Top Banner
MODUL 1 PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN Pernahkah di antara kalian berpikir mengapa seorang bayi mungil dapat berubah menjadi dewasa? Bagaimana biji bisa tumbuh menjadi tumbuhan yang sangat besar dan mempunyai buah yang sangat lebat? Proses awal yang mendahului peristiwa ini sebenarnya hanya berupa satu sel yang sangat sederhana, kemudian sel tersebut membelah berkali-kali hingga terbentuk jaringan, kemudian jaringan akan membentuk organ dan system organ sampai terbentuk organisme. Sel yang sangat kecil tersebut dihasilkan dari peleburan dua sel kelamin yaitu sel jantan dan sel betina. Hasil dari kedua sel kelamin tersebut terbentuklah Zigot. Peristiwa ini tidak hanya terjadi pada hewan dan manusia, akan tetapi tumbuhanpun mengalaminya. Melalui proses perkembangan, pertumbuhan mengubah bentuk dirinya dari sebuah sel telur yang dibuahi hingga menjadi sebatang pohon yang kokoh atau bahkan dilengkapi dengan sekuntum bunga yang beranekaragam. Nah melalui modul ini anda akan memahami tentang pertumbuhan dan perkembangan. STANDART KOMPETENSI : 1. Melakukan percobaan pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan Kompetensi Dasar : 1.1 Merencanakan percobaan pengaruh faktor PENDAHULUAN
12

Modul 1

Jan 02, 2016

Download

Documents

Widi Widurai
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Modul 1

MODUL 1

PERTUMBUHAN DAN

PERKEMBANGAN

Pernahkah di antara kalian berpikir mengapa seorang bayi mungil dapat berubah menjadi dewasa? Bagaimana biji bisa tumbuh menjadi tumbuhan yang sangat besar dan mempunyai buah yang sangat lebat? Proses awal yang mendahului peristiwa ini sebenarnya hanya berupa satu sel yang sangat sederhana, kemudian sel tersebut membelah berkali-kali hingga terbentuk jaringan, kemudian jaringan akan membentuk organ dan system organ sampai terbentuk organisme. Sel yang sangat kecil tersebut dihasilkan dari peleburan dua sel kelamin yaitu sel jantan dan sel betina. Hasil dari kedua sel kelamin tersebut terbentuklah Zigot.

Peristiwa ini tidak hanya terjadi pada hewan dan manusia, akan tetapi tumbuhanpun mengalaminya. Melalui proses perkembangan, pertumbuhan mengubah bentuk dirinya dari sebuah sel telur yang dibuahi hingga menjadi sebatang pohon yang kokoh atau bahkan dilengkapi dengan sekuntum bunga yang beranekaragam. Nah melalui modul ini anda akan memahami tentang pertumbuhan dan perkembangan.

STANDART KOMPETENSI :

1. Melakukan percobaan pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan

Kompetensi Dasar :1.1 Merencanakan percobaan pengaruh faktor luar terhadap

pertumbuhan tumbuhan1.2 Melaksanakan percobaan pengaruh faktor luar terhadap

pertumbuhan tumbuhan

PENDAHULUAN

Page 2: Modul 1

Kegiatan Belajar 1

anak-anak ……sudah siap untuk memulai berdiskusi mengenai pertumbuhan dan perkembangan pada tanaman? Okey kalau sudah, perhatikan dan pelajarilah uraian tentang pertumbuhan dan perkembangan tanaman di bawah ini!

Coba anda amati gambar tanaman mangga berikut!

A B

Setelah mempelajari bab ini Anda dapat :

1. Menjelaskan perbedaan pertumbuhan dan perkembangan2. Menjelaskan macam-macam pertumbuhan3. Menjelaskan macam-macam perkecambahan pada biji

PRASYARAT

Sebelum anda mempelajari pertumbuhan dan perkembangan di Modul ini diharapkan anda sudah memahami tentang jaringan dan sistem reproduksi.

KETERKAITAN DENGAN MODUL LAIN

Masalah pertumbuhan dan perkembangan sebenarnya sudah anda pahami di pembahasan sistem jaringan dan reproduksi, serta akan anda pelajari juga pada pembahasan pembelahan sel.

Tujuan Pembelajaran

Page 3: Modul 1

Tanaman mangga di gambar A berumur satu tahun sedangkan tanaman mangga di gambar B berumur lima tahun.

Dari 2 gambar tanaman mangga di atas apa yang bisa anda lihat perbedaannya. Bila anda telah menemukan, menurut anda perbedaan tersebut dikarenakan apa? Mengapa? Coba luangkan waktu anda sejenak, mungkin 10 menit untuk mencoba-coba . Jangan takut salah. Lakukan pengamatan beberapa kali.

Bagaimana? Sudah ada petunjuk tentang jawabannya?

