Top Banner
PERANCANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI PEMBAYARAN ANGSURAN BERBASIS SMS GATEWAY PADA KOPERASI BINTANG PRIMA MATANRE MANDIRI BAUBAU 1. Latar Belakang SMS (Short Message Service) merupakan salah satu mode komunikasi yang handal saat ini, SMS adalah layanan yang disediakan oleh ponsel operator untuk mengirim dan menerima pesan singkat. SMS dinilai sangat praktis, murah, dan efisien. Perilaku pengguna ponsel sampai saat ini dapat dikatakan bahwa setiap SMS yang masuk kemungkinan besar atau bahkan pasti akan dibaca karena sifat ponsel yang personal. Selain untuk mengirim pesan antar pengguna ponsel, SMS juga cocok untuk diterapkan dan berinteraksi dengan suatu sistem informasi berbasis komputer. Koperasi merupakan kegiatan suatu koperasi yang kegiatannya meliputi simpanan dan pinjaman, dalam hal ini yang dimaksud adalah melayani simpanan dan
38

Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Dec 27, 2015

Download

Documents

Jumaddin Djira

jumaddin djira
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

PERANCANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI PEMBAYARAN

ANGSURAN BERBASIS SMS GATEWAY PADA KOPERASI BINTANG

PRIMA MATANRE MANDIRI BAUBAU

1. Latar Belakang

SMS (Short Message Service) merupakan salah satu mode komunikasi

yang handal saat ini, SMS adalah layanan yang disediakan oleh ponsel

operator untuk mengirim dan menerima pesan singkat. SMS dinilai sangat

praktis, murah, dan efisien. Perilaku pengguna ponsel sampai saat ini dapat

dikatakan bahwa setiap SMS yang masuk kemungkinan besar atau bahkan

pasti akan dibaca karena sifat ponsel yang personal. Selain untuk mengirim

pesan antar pengguna ponsel, SMS juga cocok untuk diterapkan dan

berinteraksi dengan suatu sistem informasi berbasis komputer.

Koperasi merupakan kegiatan suatu koperasi yang kegiatannya meliputi

simpanan dan pinjaman, dalam hal ini yang dimaksud adalah melayani

simpanan dan pinjaman para anggota koperasi termasuk pegawai dan para

nasabah. Koperasi umumnya didirikan agar menjadi solusi dalam mengatasi

permasalahan anggotanya dalam hal bantuan pinjaman (modal berupa uang).

Salah satu permasalahan yang dihadapi baik bagi koperasi simpan pinjam

maupun nasabah adalah ketika nasabah melakukan pinjaman dan pada saat

memasuki waktu jatuh tempo pembayaran angsuran tiap bulannya nasabah

belum melakukan pembayaran sesuai dengan waktu yang telah ditentukan

Page 2: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

pada perjanjian sebelumnya. Salah satu penyebab keterlambatan pembayaran

angsuran pada sebuah koperasi simpan pinjam adalah kedisiplinan nasabah

dan intensitas kesibukan dari nasabah itu sendiri yang padat sehingga sering

lupa ketika telah sampai pada masa jatuh tempo pembayaran angsuran.

Dari latar belakang yang telah diuraikan, maka peneliti tertarik untuk

merancang suatu penelitian dengan judul “PERANCANGAN APLIKASI

PENGINGAT DAN PEMBAYARAN ANGSURAN BERBASIS SMS

GATEWAY PADA KOPERASI BINTANG PRIMA MATANRE

MANDIRI BAUBAU“ .

2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang daiatas permasalahan yang telah diuraikan

maka dapat di ambil rumusan :

1. Bagaimana cara merancang Sistem Informasi koperasi pada Koperasi

Koperasi Bintang Prima Matanre Mandiri Baubau.

2. Bagaimana Cara Membangun Sistem Informasi koperasi pada Koperasi

Koperasi Bintang Prima Matanre Mandiri Baubau.

3. Batasan Masalah

Dalam penelitian ini agar tidak menyimpang dari maksud dan tujuan

penyusunan skripsi ini juga mengingat adanya keterbatasan waktu penelitian

maka dalam penyusunan skripsi hanya membatasi masalah pada:

Page 3: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

1. Bahasa pemograman yang digunakan adalah PHP, pengolahan database

menggunakan MYSQL dan Engine Machine yang digunakan adalah

GAMMU.

