Top Banner
1 BERITA GEOSININDO l Desember 2018 Menjadi perusahaan Geosintetik terkemuka di Indonesia. VISI MISI Menjadi acuan untuk kebutuhan Geosintetik di Indonesia melalui penyediaan produk dan layanan prima kepada pelanggan berdasarkan nilai-nilai perusahaan, sebagai berikut : Portofolio Rekanan Lingkungan Kualitas Karyawan Komunitas Vol. XI/12/2018 free subscription at : [email protected] 26 TAHUN Berkarya PERAYAAN 26 TAHUN GEOSININDO LIPUTAN UTAMA Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar di salah satu restoran di daerah Jakarta Barat ini, pada hari Jumat 16 November 2018, dihadiri oleh hampir seluruh karyawan Geosinindo Group. Perayaan ulang tahun Geosinindo ini sebagai bentuk rasa syukur atas segala pencapaian yang telah berhasil diraih oleh Perusahaan serta wujud syukur atas eksistensi Perusahaan hingga mencapai usia 26 tahun. Tentunya bukan hal yang mudah untuk sampai pada usia ini. Berbagai tantangan, kendala, hambatan dapat dihadapi dan diatasi Perusahaan dengan semangat kerja bersama. Tidak dapat dipungkiri bahwa tugas, tantangan, serta persaingan yang akan dihadapi Perusahaan ke depannya akan semakin berat. Namun dengan kemampuan yang dimiliki saat ini dan dukungan sumber daya manusia yang ada, Perusahaan yakin akan bisa menghadapi kesemuanya itu dan menjadikan Geosinindo bertumbuh semakin besar sesuai dengan visi Perusahaan, menjadi perusahaan geosintetik terkemuka di Indonesia. Selamat Ulang Tahun yang ke-26 Geosinindo. Tetap semangat dalam berkarya untuk negeri. Pak Oetomo sedang memberikan sambutan tentang sejarah perjalanan bisnis Geosinindo Karyawan Geosinindo Group sedang berpose sejenak sebelum menikma hidangan yang terlah disediakan Foto bersama para insan Geosinindo Group Jajaran manajemen sedang memotong kue ulang tahun Karyawan Geosinindo Group sedang unjuk aksi bernyanyi RAGAM EVENT INSIDE PERAYAAN 26 TAHUN GEOSININDO .................... UNDERSTANDING GEOSYNTHETICS SERIES : PROPERTIES-GRAB TENSILE STRENGTH .............. KRITERIA DESAIN GEOTUBE® .............................. 20th SEAGC & 3rd AGSSEA - PIT HATTI XXII....... CAMPUS ROADSHOW UNHAS ............................. GEOSTRUCTURE IS HIRING ................................. FAQ .................................................................... 1 2 2-3 4 4 4 4 NWI D G Geosinindo Group : geosinindo.co.id Set your goals high, and don’t stop till you get there Bo Jackson CAMPUS ROADSHOW Universitas Bosowa - Makassar 05 Desember 2018
4

LIPUTAN UTAMA 26 - geosinindo.co.id · LIPUTAN UTAMA Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar

Mar 10, 2019

Download

Documents

vongoc
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: LIPUTAN UTAMA 26 - geosinindo.co.id · LIPUTAN UTAMA Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar

1BERITA GEOSININDO l Desember 2018

Menjadi perusahaanGeosintetik terkemuka

di Indonesia.

VISI MISI Menjadi acuan untuk kebutuhan Geosintetik di Indonesia melalui penyediaan produk dan layanan prima kepada

pelanggan berdasarkan nilai-nilai perusahaan, sebagai berikut : Portofolio Rekanan Lingkungan

Kualitas Karyawan Komunitas

Vol. XI/12/2018free subscription at : [email protected]

26 TAHUNBerkaryaPERAYAAN 26 TAHUN GEOSININDO

LIPUTAN UTAMA

Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar di salah satu restoran di daerah Jakarta Barat ini, pada hari Jumat 16 November 2018, dihadiri oleh hampir seluruh karyawan Geosinindo Group.

Perayaan ulang tahun Geosinindo ini sebagai bentuk rasa syukur atas segala pencapaian yang telah berhasil diraih oleh Perusahaan serta wujud syukur atas eksistensi Perusahaan hingga mencapai usia 26 tahun. Tentunya bukan hal yang mudah untuk sampai pada usia ini. Berbagai tantangan, kendala, hambatan dapat dihadapi dan diatasi Perusahaan dengan semangat kerja bersama.

