Top Banner
Laporan Akhir Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Tahun 2020
60

Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Oct 16, 2021

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Laporan Akhir Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Tahun 2020

Page 2: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

00/1

Prakata

Koordinator Divisi Humas & Hubal

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Atas nama Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta yang mengampu Divisi Hubungan

Masyarakat & Antar Lembaga pada tahun 2020 ini, saya ungkapkan rasa syukur kepada

Allah SWT Tuhan yang Maha Kuasa atas terbitnya laporan akhir Divisi Hubungan

Masyarakat dan Antar Lembaga yang mengusung tema “Humanisme dalam

Keberagaman”. Sebuah tema yang diambil sebagai sebuah refleksi dari kegiatan-

kegiatan Humas & Hubal yang dilakukan selama tahun 2020. Sebuah tema yang juga

berisi pengharapan agar Bawaslu Provinsi DKI Jakarta semakin dekat dengan seluruh

mitra kerja dan lapisan masyarakat sehingga mampu menumbuhkan kepercayaan yang

lebih tinggi dari masyarakat kepada Bawaslu Provinsi DKI Jakarta. Upaya-upaya yang

juga ditularkan kepada seluruh Bawaslu Kabupaten/Kota se-DKI Jakarta untuk mereka

adopsi dan kembangkan sesuai dengan kreatifitas masing-masing.

Sebagai sebuah Lembaga negara, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta memiliki kewajiban

untuk mendukung dan mengimplementasikan keterbukaan informasi publik, sebagai

mana diamanatkan dalam Undang-undang Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan

Informasi Publik , Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia

Nomor 1 Tahun 2017. Oleh karena itu divisi Hubungan masyarakat mempunyai peran

strategis karena humas merupakan sebuah seni dalam menciptakan pengertian publik

yang lebih baik sehingga dapat memperdalam kepercayaan publik terhadap suatu

individu atau organisasi” (International Public Relations Associaton/IPRA). Hal pertama

yang dilakukan divisi Hubungan Masyarakat untuk dapat mensosialisasikan lembaga dan

meningkatkan citra diri lembaga adalah dengan membangun “rumah” yang menjadi

media komunikasi antara Bawaslu DKI dengan masyarakat luas. Rumah itu berupa

Page 3: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

website (Lembaga & PPID), dan media social (Instagram, youtube channel, twitter, wa).

Hal kedua tentu saja adalah bagaimana menciptakan konten atau hal-hal yang substantif

yang mendukung tujuan tersebut.

Tahun 2020 merupakan tahun yang penuh keprihatinan bagi seluruh bangsa bangsa di

dunia yaitu dengan munculnya pandemic Corona Virus Desease atau Covid 19. Virus

yang sangat mempengaruhi seluruh tatanan kehidupan manusia tidak hanya dari aspek

ekonomi, politik, gaya hidup, bahkan kegiatan beragama. Kita semua dituntut untuk

mampu beradaptasi dengan situasi ini. Termasuk juga dengan Bawaslu Provinsi DKI

Jakarta dan Kabupaten Kota se DKI Jakarta yang harus mampu menciptakan kegiatan-

kegiatan yang mampu menjembatani komunikasi antara Pengawas Pemilu dengan

masyarakat luas dengan keterbatasan kondisi yang mengharuskan kita semua untuk

mengurangi kegiatan-kegiatan yang bersifat tatap muka, harus menjaga jarak, dan

menggunakan masker. Kondisi ini kemudian memunculkan ide-ide kreatif yang dilakukan

dengan menggunakan teknologi. Di Provinsi DKI, ada kegiatan rutin Pojok Ncang waslu

(Pojok Bincang Pengawasan Pemilu) yang rutin dilaksanakan setiap minggu sekali pada

hari Selasa pagi yang berisi tema beragam dan melibatkan mitra kerja sebagai

narasumber, di kabupaten kota terdapat podcast yang juga rutin dilaksanakan. Hal lain

yang menurut saya merupakan best practices adalah dengan telah terbentuknya website

resmi Lembaga dan dan website PPID Bawaslu Kabupaten/Kota se Jakarta yang

dilakukan dengan langsung melakukan pendampingan di Provinsi kepada

kabupaten/Kota.

Selain itu, di tahun 2020 ini Bawaslu Provinsi DKI Jakarta juga berupaya untuk semakin

mengembangkan pengawasan partisipatif dengan melaksankan SKPP (Sekolah Kader

Pengawas Partisipatif) yang dilaksanakan secara daring. Upaya untuk meningkatkan

pengawasan partisipatif juga akan dilaksanakan pada tahun 2021 dengan mencoba

melibatkan para siswa SMA dan SMK kelas XII dengan materi yang disesuaikan.

Kerjasama yang rencananya kan dibangun dengan dinas Pendidikan Provinsi DKI

Jakarta. Upaya lainnya yang berkaitan dengan menjalin hubungan antar Lembaga yang

tentu saja tujuannya adalah meningkatkan pegawasan partisipatif juga mengenalkan

Bawaslu kepada masyarakat luas, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta menjalin kerja sama

dengan 2 perguruan tinggi melalui pojok pengawasan yang hadir di kampus tersebut dan

akan ditindak lanjuti di 2021 dengan kerjasama dan kolaborasi yang melibatkan

mahasiswa dan Pengawas Pemilu pada kegiatan mahasiswa atau kampus untuk

menyampaikan sosialisasi mengenai pengawasan partisipatif.

