Top Banner
KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN UNIVERSITAS PADJADJARAN 2016 Dipublikasikan Oleh: MAJELIS TETAP KONGRES KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN UNIVERSITAS PADJADJARAN PERIODE 2016
41

KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

Mar 10, 2019

Download

Documents

habao
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

KONGRES XI

KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN 2016

Dipublikasikan Oleh:

MAJELIS TETAP KONGRES KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

PERIODE 2016

Page 2: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

1

Kata Pengantar

Segala puji bagi Allah SWT yang dengan kehendak-Nya, Kongres XI Keluarga Mahasiswa

Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran (Kema FTIP Unpad) 2016 dapat terselenggara

dengan baik.

Dalam lingkungan pendidikan tinggi yang demokratis, mahasiswa merupakan pemegang kekuasaan

tertinggi dalam struktur keorganisasian non-akademis. Sebagai perwujudan kekuasaannya, maka seluruh

mahasiswa berhak menyalurkan aspirasinya dalam Kongres, dimana seluruh peraturan kelembagaan dikaji

ulang dan para pemegang kekuasaan eksekutif dan legislatif di lingkungan kampus melaporkan

pertanggungjawabannya ketika menjabat selama satu periode (satu tahun).

Peraturan baru yang telah disepakati dan dibuat konsiderannya kemudian dipublikasikan kepada

seluruh mahasiswa yang terlibat dalam struktur kelembagaan non-akademis. Untuk itulah publikasi ini dibuat

untuk mensosialisasikan hasil Kongres tersebut. Tentunya banyak kesalahan yang dibuat dalam pembuatan

publikasi ini, karena itu, kami Majelis Tetap Kongres Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri

Pertanian Universitas Padjadjaran (MTK Kema FTIP Unpad) 2016 memohon maaf yang sebesar-besarnya.

PIMPINAN MAJELIS TETAP KONGRES

KEMA FTIP UNPAD 2016

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 3: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

2

DAFTAR ISI

Hal

1. Kata Pengantar 1

2. Daftar Isi 2

3. Surat Ketetapan Tata Tertib Sidang Kongres XI Kema FTIP Unpad 3

2016

4. Tata Tertib Sidang Kongres XI Kema FTIP Unpad 2016 4

5. Surat Ketetapan Anggaran Dasar (AD) Kema FTIP Unpad 2016 9

6. Anggaran Dasar Kema FTIP Unpad 2016 10

7. Surat Ketetapan Anggaran Rumah Tangga (ART) Kema FTIP Unpad 14

2016

8. Anggaran Rumah Tangga (ART) Kema FTIP Unpad 2016 15

9. Surat Ketetapan Garis-garis Besar Haluan Kerja (GBHK) Kema 27

FTIP Unpad 2016

10. Garis-garis Besar Haluan Kerja (GBHK) Kema FTIP Unpad 2016 28

11. Surat Ketetapan Pola Pembinaan (Polbin) Kema FTIP Unpad 2016 32

12. Pola Pembinaan (Polbin) Kema FTIP Unpad 2016 33

13. Surat Ketetapan Rekomendasi Kongres XI Kema FTIP Unpad 2016 39

14. Lampiran Rekomendasi Kongres XI Kema FTIP Unpad 2016 40

Page 4: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

3

SURAT KETETAPAN

NOMOR:24/A/MTK-FTIP UNPAD/II/2016

TENTANG

PENETAPAN TATA TERTIB SIDANG KONGRES XI KEMA FTIP UNPAD 2016

Menimbang : Hasil Kongres XI Kema FTIP Unpad 2016

Mengingat : ART Kema FTIP Unpad Pasal 11 Ayat 1

Memutuskan :

Menetapkan : TATA TERTIB SIDANG KONGRES XI KEMA FTIP

UNPAD 2016 ADALAH SEPERTI YANG TERLAMPIR

Ditetapkan di : Jatinangor

Tanggal: 20 Februari 2016

Waktu :11.03 WIB

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 5: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

4

TATA TERTIB

KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

TAHUN 2016

BAB I

NAMA, WAKTU DAN TEMPAT

Pasal 1

NAMA

Kongres ini dinamakan Kongres XI Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas

Padjadjaran Tahun 2016 yang selanjutnya disebut Kongres XI Kema FTIP Unpad.

Pasal 2

WAKTU

Kongres XI Kema FTIP Unpad dilaksanakan pada satu periode Kongres dan terdiri dari beberapa sesi.

Pasal 3

TEMPAT

Kongres XI Kema FTIP Unpad dilaksanakan di lingkungan Unpad.

BAB II

KEDUDUKAN DAN TUGAS

Pasal 4

KEDUDUKAN

Kongres XI Kema FTIP Unpad merupakan suatu sarana untuk menentukan dan mengambil keputusan

tertinggi dalam Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran.

Pasal 5

TUGAS

Kongres XI Kema FTIP Unpad mempunyai tugas yaitu :

1. Menetapkan, mengamandemen, dan mengesahkan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah

Tangga (ART) Kema FTIP Unpad.

2. Menetapkan, mengamandemen, dan mengesahkan Garis Besar Haluan Kerja (GBHK) dan Pola

Pembinaan.

3. Menetapkan, mengamandemen, dan mengesahkan agenda lain yang ditentukan pada saat Kongres

yang akan dilaksanakan.

BAB III

RAGAM, HAK, DAN KEWAJIBAN

Page 6: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

5

Pasal 6

RAGAM PESERTA

1. Peserta Utama, yaitu mahasiswa aktif Fakultas Teknologi Industri Pertanian yang tercantum dalam

daftar hadir dan hadir paling lambat lima belas menit setelah sesi Kongres dimulai.

2. Peserta Tambahan, yaitu peserta selain peserta utama yang terdaftar sebagai peserta Kongres XI

Kema FTIP Unpad.

Pasal 7

HAK PESERTA

Ada dua hak peserta Kongres XI Kema FTIP Unpad tahun 2016, yaitu hak suara dan hak bicara :

1. Hak suara adalah hak untuk dipilih dan memilih serta memberikan dan menarik dukungan dalam

penentuan keputusan atau pemungutan suara.

2. Hak bicara adalah hak mengajukan dan menolak usul, mengajukan dan menolak pendapat, serta

mengajukan dan menjawab pertanyaan.

3. Peserta Utama memiliki hak suara dan bicara.

4. Peserta Tambahan hanya memiliki hak bicara.

Pasal 8

KEWAJIBAN PESERTA

Peserta Kongres XI Kema FTIP Unpad tahun 2016, berkewajiban untuk:

1. Mengikuti tata tertib Kongres sepenuhnya.

2. Mengikuti acara yang tercantum dalam agenda sidang Kongres.

3. Meminta persetujuan presidium sidang apabila hendak meninggalkan Kongres.

4. Peserta dianggap menyetujui keputusan sidang apabila meninggalkan sidang.

BAB IV

SANKSI

Pasal 9

1. Sanksi diberikan kepada peserta jika peserta tersebut melakukan kegiatan yang mengganggu jalannya

Kongres dan telah diberikan 3 kali peringatan lisan oleh presidium sidang.

2. Sanksi yang diberikan kepada peserta tersebut berupa mengeluarkan peserta dari persidangan dan atau

memberhentikan peserta tersebut dari keanggotaan Kongres.

3. Peserta utama yang meninggalkan sidang tanpa seizin presidium sidang hak suaranya dicabut.

BAB V

PERSIDANGAN

Pasal 10

Persidangan dalam Kongres XI Kema FTIP Unpad 2016 adalah sidang umum.

Page 7: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

6

BAB VI

QUORUM

Pasal 11

1. Kongres XI Kema FTIP Unpad tahun 2016 dinyatakan sah apabila dihadiri minimal 2/3 jumlah peserta

utama yang hadir pada sesi sebelumnya.

2. Apabila tidak sesuai dengan ketentuan pertama diatas, maka Kongres XI Kema FTIP Unpad tahun

2016 ditunda satu kali lima belas menit dan setelah itu Kongres XI Kema FTIP Unpad tahun 2016

dinyatakan sah atas persetujuan peserta sidang.

BAB VII

INTERUPSI

Pasal 12

Setiap peserta sidang mempunyai hak untuk mengajukan interupsi. Jenis-jenis interupsi berdasarkan prioritas

berbicara;

1. Point of previllage; dilakukan jika terdapat pendapat yang terlalu menyudutkan pihak tertentu di luar

substansi permasalahan.

2. Point of clarification; dilakukan jika penyampaian pendapat atau informasi yang butuh klarifikasi,

agar tidak terjadi penangkapan bias ketika sesorang memberikan tanggapan atau sebuah penegasan

terhadap suatu pernyataan.

3. Point of information; dilakukan untuk menyampaikan informasi tambahan yang dianggap membantu

maupun informasi yang sifatnya teknis.

4. Point of order; dilakukan untuk meminta penjelasan atau memberikan masukan yang berkaitan

dengan jalannya persidangan (jika pembahasan melebar atau tidak konsisten).

