Top Banner

of 24

Tata Cara Nikah

Jul 06, 2018

Download

Documents

maylana
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    1/24

    Urutan Tata Cara Prosesi Pernikahan Adat Jawa Lengkap yang

    Penuh Makna dan Unik 

    Tahap 1 (Prosesi Pembicaraan)

    Tahapan ini intinya mencakup tahap pembicaraan pertama hingga acara

    melamar.

    a. Congkog 

    Seorang perwakilan diutus untuk menanyakan dan mencari informasi tentang

    kondisi dan situasi calon besan yang putrinya akan dilamar. Tugas wali yang

    utama yaitu menanyakan status calon mempelai wanita, apakah masih sendiri

    atau telah ada pihak yang mengikat.

    b. Salar 

    Jawaban pada acara Congkog akan ditanyakan pada acara Salar yang

    diselenggarakan oleh seorang wali, baik oleh wali yang pertama atau orang lain.

    c. Nontoni 

    Setelah lampu hijau diberikan oleh calon besan kepada calon mempelai pria,

    maka orang tua, keluarga besar beserta calon mempelai pria berkunjung kerumah calon mempelai wanita untuk saling “dipertontonkan”. alam acara ini

    orang tua bisa melihat kepribadian, fisik, raut muka, gerak!gerik dan hal lainnya

    dari si calon menantunya.

    d. Nglamar 

    "tusan dari orang tua calon mempelai pria datang melamar pada hari yang

    sudah disepakati. #iasanya sekaligus menentukan waktu hari pernikahan dan

    kapan dilaksanakan rangkaian upacara pernikahan.

    Tahap (Prosesi !esaksian)

    Setelah melalui prosesi pembicaraan, selanjutnya dilaksanakanlah peneguhan

     pembicaraan yang disaksikan pihak ketiga, seperti kerabat, tetangga atau

    sesepuh.

    a. Srah-srahan

    $enyerahan seperangkat perlengkapan sarana untuk melancarkan penyelenggaraan acara sampai acara selesai dengan barang!barang yang

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    2/24

    masing!masing mempunyai arti dan makna mendalam diluar dari materinya

    sendiri, yakni berupa cincin, seperangkat pakaian wanita, perhiasan, makanan

    tradisional, daun sirih , buah!buahan dan uang.

    %. $eningsetan&ambang kuatnya ikatan pembicaraan untuk mewujudkan dua kesatuan

    ditandai dengan tukar cincin oleh kedua calon pengantin.

    '. (sok Tukon

    $enyerahan dana berupa sejumlah uang untuk membantu meringankan

    keluarga mempelai wanita.

    ). $aseksen

    $roses permohonan doa restu dan yang menjadi saksi dalam acara ini

    adalah mereka yang hadir. Selain itu, juga ada beberapa pihak yang

    ditunjuk menjadi saksi secara khusus yang mendapat ucapan terima kasihyang dinamakan Tembaga *iring +berupa uang dari pihak calon besan.

    -. ethok ina

    $enentuan hari ijab kabul atau akad nikah dan resepsi pernikahan.

    #iasanya melibatkan seseorang yang ahli dalam memperhitungkan hari,

    tanggal dan bulan yang baik atau kesepakatan dari kedua keluarga

     pengantin saja.

    Tahap " (Prosesi #iaga)

    $embentukan panitia dan pelaksana kegiatan yang melibatkan para sesepuh atau

    sanak saudara.

    a. Sedhahan

    *encakup pembuatan sampai pembagian surat undangan pernikahan.

    b. Kumbakarnan

    $ertemuan untuk membentuk panitia pesta pernikahan dengan mengundang

    sanak saudara, keluarga, tetangga dan kenalan. Termasuk membicarakan rincian

     program kerja untuk panitia dan para pelaksananya.

    c. Jenggolan atau Jonggolan

    Calon pengantin melapor ke /"(. Tata cara ini sering

    disebut tandhakanatau tandhan, yang mempunyai arti memberitahu dan

    melaporkan kepada pihak kantor pencatatan sipil bahwa akan ada hajatan

     pernikahan yang dilanjutkan dengan pembekalan pernikahan.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    3/24

    Tahap $ (Prosesi Upacara)

    #iasanya sehari sebelum acara pesta pernikahan, pintu gerbang dari rumah

    orang tua wanita dihias dengan Tarub +dekorasi tumbuhan, terdiri dari pohon

     pisang, buah pisang, buah kelapa, tebu dan daun beringin yang mempunyaimakna agar pasangan mempelai hidup baik dan bahagia dimana saja. $asangan

    mempelai saling cinta satu sama lain dan akan merawat keluarga mereka.

    ekorasi pernikahan lainnya yang disiapkan adalah kembang mayang, yakni

    suatu karangan bunga yang terdiri dari sebatang pohon pisang dan daun pohon

    kelapa.

    a. Pasang Tratag dan Tarub

    Tanda resmi bahwa akan ada hajatan mantu kepada masyarakat. Tarub berarti

    hiasan dari janur kuning atau daun kelapa muda yang disuwir!suwir +disobek!

    sobek dan dipasang di sisi tratag dan ditempelkan pada pintu gerbang tempat

    resepsi acara agar terlihat meriah. Jika ingin dilengkapi, boleh dilanjutkan

    dengan uba rambe  selamatan dengan sajian makanan nasi uduk, nasi asahan,

    nasi golong, apem dan kolak ketan.

    b. Kembar Mayang 

    Sering disebut Sekar Kalpataru Dewandaru, sebagai lambang kebahagiaan dan

    keselamatan. #enda ini biasa menghiasi panti atau asasana wiwarayang dipakaidalam acara panebusing   kembar mayang dan upacara adat  panggih. Jika acara

    telah selesai, kembar mayang   akan dibuang di perempatan jalan, sungai atau

    laut agar kedua pengantin selalu ingat asal muasalnya.

    c. Pasang Tuwuhan (Pasren

    Tuwuhan  atau tumbuh!tumbuhan sebagai lambang isi alam semesta dan

    mempunyai arti tersendiri dalam budaya jawa dipasang di pintu masuk tempat

    duduk pengantin atau tempat pernikahan.

    d. Siraman

    "pacara Siraman mengandung makna memandikan calon mempelai yang

    disertai dengan niat membersihkan diri agar menjadi bersih dan suci lahir dan

     batin. "rutan tahapannya yaitu calon pengantin memohon doa restu kepada

    kedua orangtuanya, kemudian mereka +calon pengantin pria dan wanita duduk 

    di tikar pandan, lalu disiram oleh pinisepuh, orang tua dan orang lain yang telah

    ditunjuk. Terakhir, calon pengantin disiram air kendi oleh ibu bapaknya sambil

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    4/24

     berkata “0iat 1ngsun ora mecah kendi nanging mecah pamore anakku

    wadon” dan kendi kosongnya dipecahkan ke lantai.

    e. !dol "hawet (Jual dawet

    Setelah acara siraman, dilaksanakan acara  jual dawet . $enjualnya adalah ibu

    calon mempelai wanita yang dipayungi oleh ayah calon mempelai wanita.