2. Sistem Informasi ini akan menggunakan sms gateway untuk

memberitahukan informasi status pinjaman anggota Koperasi Bintang

Prima Matanre Mandiri Baubau.

3. Sistem Informasi ini digunakan untuk pengolahan data anggota,proses

simpan pinjam dan proses angsuran pengembalian pinjaman.

4. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan suatu sistem informasi jadwal

pembayaran angsuran berbasis SMS Gateway pada Kopersi Bintang Prima

Matanre Mandiri Baubau yang dapat digunakan untuk mempermudah nasabah

dalam hal pembayaran angsuran.

5. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang diharapkan dalam penelitian ini adalah:

1. Bagi Koperasi Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat

mempermudah Koperasi Bintang Prima Matanre Mandiri dalam

memberikan informasi kepada para nasabah mengenai pembayaran

angsuran.

2. Bagi Nasabah Mempermudah dalam memperoleh informasi mengenai

pinjaman, nasabah juga bisa meminta informasi angsuran pinjaman

Page 4: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

dengan cara mengirimkan SMS ke sistem sesuai dengan format yang

telah ditentukan.

3. Bagi Penulis Sebagai langkah awal untuk membangun sistem informasi

jadwal pembayaran angsuran berbasis SMS Gateway pada Koperasi

Bintang Prima Matanre Mandiri Baubau.

6. Sistematika Penulisan

Adapun garis besar penulisan tugas akhir ini adalah disusun sebagai berikut ini :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini menjelaskan dan menguraikan secara singkat mengenai latar

belakang masalah, perumusan masalah, batasan masalah, maksud dan

tujuan, manfaat penulisan, dan sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini berisi teori-teori dan prinsip-prinsip yang menunjang dalam

pembuatan aplikasi ini.

BAB III PERANCANGAN SISTEM

Bab ini berisi tentang perencanaan aplikasi yang meliputi perencanaan

pembuatan UML (Unified Modeling Language), inference engine dan

user interface.

Page 5: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

BAB IVIMPLEMENTASI SISTEM

Bab ini berisi tentang implementasi dari perencanaan pada bab

sebelumnya. Bab ini meliputi source code dari sistem yang dibuat.

BAB V KESIMPULAN

Bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran-saran yang didapatkan dari

materi pembahasan dan aplikasi yang telah dibuat.

Page 6: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

7. Jadwal Penelitian

No. Kegiatan

B u l a n

Waktu (Minggu)

Juli2014

Agustus2014

September2014

Oktober2014

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1. Identifikasi Masalah 1

2. Analisis kebutuhan system 1

3. Rancangan system 1

4. Rancang bangun program 4

5. Uji coba Program (testing) 1

6.Revisi konsep, Desain Rancangan, code program

2

7. Implementasi program 1

8.Pembimbingan penulisan naskah skripsi

2

9. Penulisan akhir laporan 2

10. Pendadaran 1

Total 16

Page 7: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

8. Landasan Teori

8.1 Pengertian Koperasi

Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang atau badan

hukum yang berlandaskan pada asas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi.

Kegiatan usaha koperasi merupakan penjabaran dari UUD 1945 pasal 33 ayat

(1). Dengan adanya penjelasan UUD 1945 Pasal 33 ayat (1) koperasi

berkedudukan sebagai soko guru perekonomian nasional dan sebagai bagian

yang tidak terpisahkan dalam sistem perekonomian nasional. Sebagai salah

satu pelaku ekonomi, koperasi merupakan organisasi ekonomi yang berusaha

menggerakkan potensi sumber daya ekonomi demi memajukan kesejahteraan

anggota. Karena sumber daya ekonomi tersebut terbatas, dan dalam

mengembangkan koperasi harus mengutamakan kepentingan anggota, maka

koperasi harus mampu bekerja seefisien mungkin dan mengikuti prinsip-

prinsip koperasi dan kaidah-kaidah ekonomi. (Satriyo, 2012).