BAB VIII

PENINJAUAN KEMBALI

Pasal 13

1. Peninjauan kembali dilakukan apabila dirasa terjadi ketidaksesuaian terhadap keputusan yang telah

disepakati.

2. Peninjauan kembali dapat dilakukan apabila telah disepakati oleh peserta utama.

BAB IX

PUTUSAN

Pasal 14

Bentuk-bentuk putusan Kongres XI Kema FTIP Unpad adalah :

1. Keputusan Kongres XI Kema FTIP Unpad yang mana putusan tersebut hanya mempunyai kekuatan

hukum ke dalam Kongres XI Kema FTIP Unpad.

Page 8: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

7

2. Ketetapan Kongres XI Kema FTIP Unpad, yang mana ketetapan tersebut hanya mempunyai kekuatan

hukum ke luar dan ke dalam Kongres XI Kema FTIP Unpad.

Pasal 15

Pengambilan keputusan berdasarkan prinsip musyawarah untuk mufakat maksimal dua kali lima belas menit

dan apabila tidak tercapai kesepakatan maka dilakukan mekanisme lobi dua kali lima menit dan apabila

belum tercapai kesepakatan, putusan diambil berdasarkan jumlah suara peserta utama terbanyak.

Pasal 16

Apabila terjadi pemungutan suara tentang calon maupun usul atau pendapat, setiap peserta utama mempunyai

satu hak suara.

Pasal 17

Apabila hasil pemungutan suara masih sama jumlahnya, diadakan pemungutan suara untuk kedua kalinya.

Pasal 18

Apabila hasil pemungutan suara masih sama jumlahnya, mekanisme pengambilan suara diserahkan kepada

presidium Kongres XI Kema FTIP Unpad.

BAB X

PRESIDIUM KONGRES XI KEMA FTIP UNPAD

Pasal 19

Presidium Kongres XI Kema FTIP Unpad adalah pimpinan sidang umum.

Pasal 20

Presidium Kongres XI Kema FTIP Unpad terdiri dari maksimal tiga orang atau sekurang-kurangnya dua

orang yang merupakan pimpinan Kongres, yang salah satunya bertugas sebagai notulis sidang.

Pasal 21

Selama Presidium Sidang Kongres Kema FTIP Unpad belum terpilih, sidang untuk sementara waktu

dipimpin oleh Presidium Sidang Sementara.

Pasal 22

Presidium Sidang Sementara adalah Presidium Sidang pada Kongres sebelumnya atau peserta sidang yang

dipilih oleh forum untuk menjadi Presidium Sidang Sementara pada Kongres tersebut.

Pasal 23

Presidium SidangUmum berhak mengatur interupsi dari peserta.

BAB XI

TUGAS DAN WEWENANG PRESIDIUM KONGRES XI KEMA FTIP UNPAD

Page 9: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

8

Pasal 24

TUGAS DAN WEWENANG

Tugas dan wewenang Presidium Kongres XI Kema FTIP Unpad yaitu :

1. Memimpin persidangan sesuai dengan tata tertib Kongres dan menyimpulkan pembahasan dalam

sidang.

2. Menetapkan tugas dan pembagian kerja diantara presidium Kongres.

3. Menjaga ketertiban sidang dengan melaksanakan asas-asas demokrasi yang berintikan kebenaran,

kebijaksanaan, dan musyawarah untuk mufakat.

BAB XII

PENUTUP

Pasal 25

Hal-hal yang belum ditetapkan dapat diatur lebih lanjut oleh Presidium dan atau peserta Kongres XI Kema

FTIP Unpad.

Page 10: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

9

SURAT KETETAPAN

NOMOR :25/A/MTK-FTIP UNPAD/II/2016

TENTANG

PENETAPAN ANGARAN DASAR KEMA FTIP UNPAD 2016

Menimbang : Hasil Kongres XI Kema FTIP Unpad

Mengingat : ART Kema FTIP Unpad Pasal 11 Ayat 1

Memutuskan :

Menetapkan : ANGGARAN DASAR KEMA FTIP UNPAD 2016 ADALAH

SEPERTI YANG TERLAMPIR

Ditetapkan di : Jatinangor

Tanggal : 20 Februari 2016

Waktu : 11.53 WIB

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 11: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

10

ANGGARAN DASAR

KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

TAHUN 2016

BAB I

NAMA DAN WAKTU

Pasal 1

NAMA

Organisasi ini bernama Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran

yang kemudian disingkat Kema FTIP Unpad.

Pasal 2

WAKTU

Kema FTIP Unpad didirikan pada tanggal ditetapkannya AD/ART pada saat Kongres I Kema FTIP Unpad

sampai jangka waktu yang ditentukan.

BAB II

TEMPAT DAN KEDUDUKAN

Pasal 3

TEMPAT

Kema FTIP Unpad bertempat di lingkungan Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran.

Pasal 4

KEDUDUKAN

Kema FTIP Unpad adalah organisasi independen yang tidak berhubungan secara struktural dengan pihak

dekanat tetapi bersifat kemitraan.

BAB III

DASAR DAN SIFAT

Pasal 5

DASAR

Dasar Kema FTIP Unpad adalah Tridharma Perguruan Tinggi.

Pasal 6

SIFAT

Kema FTIP Unpad bersifat religius, independen, mandiri, demokratis, ilmiah, kekeluargaan, dan

kemasyarakatan.

Page 12: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

11

BAB IV

TUJUAN DAN FUNGSI

Pasal 7

Kema FTIP Unpad bertujuan :

1. Membentuk mahasiswa yang kritis, solutif, profesional, kreatif, inovatif, berwawasan intelektual,

berjiwa kepemimpinan, berwawasan sosial kemasyarakatan, peduli lingkungan dan berjiwa

kewirausahaan yang berlandaskan kepada Ketuhanan Yang Maha Esa.

2. Mewujudkan kehidupan kemahasiswaan yang dinamis dan mandiri.

Pasal 8

Kema FTIP Unpad berfungsi :

1. Sebagai wadah pengembangan diri mahasiswa ke arah pembentukan mahasiswa yang bertakwa kepada

Tuhan Yang Maha Esa.

2. Sebagai wadah membentuk mahasiswa yang kritis, profesional, kreatif, solutif, mandiri, inovatif,

berwawasan intelektual, komunikatif, dan berwawasan sosial kemasyarakatan yang berlandaskan

kepada Ketuhanan Yang Maha Esa.

3. Sebagai penampung dan penyalur aspirasi mahasiswa Kema FTIP Unpad.

4. Sebagai wadah pengembangan kemampuan organisasi, keprofesian, pendidikan dan penalaran, minat

bakat, peningkatan kesejahteraan mahasiswa, kewirausahaan dan pengabdian kepada masyarakat.

BAB V

KEKUASAAN TERTINGGI

Pasal 9

Kekuasaan tertinggi berada di tangan mahasiswa yang diwujudkan dalam Kongres Kema FTIP Unpad.

BAB VI

KEANGGOTAAN

Pasal 10

Anggota Kema FTIP Unpad adalah mahasiswa yang terdaftar dalam Program Sarjana di Fakultas Teknologi

Industri Pertanian Unpad.

BAB VII

KELENGKAPAN ORGANISASI KEMAHASISWAAN

Pasal 11

Badan Kelengkapan organisasi Kema FTIP Unpad terdiri dari:

1. Kongres Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran,

selanjutnya disebut Kongres Kema FTIP Unpad, adalah pemegang kekuasaan tertinggi dalam kehidupan

kemahasiswaan di FTIP dengan kelembagaan majelis tetap.

2. Perhimpunan Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian selanjutnya disebut

Perhimpunan Kema FTIP Unpad yang merupakan lembaga kemahasiswaan penyalur minat dan bakat

selain bidang pada LDF dan Himpunan Mahasiswa Program Studi yang didirikan di FTIP.

Page 13: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

12

3. Forum Tertinggi Himpunan adalah forum tetinggi di tingkat program studi dalam lingkungan Kema

FTIP Unpad.

4. Kelembagaan Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran yang

terdiri dari Badan Legislatif, Badan Eksekutif, dan Badan Yudikatif.

Pasal 12

Kelembagaan Kema FTIP Unpad

1. Badan Perwakilan Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas

Padjadjaran, selanjutnya disebut BPM Kema FTIP Unpad, adalah lembaga legislatif tertinggi mahasiswa

dalam kehidupan kemahasiswaan di FTIP.

2. Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian, selanjutnya

disebut BEM Kema FTIP Unpad, adalah lembaga eksekutif tertinggi mahasiswa dalam kehidupan

kemahasiswaan di FTIP.

3. Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian, adalah

badan yang didirikan di FTIP yang mengkhususkan kegiatannya pada bidang penalaran dan keilmuan

serta pengabdian kepada masyarakat yang didasari oleh nilai keagamaan.

4. Himpunan Mahasiswa Program Studi Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian,

selanjutnya disebut HIMA Kema FTIP Unpad adalah lembaga di tingkat Program Studi yang bersifat

keprofesian dalam lingkungan Kema FTIP Unpad.