Page 4: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Tahun 2020 menjadi tahun yang padat dengan refleksi yang menumbuhkan optimisme

dan harapan-harapan baru untuk tahun 2021 dan tahun-tahun mendatang. Terimakasih

saya ucapkan untuk seluruh pihak yang telah mendukung seluruh kegiatan Humas &

Hubal dan laporan akhir ini. Tetap optimis karena kita semua diberi Tuhan kemampuan

untuk beradaptasi dan berkarya!

“Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu”

Wallahul Muwaffiq ilaa Aqwamiththorieq

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Jakarta, Maret 2021

Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga

Siti Khopipah

Page 5: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Narasi

Konsep

Humanisme

Dalam Keragaman

Sejalan dengan prinsip good governance, fungsi humas di lembaga

pemerintahan menjadi faktor utama. Segala bentuk kebijakan harus dapat

dikomunikasikan, tidak hanya secara cepat dan akurat, tetapi juga dengan

cara yang dapat diterima oleh masyarakat. Untuk itu, humas harus mampu

membangun hubungan yang lebih erat kepada para stakeholder-nya.

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, melalui fungsi kehumasan yang dimiliki,

berupaya menjalin hubungan yang lebih dekat kepada masyarakat. Hal ini

dilakukan bukan hanya oleh staf kehumasan yang di miliki oleh Bawaslu

Provinsi DKI Jakarta tetapi dilakukan oleh seluruh jajaran kesekretariatan tak

terkecuali Pimpinan Bawaslu DKI Jakarta, tentu lewat kegiatan-kegiatan

yang dilakukan oleh keluarga besar Bawaslu DKI Jakarta.

Tak hanya itu, masyarakat dapat secara mudah memperoleh akses dan

layanan informasi seputar pengawasan kepemiluan karena humas Bawaslu

DKI Jakarta menjangkau ranah media sosial untuk mengimbangi cepatnya

arus informasi saat ini. Melalui upaya tersebut, diharapkan masyarakat dapat

lebih mengenal dan bisa memahami setiap kebijakan secara benar.

Melalui contact center, Bawaslu DKI Jakarta juga senantiasa mendengar

masukan dan keresahan masyarakat dan itu menjadi bahan masukan dan

perbaikan yang perlu didengar agar tercipta hubungan yang lebih sehat dan

seimbang antara bawaslu DKI Jakarta dengan masyarakatnya.

Sasaran humas Bawaslu DKI Jakarta bukan hanya terbatas pada

masyarakat luas, tetapi juga pada para mahasiswa dan akademisi. Melalui

program Kerjasama Perguruan Tinggi, Diharapkan dapat menambah

Page 6: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

pengetahuan mahasiswa dalam hal kepemiluan dan meningkatkan peran

mahasiswa dalam pengawasan pemilu partisipatif.

Melihat pentingnya pemberitaan media, baik media online maupaun media

offline, di tahun 2021 Bawaslu DKI Jakarta merencanakan program Media

Visit kepada penggiat pemilu serta jurnalistik di media massa yang khusus

fokus pada persolan kepemiluan terutama pengawasan pemilu. Hal ini

mengingat semakin derasnya arus informasi yang memenuhi ruang-ruang

publik kita

Akibatnya, informasi yang diterima masyarakat menjadi semakin banyak dan

beragam. Hal ini membuka peluang terjadinya disinformasi. Di sinilah

pentingnya menjalin hubungan dengan semua pihak dengan segala

keragamannya, sehingga kualitas informasi yang bersumber dari media di

luar Bawaslu DKI Jakarta dapat disampaikan secara akurat, tepat, dan

dengan pemahaman yang benar.

Dalam menjalankan fungsi dan tugasnya tersebut,

humas Bawaslu DKI Jakarta perlu mengevaluasi

hasil kerjanya kepada publik sebagai bentuk

pertanggungjawaban. Salah satunya dengan

menyusun laporan Akhir kehumasan secara rutin

pertahun. Hal ini bermanfaat bagi masyarakat untuk

lebih mengenal profil dan program yang dijalankan

unit kehumasan Bawaslu DKI Jakarta, sekaligus

untuk memperoleh respons masyarakat yang

berguna untuk perbaikan ke depan.

Kami menyadari, kepercayaan masyarakat dapat tumbuh melalui

humanisme yang terus dibangun ditengah-tengah masyarakat yang

beragam. Untuk itu, humas Bawaslu DKI Jakarta terus mengupayakan

perbaikan kinerjanya. Juga memastikan bahwa masyarakat mengenal dan

memahami hal-hal yang terkait dengan organisasi dan kebijakan Bawaslu

secara utuh.

Page 7: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Daftar Isi

Pre-highlights

0.

Highlights

Prakarta Koordinator Divisi Humas dan

Hubal Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

Visi dan Misi Bawaslu Provinsi DKI

Jakarta

Narasi Konsep Nilai-Nilai Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

Daftar Isi Sekilas Humas dan Hubal Bawaslu

Provinsi DKI Jakarta Humas dan Hubal Dalam Angka Struktur Organisasi

1.

2.