8.2 Landasan dan Asas Koperasi

Merujuk pada Bab II Bagian Pertama Pasal 2 pada Undang Undang

Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian bahwa

selain melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip-prinsip koperasi yang

berlaku secara universal, keberadaan koperasi di Indonesia adalah juga

berdasarkan Pancasila sebagai landasan idiil dan Undang-Undang Dasar 1945

sebagai landasan Struktural. Masih dalam pasal yang sama pada Undang

Undang Nomor 25 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian yang menyatakan dan

Page 8: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

menetapkan bahwa asas koperasi adalah asas kekeluargaan. Dimana hal

tersebut sesuai dengan yang diamanatkan pada Undang Undang Dasar 1945

tepatnya pada pasal 33 ayat 1 antara lain dikemukakan: “…perekonomian

disusun sebagai usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaan” dan bentuk

perusahaan yang sesuai dengan itu ialah Koperasi.

8.3 Tujuan Koperasi

Bab II Bagian kedua Pasal 3 Undang Undang Republik Indonesia Nomor

25 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian, menyatakan bahwa “Koperasi

bertujuan memajukan kesejahteraan anggota pada khususnya dan masyarakat

pada umumnya serta ikut membangun tatanan perekonomian nasional dalam

rangka mewujudkan masyarakat yang maju, adil, dan makmur berlandaskan

Pancasila dan Undang - Undang Dasar 1945“.

8.4 Fungsi dan Peran Koperasi

Sebagaimana dikemukakan dalam Bab III Bagian Pertama Pasal 4

Undang UndangRepublik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Tentang

Perkoperasian, dapat dijelaskan bahwa fungsi dan peran koperasi Indonesia

secara garis besarnya adalah membangun dan mengembangkan potensi serta

kemampuan ekonomi anggota pada khususnya dan masyarakat pada

umumnya untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan sosialnya;

berperan serta secara aktif dalam upaya mempertinggi kualitas kehidupan

manusia dan masyarakat; memperkokoh perekonomian rakyat sebagai dasar

kekuatan dan ketahanan perekonomian nasional dengan koperasi sebagai

Page 9: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

soko gurunya; berusaha untuk mewujudkan dan mengembangkan

perekonomian nasional yang merupakan usaha berdasar atas asas

kekeluargaan dan demokrasi ekonomi.

8.5 Prinsip Koperasi

Sebagaimana dinyatakan dalam Bab III Bagian Kedua Pasal 5 Undang

Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian,

dimana prinsip-prinsip koperasi adalah sebagai berikut:

a. Keanggotaan bersifat sukarela dan terbuka;

b. Pengelolaan dilakukan secara demokratis;

c. Pembagian sisa hasil usaha dilakukan secara

d. adil dan sebanding dengan besarnya jasa usaha masing-masing

anggota;

e. Pemberian balas jasa yang terbatas atas modal dan kemandirian.

8.6 Cicilan / Angsuran

Pembayaran peminjaman kredit dilakukan dengan 2 (dua) cara yaitu

dilunasi bulan berikutnya ataupun dengan cara diangsur atau dicicil sampai

tagihannya lunas yang disebut dengan penjualan cicilan.

8.7 Anuitas

Anuitas adalah suatu pembayaran dalam jumlah tertentu yang dilakukan

setiap selang waktu dan dengan lama tertentu secara berkelanjutan. Anuitas

pasti adalah anuitas yang pasti dilakukan selama dalam jangka pembayaran.

Page 10: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Anuitas yang dibayarkan di awal jangka waktu pembayaran disebut anuitas

awal, sedangkan diakhir jangka waktu pembayaran disebut anuitas akhir.

Anuitas hidup adalah suatu deretan pembayaran yang dilakukan setiap interval

tertentu selama yang bersangkutan masih hidup. Deretan pembayaran ini

dapat dilakukan secara berjangka, yaitu terbatas pada jangka waktu yang

diberikan atau dibayarkan seumur hidup .

8.8 Aplikasi

8.8.1 Pengertian Aplikasi

Aplikasi adalah suatu program computerdari satu unit perangkat

lunak yang dibuat dan ditulis sekaligus dirancang untuk menangani

suatu masalah tertentu dari beberapa aktifitas sehingga permasalahan

tersebut berubah menjadi suatu bentuk yang baru tanpa

menghilangkan nilai-nila idasar dari hal, data, permasalahan atau

pekerjaan tersebut.

