Top Banner
27

info3.pdf

Nov 09, 2015

Download

Documents

Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
  • Beberapa bulan sejak majalah ini terbit, dunia telah mengalami banyak perubahan. Baru-baru ini kita semua ikut prihatin atas bencana yang menimpa saudara-saudara kita di sekitar Situ Gintung. Sebuah tragedi yang menewaskan lebih dari seratus orang dan ratusan lainnya tidak memiliki apa-apa lagi selain baju yang melekat di badan.

    Ketika sebuah bencana telah terjadi memang paling mudah untuk saling tuding mencari siapa yang salah. Berbagai faktor pun ditelusuri dan kesimpulannya paling banyak hanya ada dua yaitu karena kelalaian manusia atau karena faktor alam yang sebenarnya juga karena ulah manusia. Demikianlah ketika bencana demi bencana datang, kita sering menudingkan jari kita terhadap pihak lain.

    Saat ini dunia kita tengah menghadapi multi krisis yang kalau tidak dicegah maka ketika bencana itu tiba maka kita tidak akan punya jari lagi untuk menuding orang lain. Sebenarnya banyak hal yang bisa berubah ketika kita sendiri mau untuk berubah. Dimulai dari diri kita sendiri, mau jujur terhadap nurani, mengesampingkan ego pribadi, membuka mata terhadap realita maka kita akan sadar setiap dari kita punya kekuatan untuk membawa perubahan bagi dunia. Seperti yang dikatakan oleh John Robbins (yang diulas dalam Vg Tokoh edisi ini) : That we really do have the power, Our own lives really do make a difference, Just by being more conscious of the food that we eat. We can heal ourselves; we can heal the environment, We can heal this planet. So, mari kita mulai dari kita sendiri, dari piring kita sendiri.

    Veggies Corner

    Majalah INFO VEGETARIAN adalah majalah nirlaba yang diterbitkan oleh INDONESIA VEGETARIAN SOCIETY (IVS), bertujuan untuk menyebarluaskan informasi seputar kehidupan vegetarian di Indonesia dan mengembangkan cinta kasih universal serta menyelamatkan kehidupan dunia melalui vegetarianisme, demi

    terciptanya kehidupan yang lebih baik, yang penuh kasih antar sesama manusia dan semua makhluk.

    Dapatkan Majalah INFO VEGETARIAN di kantor Sekretariat INDONESIA VEGETARIAN SOCIETY (IVS) terdekat di kota Anda, atau hubungi langsung Redaksi Majalah INFO VEGETARIAN.

    Penerbit: Indonesia Vegetarian Society (IVS) Penasehat: Ir. Bambang Sumantri, MBA Pembina: Drs. Susianto, MKM Anna Tosin Richard Roeddy Kasim, S.Kom. drg. Chindy Tanjung Ferdy Henry Loyelty Dharmadi Suryawan Philips Samsie Pemimpin Umum: Suhartini, S.E. Wakil Pemimpin Umum: Meyrick Alda Sumantri Pemimpin Redaksi: drg. Chindy Tanjung Pengarah Penyunting: dr. Lusia Anggraini dr. Hendry Widjaja, MARS. Staf Ahli: Prof. Prasasto Satwiko Prof. Dr. dr. Kusharisupeni, M.Sc. Helda Mailoa, SST.Gizi, MM. Dr. drh. Yvonne M. Indrawani, SU. Ir. Ahmad Syafiq, M.Sc.,Ph.D. Dr. dra. Ratu Ayu Dewi Sartika, Apt, M.Sc. Ir. Siti Arifah Pujonarti, MPH. Ir. Asih Setiarini, M.Sc. Ir. Diah M Utari, M.Kes. Sekretaris Redaksi: Evita Yona Susanto Liem Bendahara Redaksi: Tok Siu Lin, SE Mega Staf Redaksi: Hendrik Kusalam Andry Kangdarusman Nugroho Pramono Fiona Olivia Marlim Fenny Yenni Niwan Sutungpol Penata Artistik: Febiyana Jufendi Ilustrator: Vina Merry Distribusi: No Din

    Iklan: Dewi Salim [0811-617863]

    Alamat Redaksi:Jl. Babarsari, Gg. Purisari No. 11B

    Depok, Sleman - D.I. Yogyakarta 55281Telp. 0274-6822344, 0898-5172452

    E-mail : [email protected] : http://www.ivs-online.org

    KorespondenJakarta - Nelly | Bali - Diana Surjanto, SH | Lombok - Erlina |

    Palembang - Jhonson | Semarang - Agung Suryanto |Samarinda - Suganda | Pontianak - Edy Salam Veggie

  • Berbagai Gambar Pendukung Dalam Majalah Ini Di Cari di sxc.hu, google dan berbagai situs lainnya.

    Vg cornerSurat Pembaca6 Vg Interaktif

    Opini Pembaca

    8 Vg UtamaHulu ke Hilir Rantai Krisis Vs Isi Piring

    Timbang Ulang Pola Makan Anda

    Isi Piring Vs Krisis Ekonomi dan SosialUrgensi Revolusi Makanan, Sebuah

    solusi sekali dayung

    20 Vg TestimoniApa Kata Mereka

    22 Vg GikesManfaat Vegetarian Bagi Kecerdasan

    27 Vg KisahKebenaran Tersembunyi

    28 Vg KonsultasiAsam Urat, Kalsium Dan Protein

    30 Vg Gaya HidupDijamu Menu Vegetarian

    di Istana Presiden

    32 Vg ResepSate Proteina

    34 Vg AktifitasIVS Gahtering Family - Jakarta

    Seminar Sentuh Hati Dengan Alam - Tangerang

    Liputan Acara Detoksifikasi - Medan

    Talk Show All About Vegetarian - Kendari

    Go Green For Healthy Life - Yogyakarta

    38 Vg ResensiSuper Size Me

    40 Vg PeduliKampanye Paskah Tanpa Daging di Itali

    42 Vg TokohJohn Robbins

    44 Vg EtikaDamai di Bumi

    46 Vg Tips HijauHemat Listrik di

    Tengah Multi Krisis

    48 Vg DuniaRayakan hari Meatout

    Surat Pembaca

    Anda punya usul, saran, kritik serta info untuk Redaksi Info Vegetarian kirim saja SMS ke 0898-5172452 dengan format SP/nama/asal[spasi]pesan anda atau

    E-mail ke [email protected] dengan subject : surat pembaca

    Redaksi Majalah INFO VEGETARIAN menerima kiriman artikel, opini, konsultasi dan liputan kegiatan-kegiatan seputar Vegetarian di seluruh Indonesia, baik kegiatan yang diselenggarakan INDONESIA VEGETARIAN SOCIETY

    (IVS) maupun komunitas vegetarian lainnya. Pengiriman dapat dilakukan melalui surat ke alamat Redaksi Majalah INFO VEGETARIAN, maupun via e-mail. Dengan subject : Sumbangan Artikel

    INFO VEGETARIAN

    Halo redaksi Info Vegetarian, saya Fandi, ingin bertanya bagaimana mendapatkan info vegetarian secara rutin kalau bisa beberapa eksemplar / bulan?

    Fandi | Jakarta - 0852 28791XXX

    Halo juga Fandi , saudara Fandi dapat memperoleh di cabang IVS terdekat atau bisa langsung menghubungi redaksi langsung. terima kasih.

    Informasi Suplemen Kalsium

    Mohon informasi tentang suplemen kalsium merek apa

    yang boleh di makan orang vegetarian. Thanks

    Jessica |Medan - 0812 6012XXX

    Kami tidak menganjurkan mengonsumsi suplemen

    kalsium, tapi makanlah sumber kalsium alami, untuk informasi

    jelas tentang kalsium alami dapat dilihat pada hal. 24

    22 Vg Gikes 40Vg PeduliManfaat Vegetarian

    Bagi Kesehatan

    Daftar Restoran/ Rumah Makan/ Depot/ Kantin Vegetarian

    41

    8 Vg Utama

    Hulu ke Hilir Rantai Krisis Vs Isi Piring

    Isi PiringVsMulti Krisis

    MEDAN

    Kampanye Paskah Tanpa Daging di Itali

  • Pertanyaan Edisi LaluMelihat dari berbagai aspek dan sudut pandang

    menurut anda adakah prospek pola makan vegetarian di masa yang akan datang menjadi suatu tren gaya hidup?

    Kirimkan jawaban Anda ke:[email protected] dengan

    Subject : Vg Interaktif 3sertakan nama dan tempat asal

    atau via SMS ke 0898-5172452,ketik Go_Veg3(spasi)nama/tempat asal/JAWABAN ANDA

    Jawaban yang terpilih akan dimuat dalam edisi berikutnya.

    Pertanyaan yang akan datang :

    Kami mengundang partisipasi Anda sekalian untuk menyampaikan pendapat mengenai hal tersebut.

    Vegetarian itu Mudah? Tentu Saja Bagilah komentar/pengalaman Anda mengatasi tantangan-tantangan

    ketika memulai vegetarian.

    6 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Menurut saya prospek pola makan

    vegetarian dapat menjadi tren gaya hidup.

    Karena pada waktu sekarang aja banyak

    orang orang ternama di dunia menjadi

    vegetarian sebagai tren gaya hidup,

    dengan melihat hal itu orang akan meniru

    gaya hidup tersebut dan merasakan ada

    manfaat dan mulai mengajak orang lain

    untuk bervegetarian mulai dari keluarganya,

    kerabat, teman , dan orang orang yang

    mereka kenal.

    Jihar/ Ketapang - 0857-50234XXX

    Ada, karena melihat perkembangan pola makan ini semakin semakin banyak yang mengakui baik dari segi religi maupun dari segi kesehatan apalagi setelah adanya hubungan yang erat dengan global warming maka tren gaya hidup ini pasti

    bisa diterima oleh masyarakat yang benar benar mengerti, pintar dan bijaksana dalam menjalani tren gaya hidup yang benar benar dalam pandangan yang bijaksana bagi bumi, makhluk hidup lainnya (hewan) juga generasi penerus.Jonatan/ Palembang - 0813-77511XXX

    Tren vegetarian akan semakin

    meluas dengan banyaknya tokoh

    masyarakat dan artis artis

    bervegetarian sehingga bisa

    menjadi contoh masyarakat serta

    pemanasan global dan krisis pangan

    yang mengancam dunia,

    membuat orang kembali pada

    makanan yang murah dan sehat

    yaitu makanan vegetarian

    .

    Krist / Banjarnegara - 0812-1565XXX

    Yupz, pola makan vegetarian di masa

    yang akan datang akan menjadi

    suatu tren gaya hidup. Sebab

    dengan bervegetarian bukan hanya

    dapat menyelamatkan diri kita

    juga menyelamatkan bumi ini, mari

    kita menjadi orang pertama yang

    bervegetarian. Go go vegetarian

    Desi - 0819-7850XXX

    BISA, karena sekarang kita tahu apa manfaat dari vegetarian selain hidup dengan cara sehat, vegetarian merupakan wujud cinta kasih kita kepada sesama makhluk hidup. BERVEGETARIAN ADALAH SALAH SATU CARA UNTUK MENYELAMATKAN ANDA, BUMI, DAN KITA SEMUA

    Novita / Batam -0856-68612XXX

    Sekarang ini sudah terbukti bahwa prospek pola makan vegetarian telah

    menjadi tren gaya hidup dengan semakin menjamurnya rumah rumah makan maupun restoran

    di sekitar medan yang menyajikan beraneka menu vegetarian dengan

    cita rasa yang khas.

    Novita/ Medan - 0819-2045XXX

    Pasti ada ! jika manusia sadar, paham dan mengerti serta percaya dampak mengkonsumsi daging bagi tubuh. Jika kita harus mengajak semua kalangan menjalani gaya hidup vege. Trims

    Budi Santosa/ Pangkalabun 0852-45277XXX

    Mengapa tidak? Pola hidup sehat

    sama dengan pola makan vegetarian.

    Menjalankannya berarti telah menseras

    ikan,

    menyelaraskan dan menyeimbangkan isi

    perut bumi dan isi perut kita. Orang yang

    modern adalah orang yang berpikir maju

    ,

    bijak dan sehat. Vegetarian merupakan po

    la

    hidup modern. Mengapa tidak vegetaria

    n

    akan maju didunia modern demi,

    kita bumi dan semua

    Wiliem / Tg. Redep - 0856-52284XXX

    Vegetarian merupakan makanan abad 21, melihat kondisi kesehatan di dunia saat ini, dimana banyak penyakit KRITIS yang di derita oleh saudara saudara kita serta melihat kondisi BUMI kita yang sedang SAKIT PARAH umat manusia di muka BUMI ini, setuju atau tidak setuju demi kelangsungan hidup kita, kelangsungan hidup orang banyak, kelangsungan hidup anak cucu kita, saya, anda harus memulai vegetarian detik ini, menit ini, saat ini juga. So, tentunya manusia millennium yang jauh lebih pintar, melihat kondisi Dunia seperti tersebut di atas akan menjadikan vegetarian sebagai sebuah trend yang sangat bergengsi. So tentu pola makan vegetarian akan menjadi tren gaya hidup ! Go Vegetarian

    Hermanto Yuannata/ Padang - 0898-2672XXXMemakan daging merupakan kebiasaan buruk dan

    berbahaya bagi manusia, sejak zaman dahulu.