Program Kerja Capaian Istimewa

Penerbitan Berita Contact Center

Peliputan dan Dokumentasi

Kegiatan Pimpinan

Keterbukaan Informasi Publik

Publikasi Mobile PPID (Android)

Layanan Informasi PPID Pengembangan Website PPID Bawaslu

Kabupaten/Kota SKPP Daring Review Triwulan Media

Monitoring dan Evaluasi Pojok NcangWaslu

Pembentukan Pojok Pengawsan

di Bawaslu Kabupaten/Kota

Kerjasama Perguruan Tinggi

MoU dengan Perguruan Tinggi

Rapat Kerja Humas

3. 4.

TESTIMONI Rencana Kerja dan Anggaran

2021

Page 8: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Humas & Hubal dalam Angka

Page 9: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 10: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 11: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 12: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 13: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 14: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

00 Highlights

Visi dan Misi Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

Nilai-Nilai Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

Sekilas Humas Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

Struktur Organisasi

Page 15: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

00/1 Visi dan Misi

Bawaslu DKI Jakarta

Visi:

“Terwujudnya Bawaslu DKI Jakarta sebagai Lembaga

Pengawas Pemilu Terpercaya dalam Penyelenggaraan

Pemilu yang Demokratis, Bermartabat, Unggul dan

Berkualitas”

Misi:

1.

2.

Membangun Personil dan

Kelembagaan Pengawas Pemilu yang

kuat Mandiri Berintegritas dan Solid;

Mengembangkan pola dan metode

pengawasan yang efektif dan efesien;

5. Meningkatkan Kepercayaan Publik

atas kualitas kinerja pengawasan

berupa pencegahan dan penindakan

serta penyelesaian sengketa secara

cepat akurat dan transparan.

3.

4.

Memperkuat sistem kendali dalam pola

manajemen pengawasan yang

terstruktur, sistematis, dan integratif

yang berbasis pada tekhnologi;

Meningkatkan keterlibatan masyarakat

dan peserta pemilu, serta

meningkatkan sinergi kelembagaan

dalam pengawasan pemilu partisipatif;

6. Membangun Bawaslu DKI Jakarta

sebagai pusat pengetahuan,

pembelajaran pengawasan pemilu

dengan basis riset akademis untuk

pengembangan demokratis melalui

pengawasan pemilu.

Page 16: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

00/2 Nilai-Nilai

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

1. Soliditas

Bekerjasama dalam sebuah tim yang solid

(tim work), saling menguatkan, saling

mengokohkan, bekerja berdasarkan

aturan dan bekerja secara bersama-sama

2. Mentalitas

Bekerja berdasarkan nilai-nilai

universalitas, berbasis pelayanan dan

menjunjung tinggi etika pekerjaan yang

berbasis pada kualitas diri tanpa pamrih.

3. Integritas

Berpikir, berkata, berperilaku dan

bertindak dengan baik dan benar serta

memegang teguh kode etik dan prinsip-

prinsip moral.

4. Profesionalisme

Bekerja tuntas dan akurat atas dasar

kompetensi terbaik dengan penuh

tanggung jawab dan komitmen yang tinggi.

Page 17: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

00/3

Sekilas Humas

Bawaslu DKI Jakarta

Pelaksanaan tugas dan fungsi bidang

kehumasan di lingkungan Bawaslu DKI

Jakarta dilaksanakan oleh Pejabat

Fungsional dan Staf Teknis. Selanjutnya

tugas pembinaan dan manajemen

kehumasan dilakukan oleh Kabag

Pengawasan dan Humas Hubal yang

bertanggung Jawab kepada Kepala

Sekretariat dan Kordiv Humas dan Hubal

Bawaslu DKI Jakarta.

Page 18: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

00/4

Struktur Organisasi

Ketua Bawaslu

Anggota Bawaslu/Kordiv

Humas

Kabag Pengawasan,

Humas dan HubalPejabat

Fungsional Kehumasan

Kepala Sekretariat

Staf Tekhnis Kehumasan

Page 19: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01 PROGRAM KERJA Penerbitan Berita

Peliputan dan Dokumentasi Kegiatan Pimpinan

Publikasi

Layanan Informasi PPID

SKPP Daring

Monitoring dan Evaluasi

Pembentukan Pojok Pengawasan di Kabupaten/Kota

MoU dengan Perguruan Tinggi

Rapat Kerja Humas

Page 20: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/1

Penerbitan Berita

Berita atau informasi sangatlah penting untuk

menggambarkan kondisi objektif baik melalui

media internal kelembagaan atau membangun

relasi dengan media masa lainnya adalah

menjadi hal yang perlu dilakukan oleh setiap unit

kehumasan. Hubungan yang baik dengan media

massa akan terjalin saat humas kelembagaan

memberikan akses dan saluran informasi yang

cukup. Terlebih saat Bawaslu DKI Jakarta

menerbitkan sebuah kebijakan atau peraturan

baru, serta saat terdapat isu-isu terkini yang

menyangkut kepentingan publik.

Page 21: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

1. Arahan Ketua Bawaslu DKI Jakarta

mengenai Kehumasan dan Citra Lembaga

Bawaslu DKI Jakarta.