    $embelinya yaitu para tamu yang hadir, yang menggunakan pecahan genting

    sebagai uang.

     #. Paes

    "pacara menghilangkan rambut halus yang tumbuh di sekitar dahi agar tampak 

     bersih dan wajah calon pengantin bercahaya, lalu merias wajahnya. $aes sendiri

    melambangkan harapan kedudukan yang luhur diapit lambing ibu bapak dan

    keturunan.

     g. Midodareni 

    "pacara adat *idodaren berarti menjadikan sang mempelai wanita secantik 

    ewi 2idodari. 3rang tua mempelai wanita akan memberinya makan untuk 

    terakhir kalinya, karena mulai besok ia akan menjadi tanggung jawab sang

    suami.

    h. Selametan

    #erdoa bersama untuk memohon berkah keselamatan menyongsong

     pelaksanaan ijab kabul atau akad nikah.

    i. Nyantri atau Nyatrik 

    "pacara penyerahan dan penerimaan dengan ditandai datangnya calon

    mempelai pria berserta pengiringnya.

    alam prosesi acara pernikahan ini calon mempelai pria mohon diijabkan, atau

     jika acara ijab diadakan besok, kesempatan ini dimanfaatkan sebagai pertemuan

     perkenalan dengan sanak saudara terdekat di tempat penganttn pria. Jika ada

    kakak wanita yang dilangkahi, acara penting lainnya yakni pemberian restu dan

    hadiah yang disesuaikan kemampuan pengantin dalam Plangkahan.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    5/24

    Tahap % (Prosesi Puncak dari &angkaian Upacara dan Merupakan 'nti

    &esepsi)

    a. $%acara &'ab obul 

    Sebagai prosesi pertama pada puncak resepsi ini adalah pelaksanaan ijab 4obul

    yang melibatkan pihak penghulu dari /"(. Setelah acara ini berjalan dengan

    lancar dan sah, maka kedua pengantin telah resmi menjadi sepasang suami istri.

    b. $%acara Panggih

    Setelah upacara ijab 4obul selesai, selanjutnya dilanjutkan dengan upacara

     panggih yang meliputi5

    6 &iron kembar mayang atau saling menukar kembang mayang dengan arti dantujuan bersatunya cipta, rasa dan karsa demi kebahagiaan dan keselamatan.

    6 antal atau lempar sirih dengan harapan semoga semua godaan hilang terkena

    lemparan tersebut.

    6 0gidak endhog atau mempelai pria menginjak telur ayam lalu dibersihkan atau

    dicuci kakinya oleh mempelai wanita sebagai lambang seksual kedua pengantin

    telah pecah pamornya.

    6 *inum air degan +air buah kelapa yang menjadi simbol air hidup, air suci, air 

    mani dan dilanjutkan dengan di!kepyok   bunga warna!warni dengan harapan

    keluarga mereka bisa berkembang segala!segalanya dan bahagia lahir batin.

    6 *asuk ke pasangan mempunyai arti pengantin menjadi pasangan hidup siap

     berkarya melaksanakan kewajiban.

    6 Sindur yakni menyampirkan kain +sindur ke pundak mempelai dan menuntun

    mempelai pengantin ke kursi pelaminan dengan harapan keduanya pantang

    menyerah dan siap menghadapi segala tantangan hidup.

    Setelah upacara panggih, kedua pengantin diantar duduk di  sasana riengga.

    Setelah itu, acara pun dilanjutkan.

    6 Timbangan atau kedua mempelai duduk di pangkuan ayah mempelai wanita

    sebagai lambang sang ayah mengukur keseimbangan masing!masing mempelai.

    6 /acar!kucur dilaksanakan dengan cara mempelai pria mengucurkan

     penghasilan kepada mempelai wanita berupa uang receh beserta

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    6/24

    kelengkapannya. &ambang bahwa kaum pria bertanggung jawab memberi

    nafkah kepada keluarga.

    6 ulangan atau kedua pengantin saling menyuapi. *engandung kiasan laku

     perpaduan kasih pasangan pria dan wanita +simbol seksual. (da juga yangmemaknai lain, yakni tutur adilinuwih  +seribu nasihat yang adiluhung

    disimbolkan dengan sembilan tumpeng.

    c. $%acara )abak Kawah

    "pacara ini khusus untuk keluarga yang baru pertama kali hajatan mantu putri

    sulung. itandai dengan membagi harta benda seperti uang receh, umbi!

    umbian, beras kuning dan lainnya.

    d. Tum%lek Pun'en

     Numplak   artinya menumpahkan,  punjen  artinya berbeda beban di atas bahu.

    *akna dari Tumplek $unjen yakni telah lepas semua darma orang tua kepada

    anak. Tata cara ini dilakukan bagi orang yang tidak akan bermenantu lagi atau

    semua anaknya telah menikah.

    e. Sungkeman

    Sebagai ungkapan bakti kepada orang tua serta memohon doa restu.

     #. Kirab

    1stilah yang digunakan untuk menggambarkan saat pengantin berdua

    meninggalkan tempat duduknya untuk berganti pakaian.

     

    #usunan (Tata Cara) Pernikahan Adat Jawa

    $ernikahan atau sering pula disebut dengan perkawinan merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah kehidupan setiap orang. *asyarakat Jawa

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    7/24

    memiliki sebuah adat atau cara tersendiri dalam melaksanakan upacara sakral

    tersebut,"pacara $ernikahan (dat Jawa "pacara $ernikahan (dat Jawa dimulai

    dari tahap perkenalan sampai terjadinya pernikahan atau akad 0ikah.

    Tahapan!tahapan "pacara $ernikahan (dat Jawa tersebut memiliki simbol 7 

    simbol dalam setiap sessionnya, atau biasa kita sebut sebagai makna yangterkandung dalam tiap tahapan "pacara $ernikahan (dat Jawa. (dapun tahapan

     7 tahapan dalam "pacara $ernikahan (dat Jawa adalah sebagai berikut.

    ontoni

    $ada tahap ini sangat dibutuhkan peranan seorang perantara. $erantara ini

    merupakan utusan dari keluarga calon pengantin pria untuk menemui keluarga

    calon pengantin wanita. $ertemuan ini dimaksudkan untuk nontoni, atau melihat

    calon dari dekat. #iasanya, utusan datang ke rumah keluarga calon pengantin

    wanita bersama calon pengantin pria. i rumah itu, para calon mempelai bisa

     bertemu langsung meskipun hanya sekilas. $ertemuan sekilas ini terjadi ketika

    calon pengantin wanita mengeluarkan minuman dan makanan ringan sebagai

     jamuan. Tamu disambut oleh keluarga calon pengantin wanita yang terdiri dari

    orangtua calon pengantin wanita dan keluarganya, biasanya pakdhe atau paklik.

    akokake*embung*g+amar

    Sebelum melangkah ke tahap selanjutnya, perantara akan menanyakan beberapa

    hal pribadi seperti sudah adakah calon bagi calon mempelai wanita. #ila belum

    ada calon, maka utusan dari calon pengantin pria memberitahukan bahwa

    keluarga calon pengantin pria berkeinginan untuk berbesanan. &alu calon pengantin wanita diajak bertemu dengan calon pengantin pria untuk ditanya

    kesediaannya menjadi istrinya. #ila calon pengantin wanita setuju, maka perlu

    dilakukan langkah!langkah selanjutnya. &angkah selanjutnya tersebut adalah

    ditentukannya hari 8 kedatangan utusan untuk melakukan kekancingan rembag

    +peningset.