5. Majelis Tetap Kongres Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas

Padjadjaran selanjutnya disebut MTK Kema FTIP Unpad, adalah Lembaga Yudikatif tertinggi

mahasiswa dalam kehidupan kemahasiswaan di FTIP.

BAB VIII

LAMBANG DAN ATRIBUT

Pasal 13

1. Lambang merupakan ciri khas Kema FTIP Unpad yang menjadi kebanggaan anggota Kema FTIP

Unpad.

2. Atribut Kema FTIP Unpad berguna sebagai media pemersatu cipta, rasa, dan karsa serta merupakan

manifestasi rasa cinta terhadap Kema FTIP Unpad.

3. Lambang dan atribut Kema FTIP Unpad diatur dalam peraturan tersendiri atau mencerminkan lambang

dan atribut FTIP Unpad.

BAB IX

PERUBAHAN ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN RUMAH

TANGGA

Pasal 14

1. Usulan perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga hanya dapat dilakukan oleh anggota

Majelis Tetap Kongres (MTK) Kema FTIP Unpad atas usulan sekurang-kurangnya setengah dari jumlah

total anggota Majelis Tetap Kongres tambah satu anggota Majelis Tetap Kongres.

Page 14: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

13

2. Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga sah apabila dihadiri sekurang-kurangnya ¾

jumlah anggota MTK Kema FTIP Unpad pada Kongres dan disetujui oleh sekurang-kurangnya ¾ dari

anggota MTK Kema FTIP Unpad yang hadir.

BAB X

PEMBUBARAN

Pasal 15

1. Pengesahan usulan tersebut hanya dapat dilakukan oleh Kongres Kema FTIP Unpad yang dihadiri oleh

sekurang-kurangnya ¾ anggota Kongres Kema FTIP Unpad dan disetujui sekurang-kurangnya ¾ dari

jumlah anggota Kongres yang hadir.

2. Pembubaran Kema FTIP Unpad diputuskan melalui referendum anggota Kema FTIP Unpad.

3. Hasil referendum disahkan oleh Kongres Kema FTIP Unpad.

BAB XI

ATURAN PERALIHAN

Pasal 16

Kelengkapan organisasi kemahasiswaan dan peraturan yang ada masih tetap berlaku sampai diadakan yang

baru menurut Anggaran Dasar ini.

BAB XII

PENUTUP

Pasal 17

Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar ini akan diatur lebih lanjutnya dalam Anggaran Rumah

Tangga dan peraturan lainnya.

Pasal 18

Anggaran Dasar ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Page 15: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

14

SURAT KETETAPAN

NOMOR :26/A/MTK-FTIP UNPAD/II/2016

TENTANG

PENETAPAN ANGARAN RUMAH TANGGA KEMA FTIP UNPAD 2016

Menimbang : Hasil Kongres XI Kema FTIP Unpad

Mengingat : ART Kema FTIP Unpad Pasal 11 Ayat 1

Memutuskan :

Menetapkan : ANGGARAN RUMAH TANGGA KEMA FTIP UNPAD

2016 ADALAH SEPERTI YANG TERLAMPIR

Ditetapkan di : Jatinangor

Tanggal : 20 Februari 2016

Waktu : 15.43 WIB

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 16: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

15

ANGGARAN RUMAH TANGGA

KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

TAHUN 2016

BAB I

KEANGGOTAAN

Pasal 1

1. Anggota Madya adalah setiap mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran

yang telah lulus masa pembinaan calon anggota madya.

2. Anggota Nindya adalah setiap anggota madya yang telah lulus masa pembinaan calon anggota nindya.

Pasal 2

Keanggotaan Kema FTIP Unpad dapat hilang karena:

1. Meninggal dunia.

2. Tidak lagi terdaftar sebagai mahasiswa FTIP Unpad.

3. Diberhentikan dari keanggotaan Kema FTIP Unpad.

4. Mengundurkan diri dari keanggotaan Kema FTIP Unpad.

Pasal 3

Kewajiban Anggota Madya dan Anggota Nindya:

1. Menjaga nama baik almamater.

2. Menaati dan menjujung tinggi AD dan ART Kema FTIP Unpad.

3. Berperan serta dalam menjalankan tugas yang diamanahkan oleh Kema FTIP Unpad.

4. Angota Madya wajib mengikuti pola pembinaan selanjutnya.

Pasal 4

HAK ANGGOTA MADYA

1. Mendapatkan pelayanan dan fasilitas yang disediakan oleh Kema FTIP Unpad menurut prosedur yang

berlaku.

2. Berserikat dan berkumpul mengeluarkan pendapat secara lisan dan tulisan yang dapat

dipertanggungjawabkan.

3. Berpartisipasi dalam semua kegiatan yang diadakan oleh Kema FTIP Unpad.

Pasal 5

HAK ANGGOTA NINDYA

1. Mendapatkan pelayanan dan fasilitas yang disediakan oleh Kema FTIP Unpad menurut prosedur yang

berlaku.

Page 17: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

16

2. Berserikat dan berkumpul mengeluarkan pendapat secara lisan dan tulisan yang dapat

dipertanggungjawabkan.

3. Memilih dan dipilih dalam Badan Kelengkapan Kema FTIP Unpad.

4. Berpartisipasi dalam semua kegiatan yang diadakan oleh Kema FTIP Unpad.

5. Menjadi pengurus Badan Kelengkapan Kema FTIP Unpad.

Pasal 6

JENIS-JENIS SANKSI

1. Peringatan secara lisan.

2. Peringatan secara tulisan.

3. Penon-aktifan Sementara.

4. Pemecatan.

Pasal 7

TATA CARA PENJATUHAN SANKSI

1. BEM Kema FTIP Unpad memberikan sanksi berupa peringatan secara lisan, peringatan secara tulisan,

dan penonaktifan sementara kepada Anggota Madya dan Anggota Nindya Kema FTIP Unpad yang

melanggar AD dan ART Kema FTIP Unpad serta ketentuan-ketentuan lain yang berlaku di lingkungan

Kema FTIP Unpad dengan persetujuan BPM Kema FTIP Unpad.

2. Majelis Tetap Kongres Kema FTIP Unpad berhak menjatuhkan sanksi berupa pemecatan apabila

anggota tersebut masih melakukan pelanggaran setelah diberikan sanksi penonaktifan sementara oleh

masing-masing lembaga yang berkaitan di lingkungan Kema FTIP Unpad.

3. Putusan pemecatan yang diambil dalam sidang pleno Majelis Tetap Kongres Kema FTIP Unpad

dianggap sah bila disetujui oleh ½ dari jumlah total anggota Majelis Tetap Kongres tambah satu anggota

Majelis Tetap Kongres.

Pasal 8

PEMBELAAN

1. Setiap Anggota Madya dan Anggota Nindya Kema FTIP Unpad yang telah dijatuhi sanksi berhak

mengajukan pembelaan melalui sidang MTK Kema FTIP Unpad yang diadakan khusus untuk itu.

2. Putusan pembelaan yang diambil dalam sidang MTK Kema FTIP Unpad tersebut dianggap sah jika

disetujui oleh 2/3 dari jumlah anggota Majelis Tetap Kongres Kema FTIP Unpad.

Pasal 9

REHABILITASI

Rehabilitasi diberikan oleh BEM Kema FTIP Unpad dengan persetujuan BPM Kema FTIP Unpad.

BAB II

KONGRES KEMA FTIP UNPAD

Pasal 10

Page 18: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

17

1. Kongres Kema FTIP Unpad adalah badan kelengkapan tertinggi Kema FTIP Unpad di tingkat fakultas.

2. Kelembagaan Kongres Kema FTIP Unpad berbentuk majelis tetap.

Pasal 11

MASA KONGRES

1. Kongres Kema FTIP Unpad memiliki masa Kongres untuk menjalankan tugas dan wewenangnya.

2. Masa Kongres Kema FTIP Unpad adalah satu periode sidang.

3. Satu periode sidang Kongres Kema FTIP Unpad adalah sejak sidang umum awal sampai sidang umum

paripurna.

Pasal 12

Tugas dan wewenang Kongres Kema FTIP Unpad:

1. Menetapkan, mengamandemen, dan mengesahkan AD dan ART Kema FTIP Unpad.

2. Menetapkan, mengamandemen dan mengesahkan Garis-garis Besar Haluan Kerja (GBHK) dan Pola

Pembinaan Kema FTIP Unpad.

Pasal 13

Kongres Kema FTIP Unpad, dihadiri oleh:

1. Anggota MTK Kema FTIP Unpad.

2. Peserta Kongres.

Pasal 14

Tata tertib sidang Kongres diputuskan dalam persidangan awal Kongres Kema FTIP Unpad dan berlaku selama

satu periode Kongres.

Pasal 15

Macam-macam sidang Kongres Kema FTIP Unpad.

