Top Banner
AL-QUR’AN DAN OSEANOGRAFI Makalah ini disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Al- Qur’an Sains dan Technologi yang diampu oleh Drs. KH. Muchotob Hamzah, MM Disusun Oleh : 1. Hanik Mudrikah 2. Uways Masfufah FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA (FBS) UNIVERSITAS SAINS AL-QURAN(UNSIQ)
16

alQ n oceanografi

Feb 22, 2023

Download

Documents

Hanik Mudrikah
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: alQ n oceanografi

AL-QUR’AN DAN OSEANOGRAFI

Makalah ini disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Al-Qur’an Sains dan Technologi

yang diampu oleh Drs. KH. Muchotob Hamzah, MM

Disusun Oleh :

1. Hanik Mudrikah2. Uways Masfufah

FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA (FBS)

UNIVERSITAS SAINS AL-QURAN(UNSIQ)

Page 2: alQ n oceanografi

JAWA TENGAH DI WONOSOBO

2014BAB I

PENDAHULUAN.

A. Latar BelakangAl-Qur’an sebagaimana kita ketahui adalah

merupakan kitab suci yang wahyukan Allah kepada NabiMuhammad saw melalui malaikat Jibril. Al-Qur’anditurunkan sekiar 1400 tahun yang lalu. Yang manapada saat itu, belum ada alat-alat canggih sepertisekarang ini. Namun, meskipun begitu, Al-qur’anmenjadi sumber segala ilmu pengetahuan. Al-Qur’anmemberikan bukti-bukti kuat terkait dengan sainsyang dewasa ini baru ditemukan atau bahkan barudilakukan penelitian. Sedangkan Al-Qur’an telahmengandung aspek-aspek keilmuan sedemikian rupajauh-jauh hari sebelum seorang ilmuwaan mengakumenemukan suatu ilmu pengetahuan.

Dalam Surat Ali Imran ayat 190, Allahmenyebutkan bahwa:

“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silihbergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagiorang-orang yang berakal”

Ilmu pengetahuan yang kita pelajari saat initentu tidak lepas dari yang namanya seorang berakal,seorang cerdas, seorang yang berwawasan luas danseorang yang biasa disebut ilmuwan. Dan Al-Qur’antelah menyebutkan bahwa penciptaan alam semesta initerdapat tanda-tanda bagi orang yang berakal.Sehingga ketika ‘seorang yang berakal’ itu melihatapa sebenarnya yang disimpan alam ini, ia akhirnya

Page 3: alQ n oceanografi

menemukn satu teori yang menjadi pengetahuan umumdan dipelajari.

Jadi, ilmu apapun di dunia ini bersumber dariAl-Qur’an. Al-Qur’an dengan begitu indahnyaterangkai dalam kata-kata yang bermajas dan penuhsastra. Namun, AL-Qur’an tidak sekedar kata-katatapi juga sumber ilmu yang tak ada habisnya.

B. Rumusan Masalah 1. Apa itu oseanografi? Dan apa kaitannya denganAl-

Qur’an?2. Fenomena oseanografi apa saja yang berkaitan

dengan sains dan Al-Qur’an?

C. Tujuan Penulisan1. Mengetahui tentang oseanografi dan kaitannya

dengan Al-Qur’an2. Mengetahui dan memahami fenomena oseanografi dalam

tinjauan sains dan Al-Qur’an3. Mengetahui bahwa Al-Qur’an adalah sumber sains

yang mencakup segala aspek keilmuan

BAB IIPEMBAHASAN

A. Pengertian OseanografiOseanografi berasal dari kata osean yang berarti

lautan/samudra yakni subdivisi dari massa air yangluas terletak diantara kontinen-kontinen. Bagianyang lebih kecil dari osean disebut sea. Dalam bahasaLatin oceanus, sedangkan dalam bahasa Yunani okeanus.Pada abad ke 13, istilah dalam bahasa Inggris biasadigunakan Sea of Ocean dan akhirnya pada tahun 1950biasa disebut Ocean Sea. Dengan demikian, oseanografidapat didefinisikan sebagai ilmu yang mempelajarilautan. Oceanography is the scientific of the Oceanin all its aspect.