8.9 Pengertian Sistem

Suatu sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang

saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu

kegiatan atau untuk menyelesaikan suatu sasaran yang tertentu. (Kristianto,

2003).

Page 11: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Sedangkan menurut Al Bahra Bin Ladjamudin (2005) sistem merupakan

suatu bentuk integrasi antara satu komponen dengan komponen lainnya.

Sistem adalah kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk

mencapai suatu tujuan tertentu (Jogiyanto, 2005)

8.10 Pengertian SMS

Short Message Service (SMS) adalah suatu fasilitas untuk mengirim dan

menerima suatu pesan singkat berupa teks melalui perangkat nirkabel, yaitu

perangkat komunikasi teleon selular, dalam hal ini perangkat nirkabel yang

digunakan adalah telepon selular. Salah satu kelebihan dari SMS adalah biaya

yang murah. Selain itu SMS merupakan metode store dan forward sehingga

keuntungan yang didapat adalah pada saat telepon selular penerima tidak

dapat dijangkau, dalam arti tidak aktif atau diluar service area, penerima tetap

dapat menerima SMS-nya apabila telepon selular tersebut sudah aktif kembali.

SMS menyediakan mekanisme untuk mengirimkan pesan singkat dari dan

menuju

media-media wireless dengan menggunakan sebuah Short Messaging

Service Center (SMSC), yang bertindak sebagai sistem yang berfungsi

menyimpan dan mengirimkan kembali pesan-pesan singkat. Jaringan wireless

menyediakan mekanisme untuk menemukan station yang dituju dan

mengirimkan pesan singkat antara SMSC dengan wireless station. SMS

mendukung banyak mekanisme input sehingga memungkinkan adanya

Page 12: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

interkoneksi dengan berbagai sumber dan tujuan pengiriman pesan yang

berbeda (Pakpahan, 2009).

8.11 Cara Kerja Short Message Service (SMS)

Mekanisme utama yang dilakukan dalam sebuah sistem SMS adalah

melakukan pengiriman short message dari suatu terminal ke terminal

yang lain dalam hal ini adalah ponsel. Hal ini dapat dilakukan berkat

adanya sebuah entitas dalam sistem SMS yang bernama Short Message

Service Center (SMSC) atau disebut juga Message Center(MC). SMSC

merupakan sebuah perangkat yang melakukan tugas store and forward

trafik short message, di dalamnya termasuk penentuan atau pencarian rute

tujuan akhirdari short message tersebut. Layanan SMS merupakan sebuah

layanan yang bersifatnonreal time dimana sebuah short message dapat di-

submit ke suatu tujuan tanpa memperdulikan apakah tujuan tersebut aktif

atau tidak. Apabila tujuan terdeteksi tidak aktif maka sistem akan

menunda pengiriman ke tujuan sampai tujuan aktif. Jadi pada dasarnya

sebuah sistem SMS akan menjamin delivery suatu short message hingga

sampai ke tujuan. Tetapi jika suatu short message melampaui batas waktu

tertentu makaakan dihapus dan dinyatakan gagal kirim. (RomziImron,

2004)

Pesan singkat atau SMS yang dikirim dari ponsel (mobile originated)

tidak langsung dikirimkan ke ponsel penerima (mobile terminated), tetapi

Page 13: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

dikirim terlebih dahulu ke SMS Center (SMSC), baru kemudian pesan

tersebut diteruskan ke ponsel tujuan/penerima. Gambar dibawah

menunjukkan skema cara SMS.

Gambar 1.1 Skema cara kerja SMS

Ketika pengguna mengirim SMS, maka pesan dikirim ke MSC melalui

jaringan seluler yang tersedia yang meliputi tower BTS yang sedang

meng-handle komunikasi pengguna, lalu ke BSC, kemudian sampai ke

MSC. MSC kemudian mem-forward lagi SMS ke SMSC untuk disimpan.