1. Sidang Umum.

2. Sidang Istimewa.

Pasal 16

1. Sidang Umum merupakan forum tertinggi dalam Kongres Kema FTIP Unpad.

2. Sidang Umum terdiri atas :

a. Sidang Pleno, yaitu sidang yang menghasilkan Keputusan dan Ketetapan Kongres Kema FTIP

Unpad.

b. Sidang khusus, yaitu sidang yang dilakukan diluar sidang pleno.

c. Sidang Paripurna, yaitu sidang yang dilaksanakan pada akhir periode.

Pasal17

1. Sidang Istimewa memiliki kedudukan hukum yang sama dengan sidang umum.

Page 19: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

18

2. Sidang Istimewa dilaksanakan apabila terjadi hal-hal yang luar biasa dan disepakati oleh 2/3 anggota

MTK Kema FTIP Unpad.

BAB III

MAJELIS TETAP KONGRES KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS

TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN UNIVERSITAS PADJADJARAN

(MTK KEMA FTIP UNPAD)

Pasal 18

TUGAS DAN WEWENANG MTK KEMA FTIP UNPAD

1. Menetapkan pedoman pemilihan umum Ketua dan wakil ketua BEM Kema FTIP Unpad.

2. Menetapkan pedoman pencalonan anggota BPM Kema FTIP Unpad.

3. Melantik dan mengesahkan anggota BPM, Ketua dan Wakil Ketua BEM Kema FTIP Unpad hasil

pemilihan.

4. Menetapkan Ketua BPM Kema FTIP Unpad hasil pemilihan internal anggota BPM Kema FTIP Unpad.

5. Meminta laporan pertanggungjawaban BEM Kema FTIP Unpad.

6. Meminta laporan kerja BPM Kema FTIP Unpad.

7. Membuat dan menetapkan keputusan dan ketetapan yang dianggap perlu.

8. Meminta dan memberikan pandangan laporan kerja Lembaga Dakwah Fakultas.

9. Menetapkan diterima atau ditolaknya Laporan Pertanggungjawaban BEM Kema FTIP Unpad.

10. Melantik anggota MTK pada sidang pleno

11. Membentuk dan meminta laporan kerja badan pekerja Pemilu Kema FTIP Unpad.

Pasal 19

1. Keanggotaan MTK Kema FTIP Unpad terdiri atas :

a. Perwakilan BPM Kema FTIP Unpad sebanyak 3 orang

b. Perwakilan BEM Kema FTIP Unpad sebanyak 3 orang

c. Perwakilan LDF Kema FTIP Unpad sebanyak 1 orang, dan

d. Masing-masing perwakilan Himpunan Mahasiswa Program studi Kema FTIP Unpad sebanyak 2

orang.

2. Syarat keanggotaan Majelis tetap Kongres Kema FTIP Unpad

a. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

b. Merupakan anggota nindya Kema FTIP Unpad.

c. Loyal terhadap almamater.

d. Belum pernah mendapat sanksi akademik dan sanksi organisasi Kema FTIP Unpad.

3. Tata cara pemilihan anggota MTK Kema FTIP Unpad dilakukan oleh masing-masing lembaga Kema

FTIP Unpad.

4. Keanggotaan MTK Kema FTIP Unpad gugur apabila:

Page 20: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

19

a. Meninggal dunia.

b. Tidak lagi menjadi mahasiswa FTIP Unpad.

c. Tidak lagi menjabat anggota BPM Kema FTIP Unpad.

d. Tidak lagi menjabat anggota BEM Kema FTIP Unpad.

e. Tidak lagi menjadi pengurus LDF Kema FTIP Unpad.

f. Tidak lagi menjabat sebagaipengurus Himpunan Mahasiswa Program studi Kema FTIP Unpad.

5. Pemberhentian anggota MTK Kema FTIP Unpad dilakukan karena:

a. Atas permintaan sendiri.

b. Dicabut keanggotaan.

Pasal 20

RECALLING

1. Anggota MTK Kema FTIP Unpad dapat di recall apabila dianggap tidak menjalankan tugasnya melalui

mekanisme re-calling.

2. MTK Kema FTIP Unpad mempunyai hak untuk memberi peringatan, penon-aktifan sementara, dan

pemecatan anggota MTK Kema FTIP Unpad.

3. Anggota yang dikenakan ayat 2, berhak mengajukan pembelaan kepada MTK Kema FTIP Unpad.

4. Putusan sanksi oleh MTK Kema FTIP Unpad harus melalui pemeriksaaan dalam sidang pleno MTK

Kema FTIP Unpad.

Pasal 21

MEKANISME RECALLING

1. Mekanisme recalling keanggotaan MTK Kema FTIP Unpad adalah sebagai berikut :

a. Seorang anggota MTK Kema FTIP Unpad yang dipilih dapat diberikan mosi tidak percaya yang

diajukan oleh 50 orang mahasiswa di fakultasnya yang dibuktikan dengan tanda tangan dan kartu

mahasiswa.

b. Anggota MTK Kema FTIP Unpad yang diberikan mosi tidak percaya dapat melakukan pembelaan

dalam suatu Sidang Komisi MTK Kema FTIP Unpad.

c. Apabila mosi tidak percaya diterima maka anggota MTK Kema FTIP Unpad tersebut di recall.

d. Selambat-lambatnya 30 hari setelah keputusan recall dijatuhkan, telah dipilih penggantinya

melalui mekanisme pemilihan yang berlaku di badan kelengkapan yang bersangkutan.

e. Jika butir d tidak terpenuhi maka dianggap tidak ada penggantinya.

2. Sidang komisi yang tersebut di dalam pasal 21 ayat 1 poin b dihadiri oleh:

a. Anggota-anggota komisi sebagai presidium.

b. Perwakilan dari anggota Kema FTIP Unpad yang mengajukan mosi tidak percaya sebagai

penuntut.

c. Anggota MTK Kema FTIP Unpad yang diberikan mosi tidak percaya beserta anggota Kema FTIP

Unpad yang menjadi Tim Pembela.

Page 21: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

20

3. Anggota MTK Kema FTIP Unpad yang merupakan wakil program studi dapat di recall oleh program

studi yang bersangkutan sesuai dengan mekanisme masing-masing.

4. Anggota MTK Kema FTIP Unpad yang merupakan wakil Lembaga Dakwah Fakultas dapat di recall

oleh badan kelengkapan yang bersangkutan sesuai dengan mekanisme masing-masing.

Pasal 22

STRUKTUR MTK KEMA FTIP UNPAD

1. MTK Kema FTIP Unpad terdiri dari:

a. Pimpinan MTK Kema FTIP Unpad yang dipilih oleh anggota MTK Kema FTIP Unpad yang

ditetapkan dalam Sidang Pleno Kongres Kema FTIP Unpad.

b. Anggota MTK Kema FTIP Unpad.

2. Bila diperlukan, MTK dapat membentuk komisi-komisi.

3. Dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya, pimpinan majelis dapat membentuk staf kerja yang dipilih dari

anggota Kema FTIP Unpad di luar anggota MTK Kema FTIP Unpad.

Pasal 23

Pimpinan MTK Kema FTIP Unpad :

1. Pimpinan majelis adalah satu kesatuan yang kolektif.

2. Pimpinan majelis bertindak sebagai pimpinan sidang.

3. Bila pimpinan majelis demisioner, maka pimpinan majelis tersebut bertindak sebagai presidium

sementara.

4. Presidium sementara berhak menutup sidang paripurna, membuka sidang awal Kongres berikutnya, dan

memimpin sidang pemilihan majelis yang baru.

5. Pimpinan majelis tidak berhak untuk membuat keputusan dan atau ketetapan yang mengatasnamakan

Kema FTIP Unpad selain dari keputusan atau ketetapan sidang kecuali terjadi hal-hal luar biasa.

BAB IV

BADAN PERWAKILAN MAHASISWA

KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRIPERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

(BPM KEMA FTIP UNPAD)

Pasal 24

TUGAS DAN WEWENANG BPM KEMA FTIP UNPAD

1. Menampung dan menyalurkan aspirasi anggota madya dan anggota nindya Kema FTIP Unpad.

2. Memberi nasehat, saran dan kritik kepada BEM Kema FTIP Unpad.

3. Memiliki hak interpelasi, dan angket kepada BEM Kema FTIP Unpad.

4. Memiliki hak budget kepada seluruh Lembaga Kema FTIP Unpad.

5. Mengawasi pelaksanaan pemilu tingkat fakultas.

Page 22: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

21

6. Mengawasi pelaksanaan pola pembinaan tingkat fakultas.

7. Mengesahkan status keanggotaan Kema FTIP Unpad.

8. Menjalin koordinasi dengan BEM Kema FTIP Unpad.

Pasal 25

SYARAT-SYARAT KEANGGOTAAN BPM KEMA FTIP UNPAD

1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

2. Merupakan anggota nindya Kema FTIP Unpad.

3. Tidak menjabat pengurus pada Badan Eksekutif tingkat fakultas dan pada tingkat universitas pada

periode yang sama.