2. Kordiv Humas Bawaslu Memimpin Rapat

Perdana Awal Tahun Kehumasan

Kebijakan Umum kehumasan menjadi hal

penting untuk mengembang citra

kelembagaan kepada publik, maka semua

pihak tanpa terkecuali memiliki peran dan

fungsi yang sama namun kehumasan

menjadi wajah utama dari kelembagaan,

Bawaslu DKI Jakarta melalui Divisi

Kehumasan mendapatkan Arahan dan

penguatan dari ketua Bawaslu DKI

Jakarta agar setiap jajaran

kesekretariatan memiliki tanggung jawab

yang sama mengenai kelembagaan

dengan citra yang akan diberikan, melalui

pemberitaan dan juga siaran atau

konferensi pers, karenanya penting untuk

memahami bahwa kehumasan adalah

wajah dari Bawaslu DKI Jakarta Melalui

Kordiv Humas dan Hubal semua hal

mesti diramu dan disajikan dengan

menarik sehingga masyarakat tertarik

untuk mendapatkan informasi serta

kebijakan strategis yang menjadi garis

kebijakan Bawaslu DKI Jakarta,

hubungan yang baik antara

kelembagaan Bawaslu DKI Jakarta

dengan semua pihak menjadi sangat

penting untuk menumbuhkan

kepercayaan publik dan menjadi

jembatan informasi yang akurat dan

dapat dipercaya, karenanya kehumasan

Bawaslu DKI Jakarta mesti

meningkatkan layanan serta optimalisasi

agar tumbuh kepercayaan, humanisme

adalah salah satu cara ditengah-tengah

keragaman masyarakat.

Page 22: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/2

Peliputan dan Dokumentasi

Kegiatan Pimpinan

Pimpinan adalah figur sentral yang menjadi

representasi suatu institusi atau lembaga.

Berbagai kegiatan pimpinan yang menyangkut

kepentingan publik sudah selayaknya diketahui

oleh masyarakat. Untuk itu, unit kehumasan

melakukan kegiatan peliputan dan dokumentasi

kegiatan pimpinan untuk dipublikasikan dalam

bentuk foto maupun video.

01. Pelantikan pejabat fungsional Sekretariat Bawaslu DKI Jakarta

Page 23: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/3

Publikasi

Salah satu fungsi kehumasan adalah menjadi

corong bagi publik untuk dapat mengetahui

berbagai kegiatan kelembagan Bawaslu DKI

Jakarta dalam rangka menjalankan tugas dan

kewenangannya. Hal ini dipenuhi unit

kehumasan melalui sejumlah kegiatan publikasi

yang disampaikan lewat beragam media, mulai

dari website, majalah internal, multimedia dan

media sosial.

Page 24: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

3.1 Website

Tampilan website Bawaslu DKI Jakarta

Website merupakan etalase kelembagaan Bawaslu DKI Jakarta melalui

dunia maya disana disajikan semua data informasi yang dibutuhkan

masyarakat tersaji, bukan hanya aspek tampilan konten serta interaksi

antara Bawaslu dengan masyarakat diberikan ruang sehingga

masyarakat dapat dengan mudah mengkases informasi yang dibutuhkan.

www.Jakarta.bawaslu.go.id

3.2 Jurnal

Jurnal Bawaslu DKI Jakarta

Jurnal adalah salah satu upaya Bawaslu DKI Jakarta dalam memberikan akses kepada masyarakat

dalam dua jenis, pertama dalam bentuk Hardcopy dan kedua dalam bentuk e-jurnal/elibrary yang dapat

diakses melalui web Bawaslu DKI Jakarta, terbit setiap 3 bulanan dan diisi oleh para akademisi, praktisi

dan juga penggiat pemilu, sehingga diharapkan mampu menjadi referensi kepemiluan yang berbasis

riset dan diharapkan mampu menjadi pengayaan literasi kepemiluan untuk peningkatan demokrasi

berkemajuan.

Page 25: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

3.3 Buku

Beberapa Koleksi Buku Bawaslu DKI Jakarta

Buku menajdi sebuah pilihan lainnya dalam mempublikasikan karya-

karya keabadian Bawaslu DKI Jakarta, buku akan menjadi rujukan

berbagai pihak dalam kegiatan penelitian dengan dijadikannya sumber

informasi, ada beberapa buku yang telah diterbitkan oleh Bawaslu DKI

Jakarta diantaranya adalah: Mengawal Demokrasi Menegakan

Konstitusi; Buku Kinerja Bawaslu DKI Jakarta, Sejarah dan Kiprah

Bawalu DKI Jakarta 2012-2019, Serial Evaluasi Pilkada Serentak di

Indonesia Bawaslu Provinsi DKI Jakarta.

3.4 Iklan Layanan Masyarakat

Iklan layanan masyarakat

Iklan Layanan Masyarakat (ILM) menjadi

media efektif untuk mempromosikan

program kegiatan, pengumuman, dan

layanan kelembagaan yang berkaitan

dengan kepentingan publik. Bawaslu DKI

Jakarta menggunakan ILM untuk

melakukan persuasi dan mengedukasi

masyarakat atas kebijakan yang terkait

dengan kepentingan publik serta dalam

rangka pelayanan kepada masyarakat.