SMSC kemudian mengecek (lewat HLR – Home Location Register) untuk

mengetahui apakah handphone tujuan sedang aktif dan dimanakah

handphone tujuan tersebut.Jika handphone sedang tidak aktif maka pesan

tetap disimpan di SMSC itu sendiri, menunggu MSC memberitahukan

bahwa handphone sudah aktif kembali untuk kemudian SMS dikirim

Page 14: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

dengan batas maksimum waktu tunggu yaitu validity period dari pesan

SMS itu sendiri. Jika handphone tujuan aktif maka pesan disampaikan

MSC lewat jaringan yang sedang meng-handle penerima (BSC dan BTS).

8.12 Jenis Jenis Sms

Aplikasi SMS dibagi manjadi beberapa jenis kategori sesuai kebutuhan

pengguna, jenis-jenis aplikasi SMS tersebut diantaranya:

1. SMS Premium

Merupakan layanan Short Code Number (SCN) untuk berbagai

macam program. Program di sini dapat berupa quiz, poling, dan

lain-lain. Biasanya jenis aplikasi ini ditandai adanya nomor tujuan

yang memiliki nomor singkat, seperti 9090, 8278, 6288, dan

sebagainya.

2. SMS Blasting

Merupakan SMS yang dikirim secara massal oleh puhak provider

kepada pengguna handphone. Biasanya SMS ini digunakan sebagai

media informasi maupun periklanan / advertising.

Page 15: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

3. SMS Pull

SMS ini merupakan SMS dua arah, hampir sama seperti SMS

Premium, yang membedakan adalah SMS Pull akan mendapat

balasan jika pengguna melakukan pengiriman ke nomor tujuan,

misalnya 6288, 9090, dan sebagainya. Sebagai contoh, ketika Anda

menukung idola Anda dalam suatu acara televisi. Kirim :VOTE

IDOLA Balasan : Terima kasih telah mendukung idola Anda, ayo

kirim sebanyak-banyaknya agar dapat membawa pulang idola

Anda.

4. SMS Push

Jenis aplikasi ini memiliki layanan satu arah, kita cukup mengirim

satu pesan untuk mengikuti suatu program (mendaftar), kemudian

sistem ini akanmengirimkan SMS secara rutin. Misal setiap hari,

setiap minggu, dan akan terus dikirimkan hingga kita keluar dari

program tersebut. Biasanya jenis ini didominasi oleh layanan yang

menganut sistem REGdan UNREG

Page 16: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

.

5. SMS Gateway

Merupakan komunikasi dua arah, mengirim dan menerima,

digunakan untuk SMS keyword, poling, ataupun informasi lainnya.

SMS ini biasanya digunakan dengan kartu GSM, dan tarif pun

disesuaikan dengan kartu tersebut .

8.13 Pengenalan Sms Gateway

SMS Gateway adalah suatu platform yang menyediakan mekanisme

untuk EUA menghantar dan menerima SMS dari peralatan mobile (HP,

PDA phone, dll) melalui SMS Gateway’s shortcode (sebagai contoh 9221).

Di bawah ini disertakan sedikit ilustrasi mengenai penjelasan di atas.

SMS Gateway membolehkan UEA untuk berkomunikasi dengan Telco

SMSC (telkomsel, indosat, dll) atau SMS platform untuk menghantar dan

menerima pesan SMS dengan sangat mudah, Karena SMS

Gatewayakanmelakukan semua proses dan koneksi dengan Telco. SMS

Gateway juga menyediakan UEA dengan interface yang mudah dan

standar.UEA dapat berupa berbagai aplikasi yang memerlukan penggunaan

SMS. Seperti berbagai aplikasi web yang telah banyak menggunakan SMS

(free SMS,

Page 17: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

pendaftaran, konfirmasi melalui SMS, aplikasi perkantoran, dsb), CMS,

acara pengundian di televisi, dll.

UEA melakukan komunikasi dengan SMS Gateway melalui Internet

menggunakan standarHTTP GET atau HTTPS (untuk komunikasi yang

aman). Telco SMSCakan menghantar pesan (SMS) tersebut kepada

perusahaan SMS Gateway (sesuai dengan nomor yang telah disewa)

dengan menggunakan protokol yang khusus. Dan berdasarkan keyword

yang telah dituliskan pada SMS, maka sistem SMS Gatewayakan

menghantar SMS tersebut ke URL yang telah ditentukan. UEA dapat

menghantar SMS reply kepada pelanggan melalui SMS Gateway tersebut.