4. Loyal terhadap almamater.

5. Belum pernah mendapat sanksi akademik dan sanksi organisasi.

Pasal 26

KEANGGOTAAN BPM KEMA FTIP UNPAD

1. Anggota BPM Kema FTIP Unpad terdiri atas anggota nindya Kema FTIP Unpad.

2. Jumlah anggota BPM Kema FTIP Unpad sebanyak 3 perwakilan setiap program studi tiap angkatan

yang berasal dari tiga angkatan termuda.

3. Bila tidak memenuhi jumlah anggota sesuai dengan ayat 2, maka BPM Kema FTIP Unpad berwenang

untuk mengisi kekosongan yang terjadi.

4. Bila tidak memenuhi jumlah yang sesuai dengan ayat 2 dan 3 maka ketua BPM Kema FTIP Unpad

berwenang untuk mengatur perwakilan tiap angkatan

Pasal 27

PEMILIHAN CALON ANGGOTA BPM KEMA FTIP UNPAD

Pemilihan calon anggota BPM Kema FTIP Unpad diserahkan kepada anggota MTK Kema FTIP Unpad yang

masih menjabat pada periode sebelumnya.

Pasal 28

Keanggotaan BPM Kema FTIP Unpad gugur apabila:

1. Meninggal dunia.

2. Tidak terdaftar lagi sebagai mahasiswa FTIP Unpad.

3. Diberhentikan dari keanggotaan Kema FTIP Unpad.

Pasal 29

KETUA BPM KEMA FTIP UNPAD

1. Ketua BPM Kema FTIP Unpad dipilih oleh anggota BPM Kema FTIP Unpad melalui musyawarah

mufakat.

2. Apabila musyawarah mufakat tidak menghasilkan keputusan maka dilakukan voting.

Page 23: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

22

Pasal 30

PERIODE KEPENGURUSAN

1. Masa kepengurusan BPM Kema FTIP Unpad satu periode kepengurusan.

2. Satu periode kepengurusan adalah pada saat BPM dilantik sampai dengan BPM Kema FTIP Unpad

menyampaikan Laporan Kerja pada Kongres Kema FTIP Unpad.

Pasal 31

KETENTUAN-KETENTUAN LAIN

Ketentuan lain ditetapkan dalam sidang intern BPM Kema FTIP Unpad.

BAB V

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA

KELUARGA MAHASISWA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

(BEM KEMA FTIP UNPAD)

Pasal 32

TUGAS DAN WEWENANG

1. Menyusun dan melaksanakan program kerja yang mengacu pada GBHK, Pola Pembinaan, dan AD &

ART Kema FTIP Unpad.

2. Memberikan usulan dan pertimbangan kepada Dekanat mengenai kebijakan tingkat Fakultas.

Pasal 33

KELENGKAPAN KEPENGURUSAN

1. Badan Eksekutif Mahasiswa dipimpin oleh seorang ketua, yang selanjutnya disebut Ketua BEM.

2. Ketua BEM dalam menjalankan tugasnya dibantu oleh Pengurus Inti dan Pengurus lainnya yang

ditetapkan berdasarkan hak prerogatif.

Pasal 34

SYARAT-SYARAT KEPENGURUSAN

1. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

2. Anggota nindya Kema FTIP Unpad.

3. Kemampuan untuk menjalankan tugasnya dan berwatak serta bermoral baik.

4. Tidak boleh merangkap sebagai anggota lembaga legislatif di tingkat fakultas.

5. Tidak dicabut hak pilihnya.

6. Ketua dan Wakil Ketua BEM tidak boleh merangkap jabatan sebagai pengurus di organisasi Kema FTIP

Unpad manapun pada periode yang sama.

7. Tidak mendapatkan sanksi akademik dan sanksi organisasi.

Pasal 35

Page 24: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

23

PENETAPAN CALON KETUA BEM KEMA FTIP UNPAD

1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

2. Calon Ketua BEM adalah anggota nindya Kema FTIP Unpad.

3. Bersedia menjadi Ketua BEM Kema FTIP Unpad dan membuat pernyataan tertulis atas ketersediaan itu.

4. Tidak menjadi pengurus di organisasi Kema FTIP Unpad manapun pada periode yang sama.

5. Belum pernah menjabat sebagai Ketua BEM Kema FTIP Unpad.

6. Belum pernah mendapat sanksi yang diatur dalam AD/ART Kema FTIP Unpad.

Pasal 36

MEKANISME PEMILIHAN KETUA BEM KEMA FTIP UNPAD

Ketua BEM Kema FTIP Unpad dipilih melalui Pemilu Raya oleh Kema FTIP Unpad.

Pasal 37

PERIODE KEPENGURUSAN

1. Masa kepengurusan BEM Kema FTIP Unpad satu periode kepengurusan.

2. Satu periode kepengurusan adalah pada saat BEM dilantik sampai dengan BEM Kema FTIP Unpad

dicabut mandatnya pada Kongres Kema FTIP Unpad.

BAB VI

PERHIMPUNAN

Pasal 38

PEMBENTUKAN

Perhimpunan Kema FTIP Unpad dibentuk oleh Kema FTIP Unpad yang mempunyai kepentingan sama dalam

minat dan bakat yang disahkan oleh Kongres Kema FTIP Unpad setelah mendapat persetujuan dari BPM Kema

FTIP Unpad dan difasilitasi proses keberlanjutan legalisasi ke tingkat Universitas.

Pasal 39

TUGAS DAN FUNGSI

Perhimpunan Kema FTIP Unpad mempunyai tugas dan fungsi menyalurkan dan mengembangkan minat dan

bakat dalam kreativitas anggota perhimpunan tersebut sesuai dengan bidangnya, kecuali bidang yang dipegang

oleh LDF dan HIMA.

Pasal 40

KEDUDUKAN

1. Perhimpunan merupakan Badan Kelengkapan Kema FTIP Unpad yang berkedudukan di bawah BEM

Kema FTIP Unpad.

2. Dalam hal-hal strategis dan kepentingan tingkat fakultas, Perhimpunan memiliki garis kerja

instruksional dari BEM Kema FTIP Unpad serta dalam urusan internal perhimpunan memiliki hak

otonom.

Page 25: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

24

BAB VII

LEMBAGA DAKWAH FAKULTAS

Pasal 41

TUGAS DAN FUNGSI

1. Otonom dalam menentukan AD/ART sepanjang tidak menyimpang dari AD/ART Kema FTIP Unpad.

2. Otonom dalam menentukan dan mengesahkan pendanaan, program, dan pelaksanaan kegiatannya.

3. Mempunyai hubungan koordinatif dengan BEM Kema FTIP Unpad.

BAB VIII

HIMPUNAN MAHASISWA

Pasal 42

Himpunan Mahasiswa dibentuk oleh anggota yang telah lulus pola pembinaan tingkat program studi Kema FTIP

Unpad sesuai dengan program studi di Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran.

Pasal 43

HIMA merupakan Badan Kelengkapan Kema FTIP Unpad di tingkat program studi yang mempunyai hubungan

koordinasi dengan semua Lembaga Kema FTIP Unpad.

Pasal 44

HIMA mempunyai fungsi dan tugas utama dalam mengatur pelaksanaan dan pengembangan kegiatan kurikuler

yang bersifat penalaran keilmuan dan keprofesian.

Pasal 45

Ketua HIMA dipilih melalui musyawarah besar di masing-masing program studi.Mekanisme musyawarah

diserahkan kepada pengurus HIMA yang sedang menjabat.

Pasal 46

Hal-hal lain yang belum tercantum dalam ART Kema FTIP Unpad mengenai HIMA diatur lebih lanjut dalam

ART HIMA masing-masing.

BAB IX

FORUM TERTINGGI HIMPUNAN (FTH)

Pasal 47

FTH merupakan Forum tertinggi di tingkat program studi.

Pasal 48

HAK DAN KEWAJIBAN

1. Menjunjung tinggi AD/ART Kema FTIP Unpad.

2. Menyusun, membahas, dan menetapkan GBHK HIMA.

Page 26: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

25

3. Mencabut mandat ketua HIMA.

4. Membuat peraturan yang diperlukan untuk melaksanakan ART HIMA.

5. Meminta pertanggungjawaban ketua HIMA.

6. Menetapkan Ketua HIMA.

Pasal 49

PESERTA FTH

Peserta FTH adalah seluruh mahasiswa di program studi masing-masing.

Pasal 50

Hal-hal lain yang belum tercantum dalam ART Kema FTIP Unpad mengenai FTH diatur lebih lanjut dalam

ART FTH masing-masing.

BAB X

PEMILU

Pasal 51

1. Pedoman Pemilu ditetapkan oleh MTK Kema FTIP Unpad.

2. Pelaksanaan pemilu dilaksanakan oleh kepanitiaan yang dibentuk oleh BPM Kema FTIP Unpad.

BAB XI

KEUANGAN

Pasal 52

Sumber keuangan Kema FTIP Unpad berasal dari :

1. Dana kemahasiswaan tingkat fakultas.

2. Sumber keuangan lain yang halal serta sesuai dengan ketentuan dan atau himbauan dari Universitas.

Pasal 53

PEMBAGIAN DAN PENGELOLAAN KEUANGAN

1. Pembagian sumber keuangan yang berasal dari dana kemahasiswaan tingkat fakultas diatur dalam rapat

kelembagaan yang difasilitasi dan ditetapkan oleh BPM Kema FTIP Unpad dengan persetujuan semua

lembaga di Kema FTIP Unpad.