Tidak dapat dipungkiri bahwa tugas, tantangan, serta persaingan yang akan dihadapi Perusahaan ke depannya akan semakin berat. Namun dengan kemampuan yang dimiliki saat ini dan dukungan sumber daya manusia yang ada, Perusahaan yakin akan bisa menghadapi kesemuanya itu dan menjadikan Geosinindo bertumbuh semakin besar sesuai dengan visi Perusahaan, menjadi perusahaan geosintetik terkemuka di Indonesia.

Selamat Ulang Tahun yang ke-26 Geosinindo. Tetap semangat dalam berkarya untuk negeri.

Pak Oetomo sedang memberikan sambutan tentang sejarah perjalanan bisnis Geosinindo

Karyawan Geosinindo Group sedang berpose sejenak sebelum menikmati hidangan yang terlah disediakan

Foto bersama para insan Geosinindo Group

Jajaran manajemen sedang memotong kue ulang tahun

Karyawan Geosinindo Group sedang unjuk aksi bernyanyi

RAGAM EVENT

INSIDE

PERAYAAN 26 TAHUN GEOSININDO ....................

UNDERSTANDING GEOSYNTHETICS SERIES : PROPERTIES-GRAB TENSILE STRENGTH ..............

KRITERIA DESAIN GEOTUBE® ..............................

20th SEAGC & 3rd AGSSEA - PIT HATTI XXII.......

CAMPUS ROADSHOW UNHAS .............................

GEOSTRUCTURE IS HIRING .................................

FAQ ....................................................................

1

2

2-3

4

4

4

4

NWIDG

Geosinindo Group :

geosinindo.co.id

Set your goals high, and don’t stop till you get there

Bo Jackson

CAMPUS ROADSHOWUniversitas Bosowa - Makassar05 Desember 2018

Page 2: LIPUTAN UTAMA 26 - geosinindo.co.id · LIPUTAN UTAMA Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar

Geotube® adalah suatu konstruksi yang berbentuk selubung pipa besar yang diisikan material pasir di dalamnya. Selubung tersebut terbuat dari material geotekstil (high

strength geotextile) dengan spesifikasi tertentu. Geotube® telah diaplikasikan secara luas sebagai konstruksi pemecah gelombang, tanggul, pelindung pantai, groin, dan jetty.

2BERITA GEOSININDO l Desember 2018

KRITERIA DESAIN GEOTUBE®

TECHNICAL NOTE

Dimensi Geotube® setelah diisi tidak dapat berbentuk bulat sempurna. Berdasarkan pengalaman, tinggi Geotube® maksimum setelah terisi adalah 50% dari diameter teoritis. Perhitungan dimensi Geotube® setelah terisi dikembangkan oleh Timoshenko. Rumusan dari Timoshenko telah dikembangkan ke dalam program komputer dalam bentuk software bernama GeoCoPS (Geosynthetic Confined Pressurized Slurry).

Material pengisi Geotube® harus tanah pasir yang memenuhi persyaratan ukuran butiran berikut :

2. Kriteria Dimensi Geotube

1. Kriteria Material Pengisi

Contoh aplikasi Geotube® sebagai pelindung pantai dan jetty

(Bersambung ke halaman 3)

090 = diameter bukaan saringan dimana butiran pasir 90% dapat tertahan (mm).Dx = diameter butiran yang x% lolos saringan (mm).Cu = koefisien keseragaman pasir (D60/D10).

Kondisi yang lebih dominan

Arus sungai/laut

Gelombang sungai/laut

Pasir (D > 60 µm)

090 < 5 D10 Cu½ dan 090 < 2 D90

090 < 1.5 D10 Cu½ dan 090 < D90

Properti kuat tarik cara grab didefinisikan sebagai kekuatan material dalam menahan gaya tarik berupa cengkraman. Satuan yang umum digunakan adalah N. Nilai kuat tarik

cara grab didapatkan dari hasil uji laboratorium berdasarkan standar uji yang berlaku. Standar uji yang umumnya digunakan adalah ASTM D4632. Material dengan ukuran lebar 100 mm dan panjang 200 mm diuji dengan cara ditarik sampai putus. Penjepit yang digunakan untuk menarik benda uji berukuran lebar 25 mm dan panjang 50 mm. Kecepatan tarik sebesar 300 mm per menit. Selain mendapatkan nilai kuat tarik cara grab, hasil dari pengujian ini didapatkan elongasi material saat putus.

Properti kuat tarik cara grab ini dilakukan untuk memodelkan mekanisme gaya tarik secara lokal. Umumnya terjadi jika material timbunan yang bersentuhan langsung dengan geotekstil merupakan material berbatu.

