeng menambah pekerjaan baru di jajaran manajemen Persisam karena beberapa kali uji coba yang dilakukan untuk mencari pe-

main pengganti Udo selalu tidak sesuai harapan. Terakhir Persisam berharap Boumsong. Namun pemain tersebut terlanjur menjalani ikatan kontrak dengan Persebaya Surabaya. JaN

Hilton Moreira Gantikan AK-7

SFC Ditunggu Pesut Mahakam

PALEMBANG. PE - Kepastian mendatangkan Hilton Moreira makin menjadi kenyataan. Pihak manajemen Sriwi-jaya FC menjelaskan, mantan striker Persib Bandung tersebut saat ini berada di Malaysia untuk menyelesaikan surat-surat-nya bermain di Liga Indonesia. Kabar terakhir pemain asal Brasil ini agak kelebihan badan mungkin lantaran tidak ikut berkompetisi sepakbola.

“Saya dengar Hilton Moreira saat ini kelebihan berat badan. Saat ini Hilton Moreira ada di Malaysia. Namun berat badannya kelebihan,” jelas Kas Hartadi pada

rekan-rekan pers. Sebelumnya memang Hilton Moreira dikabarkan

akan didatangkan pihak manajemen untuk meng-gantikan Ali Khaddafi yang belum maksimal dalam pertandingan di lapangan hijau. “Kita akan upayakan

secara maksimal untuk mendatangkan Hilton Moreira. Karena dia (Hilton, red) memiliki kualitas yang tak perlu diragukan lagi,” jelas manajer SFC, Robert Heri.

Bahkan untuk mengiming-imingi Hilton Moreira bergabung ke Sriwijaya FC, ada perusahaan besar yang

siap memback-up sisi finansialnya. “Kalau memang dia mau, seluruh gaji yang nunggak, bonus akan dibayarkan

tunai,” katanya kembali. Ali Khaddafi mengaku terkejut akan keputusan yang di-

ambil manajemen. Hal ini diutarakan pemain jangkung asal Togo pada rekan-rekan pers via BBM. Malahan, pria berambut kriwil ini malah baru tahu setelah diberitakan oleh para pewarta olahraga Sumsel.

Ali menambahkan walaupun dirinya dipecat secara sepihak oleh manaje-man SFC, pemain yang berposisi digelandang bertahan ini bahkan tidak terlalu mempersoalkan “pembuangan” dari tim juara bertahan ISL ini. Dirinya juga tidak akan bersedih walaupun masa depannya melanjutkan karir sepakbola di Liga Indonesia belum diketahui.

“Saya tidak akan sedih tentang keputusan dari manajemen untuk memecat saya. Setelah ini saya kemungkinan akan mencari klub baru lagi namun tidak tahu saya akan berlabuh kemana. Semuanya akan dipercayakan kepada agen saya (Hardimen Koto),” tutup pemain yang mirip dengan pemain Timnas Togo lainya Emanueel Adebayor. ”Saya baru tahu dari teman-teman media kalau saya akan

dipecat manajemen Sriwijaya FC, apa lagi agen saya(Hardimen Koto)belum memberikan kabar kalau saya diputus kontrak,” ung-kap Ali Khaddfi kepada Palembang Ekspres via Bbm(10/1).

Kali ini, giliran Hendri Zainudin Direktur Teknik dan SDM kembali menegaskan bahwa dari hasil rapat jajaran manajemen dan beberapa evaluasi memberikan keputusan untuk memutus kontrak salah satu pemain asingnya Ali Khadafi (Togo) karena dianggap kurang berkontribusi atas tim yang dibelanya musim ini.

Hendri menambahkan pemecatan ini diambil demi kebaikan dua belah pihak. Baik jajaran manajemen dan maupun sang pemain send-

iri (Ali Khaddfi) biar keduanya sama-sama bisa menentukan langkah apa yang harus diambil kedepanya. Dan kabar pemutusan kontrak Ali

sudah disampaikan langsung kepada Hardimen Koto, agen sang pemain, dan dia menerima keputusan ini walaupun dianggap

cukup berat. “Kita memang putuskan lebih cepat karena ini demi kebaikan Ali juga dengan begitu dia bisa mencari

klub lain, kita tidak mau dianggap kesannya menggan-tung statusnya,” katanya lebih lanjut. JaN

Kas Hartadi

Hilton Mreira

Robinson

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

FOTO JPNNFOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

Page 9: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

PALEMBANG EKSPRES sabtu, 12 januari 2013 Halaman 9

Pelayanan prima yang diberikan oleh sang pemi-lik Pacific Car Audio dan Accessories toko yang berbau

roda empat ini berada di jalan Brigjen Hasan Kasim Blok B No 4 Palembang sejak pertama kali didirikan sejak

2008 dan sekarang sudah memiliki banyak pelanggan. ”Pacifik dikenal dari mulut ke mulut,” ujar Ferrino

Di Pasific menyediakan segala macam variasi untuk mempercantik tampilan mobil seperti, audio system, kaca film, lampu LED dan pernak

pernik lainnya yang kerap dijumpai bagian exterior maupun interior mobil.Awal mula Pacifik berdiri berasal dari keinginan Ferrino dalam mengem-

bangkan bakatnya dalam bidang seting-menyeting Audio mobil. Karena pada awalnya ia pernah belajar dari sahabatnya yang berada di Jakarta. “Sebenarnya

keahlian ini saya dapat secara otodidak,” ungkapnya merendah.Dia menambahkan, semua masalah modifikasi bisa di konsultasikan olehnya

tidak hanya sebatas audio system saja full modifikasi seperti penggantian velg mobil, pemasangan body custom , lampu variasi dan lainnya.

Hampir semua merk yang ada disini mempunyai kualitas tinggi dan brand-brand ternama seperti Pioneer, Venom, dan Jonson Window Film. “Kita juga

menyediakan variasi mobil dengan banyak macam dan harga, dari yang murah dan yang berharga mahal,” katanya.

Lanjutnya, semua benda-benda variasi mobil tersedia disini dan pelanggan bisa memesan produk atau merk sesuai dengan keinginan pelanggan karena

rata-rata pelanggan menginginkan hasil yang maksimal.“Hobi tidak dapat diukur dengan nilai, berapapun harga yang

ditawarkan bukanlah menjadi masalah,” katanya.Dalam setiap proses pengerjaannya tergantung dengan

tingkat kesulitan. Terkadang bisa selesai dalam satu hari dan maksimal selesai dalam waktu dua

minggu. “Orderan pelanggan akan dikerjakan dengan segera,” katanya.

Beranjak dari itu semua, sekarang Ferrino dibantu oleh delapan orang

anggota karyawan yang sudah ahli dibidangnya masing-ma-sing. Dalam satu hari Pacifik

menampung 10 sampai 20 mobil dengan dengan omset

sekitar Rp 10 jutaan. Belum terlintas niat dan

keinginannya untuk mengembangkan usahanya yang telah ia rintis selama 4 tahun ini. “Belum ada rencana buka cabang lain, yang

penting kita akan tingkatkan dulu mutu dan pelayanan kita ke konsumen,” pungkasnya. PTR

Pasific Car Audiodan Aksesoris

PelangganDianggap

TemanPasific car audio and accesories memiliki

konsep yang berbeda dengan otomotif shop lainya. Menurut sang Owner, Ferrino Arifin, Pacifik menyediakan tempat yang nyaman

untuk anak muda nongkrong dan menganggap semua pelanggan adalah teman.

foto-foto alhadi farid palpres

Page 10: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

SERINGKALI kita dibuat jengkel dengan tempat sepatu, karena kesulitannya meletakkan yang tepat itu dimana. Tetapi, dapat diketahui anda bisa menata dengan rapi tan-pa harus menggunakan rak yang mewah.

Rak sepatu berpintu dan tentu membuat anak-anak serta ang-gota keluarga lainnya berdisipl in menaruh sepatu serta sandal mereka di tempat yang

benar. Bahan laci bisa dibuat dari bahan kayu lapis (multipleks) dengan tebal 15-18

milimeter.Sedangkan ukuran

lemari adalah 100 x 60 x 85 cm. Sementara rel untuk laci, anda dapat menggunakan rel dari besi dengan panjang rel 55 cm. Kini sepatu tak lagi berserakan, sekal-igus awet karena disim-

pan secara rapi dan benar. TIPS

Rak Sepatu Cantik dan Rapi

Hubungi: 7944589

SEDANG DIBANGUN

DIJUAL CEPAT

MINIMALIS 2,5 LANTAI LOKASI STRATEGIS PADAT PENDUDUK COCOK BUAT USAHA

RUkO

BURUAN HANYA 2 UNIT

ALAmATKomplek Talang Kelapa

PALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 10

etaPi rumah milik Herlina, di jalan Sema-tang Borang, Komplek

Sangkuriang Indah, Blok J Nomor 11 Perumnas Sako memiliki rumah yang lahannya terbatas. Tetapi dirinya panda menata, sehingga tidak terlihat hunian menjadi padat. Ternyata, setelah Palembang Ekspres

mengunjungi kediamannya, walau

Siasati Ruang SempitPilih Furnitur Minimalis

MINIMALIS image hunian mungil. Karena lahan terbatas, sehingga solusi tepat adalah membangun hunian sesuai dengan luas lahan. Namun, kendalanya memiliki hunian kecil tidak dapat menem-patkan barang-barang atau furnitur yang menjadi koleksi kesayangan anda.

luas bangunan kecil namun tidak membuatnya berhenti untuk menata ruang dan menjadikannya unik.

“Saya beli tanah memang sempit, karena daerah perkotaan membuat lahan terbatas lebih mahal. Karena menginginkannya, tidak membuat saya menyerah untuk menatanya sedemikian rupa,” beber Hanifah, kepada Palembang Ekspres Jumat (11/11).

Secara wajah memang mungil, tetapi karena penataannya sangat bagus membuat rumah tersebut tidak tampak kecil bahkan terasa lega. Tak kalah pentingnya, ketika tamu mendatangi rumah tersebut pasti sedikit mengherankan karena pemilik rumah masih menyediakan lahan kelebihan untuk teras.

Sementara itu, pagar rumah tetap ditampilkan dengan warna minimalis yakni hitam dan abu-abu. Sehingga, tidak terlihat kecil dan terkesan padat. Kemudian dua sisi rumah terlihat terpisah dan kalau tidak memperhatikan kita tentu akan menyangka kalau rumah itu couple. Padahal, Herlina sengaja membangun dan membuat dua pintu pada huniannya.

Menurut dia, dua pintu tersebut berfungsi untuk memberikan kemudahan bagi pemilik rumah ketika ada tamu yang datang. “Kalau ada tamu kita tetap tidak menjadi ramai untuk berlalu lalang,” katanya.

Seperti biasa pintu sebelah kanan terdiri dari ruang tamu yang terdapat satu set kursi dan tidak terlalu banyak aksen sangat simpel. “Supaya tidak terlalu ramai, karena kalau ramai justru rumah kita akan tampak terasa sempit dan sesak,” terangnya.

Kemudian, antara ruang tamu ada ruang tanpa sekat namun sedikit diberikan tirai sebagai simbol pemisah, jika ruangan terse-but berbeda yakni ruang keluarga. Seperti biasa ada satu set kursi, televise dan ruangan ditutup menggunakan kain transparan, yakni tetap terlihat luas, namun tam tidak lantas langsung melihat ke arah ruang tamu.

Kemudian di pintu sebelah kiri ada ruang tamu yang khusus diperuntukkan untuk keluarga dekat, kerabat. Kemudian ada dapur dan dua kamar yang ukurannnya cukup kecil.

“Kebetulan saya juga tidak menyukai koleksi barang antic, hanya kesederhanaan yang saya suka. Seperti lukisan minimalis membuat rumah tampak lebih cocok,” tutupnya. DYN

MINIMALISMenjadikan hunian unik tidak perlu barang-barang mewah. Asal dapat memadupadankan serta dikonsep lebih minimalis namun tetap modern.