    $eningset ini merupakan suatu simbol bahwa calon pengantin wanita sudah

    diikat secara tidak resmi oleh calon pengantin pria. $eningset biasanya berupa

    kalpika +cincin, sejumlah uang, dan oleh!oleh berupa makanan khas daerah.

    $eningset ini bisa dibarengi dengan acara pasok tukon, yaitu pemberian barang!

     barang berupa pisang sanggan +pisang jenis raja setangkep, seperangkat busana

     bagi calon pengantin wanita, dan upakarti atau bantuan bila upacara pernikahan

    akan segera dilangsungkan seperti beras, gula, sayur!mayur, bumbon, dan

    sejumlah uang.

    /etika semua sudah berjalan dengan lancar, maka ditentukanlah tanggal dan

    hari pernikahan. #iasanya penentuan tanggal dan hari pernikahan disesuaikan

    dengan weton +hari lahir berdasarkan perhitungan Jawa kedua calon pengantin.

    8al ini dimaksudkan agar pernikahan itu kelak mendatangkan kebahagiaan dankesejahteraan bagi seluruh anggota keluarga.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    8/24

    Pasang Tarub

    #ila tanggal dan hari pernikahan sudah disetujui, maka dilakukan langkah

    selanjutnya yaitu pemasangan tarub menjelang hari pernikahan. Tarub dibuat

    dari daun kelapa yang sebelumnya telah dianyam dan diberi kerangka dari

     bambu, dan ijuk atau welat sebagai talinya. (gar pemasangan tarub ini selamat,dilakukan upacara sederhana berupa penyajian nasi tumpeng lengkap.

    #ersamaan dengan pemasangan tarub, dipasang juga tuwuhan. 9ang dimaksud

    dengan tuwuhan adalah sepasang pohon pisang raja yang sedang berbuah, yang

    dipasang di kanan kiri pintu masuk. $ohon pisang melambangkan keagungan

    dan mengandung makna berupa harapan agar keluarga baru ini nantinya cukup

    harta dan keturunan. #iasanya di kanan kiri pintu masuk juga diberi daun kelor 

    yang bermaksud untuk mengusir segala pengaruh jahat yang akan memasuki

    tempat upacara, begitu pula janur yang merupakan simbol keagungan.

    Midodareni

    :angkaian upacara midodareni diawali dengan upacara siraman. "pacara

    siraman dilakukan sebelum acara midodareni. Tempat untuk siraman dibuat

    sedemikian rupa sehingga nampak seperti sendang yang dikelilingi oleh

    tanaman beraneka warna. $elaku siraman adalah orang yang dituakan yang

     berjumlah tujuh diawali dari orangtua yang kemudian dilanjutkan oleh sesepuh

    lainnya. Setelah siraman, calon pengantin membasuh wajah +istilah Jawa5 raup

    dengan air kendi yang dibawa oleh ibunya, kemudian kendi langsung

    dibanting;dipecah sambil mengucapkan kata!kata5 “cahayanya sekarang sudah pecah seperti bulan purnama”. Setelah itu, calon penganten langsung dibopong

    oleh ayahnya ke tempat ganti pakaian.

    Setelah berganti busana, dilanjutkan dengan acara potong rambut yang

    dilakukan oleh orangtua pengantin wanita. Setelah dipotong, rambut dikubur di

    depan rumah. Setelah rambut dikubur, dilanjutkan dengan acara “dodol dawet”.

    9ang berjualan dawet adalah ibu dari calon pengantin wanita dengan dipayungi

    oleh suaminya. "ang untuk membeli dawet terbuat dari kreweng +pecahan

    genting yang dibentuk bulat. "pacara dodol dhawet dan cara membeli dengan

    kreweng ini mempunyai makna berupa harapan agar kelak kalau sudah hidup

     bersama dapat memperoleh rejeki yang berlimpah!limpah seperti cendol dalam

    dawet dan tanpa kesukaran seperti dilambangkan dengan kreweng yang ada di

    sekitar kita.

    *enginjak rangkaian upacara selanjutnya yaitu upacara midodareni. #erasal

    dari kata widadari, yang artinya bidadari. *idadareni merupakan upacara yang

    mengandung harapan untuk membuat suasana calon penganten seperti widadari.

    (rtinya, kedua calon penganten diharapkan seperti widadari!widadara, di

     belakang hari bisa lestari, dan hidup rukun dan sejahtera.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    9/24

    Akad ikah

    (kad nikah adalah inti dari acara perkawinan. #iasanya akad nikah dilakukan

    sebelum acara resepsi. (kad nikah disaksikan oleh sesepuh;orang tua dari kedua

    calon penganten dan orang yang dituakan. $elaksanaan akad nikah dilakukan

    oleh petugas dari catatan sipil atau petugas agama.

    Panggih

    "pacara panggih dimulai dengan pertukaran kembar mayang, kalpataru

    dewadaru yang merupakan sarana dari rangkaian panggih. Sesudah itu

    dilanjutkan dengan balangan suruh, ngidak endhog, dan mijiki.

    ,a+angan suruh

    "pacara balangan suruh dilakukan oleh kedua pengantin secara bergantian.

    antal yang dibawa untuk dilemparkan ke pengantin putra oleh pengantin putridisebut gondhang kasih, sedang gantal yang dipegang pengantin laki!laki

    disebut gondhang tutur. *akna dari balangan suruh adalah berupa harapan

    semoga segala goda akan hilang dan menjauh akibat dari dilemparkannya gantal

    tersebut. antal dibuat dari daun sirih yang ditekuk membentuk bulatan +istilah

    Jawa5 dilinting yang kemudian diikat dengan benang putih;lawe. aun sirih

    merupakan perlambang bahwa kedua penganten diharapkan bersatu dalam

    cipta, karsa, dan karya.

    gidak endhok 

    "pacara ngidak endhog diawali oleh juru paes, yaitu orang yang bertugas untuk 

    merias pengantin dan mengenakan pakaian pengantin, dengan mengambil telur 

    dari dalam bokor, kemudian diusapkan di dahi pengantin pria yang kemudian

     pengantin pria diminta untuk menginjak telur tersebut. 0gidak endhog

    mempunyai makna secara seksual, bahwa kedua pengantin sudah pecah

     pamornya

    -i.i dadi

    "pacara ini dilakukan setelah acara ngidak endhok. Setelah acara ngidak 

    endhog, pengantin wanita segera membasuh kaki pengantin pria menggunakanair yang telah diberi bunga setaman. *encuci kaki ini melambangkan suatu

    harapan bahwa “benih” yang akan diturunkan jauh dari mara bahaya dan

    menjadi keturunan yang baik.