Baiklah...... melakukan eksplorasi seperti yang telah kalian lakukan itu penting bagi pikiran kita. Jangan merasa kecewa karena gagal, dan jangan terlalu bangga kalau sudah menemukan jawabannya. Itu baru langkah awal.

Oh ya...., sebenarnya sudah disediakan beberapa pilihan jawaban, yaitu:

Pilihan 1, tanaman mangga pada gambar B lebih besar karena melakukan fotosintesis.

Pilihan 2, tanaman mangga pada gambar B lebih besar dengan daun yang lebat karena mendapatkan makanan

Pilihan 3, tanaman mangga pada gambar B lebih besar dengan daun yang lebat dan cabang yang banyak karena mengalami pertumbuhan dan perkembangan.

Apa kesimpulan kalian? Mengapa?

Anak-anakku sekalian,

Sebenarnya apa yang kalian lakukan ini adalah langkah elaborasi dari apa yang telah kalian lakukan sebelumnya. Kalau sebelumnya kalian hanya memperkirakan saja, sekarang sudah mulai lebih terarah. Sekarang kalian sudah memperoleh inspirasi tentang fokus jawabannya!

Dari hasil pekerjaan kalian, tampak bahwa pilihan 3 merupakan jawaban yang diharapkan. SELAMAT dan SUKSES untuk kalian yang memilih pilihan 3 sebagai jawabannya.

Anak-anakku sekalian

Salah satu ciri makhluk hidup adalah tumbuh dan berkembang. Pertumbuhan dan perkembangan mempunyai pengertian yang berbeda, berlangsung secara beriringan dan saling berkaitan.

Nah anak-anak pengertian pertumbuhan dan perkembangan itu sendiri adalah :

Pertumbuhan : bertambahnya ukuran volume, massa dan tinggi secara kuantitatif dapat dihitung pada makhluk hidup yang bersifat irrefersible

Perkembangan : proses menuju keadaan yang lebih dewasa.

Pertumbuhan pada tumbuhan itu Nak terdiri atas 2 macam, yaitu :

Page 4: Modul 1

@Pertumbuhan primer adalah pertumbuhan yang memanjang baik yang terjadi pada ujung akar maupun ujung batang. Pertumbuhan primer terjadi karena aktivitas dari sel-sel meristem yang terletak di ujung akar dan ujung batang, sel-sel ini disebut meristem apikal/meristem ujung.

Untuk lebih jelaskan kalian perhatikan gambar irisan melintang ujung akar di bawah ini.

@Pertumbuhan sekunder adalah pertumbuhan yang dapat menambah diameter batang. Pertumbuhan sekunder merupakan aktivitas sel-sel meristem sekunder yaitu kambium dan kambium gabus. Pertumbuhan ini dijumpai pada batang tumbuhan dikotil. Lebih jelaskan kalian perhatikan gambar irisan melintang batang tumbuhan dikotil di bawah ini!

Pada tumbuhan berbiji, pertumbuhan dan perkembangan diawali dengan perkecambahan . Berdasarkan letak kotiledon pada saat berkecambah, ada dua tipe perkecambahan.

Page 5: Modul 1

1. Perkecambahan hipogeal : apabila terjadi pembentangan ruas batang teratas (epikotil) sehingga daun lembaga tertarik ke atas tanah tetapi kotiledon tetap di dalam tanah.

Contoh: perkecambahan pada biji kacang tanah dan kacang kapri

2. Perkecambahan epigeal: apabila terjadi pembentangan ruas batang di bawah daun lembaga atau hipokotil sehingga mengakibatkan daun lembaga dan kotiledon terangkat ke atas tanah.

Contoh: perkecambahan pada biji buncis, kacang hijau dan biji jarak

Bagaimana, sudah lebih jelaskan? Nah... sekarang cobalah mengerjakan lembar kerja berikut. Biar lebih mantap tap tap!

Page 6: Modul 1

Kegiatan I

Pengamatan Titik Tumbuh pada Tumbuhan

Tujuan : Mempelajari pusat – pusat pertumbuhan

Media Pembelajaran : Charta lokasi meristem pada tumbuhan

Cara Kerja :

1. Perhatikan gambar di bawah ini !

2. Gambar di atas menunjukkan lokasi meristem utama pada tumbuhan secara umum. Pelajari dan cari informasi dari berbagai sumber tentang macam jaringan meristem kemudian lengkapi table berikut :

No Macam Maristem Lokasi Peranan Akibat Aktivitas Contoh Pertumbuhan

1

2

3. Apa hubungan kegiatan pemotongan tanaman semak di taman – taman secara periodik dengan informasi tentang macam meristem di atas ?