FOTO-FOTO: DIAN CAHYANI FITRI / PALPRES

Page 11: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

pendidikanPALEMBANG EKSPRES sabtu, 12 januari 2013 Halaman 11

Putusan MK Soal RSBITak Pengaruhi Sekolah di OI

INDRALAYA. PE - Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas pembubaran dan penghapusan status rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI) menda-pat berbagai tanggapan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Ilir (OI). Menurut Sekre-taris Daerah (Sekda) OI, H Sobli, penghapusan RSBI itu tak begitu berpengaruh terhadap sekolah di Bumi Caram Seguguk.

“Tidak ada pengaruhnya sama sekali di Kabupaten OI atas penghapusan RSBI itu. Karena OI sampai saat ini belum memi-liki sekolah yang berbasis RSBI. Ya, padahal tahun ini kami baru akan mengusulkan sekolah di OI berbasis RSBI,” ujar Sobli, Jumat (11/1).

Dikatakannya, selama ini pen-didikan di OI sudah berjalan den-gan baik dan tidak ada diskriminasi antara si miskin dan si kaya. Di samping itu, jika ada siswa yang pandai namun kurang mampu tentunya akan difasilitasi oleh pe-merintah dalam pendidikannya.

Kendatipun demikian, kata dia, pihaknya tetap menghor-mati apapun keputusan MK dan berharap keputusan MK terse-but tidak berpengaruh terhadap kualitas pendidikan yang ada sekarang ini. “Dengan pembuba-ran RSBI ini sama sekali tidak mengganggu proses belajar dan mengajar. Ya, kita hormati kepu-tusan MK itu. Yang lebih penting adalah jangan sampai semangat guru turun, apalagi mereka telah

bersertifikasi,” jelasnya.Sekda menilai MK menge-

luarkan keputusan penghapusan RSBI itu pasti ada pertimbangan khusus dan sekolah RSBI itu sangat bertentangan dengan kon-stitusi yakni UUD 1945 pasal 31 ayat 1 yang menyebutkan setiap warga negara berhak mendapat-kan pendidikan.

Di samping itu lanjut dia, di pasal yang sama pada ayat 3 juga menyebutkan kalau pemerintah mengusahakan dan menyeleng-garakan satu sistem pendidikan nasional yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan ser-ta akhlak mulia dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa yang diatur dalam undang-un-dang. VIV

RSBI SebaiknyaJangan Dihapuskan

Prioritaskan AnggaranPendidikan dan Kesehatan

MARTAPURA. PE - Adan-ya keputusan Mahkamah Kon-stitusi (MK) tentang Rintisan Sekolah Bertarap Internasional (RSBI), membuat masyarakat terkejut karena diharapkan dengan adanya RSBI bisa men-dukung kualitas dan kema-juan pendidikan di negeri ini. Kepala Dinas Pendidikan Na-sional (Disdiknas) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Surya Bhakti kemarin mengatakan, sebenarnya RSBI itu masih dibutuhkan terutama di daerah, tujuannya tidak lain untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di daerah.

Karena dengan RSBI setiap sekolah terpacu untuk lebih baik lagi. “Namun karena itu sudah merupa-kan keputusan kita harus mengikuti, secara individual berharap, RSBI tetap ada, terutama untuk daerah, karena berfungsi memberikan moti-vasi terhadap sekolah-sekolah lain-nya,” terangnya.

Terlebih kata Surya, di OKU Timur sekarang baru ada satu sekolah RSBI, meskipun sudah berstatus RSBI namun untuk

biaya masih standar dan tidak mahal. Sekolah yang sudah RSBI di kabupaten ini SMP Negeri 1 Belitang Madang Raya. Untuk munujang kegiatan belajar men-gajar di sekolah RSBI tersebut dilakukan peningkatan internal sekolah terhadap pelayanan siswa, mutu guru, di antaranya, proses belajar menggunakan dua bahasa Indonesia dan bahasa Ing-gris untuk beberapa mata pela-jaran, standar guru diupayakan untuk melanjutkan pendidikan hingga ke Strata 2 (S2).

Selain itu juga untuk memper-tahankan status RSBI dilakukan peningkatan jam belajar penun-jang belajar termasuk IT, sudah diberi laptop 60 buah. Meskip-un demikian pihaknya masih menunggu kebijakan kementeri-an pendidikan, terhadap sekolah RSBI yang dihilangkan.”Secara pribadi kecewa, namun karena keputusan MK kita mentaati, alasannya karena itu salah satu sekolah kebanggaan,” katanya.

Menurut Surya, pihaknya sekarang masih menunggu, kar-ena Kementerian Pendidikan be-

lum mengirimkan surat edaran, hingga plang masih ada saat ini. Sejauh ini belum ada keluhan dari orang tua siswa. Proses be-lajar mengajar di sekolah RSBI berbeda dengan sekolah biasa proses lebih dari biasa mata pela-jran keinternasionalan, jumlah jam, minimal 46 jam per minggu sekolah biasa 32 jam.

Anggota DPRD OKU Timur, Zulkarnain Manan mengatakan tidak harus terfokus pada sekolah RSBI, karena masih banyak for-mula yang bisa dilakukan untuk meningkatkan mutu dan kualitas sekolah. Bahkan menurutnya den-gan sekolah bertaraf internasional akan menciptakan kesejangan sosial dan akan lebih membuat mahal biaya pendidikan.

Untuk di OKU Timur selama ini program pendidikan sudah berjalan dengan baik bahkan sudah ada beberapa sekolah unggulan yang bisa menunjang kualitas pen-didikan. “Putusan MK itu sangat tepat karena itu kita mendukung putusan MK, kita tidak boleh panik dengan dihilangkannya RSBI,” jelasnya. MAN

BATURAJA. PE - Untuk ta-hun anggaran 2013 Dewan Per-wakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), akan memprioritaskan anggaran untuk pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat Bumi Sebimbing Sekundang. Demikian itu diungkapkan Ketua DPRD OKU, Hj Tina Malinda, saat ditemui di ruang kerjanya Jumat (11/1).

Menurut Tina, anggaran untuk dua bidang tersebut ter-jadi peningkatan dari tahun sebelumnya. “Saya memang, tidak begitu paham besaran secara angka. Namun, seba-gai komitmen kita, maka dua bagian tersebut mendapat menu tambahan dari APBD 2013,” ujarnya.

Politisi PDI Perjuangan OKU itu juga menyampaikan saat ini pihaknya baru menye-lesaikan agenda rapat pemba-hasan Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (RKUA), dan Rancangan Prioritas Plapon Anggaran Sementara (RPPAS) Kabupaten OKU, 2013 sebagai tahap awal dalam membahas RAPBD tahun ini. “Mudah-mudahan pembahasan RAPBD kita dapat terselenggara dengan baik, dan sesuai waktu yang te-lah diagendakan bersama pada Senin (14/1) mendatang. Kita tahu, menuju ke sini, cukup menyita waktu dan pemikiran bersama,” jelasnya.

Dia mengungkapkan, tang-gal 25 Desember, merupakan batas akhir untuk pengesahan RAPBD OKU, 2013. Dari ri-salah hasil Rapat Pembahasan Rancangan Kebijakan Umum

Anggaran (RKUA), dan Ran-cangan Prioritas Plapon Angga-ran Sementara (RPPAS), target APBD OKU, 2013 yang dis-epakati Pemerintah dan DPRD setempat yakni Rp 983 Miliar Lebih. Angka tersebut menga-lami kenaikan dari RPPS awal sebanyak Rp 969 miliar lebih atau mengalami peningkatan setelah direvisi sebesar Rp14 miliar lebih (1,51%). Hal ini, tentunya mengalami peningka-tan dari tahun anggaran sebel-umnya yang mencapai Rp800 miliar lebih.

Adapun rinciannya, untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp42 miliar lebih bertambah Rp1 miliar lebih (2,00%), dari angka RPPAS awal yaitu Rp41 miliar lebih. Dana perimbangan Rp817 miliar lebih, atau berkurang Rp3 miliar lebih (0,42%) menjadi Rp814 miliar lebih. Sementa-ra untuk Lain-lain pendapatan daerah yang sah ditargetkan sebesar Rp126 miliar lebih, atau naik sebesar Rp17 miliar lebih (15,50%) dari angka RPPAS awal Rp109 miliar llebih.

Sementara itu, untuk plafon anggaran sementara belanja langsung berdasarkan urusan Pemerintahan Tahun Anggaran (TA) 2013, berjumlah Rp606 miliar lebih. Dengan rincian anggaran pendidikan Rp69 mil-iar lebih, kesehatan Rp52 miliar lebih, PU Rp252 miliar lebih, perencanaan Pembangunan Rp8 miliar lebih, lingkungan hidup Rp14 miliar lebih, sosial Rp8 miliar lebih dan pertanian Rp14 miliar lebih, dan untuk urusan pilihan sebesar Rp21 miliar lebih. CVG

MTsN Martapura Efektifkan Tadarrus Al QuranMARTAPURA. PE – Un-

tuk mempertahankan rasa cinta terhadap Al Quran serta men-jadikan lantunan ayat-ayatnya penyejuk kalbu di awal Keg-iatan Proses Belajar Mengajar (KBM). Rabu (9/1) lalu, MTsN Martapura kembali mengefek-tifkan Tadarrus Al Quran setiap pagi sebelum kegiatan belajar mengajar.

“Demi menjaga kekhasan MTsN Martapura sejak lama, yaitu menanamkan rasa cin-ta terhadap Al Quran sejak dini kepada anak didiknya, serta ikut serta memberantas buta aksara Al Quran yang kian lama kian meningkat presentasinya maka kegiatan ini diharapkan mampu untuk memberikan motivasi siswa untuk terus meningkatkan pembelajarannya mengenai Al Quran baik di bidang tilawah-nya dan tajwid mahrajnya,” tutur Tarmidzi, Kepala MTsN Martapura saat memantau kegiatan Tadarrus Al Quran

yang tengah berjalan.Leb ih l an ju t Ta rmiz i

menuturkan, kegiatan Tadar-rus ini merupakan salah satu kunci keberhasilan dari MTsN Martapura. “Karena Madra-sah kita adalah sekolah yang berciri khaskan Islam. Jadi, seluruh siswanya harus bisa membaca Al-Qur’an. Walau-pun dirasa sangat berat karena melihat penyakit-penyakit

peserta didik yang tidak mau lagi mengaji diluar seko-lah misalkan TPA, TPQ dan TKQ serta diniyah. Walaupun tidak 100% menjadi tang-gung jawab kita, minimal kita membantu dengan men-gadakan kegiatan Tadarrus seperti ini sehingga peserta didik terbiasa mendengar dan melafalkan Al-Qur’an “ tambah Tarmidzi.

Tadarrus Al Quran yang biasa dilakukan oleh MTsN Martapura ternyata memakai metode Tutor Sebaya yakni memanfaatkan kemampuan siswa yang sudah lancar dan baik dalam membaca Al Quran baik dalam segi tajwid, mahraj dan tilawahnya, tetapi tetap didampingi guru-guru lain sehingga dapat berjalan dengan baik dan lancar. MAN

CIRI KHAS MADRASAHKegiatan tadarrus Al Quran yang dilakoni para siswa MTsN Martapura ini sebagai kunci keberhasilan mereka sekaligus memang menonjolkan ciri khas madrasah di mana siswanya dituntut mahir membaca Al Quran.

foto kemenag sumsel

Page 12: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

sumselPALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 12

Angkot Bandel Tak Mengantongi

Izin Trayek

DBD kembalimewabah di OkI

KAYUAGUNG. PE – Dam-pak dari peralihan musim dari musim panas ke musim penghu-jan, penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) kembali mewabah di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). Bayangkan saja, hanya dalam waktu 10 hari, tercatat sudah 60 warga Bumi Bende Seguguk yang terserang penyakit yang disebabkan oleh nyamuk Aedes Aygepti tersebut.