Page 26: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

3.5 Media Sosial

Akun Media Sosial

Seiring dengan tingginya tuntutan masyarakat untuk lebih

dekat dengan Bawaslu, Bawaslu DKI Jakarta membuka

jalur interaksi langsung dengan publik melalui situs jejaring

sosial. Saat ini, terdapat empat akun jejaring sosial yang

dimiliki Bawaslu DKI Jakarta, yaitu facebook, twitter,

instagram dan youtube. Keempat akun tersebut dikelola

Humas Bawaslu DKI Jakarta

Page 27: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/4

Layanan Informasi

PPID

Layanan informasi PPID (Pejabat Pengelola

Informasi dan Dokumentasi) Bawaslu DKI

Jakarta merupakan layanan atas permohonan

informasi yang didasarkan pada Undang-Undang

Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan

Informasi Publik.

Page 28: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Layanan Informasi

PPID

PPID di lingkungan Bawaslu DKI Jakarta dikoordinatori oleh Kepala Bagian

Pengawasan, Humas dan Hubal selaku PPID Sekretariat Bawaslu DKI Jakarta

Operasional layanan informasi PPID Bawaslu DKI Jakarta dilaksanakan setiap hari

kerja pada pukul 08.00–16.00 WIB. Permohonan informasi disampaikan Pemohon

melalui berbagai jalur layanan PPID yang disediakan Bawaslu DKI Jakarta yaitu

aplikasi layanan online e-PPID (http://ppid.jakarta.bawaslu.go.id/), e-mail PPID

(ppid.jakarta.bawaslu.go.id), maupun datang langsung ke kantor Bawaslu DKI Jakarta.

Page 29: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Struktur Organisasi

PPID

Page 30: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Perkembangan Media

Pengelolaan Layanan Informasi

No Jenis Media Alamat Akun Jumlah

Pengunjung Follower

1 Website Utama htttp://jakarta.bawaslu.go.id 4.893

2 Website PPID http://ppid.jakarta.bawaslu.go.id 494

3 Pustaka digital http://library.jakarta.bawaslu.go.id 198

4 Instagram BawasluDKI_JKT 1.794

5 Facebook BawasluDKI 739

6 Twitter BawasluDKI_JKT 133

7 Youtube Humas Bawaslu DKI Jakarta 704

Page 31: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/5 Sekolah Kader

Pengawas Pemilu

SKPP Daring

Pengawasan partisipatif adalah upaya meningkatkan angka

partisipasi masyarakat untuk melakukan pengawasan mengawal

proses demokrasi ke arah yang lebih baik. Keterlibatan masyarakat

dalam pengawasan partisipatif menjadi langkah strategis untuk

mengawal proses demokrasi yang lebih baik. Salah satu bentuk

program pengawasan partisipatif adalah dengan

menyelenggarakan Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP).

SKPP adalah gerakan bersama antara Bawaslu dengan

masyarakat untuk menciptakan proses Pemilu yang berintegritas.

Di satu sisi, Bawaslu menyediakan layanan pendidikan, di sisi

masyarakat, pemilih berinisiatif untuk turut berpartisipasi

mengawasi penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada. Tujuan dari

SKPP adalah meningkatkan pengawasan partisipatif masyarakat,

sarana pendidikan Pemilu dan Pilkada bagi masyarakat,

pembentukan pusat pendidikan pengawasan Pemilu dan Pilkada

yang berkesinambungan, serta menciptakan aktor-aktor pengawas

dan kader penggerak Pengawasan Partisipatif.

Ditengah pandemi Covid-19, Kegiatan Sekolah Kader

Pengawas Partisipatif (SKPP) dilaksanakan secara daring, baik

dalam pemberian materi, diskusi maupun ujian. Dengan

menggunakan teknologi informasi dan media sosial, SKPP Daring

menjadi jalan keluar dari keterbatasan ruang dan waktu dalam

penguatan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilu dan

Pilkada. Dari SKPP diharapkan lahir aktor-aktor pelaku

pengawasan partisipatif Pemilu dan Pilkada serta kader yang

menggerakkan masyarakat untuk turut mengawasi Pemilu dan

Pilkada di semua lapisan masyarakat. Dengan begitu, pihak yang

memiliki kemampuan untuk menjadi contoh pelaku demokrasi

dalam proses Pemilu dan Pilkada meningkat. Untuk mendukung

pelaksanaan kegiatan Sekolah Kader Pengawas Partisipatif

(SKPP) Daring, maka dibentuklah Kelompok Kerja.

Page 32: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

60,60%

39,30%

Peserta SKPP yang LOLOS

Laki laki Perempuan

61,40%

38,60%

Peserta SKPP Audiovisual

Laki-laki Perempuan

61,30%

38,70%

Peserta SKPP yang mengikuti Diskusi Daring

Laki-laki Perempuan

Matrik Proses

61,20%

38,80%

Peserta SKPP yang wisuda

Laki-laki Perempuan

Page 33: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 34: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 35: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/6 Monitoring dan Evaluasi

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta melaksanakan Monitoring dan Evaluasi ke Bawaslu

Kabupaten/Kota.

Page 36: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/7 Pembentukan Pojok Pengawasan di

Bawaslu Kabupaten/Kota

Peresmian Pojok Pengawasan di Bawaslu Kabupaten/Kota

Page 37: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/8 MoU dengan Perguruan Tinggi

Kerja sama dengan perguruan tinggi adalah

sebuah keharusan, karena kampus adalah

sebuah lembaga akademis yang

independen dan terpercaya, maka sebuah

kehormatan Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

bisa bekerjasama dengan perguruan tinggi

sebagai upaya dalam pengembangan

pengawasan Pemilu partisipatif.