Pada material yang berbatu dimungkinkan terjadi rongga sehingga material geotekstil tidak terjepit seluruhnya. Rongga di antara dua butiran ini akan menyebabkan geotekstil mengalami gaya tarik secara lokal. Jika material geotekstil difungsikan sebagai material perkuatan, elongasi material harus serendah mungkin agar tidak terjadi deformasi berlebih.

UNDERSTANDING GEOSYNTHETICS SERIES :PROPERTIES - GRAB TENSILE STRENGTH (KUAT TARIK CARA GRAB)

d

Mekanisme terjadinya kuat tarik cara grab pada aplikasi timbunan

I0

d

d

s

Lapis Pondasi Batu/ Stone base course

Geotekstil

Tanah dasar

Arah beban yangditerapkan

Arah beban yangditerapkan

Contoh

Klem

100mm

75mm 200mm

50

Page 3: LIPUTAN UTAMA 26 - geosinindo.co.id · LIPUTAN UTAMA Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar

Seperti halnya perhitungan dimensi Geotube®, perhitungan kuat tarik juga dikembangkan oleh Timoshenko dan dapat dihitung menggunakan bantuan program GeoCoPS. Contoh output program GeoCoPS adalah sebagai berikut :

3. Kriteria Kuat Tarik

4. Kriteria Material Geotekstil Pembentuk Geotube®

5. Kriteria Pelindung Geotube®

Geotekstil sebagai pembentuk Geotube® akan mengalami gaya tarik terutama saat pemasangan. Gaya tarik yang diterima akan terjadi dalam 2 arah yaitu circumferential dan axial.

• Kuat tarik dan elongasiMaterial Geotube® akan mengalami gaya tarik terutama saat pengisian sehingga diperlukan material Geotube® yang mempunyai kuat tarik tinggi. Selain itu, elongasi material harus kecil agar tidak terjadi perubahan geometri yang signifikan.

• Ukuran bukaan poriUkuran pori material Geotube® harus sesuai dengan material pengisinya. Jika ukuran pori terlalu besar, maka material pengisi akan lolos dan Geotube® tidak dapat terisi.

• Kekuatan sambunganGeotekstil akan menerima gaya tarik ke dua arah sehingga sambungan akan menerima gaya. Kekuatan sambungan harus dipastikan dapat menahan gaya tarik yang terjadi.

• Ketahanan abrasiGeotube® yang dipasang di tepi pantai akan mengalami gaya abrasi akibat gelombang. Material pembentuk Geotube® harus dipastikan masih mempunyai kekuatan yang cukup walaupun terkena gaya gelombang. Material geotekstil komposit, gabungan antara geotekstil dan lapis proteksi

Parameter perancangan dimensi Geotube

a. Parameter dasar geotekstil tube b. Parameter teknis untuk isian Geotekstil Tube

Gaya tarik pada Geotube®

Diameter, D

Filling port Gaya pada arah axial

Gaya pada arah melingkar (Circumferential)

Geotekstil tube

Geotekstil tube

Circumference, C

Lebar(Width), W

Lebar dasar (Base Width), b

Tegangan vertikal rata-rata, σ

Luas potonganmelintang, A

Ting

gi(H

eigh

t), H

H

• Ketahanan terhadap cloggingPori-pori geotekstil harus dipastikan tidak boleh mengalami clogging baik saat pemasangan maupun pada saat masa layan. Geotekstil yang mengalami clogging akan menghambat pengaliran air dan menimbulkan tekanan air yang tidak sama pada Geotube®.

Geotube® harus dilindungi dari pengaruh sinar UV dan vandalisme. Material geotekstil tidak boleh terpapar langsung terhadap sinar UV karena akan mengalami kerusakan. Proteksi yang dapat dilakukan terhadap material Geotube® antara lain :• Geotube® dilapisi material geotekstil sebagai sacrificial layer.• Ditutup tanah.• Permukaan Geotube® dilapisi emulsi (coating).• Lapisan struktural seperti batu atau tetrapod yang

berfungsi juga sebagai pemecah gelombang.• Menggunakan material geotekstil komposit,yaitu

geotekstil yang telah dilapisi lapis serabut proteksi.

3BERITA GEOSININDO l Desember 2018

Highly UV stabilizedcoarse crimpled fibres

High tenacity woven PPgeotextile

[ T ]p[ T ]c

[ T ]a

(Sambungan dari ke halaman 2)

Page 4: LIPUTAN UTAMA 26 - geosinindo.co.id · LIPUTAN UTAMA Memasuki usia yang ke-26, Geosinindo mengadakan acara makan malam bersama seluruh jajaran manajemen dan karyawan. Acara yang digelar

BERITA GEOSININDO l Desember 20184

( Frequently Asked Question )Apakah perbedaan Grab Strength dengan Tensile Strength ?