Hal ini sesuai data di Rumah Sakit Umum Daerah Kayuagung (RSUD) Kayuagung, terhitung sejak 1-10 Januari 2013, terdapat 60 pasien yang sempat dirawat di RSUD Kayuagung. Jumlah ini ke-mungkinan akan bertambah, meng-ingat hujan masih terus turun.

Direktur RSUD Kayuagung, dr Nazori didampingi Staf Rekam Medis, Desmawati menuturkan, berdasarkan data yang masuk, selama Januari 2013 ini ada 60

pasien yang sempat dirawat di RSUD Kayuagung.

”Jumlah tersebut men-galami peningkatan diband-ing Desember 2012 lalu, dimana selama satu bulan ada sebanyak 61 pasien yang dirawat, tetapi sekarang ini baru 10 hari sudah masuk 60

pasien,” kata Nazori kepada Palembang Ekspres, Jumat

(11/1).Menurut dia, jumlah tersebut

bisa saja terus bertambah, meng-ingat saat ini sudah memasuki musim penghujan. ”Dari jumlah pasien yang dirawat di RSUD Kayuagung, mayoritas didomi-nasi oleh pasien anak-anak, karena anak-anak ini memang mudah terserang DBD. Walau-pun demikian pihak rumah sakit akan siap siaga dalam melayani pasien yang masuk ke RSUD,” tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas

Kesehatan Kabupaten OKI, dr Mgs HM Hakim Mkes mengaku pihaknya sudah membetuk tim untuk melakukan penanggulan-gan penyakit DBD di beberapa wilayah yang termasuk rawan DBD. “Petugas kita terus mengi-kuti perkembangan kasus DBD ini. Setiap harinya kita mengupdate data, jika kita dapati ada penderita DBD baru langsung kita ambil tindakan untuk segera dirawat di RSUD Kayauagung, jangan sampai terlambat mendapatkan perawatan,’’ ujarnya.

Dengan terus bertambahnya penderita DBD ini, kata dia, Dinas Kesehatan juga sudah mulai melakukan penyempro-tan (fogging) di beberapa titik dalam Kota Kayuagung dan wilayah lain yang masyarakatnya rawan terserang DBD. “Kita juga meminta kepada warga agar menjaga kebersihan kawasan perumahan masing-masing un-tuk mencegah berkembangnya nyamuk,” bebernya.

Memasuki musim penghujan, memang sangat rentan dengan penyakit DBD, walaupun jumlah pasien DBD tidak begitu banyak, tetapi warga perlu mewaspadai penyakit ini. ”Saat musim hujan bukan hanya DBD yang men-gancam, tetapi Malaria, Thypoid (Tifus), serta Gastro Enteritis (GE) atau peradangan pada lam-bung dan usus,” terangnya.

Ditambahkannya, untuk mencegah dan menghindari menyebarnya penyakit tersebut, masyarakat harus membiasakan prilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), dengan selalu menjaga kebersihan lingkungan. “Un-tuk mengatasi dan mencegah terjadinya kasus DBD di ma-syarakat, minimal harus dimulai dengan kebersihan lingkunganya sendiri,” tandasnya. iaN

iNDRalaYa. Pe - Dinas Ke-sehatan (Dinkes) Kabupaten Ogan Ilir (OI) melakukan investigasi terhadap masyarakat di desa Purna Jaya, Kecamatan Indralaya, Kabu-paten Ogan Ilir (OI), Jumat (11/1). Hal tersebut terkait merebaknya unggas yang mati secara menda-dak di kabupaten OI khususnya di peternakan desa tersebut.

Kepala Bidang (Kabid) Pember-antasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL), Dinkes OI, Hendra Kudeta, investigasi tersebut untuk mengetahui apakah terdapat dampak dari adanya penyakit unggas tersebut terhadap manusia. “Makan-ya kami langsung turun ke sini untuk menginvestigasi, apakah penyakit pada unggas itu berdampak pada ma-syarakat sekitar,” ujarnya ketika ten-gah melakukan pengamatan di Desa Purnajaya, Kecamatan Indralaya bersama staf kesehatan lainnya.

Menurut dia, setelah melakukan pendataan dan pengamatan kepada masyarakat sekaligus peternak, pi-haknya menyimpulkan sementara

ini pe-n y a -k i t yang me-nyerang ung-gas, belum berim-bas pada masyarakat. Namun demikian, pihaknya akan terus memantau masyarakat di seki-tar. Sebab menurut dia, penyakit unggas tersebut tidak menutup ke-mungkinan menular ke manusia.

Oleh sebab itu, sedini mungkin pihaknya terus memantau salah satunya melakukan penyuluhan dan investigasi terhadap masyarakat. “Kalau nantinya harus diadakan pe-nyemprotan, ya akan dilakukan. Tapi sejauh ini, belum ada laporan dari bi-dan desa soal warga yang terindikasi menular, mungkin pusing, demam yang tinggi, radang tenggorokan atau gejala lainnya,” paparnya.

Dinkes OI mengadakan investigasi ke warga dan peternak. Mereka tidak memeriksa hewan unggas, tapi ma-nusianya baik warga maupun peter-

nak. D a r i

hasil inves-tigasi, belum dite-

mukan indikasi adanya penularan penyakit yang disebabkan unggas mati mendadak.

Sementara Sekda OI H Sobli ditemui terpisah, mengaku sudah mengeluarkan surat edaran untuk di desa-desa, agar waspada ter-hadap penyakit Flu Burung yang dinilai mematikan ini. “Selain itu juga dalam waktu dekat, kita akan memanggil Camat, Kades/Lurah dan perangkatnya, untuk diberikan sosialiasi mengenai Flu burung ini yang akan dilakukan pihak terkait, selanjutnya perangkat desa kades/lurah akan mensosialisasikan pada warganya. Pastinya, kita akan men-gantisvasi sedini mungkin terhadap Flu Burung ini,” paparnya. ViV

Sudah Ditahan, Kabag Keuangan

Belum Dinonaktifkan

BatURaJa. Pe - Ke-pala Bagian (Kabag) Keuan-gan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU), Djanadi SiP (48) sudah ditetapkan sebagai ter-sangka pada kasus korupsi bantuan dana sosial Organisasi Kemasyarakatan (Bansos) ta-hun 2008 OKU sebesar Rp 2.960.001.420. Bahkan, man-tan Kasubag Anggaran OKU itu sudah ditahan di Rutan Pakjo Palembang, Selasa (9/1) lalu.

Namun, karena Pemkab OKU menjunjung tinggi azaz praduga tak bersalah jabat-anya sebagai Kabag Keuangan Pemkab OKU belum dinonak-tifkan. Pasalnya, Pemkab OKU masih menunggu putusan akhir dari proses hukum yang ber-jalan. Menurut Kabag Humas dan Protokol Pemda OKU, Januar Effendi, kemarin (10/1), posisi Djanadi tak ada masalah. Sehingga, jika memang ada berkas atau hal yang harus ditandatangani yang bersang-kutan bisa dilakukan.

Terlebih, soal teknis masih ada pimpinan diatasnya yang siap mem-back up. “Dalam hal ini kami tetap menjun-jung tinggi praduga tak ber-salah. Untuk itu, kami ma-sih menunggu proses hukum berjalan. Sehingga beliau (Djanadi) masih menjabat for-mal. Jadi, bila ada dokumen memang harus ditandatangani oleh beliau secara adminis-tratif, maka akan dilakukan. Untuk teknis pelaksanaan, masih ada pemimpin yang di atasnya yang siap mem-back up. Jadi, selagi belum ditetap-kan hukum, azas praduga tak bersalah tetap kami junjung

tinggi,” kata Januar.Mengenai soal isu Bupati

OKU, Yulius Nawawi juga terlibat dalam kasus dugaan ko-rupsi dana Bansos 2008, Januar mengatakan, pihaknya juga menyerahkan kepada proses hukum. “Silahkan saja, kami terbuka dan akan tetap mengi-kuti jalur hukum yang ada,” lanjutnya.

Begitu juga dengan isu dana tersebut dijadikan untuk kam-panye oleh salah satu calon bupati 2008, Januar tak mau berkomentar banyak. “Itu suatu hal yang sangat sensitif. Sam-pai hari ini itu hanya isu yang digulirkan. Yang lebih arif ka-lau kita menunggu penyimpu-lan dari persidangan. Karena, kalau kita menyimpulkan, be-rarti mendahulukan keputusan persidangan,” tambahnya.

Bagaimana sebenarnya taha-pan penyaluran Bansos itu? “Bantuan-bantuan sosial itu ada pengajuan, proses, pencairan, pembayaran, serta ada per-tanggungjawaban. Dan dalam proses itu sudah dijalankan. Jadi, kami belum bisa menyim-pulkan ranah yang mana yang terjadi dugaan pelanggaran pada penyaluran dana terse-but,” tukasnya.

Sementara i tu , anggota DPRD OKU Komisi III, Rus-man mengatakan, dengan ditetapkannya Djanadi sebagai tersangka tidak ada hubungan dengan pemerintah. Karena di lembaga masih ada kepala bidang yang bisa menjalankan tugas tersebut. “Kami juga masih mengedepankan praduga tak bersalah. Soal pemberhen-tian itu hak priogratif Bupati,” ungkapnya. CVG

Kasus Dugaan Korupsi Dana Bansos 2008Fokus Pengawasan Program P2M2

KAYUAGUNG. PE – Di ta-hun 2013 ini pengawasan terhadap pelaksanaan Program Pemberdayaan Masyarakat Miskin (P2M2) yang dilaksanakan Pemerintah Kabu-paten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI) akan lebih ditingkatkan lagi, mengingat beberapa jenis bantuan dari program tersebut tidak berjalan dengan maksimal.

Asisten II Setda OKI, Drs Ed-ward Candra mengatakan, P2M2 merupakan program unggulan Pemkab OKI untuk menekan angka kemiskinan di wilayah Bumi Bende Seguguk. “Program ini sudah dilaunching sejak 2011 yang lalu dan saat ini sudah terealisasi 100 persen,” katanya kepada Palem-bang Ekspres kemarin.

Dalam perjalanannya, kata dia, memang banyak hal yang harus diperbaiki dalam program tersebut, agar realisasi di lapangan benar-benar masksimal dalam pember-dayaan masyarakat miskin. ”Yang masih kurang adalah dari segi pengawasan di lapangan, mengin-gat ini melibatkan beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD),” bebernya.

Dia mencontohkan, yang perlu pengawasan di lapangan seperti pada bantuan ternak atau bantuan bibit. ”Satu kepala keluarga (KK) yang tergolong miskin itu, bukan hanya rumahnya yang dipugar atau diperbaiki, tetapi juga dibantu ternak, seperti ternak itik dan seb-againya, terkadang bantuan terse-but tidak dirawat oleh warga yang kita bantu, tetapi kadang malah dijualnya,” terangnya.

Padahal, bantuan ternak itu untuk usaha warga miskin tersebut, agar perekonomian meningkat dengan diberi bantuan ternak. ”Pengawasan di lapangan seperti itu yang harus kita tingkatkan lagi, sehingga pem-berdayaan masyarakat miskin itu memang benar-benar berjalan den-gan masksimal,” ungkapnya.

Dikatakannya, di tahun 2013 ini untuk program P2M2 Pemerintah Kabupaten OKI akan fokus pada pengawasannya. ”Untuk program pugar rumah itu sudah berjalan dengan baik, kalau tahun lalu dana P2M2 sebesar Rp23 Milyar, termasuk di dalamnya diambil dari alokasi dana desa (ADD), sekarang sudah dianggarkan sendiri-sendiri,

ADD dikembalikan lagi ke desa,” urainya.

Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya (PUCK) Kabupaten OKI, M Ha-pis menambahkan, pihaknya dari PUCK juga terlibat dalam program P2M2 yakni dalam bantaun pugar rumah. ”Program P2M2 kita sink-ronisasikan dengan program priori-tas nasional, dengan program ini masyarakat miskin mendapat rehap rumah layak huni, tugas kita dari PUCK memperbaiki rumah yang tidak layak huni,” ungkapnya.

