Top Banner
MANFAAT PENGGUNAAN BUKU DIGITAL JogjaBook BUKU DIGITAL
6

BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

Nov 08, 2020

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

MANFAAT PENGGUNAAN BUKU DIGITAL

JogjaBookBUKU DIGITAL

Page 2: BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

Informasi yang sangat banyak, namun sulit diakses, sehingga akhirnya menjadi kurang berguna.

Kumpulan Buku = InformasiHampir semua orang tahu bahwa

buku merupakan salah satu cara orang untuk menyimpan informasi. Kapasitas pikiran manusia yang terbatas untuk mengingat jangka panjang berbagai informasi yang hanya dipakai sewaktu-waktu saja, mendorong orang untuk mengumpulkan informasi dalam bentuk buku.

Hingga saat ini sudah terdapat milyaran bahkan triliunan judul buku di dunia. Bahkan setiap tahunnnya selalu muncul judul buku baru. Pada tahun 2010, Google mencoba menghitung judul buku di seluruh dunia, dan mendapatkan sejumlah sekitar 130 juta judul. Tentu saja ini

hanyalah sebagian saja dari seluruh buku di dunia, tidak semua buku teridentifikasi dan tercatat. Bahkan di Amerika Serikat, paling tidak ada 200 ribu judul buku baru setiap tahunnya.

Penyimpanan dan PengaksesanInformasi yang sebegitu

banyaknya tentu saja membutuhkan ukuran penyimpanan yang tidak sedikit. Perpustakaan terbesar di dunia “Library of Congress” di AS yang menyimpan 150jt buku dengan 22jt judul, membutuhkan 838 mil (sekitar 1340 km) panjang rak buku untuk menampung semua koleksi ini.

Dengan banyaknya buku, maka pencarian informasi buku tersebutpun menjadi suatu kendala tersendiri. Perpustakaan telah

mencoba untuk menggunakan katalog untuk mempermudah pencarian buku, namun masih sulit untuk mencari informasi yang berada di dalam sebuah buku.

Solusi Buku DigitalKemajuan jaman kini telah

menghasilkan buku dalam bentuk digital, yang mudah dibawa kemana saja dalam perangkat mobile seperti tablet, smartphone, notebook, dll.

Buku digital mengatasi banyak problem-problem yang ada dalam buku biasa.

Koleksi Buku - Koleksi Informasi

Page 3: BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

KELEBIHAN BUKU DIGITAL DIBANDING BUKU CETAKKELEBIHAN BUKU DIGITAL DIBANDING BUKU CETAKKELEBIHAN BUKU DIGITAL DIBANDING BUKU CETAK

Hemat TempatTidak memerlukan lemari yang banyak untuk menyimpan buku karena buku dapat disimpan secara digital

Ramah LingkunganPenggunaan kertas yang berlebihan berarti penggunaan kayu yang berlebihan, penebangan hutan dapat dikurangi dengan buku digital.

PortabilitasBuku digital mudah dibawa kemana saja, bahkan membawa ratusan buku dimungkinkan hanya dalam 1 tablet/smartphone

Terorganisir Lebih BaikBuku digital dapat dikelompokkan dengan lebih mudah berdasarkan konten, pengarang, judul, dsb secara lebih mudah dari buku cetak.

Lebih JelasBuku dapat di perbesar (zoom) untuk melihat bagian yang kecil. Tidak perlu lagi menggunakan kaca pembesar

InteraktifBuku digital bersifat interaktif. Pencarian suatu kata/topik dapat dilakukan dengan mudah menggunakan buku digital.

Sumber buku digitalMeskipun buku cetak memiliki

kelebihan yaitu bersifat fisiki sehingga dapat disentuh, dan memiliki sentuhan pribadi, namun dengan berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak.

Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di berbagai toko buku digital, antara lain : Amazon Kindle Store, Barnes & Noble Nook, Google Books, Apple Book Store, dll meskipun hampir 90% buku hanya tersedia dalam bahasa inggris.

Buku Digital IndonesiaSaat ini masih sangat sulit

mencari buku digital dalam bahasa Indonesia, jumlah judul yang tersedia masih sangat terbatas karena adopsi buku digital di Indonesia masih sangat baru. Rata-rata penerbit buku di Indonesia masih menerbitkan buku dalam bentuk cetak dibandingkan dalam bentuk digital.Buku Digital Buatan Sendiri

Untuk mengatasi masalah ini, maka ada baiknya kita menggunakan buku digital milik kita sendiri. Tentu

saja kita membutuhkan buku versi cetaknya terlebih dahulu untuk bisa mendigitalkan buku tersebut.

Apabila buku didigitalkan untuk kita sendiri dan tidak untuk di komersialkan atau disebarluaskan, maka buku digital tersebut hanya bersifat sebagai cadangan bisa dilakukan.

Untuk mendigitalkan sebuah buku cetak, kita memerlukan perangkat Scanner untuk memindai halaman menjadi file gambar, kemudian komputer untuk memroses file gambar agar sesuai dengan keinginan kita, lalu kita juga memerlukan berbagai software seperti Adobe PhotoShop (untuk pengolahan gambar), Adobe Acrobat untuk mengubah file-file gambar menjadi file dalam bentuk PDF yang mudah dibaca di mana saja.

Kendala DigitalisasiNamun proses digitalisasi ini

tentu saja membutuhkan waktu, tenaga, dan biaya yang tidak sedikit. Belum lagi kebutuhan keahlian pengoperasian komputer tingkat menengah keatas untuk melakukan

proses perbaikan image dan pembuatan buku digital.