I PROJECT MANAGER I ENGINEER I SALES PROJECT I SITE MANAGER

I SITE SUPERVISOR I OPERATOR ALAT BERAT I TEKNISI ALAT BERAT I ADMIN GUDANG IJOB OPPORTUNITIESTo apply and for details above positions, please contact +6221 6304453 or email to [email protected]

CAMPUS ROADSHOW

CAMPUS ROADSHOW : ENGINEERING WORKSHOP "DESAIN DAN KONSTRUKSI PENANGANAN LONGSORAN" DI UNIVERSITAS HASANUDDIN (UNHAS) MAKASSAR

Para fasilitator sedang berfoto bersama setelah selesai acara

Pada hari Selasa dan Rabu, 6-7 November 2018, Geosinindo Group turut berpartisipasi dalam acara SEAGC 2018 ke-20 & Konferensi AGSSEA ke-3 - PIT HATTI XXII dengan tema

"Tantangan Geoteknik untuk Mega Infrastruktur" di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta.

Konferensi yang diselenggarakan oleh Himpunan Ahli Teknik Tanah Indonesia (HATTI), bersama dengan International Society for Soil Mechanics and Geotechnical Engineering (ISSMGE), dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Indonesia ini dihadiri oleh 810 peserta baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri serta dimeriahkan oleh peserta pameran sebanyak 36 perusahaan yang bergerak di bidang geosintetik dan geoteknik.

Booth Geosinindo cukup diminati oleh peserta seminar, hal ini terlihat dari animo kunjungan peserta pameran yang tinggi. Sebagian besar pengunjung menaruh minat pada Vacuum System

20th SEAGC & 3rd AGSSEA CONFERENCE - PIT HATTI XXII 2018

Suasana Booth PT Tetrasa Geosinindo saat ramai pengunjung

yang saat ini sudah kami aplikasikan di beberapa proyek jalan tol Trans Sumatera dan beberapa kota lain di Indonesia sebagai salah satu solusi untuk perbaikan tanah lunak yang efektif secara waktu maupun biaya. Untuk yang belum sempat berkonsultasi, silahkan hubungi kami di [email protected] atau telepon di 021-6330150, kami akan dengan senang hati membantu Anda menemukan solusi terbaik untuk proyek Anda.

LIPUTAN EVENT

Pada bulan November yang lalu agenda Campus Roadshow bertempat di Universitas Hasanuddin Makassar sebagai bagian dari acara "Engineering Workshop" yang diadakan

bersama oleh Fakultas Teknik Sipil UNHAS, Himpunan Ahli Teknik Tanah (HATTI) KOMDA Sulsel, Himpunan Pengembangan Jalan

Indonesia (HPJI) tepatnya pada tanggal 09 November 2018. Acara bertema "Desain dan Konstruksi Penanganan Longsoran" ini dibuka oleh Guru Besar Prof. Dr. Ir. Lawalenna Samang, M.s., M.Eng. dan diikuti oleh berbagai narasumber dari kalangan praktisi dan akademisi.

Salah satunya adalah Pria Ardhana, selaku perwakilan dari tim engineering Geosinindo menyampaikan bahwa penanganan longsoran menggunakan material geosintetik akan mempercepat pengerjaan konstruksi; Lereng dapat dibuat setegak mungkin, fleksibel & biaya yang efisien.

Animo peserta yang hadir tampak tinggi dalam acara tersebut. Hal itu tampak dari banyaknya peserta yang mengikuti kegiatan ini dari awal hingga akhir acara. Kami sangat senang bisa berbagi pengetahuan terkait geosintetik dan terbuka untuk bekerja sama dengan kampus-kampus lain untuk mengadakan kegiatan serupa.

Tensile strength didefinisikan sebagai kuat tarik material geosintetik pada kondisi terjepit seluruhnya dalam arah tegak lurus gaya tarik, dinyatakan dalam satuan gaya per satuan panjang. Sedangkan grab strength adalah kuat tarik material geosintetik pada kondisi tercengkram atau terjepit pada titik tertentu, dinyatakan dalam satuan gaya.

Aplikasi di lapangan, tensile strength terjadi pada material geosintetik yg bersentuhan langsung dengan material berbutir halus, sedangkan grab strength pada material geosintetik yg bersentuhan langsung dengan material berbutir kasar yg mempunyai banyak celah atau rongga.

Sumber : Koerner, Robert., M, (2012). Designing With Geosynthetics, (6th edition), 123-130