Page 38: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

01/9

Rapat Kerja Humas

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta melaksanakan

beberapa kegiatan rapat kerja, baik rapat kerja

teknis maupun rapat koordinasi dengan

mengundang narasumber untuk meningkatkan

kapasitas humas Bawaslu Provinsi dan Bawaslu

Kabupaten/Kota.

Page 39: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02 Capaian

Istimewa

Contact Center

Keterbukaan Informasi Publik

Mobile PPID (Android)

Pengembangan Website PPID Bawaslu Kabupaten/Kota

Review Triwulan Media

Pojok NcangWaslu

Kerjasama Perguruan Tinggi

Page 40: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/1 Contact Center

Contact Center Bawaslu DKI Jakarta adalah

sebuah keniscayaan dimana masyarakat dapat

dengan mudah mendapatkan informasi yang

dibutuhkan, hal ini adalah bentuk layanan prima

Bawaslu DKI Jakarta dan masyarakat dapat

dengan mudah mengkases contact center

Bawaslu DKI Jakarta di: 0812-1998-7475

Page 41: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/2 Keterbukaan Informasi Publik

Penghargaan yang diberikan Komisi Informasi

Pusat kepada Bawaslu RI adalah sebuah prestasi

yang membanggakan karena dengan demikian

lembaga Bawaslu menjadi sebuah lembaga yang

membuka informasi seluas-luasnya kepada

publik dengan transparan dan akuntabel, paralel

dengan itu Bawaslu Provinsi DKI Jakarta pun

meraih hal yang dari Bawaslu RI, sebagai bagian

tak terpisahkan antara Bawaslu RI dengan semua

jajaran dibawahnya

Page 42: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Ketua Bawaslu DKI Jakarta menerima penghargaan keterbukaan informasi publik

Komisi Informasi Pusat melakukan pemeringkatan badan publik dalam hal

keterbukaan informasi. Penilaian yang dilakukan terkait dengan ketaatan badan

publik dalam mengimplementasikan kewajiban yang diamanatkan Undang-

Undang Nomor 14 tahun 2008. Selain untuk mengetahui tingkat kepatuhan badan

publik, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan akses informasi publik

kepada masyarakat melalui pengembangan metode dan instrumen

pemeringkatan badan publik. Alhamdulillah Bawaslu RI mendapat penghargaan

sebagai salah satu lembaga yang dikategorikan bahwa Keterbukaan Informasi

publik Bawaslu RI sangat membanggakan. Bersamaan dengan hal itu Bawaslu RI

pun memberikan penghargaan kepada Bawaslu Provinsi se Indonesia, dan

Alhamdulillah Bawaslu DKI Jakarta mendapatkan penghargaan sebagai salah satu

Bawaslu yang memiliki keterbukaan informasi publik. Pada tahun 2020 ini,

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta mendapatakan predikat INFORMATIF pada

anugerah keterbukaan informasi publik Bawaslu Provinsi Se Indonesia tahun 2020

dari Bawaslu RI.

Page 43: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/3

Mobile PPID (Android)

Untuk memudahkan layanan permohonan

informasi publik, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

meluncurkan aplikasi Mobile PPID yang dapat di

unduh melalui Playstore.

Page 44: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/4

Pengembangan Website Bawaslu

Kabupaten/Kota

Bawaslu Provinsi mendampingi Bawaslu

Kabupaten/Kota dalam hal keterbukaan

informasi dengan menyelenggarakan rapat

akselerasi pembuatan Website PPID Bawaslu

Kabupaten/Kota di Kantor Bawaslu Provinsi DKI

Jakarta. Hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya

Bawaslu Provinsi untuk meningkatkan

keterbukaan informasi publik di lingkungan

Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Provinsi DKI

Jakarta, sehingga di tahun 2020, seluruh

Bawaslu Kabupaten/Kota di Provinsi DKI Jakarta

telah memiliki Website PPID sebagai sarana

keterbukaan informasi publik.

Page 45: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Website PPID Kabupaten/Kota di Provinsi DKI Jakarta

Page 46: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/5 Review Triwulan Media

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta melakukan Review

di setiap triwulan sebagai bentuk evaluasi dalam

meningkatkan kinerja.

Page 47: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/6 Pojok Ncang Waslu

Untuk kali pertama, Pojok Ncang Waslu (Pojok

Bincang Pengawasan Pemilu) hadir, ini adalah

media atau jembatan informasi antara

kelembagaan Bawaslu DKI Jakarta dengan

masyarakat luas, hal ini adalah bentuk lain dari

cara berinteraksi di tengah Pandemi Covid-19

yang melanda semua belahan dunia tanpa

terkecuali Indonesia dan Jakarta sebagai

Ibukotanya tak luput dari wabah ini, namun

demikian Bawaslu DKI Jakarta tetap eksis dalam

melaksanakan sebuah kegiatan dalam bentuk

daring/online dan berdiskusi, bertukar informasi

dengan tema dan serial serta narasumber dari

mulai mitra kerja dan juga unsur pimpinan

Bawaslu RI dan Bawaslu DKI Jakarta.