Page 4: alQ n oceanografi

Planet bumi yang kita huni ini lebih merupakanplanet air, karena sebagian besar terdiri dari air.Bumi terdiri atas 70,8 % air dan hanya 29,2% daratan.Dari 510 juta km2 luas muka bumi, 361 juta km2merupakan laut dan daratan hanya 149 juta km2.Perbandingan laut yang terdapat di belahan bumi utarayaitu 39% luas daratan dan 61% luas lautan. Sedangkanbelahan bumi selatan, luas daratan 19% dan luaslautan 81%. Air laut merupakan larutan yangmengandung berbagai garam. Rasa asin pada air lautberasal dari garam. Air laut terdiri atas 96% air dan3% garam (sodiumklorida) dan satu persen lagi berupasejumlah mineral lain.

Oseanografi mulai dipelajari pada abad 20andengan ditemukannya fenomena dan gejala alam yangunik. Fenomena ilmu pengetahuan disebutkan dalmAl-Qur’an yag juga dikonfirmasi oleh Dr. williamHay yang dikenal sebagai marinir dan ProfesorGeologi di Universitas Clorado, USA. Al-Qur’anmenyebutkan fenomena tersebut dalam Surat An-Namlayat 61:

“Atau siapakah yang telah menjadikan bumi sebagai tempat berdiam,dan yang menjadikan sungai-sungai di celah-celahnya, dan yangmenjadikan gunung-gunung untuk (mengkokohkan)nya danmenjadikan suatu pemisah antara dua laut?Apakah disamping Allahada Tuhan (yang lain)? bahkan (sebenarnya) kebanyakan dari merekatidak mengetahui.”

B. Fenomena Oseanografi dalam Al-Qur’an

1. Batas Dua Lautan

Page 5: alQ n oceanografi

Batas yang dimaksud disini bukanlah batas yangdibuat manusia, melainkan fenomena alam yang tidakpernah terlepas dari sunnatullah. Batas yangmemisahkan dua laut dengan sifat yang berbeda.Pertemuan dua laut tersebut terjadi di SelatGibraltar atau bisa juga disebut Jabal Tariq. Selatini menjadi bukti bahwa Al-Qur’an merupakan sumbersegala ilmu pengetahuan. Di Selat Gibraltar inimenjadi tempat bertemunya dua laut dengan jenis yangberbeda. Inilah selat yang memisahkan benua Eropa danAfrika, tepatnya memisahkan Maroko dan Spanyol danjuga yang mempertemukan air laut Samudera Atlantikdengan air laut Mediterania.

Air Samudera Atlantik berwarna biru lebihterang sedangkan air laut Mediterania biru lebihgelap dan pekat. Air Laut Mediterania mengancdunglebih banyak garam dan sifatnya yang lebih hangatjika diibandingkan dengan air laut Samudera Atlantik.Kedua jenis air tersebut tidak bercampur ketikabertemu. Dalam artian ketika air dari LautMediterania masuk ke Samudera Atlantik, air tersebuttetap terjaga sifat-sifat airnya bahkan sampaikedalaman 1000 m dibawah permukaan laut.

Hal ini membuktikan firman Allah dalam suratAr-Rahman ayat 19-20:

“Dia membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudianbertemu. Antara keduanya ada batas yang tidak dilampaui masing-masing”

Sebagaimana kita ketahui, Al-Qur’an merupakanmukjizat Nabi Muhammad saw yang diturunkan sejak 1400tahun silam. Al-Qur’an telah menyebutkan satu ilmupengetahuan yaitu dua air dengan intesitas yangberbeda tidak akan berubah sifatnya ketika bertemu

Page 6: alQ n oceanografi

dikarenakan perbedaan suhu, massa jenis, kadar garamdan sifat-sifat yang dimilki air laut lainnya.

Dunia sains baru bisa menemukan ilmu tersebutpada abad 20an setelah ditemukannya alat-alat canggihuntuk mengukur suhu, kepekatan air dan lainnya.Sedangkan Al-Qur’an telah menyebutkan sejak abad ke14 silam.

Sifat laut yang saling bertemu, tetapi tidaksaling bercampur dikarenakan gaya fisika yang disebut“tegangan permukaan”, air dari laut-laut yang salingbersebelahan tidak menyatu. Akibat adanya perbedaanmassa jenis, tegangan permukaan lautan bercampur satusama lain, seolah ada dinding tipis yang memisahlanmereka.