    Timbangan

    "pacara timbangan biasanya dilakukan sebelum kedua pengantin duduk di

     pelaminan. "pacara timbangan ini dilakukan dengan jalan sebagai berikut5 ayah

     pengantin putri duduk di antara kedua pengantin. $engantin laki!laki duduk di

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    10/24

    atas kaki kanan ayah pengantin wanita, sedangkan pengantin wanita duduk di

    kaki sebelah kiri. /edua tangan ayah dirangkulkan di pundak kedua pengantin.

    &alu ayah mengatakan bahwa keduanya seimbang, sama berat dalam arti

    konotatif. *akna upacara timbangan adalah berupa harapan bahwa antara kedua

     pengantin dapat selalu saling seimbang dalam rasa, cipta, dan karsa.!acar/kucur

    Caranya pengantin pria menuangkan raja kaya dari kantong kain, sedangkan

     pengantin wanitanya menerimanya dengan kain sindur yang diletakkan di

     pangkuannya. /antong kain berisi dhuwit recehan, beras kuning, kacang kawak,

    dhele kawak, kara, dan bunga telon +mawar, melati, kenanga atau kanthil.

    *akna dari kacar kucur adalah menandakan bahwa pengantin pria akan

     bertanggungjawab mencari nafkah untuk keluarganya. :aja kaya yang

    dituangkan tersebut tidak boleh ada yang jatuh sedikitpun, maknanya agar 

     pengantin wanita diharapkan mempunyai sifat gemi, nastiti, surtini, dan hati!

    hati dalam mengatur rejeki yang telah diberikan oleh suaminya.

    0u+angan

    ulangan merupakan suatu upacara yang dilakukan dengan cara kedua

     pengantin saling menyuapkan makanan dan minuman. *akna dulangan adalah

    sebagai simbol seksual, saling memberi dan menerima.

    #ungkeman

    Sungkeman adalah suatu upacara yang dilakukan dengan cara kedua pengantinduduk jengkeng dengan memegang dan mencium lutut kedua orangtua, baik 

    orangtua pengantin putra maupun orangtua pengantin putri. *akna upacara

    sungkeman adalah suatu simbol perwujudan rasa hormat anak kepada kedua

    orangtua

    !irab

    "pacara kirab berupa arak!arakan yang terdiri dari domas, cucuk lampah, dan

    keluarga dekat untu menjemput atau mengiringi pengantin yang akan keluar 

    dari tempat panggih ataupun akan memasuki tempat panggih. /irab merupakansuatu simbol penghormatan kepada kedua pengantin yang dianggap sebagai raja

    sehari yang diharapkan kelak dapat memimpin dan membina keluarga dengan

     baik.

    Jenang #umsuman

    "pacara jenang sumsuman dilakukan setelah semua acara perkawinan selesai.

    engan kata lain, jenang sumsuman merupakan ungkapan syukur karena acara

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    11/24

     berjalan dengan baik dan selamat, tidak ada kurang satu apapun, dan semua

    dalam keadaan sehat walafiat. #iasanya jenang sumsuman diselenggarakan

     pada malam hari, yaitu malam berikutnya setelah acara perkawinan.

    ,oyongan*gunduh Manten

    isebut dengan boyongan karena pengantin putri dan pengantin putra diantar 

    oleh keluarga pihak pengantin putri ke keluarga pihak pengantin putra secara

     bersama!sama. 0gunduh manten diadakan di rumah pengantin laki!laki.

    #iasanya acaranya tidak selengkap pada acara yang diadakan di tempat

     pengantin wanita meskipun bisa juga dilakukan lengkap seperti acara panggih

     biasanya. 8al ini tergantung dari keinginan dari pihak keluarga pengantin laki!

    laki. #iasanya, ngundhuh manten diselenggarakan sepasar setelah acara

     perkawinan

    Makna atau #imbo+ yang Tersirat da+am Unsur Upacara Pernikahan

    < "barampe tarub +pisang, padi, tebu, kelapa gading, dan dedaunan5 bermakna

     bahwa kedua mempelai diharapkan nantinya setelah terjun dalam masyarakat

    dapat hidup sejahtera, selalu dalam keadaan sejuk hatinya, selalu damai +simbol

    dedaunan, terhindar dari segala rintangan, dapat mencapai derajat yang tinggi

    +simbol pisang raja, mendapatkan rejeki yang berlimpah sehingga tidak 

    kekurangan sandang dan pangan +simbol padi, sudah mantap hatinya dalam

    mengarungi bahtera rumah tangga +simbol tebu, tanpa mengalami percekcokan

    yang berarti dalam membina rumah tangga dan selalu sehati +simbol kelapa

    gading dalam satu tangkai, dan lain!lain.

    < (ir kembang 5 bermakna pensucian diri bagi mempelai sebelum bersatu.

    < $emotongan rambut 5 bermakna inisiasi sebagai perbuatan ritual semacam

    upacara kurban menurut konsepsi kepercayaan lama dalam bentuk mutilasi

    tubuh.

    < odol dhawet 5 bermakna apabila sudah berumah tangga mendapatkan rejeki

    yang berlimpah ruah dan bermanfaat bagi kehidupan berumah tangga.

    < #alangan suruh 5 bermakna semoga segala goda akan hilang dan menjauhakibat dari dilemparkannya gantal tersebut.

    < *idak endhog 5 bermakna bahwa pamor dan keperawanan sang putri akan

    segera hilang setelah direngkuh oleh mempelai laki!laki. Setelah bersatu

    diharapkan segera mendapat momongan seperti telur yang telah pecah.

    < Timbangan 5 bermakna bahwa kedua mempelai mempunyai hak dan

    kewajiban yang sama dan tidak ada bedanya di hadapan orang tua maupun

    mertua.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    12/24

    < /acar!kucur 5 bermakna bahwa mempelai laki!laki berhak memberikan

    nafkah lahir batin kepada mempelai putri dan sebaliknya pengantin putri dapat

    mengatur keuangan dan menjaga keseimbangan rumah tangga.

    < ulangan 5 bermakna keserasian dan keharmonisan yang akan diharapkan

    setelah berumah tangga, dapat saling memberi dan menerima.

    < Sungkeman 5 bermakna mohon doa restu kepada orangtua dan mertua agar 

    dalam membangun rumah tangga mendapatkan keselamatan, dan terhindar dari

     bahaya.

     ambar!gambar susunan nikah adat jawa

    "pacara panggih = Temu . "pacara ini seharusnya diadakan di rumah pengantin

     putri. Tapi, di era sekarang ini, sering diadakan di gedung pertemuan, dimana

    resepsi akan dilaksanakan, dengan alasan efisiensi waktu dan tempat.