Dan UEA dapat menentukan besarnya biaya (charging) yang akan

dikenakan kepada pelanggan. Biasanya telah ditentukan regulasi

biayanya(microcharging mechanism), contoh Rp 0 (gratis); Rp 500,- ; Rp

1000,- ; Rp2000,- dst. Suatu perusahaan SMS Gateway biasanya support

untuk pesan yang berupa teks, unicode character, dan juga smart

messaging (ringtone, picture message, logo operator,dll)

(id.wikipedia.org).

8.14 Keuntungan Sms Gateway

SMS Gateway merupakan pintu gerbang bagi penyebaran Informasi

dengan menggunakan SMS. Anda dapat menyebarkan pesan ke ratusan

nomor secara otomatis dan cepat yang langsung terhubung dengan

Page 18: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

database nomor-nomor ponsel saja tanpa harus mengetik ratusan nomor

dan pesan di ponsel anda karena semua nomor akan diambil secara

otomatis dari database tersebut. Selain itu , dengan adanya SMS Gateway

anda dapat mengustomisasi pesan-pesan yang ingin dikirim. Dengan

menggunakan program tambahan yang dapat dibuat sendiri, pengirim

pesan dapat lebih fleksibel dalam mengirim berita karena biasanya pesan

yang ingin dikirim berbeda-beda untuk masing-masing penerimanya

(id.wikipedia.org)

8.15 UML(Unified Modeling Language)

8.15.1 PengertianUML

UML adalah bahasa untuk menspesifikasi, memvisualisasi,

membangun dan mendokumentasikan artifacts (bagian dari informasi yang

digunakan atau dihasilkan oleh proses pembuatan perangkat lunak, artifact

tersebut dapat berupa model, deskripsi atau perangkat lunak) dari sistem

perangkat lunak, seperti pada

pemodelan bisnis dan sistem non perangkat lunak lainnya. Selain itu

UML adalah bahasa pemodelan yang menggunakan konsep orientasi

object. UML dibuat oleh Grady Booch, James Rumbaugh, dan Ivar

Jacobson di bawah bendera Rational SoftwareCorp .UML menyediakan

notasi-notasi yang membantu memodelkan sistem dari berbagai

Page 19: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

perspektif. UML tidak hanya digunakan dalam pemodelan perangkat

lunak, namun hampir dalam semua bidang yang membutuhkan

pemodelan.

8.15.2. Jenis jenisUML

1 Use Case Diagram

Use case adalah abstraksi dari interaksi antara system dan actor. Use

case bekerja dengan cara mendeskripsikan tipe interaksi antara user

sebuah sistem dengan sistemnya sendiri melalui sebuah cerita bagaimana

sebuah sistem dipakai. Use case merupakan konstruksi untuk

mendeskripsikan bagaimana sistem akan terlihat di mata user. Sedangkan

use case diagram memfasilitasi komunikasi diantara analis dan pengguna

serta antara analis dan client.

Page 20: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Simbol Keterangan

Actor : Mewakili peran orang, Sistem

yang lain atau alat ketika berkomunikasi

dengan use case

Use Case : Abtraksi dari interaksi antara

system atau actor

Association: adalah abtraksi dari

penghubung antara actor dan use case

‒ ‒ ‒ ‒ ‒ ‒ ‒ ‒>

Generalisasi : menunjukan spesialisasi

actor untuk dapat berpatisipasi dengan

use case

<< Iclude >>

Menunjukan bahwa suatu use case

seluruhnya merupakan fungsionalitas

dari use case lainnya.

<<Extend>>

Menunjukan bahwa suatu use case

merupakan tambahan fungsional dari

use case lainnya jika suatu kondisi

terpenuhi.

Page 21: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Gambar 1.2 ContohUse Case Digrampada Bank

2 Class Diagram

Class adalah dekripsi kelompok obyek-obyek dengan property,

perilaku (operasi) dan relasi yang sama. Sehingga dengan adanya class

diagram dapat memberikan pandangan global atas sebuah sistem. Hal

tersebut tercermin dari class-class yang ada dan relasinya satu dengan

yang lainnya. Sebuah sistem biasanya mempunyai beberapa class

diagram. Class diagram sangat membantu dalam visualisasi struktur

kelas dari suatu system.