2. Mata Air Tawar di Lautan

Prof. Jacques Yves Costeau, seorangoceanografer dan ahli selam terkemuka dari Perancismenemukan mata air tawar di tengah-tengah lautanketika ia sedang melakukan eksplorasi di bawah laut.Mata air tersebut sama sekali tidak bercampur ataumelebur dengan air laut yang asin, rasanya tetapsegar seakan-akan ada membran yang membatasikeduanya.

Fenomena ini juga berkaitan dengan firman Allahdalam surat Ar-Rahman diatas yang menjadi bukti sainsbertemunya dua lautan yang berbeda jenis tidak akanbercampur satu sama lain. Selain itu, Allah jugamenyebutkan fenomena tersebut dalam surat Al-Furqonayat 53:

“Dan Dialah yang membiarkan dua laut yang mengalir(berdampingan); yang ini tawar lagi segar dan yang lain asin lagi

Page 7: alQ n oceanografi

pahit; dan Dia jadikan antara keduanya dinding dan batas yangmenghalangi.”

Mata air tawar tersebut ditemukan di CenoteAngelita, Mexico. Disana ada sebuah goa yang jikamenyelam sampai kedalaman 30 meter, airnya berup airsegar, namun jika menyelam sampai 60 meter, airnyamenjadi air asin setelah itu, dikedalaman lebih dari60 meter ada sebuah sungai dengan pohon dan dedaunan.Penggambaran air di dalam goa ini terdiri atas 3lapisan air yaitu air asin atau payau di permukaansampai 30 meter dan air asin lagi sampai ke dasarcenote.

3. Ombak dan Kegelapan di Kedalaman Lautan

Ombak dan kegelapan yang terjadi di kedalaman laut disebutkan dalam Surat An-Nur ayat 40:

“Atau seperti gelap gulita di lautan yang dalam, yang diliputi olehombak, yang di atasnya ombak (pula), di atasnya (lagi) awan; gelapgulita yang tindih-bertindih, apabila Dia mengeluarkan tangannya,Tiadalah Dia dapat melihatnya, (dan) Barangsiapa yang tiada dibericahaya (petunjuk) oleh Allah Tiadalah Dia mempunyai cahayasedikitpun.”

Ayat terssebut diatas menjelaskan tentangkegelapan di lautan yang menurut pendapat Prof. DurgaRao, seorang ahli dalam bidang Geologi Kelautan danseorang profesor di Universitas King Abdul Aziz diJeddah, beliau mengatakan bahwa ilmuwan hanya mampu

Page 8: alQ n oceanografi

mengkonfirmasikan bahwa ada kegelapan di samuderadengan bantuan alat yang disebut The Secchi Disk ,sebua alat yang digunakan untuk mengukur kedalamantembusan cahaya di samudera.

Sinar cahaya terdiri atas tujuh warna. Ketujuhwarna itu adalah violet, indigo, biru, hijau, kuning,orange dan merah. ). Sinar cahaya ini akan mengalamipembiasan/pemantulan apabila hanya mengenai air.Lapisan air 10-15 meter teratas akan menyerap warnamerah. Begitu juga sinar warna orange akan diserappada kedalaman 50-100 meter, hijau pada kedalaman100-200 meter, dan akhirnya, biru diluar 200 meter,violet dan indigo diatas 200 meter. Karenapenghilangan yang berurutan dari warna, satu lapisansetelah yang lain, samudra semakin menjadi lebihgelap yaitu kegelapan berangsung berlapis-lapis dariteranf. Di bawah kedalaman 1000 meter ada kegelapanlengkap. Kejadian ketika cahaya menembus kedalamanair disebut refraksi.

Sinar matahari diserap oleh awan-awan yang padagilirannya menyebar sinar cahaya, dengan begitumenyebabkan kegelapan dibawah awan. Semakin dalam,air laut semakin kehilangan warna dan hal itumenyebabkan kegelapan yang berlapis-lapis sebagaimanadisebutkan dalam firman Allah diatas. Kegelapandimulai dibawah ombak bagian terdalam. Sumber satu-satunya cahaya adalah dari tubuh mereka sendiri.Jadi, ketika seorang penyelam berada di kedalamanlebih dari 1000 meter, ia tidak akan bisa melihatdirinya. Sebagaimana digambarkan dalam ayat diatas,"apabila dia mengeluarkan tangannya, tiadalah dia dapatmelihatnya." Kegelapan ini berada di bawah gelombanginternal dalam laut.