    Upacara Perkawinan Tradisional Jawa

    Hubungan cinta kasih wanita dengan pria, setelah melalui proses dan

    pertimbangan , biasanya dimantapkan dalam sebuah tali perkawinan, hubungan

    dan hidup bersama secara resmi selaku suami istri dari segi hukum, agama dan

    adat..

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    13/24

    Di Jawa seperti juga ditempat lain, pada prinsipnya perkawinan terjadi karena

    keputusan dua insan yang saling jatuh cinta.Itu merupakan hal yang prinsip.

    Meski ada juga perkawinan yang terjadi karena dijodohkan orang tua yang

    terjadi dimasa lalu.Sementara orang-orang tua aman dulu berkilah melalui

    pepatah ! Witing tresno jalaran soko kulino, artinya ! "inta tumbuh karena

    terbiasa.

    Di Jawa dimana kehidupan kekeluargaan masih kuat, sebuah perkawinan tentu

    akan mempertemukan dua buah keluarga besar. #leh karena itu, sesuai

    kebiasaan yang berlaku, kedua insan yang berkasihan akan memberitahu

    keluarga masing-masing bahwa mereka telah menemukan pasangan yang cocok

    dan ideal untuk dijadikan suami$istrinya.

    Bibit, Bebet, Bobot

    Secara tradisional, pertimbangan penerimaan seorang calon menantuberdasarkan kepada bibit, bebet dan bobot .

    Bibit   !artinya mempunyai latar kehidupan keluarga yang baik.

    Bebet   ! calon penganten, terutama pria, mampu memenuhi kebutuhan

    keluarga.

    Bobot   ! kedua calon penganten adalah orang yang berkwalitas, bermental baik

    dan berpendidikan cukup.

    %iasanya setelah kedua belah pihak orang tua atau keluarga menyetujui

    perkawinan, maka dilakukan langkah-langkah selanjutnya, menurut kebiasaan

    adalah sebagai berikut !

    Pinangan

    %iasanya yang melamar adalah pihak calon penganten pria.&ada masa lalu,

    orang tua calon penganten pria mengutus salah seorang anggota keluarganya

    untuk meminang. 'etapi kini, untuk praktisnya orang tua pihak lelaki bisa

    langsung meminang kepada orang tua pihak wanita . %ila sudah diterima,

    langsung akan dibicarakan langkah-langkah selanjutnya sampai terjadinya

    upacara perkawinan.

    Hal-hal yang perlu dibicarakan antara lain meliputi !

     'anggal dan hari pelaksanaan perkawinan, ditentukan kapan pernikahannya, jam

    berapa, biasanya dicari hari baik.(alau hari pernikahan sudah ditentukan,

    upacara lain yang terkait seperti ! peningsetan, siraman, midodareni, panggih ,

    resepsi dll, tinggal disesuaikan.

     'idak kurang penting adalah pemilihan seorang pemaes, juru rias penganten

    tradisional.Dalam upacara perkawinan tradisional, peran seorang perias

    temanten sangat besar, karena dia beserta asisten-asistennya akan

    membimbing, paling tidak memberitahu seluruh pelaksanaan upacara, lengkapdengan sesaji yang diperlukan.Seorang pemaes yang kondang, mumpuni dan

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    14/24

    ahli dalam bidangnya ,biasanya juga punya jadwal yang ketat, karena laris,

    diminta merias dibanyak tempat, terlebih dibulan-bulan baik menurut

    perhitungan kalender Jawa. #leh karena itu, perias temanten harus dipesan jauh

    hari.

    &erlu diprioritaskan pula pemilihan tempat untuk pelaksanaan upacara

    perkawinan itu. Misalnya dimana tempat akad nikah, temu manten dan

    resepsinya. )pakah akan dilaksanakan dirumah, disebuah gedung pertemuan

    atau dihotel.

    Dalam pelaksanaan perkawinan adat Jawa, pihak calon penganten wanita secara

    resmi adalah yang punya gawe, pihak pria membantu.%agaimana pelaksanaan

    upacara perkawinan , apakah sederhana, sedang-sedang saja atau pesta besar

    yang mengundang banyak tamu dan lengkap dengan hiburan, secara realitas itu

    tentu tergantung kepada anggaran yang tersedia. &ada saat ini kedua pihak

    sudah lebih terbuka membicarakan budget tersebut.

    Kesibukan dirumah calon penganten putri

     *ang lebih sibuk memang pihak orang tua calon penganten wanita. Hal-hal yang

    mesti dilakukan adalah !

    +. Mengundang keluarga terdekat untuk membicarakan dan menyiapkanseluruh proses perkawinan.Secara tradisi dibentuk sebuah panitya yangterdiri dari anggota keluarga dan kenalan dekat dan masing-masingmempunyai tugas yang jelas.Hal yang penting pula adalah penunjukkan

    pihak yang bertanggungjawab tentang konsumsi, "atering mana yangakan ditunjuk.&enunjukkan catering berdasarkan pengalaman pentingsekali, harus yang baik dan bertanggungjawab dan sericenyamemuaskan.

    &ada masa kini, dengan pertimbangan praktis,ada keluarga yang punyahajat,menunjuk seluruh pelaksanaan upacara diserahkan kepada EventOrganizer  yang proesional.

    Mungkin penunjukan Event Organizer  dimaksud supaya tidak merepotkankeluarga yang lain, ada baiknya. 'etapi perlu diingat bahwa upacara

    perkawinan tradisional itu adalah juga sebuah acara untuk keluarga,menyangkut segi sosial, dimana para tamu selain hadir untuk memberiselamat kepada kedua temanten , juga untuk mempererat persaudaraandan persahabatan antara pihak pengundang dan yang diundang.&adabanyak kejadian,sebuah upacara perkawinan tradisional yang dikendalikansepenuhnya oleh Event Organizer  terasa kaku , meski merekamelaksanakan benar sesuai prosedur langkah-langkah yang dilaksanakan.

     *ang hilang dari upacara itu adalah roh/ dari upacara ritual tersebut.

    #leh karena itu, beberapa pelestari budaya Jawa yang mau mengertisegi kepraktisan aman berpendapat sebaiknya untuk pelaksanaan hal-hal inti, meski ada Event Organizer , tetap harus ada anggota keluarga

    yang terlibat. %agaimanapun , keluarga yang punya gawe harusmembentuk panitya kecil praktis yang mampu mengarahkan dan

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    15/24

    membantu dan kalau perlu meluruskan kerja para personil EventOrganizer  tersebut.

    0. &emasangan Bleketepe dan Tarub

    Sehari sebelum upacara perkawinan, rumah orang tua mempelai wanita

    dipasangi tarub dan bleketepe dipintu masuk halaman depan.Dibuat

    gapura yang dihiasi tarub yang terdiri dari berbagai tuwuhan ,yaitu

    tanaman dan dedaunan yang punya arti

    simbolis.

    Dikiri kanan gapura dipasang pohon pisang yang sedang berbuah pisang

    yang telah matang.