    Para ahli dengan berbagai riset telah membuktikan

    bahwa terlalu banyak masalah yang dapat ditimbulkan

    jika mengkonsumsi daging, hal ini terutama sangat

    berpengaruh pada kesehatan. Dr. Charles Hill bahkan

    menyatakan, banyak alternatif untuk mendapatkan

    protein berkualitas dan cara diet tanpa daging bisa

    dilakukan untuk menjaga kesehatan.

    Bahkan hampir semua agama dan tokoh-tokoh

    terkenal dunia menyarankan pola hidup vegetarian,

    seperti Albert Einstein, Plato, Phytagoras, Buddha,

    Mahatma Gandhi, Dalai Lama, dan masih banyak yang

    lainnya. Lalu, kalau sudut pandang berbagai agama,

    spiritualitas, dan kesehatan menyarankan mengikuti

    gaya hidup vegetarian, kenapa kita tidak memulainya saat ini ?

    I Wayan Gede Suacana/ Denpasar, BaliVia email

    Vg Interaktif Vg Interaktif

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 7

  • Vg Utama Vg Utama

    8 | EDISI III INFO VEGETARIAN EDISI III INFO VEGETARIAN | 9

    Kita tidak sendirian. Ada 987 juta orang

    miskin di dunia yang berhubungan dengan kegiatan peternakan dan 1,3 milliar orang (20% populasi dunia) berhubungan dengan produksi peternakan. Diperkirakan tahun 2050 dunia butuh 465 juta ton daging, dua kali lipat kebutuhan tahun 1990 yang sebesar 229 juta ton. Dengan demikian, persaingan memperoleh daging akan menjadi sangat ketat. Keinginan mengembangkan industri peternakan amatlah realistis mengingat saat ini saja Indonesia harus mengimpor 450 ribuan ekor sapi dan 250 ribuan ton daging pertahun. Tahun 2015, dengan penduduk sekitar 253 juta jiwa, Indonesia akan mengalami defisit daging sapi sekitar 334 ribu ton. Jika kebutuhan itu bisa dicukupi di dalam negeri, tentu berlipat - lipat keuntungan yang diperoleh. Namun, kita harus sangat berhati - hati karena belum semua aspek industri peternakan disampaikan kepada masyarakat secara terbuka. Ada kesan segi keuntungan sajalah yang dipopulerkan. Kekurangan pertama yang cukup serius adalah kecenderungan melihat industri peternakan sebagai sistem tertutup dan dengan satu tolok ukur ekonomi. Padahal, dalam metode perencanaan modern, setiap sistem harus dilihat kaitannya dengan sistem lain dalam hal ini daya dukung Bumi. Hanya dengan cara itu, kita dapat

    menjamin bahwa suatu sistem yang kita kembangkan

    (dalam hal ini peternakan) dapat selaras dengan kebutuhan sistem lain. Kaitan sistem industri peternakan terhadap sistem kesehatan, sosial, energi, lingkungan dan sebagainya belum pernah secara jujur dan rinci dijelaskan kepada masyarakat.

    Seribu Wajah Mitos Daging

    Mari kita coba mulai dari dampak industri peternakan terhadap sistem kesehatan. Dalam beberapa diskusi dengan para dokter dan ahli nutrisi saya diyakinkan bahwa slogan food balancing telah dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu untuk keuntungan ekonomi semata tanpa mempedulikan risiko kesehatan masyarakat. Food balancing dibuat seolah-olah harus melibatkan daging. Manusia tidak memerlukan protein hewani. Iklan yang mengatakan sosis mencerdaskan otak amatlah menyesatkan. Alih-alih mencerdaskan, cara itu akan mendidik anak tergantung pada daging sejak kecil tanpa menyadari konsekuensinya. Sebuah situs yang fokus pada kanker www.cancerproject.org mengeluarkan klip pendek yang berisi edukasi pada anak-anak agar mereka mengetahui bahaya konsumsi daging sejak dini, dalam akhir klip orang tua dan masyarakat dihimbau untuk membantu mengeluarkan menu daging olahan dari kantin sekolah sebagai aksi reformasi gizi pada anak - anak.

    Hasil Riset Kesehatan Dasar 2007 membeberkan bahwa saat ini stroke menjadi menjadi penyebab utama kematian di perkotaan (15,9 persen penyebab kematian

    di Indonesia). Orang berpikir bahwa penyakit non-infeksi lebih banyak terjadi di negara maju. Ternyata penyakit tersebut juga marak di negara berkembang seperti Indonesia karena junk foods yang berasal dari negara maju menjadi gaya hidup baru yang dibanggakan oleh sebagian masyarakat yang meningkat kesejahteraannya. Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyebutkan bahwa pada tahun 2000 di Indonesia sudah terdapat 8,4 juta penderita diabetes melitus (ranking empat dunia) yang menyerang usia muda atau masa produktif. Penyebab semua itu antara lain kurang konsumsi serat, tinggi lemak, kurang aktivitas fisik, hiper kolesterol dan merokok. Aneh, ketika negara lain giat mengkampanyekan The New Four Food Groups (bijian, sayuran, buahan dan kacangan), kita malah mau meningkatkan konsumsi daging. Industri peternakan juga tidak selaras sistem sosial yang teduh. Diskusi dengan beberapa psikolog, sosiolog dan spiritualis mengungkap bahwa konsumsi daging sangat erat dengan kekerasan, suatu fakta sehari - hari yang tidak pernah disadari dan diulas media massa. Fakta bahwa penyembelihan ternak dilakukan dibalik dinding pejagalan, bukan dipertontonkan

    Akhir-akhir ini pengembangan

    (industri) peternakan semakin

    menjadi tumpuan harapan untuk menyelesaikan

    banyak masalah bangsa sekaligus.

    Melalui biocycle farming diharapkan

    dapat diperoleh banyak keuntungan

    sekaligus, seperti kebutuhan protein

    hewani, pupuk organik, biogas dan

    lapangan pekerjaan. Istilahnya, dari

    hulu hingga hilir peternakan

    menguntungkan.

    Hulu ke Hilir Rantai Krisis Vs

    Isi Piring

  • Vg UtamaVg Utama

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 1110 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    terbuka di mall, membuktikan bahwa sebenarnya hati kecil kita mengatakan bahwa yang kita lakukan adalah kekerasan diam - diam. Leo Tolstoy secara tepat mengatakan: Selama masih ada peternakan, masih akan ada perang. Dari segi energi, industri protein hewani tidaklah efisien. Masyarakat sering terkecoh dengan bayangan peternakan tradisional, di mana ternak diberi makan seadanya dari bahan yang ada di alam sekitar, atau dilepas di tempat pembuangan sampah. Itu masuk akal untuk satu hingga ratusan ternak. Tetapi, ketika peternakan menjadi industri yang melibatkan ribuan ternak akan diperlukan energi besar, mulai dari penanaman pakan, pemeliharaan, perawatan, pemotongan, transportasi, hingga pendinginan. Dari 77 juta ton protein nabati yang dikonsumsi industri peternakan dunia hanya diperoleh 58 juta ton protein hewani. Protein yang dikonsumsi industri peternakan dunia dapat mencukupi kebutuhan 8,7 milliar penduduk bumi yang hanya 6,6 milliar. Namun setiap tiga detik seorang anak mati kelaparan. Seorang pemakan daging (biasanya orang mampu) setidaknya merampas makanan tiga orang yang tidak beruntung, karena bahan makanan ditumbuhkan untuk ternak ketimbang untuk manusia. Peternakan juga belum tentu selaras dengan sistem ekonomi bersih. Rantai industri peternakan memberi banyak lapangan pekerjaan. Namun, harga yang harus dibayar oleh inefisiensi mengubah

    protein nabati menjadi protein hewani sangatlah besar. Jika masyarakat tidak sejak awal diyakinkan bahwa peternakan hanya dilakukan sementara untuk menghadapi kemiskinan, maka mereka akan menganggap bahwa peternakan adalah tujuan hidup mereka. Padahal, inti masalah kemiskinan adalah kegagalan pendidikan.

    Tembok Daging

    setinggi Tembok Rokok

    Beberapa waktu lalu di sebuah stasiun televisi disiarkan acara debat antara pihak pro dan kontra rokok. Segala fakta ilmiah tak mempan mengubah pandangan pihak pro rokok yang menganggap rokok adalah kehidupan mereka sampai mati. Sepertinya fenomena itu akan terulang ketika kita berdiskusi tentang baik-buruk daging. Walau banyak data menunjukkan kedahsyatan dampak negatif industri peternakan, jauh berlipat daripada rokok, kita belum tentu dapat menerimanya dengan legowo (baca: ikhlas). Jangankan masyarakat awam, kaum terpelajar pun banyak yang menutup mata dan telinga.

    Memakan Daging Sama Dengan Memakan Bumi?

    Peternakan telah terbukti tidak selaras dengan sistem lingkungan. Tahun 2006, Perserikatan Bangsa Bangsa mengeluarkan laporan berjudul Livestocks Long Shadow yang disusul pada tahun 2008 dengan judul Kick the Habit. Pada kedua laporan setebal 400-an dan 200-an halaman yang dapat diunduh gratis dari internet itu tersaji fakta perusakkan lingkungan yang hebat oleh industri peternakan. Dikatakan, industri peternakan menyumbang 18% gas rumah kaca (GRK) berupa karbondioksida (CO2), metana (CH4) dan dinitro oksida (N2O), jauh lebih besar dari sumbangan gas rumah kaca (karbondioksida) dari seluruh moda transportasi di dunia yang hanya 13,5%. Perubahan tanah yang berhubungan dengan peternakan menambah 2,4 triliun ton CO2 ke udara setiap tahun. Sementara itu, penggunaan lahan dunia sangat tidak proporsional yaitu 15 juta km2 lahan pertanian untuk pangan sedang 30 juta km2 lahan untuk penggembalaan ternak. GRK menyebabkan perubahan iklim yang memicu banyak bencana seperti banjir, kekeringan, tornado dan kegagalan panen. Es daratan (seperti di kutub selatan dan pegunungan) yang mencair akan

    menaikkan permukaan air laut hingga tujuh meter. Kita bisa mengucapkan selamat tinggal pada daerah pantai Jakarta, Semarang, Surabaya dan lain - lain. Akan terjadi relokasi penduduk yang menciptakan masalah kompleks serius. Pada Konferensi Perserikatan Bangsa Bangsa mengenai Perubahan Iklim di Poznan, Polandia, bulan Desember ini diungkap bahwa perubahan iklim terjadi lebih cepat dari yang diperkirakan. Ini akan menjadikan penderitaan luar biasa pada mereka yang rentan terhadap bencana. Setiap tahun 6 juta orang akan tergusur oleh perubahan iklim. Untunglah, banyak pihak telah mulai sadar. Tahun ini kota Cincinnati mengeluarkan The Green Cincinnati Plan yang didalamnya termasuk anjuran untuk mengurangi konsumsi daging. Pemerintah di desa sekitar Beijing juga telah menghimbau masyarakat mengurangi peternakan secara bertahap karena gurun yang meluas cepat.

    Vegetarian bukan Soal Agama

    Saya teringat ketika tahun 2005 Sultan Hamengku Bowono X ditertawakan ilmuwan dan disindir agamawan gara - gara mengajak masyarakat menolak bala (badai) dengan cara membuat sayur lodeh berisi sembilan macam sayur, bukan sate atau gudeg ayam. Hebatnya, pada tahun 2007, Dr. Rajendra Pachauri (Ketua Intergovernmental Panel on Climate Change dan Pemenang Nobel Perdamaian 2007) mengatakan dengan tegas bahwa jika dunia ingin terhindar dari bencara akibat pemanasan global (tepatnya perubahan iklim) ada tiga hal

    yang dapat segera dilakukan: berhenti makan daging, naik sepeda dan menjadi konsumen yang bijak. Dia tidak berkata sembarangan karena didukung oleh studi yang cermat dari banyak ilmuwan. Jadi, si pembisik Sultan Hamengku Bowono X tahu persis bagaimana ekosistem bumi bekerja. Sayur lodeh dapat dilihat sebagai simbol untuk kembali ke menu nabati bila kita ingin menghindari kerusakan lingkungan yang membawa bencana. Sebuah kearifan (dan kecerdasan) lokal yang berwawasan semesta. Dalam kunjungan Sri Sultan Hamengku Bowono X di Batam, Beliau sempat hadir dalam bazaar Vegetarian 23 November 2008 lalu dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan, Saya pernah bervegetarian satu bulan penuh di California beberapa tahun lalu dan vegetarian bukan soal agama, ini soal kesehatan dan lingkungan hidup. Di masa mendatang arus vegetarian akan semakin kencang.