Fenomena yang syarat ilmu pengetahuan tersebuttelah disebutkan Al-Qur’an yang pada waktu itu belum

Page 9: alQ n oceanografi

ada alat-alat secanggih sekarang. Profesor Raomengatakan:

"1.400 tahun yang lalu seorang manusia normal tidak bisamenjelaskan fenomena ini secara rinci sehingga informasi ini pasti

datang dari Sesuatu yang supernatural (ghaib)."

Sains modern menemukan adanya dua ombak dilautan yakni gelombang permukaan dan gelombanginternal. Gelombang permukaan adalah fenomena yangbisa kita temui ketika mengamati permukaan air laut,dan biasa disebut sebagai ombak. Penyebab terjadinyaombak permukaan adalah hembusan angin dan pasangsurut air laut yang terjadi akibat adanya gaya tarikbulan dan matahari.

Ombak dalam atau gelombang internal tidak bisadilihat secara kasat mata. Namun, keberadaannya telahdiakui oleh para ilmuwan yang menemukan pada 1955 M.Keberadaan ombak ini berada pada kedalaman 1000 M.Ombak dalam terjadi pada permukaan lapisan air dikedalaman lautan, sebab ia memiliki kepekatan yanglebih tinggi dibandingkan dengan air di atasnya.Ombak dalam terbentuk akibat adanya perbedaan rapatmassa atau densitas air laut dengan gaya pembangkityang dapat berasal dari angin, pasang surut ataubahkan gerakan kapal laut. Inilah yang dimaksud dalamfirman Allah “ombak diatas ombak”.

Dalam ayat diatas, Al-Qur’an menggunakan kata“lujjiyyi” yang berarti sangat dalam. Kata inimemberi indikasi bahwa kegelapan tersebut hanya adadi laut yang dalam. Banyak pendapat mengenai artidari kata lujjiyyi dalam ayat diatas. ImamZamakhsyari mengartikan ‘dalam lagi banyak airnya’.At Tabari mengartikan dalam dan banyak air. Sedangkan

Page 10: alQ n oceanografi

Busyiri mengtakan bahwa maksud dari kata lujjiyyitersebut adalah laut yang tidak diketahui dasarnya.

4. Gunung Berapi di Laut

Gunung berapi tidak hanya kita jumpai didaratan saja, namun ternyata lautan pun memilikinya.Contoh gampangnya gunung Krakatau yang ada di lautanyang memisahkan Pulau Jawa dengan Sumatra.

Allah bersumpah dengan fenomena kosmik unikini. Firman-Nya. Ath-Thur ayat 6:

“Dan laut yang di dalam tanahnya ada api”

Ayat diatas mengatakan dengan gamblang adanyaapi di laut. Yang dimaksud tidak lain yaitu gunungberapi di laut.

Selain itu, Allah juga berfirman dalam SuratAt-Takwir ayat 6:

“Dan apabila lautan dipanaskan”

Firman Allah tersebut menguatkan pernyataanayat sebelumnya. Dimana, di laut ditemukan api yangpanas.

Setelah Perang Dunia II, para peneliti turundan menyelam ke dasar laut dan samudera dalam rangkamencari alternatif berbagai barang tambang yang sudahnyaris habis cadangannya di daratan akibatkonsumerisme budaya materialistik yang dijalanimanusia sekarang ini. Mereka dikejutkan denganrangkaian gunung berapi (volcanic mountain chain) yangmembentang berpuluh-puluh ribu kilometer di tengah-

Page 11: alQ n oceanografi

tengah seluruh samudera bumi yang kemudian merekasebut sebagai 'gunung-gunung tengah samudera'.

Dengan mengkaji rangkaian gunung-gunung tengahsamudera ini tampak jelas bahwa gunung-gunung tengahsamudera tersebut sebagian besar terdiri daribebatuan berapi (volcanic rocks) yang dapat meledaklayaknya ledakan gunung berapi yang dahsyat melaluisebuah jaring retak yang sangat besar. Jaring retakini dapat merobek lapisan bebatuan bumi dan iamelingkupi bola bumi kita secara sempurna dari segalaarah dan terpusat di dalam dasar samudera danbeberapa lautan. Sedangkan kedalamannya mencapai 65km. Kedalaman jaring retak ini menembus lapisanbebatuan bumi secara penuh hingga menyentuh lapisanlunak bumi (lapisan bumi ketiga) yang memiliki unsurbebatuan yang sangat elastis, semi cair, dan memilikitingkat kepadatan dan kerekatan tinggi.