    )rtinya ! Suami akan menjadi kepala keluarga ditengah kehidupan

    bermasyarakat.Seperti pohon pisang yang bisa tumbuh baik dimanapun

    dan rukun dengan lingkungan, keluarga baru ini juga akan hidup bahagia,

    sejahtera dan rukun dengan lingkungan sekitarnya.

    Sepasang tebu wulung, pohon tebu yang berwarna kemerahan,

    merupakan simbol mantapnya kalbu, pasangan baru ini akan membina

    dengan sepenuh hati keluarga mereka.

    Cengkir gading- kelapa kecil berwarna kuning, melambangkan

    kencangnya-kuatnya pikiran baik, sehingga pasangan ini dengan sungguh-

    sungguh terikat dalam kehidupan bersama yang saling mencinta.

    %erbagai macam dedaunan segar seperti ! beringin, mojokoro,alang-

    alang,dadap srep, merupakan harapan supaya pasangan ini hidup dantumbuh dalam keluarga yang selalu selamat dan sejahtera.

    )nyaman daun kelapa yang dinamakan bekletepe digantungkan digapura

    depan rumah, ini dimaksudkan untuk mengusir segala gangguan dan roh

     jahat dan sekaligus menjadi pertanda bahwa dirumah ini sedang dilakukan

    upacara perkawinan.

    Sesaji khusus diadakan sebelum pemasangan tarub dan bekletepe, yang

    terdiri dari ! nasi tumpeng, berbagai macam buah-buahan termasuk

    pisang dan kelapa, berbagai macam lauk pauk,kue-kue, minuman, bunga, jamu, tempe, daging kerbau, gula kelapa dan sebuah lentera.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    16/24

    Sesaji ini melambangkan permohonan supaya mendapatkan berkah dari

     'uhan, 1usti dan restu dari para leluhur dan sekaligus sebagai sarana

    untuk menolak goda mahluk-mahluk halus jahat.

    Sesaji ditempatkan dibeberapa tempat dimana prosesi upacara

    perkawinan dilaksanakan seperti didapur, kamar mandi, pintu depan,

    dibawah tarub, dijalan dekat rumah dll.

    Upacaraupacara sebelum pernikahan

    Siraman

    !iraman dari asal kata siram ,artinya mandi. Sehari sebelum pernikahan, keduacalon penganten disucikan dengan cara dimandikan yang disebut 2pacara

    !iraman. "alon penganten putri dimandikan dirumah orang tuanya, demikian

     juga calon mempelai pria juga dimandikan dirumah orang tuanya.

    Hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk !iraman !

    +. &ersiapan tempat untuk siraman, apakah dilakukan dikamar mandi ataudihalaman rumah belakang atau samping.

    0. Datar orang-orang yang akan ikut memandikan. Sesuai tradisi selainkedua orang tua temanten, eyang temanten , beberapa pinisepuh . *angdiundang untuk ikut memandikan adalah mereka yang sudah sepuh,

    sebaiknya sudah punya cucu dan punya reputasi kehidupan yang baik.

    3. Sejumlah barang yang diperlukan seperti ! tempat air, gayung, kursi,kembang setaman, kain, handuk, kendi dsb.

    4. Sesaji untuk siraman, ada lebih dari sepuluh macam, diantaranya adalahseekor ayam jago.

    5. &ihak keluarga penganten putri mengirimkankan sebaskom air kepadapihak keluarga penganten pria. )ir itu disebut air suci perwitosari artinyasari kehidupan, yaitu air yang dicampur dengan beberapa macambunga,yang ditaruh dalam wadah yang bagus , untuk dicampurkan

    dengan air yang untuk memandikan penganten pria.

    6. &ihak terakhir yang memandikan penganten adalah pemaes, yangmenyirami calon penganten dangan air dari sebuah kendi. (etika kenditelah kosong, pemaes atau seorang pinisepuh yang ditunjuk, membantingkendi dilantai sambil berkata ! Wis pecah pamore.artinya calon pengantenyang cantik atau gagah sekarang sudah siap untuk kawin.

    7. 2pacara siraman selesai dan calon penganten dengan memakai kainbatik moti grompol dan ditutupi tubuhnya dengan kain batik motinagasari, dituntun kembali keruang pelaminan."alon temanten putri akandikerik oleh pemaes.

    Upacara Ngerik 

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    17/24

    "gerik  artinya rambut-rambut kecil diwajah calon pengantin wanitadengan hati-hati dikerik oleh pemaes.8ambut penganten putri dikeringkankemudian diasapi dengan ratus$dupa wangi. &erias mulai merias calonpenganten . 9ajahnya dirias dan rambutnya digelung sesuai dengan polaupacara perkawinan yang telah ditentukan.

    Sesudah selesai, penganten didandani dengan kebaya yang bagus yangtelah disiapkan dan kain batik moti sidomukti dan sidoasih,melambangkan dia akan hidup makmur dan dihormati oleh sesama.

    Malam itu, ayah dan ibu calon mempelai putri memberikan suapanterakhir kepada putrinya, karena mulai besok, dia sudah berada dibawahtanggung jawab suaminya.

    Sesaji untuk ngerik  sama dengan sesaji siraman. Jadi untuk praktisnya,seluruh sesaji siraman dibawa masuk kekamar pelaminan dan menjadi

    sesaji untuk ngerik.

    Upacara Midodareni

    &ada upacara midodareni yang berlangsung dimalam hari sebelum Ijabdan Temu #anten$%anggih di keesokkan harinya, kedua orang tua calonmempelai pria beserta calon mempelai pria, diantar oleh keluargadekatnya, berkunjung kerumah orang tua calon mempelai putri.

    "alon mempelai putri setelah dirias dikamar pelaminan, nampak cantiksekali bagai widodari, bidadari, dewi dari kahyangan.

    Sesuai kepercayaan kuno, malam itu mempelai putri ditemani olehbeberapa dewi cantik dari kahyangan. Malam itu dia harus tinggal dikamardan tidak boleh tidur dari jam 6$enam sore sampai tengahmalam.%eberapa ibu sepuh menemani dan memberikan nasihat-nasihatberharga.

    (eluarga calon mempelai pria yang wanita, yang datang dimalammidodareni, boleh menengok calon mempelai wanita yang sudahdidandani cantik, siap untuk nikah esok harinya.

    Sesuai adat, dikamar pelaminan ada sesaji khusus untuk upacaramidodareni, ada sebelas macam makanan dan barang: selain itu ada7$tujuh macam barang yang lain .

    Upacara diluar kamar pelaminan

    Dimalam midodareni, orang tua dan keluarga calon penganten putri,menerima kunjungan dari orang tua dan keluarga dari calon pengantenpria. Mereka duduk didalam rumah, saling berkenalan dan bersantapbersama. "alon penganten pria juga datang, tetapi dia tidak boleh masukrumah dan hanya boleh duduk diserambi depan rumah. Diapun hanya

    disuguhi segelas air minum, tidak boleh makan atau minum yang lain.Inikonon untuk melatih kesabaran seorang suami dan kepala keluarga.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    18/24

    Srah-srahan atau Peningsetan

    Dalam upacara midodareni, bisa dilakukan srahsrahan atau peningsetan.;&ada aman dulu, peningsetan dilakukan sebelum malam midodareni

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    19/24

    diantar kekamar tidur untuk beristirahat.