Apabila kita menggunakan scanner yang murah (kurang lebih 500-600rb rupiah), maka proses scanning akan menjadi sangat lambat (1 halaman bisa mencapai 30 detik, mulai dari membuka buku, mengepaskan buku, mentransfer image ke komputer). Scanner yang cepat dan khusus untuk buku berkisar dari harga 6jt hingga ratusan juta rupiah.

Belum lagi software yang digunakan, Adobe PhotoShop mencapai harga 6 juta rupiah, Adobe Acrobat juga berkisar di harga yang sama, sehingga pendigitalan buku secara pribadi masih tergolong mahal

Page 4: BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

Proses Digitalisasi BukuScanner Flatbed untuk Buku

Proses scanning buku dengan menggunakan scanner flatbed sebaiknya menggunakan scanner flatbed khusus untuk buku. Scanner ini memiliki margin scanning yang sangat kecil (kurang lebih 6-7mm) sehingga halaman

buku dapat discan dengan lebih lengkap dan mudah.Dan scanner model ini lebih “aman” untuk jilidan

buku karena jilidan buku tidak di press bagian tengahnya yang dapat mengakibatkan kerusakan pada buku tersebut.

Dengan menggunakan scanner flatbed biasa (lihat gambar di atas) akan ada dua problem utama, yaitu :1. Buku harus ditekan dengan kuat agar semua halaman

dapat menempel pada kaca2. Meskipun buku telah ditekan, tetap akan ada efek

melengkung pada bagian tengah buku tersebut

Namun tentunya scanner khusus buku seperti ini jauh lebih mahal dibandingkan dengan scanner flatbed biasa. dan kecepatan scanningnya masih tergolong lambat.Scanner Auto Document Feeder

Untuk dapat melakukan scan secara cepat dan lengkap seluruh halaman, kita dapat menggunakan scanner khusus yang sering disebut dengan ADF Scanner (Auto Document Feeder Scanner), yaitu scanner yang dapat mengambil halaman sendiri dan melakukan scanning secara otomatis.

Namun untuk memproses scanning dengan scanner model ini, tentu saja buku harus dipotong dibagian penjilidan agar dapat diproses oleh ADF. Apabila buku tersebut tidak akan digunakan lagi atau tidak memiliki kenanangan khusus, maka barulah proses ini layak untuk dilakukan.

Dan pemotongan buku yang tebal memerlukan peralatan yang mahal juga. Apabila potongan tidak rapi, maka dapat menyebabkan macetnya ADF yang dapat mengakibatkan kerusakan pada alat tersebut.

Page 5: BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

JogjaBookSolusi Murah dan Praktis

Untuk mengatasi masalah pendigitalan buku, maka JogjaBook dihadirkan. JogjaBook adalah spesialis yang bergerak dibidang pendigitalan dokumen.

JogjaBook memiliki pengalaman, keahlian dan teknologi yang memungkinkan pendigitalan berbagai macam buku. Berbagai ukuran buku, mulai dari ukuran yang kecil hingga ukuran yang sangat besar (A3+), mampu ditangani dengan baik oleh JogjaBook.

JogjaBook menggunakan teknologi imaging terkini yang dapat melakukan scanning pada halaman buku secara khusus, sehingga dapat menghindari efek bayangan pada jilidan buku tanpa melakukan perusakan pada buku tersebut. Sehingga master buku yang akan didigitalkan tetaplah dalam kondisi asli (tidak dipotong dan dijilid ulang). Hal ini sangat cocok untuk buku-buku khusus yang memiliki nilai yang tidak dapat dihargai dengan uang, seperti buku-buku kuno ataupun buku-buku kenangan tertentu.

Restorasi DigitalBahkan untuk kasus khusus di mana master dokumen berupa materi yang sudah usang ataupun kehilangan keaslian warna, maka JogjaBook mampu

melakukan restorasi yang cukup

baik untuk

mendapatkan hasil yang lebih baik. Tentunya hal ini akan dilakukan sesuai dengan pesanan dari konsumen JogjaBook.

Contoh restorasi foto warna kuno

Page 6: BUKU DIGITAL · berbagai kelebihan buku digital, maka kini buku digital semakin jauh adopsinya dibandingkan dengan buku cetak. Untuk mendapatkan buku digital, kita dapat membeli di

JOGJABOOK - SOLUSI DIGITALISASI DOKUMEN

Teknologi Terkini untuk Hasil MaksimalDi JogjaBook, kami menggunakan teknologi imaging khusus yang dicapai melalui hardware khusus dan software khusus, hal ini menghasilkan hasil buku digital yang professional yang jelas dan mudah dibaca di perangkat mobile

maupun komputer. Teknologi ini memungkinkan melakukan scanning pada buku tebal sekalipun yang biasanya menghasilkan efek lengkung atau bayangan hitam pada bagian yang mendekati jilidan buku.Dengan teknologi OCR terbaru, maka apabila diinginkan hasil buku dapat diproses secara textual (dapat copy paste, maupun dilakukan pencarian konten teks yang diinginkan, sehingga buku yang bersifat referensi dapat digunakan dengan mudah).

Format Buku DigitalBuku digital yang kami proses dapat dibuat dalam

beberapa format standar seperti : PDF untuk buku teks dan gambar, ataupun CBZ/CBR untuk buku komik. Tergantung dari kebutuhan konsumen, JogjaBook akan menyediakan format yang sesuai atau yang diminta oleh pelanggan.

Ucapkan selamat tinggal pada tumpukkan buku yang memakan tempat dan sulit dibawa. Mulailah menggunakan Buku Digital bersama JogjaBook.

(JB)

JogjaBookJl. Intan No. 31 - Patran Tegal RT/RW 01/21Sinduadi - Mlati - Sleman - YOGYAKARTAemail : [email protected] : www.jogjabook.comTelp : 0274-7805058 / 0823-8888-9975