Satu fenomena lagi mengenai ditemukannya gunungberapi di laut yaitu meskipun begitu banyaknya airlaut, tetap tidak mampu memadamkan bara api magmatersebut. Dan magma yang sangat panas pun tidak mampumemanaskan air laut. Keseimbangan dua hal yangberlawananyakni air dan api di atas dasar samuderabumi, merupakan saksi hidup dan bukti nyata ataskekuasaan Allah SWT yang tiada batas.

Dua ahli geologi berkebangsaan  Rusia, AnatolSbagovich dan Yuri Bagdanov bersama rekannya ilmuwanAmerika Serikat (AS), Rona Clint pernah menelititentang kerak bumi dan patahannya di dasar laut. Parailmuwan tersebut, menyelam ke dasar laut sedalam1.750 kilometer di lepas pantai Miami. Sbagovichbersama kedua rekannya menggunakan kapal selamcanggih yang kemudian beristirahat di batu karangdasar laut. Di dasar laut itulah, mereka dikejutkandengan fenomena aliran air yang sangat panas mengalirke arah retakan batu.

Page 12: alQ n oceanografi

Para ilmuwan modern telah mengakui bahwa didalam laut memang terdapat gunung berapi yang banyak.Yang jika jumlahnya dibandingkan dengan jumlah gunungberapi di laut jauh lebih banyak. Ilmuwanmempekirakan sekitar 70% gunung berapi ada di bawah.Karena begitu banyaknya dunung berapi di bawah laut,maka dikenal istilah “Ring of Fire”.

5. Misteri Segitiga Bermuda

Nama Segitiga Bermuda tidaklah asing lagi bagikita. Dimana tersebar berbagai macam mitostentangnya. Mulai dari Dajjal sampai makhluk luarangkasa atau UFO. Kata Bermuda sendiri berarti bulanke tujuh dalam tahun Qibthi. Namun ilmuwan Amerikamengungkapkan bahwa Bermuda berasal dari bahasa kunoyang berari Pantai Cahaya. Istilah Segitiga Bermudapertama kali dicetuskan oleh Vincent Judith.

Segitiga Bermuda dalam bahasa Inggris disebutBermuda Triangle adalah sebuah daerah, tepatnya lautdi Samudra Atlantik yang dibatasi oleh kota-kota diAmerika Tengah yaitu Starits of Florida, KepulauanBahamas dan Kepulauan Karibia.Segitiga Bermudamemiliki luas 15 juta mil2 atau 4 juta km2 yangmembentuk garis segitiga antara wilayah teritorialBritania Raya sebagai titik sebelah utara, San Juandi Puerto Rico US sebagai titik sebelah selatan danMiami negara bagian Florida di sebelah barat.

Hingga saat ini, Segitiga Bermuda masihmenyisakan misteri tentang hilangnya pesawat ataukapal yang melintasi daerah Bermuda secara tiba-tiba.Mengenai peristiwa hilangnya kapal ataupun pesawat dikawasan Bermuda, sebenarnya ada tempat di SegitigaBermuda yang disebut Tongue of The Ocean atau “LidahLautan”. Tempat ini mempunyai jurang bawah laut ataucanyon Bahama yang mungkin saja menyebabkan hilangnyakapal-kapal secara tiba-tiba.

Page 13: alQ n oceanografi

Selain itu ada juga tempat yang dinamakan BlueHole yang merupakan sebuah goa, namun saat initerendam yang memiliki arus sangat kuat dan seringmembuat pusaran yang berdaya hisap.

Terlepas dari segala mitos yang memenuhiSegitiga Bermuda, sebenarnya bisa ditarik kesimpulanyang lebih ilmiah daripada mengandung misteri.Semisal, adanya pusaran air yang sangat kuat sehinggakapal yang melintasi kawasan Bermuda kehilangan arahkompas sehingga kapal tersebut tersedot ke dalampusaran arus dan menghilang.