    Nah, jika kita masih juga ingin membangun industri peternakan nasional sebagai tumpuan ekonomi, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menghitung cermat untung-rugi yang

    diakibatkannya pada sistem semesta. Masyarakat berhak tahu secara jelas dan lengkap bagaimana industri peternakan dikembangkan dan apakah secara sistem semesta menguntungkan. Sebagai

    bangsa yang masih ingin memiliki masa depan, kita tidak boleh hanya berpikir untuk memecahkan masalah di sini, saat ini, untuk kita sendiri, namun lebih-lebih untuk menyediakan kehidupan bumi

    yang sejahtera bagi anak cucu.

    Sebenarnya, potensi pertanianlah anugerah alami luar biasa besar bagi negeri ini yang selalu dipinggirkan dan diingkari. Dan, pupuk organik bagi pertanian yang baik tidak harus datang dari peternakan. Berhentilah melecehkan petani dan giatkan sekolah pertanian yang mendidik ahli

    pertanian berwawasan semesta (bukan ekonomi semata).

    Oleh:Prof. Prasasto Satwiko

    Guru Besar Fakultas Arsitektur Pusat Studi Energi

    Universitas Atma Jaya Yogyakarta

  • Vg UtamaVg Utama

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 1312 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Persepsi keliru yang terlalu membesar-besarkan resiko diet vegetarian bagi kesehatan terjadi pada tahun 1960-an. Hal ini disebabkan karena pada masa itu masalah utama di bidang kesehatan memang seputar kasus infeksi dan defisiensi nutrisi. Kini permasalahan kesehatan telah mengalami transisi epidemiologi dari penyakit infeksi ke arah penyakit - penyakit kronik degeneratif seperti penyakit jantung, stroke, hipertensi, kanker, diabetes mellitus dimana faktor kelebihan nutrisi memegang peranan penting. 77% Kematian di negara maju oleh penyakit kardiovaskular dan kanker yang berhubungan erat dengan pola makan (14% oleh penyakit menular, 9% oleh kecelakaan). (Pangan dan Uang demi Kesehatan Bangsa, National Geographic Indonesia, edisi

    khusus: Detak Bumi, hal. 29) Penyakit degeneratif seringkali tidak terdeteksi dan tidak disadari. Hal ini karena penyakit degeneratif tidak langsung memberikan gejala ketimbang penyakit infeksi. Penyakit degeneratif ini sangat berbahaya karena dianggap sebagai pembunuh diam - diam (silent killers) dan sebagai penyebab utama kematian di negara negara maju dan juga negara negara berkembang hingga saat ini. Menurut laporan WHO, hampir 17 juta orang meninggal lebih awal tiap tahunnya sebagai akibat epidemi global penyakit degeneratif. Sebuah fakta yang mencengangkan. Dan WHO memperkirakan pada tahun 2015 jumlah itu meningkat menjadi 36 juta orang. Di Indonesia sendiri angka kejadian stroke sangat tinggi, bahkan merupakan

    negara dengan jumlah terbesar penderita stroke di Asia. Dan cenderung terus meningkat setiap tahun. Stroke yang menjadi penyebab nomor satu kecacatan bukan hanya menyerang penduduk usia tua, tetapi mereka yang berusia muda dan produktif. The National Cancer Institute mengatakan wanita yang setiap hari menyantap daging berpeluang 4x lebih besar terkena kanker payudara dibanding yang tidak makan daging setiap hari. Sebaliknya resiko mengidap kanker pada wanita yang lebih banyak makan sayuran setiap hari berkurang 20-30%. Jenis lemak yang memicu kanker payudara yaitu lemak jenuh, sangat banyak terdapat dalam daging. Selain itu sayuran dan buah penuh dengan serat yang sangat berperan mencegah kanker kolon 10 % kematian

    akibat kanker dikontribusi oleh kanker kolon yang disebabkan oleh sulitnya buang air besar. Daging juga mengandung kolesterol dan lemak jenuh yang meningkatkan risiko gangguan pembuluh darah jantung. Penyakit degeneratif terjadi karena adanya perubahan pola makan, aktivitas fisik yang kurang dan kebiasaan merokok. Perubahan pola makan ke arah makanan tinggi lemak jenuh, kolesterol, garam, gula dan rendah serat (fast food misalnya) berakibat pada obesitas yang menjadi awal penyebab penyakit kronik degeneratif. Organisasi Kesehatan Dunia melaporkan, sebanyak satu milliar orang di seluruh dunia menderita kegemukan, dan diperkirakan jumlah ini akan meningkat menjadi lebih dari 1,5 milliar hingga tahun 2015, jika tidak ada upaya penanggulangan segera. Selain itu banyak penelitian telah membuktikan timbulnya penyakit degeneratif sangat berkaitan dengan pola konsumsi pangan hewani yang tinggi kolesterol dan lemak jenuh. (American Journal of Clinical Nutrition 2003).

    Penyakit degeneratif juga berimbas pada dimensi lain diluar kesehatan. Sektor yang paling sering terkena dampak adalah ekonomi. Laporan WHO menampilkan proyeksi terbaru mengenai dampak penyakit degeneratif pada sektor ekonomi. Tiga negara yaitu China, India dan Rusia dapat mengalami kerugian mencapai milliaran

    dollar pada pendapatan nasional mereka hingga 10 tahun ke depan. Kerugian tersebut sebagai akibat biaya kesehatan dari penyakit jantung, stroke, kanker dan diabetes.

    Penyakit degeneratif sebetulnya dapat dicegah, dengan cara meminimalkan faktor risiko penyebabnya. Tak

    Timbang Ulang Pola Makan Anda

    Wanita yang s

    etiap hari men

    yantap

    daging berpel

    uang 4x lebih

    besar

    terkena kank

    er payudara d

    ibanding

    yang tidak ma

    kan daging se

    tiap hari

    The Nationa

    l Cancer Ins

    titute

    Kemajuan teknologi ikut berdampak di bidang penyediaan pangan. Namun seiring dengan kemajuan kuantitas produksi

    pangan tersebut, timbul sebuah epidemi global di bidang kesehatan yaitu penyakit degeneratif. Oleh karena itu, tidaklah heran jika saat ini semakin banyak ditemukan berbagai konsep

    alternatif tentang healthy food misalnya diet vegetarian.

  • usah ke mana-mana mencari jawabannya, cukup lihatlah isi piring kita. Daging, tidak perlu ada di piring, karena memang tidak perlu dan tubuh tidak memerlukan. Dengan kata lain kita harus segera mengubah pola makan kita menjadi pola makan sehat dan alami, tidak merokok, olahraga teratur dan terukur, serta menghindari junk food.

    Mengapa diet vegetarian memberi manfaat positif bagi kesehatan? Buah - buahan dan sayuran memiliki kandungan tinggi akan vitamin dan antioksidan (seperti karotenoid, asam askorbat, tokoferol dan asam folat) serta phytochemicals (serat, flavonoid, fenol, sterol, dll). Zat - zat antioksidan dan phytochemicals semacam itu sangat penting berfungsi

    sebagai agen protektif terhadap kanker dan berbagai penyakit degeneratif lainnya. Sebaliknya berbagai pangan hewani selain tidak memiliki kandungan fitokimia, merupakan sumber energi tinggi (cenderung berlebih), tinggi asam lemak jenuh dan kolesterol serta potensi karsinogenik, yang semuanya menghasilkan resultan negatif bagi tubuh. National Cancer Institute (NCI) merekomendasikan untuk mengkonsumsi buah dan sayuran paling tidak 5 (lima) kali dalam sehari. Tapi harus dihindari buah dan sayuran yang mengandung banyak lemak, seperti kentang goreng atau pai dengan krim pisang. Semakin banyak buah dan sayuran yang dimakan, semakin berkurang resiko untuk semua kanker.

    Berapa biayanya dok ?Seringkali kita mengucapkan kalimat ini ketika berobat ke dokter. Pertanyaan Berapa biayanya dok? menunjukkan beban biaya yang kita tanggung sebagai upaya sehat, sembuh dari sakit, dan sebagai timbal balik atas jasa dokter yang memberikan jasa kesehatan. Beban biaya yang kita keluarkan untuk kesehatan juga bermacam - macam tergantung jenis penyakitnya. Biaya - biaya tersebut menjadi bervariasi seperti: biaya untuk jasa konsultasi dengan dokter, biaya obat, bahkan biaya operasi dan biaya biaya terkait dengan rumah sakit. Semakin berat sakit kita maka semakin berat biaya - biaya yang ditanggung. Global warming (pemanasan global) menyebabkan alam atau bumi kita sakit. Negara - negara mulai memberikan perhatian terhadap Global warming penyebab perubahan drastis cuaca atau musim, termasuk suhu. Perubahan drastis ini mempunyai dampak yang sangat besar terhadap persediaan air maupun pangan serta mempengaruhi sektor ekonomi secara global berupa biaya - biaya yang ditanggung sebagai akibat Global warming. Global Warming dan krisis pangan berhubungan erat dengan peternakan. Krisis pangan terjadi karena penggunaan biji - bijian yang seharusnya digunakan untuk

    manusia tetapi digunakan untuk pangan ternak, bahkan yang terbaru harus bersaing untuk biofuel atau bahan bakar kendaraan bermotor. Pemikiran mengenai pola makan yang tidak tepat sehingga menimbulkan krisis pangan global juga didukung Dr. Walt Willett1, profesor ilmu kedokteran dari Universitas Harvard, AS dan pengarang buku Makan, Minum, dan Mengurangi Berat Badan, yang mengatakan:

    Jika kita mengubah cara kita makan, maka kita bisa mengakhiri krisis pangan global. Apa yang sekarang kita lakukan sungguh tidak efisien bagi sumber daya dunia, tapi dengan memilih diet yang optimal, kita dapat memberi makan dunia.

    Peternakan selain berpengaruh secara signifikan atas krisis pangan, ternyata mempunyai andil yang sangat besar atas terjadinya global warming. Perserikatan Bangsa Bangsa2 mengungkapkan industri peternakan penghasil emisi gas rumah kaca terbesar (18%), jumlah ini lebih banyak dari gabungan emisi gas rumah kaca seluruh transportasi dunia (13%). Presiden AS, Barrack Obama mengakui peternakan sebagai pemicu utama global warming3 , selanjutnya Presiden AS, Barack Obama4 juga menyatakan:

    Sekarang ini, sistem makanan dunia sedang dalam tekanan sangat besar. Ia berada dalam tekanan sangat besar karena pertama, sebagai akibat perubahan iklim. Anda telah mengalami

    Isi Piring Vs Krisis Ekonomi dan Sosial

    Vg UtamaVg Utama

    Makanan nabati mengandung antioksidan yang tinggi, di antaranya vitamin A, C, E dan mineral selenium, yang dapat mencegah kerusakan sel yang bisa menjadi penyebab terjadinya kanker.

    Jadi suatu pola pengaturan makanan seperti misalnya diet vegetarian memang sudah terbukti efektif untuk meredam berbagai penyakit degeneratif yang mengancam umat manusia masa kini. Dari berbagai hasil penelitian medis, diet vegetarian terbukti menurunkan resiko obesitas, penyakit jantung koroner, stroke, beberapa jenis kanker (kanker usus besar, prostat, leher rahim, pankreas dan paru - paru), serta diabetes mellitus tipe II. So, timbang ulang pola makan anda. (Andry K)

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 1514 | EDISI III INFO VEGETARIAN

  • Vg UtamaVg Utama

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 1716 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    1 http://economictimes. indiatimes.com2 http://pemanasanglobal.net/vegetarian/presiden-as-barack-obama-peternakan-menyumbang-gas-rumah-kaca-lebih-besar-dari-transportasi3 http://pemanasanglobal.net/vegetarian/presiden-as-barack-obama-peternakan-menyumbang-gas-rumah-kaca-lebih-besar-dari-transportasi4 http://pemanasanglobal.net/vegetarian/presiden-as-barack-obama-peternakan-menyumbang-gas-rumah-kaca-lebih-besar-dari-transportasi, menanggapi sebuah pertanyaan dari seorang vegan, Nikki Beloit. Sekolah Menengah Atas Gibbs, Saint Petersburg. Florida, 1 Agustus 2008.)5 http://www.ecorazzi.com/2008/11/17/barack-obama-discusses-the-dangers-of-modern-factory-agriculture/6 Pemanasan global, http://id.wikipedia.org/wiki/Pemanasan_global

    perubahan - perubahan pola iklim yang hebat. Kita tidak sepenuhnya mengerti arti dampak - dampak ini. Sebagai contoh Australia mengalami musim kemarau hebat yang menggagalkan banyak panen. Produksi biji - bijian saat ini jauh lebih rendah. Persediaannya sangat sedikit. Anda mulai melihat kerusuhan karena makanan di tempat - tempat seperti Haiti dan negara-negara miskin lainnya di dunia. Negara - negara seperti China dan India menjadi lebih kaya dan mereka mulai mengubah kebiasaan makan mereka; mereka mulai memakan lebih banyak daging, lebih

    banyak hewan ternak. Hal ini memerlukan lebih banyak biji - bijian untuk memproduksi satu pons daging sapi sedangkan kita dapat memakan langsung biji - bijian itu, jadi pada akhirnya adalah hal tersebut memberikan tekanan yang sangat besar terhadap persediaan makanan. Masyarakat Amerika akan memetik multi-manfaat dari perubahan pola makan. Sebagai contoh jika dengan merubah pola makan dapat mengurangi angka kasus obesitas di bawah angka kasus tahun 1980, maka biaya perawatan medis yang dapat dihemat adalah sebesar 1 triliun

    dollar Pada kesempatan lain Obama menekankan mengapa perubahan pola makan semakin mendesak, peternakan menciptakan monokultur yang rentan terhadap ancaman ketahanan nasional, rentan terhadap harga pangan yang meroket ataupun anjlok, naik turunnya harga komoditas, dan sebagian bertanggung jawab atas ledakan biaya medis karena peternakan menyebabkan diabetes tipe 2, stroke, dan penyakit jantung, obesitas, semua hal yang mendorong pengeluaran besar - besaran dalam biaya medis kita. Itu hanya satu sektor ekonomi5.