2. Pengelolaan keuangan pada tiap organisasi tingkat fakultas diserahkan kepada masing-masing organisasi

tersebut dan dilakukan secara transparan dengan penuh tangung jawab.

BAB XII

KETENTUAN PERALIHAN DAN TAMBAHAN

Pasal 54

KETENTUAN PERALIHAN

Page 27: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

26

Hal-hal lain yang belum diatur dalam ART Kema FTIP Unpad ini ditetapkan oleh Ketetapan Kongres Kema

FTIP Unpad.

Pasal 55

KETENTUAN TAMBAHAN

1. ART ini berlaku bagi mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Unpad.

2. Badan Kelengkapan Kema FTIP Unpad harus berpedoman kepada ART ini.

BAB XII

PENUTUP

Pasal 56

Anggaran Rumah Tangga ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Page 28: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

27

SURAT KETETAPAN

NOMOR :28/A/MTK-FTIP UNPAD/II/2016

TENTANG

PENETAPAN GARIS-GARIS BESAR HALUAN KERJA (GBHK)

KEMA FTIP UNPAD 2016

Menimbang : Hasil Kongres XI Kema FTIP Unpad

Mengingat : ART Kema FTIP Unpad Pasal 11 Ayat 2

Memutuskan :

Menetapkan : GBHK KEMA FTIP UNPAD 2016 ADALAH SEPERTI

YANG TERLAMPIR

Ditetapkan di : Jatinangor

Tanggal : 20 Februari 2016

Waktu : 17.25 WIB

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 29: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

28

GARIS-GARIS BESAR HALUAN KERJA KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS TEKNOLOGI

INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

PERIODE 2016

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Pengertian

Garis-garis Besar Haluan Kerja Badan Kelengkapan Organisasi Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi

Industri Pertanian (GBHK Kema FTIP) Universitas Padjadjaran merupakan suatu haluan organisasi dalam garis

garis besar yang menurut pokok pokok pikiran penataan, pemantapan, dan pengembangan Kema FTIP Unpad

sebagai inspirasi dan acuan seluruh anggota yang ditetapkan dalam kongres Kema FTIP Unpad.

1.2 Maksud dan Tujuan

Garis-garis Besar Haluan Kerja Badan Kelengkapan Organisasi Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi

Industri Pertanian (GBHK Kema FTIP) Universitas Padjadjaran ini diputuskan dengan maksud memberi arah

dan pedoman bagi Badan Kelengkapan Organisasi Kema FTIP Unpad dengan tujuan mewujudkan keadaan

yang diinginkan dalam satu periode kepengurusan Badan Kelengkapan Organisasi Kema FTIP Unpad.

1.3 Landasan

Garis-garis Besar Haluan Kerja Badan Kelengkapan Organisasi Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi

Industri Pertanian (GBHK Kema FTIP) Universitas Padjadjaran disusun berdasarkan Anggaran Dasar dan

Anggaran Rumah Tangga Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran.

1.4 Pelaksanaan

1.4.1 Garis-garis Besar Haluan Kerja Badan Kelengkapan Organisasi Keluarga Mahasiswa Fakultas

Teknologi Industri Pertanian (GBHK Kema FTIP) Universitas Padjadjaran ini dilaksanakan oleh

seluruh Badan Kelengkapan Organisasi Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian

yang dituangkan dalam program kegiatan selama satu periode kepengurusan.

1.4.2 Setiap satu periode kepengurusan, Garis-garis Besar Haluan Kerja Badan Kelengkapan Organisasi

Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian (GBHK Kema FTIP) Universitas

Padjadjaran ini ditinjau ulang kembali untuk disesuaikan dengan perkembangan kehidupan

Kemahasiswaan.

BAB II

PEDOMAN KEBIJAKAN KELENGKAPAN

2.1 BEM

A. Kebijakan Organisasi

Menjalankan kebijakan organisasi berdasarkan kehendak dan aspirasi Keluarga Mahasiswa Fakultas

Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran (Kema FTIP Unpad) serta melaksanakan program kerja

secara efektif dan efisien sesuai dengan realitas yang terjadi saat kepengurusan berlangsung. Sehingga dapat

meningkatkan kapasitas organisasi dan life skill mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian. Bidang yang

meliputi :

Page 30: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

29

1. Manajemen Kabinet

a. Penataan sistem organisasi internal kabinet yang baik dan teratur

b. Pelimpahan program kerja sesuai dengan deskripsi kerja yang ada

c. Adanya follow up (tindak lanjut) dari berbagai kegiatan yang dilakukan guna mengoptimalkan

manfaat yang diperoleh mahasiswa FTIP.

d. Dilakukan kaderisasi berjenjang bagi aktifitas keorganisasian secara efektif agar pewarisan

gagasan setiap generasi dapat berlanjut.

2. Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa

a. Peningkatkan kualitas intelektual mahasiswa dalam penerapan teknologi pertanian dan

kemampuan berbahasa.

b. Meningkatkan dan mengembangkan kompetensi mahasiswa FTIP di bidang ilmiah.

c. Meningkatkan kemampuan manajerial dan jiwa kepemimpinan mahasiswa yang ditunjang dengan

kemampuan berkomunikasi.

d. Meningkatkan akhlak yang mulia agar tercipta lingkungan kampus yang harmonis dan kondusif.

3. Kewirausahaan

a. Memfasilitasi mahasiswa yang memiliki minat terhadap wirausaha hingga launching produk.

4. Minat dan Bakat

a. Bertanggung jawab terhadap sarana dan prasarana dalam penyaluran minat dan bakat.

b. Memaksimalkan pengelolaan minat dan bakat dengan melibatkan peran aktif mahasiswa.

c. Mengadakan pelatihan-pelatihan yang dapat mengembangkan dan mengoptimalkan minat dan

bakat mahasiswa.

d. Membuat kegiatan dibidang minat dan bakat dalam rangka meningkatkan kebersamaan

mahasiswa.

5. Hubungan Masyarakat

a. Inovasi publikasi proker dan hasil kerja BEM.

b. Mengadakan forum dialog yang mengupas masalah-masalah terkini

sehingga dapat memberikan manfaat bagi mahasiswa.

c. Pembuatan jaringan dalam optimalisasi peran BEM terhadap perkembangan Teknologi Pertanian.

d. Meningkatkan kepekaan terhadap kebijakan-kebijakan pemerintah dan advokasi terhadap ke

e. bijakan tersebut khususnya dalam bidang Pertanian dan Teknologi Pertanian.

f. Mengadakan hubungan baik dan bekerja sama dengan berbagai lembaga diluar FTIP yang

mencakup segala kehidupan sosial masyarakat khususnya bidang teknologi pertanian.

g. Menambah dan menjaga relasi Kema FTIP dengan IKA FTIP, fakultas, dan perguruan tinggi

lainnya, serta lembaga dan perusahaan yang terkait dengan Teknologi Pertanian.

6. Sosial Kemasyarakatan

a. Mengadakan penggalangan dana yang berasal dari mahasiswa dan ditujukan bagi mahasiswa FTIP

Unpad yang membutuhkan.

b. Optimalisasi kegiatan sosial di lingkungan Kema FTIP Unpad.

c. Memfasilitasi peran serta mahasiswa Kema FTIP Unpad dalam pengabdian kepada masyarakat.

Page 31: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

30

7. Lingkungan

a. Mengarahkan Kema FTIP Unpad untuk menjadi fakultas yang berwawasan lingkungan.

b. Berperan serta aktif dalam gerakan peduli lingkungan di tingkat Fakultas dan Universitas.

B. Kebijakan Keuangan

BEM Kema FTIP Unpad mengkoordinasikan rencana anggaran belanja satu tahun kepengurusan

bersama Himpunan Mahasiswa Program studi, Perhimpunan Mahasiswa, Majelis Tetap Kongres, Badan

Perwakilan Mahasiswa, dan Lembaga Dakwah Fakultas untuk diajukan kepada pihak dekanat.

Anggaran Biaya meliputi :

1. Anggaran Rutin

2. Anggaran Insidentil

3. Anggaran Tambahan

Alokasi dana digunakan secara efektif dan efisien berdasarkan skala prioritas. Pada setiap kegiatan kepanitiaan

mahasiswa yang diselenggarakan oleh BEM Kema FTIP Unpad diupayakan menyisihkan dana yang sesuai

kesepakatan antara BEM Kema FTIP Unpad dengan panitia yang bersangkutan.

2.2 BPM

A. Kebijakan Organisasi

1. Berkewajiban mencari, menampung, mengkaji menyalurkan dan memperjuangkan aspirasi

mahasiswa FTIP dengan tetap berpedoman pada tata tertib kehidupan kampus.

2. Membangun hubungan Kemahasiswaan yang harmonis antar mahasiswa FTIP, antar Badan

Kelengkapan Organisasi di lingkungan FTIP dan dengan pihak institusi.