Ada satu pendapat dari Angkatan Laut AmerikaSerikatyang menyebutkan bahwa di daerah SegitigaBermuda rentan terjadi badai tak terduga. Tak hanyaitu, laut di daerah Bermuda memiliki kedalaman hingga30.000 meter atau lebih dari 9000 meter dengankondisi topografi yang sangat mungkin menciptakanpusaran yang kuat dan mampu menelan pesawat dan kapalyang melintas. Selain itu, daerah Bermuda merupakandaerah magnet yang kacau sehingga kelainan padakompas dan juga menyebabkan radar rusak.

Page 14: alQ n oceanografi

BAB IIIPENUTUP

Kesimpulan

Dari bab pembahasan diatas, dapat kita ambilkesimpulan sederhana tentang fenomena-fenomenaoseanografi dengan bukti sains dan Al-Qur’an. DimanaOseanografi merupakan suatu ilmu yang mempelajarilautan dan kita hidup di sebuah planet yang sebagianbesar wilayahnya terdiri atas air. Sebagaimana telahdiperinci di bab sebelumnya, oseanografi memilikibeberapa fenomena sebagai berikut:1. Air dengan massa jenis, suhu dan kadar yang

berbeda tidak bisa menyatu. 2. Mata air tawar ditemukan di tengah lautan tanpa

sedikitpun tercampur rasa air laut disekelilingnya.

3. Cahaya yang diserap air laut dibiaskan yang kemudian semakin dalam laut,maka semakin hilang cahaya dan pada kedalaman 1000 meter di bawah permukaan laut hanya ada kegelapan.

4. Gunung berapi ditemukan jauh dibawah laut yang jumlahnya lebih banyak dari jumlah gunung berapi di daratan.

5. Fenomena segitiga Bermuda tidak lepas dari sains selain dengan misteri yang menyelimutinya. Dimana wilayah Bermuda merupakan medan magnet dan memiliki arus yang kuat sehingga sering terjadi pusaran air yang berdaya hisap dn menyebabkan

Page 15: alQ n oceanografi

kapal dan pesawat yang melintasinya hilang tiba-tiba.

Firman Allah dalam Surat Ali Imran ayat 190:

“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silihbergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal”

Dari ayat diatas, jelaslah bahwa sesungguhnyaalam semesta yang kita kenal bukan sekedar adatanpa sebab dan pelajaran yang bisa kita ambil.Tapi, alam semesta dan segala penciptaannyasebagai tanda sekaligus objek pemikiran bagi kitasebagai makhluk yang berakal.

Oleh karena itu, dari apa yang telah kitadapatkan, yakinlah bahwa Al-Qur’an dan sains takpernah terpisah satu sama lain. Meskipun Al-Qur’antelah diturunkan sejak 14 abad lalu, namun Al-Qur’an bisa bersanding dan menjadi sumber aspek-aspek keilmuan di abad yang serba canggih sekarangini.

Daftar Pustaka

An-Najjar, Zaghlul. Pembuktian Sains dalam Sunnah. Jakarta:Amzah, 2006.Elder, Danny dan John Pernetta. Oceans.London:Mitchel

Beazley Publisher,1991.Naik, Zakir dan dr. Gary Miller. Keajaiban Al-Qur’an

dalam Telaah Sains Modern. Yogyakarta: Media Ilmu,2009.

Quran In Word Ver 1.3 by Muhammad Taufiq.

Page 16: alQ n oceanografi

Yahya, Harun.Al-Qur’an dan Sains. Bandung:Dzikra, 2004.

majalah.hidayatullah.comAlhabib web service

anisasafitri15.blogspot.com/2013/

belantaraindonesia.org//

gsumariyono.wordpress.com/http://www.alquran-indonesia.com/

http://www.voa-islam.com/news/citizens-jurnalism/

islamislogic.wordpress.com/

keajaiabanalamdunia.wordpress.comkeajaiban-quran.blogspot.com/.

membaca-alquran.blogspot.com/

mimbaralqalam.wordpress.com

situsangkakala.blogspot.com

ulifa.wordpress.com

www.ahamid.blogspot.com

www.facebook.comwww.iluvislam.comwww.lampuislam.blogspot.com

www.scribd.com/collections/3332781/

www.sinarharian.com.www.unhas.ac.id/Pengantar Oseanografi/