Page 48: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 49: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 50: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

02/7 Kerjasama Perguruan Tinggi

Di penghujung tahun 2020 Ketua serta Pimpinan

Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, telah

menandatangani MoU kerjasama dengan

beberapa Perguruan Tinggi, yakni Universitas

Tanri Abeng dan Universitas Nahdlatul Ulama

Indonesia. Kerjasama tersebut dilakukan dalam

rangka mendukung pelaksanaan tugas pokok

dan fungsi serta meningkatkan peran mahasiswa

dalam pengawasan partisipatif, ini merupakan

salah satu upaya Bawaslu Provinsi DKI Jakarta

untuk menjembatani antara pengawas pemilu

dengan masyarakat guna meningkatkan

pengawasan partisipatif khususnya kalangan

mahasiswa dan akademisi.

Page 51: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

No Nama Kampus No MoU Keterangan

1 Tanri Abeng University 031/01/MoU-TAU/XI/2020

2 Universitas NU Indonesia 166 Tahun 2020

Page 52: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

03 Testimonial

Page 53: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

03/1

Harminus

Wakil Ketua Komisi Informasi Daerah DKI Jakarta

Periode 2020 - 2024

Upaya Bawaslu DKI Jakarta dalam memberikan layanan informasi publik

sudah sangat baik. Bawaslu DKI Jakarta juga telah menyusun regulasi mengenai

keterbukaan informasi publik baik dalam pengelolaan, penyediaan, pendokumentasian

serta pelayanan informasi publik sesuai dengan ketentuan Undang - Undang Keterbukaan

Informasi Publik (UU KIP) No. 14 Tahun 2008 dan sudah informatif. Standar operasional

prosedur layanan informasi publik, dan pengembangan sistem layanan informasi e-PPID

Bawaslu DKI Jakarta.

Pojok Ncang Waslu yang sudah dilaksanakan dengan Komisi Informasi DKI Jakarta

merupakan salah satu upaya mendekatkan masyarakat terhadap kinerja pengawas pemilu

dengan masyarakat umum dalam menciptakan keterbukaan informasi dan proses

transparansi. Tampilan akses website pengumuman informasi publik melalui PPID Bawaslu

DKI Jakarta juga sudah sangat baik dan informatif sesuai mekanisme yang diatur UU KIP

14/2008.

Hal ini perlu terus diupayakan secara kontinyu sebagai Badan Publik Pengawas Pemilu

tidak lepas dari kerjasama menguatkan masing-masing stake holder terutama Komisi

Informasi Provinsi DKI Jakarta menilai bahwa Bawaslu DKI Jakarta sangat memiliki peranan

penting untuk mewujudkan penyelenggaraan negara yang baik.

Kehumasan Bawaslu DKI Jakarta telah berusaha memberikan akses yang luas bagi

masyarakat untuk mendapatkan informasi publik yang cepat, tepat waktu, biaya ringan dan

cara sederhana. Serangkaian usaha tersebut muncul dari etos kerja yang baik dari

segenap unit kehumasan Bawaslu DKI Jakarta dengan menumbuhkan kepercayan dan

meningkatkan citra baik lembaga. Kedepan diharapkan Bawaslu DKI Jakarta senantiasa

meningkatkan pelayanan kepada publik guna mewujudkan demokrasi yang berkualitas.

Inovasi dan kreativitas secara kontinyu perlu diupayakan, mengingat luasnya ruang

lingkup unit kerja di lingkungan Bawaslu DKI Jakarta dengan berbagai kekhususan

tugas dan fungsinya. Termasuk lebih aktif bersinergi dengan berbagai stake holder dalam

mensosialisasikan program, kegiatan dan output yang dihasilkan.

Page 54: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Rizky Wahyuni, S.P., M.Si

Wakil Ketua KPID DKI Jakarta

Kami sangat mengapresiasi kinerja Bawaslu Provinsi DKI Jakarta periode 2018-2023.

Bawaslu telah mewujudkan keterbukaan informasi publik dengan memberikan akses

seluas-luasnya bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi publik dengan cepat, mudah

dan ramah. Kami melihat adanya upaya dan kesungguhan dalam menyediakan serta

memberikan layanan keterbukaan informasi publik baik berupa regulasi, standarisasi

layanan dan pengembangan sistem layanan informasi melalui e-PPID Bawaslu Provinsi

DKI Jakarta.

Dalam hal ini, kami menilai apa yang dilakukan sebagai bentuk kesungguhan

memaksimalkan fungsi dan peran kelembagaan Bawaslu DKI Jakarta terutama melalui

Bidang Kehumasan dan Hubungan antar lembaga. Tentu apa yang dilakukan atas

dukungan pimpinan, tim kerja dan staf yang saling mendukung, berdedikasi tinggi untuk

menumbuhkan kepercayaan agar citra lembaga menjadi semakin baik dan terpercaya. Kami

berharap Bawaslu DKI Jakarta tetap mempertahankan kinerja yang ada selama ini, bahkan

dapat meningkatkan kembali apa yg sudah diraih dan dicapai agar pelayanan dalam hal

pemberian informasi publik semakin baik. Sehingga akhirnya dapat menciptakan iklim

demokrasi yang lebih berkualitas, bermartabat dan berkeadilan.

Page 55: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Drs. Taufan Bakri, M.Si

Kepala Badan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta

assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Ada beberapa hal yang menarik dalam pengembangan bawaslu kedepan

Pertama adalah Bawaslu DKI Jakarta akan menaikan indeks demokrasi di provinsi

DKI Jakarta melalui metode pengembangan pengawasan di lingkungan masyarakat

pemilih di Provinsi DKI Jakarta.