    "&antri dilaksanakan untuk segi praktisnya, mengingat besok pagi diasudah harus didandani untuk pelaksanaan ijab kabul$pernikahan. Jugauntuk keamanan pernikahan, kedua calon mempelai sudah berada disatutempat

    Pelaksanaan Ijab

    Ijab adalah hal paling penting untuk melegalisir sebuah perkawinan. Ijabatau perkawinan dilaksanakan sesuai dengan agama yang dianut keduapenganten, bisa Islam, (risten, (atolik, Hindu, %udha, (onghucu.

    (ini, warga &enghayat (epercayaan terhadap 'uhan *ang Maha =sa,perkawinannya juga diakui sah oleh negara sesuai dengan 2ndang-2ndang 8epublik Indonesia >omor 03 'ahun 0??6 tentang )dministrasi

    (ependudukan dan &eraturan &emerintah 8epublik Indonesia >omor 37 'ahun 0??7 'entang &elaksanaan 2ndang-2ndang >omor 03 'ahun 0??6tentang )dministrasi (ependudukan.

    &ersiapan untuk pernikahan$ Ijab, harus benar-benar cermat, supayalancar dan aman.

    Sesudah Ijab selesai, artinya temanten sudah sah sebagai suami istri. 'entu hati rasanya  plong/, orang tua dan keluarga kedua pihak juga lega.

    Upacara Panggih atau emu Penganten!

    Secara tradisional 2pacara %anggih atau Temu %enganten dilaksanakandirumah orang tua penganten putri.

    &ada saat yang telah ditentukan, penganten pria diantar oleh saudara-saudaranya kecuali kedua orang tuanya yang tidak boleh hadir dalamupacara ini, tiba didepan rumah pengantin putri dan berhenti didepanpintu rumah. Sementara itu, pengantin wanita dengan dikawal saudara-saudaranya dan diikuti kedua orang tuanya, menyongsong kedatanganrombongan pengantin pria dan berhenti dipintu rumah depan

    Didepan pengantin wanita, dua gadis kecil yang disebut patah membawakipas. Dua anak laki-laki muda atau dua orang ibu, masing-masingmembawa sebuah rangkaian bunga khusus yang namanya kembarma&ang.Seorang ibu pengiring pengantin pria maju dan memberikan!anggan kepada ibu pengantin putri sebagai tanda penghormatan untukpenyelenggaraan upacara perkawinan. !anggan itu berupa buah pisangyang dibungkus rapi dengan daun pisang dan ditaruh diatas nampan.

    &ada waktu upacara panggih, kembar ma&ang dibawa keluar rumah dandibuang diperempatan jalan dekat rumah atau didekat berlangsungnyaupacara perkawinan, maksudnya supaya upacara berjalan selamat dantidak ada gangguan apapun dan dari pihak manapun.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    20/24

    Balangan suruh

    (edua penganten bertemu dan berhadapan langsung pada jarak sekitardua atau tiga meter, keduanya berhenti dan dengan sigap salingmelempar ikatan daun sirih yang diisi dengan kapur sirih dan diikatdengan benang. Ini yang disebut ritual balangan suruh.

    (edua penganten dengan sungguh-sungguh saling melempar sambiltersenyum, diiringi kegembiraan semua pihak yang menyaksikan.Menurut kepercayaan kuno, daun sirih punya daya untuk mengusir roh

     jahat. Sehingga dengan saling melempar daun sirih, kedua pengantinadalah benar-benar pengantin sejati, bukan palsu.

    "itual #iji $adi

    &enganten pria menginjak sebuah telur ayam kampung hingga pecah

    dengan telapak kaki kanannya, kemudian kaki tersebut dibasuh olehpenganten putri dengan air kembang.

    &ralambang nya ! rumah tangga yang dipimpin seorang suami yangbertanggung jawab dengan istri yang baik, tentu menghasilkan hal yangbaik pula termasuk anak keturunan.

    8itual memecah telur ini ada ersi lain dari *ogyakarta, pelaksanaannyasebagai berikut !

    &engantin pria dan wanita berdiri berhadapan tepat. 'elapak kaki kananmempelai pria dibasuh dengan air kembang oleh mempelai putri dengansikap jongkok. &erias temanten sebagai pembimbing upacara, memegangtelur ayam kampung itu ditangan kanannya.2jung telur tersebut olehperias ditempelkan pada dahi pengantin pria dan kemudian pada dahipengantin wanita.(emudian telur itu dipecah oleh perias diatas tumpukanbunga yang berada diantara kedua pengantin Ini penggambaran keduapengantin sudah mantap dalam satu pikiran, sadar saling kasih membinarumah tangga yang bahagia sejahtera dan menghasilkan anak keturunanyang baik-baik

    "itual Kacar Kucur atau ampa Kaya!

    Sepasang pengantin dengan bergandengan dengan jari kecilnya berjalanmenuju depan krobongan, tempat dimana upacara tampa kayadiadakan.2pacara kacar kucur  ini menggambarkan ! suami memberikanseluruh penghasilannya kepada istri. Dalam ritual ini suami memberikankepada istri ! kacang, kedelai, beras, jagung, nasi kuning, dlingo bengle,beberapa macam bunga dan uang logam dengan jumlah genap.Istrimenerima dengan segenap hati dengan selembar kain putih yang ditaruhdiatas selembar tikar tua yang diletakkan diatas pangkuannya. )rtinyaistri akan menjadi ibu rumah tangga yang baik dan berhati-hati

    Catatan ! &ada masa dulu, ritual tampa kaya , dhahar kembul dll, memang

    dilakukan didepan krobongan yang ada disenthong tengah ; 8uang tengahrumah kuno yang biasa dipakai untuk melakukan sesaji

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    21/24

    ritual tersebut tetap diadakan meskipun upacara perkawinan diadakandigedung pertemuan atau hotel. Dekorasi dibelakang kursi temanten adalah ukiran kayu yang berbentuk krobongan. Ini untuk mengikutiperkembangan aman dan sekaligus tetap melestarikan tradisi.

    "itual $hahar Klimah atau $hahar Kembul

    Dengan disaksikan orang tua pengantin putri dan kerabat dekat, sepasangpengantin makan bersama, saling menyuapi. Mempelai pria membuat tigakepal nasi kuning dengan lauknya berupa telor goreng,tempe, kedelai,abon, ati ayam. @alu ia menyuapkan kepada istrinya, sesudah itu gantisang istri menyuapi suaminya, diakhiri dengan minum teh manis bersama.Ini melambangkan bahwa mulai saat ini keduanya akan mempergunakandan menikmati bersama apa yang mereka punyai.