3. Membangun jaringan dengan lembaga legislatif mahasiswa baik Unpad maupun perguruan

tinggi lainnya.

4. Berkewajiban membuat undang-undang kelembagaan Kema FTIP Unpad jika diperlukan.

5. Mengoptimalkan fungsi–fungsi advokasi pada permasalahan mahasiswa FTIP Unpad.

6. Mengoptimalkan peran pengawasan dan koordinasi terhadap lembaga eksekutif Kema FTIP

Unpad.

7. Memberikan laporan kerja selama satu periode kepengurusan kepada MTK Kema FTIP Unpad.

B. Kebijakan Keuangan

1. BPM mengkoordinasikan anggaran belanja satu tahun kepengurusan dengan BEM, HIMA,

MTK, dan LDF.

2. Alokasi dana digunakan secara efektif dan efisien berdasarkan skala prioritas.

2.3 Majelis Tetap Kongres

A. Kebijakan Organisasi

1. Menjalin komunikasi yang baik dengan BPM, BEM, dan LDF Kema FTIP Unpad.

2. Berhak meminta pertanggungjawaban terhadap setiap kegiatan yang dilakukan BEM dan

laporan kerja dari BPM selama satu periode kepengurusan dalam Kongres Kema FTIP Unpad.

Page 32: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

31

3. Berhak menegur BEM, BPM, dan LDF jika melakukan pelanggaran terhadap Polbin, AD, ART

dan atau GBHK Kema FTIP Unpad.

4. Mengesahkan berdirinya LDF yang telah memenuhi persyaratan sesuai dengan AD/ART.

B. Kebijakan Keuangan

Alokasi dana berasal dari dana BPM Kema FTIP Unpad.

2.4 Forum Tertinggi Himpunan

A. Kebijakan Organisasi

1. Menjalin hubungan yang baik dengan HIMA.

2. Berhak meminta pertanggungjawaban terhadap kegiatan yang dilakukan HIMA dalam Forum

Tertinggi.

3. Bertangung jawab kepada anggota himpunan.

4. Berhak menegur HIMA jika melakukan pelanggaran terhadap Polbin, AD, ART, dan atau

GBHK Kema FTIP Unpad.

B. Kebijakan Keuangan

1. Mengoordinasikan anggaran belanja HIMA 1 tahun kepengurusan untuk dikolektifkan oleh

BPM Kema FTIP Unpad.

2. Mempertanggungjawabkan alokasi keuangan HIMA kepada Forum Tertinggi himpunan.

3. Alokasi dana HIMA digunakan secara efektif dan efisien berdasarkan skala prioritas.

BAB III

PENUTUP

Hal-hal yang belum diatur dalam GBHK Kema FTIP Unpad akan diatur selanjutnya melalui kebijakan dan

ketetapan lainnya. Berjalannya seluruh program Badan Kelengkapan Organisasi di FTIP sangat ditentukan oleh

komitmen dan peran aktif dari seluruh komponen kelembagaan FTIP. Pada hakekatnya manusia hanya mampu

merencanakan dan berusahasedangkan Allah SWT yang menentukan hasilnya.Semoga Allah SWT meridhai

yang kita cita-citakan.Amin.

Page 33: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

32

SURAT KETETAPAN

NOMOR :29/A/MTK-FTIP UNPAD/II/2016

TENTANG

PENETAPAN POLA PEMBINAAN KEMA FTIP UNPAD 2016

Menimbang : Hasil Kongres XI Kema FTIP Unpad

Mengingat : ART Kema FTIP Unpad Pasal 11 Ayat 2

Memutuskan :

Menetapkan : POLA PEMBINAAN KEMA FTIP UNPAD 2016 ADALAH

SEPERTI YANG TERLAMPIR

Ditetapkan di : Jatinangor

Tanggal : 20 Februari2016

Waktu : 17.52 WIB

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 34: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

33

POLA PEMBINAAN MAHASISWA BARU KEMAHASISWAAN

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

UNIVERSITAS PADJADJARAN

TAHUN 2016

BAB I

PENDAHULUAN

A. Dasar Pola Pembinaan

1. Keputusan DepartemenPendidikan Nasional, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi No.

542/D/O/2003.

2. Keputusan Mendikbud No 155/U/1998 tentang pedoman umum organisasi Kemahasiswaan di

perguruan tinggi.

B. Definisi

Pola pembinaan adalah usaha yang dilakukan secara terus menerus dan berkesinambungan, dilakukan

secara sadar oleh lembaga kemahasiswaan yang berada di lingkungan Kema FTIP Unpad dalam rangka

menumbuh-kembangkan aspek kognitif, afektif maupun psikomotorik mahasiswa disertai spiritual yang

kuat.

C. Tujuan Umum

Mengkader mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran menuju pribadi

yang religius, organisatoris, akademis,beretika, disiplin,sehat jasmani, peduli lingkungan, memahami

keprofesian dan birokrasi, disertai hubungan sosial masyarakat maupun integrasi antar civitas

akademika FTIP.

D. Mekanisme Pola Pembinaan

Pola pembinaan dilakukan melalui tahap,sebagai berikut:

1. Pembinaan Tingkat Universitas Padjadjaran

2. Pembinaan Tingkat Fakultas Teknologi Industri Pertanian tahap 1

3. Pembinaan Tingkat Fakultas Teknologi Industri Pertanian tahap 2

4. Pembinaan Tingkat Program studi

BAB II

POLA PEMBINAAN KEMAHASISWAAN FAKULTAS

2.1 POLA PEMBINAAN FAKULTAS TAHAP I

a. Tujuan

Memperkenalkan mahasiswa baru tentang lingkungan kampus FTIP serta meningkatkan aspek mental,

spiritual dan jasmani ke arah yang lebih baik.

b. Prinsip dan Materi Kegiatan

Page 35: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

34

Prinsip : Pengembangan Spiritual, Mental, Jasmani, Akademis, Etika, Kedisiplinan, kepedulian

lingkungan, Kekeluargaan, Organisatoris maupun kehidupan sosial kemasyarakatan

kampus.

Materi : Bersifat Motivasi Akademik, Emotional Spiritual Quation, Moral, dan Organisasi.

c. Bentuk dan Mekanisme Kegiatan

Bentuk

Tahap 1:

1. Seminar.

2. Pelatihan spiritual journey.

3. Training.

4. Acara keakraban dan prosesi penerimaan mahasiswa baru di tingkat fakultas.

d. Mekanisme Pola Pembinaan Tingkat Fakultas Tahap 1

1. Setiap mahasiswa baru mengikuti pola pembinaan tahap 1 maksimal selama 1 pekan di fakultas.

2. Mahasiswa yang telah lulus pola pembinaan tahap pertama menjadi anggota madya dengan hak

dan kewajiban yang dijelaskan dalam AD/ART Kema FTIP Unpad

3. Mahasiswa yang tidak lulus pola pembinaan tahap pertama diperbolehkan mengikuti pola

pembinaan fakultas tahap kedua.

4. Mahasiswa yang belum menjadi anggota madya, tapi telah lulus tahap pembinaan kedua, status

anggota nindya ditangguhkan setelah lulus Pola pembinaan berikutnya.

5. Mahasiswa yang tidak lulus pola pembinaan tahap pertama diperbolehkan mengulang pola

pembinaan tahap pertama atau berprestasi di tingkat regional, nasional ataupun internasional untuk

memperoleh kelulusan pola pembinaan fakultas tahap pertama.

6. Pola Pembinaan Tahap Satu adalah SPARTA (Sosialisasi Penerimaan dan Reorientasi Anggota

Madya).

7. Panitia adalah Kema FTIP Unpad yang sudah menjadi anggota Madya.

8. Panitia inti diberikan pada mahasiswa yang memenuhi kualifikasi berdasarkan pertimbangan BEM

Kema FTIP Unpad.

9. Panitia inti dalam melaksanakan tugasnya dapat dibantu oleh semua warga Kema FTIP Unpad.

e. Teknis

1. Penanggungjawab adalah BEM Kema FTIP Unpad.

2. Pengawas adalah BPM Kema FTIP Unpad.

3. Panitia inti diberikan pada mahasiswa yang memenuhi kualifikasi berdasarkan pertimbangan BEM

Kema FTIP Unpad.

4. Panitia pelaksana ialah panitia yang dibentuk oleh panitia inti.

5. Dilaksanakan maksimal tujuh kali pertemuan pola pembinaan fakultas tahap satu pada awal

semester ganjil.

Page 36: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

35

f. Follow Up

1. Menyelenggarakan kegiatan yang melibatkan civitas akademika FTIP Unpad.

2. Evaluasi akhir kegiatan oleh seluruh anggota Kema FTIP Unpad.

3. Pengkajian ulang saat Kongres Kema FTIP Unpad.

BAB III

POLA PEMBINAAN KEMAHASISWAAN PROGRAM STUDI

a. Tujuan

1. Mengkader peserta agar ikut serta dalam kegiatan himpunan mahasiswa program studi.

2. Memberikan wawasan kepada peserta terhadap bidang keprofesian dan keilmuan masing-masing

program studi.