LEMBAR KERJA

Meristem lateral

Meristem apical tunas (dalam kuncup)

Meristem apical akar

Page 7: Modul 1

Kegiatan 2

Pengamatan Pertumbuhan Ujung Akar

Tujuan : Mempelajari pertumbuhan primer akar

Media Pembelajaran : Charta pertumbuhan primer akar, Hasil Percobaan

Cara Kerja :

1. Perhatikan gambar pertumbuhan primer akar berikut !

2. Dari gambar di atas terlihat adanya pembagian 3 zona sel yang melebur bersama tanpa perbatasan yang jelas.Cari informasi dari berbagai sumber tentang ketiga zona tersebut kemudian lengkapi tabel berikut !

No Macam Zona Lokasi Fungsi/Peranan

1

2

3

Page 8: Modul 1

LEMBAR TES

Nah……anak-anak ibu-bapak ingin mengetahui kompetensi diri kalian dalam memahami pertumbuhan dan perkembangan tanaman, untuk itu kerjakan soal-soal yang sudah ibu-bapak siapkan. Jangan lupa berdoa dahulu agar mendapatkan hasil yang terbaik dan ilmunya bias barokah, Amin …………!

A. Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!

1. Berikut merupakan ciri pertumbuhan, kecuali ...A. Terjadi karena pertambahan jumlah selB. Terjadi karena pertambahan ukuran selC. Pertumbuhan dapat diukurD. Bersifat kualitatifE. Bersifat irreversibel

2. Pembelahan sel-sel meristem pada akar mengakibatkan akar bertambah panjang. Pertambahan panjang akar terutama pada bagian ...

A. Ujung akarB. Pangkal akarC. Belakang ujung akar

D. Tudung akarE. Epidermis akar

3. Tanaman kacang berikut yang kecambahnya memiliki kotiledon di bawah permukaan tanah yaitu ...

A. Kacang tanah dan kacang hijauB. Kacang hijau dan kacang kapriC. Kacang merah dan kacang

tanah

D. Kacang merah dan kacang kapriE. Kacang tanah dan kacang kapri

4. Batang dewasa dapat mengalami proses pertumbuhan sekunder. Pertumbuhan sekunder pada batang tersebut terjadi karena aktivitas sel-sel ...

A. epidermisB. meristem

C. kambiumD. xilem

E. floem

5. Perhatikan ciri-ciri perkecambahan berikut ini.1) Hipokotil tumbuh memanjang2) Epikotil tumbuh memanjang3) Kotiledon tetap berada di bawah permukaan tanah4) Kotiledon berada di atas permukaan tanah5) Plumula berada di atas permukaan tanahCiri-ciri perkecambahan hipogeal meliputi ...

A. 1), 2), dan 3)B. 1), 3), dan 5)

C. 1), 4), dan 5)D. 2), 3), dan 5)

E. 2), 4), dan 5)

6. Pernyataan yang benar tentang pertumbuhan pada tumbuhan adalah …

Page 9: Modul 1

A. meristem pada ujung batang akan berdiferensiasi menjadi batangB. aktivitas cambium mengakibatkanterbentuknya xylem primer dan xylem

sekunderC. hormone auksin dan sitokinin mempunyai pengaruh yang berlawanan terhadap

pertumbuhan apikal D. hormone auksin dan sitokinin mempunyai pengaruh yang berlawanan terhadap

pertumbuhan tunas apikalE. peluruhan daun pada musim kemarau dipicu oleh gas etilem

7. Perkecambahan di mana daerah epikotil muncul di atas permukaan media tanam dapat dijumpai pada tanaman ...

A. kacang hijau dan jagungB. kacang hijau dan kedelaiC. kacang hijau dan kapri

D. kacang kapri dan kedelaiE. kacang kapri dan jagung

8. Pernyataan berikut yang bukan merupakan tahapan dalam proses perkecambahan adalah ...A. penyerapan air secara osmosis-difusiB. pengaktifan enzim alfa amilase dan proteaseC. peningkatan metabolisme sintesis ATPD. pecahnya kulit biji akibat pembelahan sel membrionalE. melunaknya biji akibat proses penyerapan air

9. Daerah yang mempunyai ciri sel-selnya banyak menyerap air dan tahan terhadap zat kimia, banyak mengandung amilum, serta dapat terspesialisasi menjadi xilem dan floem adalah ...A. Pembelahan, elongasi, dan deferensiasiB. Elongasi, kaliptra, deferensiasiC. Elongasi, prokambium, protodermD. Protoderm, elongasi, deferensiasiE. Kaliptra, elongasi, dan pembelahan

10. Kedewasaan yang telah dialami oleh tumbuhan melati dapat diketahui dengan ...

A. Ukuran tubuhnya semakin besarB. Munculnya cabang dan rantingC. Batang bertambah besar

D. Batang sudah berkayuE. Munculnya bunga

B. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!1. Sebutkan faktor yang mempengaruhi pertumbuhan!2. Apakah perbedaan meristem primer dan meristem sekunder!3. Perkecambahan merupakan proses yang mengawali terjadinya pertumbuhan dan

perkembangan tumbuhan. Jelaskan dua tipe perkecambahan berdasarkan letak kotiledon pada saat berkecambah!