Dia menambahkannya, P2M2 merupakan program penanggulan-gan kemiskinan secara terintegrasi, dengan kata lain melalui program ini masyarakat yang menjadi sa-saran program akan ditingkatkan status taraf hidupnya, mulai dari tersedianya tempat hunian yang layak hingga kemampuan untuk memenuhi kebutuhan hidup se-hari-hari, sehingga penanganan kemiskinan dapat berjalan secara komprehensif dan tuntas. ”Secara konkrit nantinya jumlah masyara-kat miskin akan terus berkurang,” tandasnya. iaN

Waspadai Kejahatan Konvensional MaRtaPURa. Pe - Kapolres

Ogan Komering Ulu (OKU) Timur AKBP Kristiyono tetap memberikan himbauan pentingnya mewaspadai kejahatan konvensional, transnasional dan teroganisir dengan latar belakang berbeda-beda yang kerap terjadi.

“Aksi kejahatan saat ini me-nampilkan warna dan variasi dengan tampilan yang beragam. Untuk itu perlu perhatian khusus. Mulai dari kejahatan dengan kekerasan, manual

hingga komunal seperti pencurian motor, curas, penganiayaan hingga konflik antar kelompon,” ujar Kris-tiyono, kemarin.

Dia mengatakan, memahami dinamika kejahatan, Polri menyadari tidak dapat bekerja sendiri. untuk itu, kesungguhan dan komitmen serta menjalin kerjasama dengan semua pihak perlu dirancang dengan baik. “Salah satunya dengan melibatkan potensi masyarakat untuk mendu-

kung polri dalam memelihara kam-tibmas dengan membentuk satuan pengamanan (Satpam),” ucapnya.

Masih menurut Kristiyono, secara legalitas keputusan kepala kepoli-sian RI nomor SKEP/126/XII/1980 satuan pengamanan dibentuk untuk pertama kalinya. Selanjutnya, pen-ingkatan komunikasi dan koordinasi perlu ditingkatkan guna terselengga-ranya keamanan ditengah masyara-kat. MaN

MUARADUA. PE - Keberadaan kendaraan angkutan kota (angkot) khususnya dengan wilayah operasional dalam perkotaan Muaradua patut menjadi perhatian. Pasalnya keberadaan angkot tersebut belum ada satupun yang mengantongi izin trayek resmi dari pemerintah setempat (ilegal).

Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) OKU Selatan, Hasan Basri melalui Kepala Bidang LLAJ, Ibnu Hajar menuturkan, jika keberadaan angkot di wilayah operasional dalam kota Muaradua belum satupun mengurus izin trayek. “Lihat saja platnya kenda-raan (angkot) belum ada yang plat V (plat OKU Selatan),” cetus dia.

Meski begitu, Ibnu mengaku sejauh ini belum bisa menerapkan sanksi bagi para pemilik atau pengelola angkot. Pasalnya situasi dan kondisi belum memung-kinkan pihak Dishub utuk menertibkan keberadaan angkot-angkot ilegal. “Mengingat kondisi penerapan saksi belum bisa dilakukan,” kilahnya.

Belum diketetahui pasti berapa banyak jumlah angkot yang saat ini beroperasi. Yang jelas sejauh ini, pihak Dishub sudah membuka lima trayek dalam kota Muaradua. Yakni trayek Muaradua-Simpang Aji, Muaradua-Tanjung Beringin, Muaradua-Pasar Lama (keliling kota), Muaradua-Desa Bendi, terakhir, Muaradua-komplek Perkantoran Bupati.

Berbeda dengan kendaraan angkutan pede-saan (angdes), sejauh pantauan Dishubkominfo, keberadaan angdes di OKU Selatan bisa dibilang kondusif. “Pemberlakuan baru sebatas penilangan dan belum mengarah kepada pelarangan izin operasional,” pungkasnya. ZON

Nyala 1 Jam Padam 6 Jam

INDRALAYA. PE - Kesabaran konsumen listrik di Kecamatan Tanjung Batu dan Payara-man, Kabupaten Ogan Ilir (OI) sepertinya tengah diuji. Sudah sepekan belakangan ini listrik di dua Kecamatan tersebut sering padam alias byar pet. Zul, warga Kecamatan Payaraman mengatakan, listrik di kecamatan Tanjung Batu dan Payaraman sudah sepekan ini sering padam. Padamnya listrik terjadi siang hari maupun malam hari.

“Satu jam listrik nyala, kemudian padam enam jam. Ini berlangsung setiap hari dan terus-menerus,” ujar Zul kepada Palembang Ekspres di Pemkab Ogan Ilir usai sholat Jumat, kemarin (11/1).

Sebagai konsumen, dia mengaku jelas merasa dirugikan. Sebab katanya, bayaran listrik setiap bulannya tidak bekurang, bahkan naik. Biaya be-ban juga tidak berkurang walau pun listrik sering padam. “Jelas, kita sangat dirugikan sebagai kon-sumen, kita juga sangat kecewa karena listrik ini sering padam,” imbuh bapak empat anak ini.

Bagi masyrakat yang akan hajatan tambahnya, padamnya listrik sangat mengganggu. Apalagi saat ini kata dia, banyak sekali warga yang menggelar hajatan. “Di saat warga butuh penerangan, listrik padam,” tukasnya.

Hal senada juga diungkapan Yani, warga Tan-jung Batu. Menurut dia, sering nyala padamnya lampu hampir terjadi setiap hari di Tanjung Batu. “Ini tanpa sebab dan akibat, kalau hujan sudah dapat dipastikan listrik padam,” ucapnya.

Di Kota Indralaya, masalah listrik sering padam juga menjadi bahan omongan warga. Menurut Apriza, listrik di Indralaya juga sering padam meskipun tidak lama. “Hampir tiap malam nyala padam-nyala padam meskipun padamnya se-bentar, ini bisa menyebabkan elektronik di rumah bisa rusak. Bagaimana PLN ini, padahal tarip listrik sudah naik, tapi masih aja sering padam lampu,” keluhnya.

Terpisah, Manager Ranting Indralaya, Rohimin Solihin menyatakan, penyebab listrik padam dalam beberapa hari terakhir di Kecamatan Tanjung Batu dan Payaraman, serta di Indralaya kerena ada gangguan di kabel. “Kita sudah meminta petugas untuk mengecek satu persatu tiang listrik khusus-nya yang menuju di dua kecamatan Tanjung Batu dan Payaraman. Kabel listrik ke arah Desa Burai, Kecamatan Tanjung Batu diperkirakan menjadi penyebab listrik padam,” paparnya. VIV

Pemkab SegeraKelola Retribusi PBB

BATURAJA. PE – Untuk meningkatkan pendapatan asli daerah melalui restribusi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan berdasarkan ama-nah Undang-undang Nomor 28 tahun 2009, maka mulai 2014 mendatang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU) akan men-gambil alih pengolaan restribusi PBB, khususnya sektor pedesaan dan perkotaan.

Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) OKU, Drs Fahmiyuddin MSi, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendapatan, Zulkarnain SE, kemarin (10/1) mengatakan bahwa pihaknya bersama Bagian Hukum Setda OKU tengah merancang Peraturan Bupati (Perbup) terkait peraturan teknis pengelolaan restribusi PBB sektor pedesaan dan perkotaan.

“Sasuai dengan amanat undang-undang no-mor 28 tahun 2009 tentang peralihan pengolaan PBB dari pusat ke daerah, dan mengingat kita sudah mengesahkan perda terkait hal itu, maka diperlukannya perbup sebagai pedoman teknis pelaksanaan,” beber ayah dua anak itu.

Dijelaskannya, dengan adanya amanat undang-undang tersebut, pemerintah daerah diberi mandat untuk mengelola secara langsung restribusi daerah melalui PBB. “Jadi daerah diberi tenggang waktu paling lambat sudah menerapkan pajak tersebut pada 2014 mendatang,” ucapnya saraya men-gatakan bahwa Pemkab OKU tengah menyiapkan beberapa kelangkapan dan sarana presarana maupun dari segi aturan hukum dan SDM.

Lebih lanjut dikatakannya, secara teknis pelaksanaan pengelolaan restribusi PBB akan dilakukan Dispenda OKU. “Jadi bukan lagi dikelola oleh pihak kecamatan seperti yang sudah-sudah,” pungkasnya. CVG

FLU BURUNGPihak Dinkes saat meninjau langsung tempat warga yang banyak unggasnya mati sebagai antisipasi mewabahnya flu burung. Insert: unggas jenis ayam yang mati di Desa Purna Jaya.

FOTO; WIJDAN/PALPRES

Page 13: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

MUaRaDUa. Pe – Ribuan warga dari 12 Desa, Kecamatan Buay Pemaca, Kabupaten OKU Selatan berang. Warga yang ma-suk daftar tunggu pelanggan PLN Program Listrik Masuk Desa (Pro-lisdes) tahun 2012 lalu menuntut tuntas provokator.

Sekitar pukul 11.00 WIB, masa menggunakan ratusan kendaraan bermotor, empat unit truk, mobil pick up dan mobil pribadi, menyerbu Mapolres OKU Selatan.

Forum Lintas Kades koordinator aksi Pulung Kades Tanjung Durian meminta, pihak kepolisian uuntuk mengusut tuntas provokator yang menghambat pemasangan program listrik masuk desa.

”Kami meminta provokator aksi beberapa waktu lalu yang menentang Prolisdes diusut tuntas, dan iapun membantah keras atas tuduhan yang disuarakan oleh pen-demo sebelumnya jika ia melakukan penipuan terhadap pemasangan listrik.” Ujar Pulung kepada Palem-bang Ekspres Jumat (11/1).

Dirinya juga mengungkapkan akan mendukung pembangunan di daerahnya, sehingga dirinya meya-kini pihaknya menipu masyarakat sendiri. “Silahkan polisi bekerja dengan profisional, jika nantinya saya terbukti sudah melakukan pe-nipuan terhadap warga dan saya siap dipenjara,” tegas pulung disambut dengan teriakan pendukungnya.

Dari 12 Desa yang menjadi daftar tunggu dan calon pelanggan prolisdes diantaranya, Kembang Tinggi, Sumber Ringin, Tanjung Baru, Danau Jaya, Sipin, Air Ka-lian, Tanjung Sari, Sri Muda, Tunas Jaya, Durian Sembilan, Tanjung Jaya, Tanjung Durian.

Sementara itu, Kapolres OKU Selatan AKBP Wira Satya Triputra Sik MH saat menerima aksi warga mengatakan, jika persoalan Prolisdes akan terus diusut sampai tuntas.

”Tentunya persoalan ini akan kita selesaikan sesuai dengan proses hu-kum dan tidak ada yang ditutupi, bah-

kan gelar perkarapun masyarakat akan diundang. Jika ada anggota saya yang bermain dengan persolan ini, siap laporkan dengan saya,” katanya.

Tak hanya itu, ribuan masa usai berorasi di halaman Mapolres se-lama satu jam, usai sholat Jum’at masa mendatangi Kantor Pemer-

intah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU). Dengan tuntuntan yang sama, yakni supaya pemerintah Ka-bupaten OKU Selatan dapat, mem-fasilitasi masalah tersebut, supaya program listrik masuk desa, dapat terus dilanjutkan pengerjaannya.

Ditanggapi Asisten I Pemerintahan Rahmat Surya Effendi, Asisten II Her-mawan Efendi, Asisten III H Zainudin SH, Kabag Tapem Rizal Pahlevi, Kabag Ekonimi Bahdozen Hanan, dan Kasat Pol PP Ardiansyah Fitri.

Rahmat mengatakan, apa yang menjadi keinginan masyarakat tentunya akan ditindak lanjuti dan mengenai program prolisdes tentunya akan secepatnya disele-saikan tentu melalui tahapan serta prosedur yang ada.