Yang kedua adalah membangun dinamika demokrasi betul – betul terkontrol,

terawasi dari basis bawah sampai basis di tingkat Provinsi DKI Jakarta. Artinya

instrumen ini terus meningkat menumbuhkembangkan jika ada masyarakat yg ingin

berbuat tidak baik terhadap demokrasi dapat terawasi oleh instumen ini.

Terakhir yg menarik adalah bawaslu mempunyai energi kuat, punya aturan-aturan

yang harus di taati oleh pelaku-pelaku politik khususnya peserta Pemilu.

Alwan Ola Riantobi

Koordinator Nasional

Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat

Saya sangat mengapresiasi Bawaslu Provinsi DKI Jakarta dengan gagasan Pojok

Ncang Waslu. Saya kira ini sebagai salah satu bentuk untuk membangun kedekatan

lebih dekat lagi dengan masyarakat. Karena Bawaslu tanpa masyarakat tidak dapat

menemukan relasi partisipasi. Saya kira Pojok Ncang Waslu ini juga sebagai salah

satu role model bagaimana mengenalkan Bawaslu kepada masyarakat

Page 56: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

04 Rencana Kerja

Dan anggaran 2021

Page 57: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...
Page 58: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Rencana Kerja Bawaslu Provinsi

NO

RENCANA KERJA 2021

A

KEGIATAN BERBASIS ANGGARAN

1 RAPAT PERSIAPAN RAKOR KEHUMASAN OUTLOOK 2021

2 RAKOR KEHUMASAN OUTLOOK 2021: “HUMAS SEBAGAI UJUNG TOMBAK DALAM

MEMBANGUN CITRA POSITIF DAN MENYUARAKAN EKSISTENSI LEMBAGA”.

3 RAPAT BIASA PERSIAPAN CERDAS CERMAT

4 RAPAT PERSIAPAN RAKOR KEHUMASAN

5 RAKOR KEHUMASAN: “MEMBANGUN KEPERCAYAAN PUBLIK MELALUI PENGELOLAAN MEDIA INFORMASI

6 KERJASAMA DENGAN PERGURUAN TINGGI

7 RAKERNIS PENGELOLAAN WEBSITE

8 RAKERNIS PENGELOLAAN MEDSOS

9 MEDIA VISIT

B

KEGIATAN TAMBAHAN (INOVASI)

1

KERJASAMA DENGAN DINAS PENDIDIKAN PROVINSI DKI JAKARTA

2

KERJASAMA DENGAN DUA PERGURUAN TINGGI

3

CERDAS CERMAT POJOK BINCANG PENGAWASAN PEMILU

Page 59: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...

Rencana Kerja Bawaslu Kabupaten/Kota

NO UNIT KERJA RENCANA KERJA 2021

1 BAWASLU KOTA JAKARTA UTARA

1. PEMBUATAN BULETIN

2. PROGRAM OBROLAN SANTAI.

2 BAWASLU KOTA JAKARTA BARAT

1. PENERBITAN BULETIN 2. MEMBUAT PROGRAM BAWASLU JAKPUS TV (BERUPA

FILM DOKUMENTER WAWANCARA DENGAN MASYARAKAT SEKITARAN JAKARTA PUSAT TERKAIT KEPEMILUAN)

3. PELATIHAN JURNALISTIK DAN HUMAS PAKET FULLDAY

3 BAWASLU KOTA JAKARTA TIMUR

1. MENERBITKAN BULETIN 2. MENJALANKAN PROGRAM OBROLAN SANTAI (BONSAI)

BERSAMA KOMUNITAS STAND UP COMEDY DAN PARA ALUMNI SKPP.

3. MENCIPTAKAN WARUNG ANTI POLITIK UANG DENGAN MENEMPELKAN SPANDUK BAWASLU DI WARUNG-WARUNG TERSEBUT.

4. MEMBUAT VIDEO PENDIDIKAN POLITIK. 5. MENDATANGI NARSUM LANGSUNG KE RUMAHNYA

UNTUK MENSIASATI ANGGARAN.

4 BAWASLU KOTA JAKARTA PUSAT

1. MENJALANKAN PROGRAM NGOPI “NGOBROL PENUH INSPIRASI” (NGOPI) BAWASLU.

2. TETAP MENJALANKAN PROGRAM PODCAST 3. BULETIN TETAP DIJALANKAN

5 BAWASLU KOTA JAKARTA SELATAN

1. LOMBA SOSIALISASI PENGAWASAN BERBAHASA BETAWI

2. MENGADAKAN PROGRAM BINCANG PILKADA

3. PROGRAM BAWASLU TERKINI

4. LOMBA MENULIS ESSAI PENGAWASAN

5. ACARA DOBRAK PENGAWAS

6. BIMBINGAN TEKNIS PENGEDITAN VIDEO

7. BIMBINGAN TEKNIS PENULISAN BERITA

6 BAWASLU KABUPATEN KEPULAUAN

SERIBU

1. MEMBUAT PROGRAM DISKO “DISKUSI SAMBIL KONGKO” 2. PEMBUATAN BULETIN

Page 60: Divisi Hubungan Masyarakat & Antar Lembaga Bawaslu ...