    Krisis SosialKita sering mengatakan bahwa orang yang darah tinggi biasanya menjadi pemarah, dan darah tinggi sendiri dekat dengan konsumsi daging. Hal ini ada benarnya. Dalam percobaan Morgan, yang dibahas dalam film Super Size Me, dapat kita lihat bahwa konsumsi daging meningkatkan agresifitas diri kita. Hal ini dibuktikan sendiri pada Appleton Wisconsin, Central Alternative High School, yang merupakan sekolah tinggi anak - anak yang bermasalah, terutama pada tingkah laku mereka. Appleton Wisconsin meniadakan mesin softdrink dan junk food pada lingkungan sekolah. Dan hasilnya, kebijakan tersebut membuat perubahan besar pada siswa disana.Di lain pihak, tercatat bahwa penjagalan memiliki angka

    tertinggi dalam turnover pekerja. Pekerja di penjagalan mengalami rasa frustasi, depresi, tertekan, dan tersiksa dalam menjalani pekerjaannya, sehingga mereka hanya bertahan selama 2 bulan bahkan setengah bulan. Para pekerja disana menjadi pemarah dan sering sekali melampiaskan kemarahan tersebut pada hewan - hewan penjagalan. Sungguh brutal dan kejam. Semua krisis yang ada di depan mata kita memiliki solusi yang dapat langsung kita lakukan yaitu ubah pola makan kita ke menu nabati.Isi piring kita terhubung dengan semua aspek kehidupan kita. Isi piring kita mempunyai daya besar untuk mengubah dunia. Jadi tata ulang isi piring kita sekarang untuk hidup yang lebih baik.

    Amerika sebagai Negara Super Power harus ikut dilibatkan untuk penanganan global warming dan Negara China sampai harus mengeluarkan 15 juta Yuan atau sekitar$ 2.19 juta untuk membantu lingkungan di Tibet dari efek global warming6. Global warming menyebabkan Glasier sekitar Gunung Everest antara Tibet dan Nepal tenggelam sedalam 170 meter sepuluh tahun lalu. Demikian besar dampak ketika bumi kita sakit, Global warming, berupa krisis pangan dan ekonomi. Tentu masih banyak lagi krisis yang akan disebabkan oleh Global warming dan semua itu biayanya sangat mahal karena dibayar oleh bumi tempat kita hidup. Bumi sebenarnya dapat menyembuhkan sendiri tetapi selama kita manusia tidak peduli dan tidak merubah pola makan kita maka Global warming masih merupakan ancaman besar bagi kita sendiri. Mari berubah untuk bumi lebih sehat. (Hendrik)

  • Kebun Sayur dan Buah di Gedung Putih: Sebuah Embrio Revolusi Makanan

    Gebrakan terbaru datang dari Ibu Negara Michelle Obama pada 20 Maret 2009 lalu bersama 26 anak-anak Sekolah Dasar Bancroft di barat laut Washington menanam buah dan sayuran di Gedung Putih (The New York Times 20/03/09). Sebagai seorang ibu dari dua putri Sasha (10 tahun) dan Malia (7 tahun), melalui aktivitas berkebun ini Michelle Obama berharap dapat menumbuhkan kecintaan anak - anak pada umumnya pada makanan yang sehat, buah segar dan sayuran organik lokal yang datang dari Bumi, bukan dari makanan kemasan, makanan kotak atau makanan kaleng. Gerakan mempromosikan makanan sehat juga merupakan salah satu agenda Michelle Obama berkaitan dengan epidemik obesitas dan diabetes yang melanda Amerika.

    Keberadaan kebun sayur dan buah di Gedung Putih ini diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi untuk lahirnya kesadaran dalam masyarakat Amerika. Lalu mengapa anak-anak diajak terlibat? Michelle Obama berkata,Harapan saya, melalui anak - anak mereka akan mendidik anggota keluarga yang lain dengan demikian gerakan ini akan bergulir mendidik masyarakat. Sebuah perubahan akan mengantar kita pada perubahan lainnya,

    bahkan bila satu orang memutuskan untuk menanam tomat setelah melihat Michelle Obama dan anak - anak sekolah menanam sebuah benih, pesan ini telah bekerja. Mengembalikan rasa keterhubungan kita dengan makanan yang kita makan, semua bermula dari tanah. Semua ini pelajaran terbesar menuju revolusi makanan, paham perjalanan makanan dari benih sebelum akhirnya sampai ke piring.(Chindy Tan)

    18 | EDISI III INFO VEGETARIAN EDISI III INFO VEGETARIAN | 19

    http://www.cityfarmer.info/michelle-obama-launches-first-white-house-vegetable-garden-since-world-war-ii

    Jika kalian menanam sendiri, buah dan sayur tidak hanya terasa dekat namun rasanya juga jauh lebih nikmat

    Harapan saya, anak-anak akan mendidik anggota keluarga yang lain

    Kesadaran masyarakat global akan urgensi perubahan gaya hidup untuk mengatasi multi krisis kini mulai menyentuh kebijakan - kebijakan pemerintah. Guardian.co.uk, Minggu 26/1/2009 melaporkan Pelayanan Kesehatan Nasional di United Kingdom, akan memberlakukan peraturan menu tanpa daging di seluruh rumah sakit UK. Doktor David Pencheon, direktur

    1kg beef = 24 kg CO2 1kg beef dari industri susu = 15 kg CO21kg babi = 5.5kg CO21kg telur = 5.5kg CO21kg ayam = 4.6kg CO21kg susu = 1.2kg CO2

    Pelayanan Kesehatan Nasional mengatakan bahwa, Ini bukan hanya untuk efisiensi melainkan untuk perubahan yang berarti, karena efisiensi tidak banyak membawa perubahan. Menu tanpa daging di rumah sakit akan menghemat pengeluaran yang dapat digunakan untuk meningkatkan pelayanan pada pasien. Tentunya, tidak kalah penting adalah

    pengurangan emisi karbon bisa mencapai tingkat yang ditargetkan. Sementara itu, di Irlandia seperti yang dilaporkan oleh The Irish Times, Menteri Lingkungan Negara untuk memotong dan menekan sumbangan karbon masyarakat pemerintah akan memberlakukan pajak pada daging sejumlah 7 dan 13 euros ($9-16) untuk sapi dan 1 euro ($1.25) untuk biri - biri.

    Tahun depan, Pemerintah Swedia akan mengawali dengan pemberian label jumlah emisi tiap produk makanan dengan tujuan merangsang rasa tanggung jawab konsumen terhadap makanan yang mereka pilih. Berikut rujukan sumbangan karbon tiap makanan:

    Vg UtamaVg Utama

    http://www.sciam.com/slideshow.cfm?id=the-greenhouse-hamburger&photo_id=DC1D62C4-976B-FC0A-1E8CE7C8FDD7BB7A

    http://www.sciam.com/slideshow.cfm?id=the-greenhouse-hamburger&photo_id=DC1D6314-BB6F-72F8-39363F36D12CA93D

    2

    3

    1

    http://greeninc.blogs.nytimes.1. com/2009/03/09/senators-have-beef-with-cow-

    tax/?scp=1&sq=have%20beef%20cow%20tax&st=cse

    http://kompas.com/read/2. xml/2009/01/28/23230756/butuh.350.miliar.euro.

    untuk.tahan.laju.hingga.2.derajat.celsius. http://www.guardian.co.uk/society/2009/jan/26/3.

    hospitals-nhs-meat-carbon

    Urgensi Revolusi Makanan, Sebuah Solusi Sekali Dayung

  • EDISI III INFO VEGETARIAN | 2120 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Vg Testimonial Vg Testimonial

    Pola hidup vegetarian sangat sehat dan juga membantu memberikan solusi bagi penyelamatan terhadap bumi dari

    Global Warming. Inilah komentar yang diberikan oleh dokter berusia 45 tahun ini ketika ditanya pandangannya

    mengenai pola hidup vegetarian. dr. Budi melanjutkan bahwa pandangan masyarakat selama ini banyak mengkaitkan pola hidup vegetarian dengan kekurangan gizi, padahal menurut beliau pola hidup vegetarian sangat mencukupi kebutuhan gizi asalkan makanannya beragam dan seimbang. dr. Budi menambahkan bahwa kecukupan yang dimaksudkan disini adalah berdasarkan unsur-unsur gizi yang diperlukan oleh

    tubuh manusia seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, dan unsur-unsur mikro. Tumbuhan dan kacang-kacangan mampu mengakomodir semua unsur - unsur gizi yang kita butuhkan ujarnya.

    Namun beliau mengingatkan bahwa karena kacang - kacangan dan biji - bijian itu bersifat saling melengkapi maka tidak bisa hanya kita konsumsi salah satunya saja melainkan harus

    dikonsumsi secara beragam. Semakin beragam yang kita konsumsi maka semakin baik pungkasnya. Beliau menambahkan bahwa sebenarnya unsur - unsur gizi yang kita dapat

    dari tumbuhan jauh lebih bagus ketimbang gizi yang berasal dari hewani. Lalu bagaimana kecukupan gizi ibu hamil dan anak balita yang bervegetarian? Sebenarnya yang diperlukan oleh ibu hamil dan anak balita adalah protein, kalsium, dan zat besi dan ini bisa didapatkan

    dari tumbuh - tumbuhan dan kacang - kacangan, jadi tidak ada masalah tambahnya.

    Saya bervegetarian sejak anak saya ujian SMA. Saya berjanji kepada anak saya untuk bervegetarian selama ujian berlangsung supaya anak saya dapat berjalan dengan lancar. Eh..

    setelah masa ujian berakhir, saya pun tetap melanjutkan vegetarian karena ternyata bervegetarian bukanlah hal yang susah bagi saya. Setelah saya bervegetarian saya tidak merasa bahwa kondisi badan saya berubah. Saya telah menjalankan vegetarian sejak 3 tahun yang lalu sampai sekarang.

    Awal bervegetarian Mega ditentang oleh keluarga. Mereka kan diciptakan untuk dimakan, kok kamu malah ga makan? kata beberapa kerabatnya. Namun, dari buku - buku yang saya baca banyak mengulas tinjauan ilmiah keuntungan bervegetarian. Oleh karena itu, kini saya tetap bervegetarian. Waktu SMA saya masih makan daging, pagi hari tu terasa ngantuk, lemes. Tapi sejak saya ga konsumsi daging, rasa ngantuk dan lemes malah berkurang cerita Mega.

    APA KATA MEREKA ...

    dr. Budi Sucita

    Saya mulai bervegetarian sejak 4 tahun yang lalu demi kesehatan. Menurut dr. Jimmy yang berusia 27 tahun dan bekerja di Rumah Sakit Sardjito Yogyakarta sebagai dokter penyakit saraf ini, vegetarian dapat membuat kita menjadi lebih sehat dan dapat mencegah pengapuran dan penyumbatan pembuluh darah. Vegetarian juga memperlambat proses - proses penuaan dan antioksidannya dapat mencegah penyakit kanker, penyakit pada pembuluh darah dan jantung serta stroke atau kelainan gangguan pembuluh darah. Setelah bervegetarian badan saya tidak mengalami perubahan yang signifikan. Artinya saya gak jadi lemes tu. Biasa saja. Biar vegetarian, tetap fit kan dok...?

    dr. Jimmy Alexander, Msc, Sps, MM, Sphj

    Sudjono Salim ( 53 tahun ) Deputy

    Manager bank BCA SoloMega

    Lulusan Fakultas Farmasi UGM

    Menjadi Vegetarian bagi saya adalah seperti kita lulus dari ujian. Karena kita perlu mengolah pikiran dan selera makan kita secara positif dalam waktu tak terbatas. Berawal dari keinginan untuk memiliki tubuh sehat, kurang lebih 2 tahun yang lalu saya mencoba menjadi Vege. Tantangan yang saya alami sangatlah berat, karena saya melakukan Vege sendiri didalam keluarga yang memiliki kebiasaan setiap weekend berburu mencoba restoran yang belum pernah kita makan. Tak pelak cibiran dan sindiran selalu saya terima bila setiap kali makan di restoran besar pesanannya seputar telor, tempe, tahu dan sayur.