Tak puas warga mendatangi, Gedung DPRD OKU Selatan untuk meminta tanggapan. Disini masa sempat memanas karena masa ha-rus menunggu cukup lama, sebab anggota dewan belum keluar dari gedung DPRD OKUS.

Ketua DPRD OKU Selatan Sri Mulyadi SE Msi menanggapi dengan serius, didampingi Ketua Komisi I Aljuandi Sos, dan anggota DPRD lainnya, Maukarni, Gu-nawan Sucita, Lena Pergosia, dan Herman Bangun dia mengatakan, akan ikut menindaklanjuti.

”Tentunya kita siap memfasilitasi apa yang menjadi keinginan ma-syarakat kita, secepatnya persoalan itu akan kita selesaikan, sehingga listrik yang menjadi keinginan masyarakat. Sedangkan untuk pro-vokasi kita serahkan kepolres OKU Selatan untuk bekerja untuk mengu-sut tuntas,” tukasnya. ZON

PAGARALAM. PE – Pemerintah Kota Paga-ralam melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) meminta sekaligus mengimbau warga masyarakat mewaspadai penipuan berkedok penerimaan PNS di lingkungan Pemerintah Kota Pagaralam.

Menurut, Walikota Pagaralam H Djazuli Kuris melalui Kepala BKD Yapani Rahim, sudah banyak terjadi pe-nipuan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab yang diungkap aparat, terkait penipuan berkedok penerimaan bisa menjadi PNS maupun yang menjanjikan tenaga honorer bisa diangkat menjadi PNS.

“Untuk itulah kita mengimbau masyarakat supaya tidak mudah terpengaruh. Sebagai bentuk antisipasi agar praktek penipuan tidak meluas dan terulang dikemudian hari,” ujarnya kepada Palembang Ekspres Jumat (11/1).

Selain itu, pihaknya lanjutnya mewanti-wanti ma-syarakat dan tidak mudah percaya terhadap iming-iming penerimaan PNS. Apalagi mengatasnamakan pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Pagaralam. Bila memang benar ada oknum pejabat yang terlibat tentunya akan kita sanksi dan diproses sesuai aturan kepegawaian yang ada.

“Apabila masyarakat menerima informasi ataupun tawaran yang tidak jelas untuk bisa masuk diterima dalam perekrutan menjadi CPNS di lingkungan Pemkot Pagaralam, bisa langsung melakukan konfirmasi ke BKD Kota Pagaralam,” tegas Yapan seraya menambahkan, Pemerintah Kota Pagaralam dalam melaksanakan perekrutan sesuai prosedur dan aturan yang ditetapkan.

Lebih lanjut dia mengatakan, seiring berakhirnya penerapan moratorium, BKD Pagaralam melakukan pemetaan kepegawaian dan hasilnya sebanyak 782 Formasi CPNS bakal diajukan ke pusat untuk dilakukan perekrutan pegawai di lingkungan Pemkot Pagaralam sesuai dengan verifikasi data kebutuhan pegawai yang ada disejumlah SKPD yang ada.

“Data yang diajukan tersebut semuanya sangat dibutuhkan, karena untuk menggantikan PNS dil-ingkungan Pemkot Pagaralam yang banyak sudah memasuki masa pensiun di tahun mendatang. Insya Allah, pengajuan pegawai 2013 mendatang tetap diajukan sesuai perhitungan jumlah kebutuhan pega-wai dan analisis jabatan,” tukasnya. KOE

sumselPALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 13

Waspada Penipuan Penerimaan CPNS

Pemkab Perbaiki Bendungan Gravitasi PDAM Jebol

EMPAT LAWANG. PE – Bend-ungan jebol pada program gravi-tasi perusahaan daerah air minum (PDAM) Empat Lawang akan di-perbaiki pemerintah Empat Lawa-ng. Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Empat Lawang H Budi Antoni Aljufri melalui Kabag Eko-nomi dan Pembangunan (Ekobang) Iskandar S Sos Jumat (11/1).

“Bendungan yang jebol itu akan langsung diperbaiki dengan meng-gunakan dana bencana alam tahun 2013,” kata Iskandar.

Diakuinya, pada November 2012 lalu terdapat bendungan bocor yang disebabkan bencana alam banjir bandang. Sehingga intake (pintu air: red) menuju ke area PDAM Empat Lawang serta ke irigasi sawah milik masyarakat di lingkungan sekitar itu menjadi terhambat.

Sementara itu, pemerintah telah mengambil langkah dengan mem-buat bronjong. Karena curah hujan tinggi mengakibatkan pembuatan bronjong kembali rusak. “Memasu-ki hujan lebat, pembuatan bronjong yang dilakukan itu ternyata belum

sempurna,” katanya. Untuk itu, kata dia, pihaknya

segera turun ke lapangan dan me-mastikan kondisi terakhir pembuatan bronjong itu. untuk memastikan bendungan yang jebol segera diper-baiki pemerintah Empat Lawang dengan menggunakan dana bencana alam.

Karena sambungnya, ini me-nyangkut kebutuhan pelanggan PDAM dan masyarakat petani. “Sudah kita siapkan rancangan programnya dengan membuat bronjong 2 lapis. Namun sebel-umnya kita laporkan dulu kepada bupati untuk persetujuannya dan selanjutnya direalisasikan di la-pangan,” terangnya.

Diberitakan sebelumnya, pelayan-an sistem gravitasi PDAM Tirta Musi Kabupaten Empat Lawang belum maksimal. Karena kendala kerusakan bendungan pasca banjir bandang, meskipun sudah diupayakan perbai-kan oleh Pemkab Empat Lawang, hasilnya belum sesuai harapan.

Menurut Sudibyo kepala PDAM Empat Lawang, saat ini distribusi air masuk dari intake hanya sekitar

dua liter perdetik, sementara standar maksimal seharusnya bisa mencapai 80 liter perdetik. Meskipun sudah menggunakan pipa ukuran 10 inchi, tetap saja debet air yang dialirkan dari bendungan belum mencapai target.

Dia mengakui, pasca banjir ban-dang lalu, ada sekitar enam meter bendungan ambruk. Memang sudah dilakukan perbaikan melalui ang-garan pasca bencana oleh Bagian Pembangunan Sekretariat Pemkab Empat Lawang, namun beronjong yang dibangun hasilnya tidak sesuai keinginan.

Debit air pada sungai seguring cukup tinggi sekitar 150 liter per-detik, namun karena jangkauan ke intake hanya lima centimeter tidak bisa sepenuhnya menjadi saluran distribusi PDAM.

“Sudah kami ajukan lagi per-baikan. Jika kebocoran bendungan tertutup sepenuhnya, hingga aliran air dipastikan bisa menenggelam-kan katup hisap intake. Nah, jika ini terjadi kami optimis distribusi air bisa mencapai 60 liter perdetik, sistem gravitasi pun bisa dilakukan,” tukasnya. FiR

Polisi Sidik Broker TKI IlegalMUSI RAWAS. PE - Kepoli-

sian Resor (Polres), Kabupaten Musi Rawas (Mura) melakukan pe-nyelidikan, terkait dugaan oknum-oknum atau broker pencari tenaga kerja Indonesia (TKI) di desa-desa dalam wilayah Mura.

“Saya menghimbau masyarakat yang menjadi korban broker Peru-sahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI) ilegal segera melapor ke Polres. Sebab, pihaknya segera melakukan penindakan,” tegas Ke-pala Kepolisian Resor (Kapolres) Kabupaten Mura, AKBP M Barly Ramadhani, Jumat (11/1).

Menurut dia, pihaknya tidak akan melindungi PJTKI ilegal yang ada. Karena aksi mereka sudah banyak memakan korban dan melakukan penipuan kepada masyarakat dengan iming-iming tertentu ketika bekerja di luar negeri.

Selain itu, juga diharapkan partisipasi masyarakat segera mel-aporkan ke polisi jika ada oknum atau perseorangan yang berupaya mengajak, menghasut dan menjan-jikan sebagai TKI tetapi tidak jelas perusahaannya.

“Saya harap jangan ada lagi anggota keluarga kita atau kelu-

arga lainnya yang menjadi korban penipuan oleh oknum yang men-gaku-ngaku bisa memperkerjakan anggota keluarga kita di luar negeri dan segera berkoordinasi kepada instansi terkait mengenai ketena-gakerjaan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Setda Mura, A Murtin menegaskan, dirinya ke-cewa dan marah banyak masyarakat Mura yang menjadi TKI melalui jalur tidak legal.

“Itu hasil dari laporan Badan Nasional Penempatan dan Per-lindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI). Meskipun ada juga TKI Mura yang bekerja di Luar Negeri melalui PJTKI,” katanya.

Dia mengatakan, masyarakat seharusnya sudah mengetahui untuk menjadi TKI tidak mudah, karena ada persyaratan keterampi-lan khusus dan memiliki sertifikasi dikeluarkan badan khusus untuk menjadi TKI. Tetapi masih ter-pancing dengan janji-janji oknum yang menawarkan pekerjaan di luar negeri dengan gaji besar.

“Masyarakat jangan terpancing. Karena kerja diluar negeri tidak

mudah dan ada syarat-syarat khusus harus melalui badan resmi dibidang tenaga kerja,” terangnya.

Mengenai pemulangan jenazah TKW Mura. Murtin menjelaskan, pihaknya menunggu informasi dari Badan Pelayanan dan Penempatan dan Perlindungan TKI (BP3TKI) Kota Palembang. Pihaknya tengah melakukan koordinasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) langsung.

Keberadaan jenazah sendiri su-dah diketahui dengan identitas yang lengkap disebuah hospital di Kuala Lumpur negara Malaysia. Informasi yang diperoleh almarhumah me-ninggal dunia sejak Senin (24/12) 2012 yang lalu, karena sakit yang dideritanya. Namun sakit itu belum diketahui secara pasti.

“Sekarang Disnakertrans menung-gu kabar dari BP3TKI Palembang mengenai pemulangan jenazah, karena melalui proses administrasi beberapa instansi di dua negara yakni Malaysia dan Indonesia. Tiba di Palembang jenazah langsung diantar ke rumah duka, sehingga diharapkan pihak keluarga diminta bersabar untuk pemulangan jenazah almar-humah,” pungkasnya. iMR

Tuntutan Warga Sungai Jernih Segera Dipenuhi PT SMS

eMPat laWaNG.Pe - Sempat tarik ulur masalah sen-gketa lahan seluas 254,5 Hektar (Ha) antara warga Sungai Jernih, Desa Tanjung Kupang Baru, Ke-camatan Tebing Tinggi dengan PT Multrada Multimaju yang kini diakuisisi PT Sawit Mas Se-jahtera (SMS) akhirnya menemui kata sepakat.

Bahkan tuntutan warga di-penuhi dan pihak PT SMS bersedia untuk mengganti rugi lahan yang diklaim 120 warga, hanya saja ganti rugi akan di-lakukan secara bertahap.

Demikian diungkapkan, Man-ager Perwakilan PT SMS Fitrizal Zikir. Menurutnya, pihaknya sudah menyampaikan etikat baik untuk menyelesaikan permasala-han tersebut dan menyanggupi ganti rugi yang diminta warga.

Namun lahan yang telah div-erifikasi ulang dan telah disepakati seluas 254,5 hektar harus benar-benar didata kepemilikannya yang dilampirkan surat dari desa serta kecamatan seperti Surat Pengakuan Hak (SPH) diketahui camat dan Kepala Desa (Kades).

“Kita akan ganti rugi karena telah disepakati dengan manaje-men lama perhektar Rp 5 juta, namun tidak langsung semuanya. Perusahaan akan mengganti rugi secara bertahap dan diberikan waktu selama 10 bulan kepada,” ungkapnya kepada Palembang Ekspres Jumat (11/1).