Page 22: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Gambar 1.3 Contoh Class Diagram pada Sistem Informasi Hotel

3 Activity Diagram

Menggambarkan rangkaian aliran dari aktivitas, digunakan untuk

mendeskripsikan aktifitas yang dibentuk dalam suatu operasi sehingga

dapat juga digunakan untuk aktifitas lainnya seperti use case atau

interaksi (Mailin, 2010).

Page 23: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Simbol Keterangan

Start Point

End Point

Fork ( percabangan)

Join ( Penggabungan)

Decision

Swinlane Sebuah cara untuk mengelompokan

Activity berdasarkan

actor( mengelompokanactivity dalam

sebuah rumusan yang sama ).

Page 24: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Gambar 1.4 Contoh Avtifity diagram Pada Rumah Sakit

4 Sequence Diagram

Sequence Diagram digunakan untuk menggambarkan perilaku pada

sebuah scenario. Kegunaannya untuk menunjukkan rangkaian pesan

yang dikirim antara object juga interaksi antara object, sesuatu yang

terjadi pada titik tertentu dalam eksekusi system.

Page 25: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Gambar 1.5 Contoh Diagram Sekuen Log In Petugas Perpustakaan

8.16 Penelitian Terkait

1. Skripsi Anti Ristanti “Sistem informasi tata kelola keuangan pada

koperasi “umega” stikes aisyiyah yogyakarta berbasis sms gateway”.

Pada skripsi ini menggunakan bahasa pemogram PHP.

2.

8.17 PHP dan MY SQL

8.16.1 PHP

PHP adalah salah satu bahasa Server-side yang didesain khusus

untukaplikasi web. PHP dapat disisipkan diantara bahasa HTML dan karena

bahasa

Page 26: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Server side, maka bahasa PHP akan dieksekusi di server, sehingga

yangdikirimkan ke browser adalah “hasil jadi” dalam bentuk HTML, dan

kode PHPanda tidak akan terlihat.

8.16.2 MY SQL

Database Mysql Merupakan sebuah sistem manajemen database relasi

(relational database management system). Bersifat open source dapat

didownload secara bebas, mysql memiliki kinerja, kecepatan, proses, dan

ketangguhan yang tidak kalah dengan database yang lain. Ex : oracle, Sybase,

unity, dll.

9. Metode Penelitian

9.1 Studi Literatur

Pada tahap ini dilakukan pendalaman dan pembelajaran tentang ilmu yang

akan digunakan dalam perancangan dan pembuatan suatu sistem. Pendalaman

dan pembelajaran ilmu tersebut dapat melalui buku-buku dan juga dapat

melalui media internet.

9.2 Teknik Pengumpulan Data

Pada tahap ini dilakukan pengumpulan data dari literatur-literatur yang

digunakan.

9.3 Teknik Pengolahan Data

Page 27: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI

Pada tahap ini, semua data yang telah di kumpulkan diolah menjadi

sebuah database yang digunakan untuk program tersebut.

9.4 Analisa Sistem

Pada Tahap analisa sistem ini dilakukan anlisa kebutuhan-kebutuhan yang

diperlukan oleh sistem. Apabila ada kekurangan maka akan dilakukan

perbaikan atas kekurangan dari program . Selain itu juga dilakukan

penambahan fasilitas pada program bila dibutuhkan.

9.5 Desain Sistem

Pada tahap desain sistem ini dilakukan pendesainan sistem secara konsep

juga secara fisik.

9.6 Pembuatan Program

Pada tahap ini akan dilakukan pengaplikasian desain yang telah dibuat ke

dalam bahasa pemrograman.

9.7 Pengujian Sistem

Pada tahap ini dilakukan pengujian dan evaluasi terhadap kinerja sistem

serta perbaikan-perbaikan sistem.

9.8 Kesimpulan

Pada tahap ini akan diambil kesimpulan yang didapatkan setelah

dilakukan pengujian sistem tersebut.

Page 28: Latar Belakang Propsal SISFO KOPERASI