    Singkat kata, karena saya tetap berkomitmen untuk tetap Vege walaupun saya dihadapkan oleh hidangan makanan yang enak - enak, ternyata saya bisa melewati semua itu tanpa ada keinginan untuk kembali menjadi non-Vege. Melihat hasil yang saya dapatkan dari menjadi Vege, akhirnya anak kedua saya yang masih berusia 6 tahun saat ini mengikuti jejak saya menjadi Vege. Dan akhirnya saat ini suami dan anak pertama saya sudah mulai belajar Vege dengan meninggalkan daging dan sejenisnya. Mereka lebih suka mengkonsumsi sayur dan lauk Vege. Bahkan di lingkungan tetangga saya disetiap kesempatan pada saat berkumpul dengan ibu - ibu arisanpun saya tidak segan - segan untuk selalu menginformasikan manfaat positif menjadi Vege. Kunci sukses untuk menjadi Vege buat saya adalah kita harus menyayangi tubuh kita sendiri dan lingkungan sekitar. Tentunya dengan tubuh yang sehat, kita akan dapat lebih optimal dalam melakukan aktivitas apapun.

    WinaMarketing Manager

    Mal Puri Indah Jakarta Barat

    Redaksi Majalah INFO VEGETARIAN menerima kiriman untuk rubrik Vg Testinominal bagi yang hendak berbagi tentang vegetarian dari berbagi aspek

    yang menjadikan saudara seorang vegetarian.(isi testimonial tidak melebihi testimonial - testimonial yang sudah ada diatas)

    Untuk Rubrik Vg testimonial dapat saudara kirimkan ke Redaksi Majalah INFO VEGETARIAN

    melalui surat berserta foto minimal seukuran pas foto 4X6 ke alamat Jl. Babarsari Gg. Purisari No. 11 B

    Depok, Sleman, DI Yogyakarta 55281

    atau via e-mail ke [email protected] dengan Subject: Vg Testimonial beserta foto minimal 500 pixel X 500 pixel

    dengan minimal resolusi 300dpi

    Redaksi tidak menerima vg testimonial berupa SMS/ MMSHanya yang menyertakan foto yang akan dipertimbangkan untuk dimuat.

  • Otak manusia mulai terbentuk pada hari ke-8 setelah konsepsi (saat sel sperma membuahi sel telur), tumbuh dan berkembang hingga anak mencapai usia 5 tahun atau lebih. Terbentuknya otak dimulai dari pembentukan lempeng dan tabung saraf (neurulasi), lalu dilanjutkan perkembangan bagian-bagian otak lainnya, seperti pembentukan neuron (neurogenesis), berpindahnya sel neuron ke tempatnya (migrasi), perkembangan akson dan dendrit, pembentukan sinaps (sinaptogenesis), pematangan dan percabangan sinaps, pembentukan jaringan penunjang (gliagenesis) dan pembentukan komunikasi yang efektif antara berbagai struktur melalui pembentukan mielin (mielinasi). Perkembangan otak yang dapat dipengaruhi setelah lahir adalah pembentukan mielin serta sinaps.

    Pembentukan sinaps (sinaptogenesis) berlangsung sejak trimester ke-3, sebagian besar telah selesai pada umur 2-3 tahun. Biasanya masa tersebut dinamakan periode emas (golden period). Pada tahap tersebut, otak membutuhkan berbagai zat gizi untuk proses mielinisasi yang berasal dari zat besi, berbagai vitamin dan lemak. Pada tahap perkembangan ini terjadi pembesaran sel - sel otak. Jika anak mengalami gangguan gizi pada masa golden period tersebut, maka akan sulit untuk mencapai pertumbuhan tubuh dan otak secara optimal. Kekurangan gizi pada masa tumbuh kembang ini dapat menimbulkan kelainan yang bersifat ireversibel, artinya tidak dapat diperbaiki lagi setelah masa kritis tersebut teratasi. Pada akhir masa kehamilan (bulan ke-7 sampai

    ke-9), sel - sel otak mulai membutuhkan rangsangan agar dapat berfungsi dengan optimal.

    Upaya memenuhi kebutuhan zat gizi sebaiknya sudah harus dimulai sejak awal kehamilan. Di tahap awal ini (minggu pertama hingga minggu ke-7) tengah berlangsung fase embrio atau fase dimulainya pembentukan berbagai organ vital janin seperti sistem saraf pusat dan otak, sistem peredaran darah dan lain - lain. Proses pembentukan sistem saraf pusat dan otak telah dimulai sejak minggu ke-9 dan puncaknya terjadi pada minggu ke-20 dengan terjadinya proses pertumbuhan sel neuron otak. Trimester I kehamilan merupakan masa kritis bagi pertumbuhan dan perkembangan janin, khususnya otak dan mata.

    Pada janin terjadi pertumbuhan otak secara proliferatif (jumlah sel bertambah), artinya terjadi pembelahan sel yang sangat pesat. Tentu saja untuk bisa tumbuh, sel - sel otak janin membutuhkan asupan zat gizi dari ibu. Jika pada masa itu asupan zat gizi pada ibunya rendah, maka asupan gizi pada janin pun ikut berkurang. Akibatnya jumlah sel otak menurun, terutama cerebrum dan cerebellum, diikuti dengan penurunan jumlah protein, glikosida, lipid, dan enzim. Dampaknya adalah fungsi neurotransmiter menjadi tidak normal. Bertambahnya usia janin atau bayi diikuti dengan pertambahan bobot otak dan ukuran lingkar kepala. Pada bayi usia di bawah 6 bulan terjadi proses penambahan volume

    Manfaat VegetarianBagi Kecerdasan

    Kesehatan dan potensi kecerdasan anak tak lepas dari faktor gizi sejak dalam kandungan

    dan selama masa pertumbuhan.

    oleh: Dr. Dra. Ratu Ayu Dewi Sartika, Apt., M.Sc

    (Staf pengajar dan peneliti di Departemen Gizi Kesehatan Masyarakat,

    Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia)

    22 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Vg GiKes

    otak. Berat otak bayi baru lahir sekitar 25% dari berat otak dewasa dan berkembang pesat menjadi 50% dari berat otak dewasa. Kebutuhan zat gizi untuk pertumbuhan dan kecerdasan otak pada bayi hingga usia 6 bulan dapat dipenuhi dengan pemberian ASI saja (ekslusif) yang merupakan sumber asam lemak esensial. Penelitian membuktikan bahwa IQ pada bayi yang memperoleh ASI ternyata 4,3 poin lebih tinggi pada usia 18 bulan, 4-6 poin lebih tinggi pada usia 3 tahun dan 8,3 poin lebih tinggi pada usia 8,5 tahun jika dibandingkan dengan sesama bayi yang tidak mendapat ASI.

    Dilihat dari jenis sumber makanannya, vegetarian mampu memenuhi kebutuhan zat gizi baik secara kualitas maupun kuantitas untuk pertumbuhan dan perkembangan otak. Zat gizi yang mempengaruhi pertumbuhan otak anak antara lain protein, mineral (Fe, Iodium), vitamin dan asam lemak esensial (ALE). Zat - zat gizi tersebut terkandung dalam makanan sehari - hari. Asam lemak esensial (ALE) adalah jenis asam lemak yang tidak bisa disintesis oleh tubuh, hanya diperoleh dari makanan. Yang termasuk dalam asam lemak esensial adalah asam lemak Omega 3 dan Omega 6. Kekurangan asam lemak esensial dapat menyebabkan sel - sel neuron mengalami kekurangan energi untuk proses tumbuh kembangnya. Padahal asam lemak esensial ini tidak bisa dibentuk dalam tubuh dan harus dipasok langsung dari makanan. Sesungguhnya kebutuhan tubuh akan asam lemak esensial hanyalah 2% dari total kebutuhan energi. Bila kebutuhan zat gizi ini tidak terpenuhi, maka kemungkinan terjadi pertumbuhan sel - sel otak yang tidak optimal serta menimbulkan kelainan yang berpengaruh pada tingkat kecerdasan.

    Berikut adalah zat gizi yang diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan otak, dan umumnya dikonsumsi oleh vegetarian, yaitu:

    Di dalam tubuh, asam lemak ini diubah menjadi senyawa turunannya,

    yaitu EPA (asam eikosapentaenoat) dan DHA (asam dokosaheksaenoat). Asam lemak

    omega 3 berperan besar pada perkembangan sel saraf, otak dan indera penglihatan. Penelitian yang dilakukan oleh Helland IB et al (2003) menemukan, bahwa suplementasi yang cukup selama kehamilan dan menyusui bermanfaat untuk perkembangan otak janin dan IQ bayi di masa mendatang. Bagi vegetarian, omega 3 ini banyak terdapat pada minyak dari biji - bijian, seperti minyak kedelai, minyak bunga matahari, minyak jagung dan minyak wijen serta sayuran berwarna hijau (seperti, bayam, brokoli).

    Asam lemak ini merupakan prekursor (bahan) pembentukan asam arakidonat (AA). Pembentukan DHA dan AA membutuhkan asupan asam linoleat dan asam linolenat dari luar tubuh. Selanjutnya, enzim akan mengubah asam linoleat menjadi AA dan mengubah asam linolenat menjadi DHA. Kedua komponen ini dibutuhkan dalam jumlah besar pada saat tumbuh kembang otak bayi. Asam linoleat banyak terdapat di dalam bahan makanan nabati dan aneka produk olahannya, seperti minyak kedelai, minyak jagung, minyak wijen, minyak kacang tanah, minyak biji kapas dan minyak bunga matahari.

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 23

    Vg GiKes

  • Sekitar 60% jaringan otak terbuat dari sel - sel lemak. Jenis asam lemak yang paling penting bagi pertumbuhan otak adalah DHA dan AA. Jika konsumsi asam linoleat dan AA (omega 6) lebih banyak daripada asam linolenat dan DHA (omega 3), maka akan terjadi keadaan fisiologis yang kurang menguntungkan, yaitu perubahan bersifat prothrombik dan proaggregatori dengan kenaikan viskositas darah, vasokonstriksi, dan menurunkan bleeding time. Rasio Omega 6 dan Omega 3 adalah 5:1 sampai 10:1.

    Bayi sebenarnya dapat membuat AA dan DHA yang berasal dari bahan dasar asam linoleat dan asam linolenat. Namun demikian, kebutuhan DHA bayi diperkirakan sebesar 20 mg/hari. Kebutuhan ini lebih besar dibandingkan dengan kemampuan bayi untuk membuat sendiri. Hal ini disebabkan oleh belum matangnya aktivitas enzim desaturase, sehingga harus diberi tambahan dari makanan. Pada keadaan normal, tambahan ini dapat diperoleh dari ASI. Tetapi, ternyata kadar DHA dan AA dalam ASI tergantung pada cadangan dalam tubuh ibu. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa tidak ada kadar asam linoleat dan asam linolenat dalam susu formula yang dapat menghasilkan asam lemak tak jenuh rantai panjang seperti halnya ASI. Kadar DHA dalam susu formula hanya mencapai 1-5 mg/hari dan ini sangat tidak mencukupi kebutuhan otak bayi.

    Tingginya kebutuhan AA dan DHA untuk tumbuh kembang otak pada janin ditunjukkan dengan peningkatan AA dan DHA pada plasma ibu hamil, yaitu mencapai 23% s/d 52% selama kehamilan. Semakin tua usia kehamilan, semakin tinggi kadar AA dan DHA pada tali pusat. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tua usia janin dalam kandungan semakin tinggi kebutuhan AA dan DHA. Tingginya kebutuhan janin menuntut suplai dari plasma ibu melalui transfer tali pusar. Konsentrasi AA dan DHA ibu cenderung tidak berubah sejak usia 26 minggu kehamilan. Tetapi jika asupan ibu hamil tidak mencukupi, maka dapat menyebabkan turunnya kadar AA dan DHA dalam plasma dan dengan sendirinya jumlah yang ditransfer melalui tali pusar juga mengalami penurunan.