Sementara itu, Kuasa Hu-kum warga Abdul Rahman SH menyanggupi apa yang diminta perusahaan dengan menyediakan berkas dokumen. Seperti, verifi-kasi 120 warga pemilik lahan, yang nantinya masing-masing warga memiliki berapa luas-nya, serta memproses SPH dari Camat. “Kita akan segera me-

lengkapi apa yang diinginkan manajemen PT SMS,” katanya.

Bupati Empat Lawang H Budi Antoni Aljufri melalui Assisten II Ir Fadhilla Marik dibincangi usai per-temuan warga dan pihak perusahaan menanggapi dengan baik. Dirinya mengatakan, dalam hal ini pemer-intah hanya sebagai mediator.

Sedangkan kata dia, untuk kelengkapan berkas dokumen itu ada dimasing-masing kedua belah pihak dan dari pertemuan ini telah disepakati perusahaan akan meng-ganti rugi secara bertahap, warga akan melengkapi berkas dokumen dan nominal harga ganti rugi.

Untuk itu, kata Fadhilla ke-sepakatan dalam pertemuan ini nantinya langsung dibuatkan berita acara, sehingga apabila ada persoalan lagi tidak mundur ke belakang. Jadi perusahaan ingin kembali mengukur ulang lahan. Padahal sudah disepakati sebelumnya 295,5 hektar terus diverifikasi ulang mendapatkan hasil yang akurat yang diklaim warga ialah seluas 254,5 hektar.

“Kita harapkan ini bisa cepat berjalan, dan berita acara ini men-jadi acuan kelak kalau ada masalah kembali, seperti diluar 120 warga yang memiliki lahan menuntut kembali perusahaan karena lah-annya belum diganti rugi kita ada pegangan,” imbuhnya.

Diketahui dalam pertemuan tersebut sempat terjadi ketegan-gan antara Manager perwakilan perusahaan dengan kuasa hukum, karena pihak perusahaan kembali mempermasalahkan berkas doku-men yang dimiliki warga. Selain itu, juga di luar ruangan beberapa kepolisian dan Pol PP berjaga untuk mengantisipasi hal tidak diinginkan, sebab puluhan warga sungai jernih ikut mengawal per-temuan tersebut. FiR

Disdukcapil BakalRazia Pendatang Baru

SEKAYU. PE – Dalam waktu dekat akan dilaku-kan razia Kartu Tanda Penduduk (KTP) terhadap seluruh warga yang ada di kota Sekayu. Bertujuan untuk tertib administrasi dan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Untuk itu, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) siap membantu tugas Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Musi Banyua-sin (Muba) guna menertibkan warga yang tidak memiliki identitas diri. Razia ini juga sebagai bentuk sosialisasi dan penyuluhan tentang pentingnya KTP bagi warga yang berdomisili di Kota Sekayu.

Kepala Satuan Pol PP Kabupaten Muba, M Yatta, saat ditemui Jumat (11/1) mengungkapkan, Kota Sekayu merupakan daerah transit dari be-berapa daerah, sehingga memungkinkan untuk para pendatang baru masuk di daerah ini.

“Karena itulah, para pendatang baru hendaknya harus melapor kepada RT/RW, sehingga keberadaan mereka tidak meresahkan masyarakat. Kita bekerjasama dengan Disdukcapil bakal melakukan razia terhadap para pendatang baru dan bagi warga yang belum memiliki dan masa berlakunya sudah habis,” katanya.

Dijelaskanya, penertiban yang bakal dijalankan dimulai dari tempat-tempat umum, seperti lingkun-gan pasar, toko minimarket, hingga dibeberapa kawasan perkotaan yaitu tempat penginapan.

“Selain pendataan, razia ini berfungsi sebagai mencegah warga memiliki identitas ganda jika dite-mukan tentu akan diberikan sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku, ini diberlakukan agar ada efek jera bagi seluruh masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Disdukcapi Kabupaten Muba, Drs Syafarudin, membenarkan, dalam waktu dekat segera melakukan razia KTP terhadap seluruh warga yang ada. Tujuanya untuk tertib administrasi mengenai kependudukan. “Selain itu ingin mengetahui sampai dimana tingkat kesadaran masyarakat memiliki kartu identitas, bahkan untuk mencegah identitas ganda yang selama ini sering kali ditemukan,” kata dia.YUN

Ribuan Warga Prolisdes Serbu Mapolres

Gelar Demo, Usut Provokator

Mura Masuk Peta Kawasan HutanMUSI RAWAS. PE - Berdasarkan hasil pengu-

kuran ulang Kementerian Kehutanan dan Dinas Kehutanan Mura, diketahui puluhan desa masuk dalam peta wilayah kawasan hutan. Desa tersebut diantaranya di Kecamatan Karang Dapo, BTS Ulu, Karang Jaya, Ulu Rawas, Nibung, Muara Lakitan, Megang Sakti, Karang Dapo dan Selangit.

Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Mura, Nawawi menjelaskan, pihaknya tengah mengaju-kan surat permohonan kepada Kemenhut untuk membebaskan desa-desa tersebut dari dalam kawasan hutan. Sebab, mereka sudah lama ting-gal di lokasi tersebut hingga puluhan tahun. “Ini yang menjadi masalah sebab masyarakat sudah tinggal puluhan tahun. Upaya kita akan mengaju-kan surat permohonan kepada Kemenhut untuk membebaskan desa-desa tersebut dari dalam kawasan hutan,” kata Nawawi.

Sementara itu, Kabid Inventarisasi dan Tata Guna Hutan, Risman mengungkapkan, keberadaan masyarakat di Desa ini sudah lebih dulu sebelum SK Kementerian Kehutanan No 76 tahun 2001 tentang penunjukan kawasan hutan di Sumsel dibuat. Se-hingga perlu dilakukan pengajuan pelepasan sesuai dengan keinginan dan aspirasi masyarakat.

“Kita sudah sosialisasi, hanya saja mereka sudah lama memang tinggal disana bahkan sebe-lum SK dibentuk. Untuk itu kita tengah melakukan pengajuan pelepasan sesuai dengan keinginan dan aspirasi masyarakat Desa,” jelasnya.

Terpisah, Kepala Suku Rimbo Semangus, Dusun Cawang, Desa SP 5, Kecamatan Muara Lakitan, Gumilir mengaku, dia dan keluarganya sudah tinggal di wilayah kawasan hutan turun temurun. Bahkan sudah menggantung hidup dari kawasan hutan.

“Jangan sampai digusur, kami sudah hidup turun temurun, bahkan saya sudah punya perusahaan kayu. Diharapkan tidak ada penggusuran melainkan menemukan solusi terbaik,” harapnya. IMR

RAPATSuasana rapat sengketa lahan warga sungai jernih dengan PT SM

DEMOMasa Calon Pelanggan dan Daftar Tunggu Prolides Datangi Mapolres OKUS, Pemkab OKUS, dan DPRD OKU Selatan.

FOTO: HERRY / PALPRES

FOTO: FIRDAUS / PALPRES

Page 14: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

PALEMBANG EKSPRES SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 14

CAKNUR Undang Tantowi Yahya dan Ibas

MUARA ENIM. PE - Pasangan kandidat Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Caw-abup) Muara Enim, Caknur (Cako: Muzakir Sai Sohar-Nurul Aman) dalam kampanye akbar dan super akbar nanti akan menggunakan juru kampanye (jurkam) ibukota dari masing-masing partai pengusung. Demikian dibenarkan oleh Ketua Tim Pemenangan dan Kampanye Caknur Kabupaten Muara Enim, Edi Supriyanto ketika ditemui Palem-

bang Ekspres kemarin siang.Menurut Edi, pelaksanaan 4 keg-

iatan kampanye akbar dan 1 kegiatan kampanye super akbar sendiri akan dilakukan setelah penetapan nomor urut pasangan Cabup dan Cawabup tanggal 14 Januari 2013 oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Muara Enim dengan titik-titik kampa-nye yang ditentukan (perzona).

Dari partai-partai pengusung send-iri akan menurunkan jurkamlanjut Edi, untuk Partai Golkar menurunkan

Tantowi Yahya. Partai Demokrat menurunkan Edi Baskoro SBY alias Ibas, dan PAN menurunkan Hatta Rajasa. Sedangkan dari PPP akan menurunkan Ahmad Yani. “Para tokoh politik ini akan turun bersama pada kampanye super akbar di Muara Enim. Sedangkan pada masing zona mereka akan ditempatkan pada mas-ing-masing titik,” jelas Edi.

Penunjukan mereka sendiri, sam-bung Edi bukan tanpa alasan karena mereka berkompeten juga masing-mas-ing dari mereka memiliki kedudukan yang mumpuni di partai .Contohnya terang Edi, Tantowi Yahya selain memiliki kemampuan yang sudah teruji juga tercatat sebagai fungsion-aris Partai Golkar serta masih tercatat sebagai Anggota DPR RI daerah pe-milihan Kabupaten Muara Enim.

“Artinya pula dengan melibatkan para politikus handal ini membuktikan bahwa pasangan Caknur masuk di semua kalangan baik itu dari tingkat bawah maupun hingga tingkat tinggi,” ungkapnya.

Dalam kesempatan ini juga, Edi menilai dari beberapa kandidat yang menjadi kompetitor Caknur memiliki peluang kompetitif. “Bagus lebih kompetitif. Jadi intinya tidak ada yang diistimewakan. Kami minta bisa melakukan persaingan yang sehat,” tandasnya. hFB

SUARA : 569PeRSenTASe : 8,64 %

SUARA : 5654PeRSenTASe : 85,80 %

SUARA : 57 PeRSenTASe : 0,87 %

SUARA : 284PeRSenTASe : 4,31 %

SUARA : 9PeRSenTASe : 0,14 %

SUARA : 16PeRSenTASe : 0,24 %

Pelantikan Pejabat StrukturalTak Ada Muatan Politis

PANGKALAN BALAI. PE - Bu-pati Banyuasin, H Amiruddin Inoed melantik 213 pejabat struktural dalam lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin. Pelantikan yang dilaksanakan di Auditorium Pemkab Banyuasin, Jumat (11/1) ini menurut Amiruddin tidak ada kaitannya sama sekali dengan proses pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) Banyuasin pada 6 Juni 2013 mendatang.

“Saya siap bertanggungjawab dunia ataupun akhirat atas pelantikan hari ini (kemarin, red). Seharusnya Desember 2012 tapi karena waktu sempit maka baru terlaksana,” kata Amiruddin saat diwawancarai usai pelantikan.

Menurut dia, ada beberapa hal yang mendasari mengapa dilakukan pelantikan pejabat struktural ini. Di antaranya baru 11 hari menginjak tahun baru 2013 dan artinya baru 11 pelaksanaan APBD yang disahkan DPRD Banyuasin, tahun 2013 tahun terakhir masa jabatan periode ked-ua dirinya sebagai Bupati Banyuasin.

“Momentum awal tahun 2013 saya ingin mengevaluasi dari tahun 2008-2013 sebagai akhir pengabdian saya sebagai Bupati, saya ingin evaluasi keragaan kita. Saya tidak bisa berbuat apa-apa tanpa bantuan semua pihak termasuk masyara-kat, dewan dan juga unsur FKPD, staf dan PNS Banyuasin, tanpa itu semua omong kosong,” bebernya.

Sebagai pemegang amanah, dia ingin sukseskan tahun 2013, tidak mau gagal dan tidak ada pilihan lain. Maka harus di sukseskan. Untuk itu perlu persia-pan-persiapan untuk ditelaah secara seksama, persiapan ini dikaji mulai dari struktur organisasi Pemkab apakah sudah sesuai dengan UU atau sesuai kepentingan organisasi apa belum kede-pan. “ Organisasi kita ini sifatnya dinamis bukan statis,artinya bisa berubah sesuai kebutuhan,” tambahnya.

Dengan pelantikan ini, Amiruddin mengaku ingin melihat perbaikan ad-minitrasi dari bawah mulai dari Lurah hingga SKPD hingga adanyapeningka-tan SDM PNS. Perlu dilakukan reposisi PNS artinya perlu penataan. “Kita juga ingin menciptakan suasana kerja di kantor dengan tidak ada istilah anak emas, namun fungsikan mereka sesuai tapoksi masing-masing sehingga ada keharmonisan kerja,” imbuhnya.