    Mertui atau Mapag Besan

    (edua orang tua pengantin putri menjemput kedua orang tua pengantinpria didepan rumah ; untuk perkawinan digedung menjemputnya didepanruangan tempat berlangsungnya acara ritual< dan mempersilahkanmereka masuk rumah$ ruangan tempat upacara, selanjutnya merekaberjalan bersama menuju ketempat upacara. Ibu-ibu berjalan didepan,bapak-bapak mengiringi dari belakang. (edua orang tua pengantin priadidudukkan sebelah kiri pengantin, orang tua pengantin putri dudukdisebelah kanan penganten.

    Upacara Sungkeman

    Sepasang pengantin melakukan sungkem kepada kedua belah pihakorang tua. Mula-mula kepada orang tua pengantin wanita kemudiankepada orang tua pengantin pria. !ungkem adalah merupakan bentukpenghormatan tulus kepada orang tua dan pinisepuh.

    &ada waktu sungkem ; menghormat dengan posisi jongkok , kedua telapaktangan menyembah dan mencium lutut yang di-sungkemi

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    22/24

    2pacara-upacara diatas adalah tradisi yang berlaku di *ogyakarta,didaerah Surakarta dan lainnya masih ada tambahan ritual yang lain.

    Sindhur BinayangSesudah ritual Wiji 'adi, ayah pengantin putri berjalan didepan keduatemanten menuju ke kursi pengantin didepan krobongan, sedangkan ibupengantin putri berjalan dibelakang kedua temanten, sambil menutupipundak kedua pengantin dengan kain sindhur . Ini melambangkan , sangayah menunjukkan jalan menuju ke kebahagiaan, sang ibu mendukung.

    imbang(edua penganten bersama-sama duduk dipangkuan ayahanda pengantinputri. Sesudah menimbang-nimbang sejenak, ayahanda berkata ! Samaberatnya, artinya ayah mencintai keduanya , sama , tidak dibedakan.

    anemSelanjutnya, ayah mendudukkan sepasang pengantin dikursi mahligaiperkawinan. Itu untuk memperkuat persetujuannya terhadap perkawinanitu dan memberikan restunya.

    Bubak Ka%ah)yah pengantin putri, sesudah upacara %anggih, minum rujak degan$kelapa muda didepan krobongan. Istrinya bertanya ! %agaimana &akrasanyaA Dijawab ! 9ah segar sekali, semoga orang serumah juga segar.

    @alu istrinya ikut mencicipi minuman tersebut sedikit dari gelas yangsama, diikuti anak menantu dan terakhir pengantin wanita. Ini merupakanperlambang permohonan supaya pengantin segera dikaruniai keturunan.

    umplak Punjen8itual ini dilakukan oleh orang tua yang mengawinkan putrinya untukterakhir kali. Tumplak  artinya menuang atau memberikan semua, punjen adalah harta orang tua yang telah dikumpulkan sejak mereka berumahtangga.

    Dalam ritual ini, orang tua yang berbahagia, didepan krobongan,

    memberikan miliknya; punjen< kepada semua anak-anak danketurunannya. Secara simbolis kepada masing-masing diberikan sebuahbungkusan kecil yang berisi bumbu-bumbu,nasi kuning,uang logam dariemas, perunggu dan tembaga dll.

    Dengan mengadakan tumplak punjen, orang tua ingin memberi teladankepada anak keturunannya,bahwa mereka sudah purna tugas dan supayagenerasi penerus selalu menyukuri karunia 'uhan dan mampumelaksanakan tugas hidupnya dengan baik dan benar.

    ukar Kalpika&engantin melakukan tukar cincin sebagai tanda kasih dan keterikatan

    suami istri yang sah.

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    23/24

    "esepsi Perka%inan

    Sesudah seluruh rangkaian upacara perkawinan selesai, dilakukan resepsi,dimana kedua temanten baru, dengan diapit kedua belah pihak orang tua,

    menerima ucapan selamat dari para tamu.

    Dalam acara resepsi, hadirin dipersilahkan menyantap hidangan yangsudah disediakan, sambil beramah tamah dengan kerabat dan kenalan.)da kalanya, sebelum resepsi dimulai, diadakan pementasan ragmentari Jawa klasik yang sesuai untuk perkawinan seperti ragmen %ergiwo(atotkaca atau tari )aronsih, yang melukiskan hubungan cinta kasihwanita dan pria.

    Upacara %erkawinan di )araton

    Tidak bisa dipungkiri bahwa karaton!karaton di Jawa, terutama 9ogyakarta danSurakarta merupakan sumber dan benteng budaya Jawa yang masih eksis dan tetap

    aktif melestarikan warisan budaya leluhur.

    $ada masa kini, upacara perkawinan adat di karaton dan luar karaton, pada intinya

    sama. 8anya saja di /araton masih ada lagi ritual yang biasanya tidak dilakukan

    diluar , antara lain5

    gapeman

    ikaraton 0gayogyakarta, sebelum malam midodareni, Sri Sultan 8amangubuwono > dan

     permaisuri dibantu oleh beberapa putri karaton dan wanita abdi dalem, membuat kue apem di Bangsal Keputren.

    Tantingan

    Sri Sultan 8amangkubuwono > didampingi permaisuri, sebelum pelaksanaan 1jab,

    menanyakan kepada putrinya yang akan menikah, apakah benar!benar menghendaki untuk

    dinikahkan dengan calon mempelai pria.

     

    !e+ompok edan/edanan2

    Sewaktu prosesi perkawinan di /araton Surakarta dan 9ogyakarta, yaitu ketika pengantin dan

    rombongan pengiring berjalan menuju kekursi tempat resepsi perkawinan, barisan iring!

    iringan dipimpin oleh seorang Suba Manggala sebagai cucuk lampah, pembuka jalan

    terdepan yang melangkahkan kaki dengan gerak tari mengikuti iringan gamelan. ibelakang

     pengantin yang bergandengan tangan dan berjalan anggun, berjalan dua gadis kecil yang

    disebut patah dengan dandanan cantik. iikuti beberapa penari berpakaian bagus!bagus

    sambil menari menghibur hadirin.ibelakangnya adalah bapak ibu kedua mempelai dan para

  • 8/18/2019 Tata Cara Nikah

    24/24

    saudara mempelai. $ada prosesi pengantin di karaton Jogja dan Solo, masih ada rombongan

    tambahan, yaitu kelompok “edan-edanan” + edan artinya gila, yang terdiri dari beberapa

    orang cebol, berbadan tidak normal dengan riasan aneh!aneh dan mencolok dan menari

    dengan gerakan lucu.

    /elompok edan-edanan ini untuk tolak bala, mengusir semua gangguan berujud apapuntermasuk roh jahat

    0isengker.

    Calon mempelai di karaton, beberapa hari sebelumnya diharuskan sudah berada dilingkungan

    karaton dan tidak boleh keluar,istilahnya disengker .

    Jagad!e.awen,

    Suryo S. 0egoro