    24 | EDISI III INFO VEGETARIAN EDISI III INFO VEGETARIAN | 25

    Kandungan DHA di dalam ASI dipengaruhi oleh kualitas makanan ibu. Pada penelitian yang membandingkan pengaruh suplementasi DHA pada ibu menyusui dengan 4 perlakuan (pemberian alga, telur omega 3, minyak ikan dan tanpa suplementasi), menunjukkan hasil bahwa suplementasi DHA secara nyata meningkatkan konsentrasi DHA pada plasma ibu serta terdapat hubungan signifikan antara konsentrasi DHA plasma ibu dengan konsentrasi DHA pada ASI, konsentrasi DHA ASI berhubungan erat dengan konsentrasi DHA bayi.

    Bayi yang mengkonsumsi ASI atau susu formula yang mengandung AA dan DHA akan menunjukkan developmental quotient (DQ) yang lebih tinggi, kemampuan memecahkan masalah yang lebih baik, kadar AA dan DHA di dalam plasma dan fosfolipid eritrosit juga lebih tinggi jika dibandingkan dengan bayi yang mengkonsumsi susu formula tanpa AA dan DHA. Penelitian membandingkan bayi ASI dengan bayi susu formula yang difortifikasi asam linolenat, setelah 6,5 minggu perlakuan, kandungan DHA pada bayi dengan susu formula menurun secara bermakna dibandingkan dengan bayi yang memperoleh ASI. DHA-PE (DHA pada Phosphatidylethanolamie) dan DHA-PC (DHA pada Phosphatidylcholine Erythrocyte) pada bayi yang mendapat ASI meningkat sedangkan pada bayi dengan susu formula menurun. Kesimpulan yang diambil dari penelitian ini adalah asam linolenat bukanlah merupakan sumber terbaik bagi pembentukan DHA. Bayi terutama pada usia kurang dari 4 bulan belum dapat mengubah asam linolenat menjadi DHA karena keterbatasan untuk melakukan desaturasi dan elongisasi asam linolenat menjadi DHA (Carlson,1992).

    Merupakan asam lemak tak jenuh tunggal yang berperan dalam menjaga keseimbangan kadar kolesterol di dalam darah serta membantu pembentukan selaput myelin otak. Lapisan myelin dan neurotransmitter berperan penting dalam penghantaran impuls saraf. Bahan makanan sumber asam lemak ini adalah kacang-kacangan, minyak kelapa sawit, minyak zaitun dan minyak kemiri.

    Selain DHA, konsumsi zat besi sangat penting bagi tumbuh kembang otak. Metabolisme zat besi dalam otak dimulai pada pembentukan hemoglobin, kekebalan tubuh dan proses pembentukan myelin di otak. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan rendahnya kemampuan konsentrasi anak serta memicu terjadinya anemia atau kekurangan sel darah merah. Implikasi neurologis pada keadaan defisiensi awal adalah pada fetus dan neonatus yaitu terjadi penurunan hingga habisnya cadangan besi di otak. Keadaan defisiensi zat besi pada bayi usia 6 hingga 24 bulan akan menyebabkan keterlambatan motorik dan kognisi. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan kurangnya bahan pembentuk mielin, akibatnya IQ anak dapat turun sebesar 5-10 poin. Artinya bahwa salah satu efek kekurangan zat besi adalah terjadinya penurunan kecerdasan.

    Bagi vegetarian, sumber zat besi dapat diperoleh dari semua sayuran berwarna hijau seperti kangkung, bayam, daun singkong serta kacang-kacangan (kacang kedelai termasuk tempe, kacang hijau, kacang merah). Selain zat besi, mineral Yodium bermanfaat untuk membantu metabolisme energi, pembentukan hormon tiroid, perkembangan sistem saraf dan pertumbuhan otak serta proses meyelinisasi sel - sel saraf otak.

    Protein memiliki peran sebagai pembentuk jaringan baru dan mempertahankan jaringan yang telah ada. Pada ibu hamil, tambahan protein

    diperlukan untuk pembentukan jaringan otak, otot, kulit, rambut dan kuku. Bagi vegetarian, kacang - kacangan (legum) merupakan sumber protein terbaik. Biasanya dalam bahasa Inggris legum terbagi atas: pulses, seeds, nuts. Pulses adalah biji - bijian yang berasal dari tanaman keluarga Leguminosa seperti kacang kedelai, kacang hijau, kacang merah kecil dan kacang putih. Selain sebagai sumber protein, kacang - kacangan (legum) juga merupakan sumber asam lemak esensial (berperan dalam kelangsungan sistem kerja tubuh dan pertumbuhan otak), mengandung vitamin, mineral dan serat. Sedangkan contoh seeds atau bijian buah adalah biji bunga matahari, kuaci, kuaci putih, wijen dan lainnya. Nuts adalah buah berkulit keras dan kering atau disebut kacang keras, seperti kacang tanah, kacang mete, walnut dan almond.

    Bagi vegetarian, kacang kedelai merupakan salah satu sumber protein yang banyak digunakan. Kandungan protein kacang kedelai 11 kali lebih banyak dibandingkan susu, 2 kali lebih banyak dibandingkan daging dan ikan, 1 kali lebih banyak dibandingkan dengan keju, dan yang paling penting adalah mengandung lesitin. Lesitin merupakan senyawa kimia yang memiliki struktur seperti lemak. Peran lesitin dalam otak adalah sebagai sumber kolin (vitamin B kompleks). Kolin berperan dalam mengontrol sintesis acetylcholine yang berfungsi sebagai penghantar saraf sehingga mempengaruhi daya ingat (memori). Jadi dengan mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung lesitin, daya ingat seseorang akan menjadi lebih kuat.

    Salah satu produk kacang kedelai berbentuk minuman adalah susu kedelai.

    Vg GikesVg Gikes

  • Vg Kisah

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 27

    Vg Gikes

    Minuman ini sebaiknya diberikan pada anak usia di atas 1 (satu) tahun, dengan porsi sekitar 250-500 ml atau 12 gelas per hari. 2 (dua) gelas susu kedelai mampu mensuplai 30% kebutuhan protein per hari bagi balita. Bagi vegetarian, susu kedelai dapat disajikan sebagai minuman utama. Selain enak dan menyegarkan, nilai gizinya tidak kalah dengan susu sapi. Susu kedelai merupakan minuman sumber vitamin (B1, B2, B6, provitamin A dan E), sumber mineral (Kalsium, Magnesium, Selenium, Fosfor), sumber karbohidrat, protein, asam lemak esensial (oleat, linoleat dan linolenat), isoflavon dan lesitin. Selain susu kedelai, produk fermentasi dari kacang kedelai yang banyak diminati adalah tempe. Jika kita mengkonsumsi tempe setiap hari, hal itu dapat memenuhi 62% protein yang dibutuhkan oleh tubuh, 35% riboflavin, 34% magnesium, 108% mangan, dan 46% tembaga. Kandungan nilai gizi tempe jauh lebih baik dibandingkan kedelai biasa dengan kandungan asam amino esensial lebih tinggi 24 kali lipat. Nilai serat, vitamin B kompleks, efisiensi protein, dan nilai asam lemak bebasnya juga lebih baik. Selain itu, tempe mengandung zat besi yang cukup tinggi sekitar 4 mg/100 gram tempe. Kandungan zat gizi dalam tempe berperan sebagai sumber antioksidan (isoflavon), sumber antibiotik, hipokolesterolemik, sumber vitamin B (vitamin B12) dan sumber asam lemak tidak jenuh.

    Perlu dipahami bahwa tidak ada anak yang bodoh, hanya sebagian besar otak kita tidak terlatih. Pada umumnya potensi dan kapasitas otak manusia hanya dipakai kurang dari 1%, sisanya tidak pernah dipakai dan dilatih dengan baik. Kecerdasan seseorang sebenarnya tidak ditentukan oleh IQ yang tinggi. Salah besar jika hanya anak ber-IQ tinggi yang dikatakan genius. Nilai IQ yang tinggi umumnya menunjukkan keberhasilan dalam hal akademik. Otak memiliki 8 elemen kecerdasan. Sedangkan IQ hanya ditentukan oleh dua (2) elemen kecerdasan otak, yaitu bahasa dan logika. Semua orang bisa menjadi genius asalkan otaknya

    dikelola dengan baik. Keseimbangan otak kanan dan otak kiri harus

    dijaga agar keduanya bisa bekerja secara seimbang.

    Anak yang cerdas bukan hanya karena faktor keturunan, banyak hal lain yang bisa medukung anak menjadi pintar. Faktor-faktor pendukung kecerdasan anak itu antara lain

    dapat diasah dan dibentuk dari dalam

    diri anak atau dari hasil didikan orang tua.

    Hal terpenting yang perlu mendapat perhatian khusus

    adalah ketersediaan berbagai jenis zat gizi yang diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan otak sejak dini.

    Menyebut orang babi adalah salah satu penghinaan paling buruk dalam pembicaraan kita sehari-hari. Fakta ini menunjuk kepada kepercayaan kita tentang mereka dan menunjukkan betapa jauhnya jarak pemahaman kita terhadap binatang ini. Kesan kita secara umum tentang babi adalah makhluk rakus, gendut dan kotor, binatang jorok yang akan memakan apa saja yang tidak dikunci, dan menjijikkan. Tetapi tahukah kita bahwa babi suka bermain - main dan binatang yang bersahabat. Mereka suka berguling - guling dan menggosok- gosokkan badannya karena mereka menganggap tanah sebagai rumah mereka dan bukan kontak yang perlu dihindari. Dalam keadaan alami, babi suka berkubang di lumpur seperti halnya rusa dan kerbau dan banyak binatang lainnya, terutama pada hari - hari yang menyengat di musim panas ketika lalat - lalat merupakan masalah besar. Tetapi bukan karena babi menyukai lumpur. Mereka menggunakannya untuk mendinginkan diri mereka, dan membebaskan diri dari kerumunan lalat. Mereka gembira berlumpur karena itulah cara mereka menikmati apa yang mereka lakukan dengan tubuh yang alami kuat. Orang yang melihat mereka dalam lumpur menuduhnya sebagai binatang jorok, sesungguhnya tidak memahami bahwa mereka hanya mencintai tanah. Namun, jika mereka hidup di tempat yang jauh dari menyerupai kondisi alaminya, babi secara alami sebersih makhluk lainnya. Jika sama sekali mungkin, mereka tidak akan pernah mengotori tempat tidur, tempat makan dan tempat tinggal mereka.

    Pernah menonton film yang berjudul Babe yang menceritakan tentang seekor babi yang sangat bersahabat dengan manusia?

    Kesan babi yang selama ini sebagai binatang yang jorok dan kotor, dalam film ini digambarkan sebagai binatang yang lucu, bersahabat,dan setia kawan. Mungkin kita berpikir, itu kan hanya di film. Tapi coba kita simak sebuah kisah nyata di bawah ini.

    Beberapa tahun yang lalu United Press International menerbitkan sebuah foto dan kisah yang kemudian dipublikasikan di koran - koran besar negara itu. Foto itu adalah Carol Burk, anaknya Anthony Melton berusia 11 tahun, dan seekor babi. Apa yang membuat kisah ini layak menjadi berita adalah ketika ibu dan anaknya ini pergi berenang di sebuah danau Houston. Anthony secara tak hati - hati berenang terlalu jauh dari tepi danau, sehingga dia menjadi panik dan mulai tenggelam. Binatang peliharaan anak itu seekor babi bernama Priscilla, jelas merasakan kepanikannya. Priscilla segera bergegas masuk ke dalam air dan mulai berenang ke arah anak ini. Sementara ibu Anthony yang panik kondisi anaknya tampak tak berdaya. Anak itu berusaha terapung sampai babi Priscilla mencapainya. Kemudian Antony menangkap tali kekang Priscilla. Ibu Anthony menyaksikan dengan penuh kekaguman ketika Priscilla sang babi terus menyeret anaknya selamat sampaike tepi danau.

    So, siapa bilang babi binatang yang egois dan bodoh?

    Jangan menilai sesuatu hanya karena rupanya, tapi lihatlah bahwa mereka juga punya kasih, rasa persahabatan, kesetiaan, dan pengorbanan.

    Sumber : Diet for A New America Oleh : John Robbins

    KEBENARAN TERSEMBUNYI

  • Vg Konsultasi Vg Konsultasi

    28 | EDISI III INFO VEGETARIAN EDISI III INFO VEGETARIAN | 29

    Salam kenal,

    Saya Jessica, mau bertanya supplemen kalsium merek apa ya yang bisa dikonsumsi oleh orang vegetarian? Karena di usia saya yang sudah mulai memasuki 40 thn, saya takut terkena osteoporosis, pingin konsumsi Kalsium yang dijual di toko - toko suplemen, tapi saya ragu apakah itu vegetarian atau tidak. Maka itu, mohon bantuan informasinya. Terima kasih.

    Jessica - Medan

    Dear Dokter Hendry dan Pak Susianto, MKM

    Salam veggie, Dokter Hendry dan

    Pak Susianto yang baik, maaf sebelumnya saya ingin tanya, apakah

    orang yang terkena asam urat bisa menjalankan vegetarian? karena

    beberapa pantangan makanan penderita asam urat adalah kacang-

    kacangan. Darimanakah mereka mendapatkan protein? dan bagaimana cara mereka menjalankan vegetarian

    yang seimbang? mengingat papa saya juga penderita asam urat dan ingin

    menjalankan diet vegetarian. Mungkin teman2 disini ada yang memiliki

    pengalaman seputar asam urat ini mohon saran dan juga informasinya.