Dasar lain pelantikan hari ini,untuk menyongsong tahun 2013 perlu perbai-kan dan percepatan tata kelola keuangan yang baik. “Tahun 2011 kita mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang kita raih, ini hasil kerja kita semua. Tahun 2012 telah habis, minggu depan BPK akan audit kembali tata kelola keuangan kita mudah-mudahan predikat ini tetap kita capai,” cetus dia.

Selain itu, dasar dilakukan pelantikan ini perlu melaksanakan percepatan stan-dar pelayanan minimum untuk kepent-ingan masyarakat,sehingga untuk men-capai itu semua jabatan harus diisi agar tupoksi kerja bisa berjalan. “Pelantikan ini semata-mata untuk memperbaiki kinerja dalam 5 tahun ini,” tegasnya.

Sementara, Kepala BKD Banyuasin Drs. Meldi Sartono, MM mengatakan sesuai PP 53 tentang disiplin PNS

agar tidak melanggar dan mematuhi aturan yang sudah ditetapkan. “Jadi bagi pejabat dan pegawai untuk taati aturan ini apalagi tidak hadir sampai 46 hari kerja bisa terancam dipecat dan mendapatkan sanksi sesuai tingkat kesalahannya,” katanya.

Sementara itu, Fraksi Partai De-mokrat DPRD Banyuasin menilai pel-antikan pejabat struktural di lingkungan Pemkab Banyuasin yang dilakukan Bupati Banyuasin H Amiruddin Inoed ini telah melanggar ketentuan surat edaran Menteri Dalam Negeri nomor 800/5835/SJ tertanggal 27 Desember 2012 perihal pelaksanaan mutasi pe-jabat struktural menjelang pemilihan umum kepala daerah dan wakil kepala daerah yang ditandatangani langsung Mendagri Gamawan Fauzi.

Wakil Ketua DPRD Banyuasin Ir M Zakaria didampingi Ketua Fraksi H Rizal Friyadi, anggota fraksi Hendri Gunawan dalam konperensi persnya menegaskan jika pelantikan pejabat struktural yang dilakukan Bupati Banyuasin melanggar surat edaran Mendagri, ketentuan pasal 3 UU nomor 43 tahun 1999 dan pasal 28 huruf UU nomor 32 tahun 2004.

“Perlu dicermati, dalam surat edaran Mendagri ini poin ke 3 itu sangat jelas dimana untuk menjaga netralitas PNS dalam penyelenggaraan Pemilukada, agar kepala daerah tidak melaksanakan mutasi pejabat struktural menjelang enam bulan sebelum penyelengga-raan pemilukada. Kecuali untuk men-gisi jabatan yang lowong dengan tidak melakukan pemberhentian pejabat (nonjob), menurunkan jabatan (demosi) dan mengalihkan jabatan struktural menjadi fungsional,” katanya.

Sedangkan pelantikan yang di-lakukan tersebut tidak hanya mengisi kekosongan jabatan, tetapi banyak juga pejabat yang nonjob dan penurunan

jabatan seperti Lurah Talang Keramat dan Lurah Air Batu. “Di sini ada syarat kepentingan muatan politis. Istilahnya pelantikan tersebut termuat ada kebi-jakan massif terstruktur di mana me-miliki efek politis menjelang Pilkada 6 juni 2013, jadi bukan sekedar mengisi kekosongan,” sambungnya.

Seharusnya pelantikan tersebut dilakukan sebelum 6 Desember 2012 kenapa baru dilakukan sekarang dima-naberdasar Undang-Undang nomor 32 tahun 1999 pasal 28 huruf (a) kepala Daerah dan wakil kepala daerah dilarang membuat keputusan yang secara khusus. “Ini kesalahan fatal yang tidak boleh dibiarkan mengingat 6 Desember-2012 sampai 6 Juni 2013 sudah masuk tahapan pemilukada. Kami akan menindaklajuti persoalan ini dari segi hukum agar persoalan serupa tidak terulang,” tegasnya.

Terpisah Wakil Bupati H A Rachman Hasan ketika di konfirmasi menilai jika pelantikan ini syarat kepentingan. “Pelantikan ini bertentangan dengan surat edaran mendagri, artinya ada pelanggaran hukum di sini apalagi surat ini ditandatangani Mendagri jauh sebelum waktu pelantikan ini dan ditembuskan kepada presiden, jadi bukan main-main,” sebutnya.

Rachman sendiri dalam penentuan pejabat yang dilantik ini tidak pernah dili-batkan padahal Bupati dan Wakil Bupati adalah satu paket dalam pengambilan kebijakan seperti ini. “Ini juga melanggar aturan, saya sama sekali tidak diundang oleh tim Baperjakat yang diketui Sekda, padahal selama ini saya diundang. ini ti-dak bisa dibiarkan, dan saya sudah mintak Fraksi Partai Demokrat untuk menindak secara hukum karena ini adalah pelangga-ran, bentuk tindakan hukum masih dikaji termasuk melaporkan hal ini ke Mahka-mah Konstitusi,” tandasnya. BUD

Pelanggaran Kampanye Masih Nihil

PAGARALAM. PE - Masa Kam-panye pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam 2013-2018 sudah berlangsung hampir satu atau tepatnya sudah 5 hari. Namun meski demikian belum ada gejolak yang berarti sebagai bentuk imbas dari pelaksaan Pesta Demokrasi tersebut dan kondisi keamanan Pagaralam sendiri masih kondusif. Bahkan salah satu hingga lima hari terakhir masa kampanye Panwaslu Kota Pagaralam belum menemukan atau mendapatkan aduan adanya pelanggaran selama kampanye berlangsung.

Ketua Panwaslu Firmansyah melalui Divisi Humas dan Pengawasan Sahlan kemarin mengungkapkan berdasarkan pengecekan dilapangan selama kam-panye lima hari terakhir ini untuk pelang-garan masih nihil. “Sejauh amatan kita dilapangan, belum ada suatu pelanggaran pun dilakukan para Calon Walikota dan Wakil Walikota dalam memanfaatkan jadwal kampanye yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam,” katanya.

Menurut dia, sejak bergulirnya masa kampanye pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam dalam pesta demokrasi Pemilihan Umum Ke-pala Daerah (Pemilukada) Pagaralam, yang dimulai sejak Senin (7/1) kemarin,

hingga memasuki hari ke-5 kalender kampanye, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Pagaralam belum me-nemukan atau masih nihil pelanggaran yang dilaksanakan para pasangan Calon Wako dan Wawako yang menggelar kampanye dialogis dan monologis.

Dikatakannya berdasarkan keputusan hasil rapat terakhir yang dilaksanakan di Polres Pagaralam beberapa waktu lalu, untuk lokasi telah ditentukan tidak boleh dialihkan lagi ke tempat lain, sedangkan jadwal diberikan KPU masih menggu-nakan jadwal lama. “Tidak ada jadwal perubahan yang diberikan kepada Tim Sukses (Timses, red), sering kali mem-buat calon bingung melakukan kampanye dialogis, dimana berdasarkan amatan kita dilapangan, bahwa sebagain besar Calon Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam sudah memenuhi prosedur dan aturan yang telah ditetapkan,”katanya.

Sementara itu, Kapolres Pagaralam AKBP Abi Darrin ketika dikonfirmasi membenarkan kalau selama massa kam-panye selam 5 hari terakhir ini keamanan Kota Pagaralam masih kondusif. “Sejauh ini Pagaralam masih kondusif, namun meski demikian sebagai langkah ansipasi petugas keamanan masih tetap disiagakan disejumlah titik yang dinilai rawan terjadi kericuan seperti Kantor KPU, Lokasi

Kampanye dan dan massa kampanye berjalan dengan lancar,”katanya.

Diketahui para calon Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam yang akan bertarung dalam Pemilukada 23 Januari mendatang melakukan kampanye sim-patik pada waktu dan tempat yang dijad-walkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam, kemarin. Mereka melakukan kampanye dengan menyapa langsung masyarakat pada lokasi yang sudah ditentukan dan dijadwalkan.

Pasangan Suharindi- Hariadi Razak (SH) sesuai dengan jadwal yang diteri-ma, melakukan kampanye simpatik dengan menyapa langsung para calon konstituen di sepanjang Jalan Lettu Hamid sampai ke Pagaralam Square.

Pasangan Sofyan Djamal–Alpian (SOPAN) yang dijadwalkan di lokasi kam-panye simpatik sepanjang Jalan Kombes H Umar mulai dari Simpang Masjid Agung sampai ke Simpang Padang Karet. Pasan-gan Arudji–Rasyidi (ARRAS) bersama timnya melakukan kampanye simpatik di sepanjang jalan Kapten Sanap.

Di lain tempat pasangan Ida Fitriati – Novirzah (Idanov) bersama rombongan-nya sempat melakukan konvoi kendaraan di sepanjang Jalan Gunung sampai simpang Empat Nendagung. Pasangan Ana–Bambang (Abang) dijadwalkan di sekitar jalan, pasar dan area terminal sampai ke Simpang Empat Nendagung. Pasangan lain juga melakukan aksi simpatik kepada masyarakat hanya tidak terlalu mencolok. KOe

Para Kandidat Kampanye Simpatik

BATURAJA. PE - Salah satu bakal calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Ridwan Mukti (RM), Jumat (11/1), bersilaturahmi dengan masyarakat Ogan Komering Ulu (OKU). Dalam kunjungan terse-but, Bupati Musi Rawas (Mura), itu menyuguhkan artis KDI untuk

menghibur masyarakat Bumi Se-bimbing Sekundang.

Adapun artis KDI yang dihadir-kan RM yakni, Andi dan Melfi KDI. Mereka sengaja didatangkan, guna menciptakan suasana silaturahmi yang dibangun, menjadi hangat dan semarak. Sebagai lagu pembuka

Andi KDI, melantunkan lagu Hit Basofi Sudirman. Guna memenuhi permintaan masyarakat OKU, RM yang didampingi istri, turut melan-tunkan satu buah lagu.

“Apa kabar Baturaja...masyarakat Baturaja, sangat luar biasa. Saya bangga bisa hadir di sini,” sapa Andi KDI, kepada massa yang hadir.

Sementara itu, sambutannya di hadapan, massa yang didominasi kaum hawa tersebut, RM tetap beram-bisi untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sumsel, periode 2013-2018 mendatang. Dengan orasi yang

membara, RM menyerukan, sebagai janji politiknya jika bisa terpilih, di Sumsel, tidak akan ada lagi daerah terpencil. Masyarakatnya juga, harus sejahtera mengingat daerah ini kaya akan sumber daya alam.

“Pembangunan, harus dilakukan secara merata dengan menyentuh kawasan terpencil sehingga tidak ada lagi keterbelakangan. Daerah ini, kaya akan sumber daya alam-nya, mulai dari sektor pertambangan dan perkebunannya yang cukup besar,” ujarnya.

Dia juga mengkritisi kinerja pe-

jabat saat ini, yang terkesan hidup dengan kemewahan sementara di daerah tersebut dinilainya masih banyak masyarakat miskin. Belum lagi, adanya kekurang harmonisan dengan kepala daerah tingkat ka-buppaten/kota.

“Namanya gubernur itu harus bisa membangun keharmonisan dengan daerah, dan mengedepankan per-hatiannya bagi masyarakat miskin. Sebagai gubernur juga, harus bisa menghubungkan pemerintah daerah dengan pusat begitu juga dengan pihak swasta, agar bisa terakomodir

kebutuhan guna meningkatkan pem-bangunan di daerah,” jelasnya.