3. Membina aspek spiritual, mental, moral dan jasmani mahasiswa baru ke arah yang lebih baik.

b. Prinsip dan Materi Kegiatan

Prinsip

Pengembangan spiritual, wawasan organisasi, akademis, keprofesian, kepedulian lingkungan, dan

kekeluargaan.

Materi

1. Motivasi kegiatan spiritual dan akademik

2. Keorganisasian

3. Keprofesian

4. Kekeluargaan

c. Bentuk dan Mekanisme Kegiatan

Bentuk

1. Kunjungan keprofesian

2. Pelatihan dan simulasi (dibidang ilmiah dan keprofesian)

3. Outbond

4. Mentoring

5. Seminar dan Diskusi

6. Pengenalan Program studi dan Lembaga Program studi

7. Acara Keakraban dan Penerimaan Mahasiswa baru di Tingkat Program studi

Mekanisme

1. Pola pembinaan tingkat program studi dilaksanakan pada semester satu disesuaikan dengan

kebutuhan setiap prodi yang telah dikoordinasikan dengan BEM Kema FTIP unpad.

2. Mahasiswa baru yang tidak lulus pola pembinaan tingkat program studi tidak dapat menjadi

pengurus badan kelengkapan Kema FTIP Unpad.

Page 37: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

36

d. Teknis

a. Penanggungjawab dan pengawas adalah Himpunan Mahasiswa Program studi

b. Pelaksana ialah panitia yang ditunjuk HIMA.

c. Dilaksanakan setelah pola pembinaan tahap 1 yaitu pada semester 1

e. Follow Up

1. Kakak dan Adik asuh

2. Pemberian sertifikat pola pembinaan tahap program studi

f. Hal- hal lain yang belum diatur diserahkan pada Forum Tertinggi Himpunan (FTH) masing-

masing

BAB X

POLA PEMBINAAN KEMAHASISWAAN FAKULTAS TAHAP 2

a. Tujuan

1. Mengkader peserta untuk aktif di kelembagaan Kema FTIP Unpad.

2. Membentuk pola pikir mahasiswa yang birokratis dan organisatoris.

3. Mengembangkan rasa memiliki terhadap kelembagaan Kema FTIP Unpad.

b. Prinsip dan Materi Kegiatan

Prinsip

1. Pengenalan kelembagaan tingkat fakultas dan program studi.

2. Pengenalan dinamika pergerakan kemahasiswaan.

3. Menumbuhkan jiwa kompetitif pada mahasiswa di lingkungan Kema FTIP Unpad.

Materi

1. Magang dikelembagaan Kema FTIP Unpad.

2. Keorganisasian Kema FTIP Unpad.

3. Pengetahuan Tentang Kongres.

c. Bentuk dan Mekanisme Kegiatan

Bentuk

Tahap 2:

1. Magang di kelembagaan Kema FTIP Unpad.

2. Kompetisi.

3. Mengikuti pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh BEM Kema FTIP Unpad.

4. Simulasi Kongres yang diadakan oleh BEM dan BPM Kema FTIP Unpad.

Page 38: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

37

Mekanisme Pola Pembinaan Fakultas Tahap 2

1. Seluruh mahasiswa baru wajib mengikuti pola pembinaan tahap kedua.

2. Mahasiswa yang tidak lulus pola pembinaan fakultas tidak dapat menjadi pengurus badan

kelengkapan fakultas Kema FTIP Unpad.

d. Teknis

Pelaksana adalah BEM Kema FTIP Unpad dan di bantu oleh Badan Kelengkapan Kema FTIP Unpad.

e. Follow Up

1. Ikut berpartisipasi aktif dalam kelembagaan dan Kongres Kema FTIP Unpad.

BAB V

KEANGGOTAAN MADYA DAN NINDYA

1. Anggota madya adalah setiap mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran

yang telah lulus masa pola pembinaan Kemahasiswaan Fakultas tahap I.

2. Anggota nindya adalah setiap mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Pertanian Universitas Padjadjaran

yang telah lulus semua pola pembinaan Kemahasiswaan di FTIP Unpad.

HAK DAN KEWAJIBAN ANGGOTA MADYA

Hak

1. Mengikuti aktivitas kemahasiswaan tingkat fakultas dan program studi.

2. Mendapatkan pertimbangan kelulusan menjadi anggota nindya melalui Sidang Istimewa.

3. Mendapatkan sertifikat kelulusan pola pembinaan tahap pertama yang anggarannya telah diajukan

dalam proposal kegiatan pola pembinaan tahap satu.

Kewajiban

Mengikuti proses pola pembinaan selanjutnya

HAK DAN KEWAJIBAN ANGGOTA NINDYA

Hak

1. Menjadi pengurus kelengkapan organisasi Kemahasiwaan yang ada di Kema FTIP Unpad.

2. Menjadi panitia pola pembinaan yang ada di lingkungan Kema FTIP Unpad.

3. Mendapatkan sertifikat kelulusan pola pembinaan tahap kedua.

4. Mengadakan dan melaksanakan pola pembinaan dilingkungan fakultas

Kewajiban

Memberikan sumbangsih baik materiil dan moral kepada Kema FTIP Unpad

BAB VI

USAHA PENGEMBANGAN

Page 39: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

38

1. Dilakukan pengkajian ulang setiap tahun saat pelaksanaan Kongres.

2. Diadakan studi banding dengan Badan Kelengkapan Organisasi lain.

3. Dilakukan peningkatan kualitas (upgrade) pola pembinaan secara fleksibel.

TAMBAHAN

Open recruitment untuk pembentukan kepengurusan.

Standardisasi Kepengurusan

a. Ketua : Wajib mengikuti semua jenjang pengkaderan

b. Pengurus : Wajib mengikuti semua jenjang pengkaderan

BAB VII

PENUTUP

Pola pembinaan akan dapat tercapai tujuannya jika seluruh civitas akademika FTIP dapat

berpartisipasi aktif dan mendukung Pola Pembinaan ini, karena tanpa dukungannya maka Pola Pembinaan ini

tidak akan tercapai dan tidak sesuai dengan tujuan. Diluar ketentuan diatas yang telah ditetapkan, diperjelas

dalam petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknisnya.

Page 40: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

39

SURAT KETETAPAN

NOMOR :30/A/MTK-FTIP UNPAD/II/2016

TENTANG

PENETAPAN REKOMENDASI KONGRES

KEMA FTIP UNPAD 2016

Menimbang : Hasil Kongres XI Kema FTIP Unpad

Mengingat : ART Kema FTIP Unpad Pasal 11 Ayat 2

Memutuskan :

Menetapkan : REKOMENDASI KONGRES KEMA FTIP UNPAD 2016 ADALAH SEPERTI

YANG TERLAMPIR

Ditetapkan di : Jatinangor

Tanggal : 20 Februari 2016

Waktu : 18.34 WIB

Presidium I Presidium II Presidium III

Rifki Amrullah Muhamad Mas’ud Muhamad Raj Chandra

NPM.240110130088 NPM. 240110140078 NPM. 240110150019

Page 41: KONGRES XI KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS …bemkema.ftip.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2016/02/AD-ART-Kema... · 4 tata tertib kongres xi keluarga mahasiswa fakultas teknologi industri

40

Lampiran Rekomendasi Kongres XI Kema FTIP Unpad 2016

1. Pembuatan Etika (SOP) Syal FTIP

Etika pemakaian syal dibuat dan di publis di Kema FTIP Unpad dan jika belum dibuat, harus dibuat

aturannya karena sangat perlu sekali.

Pembuatan dan publikasi SOP Syal Kema FTIP diamanahkan kepada PSDM BEM Kema FTIP

Deadline : 2 Bulan

2. Publikasi UU yang dibuat oleh BPM

Undang-undang yang telah dibuat dan disahkan selanjutnya harus dipublish kepada Kema FTIP Unpad oleh

BPM Kema FTIP Unpad dengan tujuan agar mahasisa dapat lebih mengetahui UU apa saja yang selama ini

sudah ada di Kema FTIP, publikasi UU dapat melalui media social dan media lainnya.

Publikasi UU diamanahkan kepada BPM dengan setiap deadline maksimal 1 minggu setelah UU disahkan.

3. SK Legalitas Himpunan dari Dekanat

Permohonan SK Legalitas dari Dekanat diamanahkan kepada BPM Kema FTIP

4. Sidang Istimewa untuk keanggotaan nindya mahasiswa TIN 2015

Sidang Istimewa untuk keanggotaan nindya mahasiswa TIN 2015 diamanahkan kepada BEM Kema FTIP

dengan berkoordinasi bersama BPM dan MTK Kema FTIP

Deadline : maksimal 2 minggu setelah kongres awal tahun selesai

5. Follow up AD ART masing-masing yang diserahkan kepada Ketua Prodi dan Wakil Dekan 1

Diamanahkan ke masing-masing HIMA

Deadline : 2 minggu dari FTH masing-masing HIMA