    Terimakasih banyak.

    Mitha - [email protected]

    Halo redaksi Info vegetarian, saya ingin bertanya sayuran atau makanan apa yang mengandung protein tinggi?

    Zerry - Medan 0819-643XXX

    Selama ini, masih banyak yang beranggapan bahwa sumber protein yang paling baik adalah sumber hewani. Padahal banyak sekali makanan nabati yang mengandung protein yang cukup untuk tubuh. Dan keuntungan lain dari sumber nabati adalah tidak mengandung kolesterol dan sedikit sekali yang mengandung asam lemak jenuh. Makanan yang banyak sumber protein adalah kacang - kacangan terutama adalah kacang kedelai yang sudah diolah menjadi tempe. Tempe, makanan yang murah meriah, ternyata mengandung protein tinggi dan asam amino essential yang lengkap bagi tubuh. Selain itu, banyak makanan nabati yang bukan golongan kacang - kacangan juga mengandung protein. Contohnya adalah nasi dan jagung yang kita makan sehari - hari juga mengandung protein. Walau zat gizi utama nasi adalah karbohidrat, tetapi juga mengandung protein. Jadi jangan takut kekurangan protein bagi vegetarian. Semua ada dalam makanan nabati dan cukup untuk tubuh. Dengan pengaturan makan yang baik, anda tak akan kekurangan protein atau zat gizi lainnya.

    Kami tidak menganjurkan mengonsumsi suplemen kalsium, tapi konsumsilah sumber kalsium alami, berikut adalah informasi kalsium alami yang bisa kita lihat :

    Bu Mitha yang kami hormati, Terima kasih banyak atas pertanyaannya. Hal ini sering ditanyakan dalam seminar - seminar vegetarian dari dulu hingga sekarang. Banyak orang termasuk para medis keliru dan memberikan pandangan yang salah kepada pasien dan masyarakat luas tentang asam urat. Diet diberikan kepada pasien dengan kadar asam urat > 7,5 mg/dl. Makanan yang tinggi purin umumnya meningkatkan ekskresi/pengeluaran asam urat melalui urin sehingga bisa terbentuk batu asam urat. Metabolisme purin yang abnormal juga akan meningkatkan kadar asam urat dalam darah. Hal ini dapat menyebabkan terjadinya penyakit gout artritis, sehingga terjadi timbunan kristal garam urat di persendian dapat menyebabkan peradangan sendi pada lutut dan/atau jari.

    Redaksi Majalah INFO VEGETARIAN menerima kiriman pertanyaan konsultasi seputar vegetarian, baik ditinjau dari aspek spiritual, etika, kesehatan, lingkungan maupun aspek lainnya.

    Seluruh pertanyaan yang masuk akan dijawab oleh ahli-ahli di bidang masing - masing, melalui surat maupun e-mail (tidak semua pertanyaan akan dimuat dalam INFO VEGETARIAN)

    Pertanyaan dapat dikirimkan ke Redaksi Majalah INFO VEGETARIANmelalui surat ke alamat Jl. Babarsari Gg. Purisari No. 11 B

    Depok, Sleman, DI Yogyakarta 55281atau via e-mail ke [email protected] dengan Subject: Vg Konsultasi

    atau via SMS ke 0898-5172452 dengan mengetikVg_Konsul(spasi)nama/tempat asal/isi Konsultasi

    Chris Teo, Food And Cancer, Cancer Care 2001

    A Q Kelompok bahan makanan menurut kandungan PURIN dan anjuran makan: Kelompok 1 (DIHINDARI): Kandungan purin tinggi (100-1000 mg purin/ 100gr bahan makanan):Otak, hati, jantung, ginjal, jeroan, ekstrak daging/kaldu, bebek, ikan sardin, kerang Kelompok 2 (DIBATASI):Kandungan purin sedang (9-100 mg purin/ 100gr bahan makanan):Daging, ikan, ayam, udang, daun dan biji melinjo, daun singkong, kangkung, bayam, kacang, asparagus, kacang tanah, kacang kedelai. Kelompok 3 (DAPAT DIMAKAN):Kandungan purin rendah (DAPAT DIABAIKAN):Nasi, ubi, singkong, jagung, roti, mie, bihun, tepung beras, sayuran(kecuali sayuran dalam kelompok 2), buah - buahan, kue kering, puding/agar - agar, lemak/minyak, gula. Jadi tempe dan tahu masih boleh dikonsumsi sebagai sumber protein vegetarian, asalkan dibatasi yaitu 50 gram (2 potong sedang) sehari. Disamping itu kacang - kacangan yang lain sebagai sumber protein vegetarian yang baik masih boleh dikonsumsi seperti : kacang panjang, buncis, kacang hijau, kacang merah, dan lain - lain. Jangan takut kurang protein, karena nasi saja mengandung protein, nasi juga mengandung zat besi. Disamping itu, penderita asam urat harus banyak minum air putih (2-3 liter/hari) dan olah raga.

    Semoga bermanfaat. Good luck.Salam damai selalu,

    Susianto

    Asam Urat

    Kalsium

    Protein

    (Pertanyaan serupa juga ditanyakan oleh saudara Zerry di Medan | 0819-643XXX)

  • Lahir di Jakarta pada 26 April 1975, Shinta Nurwulan

    yang bergelar MA in Environmental Politics

    dari Keele University, UK, berwelas asih membagi

    perjalanan hidupnya sebagai seorang vegetarian kepada kita

    semua termasuk ketika dijamu dengan menu vegetarian pada gala

    dinner di Istana Presiden Finlandia di Helsinki

    Bagaimana awalnya Shinta mengenal vegetarian?

    Saya mengenal vegetarian sudah sejak lama, namun pada saat itu belum terlalu tertarik untuk mendalami dan mempraktikkannya. Sekitar tahun 2002-2003, ketika saya melanjutkan sekolah di Inggris dan melihat beberapa teman yang vegetarian, saya mulai tertarik untuk tahu sedikit lebih jauh tentang vegetarianisme, tapi tetap belum tergoda untuk mempraktikkannya.

    Lalu kapan terjadinya panggilan jiwa untuk menjadi vegetarian?

    Pada bulan Januari 2004, ketika berita mengenai wabah flu burung semakin marak dan banyak dilakukan pemusnahan ayam secara masal, saya mulai tergelitik untuk mulai mempertimbangkan menjadi vegetarian, meskipun belum merasa mampu untuk benar - benar menjalankannya, baru sebatas keinginan. Tapi sejak itu saya makin banyak mencari informasi mengenai vegetarianisme, baik cara

    hidup maupun alasan - alasan penting yang mendukung pola diet vegetarian, baik alasan kesehatan, kesejahteraan hewan, maupun sumbangan terhadap perbaikan kondisi lingkungan. Terus terang, dua alasan terakhirlah yang semakin menguatkan saya untuk menjadi vegetarian.

    Akhirnya, pada tanggal 11 April 2004, saya mulai menjadi vegetarian. Tepatnya menjadi lacto-ovo vegetarian, yang masih mengkonsumsi susu dan telur. Kenapa lacto-ovo? Sebetulnya hanya untuk lebih memudahkan saja, karena saya merasa untuk menjadi vegan di Indonesia masih terlalu berat. Lagipula, saya beranggapan bahwa telur dan susu hanya produk turunan dari hewan, tidak perlu mematikan hewan untuk mendapatkan telur dan susunya. Meskipun saya tetap berusaha hanya mengkonsumsi susu kedelai, jika memungkinkan.

    Dijamu Menu Vegetarian

    di Istana Presiden

    Vg Gaya Hidup

    30 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Bagaimana reaksi keluarga, teman, ketika tahu Shinta bervegetaris?

    Ketika keluarga mengetahui saya mulai menjalankan pola makan vegetarian, mereka cukup mendukung. Saya selalu disediakan makanan tanpa daging di rumah. Begitu juga ketika mereka membeli makanan di luar, mereka selalu mengoleh - olehi makanan tanpa daging untuk saya. Teman-teman pun tidak berkomentar banyak ketika mereka tahu saya mencoba menjadi vegetarian, mereka setuju dengan apapun pilihan saya.

    Apakah Shinta mengenalkan dan mengajak pasangan dan anak - anak untuk juga bervegetaris?

    Kebetulan saya belum berkeluarga, tapi kalaupun nantinya saya berkeluarga, saya tidak akan memaksakan pasangan dan anak - anak saya untuk menjadi vegetarian. Karena saya pun ketika memutuskan untuk menjadi vegetarian harus melalui proses yang cukup lama, dan baru menjalankannya ketika saya mulai yakin atas keinginan saya tersebut.

    Setelah menjadi vegetarian, apakah sering menemui kesulitan?

    Sebetulnya tidak terlalu banyak kesulitan yang ditemui setelah saya menjadi vegetarian, karena saat ini sudah cukup banyak restoran - restoran yang menawarkan menu vegetarian. Kalaupun mereka tidak menyediakan secara khusus, umumnya kita bisa memesan khusus menu pilihan kita tanpa daging. Mungkin masalah terbesar yang sering ditemui adalah ketika kita menghadiri undangan berbagai acara, karena umumnya menu yang mereka tawarkan hampir semuanya mengandung daging.

    Peristiwa apa yang paling berkesan sebagai seorang vegetarian?

    Peristiwa istimewa yang cukup berkesan bagi saya sebagai seorang vegetarian adalah ketika menghadiri jamuan gala dinner di istana presiden Finlandia di Helsinki, saat Presiden Tarja Halonen menjamu Presiden SBY. Saat menu pertama disajikan, mereka memberikan menu yang sama dengan tamu - tamu lainnya, yaitu salmon dan kentang. Tapi ketika para penyaji menyadari bahwa saya seorang vegetarian, mereka langsung mengganti sajian - sajian selanjutnya dengan menu vegetarian, sehingga saya bisa ikut menikmati jamuan makan malam tersebut. (Diwawancara oleh Liliyana Waty Tandarto)

    EDISI III INFO VEGETARIAN | 31

    Vg Gaya Hidup

    Photo kiri (Presiden Tarjo Halonen dan Presiden Sby) dari : KIMMO MANTYLA/

    AFP/Getty Images

    A trip to manchaster United

    Foods in taylor hse party

    Farewell with Keele Uni friends in UK A warm winter in Helsinki

    Taylor_House_party keele: UK

    htt

    p:/

    /ww

    w.n

    ewve

    gep

    lanet

    .co.

    cc/2

    008/1

    1/d

    ijam

    u-m

    enu-v

    eget

    aria

    n-d

    i-is

    tana.

    htm

    l

  • Vg Resep

    32 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Sate Proteina

    Masukan proteina kedalam wadah dan tuangkan air panas. Biarkan 1.

    Proteina terendam sampai mengembang selama 40 sampai 50 menit (sesekali rendaman proteina diaduk agar seluruhnya dapat mengembang)Setelah mengembang, proteina dicuci dengan air dingin hingga

    2. proteina tersebut bersih. Kemudian proteina diperas hingga kering, lalu dapat dipotong sesuai ukuran yang diinginkan.Haluskan ketumbar, kemiri, jahe, dan jinten. Setelah halus sangrai

    3. bumbu tersebut sampai kering, lalu tumis bumbu dengan sedikit minyak goreng sampai harum dan beri jeruk nipis.Tuangkan air ke dalam tumisan bumbu dan tambahkan garam,

    4. merica, MSG, gula merah dan kecap manis. Aduk perlahan sebentar, lalu masukan proteina tadi dan masak hingga proteina menjadi kering. Angkat dan biarkan sampai agak dingin.Siapkan tusuk sate, ambil proteina dan tusuk satu persatu pada tusuk

    5. sate. (setiap tusuk sate terdiri dari 4 potong proteina).Oleskan sate dengan bumbu oles yang terdiri dari

    6. kecap manis dan minyak goreng, lalu bakar sate diatas api sampai matang dan berwarna kecoklatan. Setelah itu siap dihidangkan dengan sambal kecap.

    Cara memasak:

    Bahan bahan:1. Proteina Kering 500 gram (2 bungkus)

    2. Ketumbar 2 sendok makan penuh

    3. Kemiri 8 butir4. Jahe 1 ruas ibu jari

    5. Jinten 1 sendok teh6. Jeruk Nipis 2 buah (diperas)

    7. Minyak Goreng 2 sendok makan (untuk menumis)

    8. Air 1 liter

    Bumbu:1. Garam secukupnya2. Merica secukupnya3. MSG secukupnya4. Gula merah 1 lirang5. Kecap manis 2 sendok makan (sesuai selera) d

    ok.