Tidak lupa juga, dalam kegiatan tersebut RM, memberikan doorprize berupa satu unit sepeda motor, tiga unit sepeda dan beberapa hadiah me-narik lainnya, yang secara kditujukan bagi masyarakat yang hadir dalam acara silaturahminya. Namun, tidak tampak dari pejabat di daerah itu yang hadir, begitu juga dengan pengurus DPD Partai Golkar OKU. Tampak ha-dir, tokoh agama dan tokoh masyara-kat OKU, yang mendampinginya dalam acara tersebut. CVG

RM Silaturahmidengan Warga OKU

Tantowi Yahya Edi Baskoro

DILANTIKCamat Banyuasin III bersama ratusan pejabat struktural lainnya di lingkungan Pemkab Banyuasin saat dilantik Bupati H Amiruddin Inoed, kemarin.

FOTO BUDI PALPRES

Page 15: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

InfotaInment SABTU, 12 JANUARI 2013 Halaman 15

082380264xxxPAK Kapolresta tolong ditindak namanya Oni Didit Ayu preman kampung kasusnya sudah banyak di kantor polisi dari pengrusakan pagar rumah seorang pejabat TVRI dll

085758842xxxKEPADA Yth Bupati OKI kemana hati nurani anda tidak mengaji para TKS yang mengabdi di pemkab OKI dari 6 bulan lalu anda sibuk mempromosikan diri anda dan keluarga anda untuk menjabat di Sumsel apalagi di OKI jime owam galo

082380043xxxYTH Bapak Budi Darma selaku Kadis PU PSAD/PUBM kota Palembang kami baru-baru ini membaca berita dan melihat bapak menyidak drainase di jalan Angkatan 45 yang membuat air tergenang kalau secara kontinu disidak ke lapangan berarti pengusaha ruko merasa ketar-ketir karena selama ini perbuatan masalah tsb ke-banyakan oleh ruko yang mengecori drainase akhirnya air menjadi tergenang dan jalan aspal menjadi rusak contohnya ruko Varia Medica di jalan Parameswara Bukit Besar dan masih banyak yang lain-lainnya

CARI KENALANMC 10.816AKU cowok mau cari kenalan yang seder-hana yang berminat silahkan hubungi 07118456988 atau 085788242509

PACAR KHUSUSMC 10.817NAMAKU Andy umur 26 tahun ku cari pacar khusus janda umur max 35 tahun yang berminat bisa hubungi ke nomor ini 081278695884

JANDAMC 10.818ARYA 26 tahun cariin aku teman ce-wek dong kalau bisa yang baik janda juga gak masalah yang mau hubungi di 082379722707

TEMAN CEWEK

MC 10.819NAMA saya Farel mau cari temen cewek yang umurnyo. 9-10 tahun kalo ada sms aja ke nomor 08987102303

BOHONGMC 10.820BUAT Helmi semoga Allah membalas semua kebohongan mu kau tidak punya perasaan dan kaupun tak layak dianggap manusia 081958045200

CEWEK RAJINMC 10.821CARI cewek rajin dan setia selamanya nama aku Sam umur 24 tahun udah kerja cewek rajin dan setia selamanya telpon atau sms aja ke nomor ni 08990452934

GAK MATREMC 10.822CARI kenalan cewek usia max 30 tahun mau nerima aku apa adanya gak matre tuk yang serius mau nikah tahun ini hubungi 085764860690

GAK BOSANINMC 10.823GUA Danil 20 tahun mau cari cewek yang biasa aja deh yang penting gak ngebosanin hubungi gua ke nomor 089627323522

GADIS MANDIRIMC 10.824DUDA 38 tahun tanpa anak cari pasangan yang serius yang udah mandiri gadis atau janda anak satu hubungi 088277582051

CEWEK JANDAMC 10.825ALDI 26 tahun tolong cariin aku cewek janda juga gak apa-apa yang penting oke yang mau kenalan call aja di 082379722707 dijamin gak malu-maluin

PENDAMPINGMC 10.826AKU Susi mau cari pendamping yang jujur setia dan sudah kerja menerima aku apa adanya hubungi aku 082380254415

CARI CEWEKMC 10.827NAMAKU Ilham aku ingin cari cewek yang umurnya 25 tahun yang montok dan genit kalo ada yang berminat tolong sms nomor ini 08988545880

CEWEK DEWASAMC 10.828AKU Fikri mau cari cewek yang de-wasa tuk mengisi hatiku hubungi aku ya

081367910818

JADI PACARMC 10.829NAMA saya Andy mau cari cewek buat jadi pacar khusus janda umur max 35 tahun yang mau bisa sms ke nomor ini saya tunggu 081929352908

PAKEK JILBABMC 10.830AKU Benny 22 tahun di Plaju mau cari ce-wek yang pake jilbab jomblo setia penger-tian hubungi di 081994939494

TEMAN SMSANMC 10.831NAMA aku Tiara aku mau cari teman smsan aja umur aku 16 tahun bagi yang berminat hubungi di nomor ini saja 089653858705

DUDA MC 10.832NAMAKU Agus umur 42 tahun status duda anak satu cari sahabat yang statusnya single parent 081995174422

ISTRI GEMUKMC 10.833AKU jejaka mau cari istri yang gemuk tapi seksi janda gak apa-apa janda punya

PALEMBANG. PE- S Lounge Selebriti Entertainment Center 2, Jalan Veteran Nomor 1243 Palembang 30126 South Sumatera, salah satu tempat hiburan malam di Palembang memanjakan pengunjungnya dengan mendatangkan model asal Jakarta yaitu Angel N Demons. “Nama Angel N Demons berarti filisofinya adalah semua manusia punya sisi baik dan buruk, jadi tinggal kita melihat dari sudut

pandangnya,” kata Titha, salah satu personil Angel N Demons.

Kelompok model ini mempun-yai empat personil yaituTitha, Icha, Inggrid, Wenny. Keempat model ini sudah pernah show di sejumlah kota besar yang ada di Indonesia. “Kita sudah pernah performance di Kalimantan, Surabaya, Malang, Batam, Pekanbaru, Padang, Ja-karta, dan sekarang Palembang,” tambahnya.

Kehadiran Angel N Demons

sendiri di S Lounge untuk yang kedua kalinya. “Kami tinggal mess Petanang, kami enjoy di sini(S Lounge) karena sudah seperti keluarga sendiri, baik ir Manajer GM,” sambung Icha.

Untuk show sendiri Angel N Demons memakai tematik dan selama ini Freelance. “Kami gak ada manajemen, kami feelance, kami ini semua hobby modeling dan baru terbentuk 8 bulan yang lalu,” kata Icha.

“Harapan kami lebih solid, lebih memahami karakter mas-ing-masing, serta go internasi-onal,” harap Titha.

Dia menambahkan, biasanya performance di sini setiap Rabu malam, Jumat malam, Minggu malam. Kami seminggu 3kali per-formance, karena kami dikontrak satu bulan disini, setiap perfor-mance, kami sesuaikan dengan tema, seperti Editorial, Komersial Basic,” tutupnya. JaN

PALEMBANG. PE – Bagi anda para clubbers! Bisa jadi alternatif anda menghabiskan akhir pekan. Malam ini, Sabtu, 12 Januari 2013 ini, Princes Club and Lounge Palembang bersama Rimz Nation Production kembali mengelar event yang akan mendatangkan disk jockey dari Jakarta yaitu DJ Debon (Electrosoul).

DJ Debon adalah salah satu DJ terbaik Indo-nesia yang sangat akrab dimata para clubbers terutama di Jakarta dimana dia telah mengada-kan pertunjukannya di club besar seperti X2, Immigrant, Dragonfly, Stadium, dan beberapa club lain. “Sabtu ini kami menghadirkannya di PC Club&Lounge Palembang, dan men-gandeng DJ Lexi Novinka (PCDJ),” ungkap Septi Mariana, Marketing Communication PC Club&Lounge Palembang.

Dia menambahkan, dengan party yang terkon-sep dan mengedepankan kualitas, pihaknya yakin clubbers akan sangat terhibur dengan pertunjukan yang disajikan. “Kami juga menghadirkan sexy dancer Red Fortune dari Jakarta dan fashion dance yang dibawakan oleh 6 model cantik dari Jakarta serta finalist PC Angels yang dipastikan membuat suasana party menjadi lebih meriah,” tandasnya. JaN

PALEMBANG. PE - Untuk meng-hibur tamu yang datang ke Geisha Club& Karaoke yang terletak satu gedung dengan The Jayakarya Daira Hotel kemarin malam menampilkan Dancer terkenal yang terdiri dari Lisa, Shintia, Gigi, dan Windi. Penampilan mereka menambah meriah menghibur pengunjung.

Para Dancer ini sebelumnya tampil di Medan. Tak hanya di kota Medan, dancer Glow B Fourtune ini juga personilnya pernah tampil di singapura. “Ini pertama kalinya kami tampil di Palembang,” ujar Lisa, salah satu personilnya.

Dancer yang sejak 4 tahun berdiri ini memiliki pengalaman yang begitu banyak. Namun untuk tampil di kota pempek ini yang pertama kalinya. Aliran dancer ini mengikuti aliran Modern dance dan sexy dance penampilan dencer ini dijadwalkan akan menghibur para Cluber geisha selama 1 bulan.

Hariawan, Pelaksana Operasional Gei-sha Club & Karaoke menjelaskan, pro-gram ini sengaja digelar untuk menghibur

pengunjung yang datang juga merupakan even rutin bekerja sama dengan Even Organize selain penampilan para dencer awan menambahkan akan ada juga even even lain yang akan di gelar.

“Di mana even tersebut merupakan Exlusive Disco Series dengan kolaborasi Dua (DJ) cewek dan cowok. Dan kita berharap even ini dapat membuat pen-gunjung terhibur,”jelas Awan.

Nantinya para DJ yang akan menghi-bur para tamu ini antara lain DJ Hary dari Jakarta, DJ Caroline, yang kesemuanya merupakan Dj talent dari ibukota.

Selain menampilkan Dj terkenal pengunjung juga akan di hibur oleh seksi Dancer baru daru jakarta 1 gruop terdiri dari 4 orang.

“Mereka dikontrak selama satu bulan dengan tujuan menghibur para pengun-jung club. Untuk 2013 ini even-even akan sering dilakukan di setiap akhir pekan yakni setiap malam minggu dengan menghadirkan hiburan hiburan yang me-nerik dari DJ dan dan penampilan dancer asal ibukota,” tutupnya. JaN

Gebrak Pengunjung S LoungeAngel N Demons

Glow B Fourtune

Tampil di Geisha

Page 16: Palembang Ekspres Sabtu, 12 Januari 2013

SABTU, 12 JANUARI 2013 HAL 16PALEmBANG EkSPRES

EMILIKI rambut rusak terasa menyebalkan, berbagai cara dan usaha sudah dilakukan untuk

mengatasi rambut rusak mulai dari rambut ron-tok, bercabang, ketombe hingga rusak karena kerap berganti cat warna.

Namun sekarang sudah ada tempat

MODEL : APRILLIAFOTOGRAFER : NOVA WAHYUDILOKASI : MIRELL SALON KOMPLEK PS MALL

eksklusif merawat rambut yang penanga-nannya disesuaikan dengan kerusakan rambut yakni SE Zone yang berada di Mirell salon.

Sebelum melakukan perawatan yang akan dijalani, rambut konsumen akan dites dulu melalui alat scranning, dari sini akan menentukan perawatan

selanjutnya.Setelah itu rambut akan dicuci ber-

sih lalu dilanjutkan dengan pemakaian masker sesuai dengan masalah rambut,

therapis akan melakukan mas-sage stone disela-sela jari

kaki, kaki hingga betis dan dilanjutkan ke pung-

gung, tujuannya untuk memperlancar pere-daraan darah.

Batu berwarna hitam pipih ini se-belum digunakan terlebih dahulu dipanaskan dalam

pemanas khusus untuk mendapatkan

khasiatnya.Setelah rambut dan

anggota tubuh di massage stone, rambut yang dibungkus

dengan handuk kecil akan diua-pkan dengan ozon setelah itu rambut

dibilas sampai bersih. LA