    Han

    y

    Resep ini dipersembahkan oleh:Warung Vegetarian SOMA YOGA

    Jl. Babarsari Raya No. 102Yogyakarta

    Phone 0274-7110221

    Kitchen Management

  • IVS Vegetarian Family Gathering - Jakarta

    Sabtu, 21 Februari 2009, Restoran Vegetarian Padmanadi, Jakarta

    Gathering ini diadakan untuk memenuhi

    permintaan dari beberapa anggota IVS yang

    ingin memiliki kegiatan untuk berkumpul,

    sharing, bisa mendapatkan pengetahuan dan

    bertanya kepada para ahli tentang hal - hal

    yang kurang dimengerti dalam menjalani pola

    hidup vegetarian dan tentu sambil menikmati

    hidangan vegetarian yang lezat dan bergizi.

    Acara dimulai dengan presentasi dari Ibu

    Dr. Mien Karmini Mahmud, Msc. dengan topik

    Peranan Tempe Bagi Kesehatan & Kecerdasan

    yang dimoderatori oleh Nelly, SE. Dr. Mien

    telah meneliti mengenai kedelai dan tempe

    sejak tahun 1979. Informasi yang disampaikan

    Ibu Mien memukau para tamu undangan

    karena tempe yang menjadi makanan khas

    bangsa Indonesia ternyata memiliki begitu

    banyak keistimewaan. Tempe tidak kalah

    dengan kandungan susu formula karena

    tempe juga mengandung asam linoleat dan

    linolenat yang bermanfaat bagi kecerdasan

    anak, mengubah asam fitat sehingga tidak

    lagi mengganggu penyerapan zat besi,

    mengandung phyto estrogen untuk mencegah

    osteoporosis pada wanita. Keunggulan lainnya

    ternyata zat gizi dalam tempe berada dalam

    kondisi bebas sehingga mudah dimanfaatkan

    oleh tubuh. Tempe juga menjadi satu-satunya

    makanan nabati yang kaya akan vitamin B12

    yang kenaikannya 33 kali dalam aktifitasnya,

    ini adalah berita yang menggembirakan para

    vegan tentunya. Mengonsumsi tempe setiap

    hari tidak akan menyebabkan asam urat karena

    purin dalam kacang kedelai sudah dipecah.

    Namun sebaiknya tempe tidak digoreng karena

    kandungan gizinya menjadi hanya 20%.

    Selanjutnya adalah presentasi dari Ketua

    Operasional IVS, Bapak Drs. Susianto, MKM

    yang menyampaikan hasil penelitian beliau

    mengenai status gizi balita vegetarian lakto

    ovo dibandingkan dengan balita non vegetarian

    serta perkembangan vegetarian di Indonesia.

    Sesi ini dipandu oleh Hindra Gunawan, S.Pd.

    Hasil penelitian beliau membuktikan bahwa

    balita vegetarian (yang bervegetarian sejak

    dalam kandungan ibunya) tidak kekurangan

    gizi sama sekali sehingga para vegetarian

    tidak perlu ragu lagi menerapkan pola makan

    vegetarian bagi anak-anaknya.

    Para tamu undangan yang berjumlah

    250 orang, sangat antusias mengajukan

    pertanyaan dalam sesi tanya jawab sehingga

    sesi tanya jawab dilanjutkan kembali setelah

    menikmati hidangan dari restoran vegetarian

    Padmanadi yang tentu menyajikan tempe

    dalam salah satu menunya. Di akhir acara,

    piagam penghargaan diserahkan oleh Winny,

    SE sebagai ketua panitia kepada DR.Mien

    Karmini, MSc.

    (Oleh: Nelly-IVS Jakarta)

    Vg Aktifitas

    34 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Presentasi dari IVS, Bapak Drs. Susianto, MKM yang menyampaikan

    hasil penelitian beliau mengenai status gizi balita vegetarian

    Kegiatan Gathering yang sedang berlangsung

    Di akhir acara, piagam penghargaan

    diserahkan oleh Winny, SE sebagai ketua

    panitia kepada DR.Mien Karmini, MSc.

    Sentuh Hati dengan Alam:

    Makanan yang Bebas dari Pembunuhan Tangerang, 28 Februari 2009

    Seminar Bersama Yayasan Tarakanita Wilayah Tangerang

    Dalam rangka membangun kesadaran akan

    kecintaan terhadap alam ciptaan Tuhan dan terus

    berupaya menjaga keutuhan ciptaan, Yayasan

    Tarakanita wilayah Tangerang mengundang

    IVS dan INLA Yogyakarta dalam seminar yang

    bertema Sentuh Hati dengan AlamGlobal

    Warming, Global Vegetarian pada tanggal

    28 Februari 2009 yang lalu. Seminar yang

    bertempat di aula KB-TK Tarakanita Gading

    Serpong ini diikuti oleh 299 orang meliputi 149

    guru dan karyawan, 59 pengurus OSIS, dan 21

    orang pemerhati pendidikan.

    Pada seminar kali ini, dr. Lusia Anggraini,

    selaku Koordinator INLA cabang Yogyakarta,

    menjelaskan visi misi INLA yaitu menyampaikan

    pesan - pesan moral dan edukatif melalui seni -

    budaya, menggugah manusia untuk berpaling

    ke sisi spiritualnya demi menemukan perpektif

    kehidupan yang benar, dan menemukan

    arti keberadaannya di tengah kehidupan.

    Seringkali manusia lupa akan perannya

    sendiri di alam semesta, sehingga apabila kita

    diberi pertanyaan tentang apa saja elemen

    dari alam semesta, maka kebanyakan dari

    kita akan menjawab sungai, gunung, laut,

    dsb. dr. Lusia pun mengungkapkan bahwa

    manusia merupakan bagian dari alam semesta

    itu sendiri. Dengan demikian, kita, sebagai

    manusia, wajib menjaga alam semesta ini.

    Sesi pertama diakhiri dengan Senam Sukacita

    Semesta yang dipersembahkan oleh tim

    penari dari INLA Jakarta. Senyum dan gerakan

    penari yang enerjik membuat para peserta

    kembali bersemangat untuk mengikuti sesi

    berikutnya.

    Sesi kedua diisi oleh Chindy Tan dengan

    penjelasan mengenai pemanasan global dan

    vegetarian. Di sesi kedua ini, Chindy Tan tidak

    hanya menampilkan data hasil penelitian

    ataupun laporan tentang gerakan dan seruan

    global tentang vegetarian, tetapi juga terdapat

    beberapa video juga ditampilkan, antara lain

    video tentang opini Presiden Obama terhadap

    isu pemanasan global dan vegetarian.

    Para peserta seminar pun memiliki tanggapannya

    masing-masing dari acara seminar ini. Sr. Yesina

    Y. Sumarni, CB, S. Psi. selaku kepala Yayasan

    Tarakanita wilayah Tangerang menyambut

    baik dan menurutnya, Pola makan vegetarian

    tidak mengandung proses yang melibatkan

    kematian atau pembunuhan sehingga hal

    ini dapat mengajarkan kita untuk mencintai

    kehidupan.

    (Oleh: Fiona)

    Peserta seminar ikut mengikuti Senam Sukacita Semesta

    Ibu Drg. Chindy Tan bersama Sr. Yesina Y. Sumarni, CB, S. Psi. selaku kepala

    Yayasan Tarakanita wilayah Tangerang

    Seminar yang bertempat di aula KB-TK Tarakanita Gading Serpong ini diikuti oleh 299 orang meliputi 149 guru dan karyawan, 59 pengurus OSIS, dan 21

    orang pemerhati pendidikan.Foto kenang kenagan bersama pengurus dari

    Yayasan Tarakanita wilayah Tangerang EDISI III INFO VEGETARIAN | 35

  • 36 | EDISI III INFO VEGETARIAN 36 | EDISI III INFO VEGETARIAN

    Liputan Acara Detoksif ikasi

    Go Green For Healthy Life

    Talk ShowAll About Vegetarian7-9 Maret 2009, Villa Alam Indah Brastagi, Medan15 Februari 2009, Gramedia Kendari

    6 Maret 2009, Fakultas Ekonomi Atma Jaya Yogyakarta

    Saat tiba di Brastagi (daerah wisata bercuaca dingin di Sumatera Utara), waktu sudah menunjukkan lewat tengah hari, para peserta langsung diukur tinggi badan, ditimbang berat badannya dan dicatat hasil readout alat pengukur yakni persentase lemak tubuh, viseral tubuh, body age, dan indeks masa tubuh. Peserta diberikan daftar isian yang harus diisi dengan sejujurnya.

    Program dimulai pukul 14.00 Ibu Helda mengklarifikasi beberapa poin pengisian yang kurang dipahami peserta. Selama program 3 hari 2 malam ini, Ibu Helda mempresentasikan beberapa topik yang saling berkaitan untuk mendetoksifikasi tubuh, yaitu:Pengenalan program, mengapa dan siapa yang harus melaksanakan detoksifikasiPentingnya istirahat bagi tubuh, terutama pada malam hari setelah jam 21.00Pentingnya olah raga 30 menit per hari, minimal 5 kali tiap minggu. Sebelum olah raga, peserta diukur kadar gula puasanya (normalnya minimal 70 dan maksimal 100). Bu Helda mengajarkan beberapa jurus peregangan setelah jalan pagi mengitari kompleks perumahan dan persawahan. Olah raga juga dilakukan pada petang hari. Bu Helda memberikan tips bagi yang ingin menurunkan berat badan, sehabis olah raga, minum air, tetapi tunggulah minimal 1 jam sebelum sarapan.

    Pentingnya ekspos terhadap sinar matahari, minimal 10 menit setiap hari.Pentingnya air bagi tubuh. Dikatakannya, setiap orang minimal harus meminum air putih 2-3 liter setiap harinya. Setelah bangun pagi, minum 1-2 gelas air putih hingga kita merasa akan ke toilet.Bahayanya memakan panganan yang digoreng dan diawetkan. Minyak zaitun dan jagung ternyata tidak cocok untuk dipakai menggoreng. Jika terpaksa harus menggoreng juga, pakailah minyak kelapa atau kelapa sawit, tetapi jangan digunakan ulang.Pentingnya stress management. Hidup sehari - hari harus diisi dengan doa dan keceriaan. Metode perhitungan Indeks Massa Tubuh = BB / (TB cm)2, berat badan normal dan ideal ((TB cm -100) -10%), kebutuhan kalori; rasio lingkar pinggang (perut) berbanding lingkar panggul (

  • Vg Resensi

    Super Size Me merupakan salah satu film dokumenter rilisan tahun 2004 yang cukup menarik untuk dicermati dan disimak. Keunikan film ini terletak pada pemeran utamanya, yang tidak lain adalah penulis naskah sekaligus produser film ini, Morgan Spurlock. Ia seorang pembuat film independent di Amerika yang bervegetarian. Keunikan lainnya yaitu tentu terletak pada isi dari pada film ini, dimana mengupas hal yang tidak asing lagi bagi keseharian kita, FAST FOOD!Film ini memaparkan seberapa FAST FOOD berpengaruh terhadap tubuh kita. Apakah benar Amerika merupakan negara dengan penduduk penderita obesitas terbesar di dunia? dan lebih dari 100 juta penduduknya mengalami kelebihan berat badan? Apakah semua itu ada sangkut dengan produsen FAST FOOD terbesar di dunia? Beberapa fakta dikemukakan di film ini, yaitu bagaimana salah satu produsen FAST FOOD menghabiskan 1,4 juta dollar di seluruh dunia untuk mempromosikan produk mereka. Pepsi mengucurkan 1 juta dollar di seluruh dunia. Sementara Kampanye Vegetarian di semua media hanya berkisar 2 juta dollar.Mengapa produk - produk FAST FOOD begitu familiar di kalangan masyarakat, terutama anak-anak?? Ya! Semua itu terjadi karena

    sosialisasi yang mereka lakukan, seperti memasang iklan di TV, membuka taman bermain, paket happy meal, paket pesta ulang tahun, paket berhadiah

    mainan, hingga menciptakan karakter badut yang sangat disenangi oleh anak - anak.Di film ini kita dapat melihat semua. Bagaimana postur tubuh anak - anak

    Generasi-E zaman sekarang mulai mengarah kepada Kelebihan berat badan atau Obesitas. Yang hingga akhirnya membuat mereka malas bergerak dan tidak menutup kemungkinan menjadi sarang penyakit, seperti diabetes dan lain - lain.Adapula sekolah - sekolah menanggapi serius permasalahan pola hidup yang ada pada anak sekarang ini yaitu dengan menyediakan makanan berbasis nabati, seperti :

    a Madison Junior High School (naperville - illinois)We Try to teach them to make the right choices in life. Mary Bollino Food Services Directorb. Appleton Wiscosin, Central Alternative High Schoolyaitu sekolah tinggi anak - anak yang bermasalah, terutama pada tingkah laku mereka.Kami meniadakan mesin soft drink dan junk food. Kami meliha